INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

640

Transcript of INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

Page 1: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …
Page 2: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …
Page 3: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

INVENTARIS ARSIP FOTO

DEPARTEMEN PENERANGAN REPUBLIK INDONESIA

(DEPPEN RI)

1966 – 1967

SUB DIREKTORAT PENGOLAHAN ARSIP MEDIA BARU

ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA

JAKARTA

2014

JILID I

Page 4: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

INVENTARIS ARSIP FOTO

DEPARTEMEN PENERANGAN REPUBLIK INDONESIA

(DEPPEN RI)

1966 – 1967

SUB DIREKTORAT PENGOLAHAN ARSIP MEDIA BARU

ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA

JAKARTA

2014 

JILID II

Page 5: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

ii  

KATA PENGANTAR

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan,

pasal 19, Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) sebagai lembaga kearsipan

nasional wajib melakukan pengelolaan arsip statis yang berskala nasional agar

dapat diakses dan dimanfaatkan untuk kepentingan pengguna arsip dan

masyarakat secara luas. Salah satu hasil pengolahan arsip statis yang telah

diselesaikan pada Tahun Anggaran 2014 adalah Inventaris Arsip Foto

Departemen Penerangan Republik Indonesia (DEPPEN RI) 1966 – 1967.

Substansi arsip yang dimuat dalam inventaris arsip ini adalah arsip foto yang

tercipta atas pelaksanaan tugas dan fungsi Deppen RI.

Atas nama ANRI kepada mereka yang telah mengolah arsip foto Deppen

RI 1966-1967, hingga menghasilkan inventaris arsip ini dengan baik,

disampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya.

Dengan mengucap syukur alhamdulillah kehadirat Allah SWT, Tuhan

Yang Maha Esa, dalam rangka meningkatkan akses dan layanan khazanah

arsip maka Inventaris Arsip Foto Departemen Penerangan Republik Indonesia

(DEPPEN RI) 1966 – 1967 disajikan kepada masyarakat sebagai pengguna

arsip statis di ANRI. Terima kasih dan semoga bermanfaat.

 

Jakarta, Desember 2014 Direktur Pengolahan

Drs. Azmi, M.Si.

Page 6: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

iii 

 

TIM KERJA

Tim Penyusun Inventaris Arsip Foto Departemen Penerangan Republik

Indonesia (DEPPEN RI) 1966 – 1967 terdiri atas:

1. Dwi Nurmaningsih, M.Hum. (Penanggung Jawab Teknis)

2. FX. Ariyanto Adi Bowo, A.Md. (Koordinator)

3. Hafid Furqoni, SS (Sekretaris)

4. Dra. Dwi Yuli Astuti, M.Hum. (Anggota)

5. Adhie Gesit Pambudi, M.A. (Anggota)

6. Wiwi Diana Sari, M.A. (Anggota)

7. Intan Lidwina, M.A. (Anggota)

8. Ratna Absari, A.Md. (Anggota)

9. Okta Handi Suryadi, A.Md. (Anggota)

10. Erlina Widyanti, A.Md. (Anggota)

11. Yudhi Risti Purnomo, A.Md. (Anggota)

Page 7: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

iv  

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................. i

KATA PENGANTAR ............................................................................. ii

TIM KERJA ........................................................................................... iii

DAFTAR ISI .......................................................................................... iv

I. PENDAHULUAN ............................................................................ v

A. Sejarah Organisasi Departemen Penerangan RI ....................... v

1. Masa Kolonial .................................................................... v

2. Masa Kemerdekaan 1945 – 1966 ..................................... vi

3. DEPPEN RI Masa 1966-1967 ........................................... viii

B. Sejarah Arsip Foto Departemen RI 1966-1967 ......................... x

C. Pertanggungjawaban Teknis Pembuatan Invetaris ................... xii

1. Pengolahan Arsip .............................................................. xii

2. Petunjuk Penggunaan Inventaris Arsip ............................. xiv

3. Penggunaan Arsip Foto Sebagai Sumber Data ............... xiv

DAFTAR PUSTAKA .................................................................. xvii

II. ISI INFORMASI ARSIP FOTO DEPPEN RI .................................. 1

A. Tahun 1966 ................................................................................. 1

B. Tahun 1967 ................................................................................. 315

III. PENUTUP ....................................................................................... 556

INDEKS NAMA ..................................................................................... 557

INDEKS TEMPAT ................................................................................ 580

DAFTAR AKRONIM DAN SINGKATAN .............................................. 587

DAFTAR ISTILAH ................................................................................ 594

Page 8: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.v 

PENDAHULUAN

A. Sejarah Organisasi Departemen Penerangan RI

Dalam Keputusan Presiden RI (Kepres RI) Nomor 45 Tahun 1974

tentang Pokok-pokok dan Susunan Organisasi Departemen dijelaskan

bahwa, “Kedudukan dan tugas pokok Departemen Penerangan (Deppen)

sebagai bagian dari pemerintahan Negara, dipimpin seorang Menteri yang

bertanggungjawab langsung kepada Presiden”. Tugas pokok Deppen RI

sebagai lembaga pemerintah yang menyelenggarakan sebagian tugas

umum pemerintahan dan pembangunan di bidang penerangan, memiliki

sejarah panjang dari masa kolonial sampai masa kemerdekaan. Pada bagian

ini diuraikan tentang sejarah Deppen RI sekitar Orde Baru (Orba) utamanya

1966-1967, baik dari sudut kelembagaan, perubahan struktur organisasi, dan

personalia.

1. Masa Kolonial

Jauh sebelum Deppen berdiri atau tepatnya ketika Pemerintah

Belanda berkuasa, tugas umum pemerintahan dan pembangunan di bidang

penerangan berada di bawah Netherland Indies Government Information

Service atau disingkat NIGIS. Organisasi ini didirikan di Melbourne, Australia

pada 1944 di bawah pengawasan seorang Kepala Pemerintah Pengasingan

Belanda di Australia.1

NIGIS saat itu bertugas mengumpulkan berbagai informasi terkait

situasi di Hindia Belanda. Berbagai informasi yang dikumpulkan terkait

persoalan politik, ekonomi, dan beberapa kegiatan militer. NIGIS melakukan

publikasi kepada masyarakat melalui radio, media cetak, dan film. NIGIS

memiliki misi menciptakan industri film dan foto yang ditonton oleh 70 orang

di Hindia-Belanda pasca mereka dibebaskan dari pendudukan Jepang.

Namun dalam perjalanannya, kegiatan pembuatan film dan foto ini

menghabiskan sebagian besar anggaran NIGIS. Pada akhir Juli 1946,

Pemerintah Belanda membubarkan NIGIS dan menggantinya dengan

Page 9: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.vi 

sebuah lembaga layanan informasi pemerintah bernama Regering

Voorlichtings Dienst (RVD) atau Jawatan Penerangan Pemerintah yang

berkedudukan di Jakarta.

Keberadaan kantor RVD sebenarnya berlokasi di Den Haag, Belanda.

Namun tidak pernah ada kaitannya antara RVD Belanda dengan RVD di

Jakarta. Tugas utama organiasasi ini sebagai pengelola layanan informasi

pemerintah dan sekaligus mengembangkan hubungan antara pemerintah

dengan masyarakat. Berbagai informasi yang dikelola RVD menyangkut isu-

isu politik, militer, sosial, dan budaya.2 Namun disisi lain RVD juga memiliki

tanggung jawab untuk menyampaikan propaganda dari pemerintah Belanda

kepada masyarakat Indonesia.

2. Masa Kemerdekaan 1945-1966

Setelah proklamasi kemerdekaan RI, pemerintah Republik Indonesia

pada 1945 secara resmi membentuk sebuah organisasi layanan informasi

pemerintah semacam RVD bernama Kementerian Penerangan Republik

Indonesia atau disingkat Kempen RI.3 Tugas pokok dan fungsi Kempen RI

pada saat itu adalah memberikan penerangan kepada masyarakat baik di

dalam dan luar negeri tentang perjuangan dan pergerakan rakyat Indonesia.

Di tengah gejolak masa revolusi fisik pada kurun waktu 1945 – 1949,

Kempen berfungsi sebagai lembaga anti-propaganda Pemerintah RI untuk

melawan propaganda yang dilakukan oleh Pemerintah Belanda yang pada

waktu itu bermaksud menduduki kembali Indonesia sebagai bagian dari

Kerajaan Belanda.

Dalam menjalankan fungsinya, Kempen RI memberikan pegangan

yang kuat kepada petugas penerangan. Untuk itu pimpinan Kempen

mengadakan perundingan di Kaliurang, Yogyakarta, 7 Mei 1948.

Perundingan ini menetapkan pedoman penerangan dalam suatu ketentuan

tertulis yang terdiri atas lima pasal atau lebih dikenal dengan Panca Bhakti

Penerangan yang kemudian digunakan sebagai landasan utama Kempen

hingga masa Orde Baru.

Page 10: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.vii 

Kedudukan Kempen pada masa revolusi berpindah-pindah seiring

dengan Agresi yang dilancarkan oleh Belanda. Selain di Jakarta, Kempen

pernah berkedudukan di Yogyakarta dan Padang. Pasca penandatanganan

Konferensi Meja Bundar (KMB) 1949, Pemerintah Belanda mengakui

kemerdekaan Indonesia dalam bentuk Republik Indonesia Serikat (RIS).

Pada 1950, pemerintah mengadakan perundingan antara Kempen

RIS dan Kempen RI di Kaliurang Yogyakarta untuk membahas pembentukan

Kempen Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Setelah NKRI resmi

terbentuk, Kempen kembali berkedudukan di Jakarta. Kempen menempati

gedung di Jalan Cilacap No. 4 yang kemudian berpindah ke Jalan Medan

Merdeka Barat No. 7 dan 9, Jakarta. Kempen Republik Indonesia Yogyakarta

dan Kempen RIS pun kemudian dibubarkan.

Tugas pokok dan fungsi Kempen tertuang dalam Peraturan

Pemerintah Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 1949 tentang Susunan dan

Lapangan Pekerjaan Kementerian Penerangan. Peraturan Pemerintah ini

menyatakan bahwa lapangan perkerjaan Kempen adalah sesuai dengan

pasal-pasal dalam Panca Bhakti Penerangan. Adapun struktur organisasi

Kempen meliputi:

a. Bagian Umum,

b. Bagian Urusan Pegawai,

c. Bagian Perbendaharaan,

d. Bagian Publiciteit,

e. Bagian Urusan Daerah,

f. Jawatan Radio,

g. Kantor Badan Pemeriksa Film.

Fungsi penerangan melalui foto berada di bawah Bagian Publiciteit.

Pada 1955, penerangan melalui foto menjadi fungsi Bagian Visual yang

kemudian menjadi Urusan Audio Visual di bawah Direktorat Visual.

Pada era Demokrasi Terpimpin (1959-1966), sistem kabinet

Pemerintah Republik Indonesia mengalami perubahan yang sangat

signifikan di tiap periode. Hal ini menyebabkan kedudukan Kempen juga ikut

berubah-ubah. Pada Kabinet Kerja I, Kempen berubah menjadi Kementerian

Page 11: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.viii 

Muda Penerangan yang dipimpin oleh Menteri Muda Penerangan. Pada

Kabinet Kerja II, status Kementerian Muda Penerangan dihilangkan. Kempen

kemudian berstatus sebagai kementerian pendukung yang langsung

berkedudukan di bawah Presiden yang merangkap Perdana Menteri. Pada

Kabinet Kerja III, Kempen berkedudukan di bawah Wakil Menteri

Pertama/Koordinator Khusus. Pada Kabinet Kerja IV dan Kabinet Dwikora I

atau yang terkenal dengan Kabinet 100 Menteri, Kempen berada di bawah

Kompartemen Perhubungan Rakyat.

3. Deppen RI Masa 1966-1967

Awal 1966 Bangsa Indonesia memasuki masa transisi dari Orde Lama

(Orla) menuju Orba. Begitu Presiden Soekarno mengeluarkan Surat

Perintah 11 Maret (Supersemar) kepada Letnan Jenderal Soeharto terkait

pengamanan ketertiban nasional pasca peristiwa G-30S/PKI, segera pula

disusun Kabinet Dwikora yang disempurnakan dengan Kabinet Inti

(Presidium). Kabinet ini diketuai Dr. J. Leimena, dengan anggotanya terdiri

atas enam orang Wakil Perdana Menteri (Waperdam).4

Waperdam memiliki tanggung jawab atas bidang tertentu. Bidang

sosial politik yang dipimpin Adam Malik membawahi beberapa Departemen,

salah satunya Departemen Penerangan. Pada saat itu Dr. W.J. Rumambi

ditunjuk sebagai Menteri Penerangan.

Tindakan awal W.J. Rumambi sebagai Menteri pada saat itu

melakukan pembenahan organisasi Deppen. Lewat Surat Keputusan

Menteri Penerangan Nomor 32/SK/M/1966 Tanggal 9 Mei 1966 tentang

Susunan Organisasi Kementerian Penerangan Pusat, ditetapkan bahwa

Deppen dibagi menjadi tiga urusan yaitu:

a. Urusan Umum dan Tata Usaha, meliputi 7 (tujuh) Biro;

b. Urusan Penerangan, Pers, dan Grafika yang meliputi empat direktorat

dan Badan Pimpinan Umum Percetakan dan Penerbitan dan

Perusahaan-perusahaan Negara Departemen Penerangan;

Page 12: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.ix 

c. Urusan Audio Visual yang meliputi tiga direktorat (RRI, Perfilman,

Visual), dan Yayasan Televisi. Tiap-tiap urusan tersebut diketuai seorang

Asisten Menteri.

Tak lama setelah SK tersebut ditetapkan, Kabinet Dwikora yang

disempurnakan digantikan Kabinet Amanat Penderitaan Rakyat I

(Ampera I), yang diumumkan Presiden Soeharto pada 25 Juli 1966.

Presiden merupakan pemimpin kabinet, dibantu lima orang Menteri

Utama yang membawahi bidang-bidang tertentu.5 Deppen saat itu masih

tetap berada di bawah bidang politik dan sebagai Menteri Penerangan

ditunjuk B.M. Diah (lihat Tabel 1).

Tabel 1

Daftar Menteri Penerangan Masa Orde Baru 1966-1998

NO. NAMA MENTERI KABINET PERIODE

1 Dr. W.J. Rumambi Dwikora II 20-03-1966 s/d 17-10-1970

2 B.M. Diah Ampera I 25-07-1966 s/d 17-10-1970

3 B.M. Diah Ampera II 11-10-1970 s/d 06-06-1968

4 Laksda (U)

Boeddihardjo Pembangunan I 06-06-1968 s/d 28-03-1973

5 Mashuri, S.H. Pembangunan II 28-03-1973 s/d 29-03-1978

6 Ali Murtopo Pembangunan III 29-03-1978 s/d 19-03-1983

7 Harmoko Pembangunan IV 19-03-1983 s/d 21-03-1988

8 Harmoko Pembangunan V 19-03-1983 s/d 17-03-1993

9 Harmoko Pembangunan VI 17-03-1993 s/d 1993

10 R. Hartono Pembangunan VI 1997

11 M. Yunus Yosfiah 1998

Sumber: Lampiran Sejarah Departemen Penerangan RI, 1982/1983.

Dengan dibentuknya Kabinet Ampera I terjadi perubahan politik

yang semakin jelas, terkait pembersihan unsur komunis dalam tema-

tema Departemen Penerangan. Tema-tema revolusioner mulai

Page 13: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.x 

digantikan dengan semboyan-semboyan baru yang menunjang

terwujudnya Amanat Penderitaan Rakyat. Penerangan melakukan

kegiatan-kegiatan beriklim penerangan Pancasila dan Undang-Undang

Dasar 1945 melalui saluran mass media penerangan, antara lain: radio,

televisi, film, pers, dan penerangan lisan maupun tertulis.

Sebagai informasi penutup pada bagian ini, Deppen RI secara

kelembagaan berusia hingga 33 tahun. Deppen RI secara resmi dihapus

dari Kabinet Persatuan Nasional pada Oktober 1999. Rezim Presiden

Abdurachman Wahid ketika itu tidak mengangkat Menteri Penerangan

dalam susuan kabinetnya. Dengan kata lain Departemen Penerangan

dilikuidasi. Sebagai tindak lanjut atas kelangsungan peranan Deppen,

Presiden Abdurachman Wahid membentuk suatu badan bernama Badan

Informasi dan Komunikasi Nasional (BIKN) melalui Keppres Nomor 153

Tahun 1999 pada 7 Desember 1999. Tidak lama berselang pada Juni

2001 BIKN segera berubah menjadi Lembaga Informasi Nasional (LIN).

Sampai akhirnya pada 2001 hingga sekarang lembaga pemerintah

bidang penerangan semacam Deppen bermetamorfosis menjadi

Kementerian Negara Komunikasi dan Informasi (Kemkominfo).

B. Sejarah Arsip Foto Deppen RI Periode 1966-1967

Arsip Foto Deppen RI 1966-1967 merupakan hasil peliputan

urusan penerangan, pers, dan grafika. Arsip Foto ini diserahkan kepada

Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) melalui Direktorat Akuisisi

pada Rabu, 5 Juni 2002 bertempat di Kantor Lembaga Informasi

Nasional (LIN), Jl. Medan Merdeka Barat No. 9, Jakarta. Arsip Foto

Deppen ini diserahkan oleh Drs. Gun Gun Siswadi, selaku Kepala

Bagian Tata Usaha dan Persuratan LIN kepada Rustam Effendi, B.Sc.,

(Kepala Sub Direktorat Pengolahan Arsip Kartografi) ANRI.

Pada saat diakusisi kondisi Arsip Foto Deppen berada dalam

keadaan baik namun belum dilakukan pengaturan arsip. ANRI melalui

Direktorat Pengolahan melakukan kegiatan pengolahan Arsip Foto

Page 14: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xi 

Deppen 1966-1967 dengan tujuan agar para pengguna (user) arsip

dapat mengakses, menelusuri, dan menemukan arsip tersebut.

Secara keseluruhan keberadaan Arsip foto Deppen RI 1966-1967

setelah diakuisisi selanjutnya disimpan di depo penyimpanan arsip,

selama belum dilakukan proses pengolahan. Arsip-arsip foto Deppen RI

ini tersimpan dalam media boks maupun album foto. Arsip foto Deppen

RI yang berada dalam boks secara umum sudah dimasukkan ke dalam

amplop khusus bebas asam. Namun arsip foto Depen RI yang masih

melekat dalam album terlebih dahulu haruslah dilakukan pemisahan,

sebelum dimasukkan ke dalam amplop foto.

Informasi Arsip Foto Deppen RI 1966-1967 sebagian besar berisi

persitiwa politik, terutama pada masa transisi era Orde Lama ke massa

Orde Baru. Di samping itu juga terdapat berbagai macam peristiwa-

peristiwa besar dalam bidang sosial, ekonomi, pendidikan, kebudayaan,

dan sebagainya, yang diabadikan oleh Deppen. Beberapa informasi

terkait peristiwa-peristiwa yang terdapat dalam khazanah Arsip Foto

Deppen RI 1966-1967 antara lain:

1. Pengadilan Mahmilub Peristiwa G.30.S 1965;

2. Hari Ulang ke-40 Nahdlatul Ulama;

3. Peta-peta kumpulan Departemen Tjipta Karya;

4. Peresmian Samudra Beach Hotel Pelabuhan Ratu, Sukabumi;

5. Demonstrasi KAMI/KAPPI;

6. Peringatan 20 Tahun Peristiwa Berdarah Lengkong;

7. Pameran Khusus Produksi Dalam Negeri;

8. Konferensi Pers Wartawan Dalam dan Luar Negeri;

9. Pemakaman Jenazah Sutan Sjahrir di TMP Kalibata;

10. Peringatan Hari Buruh 1 Mei di Jakarta;

11. Peresmian Patung Djenderal Gatot Subroto;

12. Liputan GANEFO I di Phnom Penh

13. Liputan Asian Games V di Bangkok;

14. HUT ke-17 Kodam V Djaya

15. Kejuaraan PSSI 1965/1966;

Page 15: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xii 

16. Thomas Cup 1967 di Jakarta;

17. Sidang Umum MPRS IV;

18. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-39;

19. Rapat presidium Kabinet Ampera;

20. Berbagai kunjungan Tamu Kenegaraan ke Indonesia, dsb.

C. Pertanggungjawaban Teknis Pembuatan Inventaris Arsip

1. Pengolahan Arsip

Pada Tahun Anggaran 2014 Subdit Pengolahan Arsip Media Baru

melakukan pengolahan Arsip Foto Deppen RI 1966-1967, guna

menghasilkan sebuah sarana temu kembali arsip (finding aid) berupa

Inventaris Arsip Foto Deppen RI Tahun 1966-1967. Dalam rangka

melakukan kegiatan ini dibentuk tim kerja di lingkungan Direktorat

Pengolahan ANRI. Pengolahan Arsip Foto Deppen RI 1966-1967

berdasarkan prinsip asal-usul (provenance) dan aturan asli (original

order) serta berpedoman pada standar deskripsi arsip foto. Jumlah arsip

foto Deppen RI 1966-1967 yang diolah berjumlah ± 10.111 lembar,

karena besarnya volume arsip, maka inventaris dibuat dalam 2 (dua) jilid,

yaitu 1966 dan 1967. Arsip foto Deppen RI ini ditata secara kronologis

sesuai dengan nomor negatif foto.

Dalam proses pengolahan Arsip Foto Deppen RI 1966-1967 ini

juga ditemukan arsip foto Deppen RI (baca: saat itu masih Kempen RI)

sekitar tahun 1952 - 1965. Arsip foto ini terbagi dalam 12 file kegiatan,

dengan jumlah 99 lembar foto.

Sebagai catatan, terkait informasi yang berhubungan dengan foto

Deppen RI khususnya tahun 1966, pernah dibuat Data Informasi Arsip

Foto Koleksi Lembaga Informasi Nasional (LIN) yang terbit pada Tahun

2005. Data informasi ini dapat dirujuk pada Katalog Nomor F.39 yang

terdapat di ruang Layanan Arsip, ANRI.

Pengolahan inventaris arsip ini dilakukan dengan mengacu pada

prosedur kerja yang terdapat pada Peraturan Kepala Arsip Nasional RI

Nomor 27 Tahun 2011 tentang Pedoman Penyusunan Sarana Temu

Page 16: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xiii 

Balik Arsip Statis. Prosesnya dilakukan melalui beberapa tahapan,yakni:

Identifikasi Arsip, Penyusunan rencana teknis, Penelusuran data dan

referensi, Penyusunan Skema Sementara, Rekonstruksi arsip, Deskripsi

arsip dan entri data, Penyusunan Skema Definitif, Manuver informasi dan

Fisik Arsip, Penomeran definitif, Pemberian Label, Penyusunan Draft

inventaris, Penilaian dan Uji Petik (verifikasi), Perbaikan, Pengesahan

Inventaris (validasi), dan Distribusi Inventaris.

Adapun Pengaturan unit informasi Arsip Foto Deppen RI 1966-

1967 disusun sebagai berikut:

Fonds arsip : DEPARTEMEN PENERANGAN RI

Series arsip : Kronologis Tahun

Files arsip : Peristiwa/Kegiatan

Item arsip : Uraian Kegiatan Arsip Foto Deppen RI 1966-1967

Penyusunan Inventaris Arsip Foto Deppen Tahun 1966-1967

dikerjakan berdasarkan Surat Perintah No. KN.03.02/3765G/2013.

Penyusunan Inventaris ini dikerjakan dalam waktu 12 (duabelas) bulan,

terhitung dari bulan Januari-Desember 2014. Penanggung jawab

kegiatan pengolahan Inventaris Arsip Foto Deppen RI 1966-1967 adalah

Drs. Azmi, M

.Si selaku Direktur Pengolahan bersama sebuah tim penyusun

inventaris yang terdiri atas:

1. Dwi Nurmaningsih, M.Hum. (Penanggung Jawab Teknis)

2. FX. Ariyanto Adi Bowo, A.Md. (Koordinator)

3. Hafid Furqoni, SS (Sekretaris)

4. Dra. Dwi Yuli Astuti, M.Hum. (Anggota)

5. Adhie Gesit Pambudi, M.A. (Anggota)

6. Wiwi Diana Sari, M.A. (Anggota)

7. Intan Lidwina, M.A. (Anggota)

8. Ratna Absari, A.Md. (Anggota)

9. Okta Handi Suryadi, A.Md. (Anggota)

10. Erlina Widyanti, A.Md. (Anggota)

11. Yudhi Risti Purnomo, A.Md. (Anggota)

Page 17: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xiv 

2. Petunjuk Penggunaan Inventaris Arsip

Untuk mempermudah akses pengguna arsip, tim penyusun

inventaris membuat beberapa jalan masuk sarana temu kembali arsip.

Inventaris Arsip Foto Deppen 1966-1967 ini disusun secara kronologis,

sehingga pengguna dapat menemukan informasi berdasarkan kurun

waktu terjadinya suatu peristiwa. Pengguna dapat menggunakan daftar

isi yang telah disusun secara komprehensif dalam hal pengelompokkan

informasi. Inventaris yang terdiri dari 2 (dua) jilid ini juga dilengkapi

dengan sarana bantu berupa Indeks. Indeks dapat digunakan untuk

mencari nama orang/nama tokoh dan nama tempat (dapat dilihat di

bagian belakang inventaris). Selain indeks, pengguna juga dapat

memanfaatkan daftar istilah maupun daftar singkatan untuk mengetahui

pengertian-pengertian maupun singkatan/akronim yang terdapat dalam

deskripsi Arsip Foto Deppen 1966-1967.

Pemesanan Arsip Foto Deppen RI 1966-1967 dapat dilakukan di

ruang layanan arsip/ruang baca ANRI, dengan mengisi form permintaan

arsip. Dalam form ini, pengguna mengisi identitas diri, menyertakan

nomor, dan judul inventaris serta nomor urut inventaris arsip foto yang

hendak dipesan.

Sementara itu, untuk proses reproduksi Arsip Foto Deppen RI

1966-1967 dilakukan berdasarkan Peraturan Kepala ANRI Nomor 27

Tahun 2011 tentang Pedoman Penyusunan Sarana Bantu Penemuan

Kembali Arsip Statis.

3. Penggunaan Arsip Foto Sebagai Sumber Data

Arsip sebagai informasi yang terekam merupakan sumber data

primer. Penggunaan arsip foto sebagai sumber data dan bahan tulisan

yang terdapat dalam inventaris ini sebagai karya ilmiah, harus

mencantumkan versi lengkap (paling tidak satu kali). Kutipan dapat juga

menggunakan versi singkat dengan menyebutkan judul inventaris dan

nomor arsip (lihat contoh di bawah).

Contoh Kutipan:

Page 18: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xv 

Arsip Nasional Republik Indonesia, Jakarta, Arsip Foto Deppen Tahun

1966-1967, Nomor Inventaris …….., Nomor Arsip ……..

Atau

ANRI, Arsip Foto Deppen Tahun 1966-1967, Nomor Inventaris ……..,

Nomor Arsip ……..

CATATAN AKHIR

                                                            1 “Indisch Leven in Australie” in The London News, April 4th 1944.

2 “Haloean R.V.D. (Balai Penerangan Pemerintah)” in Soember Penerangan,

July 4th 1946. 3 Kempen RI selanjutnya bernama Departemen Penerangan Republik

Indonesia atau disingkat Deppen RI pada masa Orde Baru. 4 Enam orang Waperdam yakni Dr. J. Leimena, Dr. Idham Chalid, Dr. Roeslan

Abdulgani, Sri Sultan Hamengku Buwono IX, Adam Malik, dan Letjen Soeharto. 5 Lima Menteri Utama masing-masing membawahi bidang Pertahanan

Keamanan, Kesejahteraan Sosial, Ekonomi Keuangan, Politik, Industri dan pembangunan.

Page 19: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xvi 

DIAGRAM SARANA TEMU KEMBALI ARSIP FOTO DEPPEN TAHUN 1966-1967

FINDING AID ACUAN SARANA BANTU HASIL PENEMUAN

1 2 3 4

INVENTARIS ARSIP FOTO DEPPEN 

TAHUN 1966‐1967 

 PERISTIWA / KEGIATAN 

 

1. NAMA TOKOH 2. NAMA TEMPAT

 

URAIAN INFORMASI 

INDEKS: 

1. INDEKS NAMA 2. INDEKS TEMPAT

 

NO. DEFINITIF             NO.NEGATIF FOTO DEPPEN 

             1966 – 1967 (Item) 

 

NO. DEFINITIF             NO.NEGATIF FOTO DEPPEN 

             1966 – 1967 (Item) 

Page 20: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

InventarisArsipFotoDeppen1966‐1967 hal.xvii 

Daftar Pustaka

“Haloean R.V.D. (Balai Penerangan Pemerintah)” in Soember Penerangan, July 4th 1946.

“Indisch Leven in Australie” in The London News, April 4th 1944. Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 45 Tahun 1974 tentang Pokok-

pokok dan Susunan Organisasi Departemen. Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 153 Tahun 1999 tentang Badan

Informasi dan Komunikasi Nasional. “Pengembangan Industri Perfilman”, http://www.indonesiafilm.net/index.php/all-

about-direktorat-perfilman, diakses 30 Januari 2014, 15:30 WIB. Peraturan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2011

tentang Pedoman Penyusunan Sarana Temu Balik Arsip Statis. Rhiza S. Sadjad, “Likuidasi Departemen Penerangan RI”, Makalah Program

Studi Komunikasi Pasca-Sarjana UNHAS (tt). Sejarah Departemen Penerangan Republik Indonesia, Jakarta: Proyek

Penelitian dan Pengembangan Penerangan Departemen Penerangan, 1984.

Surat Keputusan Menteri Penerangan No. 32/SK/M/1966 tentang Susunan

Organisasi Kementerian Penerangan Pusat. Th. Sumartana, “Deppen dan Depsos Dibubarkan, Kenapa Bukan Depag?”,

Suara Pembaharuan Daily, November 1999. Undang - Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2009 tentang

Kearsipan.

Page 21: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1952.09.13 Kunjungan Bung Karno ke Makam RatuKalinyamat.

1

1 Bung Karno dan rombongan sedang membacadoa di depan makam Ratu Kalinyamat.

520913GS1-1

1954.10.13 Indonesian Art and Craft di Cikini. 1 Juru Foto:Djamal

2 Patung wanita Bali terbuat dari kayu hasil seniukir Bali yang dipamerkan pada acara IndonesianArt and Craft di Cikini.

541013FG3-18

1961.12.09 Ziarah Kepala Staf Umum AD Australia LetjenSir Reginald Pollard beserta istri ke MakamMenteng Pulo.

3

3 Suasana Upacara penghormatan terhadapkorban perang masa pendudukan Jepang diMakam Menteng Pulo yang dipimpin oleh KepalaStaf Umum AD Australia Letjen Sir ReginaldPollard yang bertindak sebagai InspekturUpacara.

611209FG2-2

4 Tampak belakang Letjen Sir Reginald Pollardsaat memimpin jalannya upacara penghormatan.

611209FG2-3

5 Suasana kuburan Menteng Pulo pada saat itu 80-2420 II1961.12.10 Kunjungan Kepala Staf Umum AD Australia

Letjen Sir Reginald Pollard beserta istri keIndonesia.

10 Juru Foto:Anwar Jusuf

6 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard beserta istri terlihat sedangturun dari pesawat.

611210FH1

7 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard sedang berjalan didampingi olehA.H. Nasution.

611210FH3

8 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard sedang berjabat tangan denganA.H. Nasution.

611210FH4

9 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard didampingi A.H Nasutionsedang berjabat tangan dengan para penyambut.

611210FH5

10 Kepala Staf Umum AD Australian Letjen SirReginald Pollard terlihat sedang berunding.

611210FH6

11 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard sedang berbincang dengan A.HNasution.

611210FH7

12 Istri A.H Nasution memberikan karangan bungakepada Istri Kepala Staf Umum AD Australiasesampainya di Kemayoran.

611210FH8

13 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard sedang berbincang dengan A.HNasution.

611210FH9 Juru Foto:Djohar Jusuf

14 Menteri MKN/ KASD Jenderal A.H Nasutionmempersilahkan Kepala Staf Umum AD Australiamenuju VIP room.

611210FH10

hal.555

Page 22: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

15 Istri A.H Nasution dan istri Letjen Sir ReginaldPollard sedang berbincang dalam pertemuanpertama saat kunjungan ke Indonesia.

611210FH11

1961.12.11 Malam Resepsi untuk menghormati KepalaStaf Umum AD Australia Letjen Sir ReginaldPollard beserta istri di Hotel Duta Indonesia.

8 Juru Foto:J.Lita

16 Laksamana E.Martadinata, Jenderal A,HNasution dan Jenderal Reginald Pollard sedangberamah tamah.

611211FG1

17 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard sedang menyimak pembicaranJenderal A.H Nasution.

611211FG2

18 Ramah Tamah istri Letjen Sir Reginald Pollarddengan istri A.H Nasution.

611211FG3

19 Persipan pengiring musik di dalam ruangansebelum tamu hadir pada malam resepsi di HotelDuta Indonesia.

611211FG4

20 Tamu undangan bertepuk tangan menyaksikantari-tarian.

611211FG5

21 Para tamu undangan sedang menyaksikan tariandari Bali.

611211FG6

22 Para tamu undangan sedang menyaksikan tariandari Maluku.

611211FG7

23 Tampak seseorang sedang menarikan tari Balidisaksikan tamu undangan.

1961.12.11 Kepala Staf Umum AD Australia Letjen SirReginald Pollard beserta istri berziarah keTaman Makam Pahlawan Kalibata.

9

24 Terlihat Perwira Upacara memberikan laporanbahwa upacara siap dilaksanakan kepada KepalaStaf Umum AD Australia Letjen Sir ReginaldPollard yang bertindak sebagai InspekturUpacara.

611211FL2 Juru Foto:Moesa

25 Letjen Sir Reginald Pollard sedang berjalanmemasuki area Taman Makam PahlawanKalibata.

611211FL3

26 Letjen Sir Reginald Pollard meletakan karanganbunga.

611211FL4

27 Suasana persiapan upacara penghormatan dimakam Pahlawan Kalibata.

611211FL5

28 Letjen Sir Reginald Pollard memberikanpenghormatan setelah meletakan karanganbunga.

611211FL6

29 Suasana mengheningkan cipta saat upacarapenghormatan di Makam Pahlawan Kalibata.

611211FL7

30 Letjen Sir Reginald Pollard memimpin pesertaupacara memberikan penghormatan sebelummeletakan karangan bunga di Makam PahlawanKalibata.

611211FL8

31 Letjen Sir Reginald Pollard bersiap-siapmeninggalkan tempat upacara.

611211FL9

32 Letjen Sir Reginald Pollard dan rombonganmeninggalkan tempat upacara.

611211FL10

hal.555

Page 23: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1961.12.12 Kunjungan Kepala Staf Umum AD Letjen SirReginald Pollard Australia ke MBAU/ Dept.AURI Tanah Abang Bukit.

2

33 Laksamana Surjadarman sedang berbincangdengan Letjen Sir Reginald Pollard.

611212FG11 Juru Foto:Sunarjo

34 Laksmana Surjadarman sedang berjabat tangandengan Letjen Sir Reginald Pollard.

611212FG12

1961.12.13 Kunjungan Kepala Staf Umum AD AustraliaLetjen Sir Reginald Pollard ke KomplekPembangunan Asian Games 1962 di Senayan.

12

35 Letjen Sir Reginald Pollard sedang meninjauKomplek Pembangunan AG 1962 disambut olehbarisan kehormatan.

611213FG1

36 Letjen Sir Reginald Pollard sedang berjabattangan dengan salah satu penyambut di dalamstadion.

611213FG2

37 Tampak samping kiri Letjen Sir Reginald Polllardsedang berjabat dengan para penyambut.

611213FG3

38 Tampak samping kanan Letjen Sir ReginaldPolllard sedang berjabat dengan para penyambut.

611213FG4

39 Letjen Sir Reginald Pollard memasuki ruangansport hall Senayan didampingi oleh KolonelSudarman.

611213FG5

40 Tampak depan kiri Kolonel Sudarman sedangmemberikan penjelasan tentang situasi objekAsian Games 1962.

611213FG6

41 Tampak samping kiri Kolonel Sudarman sedangmemberikan penjelasan tentang situasi objekAsian Games 1962.

611213FG7

42 Kolonel Sudarman sedang menjelaskan maketplan pembangunan Komplek Asian Games 1962kepada Letjen Sir Reginald Polland dan istri.

611213FG8

43 Istri Kolonel Sudarman, Letjen Sir ReginaldPollard beserta istri sedang memperhatikanKolonel Sudarman menunjukkan salah satu objekpembangunan Asian Games 1962.

611213FG9

44 Kolonel Sudarman, Letjen Sir Reginald Pollarddan para staf sedang menikmati hidangan.

611213FG10

45 Letjen Sir Reginald Pollard sedang melihat mesindiesel aliran listrik untuk Asian Games 1962.

611213FG11

46 Letjen Sir Reginald Pollard diampingi KolonelSudarman dan para staf meninjau stadion utamauntuk Asian Games 1962.

611213FG12

1963.05.07 Kunjungan wartawan Belanda ke Indonesia. 1

47 Tiga orang wartawan Belanda sedang menyimakpembicaraan Menteri Penerangan RoeslanAbdulgani di Hotel Indonesia.

63-4435

1963 Taman Makam Pahlawan. 1

hal.555

Page 24: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

48 Tampak salah satu nisan dengan tulisanpahlawan tak dikenal.

63-8991

1965 Demonstrasi Pemuda Nasakom di GedungPemuda dan Kedubes India (Kebon Sirih)yang mengutuk agresi India di Khasmir sertadi Kedubes Amerika Serikat (Merdeka Selatan)atas agresi AS di Vietnam.

14 Juru Foto:M.Sjarif

49 Tampak belakang seorang pria sedang berorasidengan pendamping di hadapan parademonstran di depan Gedung Pemuda

65-10596

50 Tampak depan seorang pria sedang berorasidengan pendamping di hadapan parademonstran di depan Gedung Pemuda.

65-10597

51 Tampak belakang para pelajar sedangmendengarkan orasi.

65-10598

52 Taampak depan seorang pria sedang berorasidengan mengepalkan tangan kanannya di depanGedung Pemuda.

65-10600

53 Para demonstran dari berbagai organisasikepemudaan dijaga ketat oleh aparat keamanan.

65-10601

54 Tampak serong kanan depan seorang priasedang berorasi di hadapan para pemuda.

65-10602

55 Tampak belakang seorang wanita Jawabersanggul sedang berorasi di hadapan parapemuda.

65-10603

56 Tampak depan seorang pria sedang membacasebuah teks di hadapan para pemuda.

65-10604

57 Para pemuda berbaris rapi di depan GedungPemuda mendengarkan orasi.

65-10605

58 Tampak samping kiri seorang pemuda sedangberorasi.Tampak spanduk PMII.

65-10606

59 Tampak dari belakang para demonstran pemudaNasakom di depan Kedubes Amerika Serikat(Merdeka Selatan).

65-10777

60 Tampak para pemuda Nasakom berdemo di luarpagar Kedubes Amerika Serikat (MerdekaSelatan).

65-10778

61 Tampak belakang para demonnstran memenuhiluar pagar Kedubes Amerika Serikat (MerdekaSelatan).

65-10780

62 Tampak perwakilan pemuda keluar dari GedungKedubes Amerika Serikat.

65-10781

1965 Latihan Sukwati Deppen di Wisma Karti. 3863 Para peserta latihan sukwati sedang duduk santai

dengan salah seorang Angkatan Darat.65-10505 Juru Foto:

H.Suhardjo.64 Para peserta latihan sukwati sedang berpose saat

difoto.65-10519

65 Para peserta latihan sukwati difoto saat sedangistirahat.

65-10520

66 Salah seorang pria sedang mengajar pesertalatihan sukwati di depan kelas.

65-10523 Juru Foto:A.Saiman

hal.555

Page 25: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

67 Para pengajar wanita sedang berbincang-bincang. 65-10524

68 Salah seorang pengajar wanita sedang mengajarpesera latihan sukwati di depan kelas.

65-10526

69 Salah seorang peserta sukwati akan mengajukanpertanyaan kepada pengajar wanita.

65-10528

70 Pengajar dari TNI sedang berbincang denganseorang pengajar wanita.

65-10529

71 Pengajar dari TNI dan pengajar wanita terlihatsedang sedang membicarakan sesutu.

65-10530

72 Salah seorang pengajar wanita sedang berjabattangan dengan seorang Pengajar dari TNI.

65-10531

73 Para peserta latihan sukwati sedang menyimakpembelajaran yang disampaikan pengajar.

65-10535

74 Menyambut kedatangan seorang Pengajar dariTNI

65-10536

75 Pengajar dari TNI sedang berbincang denganpengurus pelatihan sukwati.

65-10537

76 Tampak pengajar dari TNI sedang berdiri didepan kelas.

65-10540

77 Sekelompok orang sedang bersenda gurau. 65-11313 Juru Foto:H.Suhardjo.

78 Suasana penutupan pelatihan sukwati.Tampakpara sukwan dan sukwati berdiri di depan kelas.

65-11376

79 Tampak para peserta penutupan pelatihansukwati sedang duduk di lantai menikmatihidangan.

65-11377

80 Para peserta penutupan pelatihan sukwatisedang menyaksikan pertunjukan di depan.

65-11378

81 Tiga orang sukwati sedang mengisi acarapenutupan pelatihan sukwati.

65-11379

82 Tampak seorang penyanyi dengan pengiringmusik sedang menghibur para peserta penutupanpelatihan sukwati.

65-11380

83 Terlihat para pengajar sedang bergoyangbersama para sukwati.

65-11381

84 Tampak pengajar dari TNI sedang bernyanyimengisi acara penutupan pelatihan sukwati.

65-11383

85 Pengajar dari TNI sedang bergoyang denganbeberapa orang sukwati.

65-11385

86 Para peserta sukwati sambil ditutup matanyasedang latihan merakit senjata api.

65-11387

87 Para sukwati sedang latihan menolong korbanpingsan.

65-11391

88 Para sukwati sedang latihan menandu korbanpingsan.

65-11392

89 Para tamu undangan acara penutupan pelatihansukwati sedang berdiri berjejer sembarimenunggu upacara penutupan pelatihan sukwatidimulai.

65-11397

hal.555

Page 26: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

90 Para tamu undangan sedang berdiri menungguupacara penutupan pelatihan sukwati dimulai.

65-11398

91 Tampak samping kanan para tamu undanganberdiri rapih menunggu upacara penutupanpelatihan sukwati dimulai.

65-11404

92 Tampak samping kiri para tamu undangan berdiridi depan Wisma Karti menunggu upacarapenutupan pelatihan sukwati.

65-11405

93 Penyematan tanda kelulusan kepada pesertasukwati.

65-11408

94 Tampak salah seorang Pengajar dari TNI sedangbersantai dengan para sukwati.

65-11414

95 Para pengajar dan tamu undangan sedangmenikmati acara penutupan pelatihan sukwati.

65-11418

96 Tampak salah satu peserta sukwati sedangmembaca teks Pembukaan UUD 1945 di upacarapenutupan pelatihan sukwati.

65-11420

97 Tampak barisan para peserta latihan sukwatidalam upacara penutupan pelatihan sukwati diwisma karti.

65-11424

98 Tampak belakang barisan para peserta latihansukwati sedang mengikuti upacara penutupanpelatihan sukwati.

65-11425

99 Tampak samping barisan para sukwati sedangmengikuti upacara penutupan pelatihan sukwati.

65-11426

100 Dengan mata tertutup para peserta latihansukwati sedang latihan merakit senjata api.

65-11430

1966.01.02 Apel dan Ikrar Setia Kepada Soekarno olehpara Menteri Kabinet Dwikora di HalamanIstana Merdeka

13

101 Tampak puluhan orang memadati halaman dan dijaga ketat oleh puluhan tentara bersenjata

66-311

102 Puluhan pejabat negara mengenakan pakaiansafari, tampak berdiri di halaman depan IstanaMerdeka

66-312

103 Puluhan orang berdiri diawasi oleh tentara.Tampak tiga orang membawa poster bergambarSoekarno

66-313

104 Tampak puluhan orang berdiri, di barisan depandengan membawa poster bergambar Soekarnodan dijaga oleh tentara. Terlihat spanduk yangterbentang dengan berbagai ukuran dan tulisanmengenai Soekarno, dan beberapa benderabanteng.

66-314

105 Suasana di halaman depan Istana Merdeka,tampak pejabat negara berdiri menghadap kegedung. Terlihat patung laki-laki tanpa busanayang sedang memanah.

66-315

hal.555

Page 27: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

106 Tampak dari dekat puluhan orang berdiri yang dijaga oleh tentara. Di barisan depan, terlihat orang-orang membawa poster bergambar Soekarno.Terbentang spanduk berukuran besar yangbertuliskan, "Rakjat minta KOMANDO dari BUNGKARNO" dan beberapa spanduk berukuransedang. terlihat beberapa bendera bergambarbanteng.

66-316

107 Puluhan orang berdiri yang di jaga oleh tentara.Di barisan depan, terlihat orang-orang membawaposter bergambar Soekarno. Terbentangspanduk yang bervariasi ukuran dan tulisannya.Tampak tiga spanduk bertuliskan GMNI (GerakanMahasiswa Nasional Indonesia).

66-317

108 Tampak lambang AKRI (Angkatan KepolisianRepublik Indonesia) dan puluhan polisi yangberdiri. Terlihat Monas di belakang barisan

66-320

109 Suasana di halaman depan Istana Merdeka,tampak dari jauh puluhan orang berdiri denganmembawa poster, spanduk dan bendera. Terihatpatung laki-laki tanpa busana yang sedangmemanah.

66-322

110 Presiden Soekarno didampingi tiga tentaraberatribut lengkap berdiri di belakang PresidenSokarno dan seorang lelaki/ajudan mengenakanjas (tampak samping) berdiri membawa payunguntuk Presiden Soekarno yang berdiri di atastangga luar Gedung Istana Merdeka sedangmemberikan salam.

66-325

111 Presiden Soekarno didampingi tiga tentaraberatribut lengkap berdiri di belakang PresidenSokarno dan seorang lelaki/ajudan mengenakanjas (tampak samping) berdiri membawa payunguntuk Presiden Soekarno yang berdiri di atastangga luar Gedung Istana Merdeka sedangmemberikan amanat apel dengan menggunakanmicrofon

66-326

112 Tampak dari dekat, peserta apel dari beberapapejabat sedang melakukan istirahat di tempat dansedang memperhatikan amanat dari PresidenSoekarno di halaman Istana Merdeka

66-327

113 Tampak dari belakang, peserta apel daribeberapa pejabat sedang melakukan istirahat ditempat dan sedang memperhatikan amanat dariPresiden Soekarno di halaman Istana Merdeka

66-328

1966.01.03 Menteri Koordinator HUBRA Dr. Ruslan AbdulGani di rumahnya. Jalan Dipenogoro IImenerima Duta Besar Amerika Serikat,Marshall Green

4

114 Tampak Dr. Ruslan Abdul Gani sedang berjabattangan dengan Marshall Green di depanrumahnya

66-598

hal.555

Page 28: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

115 Dr. Ruslan Abdul Gani sedang memberikan kotakrokok dan Marshall Green mengambil isi dalamkotak

66-599

116 Tampak Marshall Green sedang merokok danberbincang dengan D. Ruslan Abdul Gani dibangku ruang tamu

66-600

117 Tampak Marshall Green sedang merokok danberbincang dengan D. Ruslan Abdul Gani dibangku ruang tamu (1)

66-601

1966.01.03 Pemancangan Tiang Pertama (TP) MarkasLegiun Veteran Senayan, di Sudut JembatanSemanggi.

16

118 Tamu undangan duduk dalam acaraPemancangan TP Markas Legiun VeteranSenayan.

66-26

119 Upacara pembukaan Pemancangan TP MarkasLegiun Veteran Senayan.di mimbar lapangan

66-27

120 Inspektur upacara tampak berdiri di atas mimbarlapangan.

66-29

121 Barisan tentara dalam upacara Pemancangan TPMarkas Legiun Veteran Senayan.

66-30

122 Para perwira TNI tampak berbincang-bincang 66-31123 Perwira TNI dalam sebuah kemudi kendaraan di

acara Pemancangan TP Markas Legiun VeteranSenayan.

66-32

124 Berjalan menuju lokasi pemancangan tiang125 Inspektur upacara tampak memberikan

penghormatan66-34

126 Pembacaan doa dalam rangkaian upacaraPemancangan TP Markas Legiun VeteranSenayan.

66-35

127 Beberapa perwira TNI tampak memanjatkan doa. 66-36

128 Tamu undangan tampak berdiri serayamemanjatkan doa.

66-37

129 Tampak dari dekat bentuk tiang pancang. 66-38130 Seorang perwira TNI tampak menarik tali tiang

pancang.66-39

131 Mencoba menarik tali tiang pancang. 66-40132 Seorang perwira TNI berjalan meninggalkan

lokasi upacara.66-41

133 Tampak inspektur upacara sedang berpidato diatas mimbar (1).

66-42

134 Tampak inspektur upacara sedang berpidato diatas mimbar (2).

66-43

1966.01.07 Gedung Wanita "Sarinah" di Sukarna Pura(Irian Barat)

2

135 Tampak terbentang spanduk bertuliskan, "Gedung… Sarinah: Tempat PertemuanPendidikan Perdjoangan bagi Kaum WanitaIndonesia Irbar mentjapai Kemadjuannja".

66-66

136 Tampak bangunan gedung wanita Sarinah, diSukarna Pura, Irian Barat.

66-67

hal.555

Page 29: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.01.07 Seni Ukir Kayu Bali dengan tema diantaranyaRamayana, di Jalan Kimia

7

137 Seni ukir kayu Bali berbentuk ikan. 66-118138 Seni ukir kayu Bali berbentuk sepasang kuda (1). 66-119

139 Seni ukir kayu Bali berbentuk makhluk raksasa. 66-122

140 Seni ukir kayu Bali berbentuk sepasang kuda (2). 66-210

141 Satu bagian cerita Ramayana terukir dalam Seniukir kayu Bali (1).

66-225

142 Satu bagian cerita Ramayana terukir dalam Seniukir kayu Bali (2).

66-226

143 Seni ukir kayu Bali berbentuk sepasang kepalakuda.

66-229

1966.01.10 Demonstrasi Menuntut Penurunan Harga diDepan Waperdam VI Chairul Saleh, di Jl.Veteran Jakarta

1

144 Wakil Perdana Menteri Chairul Saleh sedangmenyampaikan orasinya di depan paramahasiswa

66-68

1966.01.12 Suasana Penukaran uang lama dengan uangyang baru (Rp. 1000 menjadi Rp. 1., sesuaidengan Perpres No 27, di Bank Indonesia UnitIII, Jl. Veteran, Jakarta

7

145 Seorang kasir sedang melayani permintaanpenukaran uang (1).

66-178

146 Seorang kasir sedang melayani permintaanpenukaran uang (2).

66-180

147 Antrian penukaran uang lama dengan uang baru 66-181

148 Dua orang petugas sedang melayani prosespenukaran uang.

66-182

149 Suasana loket penukaran uang lama denganuang baru.

66-183

150 Dua orang petugas sedang menghitung uangyang akan ditukar.

66-184

151 Suasana transaksi di loket penukaran uang lamadengan uang baru.

66-185

1966.01.12 Konferensi Pers Menteri KoordinatorKeuangan Sumarno, SH di BNI di Jl. MH.Thamrin

6

152 Para peserta konferensi pers sedang menyimakjalannya konferensi pers Menko. KeuanganSumarno, SH.

66-485

153 Menko. Keuangan Sumarno, SH. Sedang beradadi tengah-tengah peserta konferensi pers.

66-486

154 Menko. Keuangan Sumarno, SH. Sedangmemberikan pernyataan para peserta konferensipers.

66-487

155 Menko. Keuangan Sumarno, SH. Sedangdikelilingi para staffnya pada saat konferensi persdi Gedung BNI Jl. MH. Thamrin

66-488

hal.555

Page 30: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

156 b. Suasana pada saat konferensi pers oleh Menko.Keuangan Sumarno, SH.

66-489

156 Suasana saat konferensi pers Menko. KeuanganSumarno, SH. Di Ged. BNI Jl. MH. Thamrin

66-490

157 Suasana saat konferensi pers Menko. KeuanganSumarno, SH. Di Ged. BNI Jl. MH. Thamrin (2)

66-491

1966.01.15 Demonstrasi Massa Mahasiswa KAMI di Bogor 1

158 Aksi demonstrasi mahasiswa KAMI di Bogormenuntut Tritura (Tiga Tuntutan Rakyat).

66-1534

1966.01.15 Demonstrasi Aksi Massa MahasiswaIndonesia dan Karyawan di Sekitar Jl.Merdeka Barat yang menuntut PenurunanHarga, Tarif Pengangkatan, dan PembubaranPKI

1

159 Mahasiswa dan karyawan di Jl. Merdeka Baratmenggunakan kendaraan bemo dalam pawaitersebut.

66-165

1966.01.17 Ceramah Pembukaan Indoktrinasi Dept. PDPT(Pariwisata Darat Pos Telkom - Pariwisata)oleh Menteri Koordinator Hubra Ruslan AbdulGani di Balai Room Hotel Indonesia

5

160 Menteri Koordinator Hubra Ruslan Abdul Ganiberada ditengah Pejabat Militer dan Sipil dalamacara indoktrinasi Dept. PDPTP (PerhubunganDarat Pos Telkom - Pariwisata)

66-212

161 Tampak tamu yang menghadiri acaraindoktrinasi Dept. PDPT (Perhubungan Darat PosTelkom - Pariwisata)

66-213

162 Menteri Koordinator Hubra Ruslan Abdul Ganimenyampaikan Ceramah didepan para tamuyang hadir dalam acara pembukaan indoktrinasiDept. PDPTP (Perhubungan Darat Pos Telkom -Pariwisata) didep

66-218

163 Menteri Koordinator Hubra Ruslan Abdul Ganimenyampaikan Ceramah Pembukaanindoktrinasi Dept. PDPTP (Perhubungan DaratPos Telkom - Pariwisata)

66-220

164 Tampak samping Peserta acara indoktrinasiDept. PDPT (Perhubungan Darat Pos Telkom -Pariwisata)

66-221

165 Tampak suasana acara indoktrinasi Dept. PDPT(Perhubungan Darat Pos Telkom - Pariwisata)

66-222

1966.01.18 Demonstrasi KAMI (Kesatuan Aksi MahasiswaIndonesia)

1

166 Perwakilan Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesiasedang melakukan tatap muka dengan presidenSoekarno

66-231

hal.555

Page 31: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.01.20 Apel dan Ikrar Setia Kepada PresidenSoekarno oleh para Menteri Kabinet Dwikoradi Halaman Istana Merdeka

12

167 Tampak Presiden Soekarno didampingi tigatentara beratribut lengkap berdiri di belakangPresiden Sokarno dan seorang lelaki/ajudanmengenakan jas (tampak samping) berdirimembawa payung untuk Presiden Soekarno yangberdiri di atas tangga luar Gedung IstanaMerdeka. Tampak dua anggota berpakaianberwarna putih yang berbaris di halaman GedungIstana Merdeka, beberapa tentara yang berbarisdi lobi Gedung Istana Merdeka dan tentara yangberdiri di belakang Presiden Soekarno sedangmemberikan penghormatan kepada PresdienSoekarno

66-329

168 Beberapa warga Indonesia, lelaki dan perempuanberdiri dengan membawa spanduk bertuliskantentang Soekarno, poster foto Soekarno danbendera bergambar banteng hitam yang dipimpinseorang lelaki berpakaian putih-putih yang berdiridi depan warga sedang berbicara menggunakanpengeras suara

66-330

169 Para Menteri Kabinet Dwikora yang berpakaiandinas harian Angkatan Darat dan beberapamenteri mengenakan pakaian safari berwarnaputih. Tampak paling kanan Sri Sultan HamengkuBuwono IX yang berkedudukan sebagai MenteriKoordinator (Ketua Pimpinan BPK) dan disebelahkirinya Jend. Abdul Haris Nasution yangberkedudukan sebagai Menteri Koordinator KASB

66-331

170 Peserta Apel dan Ikrar Setia sedang berbaris dihalaman mengenakan pakaian safari berwarnaputih dan ada beberapa peserta mengenakanpakaian dinas harian Angkatan Darat

66-332

171 Tampak samping, peserta apel dan ikrar setiasedang berbaris di halaman yang dipimpinseorang lelaki mengenakan pakaian safariberwarna putih dan seorang lelaki berpakaiandinas harian Angkatan Darat yang sedangmengatur barisan

66-333

172 Terlihat para peserta berdiri di halaman sedangistirahat di tempat, bersedekap, dan adabeberapa peserta sedang berbincang denganpeserta lain

66-334

hal.555

Page 32: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

173 Para peserta apel dan ikrar setia berdirimengenakan pakaian safari lengkap denganatribut untuk peserta laki-laki dan untuk pesertawanita mengenakan pakaian nasional (jarik,slendang dan kebaya) di halaman tampak sedangberbincang-bincang dengan peserta lain

66-335

174 Tampak peserta Apel dan Ikrar Setia sedangberbaris di halaman

66-336

175 Tampak samping di halaman Istana Merdeka,salah satu pejabat negara berpakaian safariputih, sedang membacakan naskah (ikrar setia)Menteri Kabinet Dwikora kepada PresidenSoekarno yang berdiri di depan microfon dihadapan Presiden Soekarno dan di dampingioleh dua pejabat negara berpakaian safari putihberdiri di belakangnya. Di sebelah kiri pejabatnegara pembaca naskah, terlihat puluhanwartawan berpakaian rapi lengkap menggunakandasi sedang mengambil gambar dan mencatat disebuah buku

66-338

176 Suasana apel dan pembacaan naskah ikrar setiaMenteri Kabinet Dwikora kepada PresidenSoekarno yang di wakili oleh salah satu pejabatnegara berpakaian safari putih, di dampingi olehdua pejabat negara di belakangnya berpakaiansafari putih dan tampak peserta apel berbaris rapidibelakangnya, dengan hikmat mengikuti acaraapel dan pembacaan ikrar setia

66-340

177 Tampak samping belakang, peserta apelberpakaian safari putih dan pakaian dinas harianAngkatan Darat sedang mendengarkan salahsatu pejabat yang sedang membaca naskah(ikrar setia) Menteri Kabinet Dwikora kepadaPresiden Soekarno di Halaman Istana Merdeka

66-342

178 Menteri Kabinet Dwikora sedang berdiri dihalaman, tampak nomor dua dari kanan Jend.Abdul Haris Nasution (Menteri Koordinator KASB)berpakaian dinas harian Angkatan Darat sedangberbincang dengan menteri disebelah kirinya.Tampak pojok kanan depan Sri Sultan HamengkuBuwono IX berpakaian safari bewarna putihsedang istirahat di tempat

66-343

1966.01.20 Waperdam III Dr. Chaerul Saleh dan MenteriPerdagangan Brigjen A. Yusuf lapor di Istana

5

179 Tampak dari dekat Waperdam III, Dr. ChairulSaleh berada di Istana Negara.

66-344

180 Waperdam III, Dr. Chairul Saleh memberikanketerangan pers di depan para wartawan.

66-345

hal.555

Page 33: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

181 Waperdam III, Dr. Chairul Saleh berjalan di depanseorang wartawan.

66-346

182 Tampak dari dekat Brigjen A. Yusuf di IstanaNegara.

66-347

183 Brigjen A. Yusuf memberikan keterangan pers didepan para wartawan.

66-348

1966.01.22 Takbir Menjelang Hari Lebaran Keliling DaerahRawamangun Jakarta

15

184 Tampak beberapa pemuda dan pemudi sedangmenaiki Mobil Jeep Willys dengan nomor polisi89645 pada acara takbiran keliling menjelang harilebaran

66-373

185 Beberapa orang-orang tengah berfoto bersamadidepan sebuah mobil sesuai melaksanakanSholat Iedul Fitri

66-374

186 Beberapa warga Nahdlatul 'Ulama turutmenyemarakan takbir keliling dengan menghiassebuah becak yang diberikan Hiasan lampionberlambang Nahdlatul 'Ulama dan terdapatseorang warga Nahdlatul 'Ulama membawa panjiberlambang organisasi islam tersebut sertatampak beberapa anak - anak yang berjalandisamping hiasan lampion tersebut

66-375

187 Beberapa warga menyempatkan untuk fotobersama seusai melaksanakan takbir kelilingjelang hari lebaran, tampak disamping warga,tampak disamping warga ada dua anggota TNI

66-377

188 Berfoto bersama dalam acara takbir bersamatersebut

66-378

189 Tampak Beberapa pemuda dan anak-anak ikutserta dalam menyemarakan takbir kelilingmenjelang hari lebaran, tampak seorang pemudatengah duduk didepan Oplet

66-379

190 Tampak dari belakang seorang pemuda tengahmengatur jalannya takbir keliling dan tak jauh daripemuda tersebut tengah berjalan sebuah Opletdengan nomor polisi B-8883-N yang diapit olehtiga pemuda yang sedang berjalan disampingkanan dan kiri serta ada seorang pemuda yangduduk diatas kap Oplet tersebut

66-383

191 Tampak berberapa pemuda dan pemudi tengahberjalan ikut menyemarakan takbir kelilingmenjelang hari lebaran, Tampak sebagaianmembawa obor dan tampak belakang seorangtentara sedang mengawasi jalannya takbir keliling

66-384

192 Terlihat raut kegembiraan dalam mengikuti takbirkeliling, Tampak dari ekspersi tawa dari seorangpemuda dan dikuti oleh senyuman dari pemudadan pemudi dibelakangnnya

66-385

hal.555

Page 34: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

193 Suasana jalannya takbir keliling menjelang harilebaran, tampak ditengah-tengah warga yangmengikuti takbir keliling berjalan beberapa wargaNahdlatul 'Ulama yang menghias sebuah becakyang diberikan Hiasan lampion berlambangNahdlatul 'Ulama dan terdapat seorang wargaNahdlatul 'Ulama membawa panji berlambangorganisasi islam tersebut serta seorang lagimembawa panji bendera merah putih

66-387

194 Beberapa pemuda dan pemudi tengah beramahtamah saat takbir keliling, diatas pemuda -pemudi tersebut terpampang sebuah Spandukbertuliskan " Banjirilah ! Allahu-Akbar (3x) SholatIedul Fitri Chotib/Imam Kol. Muchlas Rowi(Pusroh AD) Minggu 23 Djanuari 1966 Djam :7.30 di Lapangan Daksinapati Rawamangun

66-388

195 Pemuda pemudi tengah berjalan denganmembawa obor untuk menyemarakan takbirkeliling dan tepat dibelakang pemuda - pemuditersebut terdapat seorang anak yang berdiritelanjang kaki denngan membawa dua obor

66-389

196 Tampak belakang seorang tentara sedangmengawal jalannya takbir keliling dan tidak jauhdari tentara tersebut tengah berjalan sebuah opletdengan nomor polisi B-8883-N yang diapit parapemuda dikanan dan dikiri dan diikuti rombonganpemuda, pemudi dan anak - anak dari belakang

66-390

197 Sebuah oplet tengah berjalan diantara pemuda -pemuda yang ikut menyemarakan takbir keliling,tampak sepasang pemuda dan pemudi yangtengah berjalan berdua dengan menentengrantang makanan

66-391

198 Para pemuda yang melakukan takbir kelilingpada malam tersebut.

66-392

1966.01.22 Penempatan Plakat Berbunyi PertahankanSoekarno dan Pembentukan BarisanSoekarno di Pasar Rumput Manggarai, Jakarta

2

199 Dua anak muda sedang menempelkan plakatbertuliskan Hajo!! Susun Barisanmu PertahankanSoekarno dan satu pria dewasa memperlihatkansalah satu plakat berbunyi Pertahankan Soekarnodan Pembentukan Barisan Soekarno

66-404

200 Suasana didalam Pasar Rumput Manggarai,Tampak diatas sebuah warung terdapat beberapaplakat, salah satu plakat bertuliskan Hajo!!Kumpulkan Temanmu! Susun Barisanmu!Pertahankan Sukarno!

66-409

hal.555

Page 35: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.01.30 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: MalamKesenian di Gedung Kesenian (Pasar Baru).

3

201 Pertunjukan sandiwara pada malam kesenianHarlah Nu ke-40 di Gedung Kesenian, PasarBaru, Jakarta (1).

66-516

202 Pertunjukan sandiwara pada malam kesenianHarlah Nu ke-40 di Gedung Kesenian, PasarBaru, Jakarta (2).

66-850

203 Pertunjukan sandiwara pada malam kesenianHarlah Nu ke-40 di Gedung Kesenian, PasarBaru, Jakarta (2).

66-851

1966.01.30s/d 01.31

Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: RapatAkbar NU di Stadion Utama Senayan

18

204 Dari kejauhan tampak dua buah gapuraperingatan Harlah NU ke-40.

66-535

205 Sebuah baliho raksasa bertuliskan "NU adalahWadah Ibadat dan Perjuangan Demi Keadilandan Kemakmuran Jang Merata".

66-536

206 Tampak dari kejauhan puluhan bendera MerahPutih dan NU berkibar di sepanjang jalan.

66-537

207 Barisan warga NU berjajar rapi di lapanganstadion utama.

66-538

208 Ribuan orang warga NU memadati bangkustadion.

66-539

209 Dari atas tribun tampak barisan berjajar rapi dilapangan.

66-540

210 Koreografi bertuliskan "Hidup NU" menghiasitribun stadion.

66-541

211 Sebuah barisan berjalan mengelilingi lintasan laristadion.

66-542

212 Parade Marching Band berjalan mengelilingilintasan lari stadion.

66-543

213 Koreografi bertuliskan "Muhammad SAW"menghiasi tribun stadion.

66-545

214 Koreografi bertuliskan "NU 40 TH" menghiasitribun stadion.

66-546

215 Sebuah baliho raksasa bertuliskan"Membubarkan P.K.I. Jang Anti Tuhan = IbadatKepada Allah S.W.T".

66-547

216 Sebuah parade beraksi melewati lintasan laristadion utama.

66-548

217 Parade Marching Band beraksi di lintasan laristadion.

66-549

218 Koreografi bertuliskan " " menghiasi tribunstadion.

66-550

219 Beragam parade tampak menghiasai lintasan laristadion.

66-551

220 Tampak dari tribun barisan warga NU berjajarrapi di lapangan

66-552

221 Koreografi bertuliskan "Hidup NU" di tribunmenghiasi stadion.

66-553

hal.555

Page 36: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.01.30 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: PawaiNU di Lapangan Banteng, Senen, dan KramatRaya

16

222 Parade marching band G.P. Ansor di jalananKramat Raya

66-554

223 Pawai NU di markas besar NU di Kramat Raya. 66-555

224 Parade marching band dari G.P. Ansor di TuguSelamat Datang, Bundaran HI.

66-556

225 Masyarakat melihat parade marching band G.P.Ansor di jalanan, Pasar Senen.

66-557

226 Sebuah sepanduk bertuliskan "Front Katolik"tampak menghiasi parade marching band diPasar Senen

66-559

227 Parade marching band G.P. Ansor beraksi disekitar Tugu Selamat Datang, Bundaran HI.

66-560

228 Aksi marching band G.P. Ansor tampak daridekat.

66-561

229 Seorang pemain marching band G.P. Ansorberkostum macan tutul.

66-562

230 Kerumunan masyarakat menyaksikan parademarching band di Pasar Senen.

66-563

231 Tampak panji Pergerakan Mahasiswa IslamIndonesia (PMII) dalam parade marching band diBundaran HI.

66-564

232 Aksi seorang mayoret marching band diLapangan Banteng.

66-565

233 Barisan Muhammadiyah juga meramaikan pawaiHarlah NU ke-40 di Pasar Senen.

66-566

234 Pawai Harlah NU ke-40 beraksi di Senayan 66-567235 Para tamu undangan dari dalam dan luar negeri

hadir dalam pawai Harlah NU ke-40 di LapanganBanteng.

66-568

236 Mimbar podium dalam pawai Harlah NU ke-40 diLapangan Banteng.

66-569

237 Pawai barisan G.P. Ansor dengan menggunakantruk.

66-570

1966.01.30 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: RapatAkbar NU di Stadion Utama Senayan

11

238 Tim marching band GP AnS.H.or beraksi dilintasan stadion.

66-730

239 Anggota marching band GP AnS.H.or denganaksesori boneka Harimau

66-731

240 Closeup para peserta Harlah NU ke-40 di tribunstadion.

66-733

241 Logo Burung Garuda Pancasila berukuranraksasa terpampang di tribun stadion.

66-734

242 Dua buah kendaraan lapis baja melintas di sekitarStadion Utama Senayan.

66-735

243 Suasana rapat akbar di sekitar tribun kehormatanstadion (1).

66-736

244 Suasana rapat akbar di sekitar tribun kehormatanstadion (2).

66-737

hal.555

Page 37: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

245 Ir. Sukarno tampak mengacungkan jarinyakepada warga NU yang memadati stadion.

66-738

246 Ir. Sukarno dan beberapa tamu undanganmelakukan penghormatan kepada warga NUyang memadati stadion.

66-739

247 Pawai barisan pemuda Muhammadiyahmeramaikan Harlah Nu ke-40.

66-740

248 Spanduk pemuda Muhammadiyah bertuliskan"Muhammadijah Tjabang KBJ. Utara/ComplexConefo" dalam Harlah NU ke-40.

66-741

1966.01.31 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: (1).Rapat Akbar NU di Stadion Utama Senayan;(2). Pembukaan Rumah Sakit Bersalin NU diJl. Hangtuah; (3). Berziarah ke TMP Kalibata

52

249 Ibu-ibu dan kaum wanita dalam rapat akbar NU diSenayan.

66-602

250 Suasana rapat akbar NU di Stadion UtamaSenayan.

66-603

251 Suasana rapat akbar NU di luar Stadion UtamaSenayan.

66-604

252 Parade marching band meramaikan rapat akbarNU di luar Stadion Utama Senayan.

66-605

253 Tamu undangan Harlah NU ke-40 duduk di salahsatu ruas tribun Staion Utama Senayan (1).

66-607

254 Petinggi NU mengahdiri rapat akbar di Senayan. 66-609

255 Tamu undangan Harlah NU ke-40 duduk di salahsatu ruas tribun Staion Utama Senayan (2).

66-610

256 Tamu undangan Harlah NU ke-40 duduk di salahsatu ruas tribun Staion Utama Senayan (3).

66-611

257 Persiapan penyambutan di pintu masuk StadionUtama Senayan.

66-612

258 Koreografi bertuliskan "40 TH" di tribun stadion. 66-613

259 Koreografi bertuliskan "NU 40" di tribun stadion. 66-614

260 Pidato sambutan dalam rapat akbar NU dipodium Stadion Utama Senayan.

66-615

261 Pidato rapat akbar NU di podium Stadion UtamaSenayan.

66-616

262 Tamu undangan rapat akbar NU tampak hadirmemadati tribun stadion.

66-617

263 Tulisan koreografi "Hidup" di salah satu ruastribun stadion.

66-618

264 Tulisan koreografi "Pantjasila" di salah satu ruastribun stadion.

66-619

265 Seorang orator mengacungkan jari dalam rapatakbar NU di Stadion Utama Senayan.

66-622

266 Suasana rapat akbar NU di salah satu ruas tribunStadion Utama Senayan.

66-623

hal.555

Page 38: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

267 Perbincangan petinggi NU dalam acara rapatakbar NU di stadion

66-624

268 Parade marching band Harlah NU ke-40 dilintasan lari Stadion Utama Senayan.

66-625

269 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (1).

66-626

270 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (2).

66-627

271 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (3).

66-628

272 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (4).

66-629

273 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (5).

66-630

274 Aksi marching band Harlah NU ke-40 di lintasanlari Stadion Utama Senayan (6).

66-631

275 Tampak barisan berjajar rapi dalam Harlah NU ke-40 di lapangan Stadion Utama Senayan.

66-632

276 Tampak koreografi bertuliskan " " menghiasitribun Stadion Utama Senayan.

66-633

277 Tampak koreografi bertuliskan "Muhammad"menghiasi tribun Stadion Utama Senayan.

66-634

278 Keramaian acara Harlah NU di salah satu sudutStadion Utama Senayan.

66-636

279 Sebuah gapura Harlah NU di Cawang. 66-637280 Persiapan penyambutan Harlah NU di pintu

masuk Stadion Utama Senayan.66-639

281 Tampak Ir Sukarno berada di tribun kehormatanStadion Utama Senayan.

66-641

282 Ir. Sukarno tampak melambaikan tangan kepadawarga NU yang memadati tribun.

66-642

283 Ir. Soekarno berada di tribun kehormatan stadion.Tampak membawa tongkat komando.

66-643

284 Ir. Sukarno berdiri di tribun kehormatan stadion.Tampak sedang memakai kacamata.

66-644

285 Puluhan ribu Warga NU tampak memadati tribunstadion (1).

66-645

286 Puluhan ribu Warga NU tampak memadati tribunstadion (2).

66-647

287 Aksi marching band melintasi lintasan lari stadion. 66-648

288 Tamu undangan hadir dalam pembukaan RumahSakit Bersalin NU, di Jl. Hangtuah I, KebayoranBaru.

66-649

289 Sambutan Menko Agama, Prof. Sjaifuddin Zuchridalam Pembukaan Rumah Sakit Besar NU diKebayoran Baru:

66-652

290 Seorang wanita berbicara di depan tamuundangan dalam pembukaan Rumah Sakit BesarNU, Kebayoran Baru.

66-654

291 Warga NU berziarah ke Taman Makam Pahlawan(TMP) Kalibata.

66-658

hal.555

Page 39: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

292 Ziarah dan doa bersama warga NU di TMPKalibata.

66-659

293 Pembesar NU dan para tamu undangan saatberada di TMP Kalibata.

66-666

294 Pembacaan doa di TMP Kalibata 66-669295 Parade marching band dalam rapat akbar NU ke-

40 di Stadion Utama Senayan (1).66-678

296 Tim marching band Harlah NU ke-40 berkumpuldi tengah lapangan stadion.

66-684

297 Barisan Banser NU memberikan penghormatan disisi lintasan lari stadion.

66-685

298 Parade marching band dalam rapat akbar NU ke-40 di Stadion Utama Senayan (2).

66-686

299 Pembawa bendera merah putih beraksi dilintasan lari Stadion Utama Senayan.

66-687

300 Para petinggi NU berjalan memasuki TMPKalibata.

66-693

1966.01.31 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta:Resepsi di Baliroom HI, antara lain

30

301 Para tamu undangan dipersilahkan berdirisejenak dalam resepsi Harlah NU ke-40 diBaliroom HI (1).

66-700

302 Para tamu undangan dipersilahkan berdirisejenak dalam resepsi Harlah NU ke-40 diBaliroom HI (2).

66-701

303 Para tamu undangan dipersilahkan berdirisejenak dalam resepsi Harlah NU ke-40 diBaliroom HI (3).

66-702

304 Tampak seorang wanita berdiri di mimbar resepsidi Baliroom HI.

66-703

305 Tampak dari dekat tamu undangan dudukberbincang di Baliroom HI.

66-704

306 tamu undangan yang hadir di acara resepsiHarlah NU ke-40 di Baliroom HI.

66-705

307 Sambutan Menko Hankam/KASB Jenderal A.H.Nasution di Baliroom HI (1).

66-706

308 Sambutan Menko Hankam/KASB Jenderal A.H.Nasution di Baliroom HI (2).

66-707

309 Sambutan Wakil Ketua NU, K.H. M. Dachlan diBaliroom HI.

66-708

310 Menko Hankam/KASB Jenderal A.H. Nasutionduduk di barisan depan di Baliroom HI.

66-709

311 Sambutan Waperdam III, Dr. Chaerul Saleh padaresepsi Harlah NU ke-40 di Baliroom HI.

66-710

312 Sambutan Waperdam I/Menko Luar Negeri, Dr.Subandrio pada resepsi Harlah NU ke-40 diBaliroom HI.

66-711

313 Menko Hankam/KASB Jenderal A.H. Nasutiontampak sedang beramah tamah dengan seorangtamu undangan.

66-712

314 Waperadam Bidang Hubungan Lembaga Tinggi(ai), Idham Khalid bersalaman dengan para tamuundangan (1).

66-713

hal.555

Page 40: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

315 Waperadam Bidang Hubungan Lembaga Tinggi(ai), Idham Khalid bersalaman dengan para tamuundangan (2).

66-714

316 Waperadam Bidang Hubungan Lembaga Tinggi(ai), Idham Khalid sedang beramah tamahdengan para tamu undangan.

66-715

317 Seorang pengurus PBNU berramah tamahdengan tamu undangan.

66-716

318 Para tamu undangan wanita dalam resepsiHarlah NU ke-40 di Baliroom HI.

66-717

319 Paduan suara dalam resepsi Harlah NU ke-40 diBaliroom HI.

66-718

320 Menko Hankam/KASB Jenderal A.H. Nasutionmendapatkan sambutan dari para tamu udangan.

66-719

321 Seni pertunjukan tari pada resepsi Harlah NU ke-40 di Baliroom HI.

66-720

322 K.H. Wahab Chasbullah tampak dituntun berjalandalam resepsi Harlah NU ke-40 di Baliroom HI (1).

66-721

323 K.H. Wahab Chasbullah tampak dituntun berjalandalam resepsi Harlah NU ke-40 di Baliroom HI (2).

66-722

324 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (1).

66-723

325 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (2).

66-724

326 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (3).

66-725

327 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (4).

66-726

328 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (5).

66-727

329 Pertunjukkan sendar tari Tjoet Njak Dhien diBaliroom HI (6).

66-728

330 Closeup Kepala Jawatan Agama DKI JakartaRaya, R.H.O. Hudaja.

66-729

1966.01.31 Malam Halal Bihalal Menteri PeneranganAchmadi dengan "Agni Dayawati" (PersatuanSukarelawan Departemen Penerangan) diKebon Sirih No. 76

26

331 Salah satu anggota Agni Dayawati sedangmenyampaikan sambutan didepan para tamuyang hadir dalam acara malam halal bihalal

66-766

332 Menteri Penerangan sedang menyampaikansambutannya dalam acara malam halal bihalalditengah para tamu yang hadir

66-767

333 Tampak tamu yang hadir dalam Malam HalalBihalal dengan Menteri Penerangan Achmadi

66-768

334 Mayjen Moersjid tampak hadir diantara paratamu dengan mengenakan baju putih

66-769

335 Acara sambutan dalam malam halal bihalalMenteri Penerangan dengan Agni Dayawati.

66-770

hal.555

Page 41: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

336 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi dudukdiantara para tamu yang hadir, dibelakang beliautampak beberapa tamu sedang mengamati daridalam ruangan

66-771

337 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi sedangberjabat tangan dengan tamu yang hadir

66-772

338 Mayjen Penerangan Mayjen Achmadi bersamapejabat menteri penerangan bergantianmenerima jabat tangan dari para tamu yang hadir

66-773

339 Para tamu yang hadir secara bergantian jabattangan Menteri Penerangan Mayjen Achmadiberserta Para Pejabat Menteri Penerangan

66-774

340 Para pejabat menteri keuangan tengah berjabattangan dari tiap - tiap tamu yang hadir dalamacara halal bilahal

66-775

341 Salah satu tamu tampak tertawa lepas setelahberjabat tangan dengan Mayjen Moersjid

66-776

342 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi tengahberjabat tangan dengan salah satu tamu yanghadir dan tampak tamu tersebut tertawa lepasyang diikuti oleh rekan dibelakangnya

66-777

343 Mayjen Moersjid sedang berjabat tangan dengansalah satu tamu yang hadir dan tampak tawalepas diantara keduanya

66-778

344 Tiga ibu tengah foto bersama disamping pintumasuk kantor

66-779

345 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi tengahmemilih kudapan yang disajikan

66-780

346 Mayjen Moersjid tengah berdiri berurutan dengantamu yang hadir lainnya untuk memilih kudapanyang disajikan

66-781

347 Para tamu yang hadir secara bergantian memilihkudapan yang disajikan

66-782

348 Para tamu yang hadir tengah bersantap makansambil tertawa lepas

66-783

349 Para ibu jalan bergantian untuk memilih kudapanyang disajikan

66-784

350 Para ibu tengah berfoto bersama sambilmenyantap makanan

66-785

351 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi tengahberamah tamah dengan dua orang tamu

66-786

352 Para ibu tengah bersantap makan sambilberamah tamah

66-787

353 Para tamu tampak berfoto bersama denganMenteri Penerangan Mayjen Achmadi dantampak salah seorang ibu sedang memegangrokok berdiri bersebelahan dengan MenteriPenerangan Mayjen Achmadi

66-788

354 Para tamu bersantap sambil beramah tamahmenikmati kudapan yang masih tersisa

66-789

hal.555

Page 42: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

355 Tiga ibu sedang bernyanyi dan tampak duaanggota musik orkes yang sedang memainkanbass dan akordion

66-790

356 Para ibu tengah bersiap - siap untuk bernyanyibersama dan tampak salah seorang anggotamusik orkes tengah bersiap memainkan gitarnya

66-791

1966.02.01 Pembukaan Kursus Kader PimpinanPerusahaan Grafika di P.N. PercetakanNegara, Gg. Tengah, Jl. Percetakan Negara

24

357 Seorang perwira TNI tiba di gedung PercetakanNegara.

66-742

358 Perbincangan di depan pintu gedung PercetakanNegara.

66-743

359 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi memasukigedung Percetakan Negara.

66-744

360 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi meninjausalah satu ruang kerja di gedung PercetakanNegara.

66-745

361 Observasi para pejabat Departemen penerangandi salah satu ruang kerja Percetakan Negara.

66-746

362 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi bersamapara pejabat Deppen RI lainnya serentak berdiri.

66-747

363 Para pejabat Deppen RI berdiri serentak sebelumdimulainya acara.

66-748

364 Sambutan pada pembukaan kursus kaderpimpinan Perusahan Grafika.

66-749

365 Para teknisi bersiap dengan perlatan kerjanya. 66-750

366 Sambutan seorang pejabat Deppen RI di ataspanggung.

66-751

367 Seorang perwira TNI memberikan sambutannya. 66-752

368 Suasana pembukaan kursus kader pimpinanPerusahan Grafika.

66-753

369 Sambutan seorang perwira TNI di atas panggung. 66-754

370 Para tamu undangan tampak antusias di tempatduduknya.

66-755

371 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi dudukbersama para pejabat Deppen RI lainnya.

66-756

372 Para pejabat Deppen RI dalam suasanapembukaan kursus kader pimpinan PerusahanGrafika.

66-757

373 Seorang pejabat Deppen RI memberikansambutan di mimbar panggung.

66-758

374 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadimemberikan arahannya di mimbar panggung.

66-759

375 Para tamu undangan tampak antusianmendegarkan arahan dari Menteri Penerangan,Mayjen Achmadi.

66-760

hal.555

Page 43: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

376 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi sedangmemberikan arahan kepada paara peserta kursus.

66-761

377 Menteri Penerangan, Mayjen Achmadi tampakmemberikan arahannya di mimbar.

66-762

378 Suasana pembukaan kursus kader PimpinanPerusahaan Grafika.

66-763

379 Tampak dari kejauhan Menteri Penerangan,Mayjen Achmadi memberikan arahannya kepadapara peserta kursus.

66-764

380 Para peserta kursus tampak antusiasmendengarkan arahan Menteri Penerangan,Mayjen Achmadi.

66-765

1966.02.02 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: MalamKesenian NU di Istora Senayan

40

381 Adegan sandiwara berkelahi dalam acaraSandiwara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 diIstora Senayan (1).

66-863

382 Adegan sandiwara berkelahi dalam acaraSandiwara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 diIstora Senayan 2).

66-864

383 Adegan sandiwara berkelahi dalam acaraSandiwara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 diIstora Senayan (3).

66-865

384 Adegan sandiwara berkelahi dalam acaraSandiwara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 diIstora Senayan (4).

66-866

385 MC Wanita berada di atas panggung dalam acaraMalam Kesenian Harlah NU ke-40 di IstoraSenayan.

66-867

386 Seorang wanita berbicara di depan para tamuundangan acara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 di Istora Senayan.

66-868

387 Permainan sebuah grup musik dalam acaraMalam Kesenian Harlah NU ke-40 di IstoraSenayan.

66-869

388 Pertunjukan seni tari dalam acara MalamKesenian Harlah NU ke-40 di Istora Senayan.

66-870

389 Pertunjukan seni drama dalam acara MalamKesenian Harlah NU ke-40 di Istora Senayan (1).

66-871

390 Pertunjukan seni drama dalam acara MalamKesenian Harlah NU ke-40 di Istora Senayan (2).

66-872

391 Pertunjukan seni drama dalam acara MalamKesenian Harlah NU ke-40 di Istora Senayan (3).

66-873

392 Beberapa tamu undangan bersalaman dalamacara Malam Kesenian Harlah NU ke-40 di IstoraSenayan.

66-881

393 Brigjen Amir Machmud bersalaman dengan salahsatu tokoh NU.

66-882

394 Tokoh NU dan para tamu undangan dudukdibarisan paling depan.

66-883

hal.555

Page 44: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

395 Brigjen Amir Machmud tampak sedangberbincang-bincang dengan tamu undangan.

66-884

396 Para tamu undangan dan tokoh NU duduk dansaling berbincang dibarisan depan.

66-885

397 Adegan Tjoet Njak Dhien dalam pertunjukan senidrama Malam Kesenian Harlah NU ke-40 di IstoraSenayan.

66-886

398 Adegan Tjoet Njak Dhien menyembuhkan lukadalam pertunjukan seni drama Malam KesenianHarlah NU ke-40 di Istora Senayan.

66-887

399 Adegan Tjoet Njak Dhien membaca sebuah suratdalam pertunjukan seni drama Malam KesenianHarlah NU ke-40 di Istora Senayan.

66-888

400 Adegan pasukan Tjoet Njak Dhien membawabendera bertuliskan " " dalam pertunjukanseni drama Malam Kesenian Harlah NU ke -40 diIstora Senayan.

66-889

401 Brigjen Amir Machmud memberikan kenang-kenangan kepada tokoh pemeran Tjoet NjakDhien di atas panggung.

66-890

402 Penonton tampak memadati tribun IstoraSenayan dalam acara pertunjukan seni dramaMalam Kesenian Harlah NU ke-40.

66-891

403 Seluruh penonton di Istora Senayan tampak dimohon berdiri saat pembacaan doa.

66-892

404 Penonton di barisan depan tampak berdirisejenak saat pembacaan doa.

66-893

405 Brigjen Amir Machmud tampak sedangbersalaman dengan salah satu tamu undangan.

66-894

406 Para tokoh NU dan tamu undangan duduk dibarisan paling depan.

66-895

407 Seorang wanita berada di atas panggungmembawakan acara seni drama Malam KesenianHarlah NU ke-40.

66-896

408 Sambutan dalam acara Malam Kesenian HarlahNU ke-40 di Istora Senayan.

66-897

409 Closeup penonton acara seni drama dalamMalam Kesenian Harlah NU ke-40.

66-898

410 Brigjen Amir Machmud memberikansambutannya di panggung.

66-899

411 Brigjen Amir Machmud tampak memberikansambutannya di depan para tamu undangan.

66-900

412 Grup paduan suara beraksi di atas panggung. 66-901413 Pembawa acara tampak memegang stand mic di

atas panggung.66-902

414 Seorang tamu undangan di barisan depantampak menikmati sebotol minuman.

66-916

415 Brigjen Amir Machmud menyalami pemeranTjoet Njak Dhien di atas panggung.

66-925

416 Brigjen Amir Machmud menyalami pemeran senidrama lainnya di atas panggung.

66-926

417 Brigjen Amir Machmud tampak bersalamandengan salah satu tokoh NU.

66-927

hal.555

Page 45: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

418 Tampak dari samping Brigjen Amir Machmudsedang bersalaman dengan salah satu tokoh NU.

66-928

419 Kemegahan gapura kembar dalam acara HarlahNU ke-40 di Senayan.

66-929

420 Baliho besar di Senayan bertuliskan"Membubarkan PKI Jang Anti Tuhan = IbadatKepada Allah SWT".

66-930

1966.02.02 Peringatan Harlah NU ke-40 di Jakarta: Poster-poster NU di sekitar Tugu Selamat Datang Jl.M.H. Thamrin

5

421 Poster para pahlawan nasional berukuranraksasa terpampang di Bundaran HI, Jalan M.H.Thamrin.

66-1125

422 Tampak dari kejauhan poster para pahlawannasional berukuran raksasa di sekitar BundaranHI.

66-1126

423 Poster para pahlawan berukuran raksasa tampakmegah berdampingan dengan Patung SelamatDatang di sekitar Bundaran HI.

66-1127

424 Baliho besar di sekitar Jl. M.H. Thamrinbertuliskan "Djanagnlah Kamu Sangka BahwaMereka jg Gugur Djalan Allah Itu Telah Mati;Sesungguhnja Mereka tetap Hidup pada SisiTuhan dan Terpelihara dg baik".

66-1128

425 Baliho besar di sekitar Jl. M.H. Thamrinbertuliskan "Katakanlah: SesungguhnjalahSembajangku, Ibadatku, Hidup dan MatikuAdalah Seluruhnja Untuk Allah Seru SekalianAlam".

66-1129

1966.02.03 Konfrensi Pers Menteri Urusan Berdikari danOps Peritik Pardede Di Gedugn PWI di Jl. HOSTjokrominoto

10

426 Suasana ruangan konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik di Gedung PWIdi Jl. HOS Tjokrominoto

66-903

427 Suasana ruangan konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik di Gedung PWIdi Jl. HOS Tjokrominoto (2)

66-904

428 Suasana ruangan konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik di Gedung PWIdi Jl. HOS Tjokrominoto (3)

66-905

429 Suasana Konferensi Pers di Gedung PWI, Jl.HOS Tjokrominoto, Jakarta

66-906

430 Suasana makan bersama peserta konferensi persMenteri Urusan Berdikari dan Ops Peritik diRuang Makan Gedung PWI di HOSTjokroaminoto, Jakarta

66-907

431 Para Nara Sumber Konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik di Gedung PWIJl. Tjokroaminoto, Jakarta.

66-908

hal.555

Page 46: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

432 Tampak Para peserta Konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik sedangmengikuti jalannya konferensi pers tersebut diGedung PWI, Jl. HOS Tjokroaminoto, Jakarta

66-909

433 Para Nara Sumber Konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik di Gedung PWIJl. Tjokroaminoto, Jakarta. (2)

66-910

434 Tampak Menteri diperbantukan pada MenteriKoordinator Kompartimen Perindustrian Rakyatuntuk "Berdikari", TD Pardede sedang berjabattangan dengan pembawa acara pada KonferensiPers Menteri Urusan Berdikari dan Ops Peritik diGedung PWI, Jl. HOS Tjokroaminoto, Jakarta.

66-911

435 Tampak Para peserta Konferensi Pers MenteriUrusan Berdikari dan Ops Peritik sedangmengikuti jalannya konferensi pers tersebut diGedung PWI, Jl. HOS Tjokroaminoto, Jakarta

66-912

1966.02.04 Penyerahan Surat Kegiatan Duta Besar(Dubes) Swedia, Harald Edelstam di Istana

5

436 Protokoler istana negara tampak bersiapmenyambut Dubes Swedia, Harald Edelstam.

66-998

437 Dubes Swedia, Harald Edelstam tiba istananegara.

66-999

438 Dubes Swedia, Harald Edelstam memasuki ruangistana negara.

66-1001

439 Penandatanganan surat kegiatan kerjasama olehDubes Swedia, Harald Edelstam.

66-1002

440 Penyerahan surat kegiatan kerjasama olehDubes Swedia, Harald Edelstam di istana negara

66-1009

1966.02.05 Pertemuan dan Ramah Tamah di RumahMenteri Penerangan Achmadi di JalanTirtayasa V/ No. 1 Kebayoran, Jakarta

13

441 Tampak Menteri Penerangan Achamdi sedangberpose ketika difoto diantara tamu - tamu yanghadir dalam acara pertemuan dan ramah tamahdirumahnya

66-982

442 Tampak Menteri Penerangan Achamdi beradaditengah - tengah tamu - tamu yang hadir dalamacara pertemuan dan ramah tamah dirumahnya

66-983

443 Tamu - tamu yang hadir dalam acara Pertemuandan Ramah Tamah di Rumah MenteriPenerangan Achmadi dengan konsep luarruangan dan Tampak samping MenteriPenerangan Achmadi

66-984

444 Menteri Penerangan Achmadi berdiri diantaratamu yang hadir dan beliau sedang melihatkeatas mengamati kondisi cuaca dalam acarapertemuan dan ramah tamah dirumahnya

66-985

hal.555

Page 47: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

445 Tampak samping Menteri Penerangan Achmadisedang bernyanyi bersama tamu yang hadirdalam acara pertemuan dan ramah tamahdirumahnya

66-986

446 Menteri Penerangan Achmadi benyanyi dengandiiring musik orkes ditengah tengah tamu yanghadir dalam acara pertemuan dan ramah tamahdirumahnya

66-987

447 Tampak samping Menteri Penerangan Achmadisedang bernyanyi bersama tamu yang hadirdalam acara pertemuan dan ramah tamahdirumahnya

66-988

448 Menteri Penerangan tersenyum diantara anggotaorkes yang sedang memainkan alat musik dalamacara pertemuan dan ramah tamah dirumahnya

66-989

449 Tamu - tamu yang hadir dalam acara Pertemuandan Ramah Tamah di Rumah MenteriPenerangan Achmadi dengan konsep luarruangan sedang berbincang - bincang

66-990

450 Para ibu tengah beramah tamah dalamPertemuan dan Ramah Tamah di Rumah MenteriPenerangan Achmadi dengan konsep luarruangan, dibelakang para ibu tersebut tampakpramusaji tengah menyiapkan hidangan

66-991

451 Tamu - tamu yang hadir dalam acara Pertemuandan Ramah Tamah di Rumah MenteriPenerangan Achmadi dengan konsep luarruangan sedang berbincang - bincang

66-992

452 Salah satu anggota orkres mengundang gelaktawa dari anggota orkes lainnya karenamenggunakan Kacamata, Kumis, Hidung dan AlisPalsu sambil memainkan alat perkusi Conga

66-993

453 Para pramusaji dalam acara Pertemuan danRamah Tamah di Rumah Menteri PeneranganAchmadi tengah foto bersama

66-994

1966.02.08s/d

1966.02.10

Peta Metropolitan (kota besar) Jakarta. Peta-peta asli dari Departemen Tjipta Karya

22

454 Gambar Peta Kepadatan Lalu Lintas di DKIJakarta.

66-1139

455 Gambar Peta Wilayah Perairan DKI Jakarta. 66-1140456 Gambar Peta Geologi Lapisan Luar wilayah DKI

Jakarta.66-1141

457 Gambar Peta Suhu Udara dan Arah Anginwilayah DKI Jakarta.

66-1142

458 Gambar Peta Geologi Lapisan Dalam wilayahDKI Jakarta.

66-1143

459 Gambar Sketsa Daerah Industri DKI Jakarta. 66-1144460 Gambar Sketsa Urban Nuclei wilayah DKI Jakarta. 66-1145

hal.555

Page 48: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

461 Gambar Peta Penyaluran Air wilayah DKI Jakarta. 66-1146

462 Gambar Peta Topografi DKI Jakarta. 66-1147463 Gambar Peta Daerah Wisata DKI Jakarta. 66-1148464 Gambar Peta Peninjauan Visuil DKI Jakarta. 66-1149465 Gambar Peta Penggunaan Tanah Utama Tahun

1964 wilayah DKI Jakarta.66-1150

466 Gambar Peta Curah Hujan wilayah DKI Jakarta. 66-1151

467 Gambar Peta Aktivitas Pembangunan wilayahDKI Jakarta.

66-1152

468 Gambar Peta Tenaga Listrik wilayah DKI Jakarta. 66-1153

469 Gambar Peta Batas-batas Administratif wilayahDKI Jakarta.

66-1154

470 Gambar Peta Penggunaan Tanah Utama Tahun1955 wilayah DKI Jakarta.

66-1155

471 Gambar Peta Industri wilayah DKI Jakarta. 66-1156472 Gambar Peta Hasil Pertanian wilayah DKI Jakarta. 66-1157

473 Gambar Peta Kepadatan Penduduk wilayah DKIJakarta.

66-1158

474 Gambar Peta Bahan Bangunan wilayah DKIJakarta.

66-1159

475 Gambar Peta Penggunaan Ruang Udara wilayahDKI Jakarta.

66-1160

1966.02.10 Sidang Presidium Kabinet Dwikora di IstanaBogor.

4

476 Tampak Dekat Presiden Soekarno sedangdikelilingi oleh wartawan yang sedangmewawancarainya.

66-6690

477 Tampak Presiden Soekarno menggunakanKopiah Hitam (membelakangi kamera) danMayjen. Soeharto menggunakan Pakaian DinasLengkap TNI sedang dikelilingi wartawan

66-6691

478 Suasana di ruang tamu Istana Bogor, PresidenSoekarno (menggunakan Kopiah hitam) bersamatamu-tamu yang mengikuti sidang presidiumkabinet Dwikora di Istana Bogor.

66-6692

479 Suasana di ruang tamu Istana Bogor, PresidenSoekarno (menggunakan Kopiah hitam dankemeja putih) bersama tamu-tamu yangmengikuti sidang presidium kabinet Dwikora diIstana Bogor

66-6693

1966.02.10 Rencana Perluasan Kota Daerah/IbukotaPropinsi Sulselra, Kendari (Peta-peta asli dariDepartemen Tjipta Karya)

16

480 Gambar Peta Pulau Sulawesi Skala 1 : 3.350.000. 66-1186

481 Gambar Peta Sumber-Sumber Ekonomi wilayahKendari, Sulawesi Tenggara, Skala 1 : 1.250.000.

66-1187

hal.555

Page 49: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

482 Gambar Peta Legenda wilayah Kendari, SulawesiTenggara.

66-1188

483 Gambar Peta Legenda wilayah Kendari, SulawesiTenggara, berdasar atas 8.000 penduduk tiapNeighborhood.

66-1189

484 Salah satu bagian gambar peta kependudukanwilayah Kendari, Sulawesi Tenggara (1).

66-1190

485 Salah satu bagian gambar peta kependudukanwilayah Kendari, Sulawesi Tenggara (2).

66-1191

486 Salah satu bagian gambar peta kependudukanwilayah Kendari, Sulawesi Tenggara (3).

66-1192

487 Gambar peta wilayah Kendari, SulawesiTenggara,dengan keterangan: Perumahan,Bangunan Umum, Pelabuhan, Industri, danTaman.

66-1193

488 Gambar peta wilayah Kendari, SulawesiTenggara, dengan keterangan: CraS.H. Program1965 dan Tahapan I - 1965-1970.

66-1194

489 Gambar peta rencana Kota Kendari, SulawesiTenggara, dengan keterangan: Jalan yangdiperlebar dan Jalan yang direncanakan.

66-1195

490 Gambar peta rencana Kota Kendari, SulawesiTenggara, dengan keterangan: BatasNeighborhood dan Rencana Komunikasi.

66-1196

491 Gambar peta rencana Kota-Daerah, Regional-town-planning Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

66-1197

492 Gambar Peta Sumber-Sumber Ekonomi Kendari,Sulawesi Tenggara, skala 1 : 1.250.000.

66-1198

493 Gambar Peta Pembangunan InfrastrukturKendari, Sulawesi Tenggara, dengan keterangan:Pengairan.

66-1199

494 Gambar Peta batas wilayah Kendari, SulawesiTenggara, dengan keterangan: Kolaka, Kendari,Muna, Buton.

66-1200

495 Gambar Peta National Parks reservation &Tourism daerah Kendari, Sulawesi Tenggara,dengan keterangan: Pengairan.

66-1201

1966.02.14 Perkara Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Bappenas, Taman Suropati,Jakarta. Sidang-sidang diadakan baik siangmaupun malam. (Hari ke-1, Sidang I. Njono didepan Mahmilub)

44

496 Tanya jawab Hakim Ketua Letkol Ali Said, S.H.kepada terdakwa Njono.

66-1223

497 Njono berdiri di depan stand mic sedangmenjawab pertanyaan Hakim Ketua Letkol AliSaid, S.H.

66-1224

hal.555

Page 50: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

498 Kuasa hukum Njono, Trees Sunito sedangmembacakan pembelaan di mimbar.

66-1225

499 Tampak para tamu undangan yang hadir padapersidangan terdakwa Njono.

66-1226

500 Letkol Datuk Mulia, S.H., sedang membacakantuntutannya terhadap Njono.

66-1227

501 Letkol Datuk Mulia, S.H., sedang membacakantuntutannya terhadap terdakwa Njono di depanmajelis sidang.

66-1228

502 Terdakwa Nyono tampak tertunduk ketika LetkolDatuk Mulia, S.H., membacakan tuntutannya

66-1229

503 Terdakwa Nyono duduk menjawab pertanyaandari hakim ketua.

66-1230

504 Kuasa hukum Njono, Trees Sunito tampaksedang menyampaikan pembelaannya.

66-1231

505 Tim hakim yang diketuai oleh Letkol Ali Said,S.H., dalam mengadili Njono terkait perkara G 30S/PKI.

66-1232

506 Closeup terdakwa Njono saat berlangsungnyasidang.

66-1233

507 Menteri/Pangal Laksda (L) R.E. Martadinata tibadi gedung Bappenas.

66-1234

508 Ketua DPRGR, Mudji Kartawinata diterima olehMenteri Urusan Pembangunan, Dr. Suharto digedung Bappenas.

66-1235

509 Menteri Urusan Pembangunan, Dr. Suhartobersama para menteri lainnya berkumpulsebelum hadir dalam persidangan.

66-1236

510 Menteri Urusan Pembangunan, Dr. Suhartobersama para menteri lainnya berdiskusi masalahpersidangan.

66-1237

511 Menteri Urusan Pembangunan, Dr. Suhartoberbincang-bincang dengan Ketua DPRGR, MudjiKartawinata dan Menteri/Pangal Laksda (L) R.E.Martadinata.

66-1238

512 Menteri Urusan Pembangunan, Dr. Suhartomenerima Jaksa Agung Brigjen Sutardhio digedung Bappenas.

66-1239

513 Menteri Dalam Negeri, Mayjen TNI Dr. SumarnoSastroatmodjo tiba di gedung Bappenasmenghadiri sidang Mahmilub PeristiwaG.30.S/PKI.

66-1240

514 Para tamu undangan tampak melakukanregistrasi sebelum memasuki sidang I Mahmilubterdakwa Njono.

66-1241

515 Pangdam V Jakarta Raya, Brigjen Amir Machmudbersama para menteri lainnya tampak berdiskusidi ruang sidang.

66-1242

516 Para tamu undangan sidang I Mahmilub perkaraNjono tampak berdiskusi bersama.

66-1243

517 Dua orang tamu undangan dari TNI tampaksedang berbincang-bincang di ruang sidang.

66-1244

518 Para tamu undangan duduk rapi dalam ruangsidang gedung Bappenas.

66-1245

hal.555

Page 51: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

519 Closeup Oditor Militer, Letkol Datuk Mulia, S.H.,di meja persidangan.

66-1247

520 Dua orang anggota Panitera sidang Mahmilubterdakwa Njono mempersiapkan berkas perkara

66-1248

521 Tampak seorang rohaniawan yang hadir untukmengambil sumpah para saksi persidangan.

66-1249

522 Pembela Ny. Trees Sunito, S.H., sedangmengamati berkas persidangan terdakwa Njono

66-1250

523 Para hakim yang diketuai Letkol Ali Said, S.H.mulai mempersiapkan diri di meja persidangan.

66-1251

524 Para hakim yang diketuai Letkol Ali Said, S.H.sedang mempersiapkan berkas materi di mejapersidangan.

66-1252

525 Para hakim yang diketuai Letkol Ali Said, S.H.bersiap memimpin jalannya persidangan.

66-1253

526 Para tamu undangan mulai mengisi tempat dudukdi ruang persidangan.

66-1254

527 Para tamu undangan tampak serius menyimakjalannya persidangan.

66-1255

528 Terdakwa Njono dibawa masuk Poisi Militermenuju ruang persidangan.

66-1256

529 Menko Bidang Hukum, Wirjono Prodjodikoro,S.H., sedang berdiskusi dengan Kuasa Hukumterdakwa, Tress Sunito, S.H.

66-1257

530 Menko Bidang Hukum, Wirjono Prodjodikoro,S.H., sedang berbicara dengan Hakim KetuaLetkol Ali Said, S.H.

66-1258

531 Kuasa Hukum Njono, Tress Sunito, S.H., sedangberbicara dengan klien-nya.

66-1259

532 Kuasa Hukum Njono, Tress Sunito, S.H., sedangberdiskusi dengan klien-nya.

66-1260

533 Tress Sunito, S.H. sedang berdiskusi denganOditor Militer, Letkol Datuk Mulia, S.H.

66-1261

534 Menko Bidang Hukum, Wirjono Prodjodikoro,S.H., sedang berdiskusi dengan Oditor Militer,Letkol Datuk Mulia, S.H.

66-1262

535 Menko Bidang Hukum, Wirjono Prodjodikoro,S.H. sedang berdiskusi dengan Menteri UrusanPembangunan, Dr. Suharto.

66-1264

536 Hakim Ketua Letkol Ali Said, S.H. sedangmenanyakan berita acara yang ditandatanganioleh terdakwa Njono.

66-1265

537 Hakim Ketua Letkol Ali Said, S.H. sedangberdiskusi tentang penandatanganan berita acaraoleh terdakwa Njono.

66-1266

538 Suasa persidangan Mahmilub terdakwa Njono dimeja para hakim.

66-1267

539 Terdakwa Njono tampak sedang menjawabpertanyaan yang diajukan para Hakim

66-1268

hal.555

Page 52: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.02.15 Perkara Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Bappenas, Taman Suropati,Jakarta. Sidang-sidang diadakan baik siangmaupun malam. (Hari ke-2, Sidang I. Njono didepan Mahmilub)

12

540 Barang-barang bukti persidangan peristiwaG.30.S seperti senjata dan buku-buku.

66-1276

541 Terdakwa Njono duduk di kursi persidangan. 66-1277542 Saksi Achmad Muhammad bin Jacob sedang

menjawab pertanyaan yang diajukan oleh hakimketua.

66-1280

543 Saksi Sartaman bin Masdjan sedang diambilsumpahnya secara islam di dalam persidanganterdakwa Njono.

66-1284

544 Saksi Peris Pardede sedang memberikankesaksian terhadap pertanyaan hakim agung.

66-1293

545 Saksi Achmad Muhammad bin Jacob sedangmemberikan keterangan persidangan kepadahakim ketua.

66-1300

546 Terdakwa Njono dengan pengawalan ketatdibawa kembali menuju tahanan denganmenggunakan mobil Panser.

66-1303

547 Para saksi dengan pengawalan ketat dibawakembali menaiki mobil Panser.

66-1304

548 Berbagai barang bukti peristiwa G.30.S tampakdipersiapkan di dalam persidangan terdakwaNjono.

66-1305

549 Saksi ke-5, Prajitno bin Karen, wk.Sek.CCKebayoran Baru dibawa masuk menuju ruangpersidangan.

66-1306

550 Asksi ke-6, Sastro Sandjojo bin Tjitrowikongkotampak sedang diambil sumpahnya dalampersidangan.

66-1309

551 Saksi Sutarno Djojosudaryo (anggota PR) sedangmemberikan keterangannya kepada hakim agung.

66-1312

1966.02.15 Peresmian Samudra Beach Hotel PelabuhanRatu (Sukabumi). Hotel tersebut adalah hoteltamasya taraf internasional yang pertama diIndonesia dan berdiri di tengah alam indahPantai Samudera Indonesia.

93

552 Pembukaan acara dengan penampilan seni tarioleh empat orang pemuda.

66-1416

553 Tiga orang penari mengepalkan tangan. 66-1417554 Aksi para penari di panggung hiburan. 66-1418555 Para penari beraksi di depan para tamu

undangan.66-1419

556 Atraksi para penari di depan para tamu undangan. 66-1420

557 Seorang penyanyi wanita dengan band pengiringberaksi di atas panggung.

66-1421

558 Aksi sebuah band pengiring di atas panggung. 66-1422

hal.555

Page 53: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

559 Seorang penyanyi pria sedang menghampiri paratamu undangan.

66-1423

560 Beberapa tamu undangan berkenan memberikansuara merdunya di atas panggung.

66-1424

561 Aksi para pemain band pengiring di ataspanggung.

66-1425

562 Seorang panitia berdiskusi dengan tiga orangwanita di atas panggung.

66-1426

563 Sekumpulan wanita pemain Angklung melakukanpersiapan.

66-1428

564 Permainan Angklung mengiringi nyanyian yangdilantunkan seorang wanita.

66-1429

565 Aksi para pemain kecapi di atas panggung. 66-1430566 Permainan Kecapi mengiringi nyanyian yang

dilantunkan seorang wanita.66-1431

567 Persiapan panitia dan tamu undangan berkumpulsebelum acara peresmian hotel.

66-1432

568 Seorang penyanyi wanita dengan iringan kecapi. 66-1433

569 Aksi pemain kecapi mengiringi sebuah nyanyian. 66-1434

570 Acara makan malam bersama para tamuundangan.

66-1435

571 Para tamu undangan mulai mengambil makananyang dihidangkan.

66-1436

572 Para tamu undangan pada acara makan malambersama.

66-1437

573 Dua orang perwira TNI makan di maja khususyang telah dipersiapkan.

66-1438

574 Suasana pembukaan acara peresmian SamuderaBeach Hotel (Sukabumi).

66-1439

575 Sambutan pembukaan acara peresmianSamudera Beach Hotel (Sukabumi).

66-1440

576 Para tamu undangan tampak serius mengikutiacara pembukaan Samudera Beach Hotel(Sukabumi).

66-1441

577 Para tamu undangan berjalan meninggalkanlokasi acara pembukaan Samudera Beach Hotel(Sukabumi).

66-1442

578 Para tamu undangan berjalan menaiki tanggapada pemukaan Samudera Beach Hotel(Sukabumi).

66-1443

579 Para tamu undangan berdiri di depan plataranSamudera Beach Hotel (Sukabumi).

66-1444

580 Serimonial para tamu undangan menarik pinataberbentuk ketupat.

66-1445

581 Serimonial pemotongan pita pada peresmianSamudera Beach Hotel (Sukabumi).

66-1446

582 Para tamu undangan dalam acara minumbersama di Minibar Hotel.

66-1447

583 Aksi para pemain angklung dalam pembukaanSamudera Beach Hotel (Sukabumi).

66-1450

hal.555

Page 54: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

584 Sebuah grup band beraksi di panggung dalamacara peresmian hotel.

66-1451

585 Sebuah grup band mengiringi acara makanbersama para tamu undangan.

66-1452

586 Aksi para personel band pengiring di panggungdalam acara peresmian hotel.

66-1453

587 Dua orang vokalis bernyanyi bersamamengghibur para tamu undangan.

66-1454

588 Seorang wanita bernyanyi sambil menghampiripara tamu undangan.

66-1455

589 Seorang wanita bernyanyi di depan para tamuundangan.

66-1456

590 Aksi para personel band pengiring di ataspanggung.

66-1457

591 Seorang tamu undangan mengampiri penyanyi diatas panggung.

66-1458

592 Seorang wanita bernyanyi dengan diiringipermainan gitar dan saksofon.

66-1459

593 Permainan kulintang ikut menyemarakan hiburandi panggung.

66-1460

594 Band pengiring beraksi di atas panggung. 66-1461595 Para wanita pemain gamelan ikut menyemarakan

hiburan di panggung.66-1462

596 Dua orang tamu undangan sedang beramahtamah dalam peresmian Samudera Beach Hotel(Sukabumi).

66-1464

597 Beberapa tamu undangan menuruni tangga hotel. 66-1465

598 Para tamu undangan duduk berkumpul di ruangloby hotel.

66-1466

599 Para tamu undangan mengisi buku kehadiran. 66-1467600 Potret kolam ikan di dalam hotel. 66-1468601 Potret mini bar di dalam hotel. 66-1469602 Hiasan berupa ketupat menghiasi pintu masuk

loby hotel.66-1470

603 Aksi para wanita pemain gamelan. 66-1471604 Acara santap bersama para tamu undangan

peresmian hotel.66-1472

605 Suasana acara makan bersama para tamuundangan.

66-1473

606 Para tamu undangan sedang menikmatimakanan yang disediakan.

66-1474

607 Suasana makan bersama para tamu undangan direstoran hotel.

66-1475

608 Para tamu undangan menikmati makanan yangdisediakan.

66-1476

609 Acara santap bersama dengan iringan musik parapemain band.

66-1477

610 Aksi sebuah grup band di atas panggung. 66-1478611 Seorang penyanyi wanita menyanyi di atas

panggung.66-1479

612 Hiburan berupa tari-tarian disuguhkan di ataspanggung.

66-1480

613 Hiburan tari-tarian diperlihatkan di depan paratamu undangan.

66-1481

hal.555

Page 55: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

614 Para penari perempuan bercaping unjukkebolehan di depan para tamu undangan.

66-1482

615 Para tamu undangan tampak antusiasmenyaksikan para penari di atas panggung.

66-1483

616 Beberapa tamu undangan menyempatkan diriberfoto bersama.

66-1484

617 Para pegawai dan resepsionis berdiri di depanloby hotel.

66-1485

618 Seorang bell boy di depan tembok bertuliskan"Samudra Beach Hotel".

66-1486

619 Para tamu undangan tampak bersiap diri padapembukaan peresmian hotel.

66-1487

620 Pidato sambutan pembukaan Samudra BeachHotel di mimbar.

66-1488

621 Para tamu undangan saat acara pembukaanberlangsung.

66-1489

622 Pidato sambutan pembukaan Samudra BeachHotel di mimbar.

66-1490

623 Para tamu undangan baik dari dalam maupunluar negeri saat acara pembukaan berlangsung.

66-1491

624 Sambutan pembukaan acara peresmianSamudera Beach Hotel (Sukabumi).

66-1492

625 Para tamu undangan duduk santai saat acarapembukaan berlangsung.

66-1493

626 Sambutan acara peresmian Samudera BeachHotel di atas mimbar (1).

66-1494

627 Sambutan acara peresmian Samudera BeachHotel di atas mimbar (2).

66-1495

628 Pertunjukan tari kipas di depan para tamuundangan.

66-1496

629 Penari kipas di panggung menghibur para tamuundangan.

66-1497

630 Aksi menghibur para penari kipas di ataspanggung.

66-1498

631 Para penari kipas menghibur para tamu undangan 66-1499

632 Para penari kipas di atas panggung menghiburpara tamu undangan.

66-1500

633 Tiga orang penari kipas beraksi di atas panggunghiburan.

66-1501

634 Tiga orang penari kipas unjuk kebolehan di ataspanggung hiburan.

66-1502

635 Tiga orang penari kipas menyuguhkan hiburanmenarik dihadapan para tamu undangan.

66-1503

636 Beberapa tamu undangan naik ke atas panggunguntuk bernyanyi.

66-1504

637 Aksi band penghibur di atas panggung. 66-1505638 Para pegawai hotel berfoto bersama di sebuah

tangga hotel (1).66-1506

639 Para pegawai hotel berfoto bersama di sebuahtangga hotel (2).

66-1507

640 Para pegawai hotel berfoto bersama di sebuahhalaman samping hotel.

66-1508

hal.555

Page 56: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

641 Dua orang pengunjung hotel berfoto bersama didepan hotel.

66-1511

642 Suasana di sekitar ruang loby Samudera BeachHotel.

66-1512

643 Kursi-kursi mewah di ruang loby SamuderaBeach Hotel.

66-1513

644 Suasana di dalam ruang loby Samudera BeachHotel.

66-1515

1966.02.16 Perkara Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Bappenas, Taman Suropati,Jakarta. Sidang-sidang diadakan baik siangmaupun malam. (Hari Ketiga, Sidang II. Njonodi depan Mahmilub)

8

645 Terdakwa Njono sedang berdiskusi dengan parahakim agung di dekat meja persidangan.

66-1341

646 Oditor Letkol Datuk Mulia, S.H., sedangmemperlihatkan bendera PKI kepada terdakwaNjono.

66-1343

647 Menko Hukum dan Dalam Negeri, WirjooProdjodikoro, S.H., sedang berdiskusi denganOditor Letkol Datuk Mulia, S.H.

66-1346

648 Hakim KetuaLetkol Ali Said, S.H., berjalanmemasuki ruang sidang.

66-1347

649 Saksi Pak Djojo (eks Mayor Udara Sujono)dibawa masuk ruangan persidangan.

66-1348

650 Saksi Pak Djojo (eks Mayor Udara Sujono)tampak sedang memberikan keterangannya didepan para hakim.

66-1349

651 Saksi Pak Djojo (eks Mayor Udara Sujono)tampak sedang diambil sumpahnya secara Islamdi ruang persidangan.

66-1350

652 Saksi Pak Djojo (eks Mayor Udara Sujono)memberikan keterangannya di dalampersidangannya.

66-1351

1966.02.17 Apel Sukarelawan Departemen Penerangan diKebon Sirih

8

653 Suasana apel, dua petugas pengibar benderasedang mengibarkan bendera. Tampak pesertaapel dan inspektur apel memberikanpenghormatan kepada bendera Merah Putih

66-1352

654 Suasana apel, dua petugas pengibar benderasedang mengibarkan bendera. Tampak pesertaapel dan inspektur apel memberikanpenghormatan kepada bendera Merah Putih (1)

66-1353

655 Tampak seorang laki-laki petugas apel sedangmembacakan naskah Pantja Satia di depaninspektur apel

66-1354

656 Puluhan karyawan Departemen Penerangandalam barisan apel sukarelawan

66-1355

657 Inspektur apel sedang memberikan amanatdalam apel

66-1356

hal.555

Page 57: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

658 Tampak dekat inspektur upacara sedangmemberikan amanat apel menggunakan microfon

66-1358

659 Suasana apel sukarelawan, tampak inspektursedang memberikan amanat apel

66-1359

660 Suasana apel, tampak jauh petugas pengibarbendera sendang mengibarkan bendera,inspektur dan peserta apel memberikanpenghormatan kepada bendera Merah Putih

66-1365

1966.02.17 Perkara Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Bappenas, Taman Suropati,Jakarta. Sidang-sidang diadakan baik siangmaupun malam. (Hari Keempat, Sidang II.Njono di depan Mahmilub)

6

661 Terdakwa Njono sedang menjalani serangkaiantanya jawab dengan para hakim.

66-1559

662 Terdakwa Njono sedang mendengarkanrequisitornya, Oditor Letkol Datuk Mulia, S.H.

66-1566

663 Terdakwa Njono tampak berdiri sambilmendengarkan requisitornya, Oditor Letkol DatukMulia, S.H.

66-1567

664 Oditor Letkol Datuk Mulia, S.H. dan rekannyaWarsita, S.H., sedang mempersiapkanrequisitornya.

66-1568

665 Oditor Letkol Datuk Mulia, S.H., sedangberdiskusi dengan pembela, Tress Sunito, S.H.

66-1570

666 Para tamu undangan yang hadir dalampersidangan Njono, tampak hadir Menteri/PangadLetjend Soeharto dan Ibu Tien Soeharto.

66-1572

1966.02.17 Perkara Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Bappenas, Taman Suropati,Jakarta. Sidang-sidang diadakan baik siangmaupun malam. (Hari Kelima, Sidang VIII.Njono di depan Mahmilub)

9

667 Beberapa Menteri hadir dalam sidang terdakwaNjono.

66-1617

668 Pembela Ny. Trees Sunito, S.H., sedangmembacakan persidangan terdakwa Njono.

66-1618

669 Para menteri yang hadir mengikuti jalannyasidang terdakwa Njono.

66-1619

670 Pembela Ny. Trees Sunito, S.H., sedangmembacakan pembelaannya terdakwa Njono didepan hadirin.

66-1621

671 Terdakwa Njono membacakan keteranganpembelaannya di depan para hakim agung.

66-1622

672 Para hakim agung sedang mendengarkanketerangan pembelaan yang dibacakan terdakwaNjono.

66-1623

673 Terdakwa Njono membacakan keteranganpembelaannya di depan para hakim agung (1).

66-1624

hal.555

Page 58: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

674 Terdakwa Njono membacakan keteranganpembelaannya di depan para hakim agung (2).

66-1625

675 Para tamu undangan yang beberapa diantaranyaMenteri turut hadir dalam persidangan Njono.

66-1626

1966.02.19 Rapat Panitia mendalami Takari di gedungKompartemen Hubra, Jl. HOS Tjokroaminoto,No. 59

4

676 Suasana rapat panitia mendalami Takari digedung Kompartemen Hubra (1).

66-1644

677 Suasana rapat panitia mendalami Takari digedung Kompartemen Hubra (2).

66-1645

678 Suasana rapat panitia mendalami Takari digedung Kompartemen Hubra (3).

66-1646

679 Suasana rapat panitia mendalami Takari digedung Kompartemen Hubra (4).

66-1647

1966.02.21 Peta-peta Pembangunan Departemen TjiptaKarya, antara lain Kota Palangkaraya, Serang,Palembang, dll.

27

680 Gambar Peta Penggunaan Tanah (presentlanduse) Ciawi-Puncak

66-1590

681 Gambar Peta Kependudukan WilayahPalangkaraya, Kalimantan Tengah.

66-1591

682 Gambar Peta Garis Dalam Laut PelabuhanMerak, Banten.

66-1592

683 Gambar Peta Jawatan Tata Kota dan DaerahKota Merak, Banten.

66-1593

684 Gambar Peta Rencana Penggunaan Tanah(Zoning) Kota Merak, Banten.

66-1594

685 Gambar Peta Rencana Kota Pelabuhan Merak,Banten, Skala 1 : 2000.

66-1595

686 Gambar Peta Penggunaan Tanah (presentlanduse) Ciawi-Puncak

66-1596

687 Gambar Peta Gagasan Rencana Pusat IbukotaDaswati I Palembang, Skala 1 : 5.000.

66-1597

688 Gambar Peta Situasi Pasar Cipanas-Baru,dengan Skala 1 : 501

66-1598

689 Gambar Peta Situasi Pasar Cipanas-Baru. 66-1599690 Gambar Peta Gagasan Rencana Pusat Ibukota

Daswati I Palembang, Skala 1 : 5000.66-1600

691 Gambar Peta Keadaan Wilayah Palangkaraya,Kalimantan Tengah.

66-1601

692 Gambar Peta "Preliminary ReconnaissanceSurvey" Kota Serang, Banten, Skala 1 : 20.000.

66-1602

693 Gambar Peta "Preliminary ReconnaissanceSurvey" Region Serang, Banten, Skala 1 :250.000.

66-1603

694 Gambar Peta Penggunaan Tanah (presentlanduse) Ciawi-Puncak.

66-1604

695 Gambar Peta Rencana Kota Pelabuhan Merak,Banten.

66-1605

696 Gambar Peta Induk Ciawi-Puncak (1). 66-1606

hal.555

Page 59: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

697 Gambar Peta Induk Ciawi-Puncak (2). 66-1607698 Gambar Peta Pembangunan Kota Milik

Departemen Tjipta Karya.66-1608

699 Gambar Peta Penggunaan Tanah (presentlanduse) Ciawi-Puncak (1).

66-1609

700 Gambar Peta Penggunaan Tanah (presentlanduse) Ciawi-Puncak (2).

66-1610

701 Gambar Peta Kota Serang, Banten. 66-1611702 Gambar Peta Proses Perkembangan Kota

Serang, Banten.66-1612

703 Gambar Peta Situasi Pulau WE, Skala 1: 20.000. 66-1613

704 Gambar Peta Rencana Garis Besar KotaPalangkaraya, Penggunaan Tanah. Skala 1 :25.000 (Diagramatik).

66-1614

705 Gambar Peta Geologische Kaart van Pulu WE,Skala 1: 50.000.

66-1615

706 Gambar Peta Situasi Pulau WE, Skala 1: 20.000. 66-1616

1966.02.21 Penjelasan Panitia Tiga Menteri (MenteriAminuddin Aris, Menteri Brigjen PolisiMudjoko dan Menteri Oei Tjoe Tat, S.H..,tentang Usaha Penyelesaian Tahanan Sipil"gestok" (Gerakan satu Oktober) di AulaMerdeka Selatan, No. 6

12

707 Penjelasan Menteri Aminuddin Aris, MenteriBrigjen Polisi Mudjoko dan Menteri Oei Tjoe Tat,S.H., terkait penyelesaian Gestok dan tahanansipil.

66-1648

708 Para tamu undangan yang hadir dalam acarapenjelasan Panitia Tiga Menteri terkaitpenyelesaian Gestok dan tahanan sipil.

66-1649

709 Para tamu undangan cukup antusias mengikutipenjelasan Panitia Tiga Menteri terkaitpenyelesaian Gestok dan tahanan sipil.

66-1650

710 Menteri Aminuddin Aris, Menteri Brigjen PolisiMudjoko, dan Menteri Oei Tjoe Tat, S.H. tampaksedang berdiskusi.

66-1651

711 Para tamu undangan cukup serius mengikutipenjelasan Panitia Tiga Menteri terkaitpenyelesaian Gestok dan tahanan sipil.

66-1652

712 Suasana acara penjelasan Panitia Tiga Menteriterkait penyelesaian Gestok dan tahanan sipil.

66-1653

713 Menteri Aminuddin Aris, Menteri Brigjen PolisiMudjoko, dan Menteri Oei Tjoe Tat, S.H., dalampembahasan penyelesaian Gestok dan tahanansipil.

66-1654

714 Tampak para tamu undangan mengikuti jalannyapembahasan penyelesaian Gestok dan tahanansipil (1).

66-1655

715 Tampak para tamu undangan mengikuti jalannyapembahasan penyelesaian Gestok dan tahanansipil (2).

66-1656

hal.555

Page 60: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

716 Suasana jalannya pembahasan penyelesaianGestok dan tahanan sipil, di Aula MerdekaSelatan, No. 6.

66-1657

717 Menteri Aminuddin Aris, Menteri Brigjen PolisiMudjoko, dan Menteri Oei Tjoe Tat, S.H., sedangberdiskusi terkait penyelesaian Gestok dantahanan sipil (1).

66-1658

718 Menteri Aminuddin Aris, Menteri Brigjen PolisiMudjoko, dan Menteri Oei Tjoe Tat, S.H., sedangberdiskusi terkait penyelesaian Gestok dantahanan sipil (2).

66-1659

1966.02.22 Peta-peta Pembangunan Departemen TjiptaKarya (Rencana Tanjung Priok)

3

719 Gambar Peta Rencana Tanjung Priok, denganketerangan lalu lintas kota.

66-1834

720 Gambar Peta Rencana Tanjung Priok, denganketerangan Peta Survey.

66-1835

721 Gambar Peta Rencana Tanjung Priok, denganketerangan lalu lintas kota.

66-1836

1966.02.22 Peringatan Dwi Dasawarsa (20 tahun)gugurnya 33 Pahlawan Lengkong diTangerang

64

722 Sambutan dari Payuaran Perkebunan KaretLengkong

66-1971

723 Keluarga dari siswa Akademi Militer Tangerang 66-1972

724 Sambutan dari Brigjen Kamal Idris padamasyarakat

66-1973

725 Pembacaan doa pada acara renungan suci diTaman Makam Pahlawan Tangerang

66-1974

726 Peserta dalam acara renungan suci tersebut 66-1975727 Pembacaan doa secara Kristen pada acara

renungan suci di Taman Makam PahlawanTangerang

66-1976

728 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1977729 Peserta dalam acara renungan suci 66-1978730 Peserta dalam acara renungan suci 66-1979731 Peserta dalam acara renungan suci 66-1980732 Inspektur Upaca Mayjen Kusno Utomo 66-1981733 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1982734 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1983735 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1984736 Foto bersama setelah acara renungan suci di

Taman Makam Pahlawan Tangerang66-1985

737 Para peserta Musyawarah dalam rangkaPeringatan Dwi Dasawarsa gugurnya 33Pahlawan Lengkong di Tangerang

66-1986

738 Mayjen Kusno Utomo sedang beramah-tamahdengan Kapten Agus Husaini

66-1987

739 Mayjen Kusno Utomo sedang mengisi buku tamusebagai peserta Musyawarah

66-1988

740 Gedung Kantor Bupati Kepala Daerah Tangerangsebagai tempat dilaksanakannya Musyawarah

66-1989

741 Sambutan dari Wakil Kodam V Djaya 66-1990

hal.555

Page 61: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

742 Sambutan dari Mayjen Sukowati sebagai WakilMenko Hankam pada Musyawarah tersebut

66-1991

743 Sambutan dari Wakil Pangad 66-1992744 Sambutan dari Mayjen Sukowati sebagai Wakil

Menko Hankam66-1993

745 Sambutan dari Brigjen Kamal Idris padaMusyawarah tersebut

66-1994

746 Sambutan dari Mayjen Kusno Utomo padaMusyawarah tersebut

66-1995

747 Para peserta Musyawarah 66-1996748 Sambutan Bupati Tangerang saat Musyawarah 66-1997

749 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1998750 Ziarah di Taman Makam Pahlawan Tangerang 66-1999751 Para peserta Musyawarah 66-2000752 Para peserta Musyawarah 66-2001753 Para peserta Musyawarah 66-2002754 Para peserta Musyawarah 66-2003755 Mayor Mugeni, sebagai Ketua Panitia

Musyawarah sedang memberikan sambutannya66-2004

756 Spanduk yang berbunyi "BANGSA YANG BESARadalah BANGSA jang dapat menghargaiPAHLAWANNJA" di atas sebuah jalan kotaTangerang dalam rangka Peringatan DwiDasawarsa gugurnya 33 Pahlawan Lengkong diTangerang

66-2008

757 Spanduk yang berbunyi "Slamat Datang ParaPeserta Ziarah Bersama" di atas sebuah jalankota Tangerang dalam rangka Peringatan DwiDasawarsa gugurnya 33 Pahlawan Lengkong diTangerang

66-2009

758 Kapten Kohar sedang menceritakan kembaliperistiwa pertempuran yang terjadi antara siswa-siswa Akademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2010

759 Letkol Brata sedang memperkenalkan Ibu danadik perempuan dari Mayor Daan Mogot, Direkturdan Komandan Akademi Militer Tangerang

66-2013

760 Peristiwa pertempuran yang terjadi antara siswa-siswa Akademi Militer dengan tentara Jepangmendapat perhatian penuh dari para hadirin

66-2014

761 Kapten Kohar sedang menceritakan peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2015

762 Para keluarga korban ikut mendengarkanperistiwa pertempuran yang terjadi di LengkongTangerang

66-2016

763 Tempat dilangsungkannya Musyawarah dalamrangka Peringatan Dwi Dasawarsa peristiwaLengkong, Tangerang.

66-2017

hal.555

Page 62: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

764 Letkol Brata juga menceritakan kembali peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2018

765 Letkol Brata sedang bercerita tentang peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2019

766 Anjangsana (silaturahmi) antara keluarga dansiswa akademi militer Tangerang

66-2020

767 Sambutan dalam kegiatan tersebut 66-2021768 Para anggota keluarga yang menghadiri

anjangsana keluarga dan siswa akademi militertersebut

66-2022

769 Para keluarga dalam acara anjangsana keluargadengan siswa akademi militer Tangerang

66-2023

770 Gerbang dengan tulisan "PERINGATAN 20TAHUN PERISTIWA BERDARAH LENGKONG"tempat pelaksanaan upacara. Terlihat sebuahmobil jenis jeep melintas di depannya

66-2024

771 Mayor Rasjidi Emran sedang menyanyikan lagukenangan peristiwa Lengkong

66-2025

772 Seorang siswa akademi militer sedangmeletakkan seikat rambutan bagi para tamu(keluarga) yang hadir dalam rangka anjangsanaantara keluarga dengan siswa akademi militer.

66-2026

773 Para orang tua dan undangan yang hadir dalamacara anjangsana tersebut.

66-2027

774 Para orang tua dan kerabat dari siswa dudukberjejer dalam acara anjangsana tersebut.

66-2028

775 Warga masyarakat yangb ikut menyaksikanacara tersebut.

66-2029

776 Letkol Brata sedang bercerita tentang peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2030

777 Letkol Brata sedang bercerita tentang peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2031

778 Para keluarga korban ikut mendengarkanperistiwa pertempuran yang terjadi di LengkongTangerang

66-2032

779 Para keluarga korban ikut mendengarkanperistiwa pertempuran yang terjadi di LengkongTangerang

66-2033

780 Para keluarga yang hadir dalam acaraanjangsana antara keluarga dengan siswaakademi milter Tangerang

66-2034

781 Para keluarga berfoto bersama dalam acaraanjangsana antara keluarga dengan siswaakademi milter Tangerang

66-2035

hal.555

Page 63: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

782 Sambutan dari Mayjen Sukowati sebagai WakilMenko Hankam pada Musyawarah

66-2036

783 Sambutan dari Mayjen Sukowati sebagai WakilMenko Hankam pada Musyawarah

66-2037

784 Letkol Brata sedang bercerita tentang peristiwapertempuran yang terjadi antara siswa-siswaAkademi Militer dengan tentara Jepang diLengkong Tangerang

66-2038

785 Peristiwa pertempuran yang terjadi antara siswa-siswa Akademi Militer dengan tentara Jepangsedang diceritakan kembali

66-2039

1966.02.23 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-1, Letkol Untung)

10

786 Para Hakim Militer sedang mempersiapkan diri dimeja sidang dalam persidangan terdakwa LetkolUntung.

66-1702

787 Para tamu udangan yang hadir dalampersidangan terdakwa Letkol Untung.

66-1711

788 Para Hakim Militer masing-masing memegangberkas persidangan terdakwa Letkol Untung.

66-1712

789 Para tamu udangan tampak hadir memadatiacara persidangan terdakwa Letkol Untung.

66-1713

790 Suasana persidangan terdakwa Letkol Untung diaula Gedung Bappenas.

66-1714

791 Kuasa Hukum terdakwa Letkol Untung sedangmenyampaikan pembelaannya di depan HakimMiliter.

66-1716

792 Para Hakim Militer sedang menyampaikanketerangan pers terkait persidangan terdakwaLetkol Untung (1).

66-1720

793 Para Hakim Militer sedang menyampaikanketerangan pers terkait persidangan terdakwaLetkol Untung (2).

66-1721

794 Oditur, Iskandar, S.H., bersama kuasa hukumterdakwa sedang mengamati berkas persidanganLetkol Untung.

66-1728

795 Suasana di dekat meja tim pembela terdakwaLetkol Untung.

66-1730

1966.02.23 Apel Besar Kesetiaan kepada Pemimpin BesarRevolusi (PBR), Bung Karno di LapanganBanteng

16

796 Barisan Muslimat NU dan Pemuda Anshorberbaris di Lapangan Banteng.

66-1800

797 Pembacaan susunan acara upacara kesetiaankepada PBR Bung Karno.

66-1803

798 Prosesi pengibaran Bendera Merah Putih dalamupacara kesetiaan kepada PBR Bung Karno.

66-1804

799 Barisan Soekarno baik dari kalangan sipilmaupun militer berkumpul di lapangan Banteng.

66-1806

hal.555

Page 64: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

800 Komandan upacara Kesetiaan kepada PBR BungKarno sedang mempersiapkan diri. Tampakberdiri kokoh Patung Selamat Datang Jakarta.

66-1808

801 Pangdam VII Jakarta Raya Brigjen Polisi Subrotobertindak selaku inspektur upacara.

66-1809

802 Komandan upacara sedang menyampaikanlaporan kepada inspektur upacara.

66-1811

803 Barisan wanita Marhaenis menagadakan pawai diLapangan Banteng.

66-1813

804 Para perwira TNI tampak meninggalkanLapangan Banteng.

66-1815

805 Barisan Kowani pendukung PBR Bung Karnoberbaris rapi.

66-1816

806 Barisan wanita dari PNI pendukung Bung Karnoberbaris rapi.

66-1817

807 Barisan Partindo pendukung PBR Bung Karnoberbaris rapi.

66-1818

808 Tampak barisan Kowani berbaris rapi dalamacara apel besar kesetiaan kepada PBR BungKarno.

66-1819

809 Barisan Karyawan Kopronef (KomandoPembangunan Proyek Conefo) berbaris rapi diLapangan Banteng.

66-1820

810 Barisan TNI berbaris rapi dalam apel besarkesetiaan kepada PBR Bung Karno.

66-1821

811 Suasana acara pengumuman reshufle KabinetDwikora

66-1822

1966.02.23 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-1, Letkol Untung)

6

812 Para tamu udangan tampak hadir memadatiacara persidangan terdakwa Letkol Untung.

66-1880

813 Para Hakim Militer mempelajari berkaspersidangan terdakwa Letkol Untung.

66-1885

814 Para Hakim Militer tampak sedang berdiskusidengan terdakwa Letkol Untung.

66-1886

815 Seorang asisten hakim militer sedang berdiskusidengan terdakwa letkol Untung.

66-1887

816 Terdakwa Letkol Untung sedang mengamatisebuah berkas perkaranya.

66-1888

817 Seorang asisten hakim militer sedangmenyerahkan berkas terdakwa Letkol Untungkepada Hakim.

66-1890

1966.02.24 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Letkol Udara Heru Atmodjo)

13

818 Letkol Udara Heru Atmodjo 66-1892819 Salah satu suasana jalannya sidang Mahmilub

tersebut66-1903

820 Salah satu saksi yang sedang memberikankesaksiannya

66-1909

hal.555

Page 65: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

821 Saksi tersebut sedang memberikan kesaksiannya 66-1910

822 Letkol Udara Heru Atmodjo di hadapan parahakim

66-1912

823 Letkol Udara Heru Atmodjo sedang diambilsumpahnya

66-1913

824 Kapten Suriadi sedang didengarkanketerangannya

66-1915

825 Kapten Suriadi sedang memberikanketerangannya

66-1916

826 Salah satu suasana sidang ketika Kapten Suriadisedang didengarkan keterangannya

66-1917

827 Kapten Suriadi yang duduk sebagai saksi dalamsidang tersebut

66-1918

828 Salah seorang saksi di hadapan para hakim 66-1920829 Para saksi yang memberikan keterangan dalam

sidang tersebut66-1921

830 Para saksi yang memberikan keterangan dalamsidang tersebut

66-1923

1966.02.24 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-3, Letkol Untung)

10

831 Biksu-biksu yang bertugas mengambil sumpahterhadap saksi-saksi dalam persidangan tersebut

66-2042

832 Biksu-biksu yang bertugas mengambil sumpahterhadap saksi-saksi dalam persidangan tersebut

66-2043

833 Kapten Kuntjoro dari Batalyon 454 sebagai saksidalam persidangan

66-2044

834 Suasana persidangan saat Kapten Kuntjoro dariBatalyon 454 memberikan kesaksiannya

66-2046

835 Para saksi dalam persidangan 66-2047836 Salah seorang saksi dihadapan para hakim 66-2048837 Mayor Rudito Kusmadi memasuki ruang sidang

sebagai saksi66-2049

838 Mayor Rudito Kusmadi sedang diambilsumpahnya oleh para Biksu sesuaikepercayaannya

66-2052

839 Salah satu adegan dalam jalannya sidang 66-2053840 Para hakim dalam persidangan tersebut 66-2055

1966.02.25 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-4, Letkol Untung)

12

841 Kepala Direktur RRI Sukirman dikawal olehpetugas ketika memasuki ruang sidang sebagaisaksi

66-1924

842 Kepala Direktur RRI Sukirman di hadapan HakimKetua

66-1925

843 Kepala Direktur RRI Sukirman di hadapan parahakim sedang mengucapkan sumpah

66-1926

844 Kepala Direktur RRI Sukirman sedang didengarkan keterangannya sebagai saksi

66-1927

hal.555

Page 66: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

845 Kepala Direktur RRI Sukirman ditanyai olehpenuntut

66-1929

846 Anwar Rachman, pegawai Studio RRI sedangmemasuki ruang sidang dengan dikawal olehpetugas

66-1931

847 Letnan Satu Mukidjan dari Batalyon 530memasuki ruang sidang sebagai saksi

66-1941

848 Letnan Satu Mukidjan dihadapan para hakim 66-1942849 Kopral Dua Raswad, yang diduga ikut melakukan

penculikan dalam peristiwa G30S, menjadi saksidalam pengadilan ini

66-1947

850 Kopral Dua Raswad mengucapkan sumpahdihadapan para hakim

66-1948

851 Kopral Dua Raswad sedang didengarkanketerangannya sebagai saksi

66-1949

852 Kopral Dua Raswad sedang memberikankesaksiannya

66-1950

1966.02.26 Pelantikan Menteri Penghubung Alim UlamaR.M. Marzuki Jatim, di Istana Bogor

2

853 Pembacaan sumpah oleh R. M. Marzuki Jatimpada saat pelantikan

66-2348

854 R. M. Marzuki Jatim pada saat dilantik menjadiMenteri Penghubung Alim Ulama

66-2349

1966.02.28 Menteri Koordinator Hubungan Rakyat RoeslanAbdul Gani di Wisma Warta Memberi Indoktrinasikepada Puswati Djaya

12

855 Tampak Menteri Koordinator Hubungan RakyatRoeslan Abdul Gani Sedang memberikanpengarahan kepada tamu yang hadir dalam acaraindoktrinasi

66-2095

856 Tampak para tamu yang hadir dalam acaraindoktrinasi yang disampaikan oleh MenteriKoordinator Hubungan Rakyat Roeslan AbdulGani

66-2096

857 Tampak samping Menteri Koordinator HubunganRakyat Roeslan Abdul Gani Sedang memberikanpengarahan

66-2097

858 Menteri Koordinator Hubungan Rakyat RoeslanAbdul Gani sedang memberikan pengarahan dantampak disamping beliau terdapat beberapa yangtulisan yang dituliskan dipapan tulis antara lain :"Primitif Konvesional, Perbudakan, Feodalisme,Kapitalisme dan Sosialisme"

66-2098

859 Tampak depan para tamu yang hadir dalamacara indoktrinasi yang disampaikan oleh MenteriKoordinator Hubungan Rakyat Roeslan AbdulGani

66-2099

860 Para tamu yang hadir mendengarkan denganseksama pengarahan yang disampaikan MenteriKoordinator Hubungan Rakyat Roeslan AbdulGani dalam acara indoktrinasi

66-2100

861 Tampak beberapa para tamu yang hadir tengahmembaca bahan indoktrinasi

66-2101

hal.555

Page 67: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

862 Tampak Pejabat Militer dan Pejabat Pemerintahikut hadir dalam acara indoktrinasi yangdisampaikan oleh Menteri Koordinator HubunganRakyat Roeslan Abdul Gani tengah

66-2102

863 Tampak samping para tamu yang hadir dalamacara indoktrinasi yang disampaikan oleh MenteriKoordinator Hubungan Rakyat Roeslan AbdulGani

66-2103

864 Suasana dalam acara indoktrinasi yangdisampaikan oleh Menteri Koordinator HubunganRakyat Roeslan Abdul Gani

66-2104

865 Tampak depan Menteri Koordinator HubunganRakyat Roeslan Abdul Gani sedang memberikanpengarahan didepan para tamu yang hadir acaraindoktrinasi

66-2105

866 Salah satu tamu yang hadir dalam acaraindoktrinasi menyampaikan pernyataan sikapnyakepada Menteri Koordinator Hubungan RakyatRoeslan Abdul Gani

66-2106

1966.02.28 Kunjungan Ahli Ekonomi Belanda yangterkenal di Dunia dan Guru Besar UniversitasRotterdam, Prof. Dr. J. Tinberger

38

867 Prof. Dr. J. Tinberger disambut sesaat setelahtiba di lapangan terbang Kemayoran

66-2271

868 Jamuan di kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional, Dr.Suharto di Kebayoran Baru Jakarta

66-2272

869 Ceramah yang dilakukan Prof. Dr. J. Tinberger diGedung Pola

66-2274

870 Jamuan di kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr.Suharto di Kebayoran Baru Jakarta

66-2275

871 Prof. Dr. J. Tinberger mengisi buku tamu padasaat melakukan kunjungan ke Istana Negara

66-2276

872 Perbincangan antara Prof. Dr. J. Tinbergerdengan Wakil Perdana Menteri III Chairul Salehpada saat pertemuan di kediamannya TeukuUmar Jakarta

66-2277

873 Perbincangan antara Prof. Dr. J. Tinbergerdengan Wakil Perdana Menteri III Chairul Salehpada saat pertemuan tersebut

66-2278

874 Prof. Dr. J. Tinberger pada saat kunjungan diIstana Negara

66-2279

875 Perbincangan antara Prof. Dr. J. Tinbergerdengan Menteri Iuran Negara pada saatpertemuan yang berlangsung di LapanganBanteng Jakarta

66-2280

876 Prof. Dr. J. Tinberger sedang melakukanpembicaraan pada saat kunjungan di IstanaNegara

66-2281

877 Prof. Dr. J. Tinberger pada saat kunjungan diIstana Negara

66-2282

hal.555

Page 68: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

878 Prof. Dr. J. Tinberger diterima Wakil PerdanaMenteri III Chairul Saleh pada saat pertemuan dikediamannya tersebut

66-2283

879 Jamuan makan pada saat pertemuan denganWakil Perdana Menteri III Chairul Saleh

66-2284

880 Perbincangan yang berlangsung pada saatpertemuan di kediaman Menteri Iuran Negara

66-2285

881 Konferensi pers yang berlangsung pada saatkunjungan di Istana Negara

66-2286

882 Pembicaraan yang berlangsung pada saatkunjungan di kediaman Wakil Perdana Menteri IIIChairul Saleh

66-2288

883 Suasana saat kunjungan Prof. Dr. J. Tinberger dikediaman Menteri Iuran Negara

66-2289

884 Prof. Dr. J. Tinberger disambut pada saatkunjungan ke kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2290

885 Pembicaraan antara Prof. Dr. J. Tinbergerdengan para penjemput di ruang tunggulapangan terbang Kemayoran

66-2292

886 Pembicaraan santai antara Prof. Dr. J. Tinbergerdan rombongan dengan para penjemput di ruangtunggu lapangan terbang Kemayoran

66-2293

887 Prof. Dr. J. Tinberger disambut pada saatkunjungan ke kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2295

888 Prof. Dr. J. Tinberger langsung disambut tidaklama setelah menuruni tangga pesawat KLM dilapangan terbang Kemayoran

66-2296

889 Menikmati cocktail bersama Atase EkonomiBelanda di kediamannya Jalan DiponegoroJakarta

66-2299

890 Menikmati cocktail bersama Atase EkonomiBelanda di kediamannya Jalan DiponegoroJakarta

66-2301

891 Pembicaraan yang terjadi di ruang tunggulapangan terbang Kemayoran

66-2302

892 Pembicaraan yang terjadi saat kunjungan kekediaman Menteri Urusan PerencanaanPembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2330

893 Jamuan makan pada saat kunjungan kekediaman Menteri Urusan PerencanaanPembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2331

894 Prof. Dr. J. Tinberger disambut pada saatkunjungan ke kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2332

895 Pembicaraan santai pada saat kunjungan kekediaman Menteri Urusan PerencanaanPembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2333

hal.555

Page 69: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

896 Pertemuan pada saat kunjungan ke kediamanMenteri Urusan Perencanaan PembangunanNasional Dr. Suharto. Tampak Prof. Dr. J.Tinberger sedang mengemukakan pendapatnya.

66-2334

897 Prof. Dr. J. Tinberger sedang melakukanpembicaraan pada saat kunjungan ke kediamanMenteri Urusan Perencanaan PembangunanNasional Dr. Suharto

66-2335

898 Pembicaraan pada saat kunjungan ke kediamanMenteri Urusan Perencanaan PembangunanNasional Dr. Suharto

66-2336

899 Prof. Dr. J. Tinberger sedang disambut saat tibapada saat kunjungan ke kediaman MenteriUrusan Perencanaan Pembangunan NasionalSuharto

66-2337

900 Pertemuan pada saat kunjungan ke kediamanMenteri Urusan Perencanaan PembangunanNasional Dr. Suharto

66-2338

901 Pertemuan yang berlangsung pada saatkunjungan ke kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2339

902 Jamuan makan pada saat kunjungan kekediaman Menteri Urusan PerencanaanPembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2340

903 Suasana pertemuan yang berlangsung pada saatkunjungan ke kediaman Menteri UrusanPerencanaan Pembangunan Nasional Dr. Suharto

66-2341

904 Ramah tamah yang berlangsung setelah jamuanmakan di kediaman Menteri Urusan PerencanaanPembangunan Nasional Suharto

66-2342

1966.03.01 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-5, Letkol Untung)

7

905 Letnan Kolonel Iskandar SH sebagai oditursedang membacakan tuntutan Pada SidangMahmilub hari ke 5 perkara Letnan KolonelUntung

66-2109

906 Letnan Kolonel Iskandar SH sedangmembacakan tuntutan dalam sidang

66-2110

907 Para hadirin yang mengikuti jalannya sidang 66-2111908 Pembacaaan tuntutan dalam persidangan

tersebut66-2112

909 Para hakim yang diketuai oleh Letnan KolonelSudjono

66-2113

910 Para hadirin yang mengikuti jalannya sidangsedang berdiri

66-2115

911 Oditur persidangan Letnan Kolonel Iskandar SH 66-2117

hal.555

Page 70: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.03.04 Serah Terima Jabatan Menko Pembangunandari Waperdam III Dr. Chaerul Saleh kepadaMenko. Pembangunan Baru Sri Sultan HB IXdi (Gedung) Kompartemen Pembangunan, TjutMutiah, Jakarta

6

912 Sultan Hamengku Buwono IX sedangmenandatangani berita acara serah terimajabatan Menko Pembangunan dari Waperdam III.

66-2179

913 Suasana serah terima jabatan MenkoPembanguna dari Waperdam III dr. ChaerulSaleh kepada Menko. Pembangunan Baru SriSultan HB IX di (Gedung) KompartemenPembangunan Tjut Mutiah, Jakarta.

66-2184

914 Sultan Hamengku Buwono IX sedangmenandatangani berita acara serah terimajabatan Menko Pembangunan dari Waperdam III.

66-2185

915 Suasana serah terima jabatan MenkoPembanguna dari Waperdam III dr. ChaerulSaleh kepada Menko. Pembangunan Baru SriSultan HB IX di (Gedung) KompartemenPembangunan Tjut Mutiah, Jakarta. (2)

66-7174

916 Sri Sultan Hamengku Buwono IX sedangberbicara pada forum saat serah terima jabatandengan Waperdam III dr. Chairul Saleh, terdapatjuga Letjen Basuki Rachmat (Menteri DalamNegeri)

66-7175

917 Sri Sultan Hamengku Buwono IX sedangberjabatan tangan dengan Waperdam III dr.Chairul Saleh.

66-7178

1966.03.07 Perkara Peristiwa G.30.S diadili olehMahmilub, di Gedung Bappenas, TamanSuropati, Jakarta (Hari ke-5, Letkol Untung,Vonis Hukum)

5

918 Hadirin yang ingin ikut mendengarkan vonis yangdijatuhkan hakim dalam pengadilan

66-2220

919 Letnan Kolonel Untung duduk mendengarkanputusan yang dibacakan oleh hakim

66-2224

920 Hadirin ikut menyaksikan pembacaan vonisterhadap terdakwa Letnan Kolonel Untung

66-2227

921 Pembela Sumuljo SH dihadapan para hakim 66-2230922 Oditur Letnal Kolonel Iskandar SH dan Pembela

Sumuljo SH dalam sidang tersebut66-2234

1966.03.07 Pameran Khusus Produksi Dalam Negeri(Gelombang I) di Gedung Pola, PegangsaanTimur 56

21

923 Berbagai macam stand yang ada dalam PameranKhusus Produksi Dalam Negeri

66-2250

924 Salah satu stand dalam pameran, bertuliskan"tekstil untuk botjah"

66-2251

925 Salah satu sudut stand dalam pameran 66-2252926 Salah satu stand dalam pameran tersebut 66-2253

hal.555

Page 71: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

927 Salah satu stand dalam pameran, berisi berbagaijenis produk-produk makanan dalam kemasankaleng

66-2254

928 Salah satu stand dalam pameran tersebut 66-2255929 Salah satu stand dalam pameran tersebut 66-2256930 Salah satu sudut stand dalam pameran tersebut 66-2257

931 Berbagai jenis produk-produk seperti margarine,sirup, coklat, dan lain-lain

66-2258

932 Berbagai jenis merk produk dalam kemasan botolkaca

66-2259

933 Salah satu stand milik Institut Teknologi TekstilBandung

66-2260

934 Berbagai jenis merk rokok 66-2261935 Salah satu stand milik Departemen Perindustrian

Ringan Unit IV/C66-2262

936 Stand dengan berbagai hasil dan jenis tekstil 66-2263937 Stand Hasil Industri Pangan Perusahaan-

perusahaan Daerah66-2264

938 Salah satu stand milik Departemen PerindustrianRingan Unit VI

66-2265

939 Stand dengan berbagai jenis kain batik 66-2266940 Stand dengan berbagai jenis kain batik 66-2267941 Stand dengan berbagai jenis kain sutera 66-2268942 Stand Hasil Industri Tekstil Perusahaan-

perusahaan Daerah66-2269

943 Stand Hasil Industri Tekstil Perusahaan Rata Tex 66-2270

1966.03.09 Pembangunan Bali Beach Hotel di Denpasar 1

944 Progress Report Pembangunan Bali Beach Hoteldi Denpasar sampai tanggal tersebut danPemandangan-pemandangan di Sekitar Hotel Itu

66-5820

1966.03.12 Show of Force (Pamer Kekuatan) KelilingJakarta, di Medan Merdeka

4

945 Tank-tank milik Angkatan Bersenjata yang ikutserta dalam pameran ini sedang melintasi JalanMerdeka Barat Jakartaq

66-2410

946 Beberapa masyarakat ikut menaiki tank milikAngkatan Bersenjata

66-2411

947 Kontingen Mahasiswa Bandung juga ikutmeramaikan jalannya kegiatan ini

66-2413

948 Warga masyarakat yang tumpah ke jalanmenyaksikan Show of Force tersebut

66-2452

1966.03.15 Rapat Raksasa Keselamatan Revolusi(berjumlah kurang lebih 4 juta orang) diLapangan Banteng (setelah PKI bubar, rakyatIbu Kota menuntut rombak Kabinet danringankan beban hidup)

8

hal.555

Page 72: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

949 Diantara ribuan orang berkumpul membawabendera dan spanduk, tampak beberapa orangmembawa keranda bertuliskan, "INILAHBANGKAI AIDIT CS GESTAPU PKI".Dibelakangnya tampak Patung Pembebasan IrianJaya Barat.

66-2489

950 Terbentang spanduk bertuliskan, "Serahkan Dr.Subandrio pada Mahkamah Rakjat" diantararibuan orang yang membawa bendera danspanduk lainnya.

66-2490

951 Tampak seorang lelaki pejabat negara sedangberjabat tangan dengan seorang ibu pejabat ditengah kerumunan orang

66-2491

952 Puluhan tentara sedang bergaya saat di ambilgambar. Tampak di belakangnya Gereja KatedralJakarta

66-2493

953 Terbentang spanduk yang bertuliskan, "K.A.S.I.DJAJA Kesatuan Fak. Kedokteran U.I." diantarapuluhan orang yang duduk dan berdiri membawaspanduk dan bendera

66-2502

954 Seorang lelaki pejabat negara berdiri di depanmicrofon sedang memberikan salam

66-2503

955 Tampak puluhan orang sedang berkumpul 66-2504956 Seorang lelaki sedang berbicara di depan

microfon dengan membawa naskah66-2505

1966.03.15 Rapat Raksasa Keselamatan Revolusi(berjumlah +/-4 Juta Orang) di LapanganBanteng

13

957 Berbagai elemen pemuda yang mengikuti RapatRaksasa tersebut

66-2490

958 Para peserta rapat raksasa keselamatan revolusidi lapangan Banteng dengan latar belakangpatung pembebasan Irian Barat.

66-2494

959 Petugas dari TNI berjaga sambil berduduk didepan barisan peserta rapat raksasakeselamatan revolusi di lapangan Banteng

66-2495

960 Barisan Kesatuan Aksi Wanita Indonesia (KAWI)pada rapat raksasa keselamatan revousi diLapangan Banteng

66-2496

961 Para mahasiswi dari Universitas Indonesiasedang berada di dekat tenda tamu undanganrapat raksasa.

66-2499

962 Para peserta rapat raksasa keselamatan revolusidi lapangan Banteng dengan latar belakangmenara Gereja Katedral Jakarta.

66-2500

963 Panitia Rapat Raksasa sedang berkoordinasimengenai jalannnya rapat raksasa,dibelakangnya terdapat barisan peserta rapat.

66-2501

964 Seorang orator sedang membacakan pidatonyadihadapan para peserta rapat raksasa diLapangan Banteng

66-2503

965 Suasana Rapat Raksasa Keselamatan Revolusiyang berlangsung di Lapangan Banteng Jakarta

66-2503

hal.555

Page 73: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

966 Tampak para tamu undangan peserta rapatraksasa yang berada di dalam tenda.

66-2507

967 Panitia Rapat Raksasa sedang berkoordinasimengenai jalannnya rapat raksasa,dibelakangnya terdapat barisan peserta rapat (2)

66-2508

968 Para peserta Rapat Raksasa KeselamatanRevolusi, terdapat di tengah-tengah pesertaspanduk bertuliskan "Putuskan HubunganDengan RRT".

66-2509

969 Para peserta rapat raksasa dari KBIM (KongresBuruh Islam Merdeka).

66-2510

1966.04.04 Konferensi Pers dengan Wartawan Dalam danLuar Negeri oleh Waperdam Adam Malik diMerdeka Barat

10

970 Waperdam Bidang Sosial dan Politik Adam Maliksaat melakukan Konferensi Pers

66-2669

971 Suasana Konferensi Pers yang sedangberlangsung di Merdeka Barat

66-2671

972 Para wartawan baik dari dalam maupun luarnegeri yang sedang bertugas meliput jalannyaKonferensi Pers tersebut

66-2673

973 Para wartawan yang sedang bertugas meliputjalannya Konferensi Pers tersebut

66-2674

974 Para wartawan dari luar negeri yang sedangbertugas meliput jalannya Konferensi Perstersebut

66-2675

975 Para wartawan dari luar negeri yang sedangbertugas meliput jalannya Konferensi Perstersebut

66-2676

976 Suasana jalannya Konferensi Pers yang sedangberlangsung

66-2677

977 Seorang wartawan dari luar negeri sedangmemberikan pertanyaan kepada WaperdamAdam Malik

66-2678

978 Waperdam Adam Malik sedang memberikanjawaban atas pertanyaan wartawan tadi

66-2679

979 Suasana jalannya Konferensi Pers tampak darikejauhan

66-2680

1966.04.05 Rapat Kerja Menpen dipimpin oleh Ds.Rumambi

7

980 Tampak para ibu yang hadir dalam acarapertemuan dengan istri Menteri Penerangan Ds.Rumambi

66-2697

981 Tampak Depan Menteri Penerangan Ds.Rumambi ditengah peserta rapat menyampaikanarahannya

66-2698

982 Tampak samping Menteri Penerangan Ds.Rumambi ditengah peserta rapat menyampaikanarahannya

66-2699

983 Menteri Penerangan Ds. Rumambi tengahmemberi pengarahan kepada peserta rapat,tampak salah satu atase pertahan asing ikut sertadalam rapat tersebut

66-2700

hal.555

Page 74: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

984 Tampak dari Belakang Ds. Rumambi dan MayjenMoersjid duduk berdampingan

66-2701

985 Tampak belakang suasana Rapat Kerja MenteriPenerangan Ds. Rumambi

66-3668

986 Tampak ditengah peserta rapat Mayor JenderalMoersjid sedang membaca dokumen

66-3669

1966.04.05 Apel Besar Perkenalan dengan MenteriPenerangan Baru (Ds. Rumambi) dan RapatKerja di Kebon Sirih No.76

16

987 Menteri Penerangan Baru (Ds. Rumambi)melakukan penghormatan pada acara apel besar

66-2681

988 Prosesi Pengibaran Bendera Sang Merah Putihdalam acara apel besar yang dipimpin olehMenteri Penerangan Baru (Ds.Rumambi) dantampak beliau sedang memberikan penghormatan

66-2682

989 Menteri Penerangan Baru (Ds. Rumambi) tampaksedang mengheningkan cipta pada acara apelbesar

66-2683

990 Tampak samping Menteri Penerangan Baru (Ds.Rumambi) sedang menyampaikan arahannyapada apel besar

66-2684

991 Menteri Penerangan Baru (Ds. Rumambi) sedangmenyampaikan arahannya pada apel besar,tampak dibelakang beliau Mayjen Moersjid

66-2685

992 Tampak samping Menteri Penerangan Baru(Ds.Rumambi) tengah mendengarkanpembacaan Undang - undang Dasar 1945 yangdibacakan oleh petugas upacara

66-2686

993 Tampak samping barisan ibu-ibu peserta apelbesar

66-2687

994 Tampak depan barisan peserta apel besar 66-2688995 Tampak samping dalam posisi istrirahat ditempat

barisan ibu-ibu peserta apel besar66-2689

996 Menteri Penerangan Baru Ds. Rumambi dan istrimenerima ucapan selamat dari para pegawaiMenteri Penerangan atas pengangkatan beliau

66-2690

997 Tampak dari belakang Menteri Penerangan BaruDs.Rumambi sedang menyampaikan arahandalam acara apel besar

66-2691

998 Menteri Penerangan Baru Ds.Rumambi tengahberjabat tangan dengan salah satu Perwira TinggiTNI

66-2692

999 Menteri Penerangan Baru Ds. Rumambi dan istrimenerima ucapan selamat dari para ibu - ibu ataspengangkatan beliau menjadi Menteri Penerangan

66-2693

hal.555

Page 75: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1000 Salah satu ibu menyampaikan aspirasinyadidepan istri Menteri Penerangan dan ibu yanghadir dalam acara apel besar perkenalan denganMenteri Penerangan Baru (Ds. Rumambi) danRapat Kerja

66-2694

1001 Istri Menteri Penerangan Baru (Ds. Rumambi)tengah mendengarkan dengan seksama aspirasiyang disampaikan oleh salah seorang ibu yanghadir dalam acara rapat kerja

66-2695

1002 Istri Menteri Penerangan menyampaikanpengarahan kepada ibu ibu yang hadir dalamacara apel besar perkenalan dengan MenteriPenerangan Baru (Ds. Rumambi) dan Rapat Kerja

66-2696

1966.04.07 Pertemuan Persentara MenteriPenerangan/Koordinator Penad dari KebonSirih

7

1003 Suasana ruang pertemuan Persentara MenteriPenerangan/Koordinator Penad, para anggotasedang duduk

66-3004

1004 Tampak seorang pejabat negara sedang berdirimenjelaskan kepada anggota pertemuan

66-3005

1005 Suasana pertemuan persentara MenteriPenerangan/Koordinator Penad dengan paraanggota

66-3006

1006 Tampak samping Menteri Peneranganmengenakan baju putih sedang berdirimenjelaskan kepada anggota pertemuan

66-3007

1007 Tampak depan Menteri Peneranganmengenakan baju putih dan berdasi sedangberdiri menjelaskan kepada anggota pertemuan

66-3008

1008 Tampak depan Menteri Peneranganmengenakan baju putih dan berdasi sedangberdiri menjelaskan kepada anggota pertemuan(1)

66-3009

1009 Suasana ruang pertemuan Persentara MenteriPenerangan/Koordinator Penad, para anggotasedang duduk

66-3010

1966.04.07 Pengaspalan Landasan Airport Kemayoran 7

1010 Beberapa alat berat dan pekerja sedangmengaspal jalan.

66-2980

1011 Pekerjaan mengaspal jalur lapangan terbangKemayoran dilakukan menggunakan beberapaperalatan berat seperti mesin Pneumatic Roller

66-2981

1012 Pekerjaan mengaspal jalur lapangan terbangKemayoran dilakukan menggunakan beberapaperalatan berat mesin Double Drum Roller danlainnya

66-2984

1013 Beberapa mesin Double Drum Roller sedangmeratakan aspal

66-2986

hal.555

Page 76: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1014 Berfoto bersama dengan latar belakang landasanbeserta berbagai macam peralatan berat

66-2987

1015 Pekerjaan pengaspalan jalur lapangan terbangKemayoran

66-2988

1016 Proses pekerjaan pengaspalan jalur lapanganterbang Kemayoran

66-2989

1017 Terlihat perbedaan antara aspal yang barudengan yang lama

66-2990

1966.04.12 Waperdam Sri Sultan Hamengku Buwono IXmemberi Statement Politik Ekonomi DalamNegeri di Merdeka Selatan

7

1018 Para tamu undangan dalam pemberianStatement Politik Ekonomi Dalam Negeri olehWaperdam Bidang Ekonomi, Keuangan, danPembangunan Sri Sultan Hamengku Buwono IXdi Jalan Merdeka Selatan No. 6 Jakarta

66-3011

1019 Tampak Waperdam Sri Sultan HamengkubuwonoIIX sedang memberikan keterangan dalam acaratersebut yang dihadiri oleh beberapa pejabatnegara

66-3012

1020 Tampak dari sudut berbeda Waperdam Sri SultanHamengkubuwono IIX sedang memberikanketerangan dalam acara tersebut

66-3013

1021 Suasana saat Waperdam Sri SultanHamengkubuwono IIX sedang memberikanketerangannya dalam acara tersebut

66-3014

1022 Tampak keseluruhan ruangan termasuk tamuundangan, wartawan, pejabat negara, danWaperdam Sri Sultan Hamengkubuwono IXdalam acara tersebut

66-3015

1023 Para tamu undangan yang tampak dalam acarapemberian Statement Politik Ekonomi DalamNegeri

66-3016

1024 Sri Sultan Hamengkubuwono IX tampak didampingi Adam Malik pada saat memberikanketerangan

66-3017

1966.04.13 Menteri Penerangan Ds. Rumambi diRumahnya Ny. Suponi eks Pembantu MenteriLuar Negeri

3

1025 Tampak Depan Menteri Penerangan Ds.Rumambi sedang beramah tamah dengan Ny.Suponi Eks Pembantu Menteri Luar Negeri

66-3033

1026 Menteri Penerangan Ds. Rumambi sedangberamah tamah dengan Ny. Suponi EksPembantu Menteri Luar Negeri, Tampak seorangibu duduk didepan Menteri Penerangan Ds.Rumambi dan Ny. Suponi Eks Pembantu Menteri

66-3034

hal.555

Page 77: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1027 Tampak dari Menteri Penerangan Ds. Rumambisedang membaca sebuah dokumen dan dudukberdekatan dengan Ny. Suponi Eks PembantuMenteri Luar Negeri

66-3035

1966.04.16 HUT Ke-14 RPKAD di Parkir Timur Senayan 1

1028 Komandan regu sedang menyerahkan panji-panjiRPKAD ke petugas pembawa panji dalamupacara HUT ke-14 RPKAD yang berlangsung diParkir Timur Senayan.

66-3120

1966.04.16 Apel dan Pawai Himpunan MahasiswaIndonesia (HMI) di Lapangan Pancasila(Pegangsaan), Jakarta

4

1029 Berbagai elemen mahasiswa yang tergabungdalam HMI melakukan apel bersama bertempat dilapangan Pancasila, Jakarta

66-3232

1030 Barisan mahasiswa yang membawa spandukCorps HMI-WATI sedang bersiap untukmelakukan pawai bersama

66-3233

1031 Barisan mahasiswa yang membawa papanbertuliskan CPMI sedang mengikuti apel

66-3235

1032 Berbagai barisan mahasiswa dengan spanduknyamasing-masing mengikuti apel tersebut dengantertib

66-3237

1966.04.16 Apel HMI di Lapangan Pancasila dan PawaiKeliling Jakarta

40

1033 Brigjen. Amirmachmud, Pangkodam V/Jayasedang berbicara dengan dengan tamuundangan pada Apel HMI di Lapangan Pancasila

66-3370

1034 Brigjen. Amirmachmud, Pangkodam V/Jayasedang menyaksikan Apel HMI di LapanganPancasila

66-3371

1035 Barisan Corps HMI-wati sedang berbaris sebagaipeserta Apel HMI di Lapangan Pancasila

66-3372

1036 Petugas Apel HUT HMI ke 19 sedang melakukanpengarahan dan persiapan jelangberlangsungnya apel

66-3373

1037 Dirigen sedang memimpin menyanyikan lagukepada peserta Apel Hut HMI.

66-3374

1038 Seorang orator sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19

66-3376

1039 Seorang orator sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19 (2)

66-3377

1040 Barisan peserta Apel HUT HMI ke 19 66-33781041 Seorang orator sedang berbicara diatas

panggung pada Apel HUT HMI ke 19 (3)66-3379

1042 Seorang orator sedang berorasi diatas panggungsambil mengepalkan tangan kanannya keataspada Apel HUT HMI ke 19 (3)

66-3380

1043 Barisan peserta Apel HUT HMI ke 19 66-3381

hal.555

Page 78: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1044 Seorang orator sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19 (4)

66-3382

1045 Seorang orator sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19 (5)

66-3383

1046 Seorang komandan regu dalam Apel HUT HMI ke19

66-3384

1047 Seorang orator sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19 (6))

66-3385

1048 Seorang orator wanita sedang berbicara diataspanggung pada Apel HUT HMI ke 19

66-3386

1049 Barisan peserta Apel HUT HMI ke 19 66-33871050 Barisan Marching Band HMI sedang melakukan

pawai membawa bendera HMI66-3388

1051 Barisan pembawa bendera Merah Putih sedangberpawai

66-3389

1052 Iring-iringan barisan pawai HUT HMI ke 19sedang melintasi suatu jalan di Jakarta

66-3390

1053 Iring-iringan barisan pawai kendaraan bermotorpada HUT HMI ke 19 sedang melintasi suatujalan di Jakarta

66-3391

1054 Field Commander Marching band HMI pada HUTHMI ke 19

66-3392

1055 Barisan Peniup terompet pada tim marching bandHMI

66-3393

1056 Barisan Penabuh drum pada tim marching bandHMI

66-3394

1057 Para peserta Apel berpose setelahmelaksanakan Apel HUT HMI ke 19

66-3395

1058 Barisan Penabuh drum dan pembawa panjiGASBINDO pada tim marching band HMI

66-3396

1059 Seorang orator sedang menyampaikan orasinyadalam Apel HUT HMI ke 19

66-3397

1060 Brigjen. Amirmachmud, Pangkodam V/Jayasedang menyampaikan pengarahan pada ApelHMI di Lapangan Pancasila

66-3398

1061 Para peserta Apel dari GMNI saatmelaksanakan Apel HUT HMI ke 19

66-3399

1062 Iring-iringan rombongan HMI cabang Bogor saatberpawai melintasi suatu jalan di Jakarta

66-3400

1063 Parade Marching Band HMI saat melintas di jalan 66-3401

1064 Komandan Apel memimpin peserta apel dalammelaksanakan Apel HUT HMI ke 19

66-3402

1065 Mayoret memimpin orkes barisan pada pawaiHUT HMI ke 19

66-3403

1066 Lini Drum dari Orkes Barisan HMI saat melintasdi jalan

66-3404

1067 Lini Drum dari Orkes Barisan GASBINDO saatmelintas di jalan

66-3405

1068 Barisan peserta pawai HUT HMI ke 19 melintasisuatu jalan dengan membawa Spanduk yangbertuliskan lafadz "Allahu Akbar".

66-3405

hal.555

Page 79: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1069 Tim kesehatan sedang berkeliling saat pawaidengan menggunakan mobil merk Dodge jenispick up

66-3406

1070 Rombongan Korps Kesehatan Mahasiswa Islam(KKMI) HMI-Djaya saat pawai HUT HMI ke 19

66-3407

1071 Tampak belakang rombongan elemenmahasiswa putri dalam kesatuan HMI-WATI yangikut berpawai pada pawai HMI tersebut.

66-3408

1072 Salah satu rombongan elemen mahasiswa putridalam kesatuan HMI-WATI yang ikut berpawaipada pawai HMI tersebut.

66-3409

1073 Pemain drum bass pada orkes barisan HMI saatpawai HUT HMI ke 19

66-3410

1074 Lini Drum dari Orkes Barisan HMI saat melintasdi jalan dipimpin oleh seorang mayoret

66-3411

1966.04.18 Eks Perdana Menteri Republik Indonesia(PMRI) yang Pertama, Sutan Sjahrir wafat diZurich pada 9 April 1966, usia 56 Tahun.Kedatangan jenazah almarhum dari eropa diBandar Udara Kemayoran

12

1075 Keluarga dari alm. Sutan Sjahrir sedangmenuruni tangga pesawat ketika tiba di BandarUdara Kemayoran

66-3211

1076 Istri mendiang alm. Sutan Sjahrir sedang dibantumenuruni tangga pesawat

66-3212

1077 Istri mendiang alm. Sutan Sjahrir sedang dibantudua orang pramugari menuruni tangga pesawat

66-3213

1078 Keluarga dari alm. Sutan Sjahrir yang sedangberduka

66-3214

1079 Jenazah almarhum Sutan Sjahrir dibawa turunsecara militer dari pesawat Garuda IndonesianAirways

66-3217

1080 Peti mati berisikan jenazah alm. Sutan Sjahrirsedang diusung menuju rumah duka

66-3218

1081 Tampak para pengusung peti mati yang berisikanjenazah alm. Sutan Sjahrir

66-3219

1082 Penghormatan terhadap jenazah almarhum diBandar Udara Kemayoran

66-3220

1083 Adam Malik sebagai pemimpin upacarapenghormatan terhadap alm. Sutan Sjahrir diBandar Udara Kemayoran

66-3221

1084 Upacara penghormatan terhadap alm. SutanSjahrir di Bandar Udara Kemayoran

66-3222

1085 Upacara penghormatan terhadap alm. SutanSjahrir di Bandar Udara Kemayoran sebelumdibawa ke rumah duka

66-3223

1086 Setelah upacara jenazah alm. Sutan Sjahrirdibawa menuju rumah duka

66-3225

hal.555

Page 80: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.04.19 Eks Perdana Menteri Republik Indonesia(PMRI) yang Pertama, Sutan Sjahrir wafat diZurich pada 9 April 1966, usia 56 Tahun.Pemakaman jenazah almarhum di TMPKalibata

20

1087 Rangkaian bunga-bunga ucapan turut berdukacita ditempatkan di atas makam setelah jenasahdikebumikan

66-3239

1088 Adam Malik memasukkan tanah dengan sekopkecil pada liang lahat

66-3240

1089 Sri Sultan Hamengkubuwono IX memasukkantanah dengan sekop kecil pada liang lahat

66-3242

1090 Istri almarhum memasukkan rangkaian bungapada liang lahat

66-3244

1091 Istri almarhum menaburkan bunga pada lianglahat

66-3245

1092 Warga masyarakat yang turut mengantarkanjenasah ke tempat pertirahatan terakhir,memenuhi kompleks pemakaman Taman MakamPahlawan Kalibata

66-3249

1093 Mobil jenazah yang menghantarkan almarhum 66-32501094 Jenazah diantarkan menuju tempat peristirahatan

terakhirnya melalui upacara secara militer66-3253

1095 Hujan yang deras mengiringi barisan penghantarjenazah

66-3254

1096 Komandan upacara sedang bersiap-siap sebelumdimulainya upacara penghormatan secara militerterhadap almarhum

66-3255

1097 Beberapa pejabat tinggi negara seperti AdamMalik, Sri Sultan Hamengkubuwono IX, Soeharto,dan lainnya sudah menunggu sebelumdimulainya upacara

66-3256

1098 Peti mati berisi jenazah sedang diusung untukkemudian diletakkan di atas liang lahat terlebihdahulu untuk upacara penghormatan

66-3257

1099 Peti mati berisi jenazah sudah berada padatempatnya untuk upacara penghormatan

66-3258

1100 Upacara penghormatan terhadap almarhummengingat sumbangannya yang sangat besarbagi negeri ini

66-3260

1101 Peti mati berisi jenazah almarhum Sutan Sjahrir 66-3261

1102 Taman Makam Pahlawan Kalibata yang penuhsesak oleh warga masyarakat, kalangan militer,mahasiswa, dan lain-lain bercampur menjadi satu

66-3262

1103 Para wartawan peliput dalam pemakamantersebut

66-3263

1104 Beberapa pejabat militer yang menghadiri acarapemakaman tersebut

66-3264

hal.555

Page 81: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1105 Pelajar dan mahasiswa dalam acara pemakamantersebut. Beberapa membawa spandukbertuliskan "St SJAHRIR ADALAH PEDJUANGRAKYAT" dan "St SJAHRIR KORBAN FITNAHBANDRIO".

66-3266

1106 Pelajar, mahasiswa, dan militer berfoto bersama 66-3268

1966.04.19 Eks Perdana Menteri Republik Indonesia(PMRI) yang Pertama, Sutan Sjahrir wafat diZurich pada 9 April 1966, usia 56 Tahun.Pemakaman jenazah almarhum di TMPKalibata

22

1107 Upacara penghormatan terhadap almarhum 66-32691108 Sambutan dalam upacara penghormatan tersebut 66-3270

1109 Sambutan dalam upacara penghormatan tersebut 66-3271

1110 Peti jenazah dipayungi bendera merah putih yangdibentangkan di atasnya oleh para petugas

66-3272

1111 Sambutan dalam upacara penghormatan tersebut 66-3273

1112 Sambutan dalam upacara penghormatan tersebut 66-3274

1113 Para petugas pemakaman berdiri di sekitar petijenazah

66-3275

1114 Peti jenazah mulai dimasukkan ke dalam lianglahat

66-3276

1115 Keluarga almarhum berdiri di tepi liang lahat 66-32771116 Keluarga almarhum berdiri di tepi liang lahat ayah

dan suami mereka66-3278

1117 Istri didampingi anak-anak almarhummenaburkan bunga pada liang lahat

66-3279

1118 Istri almarhum memasukkan rangkaian bungapada liang lahat

66-3280

1119 Tampak dari jauh pemakaman almarhum SutanSjahrir yang penuh sesak oleh banyaknya orangyang menyaksikan acara tersebut

66-3281

1120 Tampak dari jauh pemakaman almarhum yangpenuh sesak oleh banyaknya orang yangmenyaksikan acara tersebut

66-3282

1121 Bus yang menghantarkan sebuah kelompokpelayat. Pada bemper depannya terikat spandukbertuliskan "ROMBONGAN BELASUNGKAWAPEMAKAMAN DJENAZAH BUNG-SJAHRIR-DJAKARTA".

66-3283

1122 Hujan deras yang mengiringi kedatangan jenazahalmarhum di Taman Makam Pahlawan Kalibata

66-3284

1123 Hujan yang deras mengiringi barisan penghantarjenazah

66-3285

1124 Hujan yang deras mengiringi barisan penghantarjenazah

66-3286

hal.555

Page 82: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1125 Barisan penghantar jenazah melewati barisantentara yang segera diikuti dengan salvo

66-3287

1126 Salvo atau tembakan penghormatan yangdilakukan ketika barisan penghantar jenazahberada diantaranya

66-3288

1127 Barisan penghantar jenazah berjalan dengandidahului boleh lini drum di depannya

66-3289

1128 Persiapan barisan penghantar jenazah almarhumSutan Sjahrir menuju tempat peristirahatanterakhir

66-3290

1966.04.19 Eks Perdana Menteri Republik Indonesia(PMRI) yang Pertama, Sutan Sjahrir wafat diZurich pada 9 April 1966, usia 56 Tahun.Pemakaman jenazah almarhum di TMPKalibata

16

1129 Para petinggi negara saat itu dalam acarapemakaman almarhum Sutan Sjahrir

66-3301

1130 Para petinggi negara saat itu dalam acarapemakaman almarhum Sutan Sjahrir

66-3302

1131 Dengan diiringi hujan deras, peti mati berisijenazah almarhum sedang diangkat oleh parapetugas

66-3304

1132 Peti mati berisi jenazah almarhum sedangdiangkat oleh para petugas berada di tengah-tengah barisan penghantar

66-3305

1133 Peti mati berisi jenazah almarhum sedangdiangkat oleh para petugas berada di tengah-tengah barisan penghantar

66-3306

1134 Barisan penghantar jenazah di tengah-tengahhujan deras, didahului oleh penabuh drum (linidrum) diikuti kemudian dengan yang lainnya

66-3307

1135 Peti mati berisi jenazah almarhum sedangdiangkat oleh para petugas

66-3308

1136 Barisan penghantar jenazah di tengah-tengahhujan deras

66-3309

1137 Barisan penghantar jenazah diantara barisantentara yang segera diikuti dengan salvo

66-3310

1138 Masyarakat dan pelajar yang berada dibelakangbarisan tentara, beberapa membawa spandukbertuliskan "SUTAN SJAHRIR ADALAHPAHLAWAN RAKYAT" dan "SUTAN SJAHRIRADALAH KORBAN FITNAH SUBANDRIO".

66-3311

1139 Mobil jeep melewati barisan masyarakat danpelajar yang membawa spanduk-spanduk tersebut

66-3312

1140 Warga masyarakat yang ingin menyaksikanpemakaman almarhum Sutan Sjahrir

66-3313

1141 Jenderal Soeharto dengan para pengawalnya tibadi Taman Makam Kalibata untuk menghadiripemakaman almarhum Sutan Sjahrir

66-3314

1142 Roesmin Noejadin Tiba di Taman MakamPahlawan Kalibata

66-3315

hal.555

Page 83: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1143 Perwakilan Duta Besar negara sahabat jugadatang di Taman Makam Pahlawan Kalibatadalam rangka memberikan penghormatanterakhir bagi alm. Sutan Sjahrir.

66-3316

1144 Warga masyarakat yang ingin menyaksikanpemakaman almarhum Sutan Sjahrir, beberapadiantaranya anak-anak menaiki pohon supayamendapat pandangan yang lebih jelas

66-3317

1966.04.19 Eks Perdana Menteri Republik Indonesia(PMRI) yang Pertama, Sutan Sjahrir wafat diZurich pada 9 April 1966, usia 56 Tahun.Pemakaman jenazah almarhum di TMPKalibata

17

1145 Iring-iringan kendaraan yang membawa jenazahdan keluarga almarhum Sutan Sjahrir

66-3419

1146 Iring-iringan kendaraan yang membawa jenazahdan keluarga almarhum Sutan Sjahrir melewatiJalan Madura

66-3420

1147 Iring-iringan kendaraan yang membawa jenazahdan keluarga almarhum Sutan Sjahrir melewatiJalan Madura sambil disaksikan wargamasyarakat dari pinggir jalan

66-3421

1148 Dalam iring-iringan kendaraan yang membawajenazah dan keluarga almarhum Sutan Sjahrirterdapat truk tronton yang membawa pelayat

66-3422

1149 Iring-iringan truk tronton yang membawa parapelayat

66-3423

1150 Sebuah bus yang membawa rombongan pelayat 66-3424

1151 Sebuah bus yang membawa rombongan pelayatmelewati jalan Madura

66-3425

1152 Iring-iringan mobil yang membawa para pelayat 66-3426

1153 Sebuah bus yang membawa berbagai macamrangkaian bunga ucapan turut belasungkawa

66-3427

1154 Iring-iringan bus yang membawa para pelayattampak menjauh dari arah kamera

66-3428

1155 Iring-iringan truk dan bus yang membawa parapelayat tampak menjauh dari arah kamera

66-3429

1156 Iring-iringan truk yang membawa para pelayatyang ingin menghadiri pemakaman almarhumSutan Sjahrir

66-3430

1157 Iring-iringan kendaraan memasuki kawasanbundaran Hotel Indonesia

66-3431

1158 Iring-iringan kendaraan yang membawa jenazahdan keluarga almarhum Sutan Sjahrir disaksikanwarga masyarakat dari pinggir jalan

66-3432

1159 Iring-iringan kendaraan yang membawarombongan pelayat disaksikan warga masyarakatdari pinggir jalan

66-3433

hal.555

Page 84: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1160 Iring-iringan truk yang membawa rombonganpelayat disaksikan warga masyarakat dari pinggirjalan

66-3434

1161 Iring-iringan truk yang membawa rombonganpelayat tampak menjauh dari arah kamera

66-3435

1966.04.20 Rapat Pers dan Dewan Film di Kebon Sirh No.76

1162 Para Peserta Rapat Pers dan Dewan Film diKebon Sirih No. 76

66-3498

1163 Suasana peserta Rapat Pers dan Dewan Film diKebon Sirih No. 76

66-3499

1164 Tampak Dekat Umar Kayam pada saat rapat persdan Dewan Film

66-3500

1165 Tampak Menteri Penerangan WJ Rumambi saatmenghadiri Rapat Pers dan Dewan Film di KebonSirih

66-3501

1166 Tampak para peserta Rapat Pers dan DewanFilm di Kebon Sirih No. 76

66-3502

1167 Tampak Menteri Penerangan WJ Rumambibercengkrama dengan para peserta Rapat Persdan Dewan Film di Kebon Sirih

66-3503

1168 Tampak Menteri Penerangan WJ Rumambisedang memberikan pengarahan kepada parapeserta Rapat Pers dan Dewan Film di KebonSirih

66-3504

1169 Suasana Rapat Pers dan Dewan Film di KebonSirih No. 76

66-3505

1966.04.20 Penyerahan berkas-berkas perkara AURI yangtersangkut G.30.S dari Menpangau kepadaMenpangad di Markas Besar Angkatan Darat,Medan Merdeka Utara

10

1170 Panglima Angkatan Udara Roesmin Noerjadinberjabat tangan dengan Panglima AngkatanDarat Soeharto ketika tiba di Markas BesarAngkatan Darat dalam rangka penyerahanberkas-berkas perkara AURI yang terlibat G30S/PKI

66-3360

1171 Para perwira Angkatan Darat yang menghadiriacara tersebut, sementara dibelakang tampakpara wartawan sedang meliput kegiatan tersebut

66-3361

1172 Panglima Angkatan Darat Soeharto sedangmemberikan sambutan dalam acara tersebut

66-3362

1173 Panglima Angkatan Darat Soeharto sedangmemberikan sambutan dalam acara tersebutsedangkan Panglima Angkatan Udara RoesminNoerjadin tampak duduk di sebelahnya

66-3363

1174 Para perwira Angkatan Darat dan AngkatanUdara yang menghadiri acara tersebut

66-3364

hal.555

Page 85: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1175 Panglima Angkatan Udara Roesmin Noerjadinsedang memberikan penjelasan dalam acarapenyerahan berkas-berkas tersebut sementaraPanglima Angkatan Darat Soeharto dudukmendengarkan

66-3365

1176 Panglima Angkatan Udara Roesmin Noerjadinsedang memberikan penjelasan dalam acarapenyerahan berkas-berkas tersebut

66-3366

1177 Para perwira Angkatan Darat dan AngkatanUdara yang menghadiri acara tersebut

66-3367

1178 Suasana pertemuan yang berlangsung di MarkasBesar Angkatan Darat tersebut

66-3368

1179 Panglima Angkatan Udara Roesmin Noerjadindan Panglima Angkatan Darat Soeharto dudukberdampingan dalam acara pertemuan tersebut

66-3369

1966.04.22 Kunjungan Delegasi InternasionalParliamentary Union Iran di Indonesia,bertempat: (1). Di Waperdam Leimena, Jl.Veteran; (2). Sdr. Masdari, Menteng Raya.

10

1180 Delegasi Parlemen Iran diketuai oleh KetuaParlemen Iran Dr. M. Daftary mengunjungisahabat lamanya Sdr. Masdari yang bertempattinggal di Jalan Menteng Raya.

66-3464

1181 Ketua Parlemen Iran Dr. M. Daftary sedangmengadakan pembicaraan dengan Sdr. Masdari

66-3465

1182 Delegasi Parlemen Iran melakukan kunjungan kekediaman Wakil Perdana Menteri Bidang UmumDr. J. Leimena

66-3466

1183 Pembicaraan antara para delegasi Parlemen Irandengan Wakil Perdana Menteri Bidang Umum Dr.J. Leimena

66-3467

1184 Pembicaraan antara para delegasi Parlemen Irandengan Wakil Perdana Menteri Bidang Umum Dr.J. Leimena

66-3468

1185 Wakil Perdana Menteri Bidang Umum Dr. J.Leimena sedang melakukan pembicaraandengan para delegasi Parlemen Iran

66-3469

1186 Wakil Perdana Menteri Bidang Umum Dr. J.Leimena sedang memberikan penerangankepada para delegasi Parlemen Iran

66-3470

1187 Pembicaraan santai namun berbobot adalah yangterlihat dalam pertemuan tersebut

66-3471

1188 Pembicaraan antara Wakil Perdana MenteriBidang Umum Dr. J. Leimena dengan KetuaDelegasi, Dr. M. Daftary

66-3472

1189 Jabat tangan diantara keduanya 66-34731966.04.22 Kunjungan Delegasi Internasional

Parliamentary Union Yugoslavia di Indonesia,tiba: (1). di Pelabuhan Udara Kemayoran; (2).Resepsi di Rumah Dubes Iran, Jl. Madiun.

24

hal.555

Page 86: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1190 Delegasi Internasional Parliamentary UnionYugoslavia tiba di Bandar Udara KemayoranJakarta

66-3474

1191 Delegasi Internasional Parliamentary UnionYugoslavia langsung disambut ketika turun daripesawat

66-3475

1192 Sesaat setelah turun dan menuju waiting roombandara

66-3476

1193 Perbincangan ringan dalam perjalanan menujuwaiting room bandara

66-3477

1194 Perbincangan ketika berada di waiting roombandara

66-3478

1195 Melepas lelah di waiting room bandara 66-34791196 Perbincangan sembari bersenda gurau di waiting

room bandara66-3480

1197 Perbincangan antara para delegasi ParlemenYugoslavia dengan Dubes Iran dalam acararesepsi di kediaman Dubes Iran, Jl. Madiun.

66-3481

1198 Perbincangan antara para delegasi ParlemenYugoslavia dengan Dubes Iran pada acaratersebut.

66-3482

1199 Perbincangan antara perwakilan delegasiParlemen Yugoslavia dengan Dubes Iran padaacara tersebut.

66-3483

1200 Dubes Iran, K. Douelat dan Dubes Yugoslavia,Loncar

66-3484

1201 Dubes Iran, Dubes Yugoslavia, besertaperwakilan delegasi parlemen Yugoslavia dalamacara resepsi tersebut

66-3485

1202 Suasana resepsi yang berlangsung di kediamanDubes Iran, di Jalan Madiun

66-3486

1203 Makan malam setelah acara ramah tamah 66-34871204 Para tamu undangan sedang mengambil

hidangan yang disediakan, sementara adabeberapa diantaranya melakukan pembicaraan

66-3488

1205 Para tamu undangan sedang mengambilhidangan yang disediakan

66-3489

1206 Wakil delegasi parlemen Yugoslavia sedangbercakap-cakap

66-3490

1207 Wakil delegasi parlemen Yugoslavia sedangberbincang dengan dubes Italia

66-3491

1208 Wakil Ketua DPRGR, H. A. Sjaichu denganDubes Pakistan Hassan Haque

66-3492

1209 Perbincangan serius antara Wakil delegasiYugoslavia dengan salah seorang Duta Besarnegara sahabat.

66-3493

1210 Perbincangan serius antara H. A. Sjaichu dengansalah seorang Duta Besar negara sahabat.

66-3494

1211 Salah satu perbincangan dalam acara jamuanmakan tersebut

66-3495

1212 Ramah tamah dalam acara resepsi yangberlangsung di Kedutaan Besar Yugoslavia

66-3496

hal.555

Page 87: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1213 Ramah tamah antara H. A. Sjaichu dengandelegasi Yugoslavia dalam acara resepsi yangberlangsung di Kedutaan Besar Yugoslavia

66-3497

1966.04.24 Para Tahanan Politik di Jl. Keagungan (Kota),di belakang losmen Gadjah Mada

6

1214 Tiga orang tahanan politik sedang berfotobersama. Terlihat Syafruddin Prawiranegara(paling kanan).

66-3611

1215 Beberapa tahanan politik berfoto bersamadengan istri dan anak mereka.

66-3613

1216 Tiga orang tahanan politik sedang berfotobersama.

66-3614

1217 Tiga orang tahanan politik sedang berfotobersama.

66-3615

1218 Beberapa tahanan politik berfoto bersamadengan anak-anak mereka. Terlihat diantaranyaadalah Mohammad Natsir (tengah).

66-3616

1219 Beberapa tahanan politik berfoto bersamadengan anak-anak mereka. Terlihat diantaranyaSultan Hamid II (tengah) dan Mohammad Natsir(paling kanan)

66-3617

1966.04.25 Kunjungan Delegasi InternasionalParliamentary Union Yugoslavia di Indonesia,Pertemuan dengan Pimpinan DPR-GR, diSenayan

8

1220 Percakapan antara Wakil Ketua DPRGR, H. A.Sjaichu dengan beberapa orang anggota delegasiYugoslavia

66-3618

1221 Salah seorang anggota delegasi Yugoslaviasedang berbicara dengan seorang anggotapimpinan DPR-GR.

66-3619

1222 Para anggota DPR-GR dalam acara pertemuandengan delegasi parlemen Yugoslavia

66-3620

1223 Para pimpinan DPR-GR pada saat pertemuandengan delegasi parlemen Yugoslavia

66-3621

1224 Suasana pertemuan antara delegasi parlemenYugoslavia dengan pimpinan DPR-GR

66-3622

1225 Suasana tanya jawab yang terjadi dalampertemuan tersebut

66-3623

1226 Suasana pertemuan antara pimpinan DPR-GRdengan delegasi parlemen Yugoslavia

66-3624

1227 Berfoto bersama setelah acara selesai 66-36251966.04.26 Menteri Penerangan DS WJ Rumambi

menerima Duta Besar Iran K. Dowlat Di KebonSirih No. 76

1228 DS WJ Rumambi sedang berbicara dengan DutaBesar Iran K. Dowlat di Ruang Tamu.

66-3670

1229 DS WJ Rumambi sedang berbincang santaidengan Duta Besar Iran K. Dowlat di RuangTamu.

66-3671

hal.555

Page 88: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1230 DS WJ Rumambi sedang berbincang santaidengan Duta Besar Iran K. Dowlat di RuangTamu (2)

66-3672

1231 Duta Besar Iran K. Dowlat sedang menunjukansuatu hal di suatu buku pada Menteri PeneranganDS WJ Rumambi saat berkunjung di Kebon SirihNo. 76

66-3673

1232 Duta Besar Iran K. Dowlat sedang membungkussesuatu dengan amplop coklat dan MenteriPenerangan DS WJ Rumambi membaca suatujudu buku yang dipegang olehnya.

66-3674

1966.04.26 Menteri Penerangan DS WJ Rumambimenerima Duta Besar Mexico PlufarcoAlbaram di Kebon Sirih No. 76

1233 Tampak Menteri Penerangan DS WJ Rumambisedang menjabat Duta Besar Mexic PlufarcoAlbaram di Kebon Sirih No. 76

66-3657

1234 Tampak Menteri Penerangan DS WJ Rumambiberbincang Duta Besar Mexic Plufarco Albaram diKebon Sirih No. 76

66-3658

1235 Tampak Menteri Penerangan DS WJ Rumambidan Duta Besar Mexic Plufarco Albaram sedangberbicara dengan salah soerang pejabat tingginegara di Kebon Sirih No. 76

66-3659

1236 Tampak Menteri Penerangan DS WJ Rumambidan Duta Besar Mexic Plufarco Albaram sedangberbicara dengan salah soerang pejabat tingginegara di Kebon Sirih No. 76(2)

66-3660

1237 Tampak Menteri Penerangan DS WJ Rumambidan Duta Besar Mexic Plufarco Albaram sedangberbicara dengan salah soerang pejabat tingginegara di Kebon Sirih No. 76(3)

66-3661

1238 Menteri Penerangan DS WJ Rumambi dan DutaBesar Mexico Plufarco Albaram tampak akrabberbincang.

66-3662

1239 Menteri Penerangan DS WJ Rumambi tampaksedang berbicara dengan Duta Besar MexicoPlufarco Albaram.

66-3664

1240 Duta Besar Mexico Pluferco Albaram tampakmenunjukan suatu buku kepada MenteriPenerangan DS WJ Rumambi saat berkunjungke Kebon Sirih No. 76

66-3665

1966.04.26 Penjelasan Peraturan Pers Oleh KepalaDirektur Pers dan Humas KementreianPenerangan Kolonel Harsono di Kebon SirihNo. 76

1241 Suasana Penjelasan Peraturan Pers di KebonSirih No. 76, Jakarta

66-3665

hal.555

Page 89: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1242 Tampak para peserta yang mengikuti penjelasanperaturan pers di Kebon Sirih No. 76, Jakarta

66-3666

1243 Tampak suasana dan keadaan rapat sosialisasitentang peraturan pers yang diadakan olehKementerian Penerangan

66-3667

1966.04.27 Kunjungan Delegasi InternasionalParliamentary Union Yugoslavia di Indonesia,Mengunjungi Gedung Pola Pembangunan diJalan Pegangsaan Timur 56 dan MalamResepsi di Kedutaan Besar Yugoslavia diJalan Diponegoro Jakarta

21

1244 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang diberi penjelasan mengenai maketrencana pembangunan gedung di Jakarta

66-3685

1245 Anggota delegasi parlemen Yugoslavia tampaksedang bersalaman dengan seorang tamuundangan yang hadir dalam malam pertemuantersebut

66-3686

1246 Anggota delegasi parlemen Yugoslavia sedangberamah-tamah dengan tamu undangan yanghadir

66-3687

1247 Para tamu undangan yang tampak sedangmenikmati makanan

66-3688

1248 Berfoto bersama dengan para tamu undangan 66-3689

1249 Suasana malam resepsi di Kedutaan BesarYugoslavia, Jakarta

66-3691

1250 Wakil Ketua DPRGR, H. A. Sjaichu bersalamandengan para anggota delegasi parlemenYugoslavia

66-3692

1251 Anggota delegasi sedang mengamati benda-benda yang dipamerkan dalam kunjungannya keGedung Pola Pembangunan

66-3693

1252 Pertemuan dengan para anggota DPR-GR diSenayan Jakarta

66-3694

1253 Suasana tanya jawab antara para anggota DPR-GR dengan para anggota delegasi parlemenYugoslavia

66-3695

1254 Para anggota DPR-GR sedang mengajukanpertanyaan-pertanyaan kepada para anggotadelegasi parlemen Yugoslavia

66-3696

1255 Wakil Ketua DPRGR, H. A. Sjaichu mendampingipara anggota delegasi parlemen Yugoslaviadalam acara tersebut

66-3697

1256 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang menjawab pertanyaan-pertanyaan yangdiajukan para anggota DPR-GR

66-3698

1257 Ramah tamah dalam acara resepsi yangberlangsung di Kedutaan Besar Yugoslavia

66-3699

1258 Pembicaraan informal antara anggota delegasiparlemen Yugoslavia dalam acara resepsitersebut

66-3700

hal.555

Page 90: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1259 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang menyalami para tamu undangan yangdatang dalam acara resepsi

66-3701

1260 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang menyalami tamu undangan yang barutiba dalam acara resepsi

66-3702

1261 Seorang tamu undangan yang baru tiba dalamacara resepsi tersebut disambut oleh paraanggota delegasi parlemen Yugoslavia

66-3703

1262 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang menyambut seorang tamu undanganyang baru tiba dalam acara resepsi

66-3704

1263 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang beramah-tamah dengan seorang tamuundangan yang baru tiba dalam acara resepsi

66-3705

1264 Para anggota delegasi parlemen Yugoslaviasedang menyalami seorang tamu yang baru sajatiba dalam acara resepsi tersebut

66-3706

1966.04.29 Peninjauan Pers ke Lembaga PemasyarakatanKhusus (Terbuka) Wanita di Bukit Duri danPria di Tambun

9

1265 Beberapa wartawan tengah melakukanwawancara dengan dua orang petugas LembagaPemasyarakatan

66-3735

1266 Beberapa wartawan tengah melakukanwawancara dengan dua orang wanita penghuniLembaga Pemasyarakatan

66-3736

1267 Wartawan tengah melihat kondisi penghuniLembaga Pemasyarkatan tampak dua orangbalita tengah tidur didalam ayunan dengan duawanita yang duduk tidak jauh dari balita tersebut

66-3738

1268 Seorang wartawan tengah mewawancarai salahsatu penghuni Lembaga Pemasyarakatan dantampak beberapa ibu-ibu penghuni LembagaPemasyarakatan tengah melakukan kerajinanmenyulam kain

66-3739

1269 Seorang Petugas Lembaga Pemasyarakatantengah memberikan arahan kepada parawartawan yang hadir dalam acara Peninjau Perske Lembaga Pemasyaraktan

66-3741

1270 Penghuni Lembaga Permasyarakatan priasedang jalan beriringan dengan memanggulrumput

66-3742

1271 Seorang Petugas Lembaga Pemasyarakatantengah mengawasi Penghuni LembagaPermasyarakatan yang sedang jalan beriringandengan memanggul rumput

66-3743

1272 Seorang Petugas tengah memberikan arahankepada para wartawan terkait "Hukuman SeumurHidup Pendj Sementara C B II"

66-3734

1273 Para Petugas Lembaga Pemasyarakatan tengahberamah tamah dengan wartawan

66-3746

hal.555

Page 91: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.05.01 Peringatan 1 Mei 1966 (Hari Buruh) di Jakarta.(1). Ziarah ke TMP Kalibata; (2). MalamKesenian di Gedung Bola Basket Senayan; (3).Rapat Raksasa di Lapangan Banteng

34

1274 Dalam rangka memperingati Hari Buruhdilakukan Rapat Raksasa di Lapangan BantengJakarta. Tampak seseorang sedang memberikansambutan dalam acara tersebut

66-3768

1275 Berbagai elemen buruh yang mengikuti rapatraksasa membawa bendera, spanduk, banner,dan umbul-umbul, sebagai perwujudan jati dirimereka

66-3769

1276 Ekspresi wajah dari salah seorang peserta dalamrapat raksasa di Lapangan Banteng, Jakarta

66-3770

1277 Tampak seseorang sedang memberikansambutannya dari atas panggung dalam acararapat raksasa tersebut

66-3771

1278 Seorang sedang memberikan orasinya dari ataspanggung, sementara tampak seorang militermenjaga keamanan diantara para peserta rapatraksasa

66-3772

1279 Kegiatan ziarah dalam rangka peringatan HariBuruh, ke TPU Blok P, Kebayoran Baru, Jakarta

66-3773

1280 Renungan malam dalam acara ziarah di TPUBlok P, Kebayoran Baru, Jakarta

66-3774

1281 Suasana renungan malam yang diadakan di TPUBlok P, Kebayoran Baru, Jakarta (1)

66-3775

1282 Suasana renungan malam yang diadakan di TPUBlok P, Kebayoran Baru, Jakarta (2)

66-3776

1283 Salah satu acara dalam renungan malam yangdilakukan saat itu

66-3777

1284 Acara pembacaan doa dilakukan denganberbagai agama dan kepercayaan. Terlihat dalamgambar seorang pastur sedang memimpin doa.

66-3778

1285 Para peserta dalam acara renungan yangdilakukan di TPU Blok P, Kebayoran Baru, Jakarta

66-3779

1286 Acara pembacaan doa yang dilakukan dalamsebuah agama dan kepercayaan tertentu

66-3780

1287 Acara renungan malam yang berlangsung diTPU Blok P, Kebayoran Baru, Jakarta

66-3781

1288 Pemberian karangan bunga dalam acara ziarahtersebut

66-3782

1289 Kegiatan ziarah dalam rangka peringatan HariBuruh, ke TMP Kalibata, Jakarta

66-3783

1290 Upacara yang dilakukan dalam rangka ziarah keTMP Kalibata

66-3784

1291 Sambutan dalam upacara ziarah di TMP Kalibata 66-3785

hal.555

Page 92: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1292 Sambutan yang dilakukan seorang perwira tinggiTNI dalam upacara ziarah di TMP Kalibata

66-3786

1293 Penandatangan yang dilakukan perwira tinggi TNItersebut

66-3787

1294 Pembawa acara dalam acara tersebut 66-37881295 Acara renungan malam yang berlangsung di

TMP Kalibata66-3789

1296 Pembacaan pernyataan dalam acara tersebut 66-37901297 Mengheningkan cipta dalam rangka ziarah di

TMP Kalibata66-3791

1298 Para peserta dalam acara renungan yangdilakukan di TMP Kalibata

66-3792

1299 Ziarah di peristirahatan terarkhir Jend. AhmadYani

66-3794

1300 Ziarah di makam Sutan Syahrir 66-37951301 Menabur bunga di makam Sutan Syahrir 66-37961302 Malam kesenian dalam rangka peringatan Hari

Buruh 1 Mei 1966 yang bertempat di GedungBasket Senayan Jakarta

66-3797

1303 Para peserta duduk di tempatnya sementaraserang pembawa acara sedang melakukantugasnya di atas panggung

66-3798

1304 Pertunjukan band dalam acara tersebut 66-37991305 Para tamu kehormatan yang duduk di bagian

paling depan dekat panggung66-3800

1306 Band yang sedang melakukan pertunjukan diatas panggung dalam acara tersebut

66-3801

1307 Para tamu kehormatan yang duduk di bagianpaling depan namun pada sisi lain dari panggung

66-3802

1966.05.03 Menteri Luar Negari Penerangan Ds WjRumambi di Kebon Sirih No. 76 MenerimaDubes Bulgaria Parvar Cherner

1

1308 Menteri DS WJ Rumambi sedang beramahtamah dengan Dubes Bulgaria Parvar Cherner

66-3507

1966.05.03 Menteri Penerangan Ds. Rumambi di KebonSirih No. 76, Menerima Kunjungan DubesBulgaria Panuar Cherner

4

1309 Menteri Penerangan Ds Rumambi tengahberjabat tangan dengan Dubes Bulgaria ParvarCherner

66-3803

1310 Menteri Penerangan Ds Rumambi sedangberamah-tamah dengan Dubes Bulgaria ParvarCherner

66-3804

1311 Menteri Penerangan Ds Rumambi sedangberamah-tamah dengan Dubes Bulgaria ParvarCherner

66-3805

1312 Menteri Penerangan Ds Rumambi menawarkanrokok untuk Dubes Bulgaria Parvar Cherner

66-3806

hal.555

Page 93: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.05.03 Kementerian Penerangan Menteri PeneranganDs. Rumambi di Kebon Sirih No. 76 MenerimaKunjungan Menerima Kunjungan Duta BesarInggris James Murray

4

1313 Menteri Penerangan Ds. Rumambi berjabattangan dengan Duta Besar Inggris James Murray

66-3808

1314 Tampak depan Menteri Penerangan Ds.Rumambi sedang beramah-tamah dengan DutaBesar Inggris James Murray

66-3809

1315 Menteri Penerangan Ds. Rumambi sedangberamah-tamah dengan Duta Besar InggrisJames Murray

66-3810

1316 Menteri Penerangan Ds. Rumambi sedangberamah-tamah dengan Duta Besar InggrisJames Murray

66-3811

1966.05.06 Simposium UI Kebangkitan Semangat 66Menjelajah Tracee Baru di UniversitasIndonesia No. 5 Jakarta

12

1317 Prof. Dr. Ir. R. M. Soemantri Brodjonegorobeserta istri ibu Dokter Nani Soeminarsari, berdiriberdampingan dengan Mantan Wakil PresidenRepublik Indonesia Bapak Mohammad Hattaberserta Istri Ibu Rahmi Rachmi dalamSimposium UI Kebangkitan Semangat 66Menjelajah Tracee Baru

66-3924

1318 Mantan Wakil Presiden Republik IndonesiaBapak Mohammad Hatta berjalan diikuti Istri IbuRahmi Rachmi mendapat sambutan hangat daritamu yang hadir dalam acara Simposium UIKebangkitan Semangat 66 Menjelajah TraceeBaru

66-3925

1319 Suasana dalam acara Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru, tampakbanyak tamu yang hadir dalam acara tersebut

66-3927

1320 Tampak para tamu yang hadir dalam acaraSimposium UI Kebangkitan Semangat 66Menjelajah Tracee Baru

66-3928

1321 Mashuri Saleh, SH selaku Direktur JenderalPendidikan Tinggi sedang menyampaikangagasannya terkait Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru

66-3929

1322 Prof. Dr Ali Wardhana selaku Ketua Simposiummenyampaikan gagasan dalam bidang ekonomiterkait Simposium UI Kebangkitan Semangat 66Menjelajah Tracee Baru

66-3930

1323 Prof. Dr. Ir. R. M. Soemantri Brodjonegoro yanghadir dalam Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru turutmenyampaikan gagasannya

66-3931

hal.555

Page 94: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1324 Mashuri Saleh, SH selaku Direktur JenderalPendidikan Tinggi sedang menyampaikangagasannya terkait Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru ditengahtamu yang hadir

66-3932

1325 Tampak samping Mantan Wakil PresidenRepublik Indonesia Bapak Mohammad Hattamenyampaikan pandangannya terkait acaraSimposium UI Kebangkitan Semangat 66Menjelajah Tracee Baru didepan para tamu yanghadir

66-3933

1326 Mantan Wakil Presiden Republik IndonesiaBapak Mohammad Hatta menyampaikanpandangannya terkait acara Simposium UIKebangkitan Semangat 66 Menjelajah TraceeBaru

66-3934

1327 Dalam Acara Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru, MantanWakil Presiden Republik Indonesia BapakMohammad Hatta turut menyampaikanpandangannya

66-3935

1328 Suasana dalam acara Simposium UI KebangkitanSemangat 66 Menjelajah Tracee Baru, dibarisanterdepan tampak Prof. Dr. Ir. R. M. SoemantriBrodjonegoro, Bapak Mohammad Hatta, IstriBapak Mohammad Hatta Ibu Rahmi Rachmi, IstriProf. Dr. Ir. R. M. Soemantri Brodjonegoro IbuDokter Nani Soeminarsari, Mashuri Saleh, SHbeserta tamu lainnya

66-3936

1966.05.09s/d

1966.05.13

Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilub di AulaUniversitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

1

1329 Suasana sidang Mahmilub perkara G30s PKIdimana Wirjomartono duduk sebagai tersangka

66-4108

1966.05.09s/d

1966.05.20

Peristiwa G.30.S diadili oleh Mahmilub di AulaUniversitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

19

1330 Gedung Universitas Gadjah Mada yang dipakaidalam Sidang Mahmilub perkara keterlibatanWirjomartono dalam G30S PKI

66-4371

1331 Warga masyarakat yang turut mengikuti jalannyasidang Mahmilub di luar area sidang

66-4374

1332 Para anggota TNI yang bertugas melakukanpengamanan jalannya sidang

66-4377

1333 Ny. Mardojo dikawal memasuki ruang sidanguntuk didengarkan keterangannya sebagai saksi

66-4382

1334 Ny. Mardojo sedang memberikan kesaksiannyasebagai saksi

66-4385

1335 Pegawai RRI Yogyakarta Dulhadi, sedangdikawal memasuki ruang sidang untukdidengarkan keterangannya sebagai saksi

66-4387

hal.555

Page 95: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1336 Penjatuhan putusan sidang berupa hukuman matiterdakwa Wirjomartono. Tampak terdakwaWirjomartono alias Umar alias Sumarsono aliasSuyono sedang berdiri mendengarkan putusanyang diberikan hakim Mahmilub.

66-4395

1337 Tampak terdakwa Wirjomartono sedang berdirimendengarkan putusan yang diberikan hakimMahmilub. Tampak dibelakangnya para wartawanyang meliput jalannya putusan sidang.

66-4396

1338 Jend. Soeharto memasuki ruang sidang dalamrangka menghadiri sidang perkara G30S PKIterdakwa Wirjomartono.

66-4401

1339 Jend. Soeharto yang hadir dalam sidang sedangbertukar pikiran dengan para perwira TNI dalamsidang tersebut.

66-4403

1340 Jend. Soeharto beserta Ibu Tien Soeharto tiba dilanud Adi Sutjipto dalam rangka menghadirisidang Mahmilub G30S PKI terdakwaWirjomartono.

66-4405

1341 Team Asistensi Hakim dalam sidang Mahmilubterdakwa Wirjomartono.

66-4413

1342 Pembela Sumarno SH sedang berbicara dalamsidang Mahmilub

66-4414

1343 Terdakwa Wirjomartono sedang memberikanpembelaannya dalam sidang tersebut

66-4415

1344 Team Mahmilub yang menangani kasus perkaraG30 S PKI terdakwa Wirjomartono, melakukanapel dan ziarah di TMP Semaki Yogyakarta

66-4425

1345 Salah satu bagian dalam sidang Mahmilubperkara G30S PKI dengan terdakwaWirjomartono ketika dihadirkannya barang buktidi persidangan.

66-4430

1346 Sidang Mahmilub perkara tokoh PKIWirjomartono di gedung UGM Yogyakarta.

66-4432

1347 Team Mahmilub kasus perkara G30 S PKIterdakwa Wirjomartono yang melakukan apel danziarah di TMP Semaki Yogyakarta sedangmelakukan penghormatan.

66-4440

1348 Penyampaian aspirasi masyarakat melaluicoretan-coretan bertuliskan: "Hajo MPRS segerabersidang bln ini"' dan "Awas sisa2 G-30-S diMPRS" di pagar Proyek Wisma NusantaraJakarta.

66-4450

1966.05.18 Briefing oleh Menteri Penerangan DsRumambi Kepada Kepala - Kepala DirektoratKementerian Penerangan

2

1349 Menteri Penerangan Ds Rumambi sedangmemberikan pengarahan kepada Kepala -KepalaDirektorat Kementerian Penerangan

66-4283

hal.555

Page 96: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1350 Menteri Penerangan Ds Rumambi sedangmemberikan pengarahan kepada Kepala -KepalaDirektorat Kementerian Penerangan, TampakLetnan Jenderal KKO R.Hartono posisimenghadap ke Menteri Penerangan Ds. Rumambi

66-4284

1966.05.19 Penutupan Seminar Pendidikan KASI - KAMI -IKIP - DJAYA di Aula Kompleks HajiRawamangun

16

1351 Suasana seminar yang berlangsung di kompleksIKIP

66-4464

1352 Ceramah yang dilakukan sebagai bagian dariacara seminar tersebut.

66-4465

1353 Seorang peserta yang sedang berdiskusi denganseorang pengajar dalam acara tersebut.

66-4466

1354 Suasana tanya jawab yang terjadi dalam seminartersebut. tersebut

66-4467

1355 Para peserta yang sedang mengikuti jalannyaseminar.

66-4468

1356 Tiga orang pengajar yang juga mengikuti seminarduduk di barisan paling depan.

66-4469

1357 Para peserta seminar yang serius mengikutimateri dalam seminar.

66-4470

1358 Salah satu acara bagian dari seminar tersebut. 66-4471

1359 Salah satu acara yang merupakan bagian dariseminar tersebut.

66-4472

1360 Menteri PPK, Sarino Mangunpranoto yang hadirdalam acara seminar tersebut.

66-4473

1361 Salah seorang pemberi materi dalam seminartersebut.

66-4474

1362 Suasana jalannya seminar tersebut. 66-44751363 Tampak jauh Menteri PPK, Sarino

Mangunpranoto yang sedang memberikansambutannya.

66-4544

1364 Menteri PPK, Sarino Mangunpranoto memberikansambutan

66-4545

1365 Menteri PPK, Sarino Mangunpranoto bersamapeserta seminar sedang berdiri menyanyikan lagu

66-4546

1366 Dirigen sedang memimpin para peserta seminarmenyanyikan lagu

66-4547

1966.05.24 Demonstrasi KAMI/KAPPI di WaperdamHamkam Jakarta

1

1367 Suasana demonstrasi mahasiswa yangtergabung dalam kesatuan aksi KAMI/ KAPPIyang berlangsung di gedung Pertahanan danKeamanan Jakarta

66-4477

1966.05.25 Menteri Penerangan W.J. Rumambi di KebonSirih, berturut turut menerima Dubes Syria Mr.Machmoud Al Saufi; Dubes Australia Mr.Loveday; dan Dubes Belanda Mr. Schiff

133

hal.555

Page 97: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1368 Menteri Penerangan W.J. Rumambi sedangmenerima kunjungan Dubes Syria Mr. MachmoudAl Saufi

66-4532

1369 Pembicaraan antara Menteri Penerangan W.J.Rumambi dengan Dubes Syria Mr. Machmoud AlSaufi

66-4533

1370 Dubes Syria Mr. Machmoud Al Saufi sedangmendengarkan pendapat Menteri PeneranganW.J. Rumambi dengan

66-4534

1371 Dalam pembicaraan tersebut sering kali diselingihumor diantara keduanya.

66-4535

1372 Menteri Penerangan W.J. Rumambi sedangmenerima kunjungan Duta Besar Belanda Mr.Schiff

66-4536

1373 Pembicaraan antara Menteri Penerangan W.J.Rumambi dengan Duta Besar Belanda Mr. Schiff

66-4537

1374 Suasana pembicaraan antara MenteriPenerangan W.J. Rumambi dengan Duta BesarBelanda Mr. Schiff.

66-4538

1375 Duta Besar Australia Mr. Loveday tiba dalamrangka pertemuan dengan Menteri PeneranganW. J. Rumambi.

66-4539

1376 Duta Besar Australia Mr. Loveday diterimaMenteri Penerangan W. J. Rumambi.

66-4540

1377 Pembicaraan antara Duta Besar Australia Mr.Loveday dengan Menteri Penerangan W. J.Rumambi.

66-4541

1378 Duta Besar Australia Mr. Loveday sedangmelakukan pembicaraan dengan MenteriPenerangan W. J. Rumambi.

66-4542

1379 Duta Besar Australia Mr. Loveday sedangmemberikan keterangannya kepada MenteriPenerangan W. J. Rumambi.

66-4543

1966.05.26 Sidang Hari Ke-1 Mahmilub Perkara Ex MayorUdara Sujono

8

1380 Hakim Ketua Kolonel Lokal Udara, SumadiBC.HK sedang memimpin sidang

66-4560

1381 Terdakwa Ex Mayor Udara Sujono alias PakDjojo dibawa masuk ruang sidang

66-4561

1382 Oditur, Let Kol CKH. Bachtiar, SH sedangmembacakan tuntutannya dihadapan hakim

66-4564

1383 Oditur, Let Kol CKH. Bachtiar, SH sedangmembacakan tuntutannya

66-4566

1384 Pembela Kwick Bwan Lok, SH menyerahkanberkas-berkas kepada Hakim Ketua Kol. Lokal.Udara, Sumadi, BC.HK

66-4568

1385 Pembela Kwick Bwan Lok, SH menyerahkanberkas-berkas kepada Oditur Let Kol CHK.Bachtiar, SH

66-4569

1386 Pembela Kwick Bwan Lok, SH sedangmembacakan berkas pembelaan di hadapansidang

66-4571

hal.555

Page 98: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1387 Team Pembela Suroto, SH, NursewanKusumonegoro, SH dan Kwiek Bwan Lok, SHsedang duduk berdampingan

66-4574

1966.05.27 Sidang Hari Ke-II Mahmilub Perkara Ex MayorUdara Sujono

3

1388 Hakim Ketua Kolonel Lokal Udara, SumadiBC.HK sedang memberikan suatu keterangankepada terdakwa ex Mayor Udara Sujono aliasPak Djojo

66-4550

1389 Barang-barang bukti berupa senjata-senjata danperlengkapan lainnya

66-4551

1966.05.28 Sidang Hari III Mahmilub Perkara Ex MayorUdara Sujono

9

1390 Saksi ex Sersan Mayor Suardi dibawa masukruang sidang

66-4604

1391 Saksi ex Sersan Mayor Suardi sedang didengarketerangannya

66-4605

1392 Saksi pegawai Postel Kalam bin Sarpem dibawamasuk ruang sidang

66-4607

1393 Saksi pegawai Postel Kalam bin Sarpem sedangdidengar keterangannya

66-4608

1394 Saksi pegawai Postel Karno dibawa masuk ruangsidang

66-4609

1395 Para saksi yang didengar keterangannya dalamsidang perkara ex Mayor Udara Sujono

66-4611

1396 Saksi a-decharge, ex Pangan. Laksamana MadyaOmar Dhani sedang didengar keterangannya

66-4614

1397 Saksi a-decharge, ex Pangan. Laksamana MadyaOmar Dhani sedang didengar keterangannya

66-4618

1398 Saksi a-decharge, ex Pangan. Laksamana MadyaOmar Dhani sedang didengar keterangannya

66-4620

1966.05.31 Pertemuan Pimpinan DPR-GR dengananggota-anggota Parlemen Inggris dari PartaiBuruh, Mr. Tam Dalyell dan Mr. Collin Jacksondi Gedung DPR Senayan.

4

1399 Pimpinan DPR-GR sedang mengadakanpertemuan dengan anggota parlemen Inggris dariPartai Buruh

66-4726

1400 Pimpinan DPR-GR sedang mengadakanpertemuan dengan anggota parlemen Inggris dariPartai Buruh, Mr. Tam Dalyell dan Mr. CollingJackson

66-4727

1401 Pimpinan DPR-GR sedang mengadakanpertemuan dengan anggota parlemen Inggris dariPartai Buruh, Mr. Tam Dalyell dan Mr. CollingJackson

66-4728

1402 Pimpinan DPR-GR sedang mengadakanpertemuan dengan anggota parlemen Inggris dariPartai Buruh, Mr. Tam Dalyell dan Mr. CollingJackson

66-4729

1966.06.01 Apel Pegawai KemenPen pada hari lahirpancasila di Kebon Sirih No. 76

4

hal.555

Page 99: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1403 Tampak barisan pegawai KementerianPenerangan sedang mengikuti Apel PegawaiKementerian Penerangan pada lahir Pancasila

66-4664

1404 Tampak samping barisan pegawai KementerianPenerangan sedang mengikuti Apel PegawaiKementerian Penerangan pada lahir Pancasila

66-4665

1405 Tampak belakang barisan pegawai KementerianPenerangan dan Menteri PeneranganDs.Rumambi selaku Insepktur Apel PegawaiKementerian Penerangan pada lahir Pancasiladibawah podium beliau terdapat tulisan "RelawanDep Penera"

66-4666

1406 Tampak Samping Menteri PeneranganDs.Rumambi selaku Insepktur Apel PegawaiKementerian Penerangan pada lahir Pancasila

66-4667

1966.06.01 Apel Pegawai Kementerian Penerangan padaHari Pancasila di Kebon Sirih no. 76

4

1407 Dua petugas upacara sedang mengibarkanbendera dan inspektur apel memberikanpenghormatan kepada bendera Merah Putih

66-4660

1408 Seorang lelaki petugas apel sedangmembacakan naskah di depan inspektur upacara

66-4661

1409 Tampak dari depan inspektur upacara sedangmemberikan amanat dalam apel

66-4662

1410 Tampak dari samping inspektur upacara sedangmemberikan amanat dalam apel

66-4663

1966.06.01 Peringatan Harlah Pancasila di KemluPejambon

16

1411 Menteri PPK, Sarino Mangunpranoto bersamapara tamu undangan sedang menghadiriperingatan Harlah Pancasila

66-4692

1412 Menteri PPK, Sarino Mangunpranoto bersamapara tamu undangan sedang menghadiriperingatan Harlah Pancasila

66-4693

1413 Masa yang tergabung dalam organisasidiantaranya KAMI sedang menghadiri peringatanHarlah Pancasila

66-4694

1414 Para pelajar sedang berdiri melakukan orasidengan membawa spanduk dan gambar BungKarno di halaman

66-4695

1415 Wakil Perdana Menteri Bidang Lembaga Politik,Dr. Ruslan Abdulgani sedang memberi sambutan

66-4696

1416 Wakil Perdana Menteri Bidang Lembaga Politik,Dr. Ruslan Abdulgani sedang memberi sambutandihadapan para hadirin

66-4697

1417 Group music pengiring lagu dalam peringatanHarlah Pancasila

66-4698

1418 Group music sedang membawakan lagu dengandipimpin oleh dirigen

66-4699

hal.555

Page 100: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1419 Para angkatan udara sedang mengikuti upacaraperingatan harlah pancasila

66-4700

1420 Pemimpin upacara sedang memberi hormat 66-47011421 Para kepala perwakilan asing yang menghadiri

peringatan harlah Pancasila66-4702

1422 Para menteri yang hadir dalam peringatan harlahPancasila

66-4703

1423 Para menteri sedang memberi hormat 66-47041424 Pemimpin upacara harlah Pancasila sedang

memberi hormat66-4705

1425 Masa yang tergabung dalam organisasi ikutmenghadiri peringatan Harlah Pancasila

66-4706

1426 Para pejabat saling berjabat tangan setelahupacara harlah Pancasila selesai

66-4707

1966.06.03 Sidang Mahmilub Perkara Ex Mayor UdaraSujono

5

1427 Pembela Nursewan Kusumonegoro, SH sedangmembacakan pembelaan

66-4713

1428 Pembela Nursewan Kusumonegoro, SH sedangmembacakan pembelaan di hadapan sidang

66-4714

1429 Pembela Nursewan Kusumonegoro, SH sedangmembacakan pembelaan di hadapan sidang

66-4715

1430 Pembela Nursewan Kusumonegoro, SH sedangmembacakan pembelaan di hadapan para hakimdan sidang

66-4716

1431 Terdakwa Ex Mayor Udara Sujono alias PakDjojo sedang memberi hormat kepada Hakimsetelah dijatuhi vonis hukuman mati

66-4723

1966.06.04 Olahan Tari-tarian Baru di Hotel Indonesia 4

1432 Pertunjukan kreasi baru Tari Lilin, Mingangkabau 66-4863

1433 Pertunjukan kreasi baru Tari Gelas, Tapanuli 66-48731434 Pertunjukan kreasi baru Tari Lilin, Mingangkabau 66-4879

1435 Pertunjukan kreasi baru Tari Lilin, Mingangkabau 66-4881

1966.06.05 Pasar Malam Amal "ABRI Berjuang" diLokasari

1

1436 Masyarakat sedang duduk melihat pertunjukandalam pasar malam

66-4889

1966.06.06 Pekan Peresmian Organisasi YayasanPembina Olahraga Penderita Cacat Ind di Jl.Gadjah Mada 25

13

1437 Para peserta yang hadir dalam pekan peresmianorganisasi

66-4907

1438 Seorang sedang memberikan sambutan dalampekan peresmian organisasi

66-4908

1439 Panitia pekan peresmian organsisi YayasanPembina Olahraga Penderita Cacat Ind

66-4909

1440 Acara sambutan dalam rangka pekan peresmianOrganisasi

66-4911

hal.555

Page 101: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1441 Acara sambutan dalam rangka pekan peresmianOrganisasi oleh seorang pejabat

66-4912

1442 Para hadirin yang menghadiri pekan peresmianOrganisasi

66-4914

1443 Acara sambutan dalam rangka pekan peresmianOrganisasi oleh seorang pejabat

66-4915

1444 Acara sambutan dalam rangka pekan peresmianOrganisasi oleh seorang pejabat

66-4916

1445 Acara sambutan dalam rangka pekan peresmianOrganisasi oleh anggota yayasan

66-4918

1446 Para hadirin yang mengikuti pekan peresmian 66-49201447 Acara pembacaan naskah dalam pekan

peresmian organisasi66-4921

1448 Acara pembacaan naskah dalam pekanperesmian organisasi

66-4922

1966.06.07 Menteri Penerangan W.J. Rumambi menerimakunjungan Duta Besar Swiss

2

1449 Menteri Penerangan Rumambi (kanan)sedangberjabat tangan dengan Duta Besar Swiss JeanReinnce (kiri).

66-5002

1450 Menteri Penerangan Rumambi sedangberbincang-bincang dengan Duta Besar SwissJean Reinnce.

66-5003

1966.06.08 Konferensi Pers Mengenai Perfilman olehAsisten Menteri Kolonel Suharjo di DewanFilm, Jl. Sabang

5

1451 Tampak Asisten Menteri Suharjo sedangmemberikan pernyataan kepada para jurnalisyang mengikuti Konferensi Pers mengenaiperfilman di Dewan Film, Jl. Sabang.

66-4635

1452 Tampak Asisten Menteri Suharjo sedangmemberikan pernyataan kepada para jurnalisyang mengikuti Konferensi Pers mengenaiperfilman di Dewan Film, Jl. Sabang. (2)

66-4931

1453 Asisten Menteri Suharjo sedang berdiri sambilmemberikan pernyataan kepada para jurnalisyang mengikuti Konferensi Pers mengenaiperfilman di Dewan Film, Jl. Sabang.

66-4932

1454 Tampak para peserta Konferensi Pers MengenaiPerfilman mengikuti jalannya konferensi (1)

66-4933

1455 Tampak para peserta Konferensi Pers MengenaiPerfilman mengikuti jalannya konferensi (2)

66-4934

1966.06.09s/d

1966.06.10

Kunjungan Menlu Pakistan, Zulkifar Ali Bhuttodi Indonesia

25

1456 Rombongan Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto tiba dilapangan terbang Kemayoran

66-4944

1457 Menteri Luar Negeri, Adam Malik turut sertadalam penyambutan Menlu Pakistan, Z. AliBhutto tiba di lapangan terbang Kemayoran

66-4945

hal.555

Page 102: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1458 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto sedang menurunitangga pesawat saat tiba di lapangan terbangKemayoran

66-4946

1459 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto sedang diberikalungan bunga saat tiba di lapangan terbangKemayoran

66-4947

1460 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto sedangdiwawancarai oleh pers

66-4948

1461 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto sedangdiwawancarai oleh pers

66-4949

1462 Menteri Luar Negeri, Adam Malik mendampingiMenlu Pakistan, Z. Ali Bhutto saat tiba dilapangan terbang Kemayoran

66-4950

1463 Menteri Luar Negeri, Adam Malik dan Z. AliBhutto sedang berada didalam mobil

66-4951

1464 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh MenluAdam Malik di Merdeka Barat 15

66-4952

1465 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh MenluAdam Malik di Merdeka Barat 15

66-4953

1466 Rombongan Menlu Pakistan, Z. Ali Bhuttoditerima oleh Menlu Adam Malik

66-4954

1467 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh MenluAdam Malik di Merdeka Barat 15

66-4955

1468 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto berjabat tangandengan Dr. J. Leimena

66-4956

1469 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto disambut oleh WakilPerdana Menteri Bidang Umum, Dr. J. Leimena diJl. Teuku Umar

66-4957

1470 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidang Umum, Dr. J. Leimena diJl. Teuku Umar

66-4958

1471 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidang Umum, Dr. J. Leimena diJl. Teuku Umar. Mereka sedang melakukanpembicaraan

66-4959

1472 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidang Umum, Dr. J. Leimena diJl. Teuku Umar. Mereka sedang melakukanpembicaraan

66-4960

1473 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidang Ekonomi, Keuangan danPembangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono IXdi Jl. Merdeka Selatan 6

66-4961

1474 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto dan Wakil PerdanaMenteri Bidang Ekonomi, Keuangan danPembangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono IXsedang melakukan pembicaraan di Jl. MerdekaSelatan 6

66-4962

1475 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto dan Wakil PerdanaMenteri Bidang Ekonomi, Keuangan danPembangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono IXsedang melakukan pembicaraan di Jl. MerdekaSelatan 6

66-4963

hal.555

Page 103: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1476 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto dan Wakil PerdanaMenteri Bidang Ekonomi, Keuangan danPembangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono IXsedang melakukan pembicaraan di Jl. MerdekaSelatan 6

66-4964

1477 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto dan Wakil PerdanaMenteri Bidang Ekonomi, Keuangan danPembangunan, Sri Sultan Hamengku Buwono IXsedang melakukan pembicaraan di Jl. MerdekaSelatan 6

66-4965

1478 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidnag Lembaga Politik, Dr.Roeslan Abdoelgani di Wisma Warta

66-4966

1479 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidnag Lembaga Politik, Dr.Roeslan Abdoelgani di Wisma Warta

66-4967

1480 Menlu Pakistan, Z. Ali Bhutto diterima oleh WakilPerdana Menteri Bidnag Lembaga Politik, Dr.Roeslan Abdoelgani di Wisma Warta

66-4968

1966.6.10 Dies Natalis ke VIII Akademi Penerangan(AKPEN) di LAN di Jalan Veteran

22

1481 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi dan paratamu undangan Dies Natalies ke VIII AKPENsedang berdoa (mengheningkan cipta)

66-4980

1482 Acara sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAKPEN

66-4981

1483 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi dan paratamu undangan Dies Natalies ke VIII AKPENsedang mendengarkan sambutan

66-4982

1484 Acara sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAKPEN

66-4983

1485 Tamu undangan Dies Natalis ke VIII sedangmendengarkan sambutan

66-4984

1486 Acara sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAKPEN

66-4985

1487 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan ijazah kepada Hasan Ibrahimjurusan Pers

66-4986

1488 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan ijazah kepada siswa jurusan radio

66-4987

1489 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan ijazah kepada siswa jurusan film

66-4988

1490 Para siswa Akademi Penerangan yang telahmenerima ijazah

66-4989

1491 Acara sambutan oleh seorang siswa AkademiPenerangan

66-4990

1492 Acara sambutan oleh Direktur AkademiPenerangan di LAN

66-4991

1493 Acara sambutan oleh Direktur AkademiPenerangan di LAN

66-4992

hal.555

Page 104: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1494 Direktur Akademi Penerangan menerima buku-buku dari wakil penerangan angkatan laut secarasimbolis

66-4993

1495 Acara sambutan oleh seorang siswa AkademiPenerangan

66-4994

1496 Direktur Akademi Penerangan sedangmemberikan penghargaan kepada siswaAkademi Penerangan

66-4995

1497 Dua siswa Akademi Penerangan yangmendapatkan penghargaan dari DirekturAkademi Penerangan

66-4996

1498 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAkademi Penerangan

66-4997

1499 Para tamu undangan dalam Dies Natalis ke VIIIAkademi Penerangan

66-4998

1500 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAkademi Penerangan

66-4999

1501 Menteri Penerangan, W.J. Rumambi sedangmemberikan sambutan dalam Dies Natalis ke VIIIAkademi Penerangan

66-5000

1502 Para tamu undangan dalam Dies Natalis ke VIIIAkademi Penerangan

66-5001

1966.06.13 Pameran Kesenian Tari-tarian Rakyat Se-Nusantara di Bali Room HI

20

1503 Pertunjukan Tari Payung dari Minangkabau diBali Room HI

66-5133

1504 Pertunjukan tari dari daerah Sumatera di BaliRoom HI

66-5134

1505 Pertunjukan Tari Perang dari Kalimantan Timur diBali Room HI

66-5140

1506 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5141

1507 Pertunjukan tari dari salah satu daerahKalimantan di Bali Room HI

66-5144

1508 Pertunjukan tari dari salah satu daerahKalimantan di Bali Room HI

66-5145

1509 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5147

1510 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5149

1511 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5159

1512 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5160

1513 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5161

1514 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5162

1515 Pertunjukan Tari Lenso dari Minahasa, SulawesiUtara di Bali Room HI

66-5163

1516 Pertunjukan Tari Lenso dari Minahasa, SulawesiUtara di Bali Room HI

66-5164

hal.555

Page 105: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1517 Pertunjukan Tari Lenso dari Minahasa, SulawesiUtara di Bali Room HI

66-5165

1518 Pertunjukan Tari Maowey-Kamberu dariMinahasa, Sulawesi Utara di Bali Room HI

66-5166

1519 Pertunjukan Tari Maramba dari Minahasa,Sulawesi Utara di Bali Room HI

66-5167

1520 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5169

1521 Seorang penari sedang menghampiri tamu saatpertunjukan tari di Bali Room HI

66-5171

1522 Pertunjukan tari dari salah satu daerah se-nusantara di Bali Room HI

66-5172

1966.06.13 Pelantikan Kepala-kepala Direktorat, Ass.Menteri Kementrian Perindustrian Tekstil danKerajinan di Jalan Kemakmuran

26

1523 Suasana dalam pelantikan kepala-kepalaDirektorat Ass. Menteri Kementrian PerindustrianTekstil dan Kerajinan di Jalan Kemakmuran

66-6217

1524 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi selamatkepada kepala-kepala direktorat setelah selesaidilantik

66-6218

1525 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi selamatkepada kepala-kepala direktorat setelah selesaidilantik

66-6219

1526 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi selamatkepada kepala-kepala direktorat setelah selesaidilantik

66-6220

1527 Para Kepala-kepala Direktorat sedangmenandatangani berita acara pelantikan di JalanKemakmuran

66-6221

1528 Para Kepala-kepala Direktorat sedangmenandatangani berita acara pelantikan di JalanKemakmuran

66-6222

1529 Para Kepala-kepala Direktorat sedangmenandatangani berita acara pelantikan di JalanKemakmuran

66-6223

1530 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi sambutandalam pelantikan kepala-kepala direktorat

66-6224

1531 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi sambutandalam pelantikan kepala-kepala direktorat

66-6225

1532 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi sambutandalam pelantikan kepala-kepala direktorat

66-6226

hal.555

Page 106: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1533 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6227

1534 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6228

1535 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6229

1536 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6230

1537 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6231

1538 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6232

1539 Menteri Perindustrian Tekstil dan KerajinanRakyat, Hadi Thajib sedang memberi sambutandalam pelantikan kepala-kepala direktorat

66-6233

1540 Para kepala-kepala Direktorat sedangmendengarkan sambutan Menteri PerindustrianTekstil dan Kerajinan Rakyat

66-6234

1541 Para kepala-kepala Direktorat sedangmendengarkan sambutan Menteri PerindustrianTekstil dan Kerajinan Rakyat

66-6235

1542 Para kepala-kepala Direktorat sedangmendengarkan sambutan Menteri PerindustrianTekstil dan Kerajinan Rakyat

66-6236

1543 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6237

1544 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6238

1545 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6239

1546 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6240

1547 Suasana dalam pelantikan kepala-kepalaDirektorat Ass. Menteri Kementrian PerindustrianTekstil dan Kerajinan di Jalan Kemakmuran

66-6241

1548 Suasana pengambilan sumpah kepala-kepalaDirektorat oleh Menteri Perindustrian Tekstil danKerajinan Rakyat

66-6242

1966.06.14 Pelantikan Wakil Ketua MPRS M.Subhan ZE diSekretariat MPRS Pegangsaan Barat 4

1

1549 Wakil Ketua MPRS, M. Subhan ZE sedangmenandatangani berkas pelantikan

66-45026

hal.555

Page 107: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.06.17 Maquette Menara Bung Karno (di Ancol)Akan/Bakal Tinggi Kurang Lebih 200M.

3

1550 Maquette Menara Bung Karno (di Ancol)Akan/Bakal Tinggi Kurang Lebih 200M diletakandiatas meja

66-5210

1551 Maquette Menara Bung Karno (di Ancol)Akan/Bakal Tinggi Kurang Lebih 200M diletakandiatas meja

66-5211

1552 Maquette Menara Bung Karno (di Ancol)Akan/Bakal Tinggi Kurang Lebih 200M diletakandiatas meja

66-5212

1966.06.17 Briefing Waperdam Letdjen Suharto KepadaOrpol-orpol/Ormas-ormas/Golkar-golkar/Buruh-buruh Menjelang sidang MPRSdi Aula Hankam Merdeka Barat 13

4

1553 Seorang perwira sedang memberikan sambutanmenjelang sidang MPRS di Aula HankamMerdeka Barat 13

66-5226

1554 Letdjen Suharto sedang memberikan sambutanmenjelang sidang MPRS di Aula HankamMerdeka Barat 13

66-5227

1555 Letdjen Suharto bersama aparat lainnya sedangberdiri dari tempat duduk di Aula HankamMerdeka Barat 13

66-5228

1556 Para hadirin yang mengikuti briefing menjelangsidan MPRS di Aula Hankam Merdeka Barat 13

66-5229

1966.06.18 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta (20 Juni-06 Juli 1966).Penyumpahan anggota MPRS yang Baru diMB. Ganefo

11

1557 Pemuka agama yang akan memberi sumpahkepada anggota MPRS yang baru di MB. Ganefo

66-5369

1558 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo

66-5371

1559 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo

66-5372

1560 Proses pengambilan sumpah anggota MPRSyang baru di MB. Ganefo

66-5373

1561 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo

66-5374

1562 Proses pengambilan sumpah anggota MPRSyang baru di MB. Ganefo

66-5378

1563 Proses pengambilan sumpah anggota MPRSyang baru di MB. Ganefo

66-5380

1564 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo

66-5382

1565 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo. Tampak bapakDharsono

66-5383

1566 Para anggota MPRS yang baru yang akandiambil sumpah di MB. Ganefo

66-5384

hal.555

Page 108: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1567 Proses penandatanganan pengambilan sumpahanggota MPRS yang baru di MB. Ganefo

66-5386

1966.06.19 Sidang Presidium Kabinet Dwiora di IstanaBogor

11

1568 Tampak Adam Malik (Kiri) dan Letjen. Soeharto(Kanan) sedang bercengkrama dan diantaranyaterdapat salah seorang pejabat tinggi negara.

66-5465

1569 Para pejabat tinggi negara sedang bercengkarmasesaat sebelum dimulainya sidang presidiumkabinet Dwikora di Istana Bogor

66-5466

1570 Tampak Dekat Foto Letjen. Soeharto 66-54711571 Tampak Dekat Foto Letjen. Soeharto (2) 66-54721572 Tampak Dekat Sri Sultan Hamengku Buwono IX

Sedang bersama Ajudannya66-5473

1573 Tampak Dekat Foto Letjen. Soeharto (3) 66-54751574 Taampak Sri Sultan Hamengku Buwono IX

bersama Presiden Sukarno66-5476

1575 Tampak Para Menteri Kabinet Dwikora sedangdiliput oleh salah seorang Camera Person.

66-5477

1576 Tampak Dekat Waperdam Roeslan Abdulganisedang diwawancarai oleh para wartawan

66-5478

1577 Tampak Dekat Waperdam Roeslan Abdulganisedang diwawancarai oleh para wartawan (2)

66-5479

1578 Tampak Dekat Adam Malik Saat sebelum SidangPresidium Kabinet Dwikora

66-5480

1966.06.20 Suasana Setelah Sidang Umum MPRS Ke IV 1

1579 Suasana di luar gedung Istora Senayan setelahsidang umum MPRS Ke IV selesai

66-5597

1966.06.21 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta. (20 Juni-06 Juli 1966)

21

1580 Anggota MPRS sedang melaksanakan sidangumum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5505

1581 Anggota MPRS sedang melaksanakan sidangumum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5516

1582 Anggota MPRS sedang melaksanakan sidangumum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5517

1583 Anggota MPRS sedang melaksanakan sidangumum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5518

1584 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5519

hal.555

Page 109: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1585 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5520

1586 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5521

1587 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5526

1588 Suasana dalam sidang MPRS Ke IV di IstoraSenayan Jakarta

66-5528

1589 Wakil Ketua MPRS sedang berjabat tangandengan dengan anggota MPRS dalam sidangUmum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5534

1590 Ketua MPRS, A.H. Nasution sedang melakukanpembicaraan dengan anggota MPRS dalamsidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta

66-5535

1591 Wakil Ketua MPRS sedang berjabat tangandengan anggota MPRS dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5536

1592 Para anggota MPRS saling berjabat tangansetelah sidang umum MPRS Ke IV selesai

66-5538

1593 Para peserta anggota MPRS sedang mengikutisidang umum MPRS Ke IV di DPRGR

66-5539

1594 Suasana Sidang Umum MPRS Ke IV di DPRGR 66-5541

1595 Suasana Sidang Umum MPRS Ke IV di DPRGR 66-5542

1596 Suasana Sidang Umum MPRS Ke IV di DPRGR 66-5543

1597 Dua orang petugas keamanan sedangmelakukan kegiatan pengamanan di ruangsidang umum MPRS di Istora Senayan Jakarta

66-5546

1598 Petugas keamanan sedang melakukan kegiatanpengamanan di ruang sidang umum MPRS diIstora Senayan Jakarta

66-5547

1599 Petugas sidang sedang menyiapkan namaanggota dalam sidang MPRS di Istora SenayanJakarta

66-5548

1966.06.22 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta. (20 Juni-06 Juli 1966)

1

1600 Suasana dalam sidang umum MPRS Ke IV diIstora Senayan Jakarta

66-5586

1966.06.23 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta. (20 Juni-06 Juli 1966)

10

1601 Anggota sidang umum MPRS dari golonganIslam, Halid Moerardi sedang menyampaikansambutan dalam sidang

66-5713

hal.555

Page 110: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1602 Anggota sidang umum MPRS dari golonganABRI, Mayjen B. Rachmat sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang

66-5714

1603 Ketua Sidang didampingi wakil ketua sedangberjabat tangan dengan seorang pejabat militer

66-5736

1604 Acara jumpa pers dalam sidang umum MPRS diIstora Senayan Jakarta

66-5737

1605 Ketua MPRS, A.H. Nasution dalam sidang umumMPRS di Istora Senayan Jakarta

66-5738

1606 Suasana dalam sidang umum MPRS di IstoraSenayan Jakarta

66-5740

1607 Suasana dalam sidang umum MPRS di IstoraSenayan Jakarta

66-5749

1608 Lambang garuda pancasila yang berada di dalamgedung Istora Senayan Jakarta

66-5763

1609 Anggota MPRS dari golongan daerah, Imansyahsedang menyampaikan sambutan

66-5804

1610 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5805

1966.06.23 Tarian Klasik (daerah) Indonesia di BalaiRoom HI.

3

1611 Pertunjukan Tari Rara Mendut dari Pranacitra diBalai Room HI

66-5918

1612 Pertunjukan Tari Bali di Balai Room HI 66-59251613 Pertunjukan Tari Rara Mendut dari Pranacitra di

Balai Room HI66-5926

1966.06.26 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta. (20 Juni-06 Juli 1966)

3

1614 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5849

1615 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5851

1616 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5853

1617 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5940

1618 Anggota MPRS, Ny. Sari Suryokusumo sedangmenyampaikan sambutan

66-5942

1619 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5943

1620 Ny. Elsina Neeltje Rusmainum dari Irian Baratsedang menyampaikan sambutan dalam sidangumum MPRS Ke IV di Istora Senayan

66-5945

1621 Letkol. Gusti Endang sedang menyampaikansambutan dalam sidang umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-5950

hal.555

Page 111: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1622 Kolonel A. Manan dari golongan karya ABRIsedang menyampaikan sambutan dalam SidangUmum MPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5991

1623 Dachlan Ranuwidjaja dari golongan karya sedangmenyampaikan sambutan dalam Sidang UmumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5992

1624 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5993

1625 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5994

1626 Salah seorang anggota MPRS sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan Jakarta

66-5995

1627 Ny. Siti Sunarto, SH dari golongan Karya nonABRI sedang menyampaikan sambutan dalamsidang umum MPRS Ke IV di Istora Senayan

66-5996

1628 Mardjohan dari golongan Islam sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan

66-5998

1629 Bonay dari golongan Nasionalis sedangmenyampaikan sambutan dalam sidang umumMPRS Ke IV di Istora Senayan

66-6002

1966.06.28 Penyerahan Surat-surat Keputusan DubesInggris Baru Mr. Horace Phillips di Istana

8

1630 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedangmelaksanakan upacara di depan Istana

66-6003

1631 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedangmemberi hormat dalam upacara di depan Istana

66-6004

1632 Pasukan protokol Istana dalam upacara di depanIstana

66-6005

1633 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedangmemeriksa barisan protokol Istana

66-6006

1634 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedangmemberi hormat dalam upacara di depan Istana

66-6007

1635 Dubes Inggris Mr. Horace Philips didampingi stafIstana meninggalkan upacara di depan Istana

66-6008

1636 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedang menulisdi sebuah buku di Istana

66-6009

1637 Dubes Inggris Mr. Horace Philips sedang menulisdi sebuah buku di Istana

66-6010

1966.07.02 Demonstrasi KAMI/ KAPPI di Merdeka BaratJakarta

1

1638 Suasana demonstrasi oleh KAMI/ KAPPI dalamSidang Umum MPRS Ke IV di Merdeka BaratJakarta

66-6296

hal.555

Page 112: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.07.03 Peresmian Pramuka Bhayangkara oleh SriSultan Hamengkubuwono dan Men Pangab diKementrian Angkatan Kepolisian Kebayoran

11

1639 Sri Sultan hamengkubuwono ke IX sedangmemimpin peresmian Pramuka Bhayangkara diKementerian Angkatan Kepolisian

66-6205

1640 Sri Sultan Hamengkubuwono Ke IX sedangmenandatangani peresmian PramukaBhayangkara di Kementerian Angkatan Kepolisian

66-6206

1641 Menpangab, Komjen. Soetjipto Judodiharjosedang menandatangani peresmian PramukaBhayangkara di Kementerian Angkatan Kepolisian

66-6207

1642 Menpangab, Komjen. Soetjipto Judodiharjosedang menandatangani peresmian PramukaBhayangkara di Kementerian Angkatan Kepolisian

66-6208

1643 Sri Sultan Hamengkubuwono Ke IX danMenpangab, Komjen. Soetjipto Judodiharjomemimpin upacara peresmian PramukaBhayangkara

66-6209

1644 Peserta upacara dalam peresmian PramukaBhayangkara di Kementerian Angkatan Kepolisian

66-6210

1645 Peserta upacara dalam peresmian PramukaBhayangkara di Kementerian Angkatan Kepolisian

66-6212

1646 Menpangab, Komjen. Soetjipto Judodiharjosedang memberikan sambutan dalam peresmianPramuka Bhayangkara

66-6213

1647 Para tamu undangan yang hadir dalamperesmian Pramuka Bhayangkara

66-6214

1648 Sri Sultan Hamengkubuwono Ke IX sedangmemberikan sambutan dalam peresmianPramuka Bhayangkara

66-6215

1649 Menpangab, Komjen. Soetjipto Judodiharjo danSri Sultan Hamengkubuwono Ke IX sedangduduk di kursi tamu dalam peresmian PramukaBhayangkara

66-6216

1966.07.05 Sidang Umum MPRS Ke IV di Istora SenayanJakarta. (20 Juni-06 Juli 1966)

36

1650 Petugas sidang sedang menyiapkan berkasSidang Umum MPRS Ke IV

66-6346

1651 Suasana dalam sidang umum MPRS Ke IV diIstora Senayan Jakarta

66-6347

1652 Srijono Prodjo Sukanto salah satu anggota dalamSidang Umum MPRS Ke IV

66-6348

1653 Suasana istirahat dalam Sidang Umum MPRS KeIV

66-6350

1654 Protokol dalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-6351

hal.555

Page 113: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1655 Jusuf Wibisono salah satu anggota dalam SidangUmum MPRS Ke IV

66-6352

1656 Jusuf Singedekane salah satu anggota dalamSidang Umum MPRS Ke IV

66-6353

1657 Para anggota sedang mengikuti Sidang UmumMPRS Ke IV

66-6354

1658 Suasana dalam sidang umum MPRS Ke IV diIstora Senayan Jakarta

66-6355

1659 Ketua dan para wakil ketua dalam sidang UmumMPRS Ke IV di Istora Senayan

66-6356

1660 Seorang anggota MPRS sedang memberikansambutan dalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-6357

1661 Seorang anggota MPRS sedang memberikansambutan dalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-6358

1662 Seorang anggota MPRS sedang memberikansambutan dalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-6360

1663 Seorang anggota sedang berdiskusi denganketua dan wakil ketua Sidang Umum MPRS Ke IV

66-6361

1664 Suasana dalam sidang umum MPRS Ke IV diIstora Senayan Jakarta

66-6362

1665 Seorang anggota MPRS sedang memberikansambutan dalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan

66-6363

1666 Suasana di luar Istora Senayan saat SidangUmum MPRS Ke IV

66-6364

1667 Suasana di luar Istora Senayan saat SidangUmum MPRS Ke IV

66-6365

1668 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (1)

66-6368

1669 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (2)

66-6369

1670 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (3)

66-6370

1671 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (4)

66-6371

1672 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (5)

66-6372

1673 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (6)

66-6373

1674 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (7)

66-6374

1675 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (8)

66-6375

1676 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (9)

66-6376

1677 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (10)

66-6377

1678 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (11)

66-6378

1679 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (12)

66-6379

hal.555

Page 114: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1680 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (13)

66-6380

1681 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (14)

66-6381

1682 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (15)

66-6382

1683 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (16)

66-6383

1684 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (17)

66-6387

1685 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (18)

66-6388

1686 Suasana didalam Sidang Umum MPRS Ke IV diIstora Senayan (19)

66-6389

1966.07.07 Apel Siaga "Hanura" (Hati Nurani Rakyat) diLapangan Banteng dalam Rangka MerayakanHari Maulid Nabi Muhammad SAW

11

1687 Tamu undangan apel siaga sedang duduk dibangku yang telah disediakan di tenda. Tampakpara tamu sedang bercengkrama

66-6406

1688 Para tamu memberikan penghormatan 66-64071689 Tampak samping, tamu undangan sedang

memberikan penghormatan66-6408

1690 Puluhan masyarakat membawa spanduk danpapan yang bertuliskan mengenai agamaterutama agama islam dan mengenai perayaanHari Maulid Nabi Muhammad SAW. Tampakbaris depan, tentara Angkatan Darat yang sedangberjaga.

66-6409

1691 Puluhan masyarakat membawa bermacam-macam spanduk dan bendera. Tampak barisdepan beberapa wanita dari tim kesehatan dantampak di belakangnya tentara yang sedangberdiri berjaga.

66-6410

1692 Tampak bendera yang berkibar dan spandukyang terbentang diatas puluhan masyarakat.Baris depan beberapa wanita dari PersatuanPendidikan Perawatan RS. Dr. TjiptoMangunkusumo Djakarta

66-6411

1693 Tampak seorang lelaki berjas yang berdiri dipanggung yang di dampingi oleh seorang ajudansedang memberikan sambutan/amanat

66-6412

1694 Tampak beberapa orang di baris depanmemegang spanduk yang bertuliskan pesanuntuk Soekarno.

66-6413

1695 Tampak di depan barisan terbentang spandukyang bertuliskan, "AMPERA Bung Karno bukanISI HATI NURANI RAKYAT"

66-6414

1696 Tiga orang sedang berdiri di atas panggung,tampak seorang asisten berdiri disebelah kiri,ditengah seorang berpakaian dinas harianAngkatan Darat sedang membacakan naskahdan disebelah kanan seorang ajudan

66-6415

hal.555

Page 115: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1697 Lima orang berdiri di atas panggung, tampakseorang sedang memberikan amanat dan empatorang lainnya berdiri dibelakangnya

66-6416

1966.07.07 Apel Siaga "Hanura" (Hati Nurani Rakyat) diLapangan Banteng dalam RangkaMerakyatnya Hari Maulud Nabi MuhammadS.A.W

24

1698 Ribuan orang memadati lapangan banteng dariberbagai perwakilan yang membawa spandukdan bendera. Tampak satu spanduk yangterbentang bertuliskan, "Buruh KaryawanSARINAH".

66-6631

1699 Suasana keramaian apel siaga "Hanura" dilapangan Banteng

66-6632

1700 Ribuan orang berkumpul membawa bendera danspanduk memadati lapangan banteng,dibelakangnya tampak Patung Pembebasan IrianJaya Barat

66-6633

1701 Puluhan orang berbaris membawa bendera danspanduk. Tampak depan barisan, spandukbertuliskan mengenai teguran untuk Soekarnodan isi Hanura menurut Soekarno.

66-6634

1702 Tampak seorang lelaki berseragam dinas hariansedang berbicara di atas panggung di dampingiseorang ajudan di belakangnya

66-6635

1703 Tampak seorang lelaki berbaju loreng sedangmemberikan salam dari atas panggung,dibelakangnya tampak dua ajudan yangmendampingi.

66-6636

1704 Ribuan orang berkumpul membawa bendera danspanduk memadati lapangan banteng,dibelakangnya tampak Patung Pembebasan IrianJaya Barat

66-6637

1705 Tampak seorang lelaki berpakaian dinas hariansedang membacakan naskah di atas panggung didampingi seorang ajudan di belakangnya

66-6638

1706 Tampak beberapa orang di atas panggung danpuluhan wartawan tampak sedang mengambilgambar dari bawah panggung

66-6639

1707 Tampak Jend. Abdul Haris Nasution (Ketua MPRke-2) yang didampingi empat orang yangberseragam dinas harian sedang memberikansambutan di atas panggung.

66-6640

1708 Puluhan orang dari berbagai perwakilan yangmembawa spanduk dan bendera sedang berdiridan dijaga oleh beberapa tentara.

66-6641

1709 Ribuan orang berkumpul membawa bendera danspanduk memadati lapangan banteng,dibelakangnya tampak Patung Pembebasan IrianJaya Barat

66-6642

hal.555

Page 116: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1710 Tampak Jend. Ahmad Haris Nasution yangdidampingi beberapa pejabat negara berpakaiandinas harian berjalan sambil memberikan hormat,tampak di samping kanan dan kiri jalan berdiripuluhan wanita berseragam dinas harianmenyambut kedatangan sambil memberikanhormat.

66-6643

1711 Tampak beberapa orang sedang berjalan sambilmembawa spanduk, papan dan bendera.

66-6644

1712 Tampak Jend. Ahmad Haris Nasution yangdidampingi beberapa pejabat negara berpakaiandinas harian berjalan sambil memberikan hormat,di samping kiri berdiri puluhan wanita menyambutkedatangan sambil memberikan hormat.

66-6645

1713 Tampak Jend. Ahmad Haris Nasution yangdidampingi beberapa pejabat negara berpakaiandinas harian berjalan sambil memberikan hormat,di samping kiri berdiri puluhan wanita menyambutkedatangan sambil memberikan hormat (1)

66-6646

1714 Tampak barisan depan nomor tiga dari kanan,Jend. Abdul Haris Nasution berpakaian dinasharian Angkatan Darat dan berkacamata duduk dibangku untuk tamu undangan apel bersamapejabat negara yang lain

66-6647

1715 Tampak barisan depan nomor empat dari kanan,Jend. Abdul Haris Nasution berpakaian dinasharian Angkatan Darat dan berkacamata sedangberdiri memberikan penghormatan bersama tamuundangan yang lain

66-6648

1716 Seorang lelaki berseragam dinas harianAngkatan Darat sedang berdiri di atas panggungmembacakan naskah dari buku kecil

66-6649

1717 Puluhan orang dari berbagai perwakilanberkumpul dalam barisan membawa spandukdan bendera

66-6650

1718 Seorang lelaki berseragam dinas harianAngkatan Darat sedang berdiri di atas panggungmembacakan naskah

66-6651

1719 Tampak beberapa tentara berdiri berjaga didepan puluhan orang yang membawa spandukdan bendera

66-6652

1720 Seorang pejabat negara mengenakan jas danpeci berdiri di atas panggung ditemani seorangajudan di belakangnya sedang memberikansambutan

66-6653

hal.555

Page 117: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1721 Puluhan orang berkumpul di lapangan dantampak spanduk terbentang di atas yangbertuliskan, "Kami tidak puas dgn keputusanM.P.R.S tentang Pembentukan Kabinet AmperaSetjara Kompromistis".

66-6654

1966.07.07 Pelantikan Anggota-anggota Parlemen Baru diGedung DPR-GR Senayan

14

1722 Ketua pelantikan anggota-anggota ParlemenBaru sedang menyampaikan sambutan diGedung DPR-GR Senayan

66-6523

1723 Ketua pelantikan anggota-anggota ParlemenBaru sedang menyampaikan sambutan diGedung DPR-GR Senayan

66-6524

1724 Salah satu anggota Parlemen Baru sedangdilantik di Gedung DPR-GR Senayan

66-6525

1725 Salah satu anggota Parlemen Baru sedangdilantik di Gedung DPR-GR Senayan

66-6526

1726 Salah satu anggota Parlemen Baru sedangdilantik di Gedung DPR-GR Senayan

66-6527

1727 Suasana dalam pelantikan anggota-anggotaParlemen Baru di Gedung DPR-GR Senayan

66-6528

1728 Para anggota Parlemen Baru sedang dilantik diGedung DPR-GR Senayan

66-6529

1729 Dua anggota Parlemen Baru sedang diambilsumpah di Gedung DPR-GR Senayan

66-6530

1730 Suasana setelah pelantikan anggota ParlemenBaru di Gedung DPR-GR Senayan

66-6531

1731 Suasana setelah pelantikan anggota ParlemenBaru di Gedung DPR-GR Senayan

66-6532

1732 Ketua pelantikan sedang memberi selamat/berjabat tangan dengan para anggota ParlemenBaru di Gedung DPR-GR Senayan

66-6533

1733 Para anggota Parlemen Baru saling berjabattangan setelah pelantikan di Gedung DPR-GRSenayan

66-6534

1734 Ketua pelantikan sedang memberi selamat/berjabat tangan dengan para anggota ParlemenBaru di Gedung DPR-GR Senayan

66-6535

1735 Para anggota Parlemen Baru saling berjabattangan setelah pelantikan di Gedung DPR-GRSenayan

66-6536

1966.07.13 Pimpinan DPR-GR menerima tamu-tamu dariJepang dan Korea Selatan di Gedung DPR-GRSenayan

6

1736 Tamu dari Jepang dan Korea Selatan diterimaoleh Pimpinan DPR-GR di Gedung DPR-GRSenayan

66-6803

1737 Tamu dari Jepang dan Korea Selatan diterimaoleh Pimpinan DPR-GR di Gedung DPR-GRSenayan

66-6804

1738 Pimpinan DPR-GR sedang melakukanpembicaraan dengan tamu-tamu dari Jepang danKorea Selatan di Gedung DPR-GR Senayan

66-6805

hal.555

Page 118: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1739 Pimpinan DPR-GR sedang melakukanpembicaraan dengan tamu-tamu dari Jepang danKorea Selatan di Gedung DPR-GR Senayan

66-6806

1740 Pimpinan DPR-GR sedang melakukanpembicaraan dengan tamu-tamu dari Jepang danKorea Selatan di Gedung DPR-GR Senayan

66-6807

1741 Pimpinan DPR-GR dan tamu dari Jepang danKorea Selatan sedang foto bersama didepanGedung DPR-GR Senayan

66-6808

1966.07.15 Pimpinan DPR-GR yang Baru MengucapkanSumpah di depan Presiden Soekarno di Istana

10

1742 Presiden Soekarno dalam acara tersebut 66-51751743 Ketua DPR-GR yang ikut ambil bagian dalam

bagian acara tersebut66-5176

1744 Ketua DPR-GR dalam acara tersebut 66-51771745 Anggota DPR-GR yang akan mengucapkan

sumpah.66-5178

1746 Acara pengambilan sumpah dimana Ketua DPR-GR berdiri di hadapan presiden Soekarno yangmembelakangi kamera.

66-5179

1747 Acara pengambilan sumpah anggota DPR-GRyang baru (1).

66-5180

1748 Acara pengambilan sumpah anggota DPR-GRyang baru (2).

66-5181

1749 Acara pengambilan sumpah anggota DPR-GRyang baru (3).

66-5182

1750 Anggota DPR-GR yang beragama Kristen sedangdiambil sumpahnya

66-5183

1751 Presiden Soekarno dalam acara tersebut 66-51841966.07.16 Pengadilan Mahmilub Perkara Keterlibatan

Gatot Sukrisno Dalam Peristiwa G30 S diGedung BAPPENAS (16-23 Juli 1966)

54

1752 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6809

1753 Ketua dan Panitera dalam sidang MahmilubPeristiwa G30

66-6810

1754 Terdakwa dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30S

66-6811

1755 Tim Pembela dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6812

1756 Ketua sidang sedang memberi pertanyaankepada terdakwa peristiwa G30 S

66-6814

1757 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6815

1758 Terdakwa peristiwa G30 sedang diadili olehMahmilub di Gedung BAPPENAS

66-6817

1759 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6818

1760 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6819

hal.555

Page 119: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1761 Terdakwa peristiwa G30 sedang diadili olehMahmilub di Gedung BAPPENAS

66-6821

1762 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6822

1763 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6823

1764 Tim Pembela sedang membacakan belaanterhadap terdakwa dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6825

1765 Oditur dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30 S 66-6826

1766 Ketua sidang meninggalkan sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6828

1767 Tim Oditur sedang berdiskusi dalam sidangMahmilub Peristiwa G30 S

66-6829

1768 Barang bukti dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6830

1769 Ketua dan Hakim anggota meninggalkan sidangMahmilub Peristiwa G30 S

66-6831

1770 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6835

1771 Tim Oditur dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30S

66-6836

1772 Tim Oditur dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30S

66-6837

1773 Terdakwa peristiwa G30 sedang diadili olehMahmilub di Gedung BAPPENAS

66-6838

1774 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6839

1966.07.18 Operasi Ekonomi Demi Ampera. KonvoiOperasi Ekonomi "Tritura Express 66" YangAkan Menyalurkan Barang-barang PT. KarkamAslam ke Jawa Timur, Bali dan Nusa TenggaraBerangkat dari Senayan

12

1775 Barisan prajurit TNI pada saat Konvoi OperasiEkonomi "Tritura Express 66"

66-6914

1776 Upacara sebelum dilaksanakan Konvoi OperasiEkonomi "Tritura Express 66"

66-6915

1777 Pempimpin upacara Konvoi Operasi Ekonomi"Tritura Express 66"

66-6916

1778 Pempimpin upacara Konvoi Operasi Ekonomi"Tritura Express 66"

66-6917

1779 Tamu undangan dalam upacara Konvoi OperasiEkonomi "Tritura Express 66"

66-6918

1780 Marching band dalam upacara Konvoi OperasiEkonomi "Tritura Express 66"

66-6919

1781 Pimpinan upacara sedang memeriksa barisanKonvoi Operasi Ekonomi "Tritura Express 66"dengan menggunakan mobil Jeep

66-6920

1782 Pimpinan upacara sedang memeriksa barisanKonvoi Operasi Ekonomi "Tritura Express 66"dengan menggunakan mobil Jeep

66-6921

hal.555

Page 120: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1783 Peserta Konvoi Operasi Ekonomi "Tritura Express66"

66-6922

1784 Pempimpin upacara Konvoi Operasi Ekonomi"Tritura Express 66"

66-6923

1785 Tamu undangan dan prajurit wanita dalamupacara Konvoi Operasi Ekonomi "TrituraExpress 66"

66-6924

1786 Pimpinan upacara sedang memberikan sambutandalam upacara Konvoi Operasi Ekonomi "TrituraExpress 66"

66-6925

1966.07.19 Pengadilan Mahmilub Perkara KeterlibatanGatot Sukrisno Dalam Peristiwa G30 S diGedung BAPPENAS (16-23 Juli 1966)

1787 Ketua dan Hakim anggota meninggalkan sidangMahmilub Peristiwa G30 S

66-6840

1788 Barang bukti dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6841

1789 Panitia Sidang dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6842

1790 Panitia Sidang dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6842

1791 Saksi dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30 Ssedang memasuki ruang sidang

66-6870

1792 Saksi Sersan Mayor dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S sedang memasuki ruang sidang

66-6871

1793 Saksi Sersan Mayor sedang disumpah sebelummemberikan kesaksian dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6872

1794 Para tamu yang menghadiri sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6873

1795 Saksi Sersan Mayor Mardjuki sedangmemberikan kesaksian dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6875

1796 Ketua beserta Hakim meninggalkan sidangMahmilub Peristiwa G30 S

66-6878

1797 Saksi sedang disumpah sebelum memberikankesaksian sidang Mahmilub Peristiwa G30 S

66-6879

1798 Para saksi dalam sidang Mahmilub Peristiwa G30S

66-6880

1799 Tim Pembela dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S

66-6888

1800 Ketua dan Panitera dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6889

1801 Pembacaan tuntutan terhadap terdakwa dalamsidang Mahmilub Peristiwa G30 S

66-6899

1802 Saksi dalam sidang Mahmilub perkara peristiwaG30 S di Gedung BAPPENAS

66-6948

1803 Ketua Sidang sedang mengetuk palu dalamsidang Mahmilub perkara peristiwa G30 S

66-6951

1804 Saksi sedang berbincang-bincang dengan salahsatu tim sidang Mahmilub dalam sidang perkaraPeristiwa G30 S

66-6953

hal.555

Page 121: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1805 Terdakwa Gatot Sukrisno sedang membacakanpembelaan dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS. (tampak depan)

66-7076

1806 Terdakwa Gatot Sukrisno sedang membacakanpembelaan dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS. (tampak samping)

66-7077

1807 Terdakwa Gatot Sukrisno sedang membacakanpembelaan dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS. (tampak dekat)

66-7078

1808 Close-up terdakwa Gatot Sukrisno sedangmembacakan pembelaan dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S di gedung BAPPENAS.

66-7079

1809 Tamu yang hadir dalam persidangan MahmilubPeristiwa G30 S di gedung BAPPENAS

66-7080

1810 Terdakwa Gatot Sukrisno sedang membacakanpembelaan dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS. (tampak samping)

66-7081

1811 Terdakwa Gatot Sukrisno sedang memberikannaskah belaannya kepada Hakim sidang

66-7082

1812 Oditur sedang membacakan tuntutan dalamsidang Mahmilub Peristiwa G30 S di gedungBAPPENAS

66-7084

1813 Hakim beserta wakil hakim berjalanmeninggalkan sidang Mahmilub Peristiwa G30 Sdi gedung BAPPENAS

66-7085

1814 Tamu wanita sidang sedang mendaftar/ registrasisebelum memasuki ruang sidang

66-7159

1815 Tim Pembela dalam sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS

66-7167

1816 Hakim anggota beserta tim pembela sedangberjabat tangan setelah sidang selesai

66-7175

1817 Tamu sidang sedang berjalan turun tanggasetelah menyaksikan sidang Mahmilub PeristiwaG30 S di gedung BAPPENAS

66-7177

1966.07.19 Apel Bendera di Kebon Sirih 76 KementerianPenerangan

6

1818 Suasana apel Bendera, tampak inspekturupacara berdiri di mimbar dan peserta upacarayang berbaris di belakangnya

66-6969

1819 Tampak dua petugas pengibar bendera sedangmengibarkan bendera dan inspektur upacaramemberikan penghormatan kepada benderaMerah Putih

66-6970

1820 Tampak barisan pegawai KementerianPenerangan

66-6971

1821 Inspektur upacara sedang memberikan amanatdalam Apel Bendera

66-6972

1822 Puluhan pegawai dalam barisan apel 66-6978

hal.555

Page 122: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1823 Tampak belakang suasana apel bendera 66-69791966.07.19 Kementerian Penerangan 1. Keberangkatan

Menteri Penerangan a.i Prof Umar Senoadji,SH ke Padang dari P.U. tsb, 2. Dubes RepublikIndonesia Sudjono ikut berangkat

6

1824 Dubes Republik Indoensia Sudjono bersiapberangkat menuju ke Padang

66-6980

1825 Pejabat Militer dan Pejabat Pemerintah sedangberamah tamah disebuah ruangan disekitarbandara bandara, tampak diluar jendela terlihatpesawat dan tertera tulisan "K-GCT"

66-6981

1826 Laksamana TNI R.E. Martadinata tengah sibukmemeriksa dokumen

66-6982

1827 Dubes Republik Indoensia Sudjono tengahberjabat tangan dengan Letnan Jenderal TNITeuku Mohammad Syarif Thayeb

66-6984

1828 Dubes Republik Indoensia Sudjono tengahberjabat tangan dan beramah tamah dengansalah satu perwira TNI

66-6985

1829 Dua Perwira Menengah TNI Angkatan LautTengah mendengarkan dengan seksamapenjelasan yang sedang disampaikan oleh atasepertahanan asing

66-6986

1966.07.20 Serah Terima Panglima Kodam VI Siliwangi diLapangan Tegal Lega, Bandung dan Pawai diAlun-Alun

10

1830 Mayjen. Soeharto memasangkan tanda pangkatkepada H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi.

66-7086

1831 H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi, melakukan prosesi penerimaan tongkatkomando yang dipimpin oleh Mayjen. Soeharto

66-7087

1832 Pangdam 9, Kodam VI Sebelumnya, Letjen.Ibrahim Adjie, sedang menandatangani BeritaAcara Serah Terima Jabatan Pangdam 9, KodamVI Siliwangi.

66-7088

1833 Mayjend. Soeharto menandatangani Berita AcaraSerah Terima Jabatan Pangdam 9, Kodam VISiliwangi di hadapannya H.R Dharsono Pangdamke 9, Kodam VI Siliwangi yang baru dilantik.

66-7089

1834 Pangdam 9, Kodam VI yang baru dilantik H.RDharsono, sedang menandatangani Berita AcaraSerah Terima Jabatan Pangdam 9, Kodam VISiliwangi di hadapan Mayjen. Soeharto

66-7090

1835 Para Perwira Tinggi Angkatan Darat sedangmengikuti acara serah terima jabatan Pangdam9, Kodam VI Siliwangi

66-7092

1836 H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi, melakukan prosesi memegang panjiTNI dan tongkat komando.

66-7096

hal.555

Page 123: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1837 H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi, melakukan prosesi memegang panjiTNI dan tongkat komando (2)

66-7097

1838 Mayjen. Soeharto sedang membacakan Pidatopada acara serah terima Jabatan Pangdam 9,Kodam VI Siliwangi.

66-7098

1839 Para Para Pejabat Militer sedang berdiskusi pacaacara serah terima Jabatan Kodam VI Siliwangi.

66-7099

1966.07.20 Serah Terima Panglima Kodam VI Siliwangi diLapangan Tegal Lega Bandung dan pawai dialun-alun

55

1840 Letjen. Soeharto,Waperdam BidangPertahanan/Menteri Angkatan Darat sedangberada di panggung pada saat serah terimajabatan Pangdam VI Siliwangi.

66-7101

1841 Letjen. Soeharto,Waperdam BidangPertahanan/Menteri Angkatan Darat berada dipanggung dan sedang menghormat pada saatserah terima jabatan Pangdam VI Siliwangi.

66-7102

1842 Seorang komandan upacara sedang menghadapkepada Letjen. Soeharto yang berada di ataspanggung.

66-7103

1843 Letjen. Soeharto sedang melakukan inspeksipasukan di atas mobil pada saat apel serahterima jabatan Pangdam VI Siliwangi

66-7104

1844 H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi sedang melakukan inspeksi pasukan diatas mobil

66-7105

1845 Letjen. Soeharto (mobil depan) dan H.R.Dharsono (mobil belakang) sedang melakukaninspeksi pasukan saat apel serah terima jabatanPangsdam ke 9 Kodam VI Siliwangi.

66-7106

1846 Pasukan Pengibar panji-panji TNI AD saat apelserah terima jabatan Pangdam 9 Kodam VISiliwangi

66-7107

1847 Pasukan pembawa panji TNI AD Kodam VISiliwangi pada saat apel serah terima jabatanPangdam 9 Kodam VI Siliwangi

66-7108

1848 H.R. Dharsono Pangdam ke 9, Kodam VISiliwangi sedang melakukan inspeksi pasukan diatas mobil (2)

66-7109

1849 Letjen Soeharto sedang menandatangani beritaacara serah terima jabatan Pangdam 9 Kodam VISiliwangi, dihadapannya H.R Dharsono,Pangdam 9 Kodam VI Siliwangi yang baru

66-7110

1850 Tampak dua orang pejabat negara menghadiriacara serah terima jabatan Pangdam 9 Kodam VISiliwangi.

66-7111

1851 Letjen Soeharto membacakan pidato pada saatacara serah terima jabatan Pangdam 9 Kodam VISiliwangi

66-7112

hal.555

Page 124: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1852 Letjen Soeharto tampak sedang berbicaradengan dua orang sesaat membacakan pidatosaat acara serah terima jabatan pangdam 9Kodam VI Siliwangi

66-7113

1853 Lambang "Maung" Kodam VI Siliwangi dengansemboyannya, "Esa Hilang, Dua Terbilang".

66-7114

1854 Para tamu dan rakyat yang menghadiri prosesserah terima jabatan pangdam 9 Kodam VISiliwangi

66-7115

1855 Tampak Komandan Lapangan saat pawai kelilingKota Bandung

66-7116

1856 Tampak Lini drum orkes barisan Kodam VISiliwangi melintas di jalanan kota Bandung

66-7118

1857 Barisan peniup terompet pada tim orkes barisanKodam VI Siliwangi

66-7119

1858 Defile pembawa panji TNI dan panji KodamSiliwangi melintasi jalanan kota Bandung

66-7120

1859 Defile pembawa panji TNI dan panji KodamSiliwangi melintasi dan menghormat kepadaLetjen Soeharto.

66-7121

1860 Tamu-tamu undangan pada saat pawai setelahacara serah terima jabatan Pangdam 9, KodamVI Siliwangi

66-7122

1861 Para Perwira Tinggi Angkatan Darat (tamuundangan) sedang mengikuti acara serah terimajabatan Pangdam 9, Kodam VI Siliwangi

66-7123

1862 Para Perwira Tinggi Angkatan Darat (tamuundangan) sedang mengikuti acara serah terimajabatan Pangdam 9, Kodam VI Siliwangi (2)

66-7124

1863 Letjen Soeharto, Waperdam BidangPertahanan/Menteri Angkatan Darat, sedangberada di panggung saat acara serah terimajabatan Panglima Kodam VI Siliwangi, didampingi Letjen Ibrahim Adjie (Panglima KodamVI Siliwangi yang lama) dan H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru

66-7125

1864 Letjen Ibrahim Adjie (Panglima Kodam VISiliwangi yang lama) dan H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru sedangberjalan menuju meja penandatanganan serahterima jabatan

66-7126

1865 Letjen Ibrahim Adjie (Panglima Kodam VISiliwangi yang lama) dan H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru sedangberdiri berdampingan saat mendengarkaninstruksi pada saat serah terima jabatan

66-7127

hal.555

Page 125: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1866 Penggalan tanda-tanda jabatan dan atribut LetjenIbrahim Adjie (Panglima Kodam VI Siliwangi yanglama) oleh Waperdam BidangPertahanan/Menteri Angkatan Darat, LetjendSoeharto.

66-7128

1867 Tampak Suasana saat upacara militer serahterima jabatan Pangdam Kodam VI Siliwangi,terdapat Letjen Ibrahim Adjie, Panglima KodamVI Siliwangi yang lama (kiri) dan H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru .

66-7129

1868 Tampak Letjen Ibrahim Adjie (Panglima KodamVI Siliwangi yang lama) menyerahkan panjiKodam IV Siliwangi kepada H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru.

66-7130

1869 Tampak Letjen Ibrahim Adjie (Panglima KodamVI Siliwangi yang lama) mencium panji Kodam IVSiliwangi yang dipegangi oleh H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru.

66-7131

1870 Tampak H.R. Dharsono, Panglima Kodam VISiliwangi yang baru menyerahkan panji Kodam VISiliwangi kepada pasukan pembawa panjikebesaran TNI Kodam VI Siliwangi

66-7132

1871 Letjen Ibrahim Adjie (Panglima Kodam VISiliwangi yang lama) dan H.R. Dharsono,Panglima Kodam VI Siliwangi yang baru sedangberdiri berdampingan saat mendengarkaninstruksi pada saat serah terima jabatan

66-7133

1872 Pawai Artileri Militer di Kota Bandung, tampaksebuah Meriam melintas didepan panggungsesaat setelah peristiwa serah terima jabatanKodam VI Siliwangi

66-7134

1873 Tampak dua unit tank sedang melakukan konvoipada saat pawai artileri militer di Bandung

66-7135

1874 Tampak dua unit tank tempur utama sedangmelintasi panggung saat pawai setelah peristiwaserah terima jabatan Kodam VI Siliwangi

66-7136

1875 Satu pasukan TNI yang mengendarai Tank jenisAmphibi mengikuti pawai setelah peristiwa serahterima jabatan Kodam VI Siliwangi

66-7137

1876 Tampak Letjen Soeharto, didampingi Letjen.Ibrahim Adjie ingin masuk kedalam sebuah mobilsedan.

66-7138

1877 Seorang pasukan berkuda sedang bertindakmenjaga jalannya pawai.

66-7139

1878 Para penonton yang ingin melihat pawai militersetelah acara serah terima jabatan Kodam VISiliwangi

66-7140

hal.555

Page 126: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1879 Para penonton yang ingin melihat pawai militersetelah acara serah terima jabatan Kodam VISiliwangi (2)

66-7141

1880 Pasuikan pengawalan Letjen Soeharto saatberlangsungnya pawai militer

66-7142

1881 Para penonton yang menyaksikan jalannya pawaimiliter setelah acara serah terima jabatan KodamVI Siliwangi

66-7143

1882 Sebuah spanduk bertuliskan "Selamat Djalan PakAdjie, Semua hati menjertai Bapak" tertampang disuatu sudut jalan di kota Bandung

66-7144

1883 Sepasukan prajurit wanita membawa pedangmengikuti parade dan melintas di depanpanggung kehormatan.

66-7145

1884 Sepasukan prajurit wanita membawa pedangmengikuti parade dan melintas di suatu jalan.

66-7146

1885 Sepasukan prajurit wanita membawa senjatalaraspanjang mengikuti parade dan melintas didepan panggung kehormatan.

66-7147

1886 Pasukan Komando Cadangan Strategis AngkatanDarat (Kostrad) mengikuti pawai dan sedangmemberikan salam kepada para tamu yang hadirdi panggung kehormatan

66-7148

1887 Pasukan pembawa panji kebesaran TNI sedangmelewati panggung kehormatan, tampak Letjen.Soeharto sedang memberikan hormat.

66-7149

1888 Pasukan pembawa panji kebesaran TNI sedangmelewati panggung kehormatan.

66-7151

1889 Pasukan pembawa panji kebesaran TNI sedangmelewati suatu jalan dan sedang disaksikan olehpara warga setempat

66-7152

1890 Pasukan Invanteri TNI sedang mengikuti pawai diKota Bandung

66-7153

1891 Pasukan Invanteri Berpedang TNI sedangmelewati panggng kehormatan pada pawai diKota Bandung

66-7154

1892 Keadaan para penonton yang ingin melihat pawaimiliter di Alun-Alun Kota Bandung dekat MesjidAgung Kota Bandung

66-7155

1893 Barisan tentara yang sedang mengikuti pawaimiliter setelah prosesi serah terima jabatanKodam VI Siliwangi di Bandung

66-7156

1894 Iringan pawai artileri yang melintasi panggungkehormatan untuk para tamu undangan padapawai setelah prosesi serah terima jabatanPangdam 9 Kodam VI Siliwangi.

66-7157

1966.07.20 Konperensi Pers Komando TertinggiPembangunan Museum Sejarah TuguNasional/Peninjauan Ke Tempat Kerjanya diJalan Haji Agus Salim 60

11

hal.555

Page 127: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1895 Tim Komando Tertinggi Pembangunan MuseumSejarah Tugu Nasional sedang melaksanakankonferensi pers di Jl. Haji Agus Salim 60. (tampakdepan)

66-7065

1896 Tim Komando Tertinggi Pembangunan MuseumSejarah Tugu Nasional sedang melaksanakankonferensi pers di Jl. Haji Agus Salim 60. (tampaksamping kiri)

66-7066

1897 Tim Komando Tertinggi Pembangunan MuseumSejarah Tugu Nasional sedang melaksanakankonferensi pers di Jl. Haji Agus Salim 60. (tampaksamping kanan)

66-7067

1898 Para pers yang menghadiri konperensi persKomando Tertinggi Pembangunan MuseumSejarah Tugu Nasional di Jl. Haji Agus Salim 60

66-7068

1899 Salah satu anggota Komando TertinggiPembangunan Museum Sejarah Tugu Nasionalsedang menyampaikan sambutan didepan pers.(tampak belakang)

66-7069

1900 Salah satu anggota Komando TertinggiPembangunan Museum Sejarah Tugu Nasionalsedang menyampaikan sambutan didepan pers.(tampak depan)

66-7070

1901 Para pers sedang melihat foto-foto pameran di Jl.Haji Agus Salim 60

66-7071

1902 Salam satu tim Komando Tertinggi PembangunanMuseum Sejarah Tugu Nasional sedangmenjelaskan miniatur suasana peperangankepada para pers

66-7072

1903 Salam satu tim Komando Tertinggi PembangunanMuseum Sejarah Tugu Nasional sedangmenjelaskan miniatur suasana rapat kepada parapers

66-7073

1904 Salam satu tim Komando Tertinggi PembangunanMuseum Sejarah Tugu Nasional sedangmenjelaskan pembuatan tanaman dari plastikkepada para pers

66-7074

1905 Para pers sedang melihat cara pembuatan maketorang dan kuda

66-7075

1966.07.20 Konperensi Pers Komando TertinggiPembangunan Museum Sejarah TuguNasional/Peninjauan Ke Tempat Kerjanya diJalan Haji Agus Salim 60

7

1906 Dua perempuan pembuat miniatur orang-orangandi Jl. Haji Agus Salim 60

66-7178

1907 Dua pelukis sedang melukis pemandangan 66-71791908 Salah satu tim Komando Tertinggi Pembangunan

Museum Sejarah Tugu Nasional sedangmenjelaskan cara pembuatan miniatur orang-orangan

66-7180

1909 Para pers seddang melihat cara pemasanganrambut pada miniatur orang-orangan

66-7181

hal.555

Page 128: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1910 Para pers sedang melihat bahan dasarpembuatan miniatur orang-orangan

66-7182

1911 Seorang perempuan sedang membuat baju untukminiatur orang-orangan

66-7183

1912 Diorama-diorama untuk tugu nasional 66-71841966.07.20

s/d1966.07.24

Muker Cacad Veteran Se-Indonesia diLembang

104

1913 Pertunjukan tari dalam Muker Cacad Veteran Se-Indonesia di Lembang. (tampak depan)

66-7391

1914 Pertunjukan tari dalam Muker Cacad Veteran Se-Indonesia di Lembang. (tampak samping)

66-7392

1915 Pertunjukan tari dalam Muker Cacad Veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7393

1916 Pertunjukan tari dalam Muker Cacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7394

1917 Ketua Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang menyampaikan sambutan di Lembang

66-7395

1918 Para tamu/ hadirin dalam Muker Cacad veteranSe-Indonesia di Lembang.

66-7396

1919 Piala dalam kotak kaca pada Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7397

1920 Seorang wanitia sedang memberikan sambutandalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang.

66-7398

1921 Pertunjukan tari dalam Muker Cacad veteran Se-Indonesia di Lembang. (tampak samping)

66-7399

1922 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7400

1923 Pertunjukan group musik Yudhantara dalamacara Muker Cacad veteran Se-Indonesia diLembang.

66-7401

1924 Para hadirin yang datang dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7402

1925 Seorang perempuan sedang memberi sambutandalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang.

66-7404

1926 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7405

1927 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7406

1928 Tamu undangan VIP dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7407

1929 Para pejabat yang hadir dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.Tampak: Dr. Roeslan Abdoelgani.

66-7408

1930 Seorang Staf Pertahanan Keamanan sedangmenyampaikan sambutan dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7409

1931 Seorang perempuan sedang menyanyi dengandiiringi oleh group musik dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7410

hal.555

Page 129: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1932 Seorang perempuan sedang menyanyi dalamacara Muker Cacad veteran Se-Indonesia diLembang.

66-7411

1933 Piala "Dr. Soeharto Cup" yang dimenangkan olehRegu Djabar dalam acara Muker Cacad veteranSe-Indonesia di Lembang.

66-7412

1934 Tamu undangan VIP dalam acara Muker CacadVeteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7413

1935 Acara sambutan dalam Muker Cacad VeterangSe-Indonesia di Lembang.

66-7414

1936 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7415

1937 Para tamu sedang melihat pertunjukan tari dalamacara Muker Cacad veteran Se-Indonesia diLembang.

66-7416

1938 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7417

1939 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7418

1940 Para tamu yang hadir dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7419

1941 Para istri pejabat yang hadir dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7420

1942 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7421

1943 Pertunjukan tari dalam acara Muker Cacadveteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7422

1944 Tamu perempuan yang hadir dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7423

1945 Para panglima sedang duduk mengikuti upacaradalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang. Tampak: Sarwo Edhie Wibowo,Pangdam VIII/ Brawijaya Soemitro

66-7424

1946 Dua staf angkatan darat, L. Adjie dan H.R.Dharsono sedang memberi hormat dalam acaraMuker Cacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7426

1947 Dua staf angkatan darat, I. Adjie dan H.R.Dharsono yang akan dilantik dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7427

1948 Letjen. Soeharto akan memberikan penghargaankepada staf angkatan darat dalam acara MukerCacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7428

1949 Letjen. Soeharto sedang memberikanpenghargaan kepada staf angkatan darat dalamacara Muker Cacad veteran Se-Indonesia diLembang.

66-7429

1950 Suasana upacara militer angkatan darat dalamacara Muker Cacad veteran Se-Indonesia diLembang.

66-7430

hal.555

Page 130: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1951 Seorang staf angkatan darat sedang menciumbendera dalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7431

1952 Letjen. Soeharto sedang melantik dua stafangkatan darat yaitu I. Adjie dan H.R. Dharsonodalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang.

66-7432

1953 Letjen. Soeharto sedang melantik dua stafangkatan darat yaitu I. Adjie dan H.R. Dharsonodalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang.

66-7433

1954 Letjen. Soeharto sedang melantik dua stafangkatan darat yaitu I. Adjie dan H.R. Dharsonodalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesiadi Lembang.

66-7434

1955 Staf angkatan darat foto bersama dengan tamuyang hadir dalam acara Muker Cacad veteran Se-Indonesia di Lembang.

66-7435

1956 Peserta Muker Cacad Veteran sedang santaimengenakan sarung sambil bekerja

66-7436

1957 Peserta Muker Cacad Veteran sedang santaimengenakan sarung sambil bekerja

66-7437

1958 Para wanita peserta Muker Cacad Veteransedang berbincang-bincang

66-7439

1959 Beberapa peserta Muker Cacad Veteran sedangberjalan didepan gedung tempat acara

66-7440

1960 Beberapa peserta Muker Cacad Veteran sedangberjalan disekitar gedung tempat acara

66-7441

1961 Suasana jalan di kota Lembang 66-74421962 Spanduk pengumuman penyambutan

Musyawarah Nasional Tjatjat Veteran se-Indonesia dipasang diatas jalan raya di Lembang

66-7443

1963 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7444

1964 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7445

1965 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7446

1966 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7447

1967 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7448

1968 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7449

1969 Pejabat militer yang hadir dalam acara MukerCacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7450

1970 Panitia dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7451

1971 Panitia dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7452

hal.555

Page 131: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1972 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7453

1973 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7454

1974 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7455

1975 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7456

1976 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7458

1977 Para tamu undangan/ peserta sedang berdoamenundukan kepala dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7459

1978 Panitia sedang berdiri tegap dalam acara MukerCacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7460

1979 Para tamu undangan/ peserta sedang berdiritegap dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7461

1980 Panitia sedang berdiri tegap menyambutkedatangan tamu kehormatan dalam acara MukerCacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7462

1981 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7463

1982 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7464

1983 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7465

1984 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia sedang menyantap snackdan minum

66-7466

1985 Panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang berdiskusi

66-7467

1986 Para tamu undangan/ peserta Muker CacadVeteran se-Indonesia sedang menyantap snackdan minum

66-7468

1987 Para tamu undangan/ peserta sedang berdiritegap dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7469

1988 Para tamu undangan/ peserta sedang berdiritegap dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7470

1989 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7471

1990 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7472

1991 Panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang berdiskusi

66-7473

1992 Tamu undangan Muker Cacad Veteran se-Indoensia, Abdulah Andy dan Dadi Achdi sedangmelakukan pembicaraan di ruang tamu

66-7474

hal.555

Page 132: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1993 Para tamu undangan/ peserta sedang berdiritegap dalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7475

1994 Spanduk "Berkat Berdjiwa Peradjurit-peradjuritSiliwangi menyelamatkan revolusi Indonesia"dipasang di pintu masuk gedung tempatberlangsung acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7476

1995 Acara sambutan dalam acara Muker CacadVeteran se-Indonesia di Lembang

66-7477

1996 Pejabat militer peserta Muker Cacad Veteran se-Indonesia sedang bersantai di Lembang

66-7478

1997 Peserta sedang makan bersama dalam acaraMuker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7479

1998 Panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiadengan menggunakan tongkat menuju ke mejamakan

66-7480

1999 Para panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang berkumpul di suatu ruangan di Lembang

66-7481

2000 Para panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang melakukan pembicaraan di suaturuangan di Lembang

66-7482

2001 Para panitia Cacad Veteran se-Indonesia sedangsantai menikmati hidangan/ makan

66-7483

2002 Peserta sedang menikmati makan bersamadalam acara Muker Cacad Veteran se-Indonesiadi Lembang

66-7484

2003 Para panitia Muker Cacad Veteran se-Indonesiasedang santai menikmati makan bersama

66-7485

2004 Para staf militer peserta Muker Cacad Veteransedang menikmati makan bersama di Lembang

66-7486

2005 Pimpinan Muker Cacad Veteran se-Indonesia diLembang

66-7487

2006 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang

66-7488

2007 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariJawa Timur dan Sukabumi

66-7489

2008 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariSemarang, Jawa Tengah

66-7490

2009 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariMedan dan Deli Serdang

66-7491

hal.555

Page 133: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2010 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariSumatera Utara

66-7492

2011 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariSumatera Barat, Kalimantan Barat danYogyakarta

66-7493

2012 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariSulawesi Selatan

66-7494

2013 Para peserta dari berbagai daerah sedangmengikuti acara Muker Cacad Veteran se-Indonesia di Lembang. Tampak perwakilan dariKalimantan Selatan

66-7495

2014 Suasana rapat Muker Cacad Veteran se-Indonesia yang dihadiri dari berbagai wilayahIndonesia

66-7496

2015 Para peserta sedang mengikuti acara MukerCacad Veteran se-Indoensia di Lembang

66-7497

2016 Para peserta sedang berbincang-bincang dalamacara Muker Cacad Veteran se-Indoensia diLembang

66-7498

1966.07.20s/d

1966.07.24

Muker Cacad Veteran Se-Indonesia diLembang

207

2017 Para peserta yang mengikuti Muker cacadveteran se-Indonesia di Lembang

66-7500

2018 Suasana tamu undangan yang mengikuti Mukercacad veteran se-Indonesia di Lembang.

66-7501

2019 Peserta muker cacad veteran sedang berfosebersama.

66-7502

2020 Beberapa anggota peserta berfoto bersamadalam acara muker cacad veteran se-Indonesiadi Lembang

66-7503

2021 Resepsionis wanita di grand hotel sedangmenerima telfon.

66-7504

2022 Peserta muker berfoto di depan gambar denahsituasi kamar grand hotel Lembang

66-7505

2023 Suasana muker cacad veteran se-Indonesia diLembang

66-7506

2024 Suasana di balaairoom grand hotel Lembangpada saat muker cacad veteran se-Indonesia diLembang.

66-7507

2025 Wakil-wakil dari setiap daerah yang mengikutimuker cacad veteran se-Indonesia di Lembang

66-7508

2026 Tamu undangan yang ikut menghadiri mukercacad veteran se-Indonesia di Lembang

66-7509

hal.555

Page 134: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2027 Suasana di dalam muker cacad veteran semuaanggota sedang mendengarkan pemaparan yangdisampaikan oleh salah satu pembicara mukercacad veteran

66-7510

2028 Suasana peserta muker cacad veteran se-Indonesia di grand hotel Leembang

66-7511

2029 Tamu undangan yang ikut menghadiri mukercacad veteran se-Indonesia di Lembang

66-7512

2030 Tamu undangan yang hadir dari berbagaikalangan

66-7513

2031 Peserta muker cacad veteran se-Indonesia digrand hotel Lembang

66-7514

2032 Suasana di balairoom di Grand Hotel Lembangpada saat muker cacad veteran se-Indonesiaberlangsung

66-7515

2033 Tampak perwakilan dari daerah Kudus, Pati,Surakarta yang mengikuti muker cacad veteranse-Indonesia di Lembang

66-7516

2034 Pimpinan muker cacad veteran sedangmemberikan sambutan didepan anggota mukercacad veteran yang hadir

66-7517

2035 Suasana pada saat pimpinan mukermenyampaikan sambutan di grand hotelLembang Bandung

66-7518

2036 Tempat grand hotel Lembang Bandung dijadikansebagai tempat berlangsungnya acara mukercacad veteran se-Indonesia

66-7519

2037 Suasana di luar gedung grand hotel Lembangpada saat muker cacad veteran se-Indonesia

66-7520

2038 Tampak dua orang penjaga keamanan sedangberjaga diluar grand hotel

66-7521

2039 Acara kesenian daerah yang mengiriberlangsungnya muker cacad veteran se-Indonesia di grand hotel Lembang Bandung

66-7522

2040 Seorang biduan wanita anak-anak ikutmemeriahkan acara muker cacad veteran se-Indonesia

66-7523

2041 Seorang biduan wanita ikut memeriahkan acaramuker dengan menyanyi di depan anggota mukercacad veteran yang hadir

66-7524

2042 Beberapa anggota muker cacad veteran se-Indonesia

66-7525

2043 Aksi donor darah yang dilakukan oleh PalangMerah Indonesia (PMI), tampak salah satuanggota muker cacad veteran sedangpengambilan darah oleh anggota PMI

66-7526

2044 Anggota Muker cacad veteran sedang berfotobersama sesaat setelah acara usai

66-7527

2045 Peserta muker cacad veteran sedang berkumpuldan melihat-lihat foto-foto pada saat mukerberlangsung

66-7528

2046 Suasana kolam renang yang berada di grandhotel Lembang

66-7529

hal.555

Page 135: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2047 Sapi-sapi ternak milik warga setempat di Lembang 66-7531

2048 Pertunjukkan acara kesenian tari yangditampilkan pada saat muker cacad veteran digrand hotel Lembang

66-7532

2049 Pertunjukkan acara kesenian tari yangditampilkan pada saat muker cacad veteran digrand hotel Lembang

66-7533

2050 Tampak seorang anak kecil warga Lembangsedang mandi di tempat pemandian umum

66-7534

2051 Seorang anak kecil sedang mandi di tempatpemandian yang berdekatan dengan ladang milikpenduduk

66-7535

2052 Suasana pada saat muker cacad veteran, tampaksemua anggota yang hadir berdiri untukmenyanyikan lagu Indonesia Raya

66-7536

2053 Tampak anggota perempuan yang menghadirimuker cacad veteran di Grand Hotel Lembangsedang berdiri untuk ikut menyanyikan laguIndonesia Raya

66-7537

2054 Anggota muker cacad veteran menundukkankepala menyimak pembacaan doa untuk paraveteran yang sudah meninggal

66-7538

2055 Anggota muker cacad veteran menundukkankepala menyimak pembacaan doa untuk paraveteran yang sudah meninggal

66-7539

2056 Pertunjukkan seni karawitan sebagai rangkaianaacara muker cacad veteran di grand hotelLembang

66-7540

2057 Pertunjukkan seni karawitan sebagai rangkaianaacara muker cacad veteran di grand hotelLembang

66-7541

2058 Para peserta muker cacad veteran memberikantepuk tangan pada pemain karawitan

66-7542

2059 Pemain peniup suling dan seorang wanita pemaingambang pada pertunjukkan kesenian karawitandi grand hotel Lembang

66-7543

2060 Seorang wanita sedang membawakan sebuahlagu dalam acara muker cacad veteran di GrandHotel Lembang

66-7544

2061 Foto bersama di depan gedung grand hotelLembang

66-7545

2062 Pertunjukkan kesenian tari daerah 66-75462063 Pertunjukkan tari pada saat acara muker veteran

di grand hotel Lembang66-7547

2064 Pertunjukkan tari pada saat acara muker veterandi grand hotel Lembang

66-7548

2065 Foto bersama di depan gedung Grand HotelLembang

66-7549

2066 Suasana pemandangan dii sekitar grand hotelLembang tampak dari atas

66-7550

2067 Suasana pedesaan yang berlatarbelakangpegunungan, ladang, sawah dan tambak ikanpenduduk sekitar

66-7551

hal.555

Page 136: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2068 Anggota muker cacad veteran sedang berfotobersama di resepsionis grand hotel Lembang

66-7552

2069 Beberapa anggota muker cacad veteran sedangberkumpul melihat-lihat foto hasil kegiatan seamamuker berlangsung

66-7553

2070 Tiga orang pegawai dari KementerianPenerangan yang mengikuti muker cacad veteran

66-7554

2071 Dua orang panitia penyelenggara muker cacadveteran dari seksi dekorasi

66-7555

2072 Pimpinan muker memberikan sambutan didepananggota muker cacad veteran yang hadir

66-7556

2073 Pemandangan suasana sidang, tampak mejanotulis ditempatkan ditengah-tengah meja rapatumum

66-7557

2074 Pada setiap meja diberikan tanda pengenal darisetiap daerah yang ikut menghadiri Muker CacadVetrean di Lemabng

66-7558

2075 Pimpinan muker cacad veteran memberikansambutan

66-7559

2076 Pemandangan tamu yang hadir pada saatmenyimak sambutan pimpinan muker

66-7560

2077 Pimpinan muker menyampaikan sambutan 66-75612078 Tampak dari dekat pimpinan muker 66-75622079 Foto bersama pimpinan muker cacad veteran

beserta seluruh anggota muker yang hadirdidepan grand hotel Lembang

66-7563

2080 Foto bersama pimpinan muker cacad veterandidepan grand hotel Lembang

66-7564

2081 Pimpinan muker cacad veteran saat keluar darimobil

66-7565

2082 Tampak tamu undangan yang hadir dalam mukercacad veteran di grand hotel Lembang

66-7566

2083 Peserta muker menikmati hidangan makanbersama

66-7567

2084 Pemandangan peserta muker di dalam lobygrand hotel pada saat mendengarkan sambutan

66-7568

2085 Suasana peserta pada saatmenikmati makanbersama digrand hotel Lembang

66-7569

2086 Peserta dan tamu undangan sedang menikmatihidangan makan bersama

66-7570

2087 Peserta muker cacad veteran sedang duduksantai disela-sela jam istirahat sambil menikmatihidangan makan

66-7571

2088 Peserta muker yang hadir dalam gedung grandhotel Lembang

66-7572

2089 Seorang laki-laki berjalan dengan tongkat menujuke dalam ruang muker cacad veteran

66-7573

2090 Peserta muker dan tamu undangan yang hadir digrand hotel Lembang

66-7574

2091 Suasana muker cacad veteran grand hotelLembang

66-7575

hal.555

Page 137: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2092 Peserta muker cacad veteran sedangmendengarkan pemaparan dari salah seorangpejabat yang berkaitan dengan muker cacadveteran

66-7576

2093 Semua anggota muker yang hadir berdiri sebagaitanda penghormatan

66-7577

2094 Dua orang anggota muker sedang bercakap diruang makan

66-7578

2095 Suasana pada saat menikmati makan malambersama

66-7579

2096 Foto bersama antara panitia muker dan chefgrand hotel, tampak hidangan snack yang akandibagikan kepada anggota dan tamu undanganmuker cacad veteran

66-7580

2097 Suasana berlangsungnya acara pembacaan doabersama

66-7581

2098 Pemberian sambutan oleh seorang pejabatmuker cacad veteran

66-7582

2099 Tampak beberapa orang yang berperan sertasebagai notulen muker

66-7583

2100 Pemberian sambutan oleh seorang pejabatmuker cacad veteran

66-7584

2101 Tampak salah seorang vetrean yangmenggunakan tongkat pada saat berdiri untukberdoa bersama

66-7585

2102 Para hadirin sedang berdiri untuk ikut berdoabersama

66-7586

2103 Tamu-tamu undangan yang menghadiri acaramuker cacad veteran se-Indonesia di Grand HotelLembang

66-7587

2104 Panitia muker cacad vetrean sedangmempersiapkan snack untuk tamu undangan dananggota muker

66-7588

2105 Percakapan antara tamu undangan mukre padasaat sebelum acara muker berlangsung di lobihotel

66-7590

2106 Pimpinan muker sedang berbincang dengan S.Arifin Joesoef salah seorang tamu undanganmuker cacad veteran

66-7591

2107 Penjabaran program kerja yang disampaikan olehpejabat daerah setempat

66-7592

2108 Perbincangan antara pimpinan muker dengan S.Arifin Joesoef dan tamu undnagan yang hadirlainnya

66-7593

2109 Tampak dari dekat pimpinan muker sedangberbincang dengan salah satu tamu undangan

66-7594

2110 Suasana di dalam ruang rapat muker cacadveteran grand hotel Lembang

2111 Seoarng pejabat daerah sedang memberikansambutannya di depan tamu undangan yang hadir

66-7596

2112 Bebarap tamu undnagan sedang duduk di lobigrand hotel Lembang

66-7597

hal.555

Page 138: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2113 Foto bersama antara anggota cacad veteranlainnya di depan lobi grand hotel Lembang

66-7598

2114 Suasana makan malam pada saat istirahat mukercacad veteran

66-7599

2115 Beberapa tamu undangan muker cacad veteransedang menikmati hidangan makan malam yangdisediakan oleh pihak hotel

66-7600

2116 Acara pembukaan kembali muker cacad veteransetelah di jeda untuk makan malam

66-7601

2117 Tampak dari dekat pimpinan muker sedangberbincang dengan salah satu tamu undangan

66-7602

2118 Tamu-tamu undangan yang sedang mengikutimuker cacad veteran di grand hotel Lembang

66-7603

2119 Tamu undangan dari daerah lainnya yangmengikuti muker cacad veteran

66-7604

2120 Foto bersama antara anggota cacad vetranlainnya di depan lobi grand hotel Lembang

66-7605

2121 Perbincangan antara tamu undangan yang hadirdalam muker dengan seorang pejabat daerahpada saat berlangsungnya makan malam

66-7606

2122 Makan malam bersama anatara tamu undangancacad veteran di grand hotel Lembang

66-7607

2123 Foto-foto tamu undangan yang ikut menghadirimuker cacad veteran di grand hotel Lembang

66-7608

2124 Tamu undangan sedang makan malam bersama 66-7609

2125 Dua orang tamu undnagan wanita dan dua orangtamu undangan laki-laki menikmati makan malambersama

66-7610

2126 Suasana berlangsungnya muker cacad veteran digrand hotel Lembang

66-7611

2127 Seorang tamu undnagan berjalan denganmenggunakan tongkat ditangannya menuju ruangmuker cacad veteran di grand hotel Lembang

66-7612

2128 Pimpinan dan semua anggota muker berdiri untukmenghorati nyanyian Indonesai Raya

66-7613

2129 Beberapa tamu wanita yang hadir yang mengikutiacara muker cacad veteran di grand hotelLembang

66-7614

2130 Semua tamu undangan berdiri sebelum memulaiacara muker cacad veteran

66-7615

2131 Panitia muker cacad veteran sedang berfotobersama

66-7616

2132 Anggota muker cacad veteran menikmati makanmalam

66-7617

2133 Tamu undangan menundukkan kepala dalammengikuti doa bersama

66-7618

2134 Suasana muker cacad veteran di grand hotelLmebang

66-7619

hal.555

Page 139: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2135 Anggota muker dan tamu undangan sedangmenyimak sambutan yang disampaikan olehsalah satu pembicara

66-7620

2136 Seorang pembicara dari TNI sedangmenyampaikan sambutannya

66-7621

2137 Panitia muker dan tamu undangan lainnya dudukdi depan lobi dekat meja receptionis hotel

66-7622

2138 Panitia muker cacad veteran duduk di lobi grandhotel Lembang

66-7624

2139 Suasana di lobi grand hotel Lembang 66-76252140 Penyampaian sambutan dari anggota TNI 66-76262141 Taampak dari dekat anggota TNI sedang

menyampaikan sambutannya di depan tamuundangan yang hadir

66-7627

2142 Foto bersama antara panitia penyelenggaramuker cacad veteran dengan pegawai grandhotel Lembang

66-7628

2143 Penyampaian sambutan dari pembicara lainnyadi dalam muker cacad veteran

66-7629

2144 Pejabat daerah sebagai pembicara duduk dibarisan depan tamu undangan

66-7630

2145 Para demonstran di jalanan dengan membawaspanduk

66-7631

2146 Semua anggota muker mengikuti upacara apel dilapangan

66-7632

2147 Jenderal Soeharto menandatangani sebuahpiagam

66-7633

2148 Pengambilan sumpah seorang prajurit 66-76342149 Seorang prajurit memegang bendera panji sambil

mengucapkan sumpah66-7635

2150 Inpeksi keliling jenderal Soeharto pada saatupacara apel

66-7636

2151 Jenderal Soeharto bertindak selaku inspekturdalam apel upacara

66-7637

2152 Pemberian hormat kepada inpektur upacara 66-76382153 Inpeksi keliling Jenderal Soeharto dengan

menggunakan mobil jeep tentara setelah selesaiupacara

66-7639

2154 Kedatangan Jenderal Soeharto besertarombongan

66-7640

2155 Pimpinan upacara sedang melapor ke inpeksturupacara

66-7641

2156 Dua orang anggota muker cacad veteran sedangmakan malam

66-7642

2157 Foto bersama antara panitia muker denganpegawai hotel yaitu chef yang ada di grand hoteldi dapur pada saat memasak hidangan makanmalam

66-7643

2158 Suasana dalam ruang rapat pada saat mukerberlangsung

66-7644

2159 Beberapa orang bagian teknisi 66-76452160 Tamu undangan yang hadir dalam muker duduk

di kursi yang telah disediakan panitia mukercacad veteran

66-7646

hal.555

Page 140: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2161 Bincang bincang bersama di lobi grand hotel 66-76472162 Suasana pada saat makan malam bersama di

restauran grand hotel Lembang66-7648

2163 Salah seoarng dari pembicara sedangmenyampaikan sambutannya didepan tamuundangan yang hadir

66-7649

2164 Berfoto bersama seluruh anggota muker cacadveteran se-Indonesia didepan gedung grand hotelLembang

66-7650

2165 Anggota muker cacad veteran sedang berfotobersama pimpinan muker dan anggota mukerlainnya

66-7651

2166 Foto anak-anak dan wanita dewasa di sebuahkebun

66-7652

2167 Penghormatan kedatangan mobil pejabat didepan halaman Grand Hotel Lembang.

66-7653

2168 Pimpinan muker cacad veteran sedangmendengarkan pemaparan seorang pembicara

66-7654

2169 Tampak perwakilan-perwakilan dari beberapadaerah di Indonesia pada saat mengikuti mukercacad veteran di grand hotel Lembang

66-7655

2170 Suasana dalam rapat muker cacad veteran digrand hotel Lembang

66-7656

2171 Perwakilan dari daerah Yogya dan cabangSleman

66-7657

2172 Salah satu dari perwakilan daerahnya masing-masing sedang menyampaikan pembahasankegiatannya

66-7658

2173 Anggota-anggota muker cacad veteran berjalanmenuju ruangan muker berlangsung

66-7659

2174 Anggota muker sedang melihat-lihat foto-fotoyang di pajang di dinding

66-7660

2175 Empat orang laki-laki anggota dari muker cacadveteran berfoto di depan lobi hotel

66-7661

2176 Foto anggota-anggota muker cacad veteran 66-76622177 Panitia muker cacad veteran di grand hotel

lembang66-7663

2178 Tiga orang laki-laki panitia muker cacad veteranberfoto bersama di depan gedung grand hotelLembang

66-7664

2179 Seorang anggota muker cacad veteran berfoto didepan gedung grand hotel Lembang

66-7665

2180 Anggota cacad veteran dengan kondisi fisiksudah tidak sempurna lagi kedua tangganyamemakai tangan palsu

66-7666

2181 Foto bersama antara anggota muker cacadveteran yang datang dari berbagai daerah

66-7667

2182 Anggota muker cacad veteran berjalan menujulobi gedung grand hotel Lembang

66-7668

hal.555

Page 141: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2183 Seorang anggota muker cacad veteran sedangmenyampaikan pembicaraan di depan pimpinanmuker dan anggota muker lainnya

66-7669

2184 Penyampaian sambutan oleh salah seoranganggota

66-7670

2185 Suasana dalam rapat muker cacad veteran digrand hotel Lembang

66-7671

2186 Anggota muker cacad veteran sedangmendengarkan sambutan

66-7672

2187 Wakil anggota dari beberapa daerah yang ada diIndonesia

66-7673

2188 Penyampaian sambutan oleh seorang anggotamuker

66-7674

2189 Seorang anggota muker menyampaikansambutan di depan anggota muker veteranlainnya

66-7675

2190 Anggota-anggota muker cacad veteran yangmenghadiri muker di Lembang

66-7676

2191 Suasana rapat muker cacad veteran di grandhotel Lembang

66-7677

2192 Tampak sekitar gedung grand hotel Lembang 66-76782193 Anggota muker cacad veteran sedang

berbincang-bincang dengan anggota mukercacad veteran lainnya

66-7679

2194 Rapat panitia muker cacad veteran 66-76802195 Suasana rapat panitia muker cacad veteran 66-76812196 Panitia muker cacad veteran sedang berkumpul 66-7682

2197 Salah seorang anggota cacad veteran yangmengalami luka pada jaman kemerdekaan

66-7683

2198 Beberapa orang anggota sedang berdiskusi diruangan grand hotel Lembang

66-7684

2199 Panitia muker cacad veteran berkumpul danberdiskusi di lobi hotel

66-7685

2200 Foto bersama anggota muker cacad veteran 66-76862201 Suasana berlangsungnya muker cacad veteran di

grand hotel Lembang66-7687

2202 Dua orang anggota muker sedang berbincangdisela-sela istirahat

66-7688

2203 Seorang anggota muker memberikan sambutandi depan anggota muker lainnya

66-7689

2204 Pimpinan muker mendengarkan sambutan yangdisampaikan oleh seorang anggota muker lainnya

66-7690

2205 Wakil anggota cacad veteran dari berbagaidaerah Indonesia

66-7691

2206 Panitia berfoto bersama dengan sebuah patungyang ada di grand hotel Lembang

66-7692

2207 Foto bersama panitia muker cacad veterandisebuah halaman dekat hotel

66-7693

2208 Makan bersama antara anggota muker danpanitia muker

66-7694

hal.555

Page 142: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2209 Salah seorang anggota cacad veteran sedangmenikmati makan yang disediakan oleh panitiadengan menggunakan tangan palsu

66-7695

2210 Suasana di dalam ruanga pada saat muker cacadveteran berlangsung

66-7696

2211 Anggota yang hadir mendengarkan penyampaiansambutan oleh seorang anggota muker

66-7697

2212 Suasana rapat pada saat muker cacad veteran 66-7698

2213 Anggota perwakilan dari setiap daerah sedangmendengarkan penjelasan dari anggota lainnya

66-7699

2214 Sambutan dari salah seoarng anggota muker 66-77002215 Anggota muker menjelaskan program kerja pada

setiap program kerja disetiap daerahnya66-7701

2216 Tampak dua orang sedang berbincang diantaraanggota muker lainnya

66-7702

2217 Tampak seorang anggota menyampaikanprogram kerja dari daerahnya

66-7703

2218 Suasana muker cacad veteran di Grand HotelBandung

66-7704

2219 Seorang anggota muker cacad veteran berbicaradi depan pimpinan muker dan anggota mukercacad veteran lainnya

66-7705

2220 Dua orang perempuan dengan memakai bajukebaya adat sunda sedang menumbuk beras

66-7706

2221 Foto gedung observatorium Bosscha yangmerupakan salah satu tempat peneroponganbintang tertua di Indonesia yang terletak diLembang Bandung

66-7707

2222 Suasana pemandangan dari atas sebuahpegunungan

66-7708

2223 Salah satu masjid yang ada di Lembang 66-77102224 Seorang anak yang menunggangi gerobak sapi

sambil membawa ranting daun tebu di temaniseorang bapak yang berjalan

66-7711

1966.07.27 Pengadilan Mahmilub Letkol Udara HeruAtmodjo dalam Perkara Keterlibatan PeristiwaG 30 S di gedung Bappenas, Taman Suropati I,Jakarta. Tanggal 27 Juli - 12 Agustus 1966

13

2225 Pengunjung sidang perkara peristiwa G 30 Sberdiri sesat sebelum sidang dimulai.

66-7761

2226 Saksi memasuki ruangan sidang. 66-77622227 Seorang terdakwa sedang memberikan

keterangannya di depan hakim dan jaksa66-7763

2228 Saksi memberikan keterangan. 66-77642229 Seorang terdakwa sedang mendengarkan

keterangan penuntut66-7765

2230 Saksi berdiri di depan para hakim. 66-7766

hal.555

Page 143: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2231 Seorang pembela wanita sedang membacakanketerangan dalam sidang perkara peristiwa G 30S di Gedung BAPPENAS

66-7767

2232 Pembela (perempuan) memberikan keterangan didalam sidang.

66-7768

2233 Ketua sidang dan panitera sedang menulisketeranagan dari jaksa penuntut

66-7769

2234 Pembela (perempuan) terdakwa memberikanketerangan di dalam sidang. Tampak saksi dalampersidangan.

66-7770

2235 Oditur yang mengikuti sidang peristiwa G30 Syang diadili oleh mahmilub di gedung BAPPENAS

66-7771

2236 Seorang pembela memberikan keterangan-keterangan yang ada didalam map kepada ketuamahmilub

66-7773

2237 Saksi berdiri di temani oleh dua petugaskeamanan sidang.

66-7774

2238 Para hakim sidang keluar dari ruangan sidang. 66-7775

2239 Tim pembela terdakwa dalam sidang. 66-77792240 Tim hakim persidangan. 66-77802241 Seorang terdakwa peristiwa G30 S sedang duduk

diadili di depan ketua mahmilub66-7782

2242 Suasana sidang perkara peristiwa G 30. 66-77832243 Saksi dimintai keterangan oleh Jaksa Penuntut

Umum.66-7784

2244 Setelah selesai mengikuti sidang terdakwaperistiwa G30S di bawa keluar gedungBAPPENAS kemudian di masukkan ke dalammobil barakuda

66-7785

2245 Petugas keamanan yang menggunakan tankmiliter selama persidangan berlangsung.

66-7786

2246 Sidang perkara ex Letkol Heru Atmodjo denganmenghadirkan saksi Laksamana Omar Dhani

66-7787

2247 Laksamana Omar Dhani berdiri di depan ketuasidang Mahmilub

66-7788

2248 Laksamana Omar Dhani memberikan keterangandi depan ketua mahmilub dan pengucapansumpah

66-7789

2249 Tampak secara dekat laksamana Omar Dhaniduduk di kursi sidang mahmilub

66-7790

2250 Seorang saksi sedang berdiri di depan ketuasidang mahmilub sebelum memberikankesaksiannya

66-7791

2251 Saksi menyampaikan keterangannya sambilmemegang kitab suci

66-7792

2252 Saksi memberikan keterangan pada sidangmahmilub

66-7793

2253 Suasana di dalam gedung BAPPENAS pada saatsidang mehmilub berlangsung

66-7794

2254 Tamu undangan yang menghadiri sidangmahmilub

66-7795

hal.555

Page 144: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2255 Semua tamu undangan berdiri setelah acarasidang mahmilub selesai

66-7796

1966.07.28 Pengadilan Mahmilub Letkol Udara HeruAtmodjo dalam Perkara Keterlibatan PeristiwaG 30 S di gedung Bappenas, Taman Suropati I,Jakarta. Tanggal 27 Juli - 12 Agustus 1966

11

2256 Tamu undangan yang mengikuti sidangmahmilub menuruni tangga gedung BAPPENAS

66-7797

2257 Ketua sidang mahmilub berjalan meninggalkanruangan sidang di ikuti anggota mahmilub lainnya

66-7798

2258 Tamu undnagan yang menghadiri acara sidangmahmilub

66-7799

2259 Terdakwa G30S sedang diadili oleh mahmilub digedung BAPPENAS

66-7800

2260 Tampak dari dekat terdakwa G30S membacakanketerangan pembelaannya

66-7801

2261 Pembacaan keterangan pembelaan olehterdakwa G30S

66-7802

2262 Tamu undangan yang duduk di depan ruangsidang mahmilub

66-7803

2263 Ketua sidang mahmilub meninggalkan ruangsidang

66-7804

2264 Ketua sidang sedang menyampaikan keputusanatau hasil dari sidang mahmilub

66-7805

2265 Pemberian keterangan dari saksi denganbersumpah di atas kitab

66-7806

2266 Barang-barang bukti milik terdakwa yang di sitaoleh mahmilub

66-7808

1966.07.27s/d

1966.08.12

Pengadilan Mahmilub Letkol Udara HeruAtmodjo dalam Perkara Keterlibatan PeristiwaG 30 S di gedung Bappenas, Taman Suropati I,Jakarta. Tanggal 27 Juli - 12 Agustus 1966

2267 Kesaksian Com. U Dewanto di depan ketuamahmilub atas perkara ex Letkol Heru Atmodjo

66-7892

2268 Penyampaian kesaksian oleh Com. U Dewanto disidang mahmilub dengan di barengi sumpah diatas kitab suci

66-7893

2269 Com U Dewanto sedang menyampaikankesaksiannya didepan ketua mahmilub

66-7894

2270 Saksi Com U Dewanto sedang diberikanpertanyaan oleh pembela

66-7895

2271 Com. U Sunarji berjalan menuju ruang sidangmahmilub

66-7896

2272 Com. U Sunarji memberikan keterangankesaksiaannya di depan ketua sidang mahmilub

66-7897

2273 Kesaksian Com U Sunarji dengan kitab suci atasketerangannya

66-7898

2274 Suasana sidang mahmilub di gedung BAPPENAS 66-7899

hal.555

Page 145: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2275 Pemberian keterangan di depan ketua sidangmahmilub

66-7900

2276 Saksi sedang menjawab pertanyaan yang diberikan oleh ketua mahmilub

66-7901

2277 Saksi dari RRI Dawor Rochman sedangmemberikan saksi atas perkara ex Letkol HeruAtmodjo di Gedung BAPPENAS

66-7902

2278 Saksi dari RRI Sukarman sedang memberikansaksi atas perkara ex Letkol Heru Atmodjo

66-7903

2279 Sukarman dari RRI sedang menyampaikanketerangannya atas perkara ex Letkol HeruAtmodjo

66-7904

2280 Kapten Surjadi memberikan keterangan didepanketua mahmilub atas perkara Heru Atmodjo

66-7905

2281 Kesaksian Kapten Surjadi atas perkara HeruAtmodjo dalam sidang Mahmilub

66-7906

2282 Kesaksian ex kapten IdunTjera di dalam sidangmahmilub atas perkara EX Letkol U Heru Atmodjo

66-7907

2283 Kesaksian Sermay U Maum di persidanganmahmilub atas perkara ex Letkol U Heru Atmodjo

66-7908

2284 Barang bukti berupa senjata yang ada di sidangmahmilub di bawa ke depan ketua mahmilub

66-7909

2285 Petugas memberikan barang bukti kepada ketuasidang mahmilub

66-7909

2286 Petugas pengadilan memberikan senjata-senjatasebagai barang bukti ke meja ketua, hakimanggota, panitera

66-7910

2287 Ketua mahmilub, hakim anggota, panitera berdiriketika sidang berakhir

66-7911

1966.07.27s/d

1966.08.12

Pengadilan Mahmilub Letkol Udara HeruAtmodjo dalam Perkara Keterlibatan PeristiwaG 30 S di gedung Bappenas, Taman Suropati I,Jakarta. Tanggal 27 Juli - 12 Agustus 1966

2288 Terdakwa peristiwa G30S sedang membacakanketerangan pembelaannya di depan ketuaMahmilub di gedung BAPPENAS

66-8193

2289 Suasana di dalam gedung BAPPENAS tampaktamu undangan yang hadir dalam kasus perkaraperistiwa G30S

66-8195

2290 Terdakwa G30S memberikan berkas kepadaketua mahmilub

66-8196

2291 Seorang pembela sedang membacakanpembelaannya untuk terdakwa kasus G30S

66-8197

2292 Tampak dari dekat pembela sedangmembacakan berkas belaannya untuk terdakwaG30S

66-8198

2293 Suasana pada saat pembacaan keterangan olehseorang pembela

66-8199

hal.555

Page 146: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2294 Pembela kasus dari terdakwa G30S memberikanberkas kepada ketua mahmilub

66-8200

2295 Pembela memberikan berkas kepada anggotamahmilub lainnya (penyidik)

66-8201

2296 Ketua mahmilub dan anggota mahmilub lainnyasedang berbincang dengan salah seorang saksi

66-8202

2297 Anggota mahmilub sedang berkumpul danberbincang di ruangan

66-8203

1966.07.27s/d

1966.08.12

Pengadilan Mahmilub Letkol Udara HeruAtmodjo dalam Perkara Keterlibatan PeristiwaG 30 S di gedung Bappenas, Taman Suropati I,Jakarta. Tanggal 27 Juli - 12 Agustus 1966

2298 Ketua mahmilub dan anggota mahmilubmemasuki ruang sidang di Bappenas

66-8528

2299 Ketua mahmilub membacakan rangkaian acarasidang

66-8529

2300 Anggota sidang mahmilub duduk menyaksikanberlangsungnya sidang perkara peristiwa G 30 Sdi gedung Bappenas

66-8530

2301 Tampak Letkol udara heru atmodjo dijatuhihukuman seumur hidup

66-8531

2302 Suasana berlangsungnya sidang mahmilubperkara peristiwa G30S di gedung Bappenas,tampak letkol udara heru atmodjo duduk di depanketua mahmilub

66-8532

2303 Tamu undangan yang menghadiri sidangmahmilub perkara peristiwa G30S di gedungBappenas

66-8533

2304 Suasana di dalam gedung BAPPENAS 66-85342305 Letkol udara Heru Atmodjo berdiri di depan ketua

mahmilub untuk mendengarkan keputusanhukuman yang akan dijatuhi hukuman seumurhidup

66-8603

2306 Tampak pembela terdakwa mendengarkankeputusan ketua mahmilub

66-8604

2307 Ketua sidang mehmilub mengetukkan palu atasjatuhan hukuman seumur hidup kepada terdakwaperistiwa G30 Letkol udara Heru Atmodjo

66-8605

2308 Letkol udara Heru Atmodjo didampingi polisimiliter

66-8606

Perkara Peristiwa G30 S Diadili oleh Mahmilubdi Gedung BAPPENAS Taman Suropati

2309 Ketua mahmilub, hakim anggota, panitera berdiriketika akan memulai sidang

66-7949

2310 Terdakwa G30S duduk di kursi pengadilan digedung BAPPENAS

66-7950

2311 Seorang pembela menyerahkan berkas-berkasterdakwa

66-7951

2312 Kesaksian M. Atarij di pengadilan mahmilub 66-79522313 Pemberian keterangan saksi Letnan II Tjetje di

persidangan mahmilub66-7953

hal.555

Page 147: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2314 Let. I Sutedja sedang memberikan kesaksiannyadi sidang mahmilub

66-7954

2315 Terdakwa dan seorang saksi Com. U Susanto dipengadilan mahmilub di gedung BAPPENAS

66-7955

2316 Com. U Susanto ketika sedang memberikanketerangan di depan ketua mahmilub

66-7956

2317 Terdakwa G30S pada saat diadili oleh mahmilubdengan menghadirkan Com U Susanto sebagaisaksi

66-7957

2318 Suasana sidang mahmilub sedang berlangsungdi gedung BAPPENAS

66-7958

2319 Penjelasan keterangan dari saksi Com Susanto didalam sidang mahmilub

66-7959

2320 Terdakwa G30 S berdiri didepan ketua sidangmahmilub, tampak ketua mahmilub sedangmemberikan pertanyaan kepada terdakwa.

66-7960

Muker Cacad Veteran Se-Indonesia diLembang

66-8059 s/d66-8062

2321 Anggota keluarga peserta muker cacad veteranyang hadir di grand hotel Lembang sedangmenundukkan kepala

66-8059

2322 Seorang laki-laki sedang menyanyikan sebuahlagu dalam acara muker cacad veteran

66-8060

2323 Tampak pimpinan muker dan anggota lainnyasedang menikmati alunan musik pada acaramuker cacad veteran di grand hotel Lembang

66-8061

2324 Peserta anggota muker sedang mengikuti acaramuker veteran

66-8062

Perkara Peristiwa G 30 diadili oleh Mahmilubdi Gedung BAPPENAS

66-8069 s/d66-8072

2325 Penyerahan berkas dari pembela atas terdakwaperistiwa G30S kepada ketua mahmilub

66-8069

2326 Terdakwa peristiwa G30S sedang berbincangdengan seorang pembela

66-8070

2327 Pembela dan seorang terdakwa beserta anggotamahmilub lainnya sedang berbincang-bincang

66-8072

Pelantikan Wakil-wakil Ketua DPRD GR diBalaikota Merdeka Selatan

66-8092 s/d66-8104

2328 Suasana pada saat berlangsungnya pelantikanwakil-wakil ketua DPRGR di Balaikota MerdekaSelatan

66-8092

2329 Pengambilan sumpah seorang wakil anggotaDPR GR di depan ketua DPR

66-8093

2330 Pengucapan sumpah oleh calon wakil DPRD GRdi Balaikota Merdeka Selatan

66-8094

2331 Tampak dari kiri ke kanan sdr. Harsono dan Kol.Jusuf, pada saat pembacaan sumpah

66-8095

hal.555

Page 148: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2332 Sdr. Harsono, Kol. Jusuf pada saat pelantikkanwakil-wakil ketua DPRD GR di Balaikota MerdekaSelatan

66-8096

2333 Tampak sdr. Harsono dan para tamu undanganpada saat pelantikkan wakil-wakil ketua DPRDGR

66-8098

2334 Pemberian ucapan selamat oleh ketua DPRsetelah acara pelantikkan

66-8099

2335 Wakil ketua DPRD GR yang sudah dilantikmenerima jabatan tangan dari seluruh tamuundangan yang hadir sebagai ucapan selamat

66-8100

2336 Anggota-anggota DPRD memberikan ucapanselamat kepada wakil-wakil ketua DPRDGR yangbaru

66-8101

2337 Wakil kepala daerah yang ikut menghadiri acarapelantikkan wakil-wakil ketua DPRDGR

66-8102

2338 Ketua MPR ke-1 Dr. Chaerul Saleh sedangberbincang dengan Kol Jusuf dan wakil ketuaDPRD GR lainnya

66-8103

2339 Tampak sdr. Harsono dan beberapa wakil ketuaDPRDGR sedang berbincang dengan ketua MPRpertama Dr. Chaerul Saleh setelah acarapelantikan usai

66-8104

1966.07.30 Progress Report Pembangunan MonumenNasional/ Tugu Nasional dan Jalan SilangMonumen Nasional

4

2340 Tampak monumen nasional masih dalam prosespembangunan

66-7934

2341 Mobil pengeruk pasir yang ada di pembangunanmonumen nasional

66-7935

2342 Tampak patung banteng masih dalam tahapproses pembangunan

66-7936

2343 Pekerja proyek sedang mengangkat pasir kedalam mobil bak pasir

66-7937

1966.08.02 Timbang Terima Bidang Kesejahteraan Rakyatdi Merdeka Selatan No. 6 dari Menteri UtamaAdam Malik kepada Idem KH. Idham Chalid(yang baru)

6

2344 Menteri Utama Adam Malik tampak sedangberbicara dengan KH. Idham Chalid.

66-8132

2345 Tampak Menteri Utama Adam Malik sedangmenandatangani sesuatu di sampingnya tampakKH. Idham Chalid

66-8133

2346 Tampak Seorang pejabat negara sedangmenandatangani berita acara serah terima.

66-8134

2347 Tampak Seorang pejabat negara sedangmenandatangani berita acara serah terima (2)

66-8135

2348 Adam Malik (Berdiri) sedang berbicara dengansalah seorang pejabat negara pada acaratimbang terima Bidang Kesejahteraan Rakyat.

66-8137

2349 Suasana Timbang Terima Bidang KesejahteraanRakyat di Jl. Merdeka Selatan No. 6.

66-8138

hal.555

Page 149: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.08.03 Timbang Terima Segitiga antar DS WJRumambi, Menteri Penerangan yang barudengan BM Diah di Kebon Sirih

4

2350 Tampak BM Diah (Kiri) dan DS WJ Rumambi(Kanan) sedang duduk bersama dalam TimbangTerima Segitiga Menteri Penerangan

66-8033

2351 DS WJ Rumambi sedang menandatangani beritaacara timbang terima Menteri Penerangan dariBM Diah di Kebon Sirih No. 76

66-8036

2352 DS WJ Rumambi sedang menandatangani beritaacara timbang terima Menteri Penerangan dariBM Diah di Kebon Sirih No. 76 (2)

66-8037

2353 BM Diah sedang menandatangani berita acaratimbang terima Menteri Penerangan

66-8039

1966.08.03 Timbang Terima Segitiga Antara MenteriPenerangan Dan Seterusnya

11

2354 Mr. BM Diah menandatangani sebuah dokumendisaksikan oleh Mr Rumambi yang dudukberdampingan Mr Prof. Oemar Seno Adji

66-8038

2355 Tampak duduk berdampingan Mayor JendralMoersjid, Mr. Wirjono Prodjodikoro dan LetnanJenderal KKO R.Hartono dalam acara timbangterima segitiga antara Menteri Penerangan danseterusnya

66-8040

2356 Mr Prof. Oemar Seno Adji, SH sedangmenyampaikan pengarahan pada acaratimbangan terima segitiga antara MenteriPenerangan dan seterusnya, disamping beliaududuk Mr. Rumambi dan Mr. BM. Diah

66-8041

2357 Mr. Rumambi menyampaikan pengarahan padaacara timbangan terima segitiga, Beliaudidampingi oleh Mr. BM Diah duduk disebelah kiridan Mr. Prof. Oemar Seno Adji, SH dudukdisebelah kanan

66-8042

2358 Suasana acara timbangan terima segitiga antaraMenteri Penerangan dan seterusnya, Tampak Mr.Rumambi sedang menyampaikan pengarahan

66-8043

2359 Mr. BM Diah sedang berdiri untuk menyampaikanpengarahan pada acara timbangan terimasegitiga antara Menteri Penerangan danseterusnya dan duduk disamping beliau Mr.Rumambi dan Prof. Oemar Seno Adji

66-8044

2360 Suasana acara timbangan terima segitiga antaraMenteri Penerangan dan seterusnya, Tampak Mr.BM Diah menyampaikan pengarahan dan dudukdisamping beliau Mr. Rumambi dan Prof. OemarSeno Adji yang sedang merokok

66-8045

hal.555

Page 150: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2361 Mr. BM Diah menyampaikan pengarahan padaacara timbangan terima segitiga antara MenteriPenerangan dan seterusnya dan tampak didepanbeliau duduk Mayor Jendral Moersjid, Mr. WirjonoProdjodikoro dan Letnan Jenderal KKOR.Hartono

66-8046

2362 Mr. BM Diah sedang menyampaikan pengarahanpada acara timbangan terima segitiga antaraMenteri Penerangan dan seterusnya, disampingbeliau duduk Mr. Rumambi yang sedang merokokdan Prof. Oemar Seno Adji

66-8047

2363 Mr. BM Diah tengah berjabat tangan denganMayor Jendral Moersjid acara timbangan terimasegitiga antara Menteri Penerangan danseterusnya

66-8048

2364 Mr. BM Diah tengah berjabat tangan denganMr.Mashuri Saleh yang hadir dalam acaratimbangan terima segitiga antara MenteriPenerangan dan seterusnya

66-8049

1966.08.08 Kunjungan Menteri Luar Negeri Australia PaulHasluck di Indonesia (8-10 Agustus 1966)

9

2365 Menteri luar negeri Indonesia Adam Malikmenyambut kedatangan Menteri luar negeriAustralia Paul Hasluck di lapangan udaraKemayoran

66-8204

2366 Paul Hasluck turun dari pesawat ketika tibadilapangan udara Kemayoran

66-8205

2367 Adam malik menjabat tangan Paul Hasluck ketikaturun dari pesawat

66-8206

2368 Menteri luar negeri Indonesai Adam Malik danMenteri luar negeri Australia Paul Hasluckbertolak dari lapangan terbang Kemayoran

66-8207

2369 Menteri luar negeri Indonesia Adam Malik danMenlu Australia Paul Hasluck sedangmemberikan keterangan pers kepada wartawan

66-8208

2370 Tampak menlu Australia Paul Hasluck sedangmemberikan keterangan kepada wartawandidampingi oleh Menlu Indonesia Adam Malik

66-8209

2371 Tampak Paul Hasluck dan Adam Malik berdirisetelah selesai memberikan keterangan pers

66-8210

2372 Menlu Luar negeri Paul Hasluck dan adam malikbeserta rombongan meninggalkan ruangan dilapangan terbang Kemayoran

66-8211

2373 Tampak Paul Hasluck dan Adam Malik duduk dimobil bertolak dari lapangan terbang

66-8212

1996.08.10 Kunjungan Menteri Luar Negeri Australia PaulHasluck di Indonesia (8-10 Agustus 1966).Diterima Presiden Soekarno di Istana Bogor

2

hal.555

Page 151: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2374 Menteri Luar Negeri Australia Paul Haslucksedang beramah tamah dengan PresidenSoekarno di Istana Bogor

66-8262

2375 Menteri Luar Negeri Australia Paul Hasluckberjabat tangan dengan Presiden Soekarno diIstana Bogor

66-8263

1966.08.10 Peresmian Pabrik Sutra Di Ciawi 132376 Suasana peresmian Pabrik Sutra di Ciawi 66-83692377 Tampak tiga orang wanita sebagai petugas

penerangan dalam kegiatan peresmia PabrikSutra di Ciawi, Bogor.

66-8371

2378 Tampak Mesin Pemintal Sutra dalam kegiatanPeresmian Pabrik Sutra di Ciawi, Bogor.

66-8372

2379 Tampak Mesin Produksi Sutra Dalam KegiatanPeresmian Pabrik Sutra di Ciawi

66-8379

2380 Tampak seorang wanita sedang menunjukanhasil pemintalan sutra pada saat kegiatanperesmian Pabrik Sutra Di Ciawi

66-8382

2381 Tampak Alat-alat proses produksi Sutra padasaat peresmian Pabrik Sutra di Ciawi

66-8383

2382 Seorang wanita peraga sedang menunjukanpenggunaan alat produksi sutra

66-8384

2383 Seorang wanita peraga sedang menunjukanpenggunaan alat produksi sutra (2)

66-8385

2384 Alat penangkaran ulat sutra di Pabrik Sutera"Ratna" di Ciawi

66-8387

2385 Kondisi peralatan pemintalan benang sutera diPabrik Sutera "Ratna" di Ciawi

66-8388

2386 Peralatan pemintalan benang sutera di PabrikSutera "Ratna" di Ciawi

66-8389

2387 Tampak peralatan pemintalan benang sutera diPabrik Sutera "Ratna" di Ciawi

66-8390

2388 Seorang operator wanita sedangmengoperasikan mesin pemintalan benang sutera

66-8391

2389 Tampak seorang operator wanita sedangmengoperasikan mesin produksi benang sutera

66-8392

1966.08.10 Konferensi Pers KOGAM Tentang Malaysia diGedung V KOGAM Jl. Merdeka Barat

10

2390 Tampak Dekat Salah seorang pejabat KomandoGanyang Malaysia (KOGAM)

66-8225

2391 Para Pejabat KOGAM sedang melakukankonferensi pers didepan para wartawan tentangMalaysia.

66-8226

2392 Para Jurnalis yang sedang mengikuti konferensipers KOGAM tentang Malaysia

66-8227

2393 Para Pejabat KOGAM sedang melakukankonferensi pers didepan para wartawan tentangMalaysia.

66-8228

2394 Para Jurnalis yang sedang mengikuti konferensipers KOGAM tentang Malaysia (2)

66-8229

hal.555

Page 152: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2395 Para Pejabat KOGAM sedang melakukankonferensi pers didepan para wartawan tentangMalaysia (2)

66-8230

2396 Para Pejabat KOGAM sedang menerimapertanyaan dari jurnalis saat konferensi persKOGAM

66-8231

2397 Seorang peserta konferensi pers sedangmengajukan pertanyaan kepada nara sumberyang ada.

66-8232

2398 Tampak Dekat Salah seorang perwira tinggiKomando Ganyang Malaysia (KOGAM) sedangmemberikan keterangan kepada para pesertakonferensi pers

66-8233

2399 Salah seorang nara sumber sedang memberikanketerangan kepada para peserta konferensi pers

66-8234

1966.08.10 Peresmian Lapangan Terbang Tuban diDenpasar

28

2400 Suasana di dalam ruangan sebelum acaraperesmian lapangan terbang Tuban Denpasar dimulai

66-8607

2401 Deputy menteri Bina Marga Ir. Sudhartomemberikan keterangan wartawan

66-8608

2402 Ir. Sudharto memberikan keterangan kepadawartawan

66-8609

2403 Tampak salah satu wartawan menyampaikanpertanyaan kepada ir. Sudharto

66-8610

2404 Suasana di lapangan terbang Tuban, tampaksemua tamu undangan yang sudah hadir untukmenyaksikan peresmian lapangan terbang Tuban

66-8611

2405 Penyampaian pertanyaan oleh salah satuwartawan kepada Ir. Sudharto

66-8612

2406 Tarian Bali dalam penyambutan kedatangan Ir.Sudharto

66-8613

2407 Sebuah hotel dengan pemandangan laut di Bali 66-8614

2408 Suasana pada saat peresmian lapangan terbangdi Tuban, tampak Ir. Sudharto berfoto bersama didepan gedung Tuban Airport

66-8615

2409 Gedung Tuban Airport telah diresmikan oleh Ir.Sudharto

66-8616

2410 Deputi menteri Bina Marga Ir. Sudharto sedangmemberikan sambutan pada acara konferensipers

66-8617

2411 Foto bersama tamu undangan di dalam sebuahkamar hotel di Bali

66-8618

2412 Pemandangan landasan udara lapangan terbangdi Tuban Denpasar

66-8619

2413 Tamu undangan sedang memberikan sebuahpertanyaan kepada Ir. Sudharto

66-8621

2414 Pohon kelapa yang tertiup angin laut danpemandangan ombak laut di Bali

66-8622

hal.555

Page 153: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2415 Pemandangan laut di yang terlihat di Bali BeachHotel Denpasar

66-8623

2416 Pemandangan ombak di laut dari samping Balibeach Hotel

66-8624

2417 Landasan udara di lapangan terbang Tuban Bali 66-86252418 Pemandangan dari atas landasan udara baru di

lapangan terbang Tuban Bali66-8626

2419 Potret dari Atas, Bandara di tepi laut. 66-86272420 Landasan pesawat terbang. 66-86282421 Potret dari atas dalam pesawat, gambar bandara

dan sekitar pantai.66-8629

2422 Potret dari atas dalam pesawat, gambar bandaradan sekitar pantai.

66-8630

2423 Potret dari atas dalam pesawat, gambar bandaradan sekitar pantai.

66-8631

2424 Potret dari atas dalam pesawat, gambar bandaradan sekitar pantai.

66-8632

2425 Potret dari atas dalam pesawat, gambar bandaradan sekitar pantai.

66-8633

2426 Suasana di pinggir pantai. 66-86342427 Tampak pesawat yang sedang melakukan uji

coba dilandasan udara lapangan terbang TubanDenpasar

66-8637

1966.08.16 Keterangan Pemerintah di Depan DPR-GR(Pidato Presiden dan Jendral Soeharto)

12

2428 Ketua sidang sedang memberikan keteranganpemerintah di depan anggota DPR GR

66-8716

2429 Kedatangan presiden Soekarno ke dalamruangan sidang, tamu undangan yang hadirberdiri menyambut kedatangan presidenSoekarno

66-8717

2430 Suasana di dalam ruangan di gedung DPRD GR 66-8718

2431 Presiden Soekarno menyampaikan pidatodidepan anggota DPR-GR

66-8719

2432 Penyampaian pidato oleh presiden Soekarno 66-87202433 Suasana pada saat presiden Soekarno

membacakan pidato di depan anggota DPR GR66-8721

2434 Pidato presiden Soekarno pada saatpenyampaian keterangan pemerintah didepananggota DPR GR

66-8722

2435 Jenderal Soeharto menyampaikan pidato dalamrapat keterangan pemerintah di pdepan DPR GR

66-8723

2436 Pemandangan suasana jenderal Soehartoberpidato di depan anggota DPR GR

66-8724

2437 Tampak dari samping jenderal Soehartomenyampaikan pidato

66-8725

2438 Tamu undangan anggota DPR GR yangmenghadiri penyampaian keterangan pemerintah

66-8726

hal.555

Page 154: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2439 Jenderal Soeharto memaparkan keteranganpemerintah dan menjelaskan program pemerintahyang tertulis di papan white board di depananggota DPR GR dan ketua

66-8727

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

20

2440 Menteri pertahanan Soeharto sedang berbincangdengan wakil perdana menteri/ menteri luarnegeri Tun Abdul Razak

66-8235

2441 Tampak pak Soeharto dan Tun Abdul Razaksedang berbincang-bincang

66-8236

2442 Persiapan penyambutan kedatangan wakilperdana menteri Malaysia di Kemayoraninternational airport

66-8238

2443 Tokoh-tokoh petinggi negara sedang bersiap-siapuntu menyambut kedatangan wakil perdanamenteri Malaysia

66-8239

2444 Tampak tokoh-tokoh sedang berbaris rapi untukpenyambutan kedatangan wakil perdana menteriMalaysia

66-8240

2445 Tampak Jed. Besar TNI Purn. Soeharto danMenteri luar negeri RI Adam Malik sedangmenunggu kedatangan wakil perdana mentriMalaysia Tun Abdul Razak di Lapangan terbangKemayoran

66-8241

2446 Tampak wakil perdana menteri Malaysia TunAbdul Razak baru tiba di lapangan terbangKemayoran

66-8242

2447 Wakil perdana menteri Tun Abdul Razak besertarombongan menuruni tangga pesawat Malaysian

66-8243

2448 Wakil perdana menteri Tun Abdul Razakmemekai kalungan bunga di temani Menteri Luarnegeri RI Adam Malik bertolak dari lapanganudara

66-8244

2449 Wakil perdana menteri Malaysia Tun AbdulRazak dan Adam Malik memberikan hormatdiatas podium yang telah di sediakan dilapanganudara

66-8245

2450 Suasana pada saat upacara penyambutan secaramiliter di lapangan udara Kemayoran Jakarta

66-8246

2451 Tun Abdul Razak bersalaman dengan tokoh-tokoh yang menyambut di lapangan terbangKemayoran

66-8247

2452 Suasana kedatangan wakil perdana menteriMalaysia Tun Abdul Razak di lapangan udaraKemayoran

66-8248

2453 Tampak barisan tentara militer yang beradadilapangan terbang Kemayoran

66-8249

2454 Rombongan meninggalkan lapangan udarakemayoran menggunakan mobil dinas yangsudah disediakan

66-8250

hal.555

Page 155: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2455 Tampak mobil rombongan bertolak dari lapanganerbang Kemayoran

66-8251

2456 Suasana di jalan luar lapangan terbang, tampakantusias masyarakat yang ikut serta menyambutkedatangan wakil perdana menteri Malaysia

66-8252

2457 Tampak masyarakat dijalanan antusiasmenyambut kedatangan rombongan

66-8253

2458 Mobil rombongan yang melewati kerumunanmasyarakat dijalan

66-8254

2459 Tampak pas pampres sedang mengamankanjalan ketika mobil-mobil rombongan melewatikerumunan masyarakat dijalan

66-8255

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

27

2460 Menteri pertahanan Soeharto melakukanperbincangan

66-8268

2461 Tampak dari dekat Menteri pertahanan Soehartoberbincang-bincang dengan salah satu pejabatIndonesia

66-8269

2462 Foto bersama tokoh dari delegasi perdamaian 66-8270

2463 Delegasi perdamaian dari Malaysia ketika tiba dilapangan terbang Kemayoran

66-8271

2464 Dua orang tokoh sedang berbincang di Lapanganterbang Kemayoran pada saat menunggukedatangan delegasi perdamaian tiba dilapanganterbang Kemayoran

66-8272

2465 Suasana di lapangan terbang Kemayoran tampaktokoh-tokoh sedang berbincang-bincang

66-8273

2466 Dua orang tokoh sedang berbincang -bincangsaat menunggu kedatangan delegasi perdamaiantiba di lapangan udara kemayoran

66-8274

2467 Suasana pada saat menunggu kedatangandelegasi perdamaian dari Malaysia

66-8275

2468 Pasukan militer yang menyambut kedatangandelegasi perdamaian di Kemayoran

66-8276

2469 Tokoh-tokoh pejabat sedang berkumpul dilapangan terbang Kemayoran

66-8277

2470 Para tokoh berkumpul di lapangan terbangkemyoran

66-8278

2471 Suasana penyambutan kedatangan delegasiperdamaian di lapangan terbang Kemayoran

66-8279

2472 Tampak soeharto dan tokoh pejabat lainnyasedang menunggu kedatangan delegasiperdamaian

66-8280

2473 Kedatangan pesawat yang membawa angootadelegasi perdamaian dari Malaysia baru landingdi lapangan terbang Kemayoran

66-8281

hal.555

Page 156: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2474 Delegasi perdamaian beserta rombongan turundari pesawat

66-8282

2475 Tampak dua orang dari delegasi perdamaianMalaysia turun dari pesawat

66-8283

2476 Salah seorang tokoh delegasi perdamaianMalaysia turun dari pesawat

66-8284

2477 Para wartawan mengambil gambar tamu delegasiperdamaian yang baru saja tiba di lapanganterbang Kemayoran

66-8287

2478 Tun abdul razak berjalan bersama Adam Malik dilapangan terbang Kemayoran

66-8288

2479 Tun Abdul Razak berada diatas podium, tampakpara wartawan yang berkumpul di lapanganterbang Kemayoran

66-8290

2480 Tampak dari belakang Tun Abdul Razakdidampingi Adam Malik di atas podium dilapangan terbang Kemayoran

66-8291

2481 Tun Abdul Razak bersalaman dengan tokoh-tokoh yang menyambut kedatangannya

66-8294

2482 Tun Abdul Razak beserta rombonganmeninggalkan lapangan terbang, tampak seorangkameramen sedang mengambil gambar di dalammobil yang siap melaju

66-8296

2483 Mobil rombongan yang melewati kerumunanmasyarakat di jalan di luar lapangan terbangKemayoran

66-8300

2484 Kerumunan masyarakat di jalan yang ikutmenyaksikan mobil rombongan pada saatmeninggalkan lapangan terbang

66-8301

2485 Kedatangan Tun Abdul Razak di Istana di sambutoleh Presiden Soekarno

66-8303

2486 Tampak presiden Soekarno bersalaman dengansalah seorang tokoh yang ikut dalam rombongan

66-8303

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiadibawah pimpinan wakil Perdana Menteri/ TunAbdul Razak diterima Presiden Soekarno diIstana

2

2487 Presiden Soekarno berjabat tangan denganMenteri Luar Negeri Adam Malik bediriberdampingan dengan Wakil Perdana Menteri/Tun Abdul Razak

66-8397

2488 Presiden Soekarno sedang beramah-tamahdengan Wakil Perdana Menteri /Tun AbdulRazak, didampingi oleh Menteri Luar NegeriAdam Malik

66-8398

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

10

2489 Wakil Perdana menteri/Menlu Malaysia TunAbdul Razak menandatangani persetujuanBangkok di Departemen Luar Negeri, Jakarta.Tampak Jenderal Soeharto

66-8404

hal.555

Page 157: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2490 Suasana didalam gedung departemen luar negeripada saat penandatanganan persetujuan bangkok

66-8407

2491 Tun abdul razak dan adam malik duduk di kursiyang telah disediakan untuk penandatangananpersetujuan bangkok, tampak jenderal Soeharto

66-8408

2492 Menteri Luar Negeri Adam Malik perwakilan dariIndonesia sedang menandatangani persetujuanbangkok

66-8410

2493 Tamu negara yang menghadiri penandatangananpersetujuan bangkok memberikan tepuk tangan,tampak seorang kameramen sedang mengambilgambar

66-8411

2494 Tun Abdul Razak berdiri memberikan sambutandiddepan tamu undangan yang hadir danmemberikan keterangan kepada media pers

66-8412

2495 Sambutan wakil perdana menteri/menlu MalaysiaTun Abdul Razak dalam penandatangananpersetujuan bangkok di departemen luar negeri,Jakarta. Tampak Adam Malik menyaksikan

66-8413

2496 Suasana didalam gedung departemen luar negerisetelah usai acara penandatanganan persetujuanbangkok

66-8414

2497 Tampak Tun Abdul Raazak didampingi AdamMalik berjalan keluar meninggalkan gedung

66-8416

2498 Tampak dari dekat Tun Abdul Razak dan AdamMalik beserta rmobongan di luar gedung

66-8417

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

7

2499 Wakil perdana menteri Tun Abdul Razak duduk dikursi yang telah disediakan didampingi olehAdam Malik pada saat penandatangananpersetujuan Bangkok, tampak jenderal Soeharto

66-8418

2500 Suasana pada saat penandatangananpersetujuan bangkok

66-8419

2501 Wakil perdana menteri Tun Abdul Razakmenandatangai persetujuan Bangkok didepartemen luar negeri yang disaksikan olehAdam Malik, Jenderal Soeharto serta pejabatnegara lainnya

66-8421

2502 Tampak dari dekat Adam Malik menandatangisebuah dokumen

66-8422

2503 Menteri luar negeri Adam Malik membacakansebuah dokumen yang telah ditandatangan

66-8423

2504 Perdana menteri Malaysai Tun Abdul Razakmenyampaikan sebuah sambutan di depan tamuundangan yang hadir, tampak jenderal Soeharto

66-8424

hal.555

Page 158: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2505 Suasana di luar gedung saat Tun Abdul Razakdan Adam Malik keluar dari gedung

66-8425

1966.08.11 Kunjungan delegasi perdamaian Malaysiayang dipimpin oleh Wakil PM/Menlu Tun AbdulRazak

18

2506 Percakapan antara undangan dari Malaysia danpejabat lainnya

66-8426

2507 Perdana menteri/Menlu Malaysia Tun AbdulRazak bersalaman dengan menteri luar negeriIndonesia Adam Malik

66-8427

2508 Tampak Ibu Tien Soeharto bersalaman denganPerdana menteri malaysia Tun Abdul Razak

66-8428

2509 Tampak Tun Abdul Razak beserta rombonganmemasuki gedung di merdeka selatan, tampakmenteri luar negeri Adam Malik beserta isteri IbuNelly Malik mendampingi kedatangan Tun AbdulRazak

66-8430

2510 Jenderal Soeharto sedang berbincang-bincangdengan tanu delegasi dari Malaysia

66-8431

2511 Tampak dari dekat percakapan antara perdanamenteri Malaysia Tun Abdul Razak dan menteriluar negeri Indonesia Adam Malik beserta istriNelly Malik

66-8432

2512 Percakapan antara tamu delegasi di tamangedung merdeka selatan pada malam hari

66-8433

2513 Suasana pertemuan antara tamu delegasi ditaman gedung merdeka selatan

66-8434

2514 Suasana dalam selamatan nasi tumpeng untukperdamaian Malaysia/Indonesia di MerdekaSelatan, tampak dari dekat perdana menteri TunAbdul Razak sedang berbincang-bincang

66-8436

2515 Jenderal Soeharto sedang berbincang-bincangdengan misi perdamaian Malaysia diIndonesiapada malam selamatan di Merdeka Selatan

66-8437

2516 Tampak Perdana menteri Malaysia Tun AbdulRazak, Menteri Luar Negeri Adam Malik, JenderalSoeharto beserta rombongan misi perdamaianlainnya berjalan bersama

66-8438

2517 Tampak dari kiri ke kanan Jenderal Soeharto,perdana menteri Malaysia Tun Abdul Razak,Menteri laur negeri Indonesia Adam Malik sedangduduk bersama dalam acara selamatan nasitumpeng

66-8439

2518 Menteri luar negeri Indonesia Adam Malik sedangmemberikan sambutannya dalam acaraselamatan nasi tumpeng di merdeka selatan

66-8440

2519 Misi perdmaian Malaysia Tun Abdul Razak diIndonesia dalam acara selamatan tumpeng diMerdeka Selatan

66-8441

hal.555

Page 159: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2520 Tun Abdul Razak memberikan sambutan didepan tamu undangan yang hadir dalam acaraselamatan tumpeng, tampak sebelah dari kirijenderal Soeharto

66-8442

2521 Perdana menteri Malaysia Tun Abdul Razaksedang menyampaikan sambutannyatumpengdalam acara selamatan nasi , tampak sebelahkanan Menteri luar negeri Indonesia Adam Malik

66-8443

2522 Suasana pada saat pembacaan doa, tampakJenderal Soeharto dan Tun Abdul Razak sedangmenengadahkan tangan pada saat berdoabersama

66-8445

2523 Tampak Tun Abdul Razak dan Adam Malik dalamsuasana acara doa bersama

66-8446

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

23

2524 Perdana Menteri Malaysia Tun Abdul Razaksedang menyampaikan sambutan di depanwartawan dan tamu undangan yang hadirdidampingi oleh Adam Malik

66-8449

2525 Suasana dalam konferensi pers dalam acarapenandatanganan persetujuan bangkok

66-8450

2526 Menteri luar negeri Adam Malik mendampingi TunAbdul Razak pada saat konferensi pers

66-8451

2527 Tampak Tun Abdul Razak didampingi AdamMalik memberikan keterangan kepada wartawanyang hadir

66-8453

2528 Suasana pada saat berlangsungnya konferensipers antara Tun Abdul Razak dan Adam Malik

66-8454

2529 Tamu delegasi perdamaian antara malaysia danIndonesia sedang memberikan keterangankepada wartawan Indonesia

66-8455

2530 Tampak salah seorang wartawan sedangmemberikan pertanyaan kepada tamu delegasiperdamaian yang hadir

66-8456

2531 Tamu delegasi perdamaian duduk berdampingandihadapan wartawan

66-8458

2532 Penandatanganan persetujuan Bangkok, tampakjenderal Soeharto dan Isteri Adam Mallik ibu NellyMalik

66-8459

2533 Suasana ramai di gedung di jalan merdekaselatan pada saat berlangsungnya konferensi pers

66-8460

2534 Tampak menteri luar negeri Adam Malik berdiripada saat memberikan keterangan didepanwartawan yang hadir

66-8461

2535 Tampak Menteri luar negeri Adam Malikmendampingi perdana menteri Malaysia TunAbdul Razak pada saatpenandatangananpersetujuan Bangkok

66-8463

hal.555

Page 160: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2536 Perdana menteri Tun Abdul Razak berdiri sedangmenyampaikan sambutan di depan wartawan

66-8464

2537 Perdana menteri Tun Abdul Razak berdiri sedangmenyampaikan sambutan di depan wartawan,tampak jenderal Soeharto, menteri luar negeriAdam Malik dan ibu Nelly malik berdir dibelakang kursi pak adam malik

66-8465

2538 Suasana ramai pada saat konferensi persberlangsung

66-8466

2539 Tampak dari dekat perdana menteri Malaysia TunAbdul Razak sedang menyampaikan sambutan

66-8468

2540 Anggota delegasi perdamaian yang ikut dalamacara penandatanganan persetujuan bangkok

66-8469

2541 Mobil-mobil dengan bendera Malaysia yangmembawa rombongan delegasi perdamaian

66-8471

2542 Rombongan delegasi perdamaian yang hadirdalam penandatanganan persetujuan bangkok

66-8472

2543 Tampak tamu undangan yang menghadiri acarapenandatanganan persetujuan Bangkok

66-8473

2544 Suasana di dalam ruangan gedung kementerianluar negeri di merdeka selatan

66-8474

2545 Perdana menteri/menlu Malaysia Tun AbdulRazak berjalan menuju ruangan didampingijenderal soeharto

66-8475

2546 Wartawan dan rombongan delegasi perdamaianpada saat konferensi pers di gedung merdekaselatan

66-8477

1966.08.11 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

12

2547 Rombongan delegasi perdamaian sedangberjalan bersama

66-8478

2548 Perdana meneri/menlu Malaysia Tun AbdulRazak meletakkan karangan bunga di makampahlawan Kalibata

66-8479

2549 Perdana menteri Tun Abdul Razak menundukkankepala sebagai tanda penghormatan, tampak duaorang berpakaian polisi mendampingi Tun AbdulRazak

66-8480

2550 Upacara apel di pemakaman pahlawan Kalibata,perdana menteri Tun abdul Razak sebagaipimpinan upacara

66-8481

2551 Suasana khidmat pada saat mengheningkancipta dalam upacara apel di Kalibata

66-8482

2552 Rombongan delegasi perdamaian yang mengikutiupacara apel pada saat mengheningkan cipta

66-8483

2553 Perdana menteri Tun Abdul Razak sebagaiinpektur upacara sedang menyampaikansambutan di taman makam pahlawan Kalibata

66-8484

hal.555

Page 161: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2554 Tun Abdul Razak dari samping belakang padasaat menyampaikan sambutan

66-8485

2555 Tun Abdul Razak sedang menandatanganiselembar kertas yang berisi kata-katasambutannya

66-8486

2556 Tun Abdul Razak dan rombongan berziarah kemakam jenderal A. Yani di taman makampahlawan Kalibata

66-8487

2557 Berdoa bersama di depan pusara makamjenderal Ahmad Yani

66-8488

2558 Perdana menteri Tun Abdul Razak menaburkanbunga diatas pusara jenderal Ahmad Yani

66-8489

1966.08.11 Pelantikan Para Direktur Jendral/SekretarisJendral Bidang Politik di Merdeka Selatan

20

2559 Para direktur jenderal/ sekretaris jenderal bidangpolitik sedang membaca naskah

66-8304

2560 Suasana para direktur jenderal/ sekretarisjenderal bidang politik sedang menulis di naskah

66-8305

2561 Suasana para direktur jenderal/ sekretarisjenderal bidang politik sedang menulis di naskah(1)

66-8306

2562 Suasana para direktur jenderal/ sekretarisjenderal bidang politik sedang menulis di naskah(2)

66-8307

2563 Suasana para direktur jenderal/ sekretarisjenderal bidang politik sedang menulis di naskah(3)

66-8308

2564 Tampak tiga tamu undangan pelantikandirektur/sekretaris jenderal bidang politik sedangberbincang dan menikmati makanan ringan danminuman

66-8309

2565 Tampak Adam Malik (Menteri Utama/MenteriLuar Negeri Bidang Politik Kabinet Ampera)beserta tamu undangan pelantikan direkturjenderal/sekretaris jenderal bidang politik sedangbercengkrama sambil minum dan merokok

66-8310

2566 Tampak tamu undangan pelantikandirektur/sekretaris jenderal bidang politik sedangberbincang dan menikmati minuman dan merokok

66-8311

2567 Tampak Mayjen. Basuki Rachmat (Menteri DalamNegeri Kabinet Ampera) sedang berbincangdengan salah satu tamu dalam pelantikan direkturjenderal/sekretaris jenderal bidang politik

66-8312

2568 Tampak dua orang lelaki tamu pelantikan sedangberbincang

66-8313

2569 Suasana pelantikan, para tamu memberikanselamat dengan berjabat tangan

66-8315

hal.555

Page 162: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2570 Suasana proses pelantikan para direkturjenderal/sekretaris jenderal bidang politik. Prosespembacaan sumpah dengan diletakkan Al-Qurandi atas kepala para direktur/sekretaris jenderal

66-8316

2571 Tampak depan suasana proses pelantikan paradirektur jenderal/sekretaris jenderal bidang politik.Proses pembacaan sumpah dengan diletakkan Al-Quran di atas kepala para direktur/sekretarisjenderal (1)

66-8317

2572 Tampak Adam Malik (Menteri Utama/MenteriLuar Negeri Bidang Politik Kabinet Ampera)sedang membacakan naskah dalam prosespelantikan

66-8318

2573 Suasana proses pelantikan para direkturjenderal/sekretaris jenderal bidang politik. Prosespembacaan janji yang didampingi pendetadengan membawa Al-Kitab

66-8322

2574 Tampak tamu undangan pelantikandirektur/sekretaris jenderal bidang politik

66-8323

2575 Para direktur jenderal/sekretaris jenderal bidangpolitik yang akan dilantik

66-8324

2576 Tampak dari samping Adam Malik (MenteriUtama/Menteri Luar Negeri Bidang Politik KabinetAmpera) sedang membacakan naskah dalamproses pelantikan

66-8325

2577 Suasana pelantikan para direkturjenderal/sekretaris jenderal bidang politik

66-8326

2578 Tampak para tamu memberikan selamat kepadapara direktur jenderal/sekretaris jenderal yangtelah di lantik

66-8327

1966.08.12 Kunjungan Delegasi Perdamaian Malaysiayang dipimpin Oleh Wakil PerdanaMenteri/Menlu Tun Abdul Razak

20

2579 Suasana di dalam ruang tunggu bandarakemayoran pada saat keberangkatan Tun AbdulRazak beserta rombongan ke Malaysia setelahkunjungannya di Indonesia

66-8491

2580 Misi perdamaian sedang berkumpul pada saatakan kembali lagi ke Malaysia, tampak bersamamisi perdamaian Tun Abdul Razak

66-8492

2581 Jenderal Soeharto bersalaman dengan salah satumisi perdamaian dari Malaysia

66-8494

2582 Perdana menteri/menlu Malaysia bersalamandengan seorang pejabat militer di lapanganterbang kemayoran pada saat berpamitan untukkembali ke Malaysia

66-8495

2583 Jenderal Soeharto bersalaman dengan salah satumisi perdamaian dari Malaysia di lapanan terbangKemayoran

66-8497

2584 Jenderal Soeharto berjabat tanganmengucapakan selamat jalan kepada anggotadelegasi perdamaian

66-8498

hal.555

Page 163: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2585 Jenderal Soeharto, perdana menteri Tun AbdulRazak dan dua orang milter alam apel perpisahandi lapangan terbang Kemayoran

66-8500

2586 Suasana upacara apel perpisahan antaradelegasi perdamaian Malaysia di lapanganterbang Kemayoran

66-8501

2587 Pemberian hormat kepada komandan upacara dikemayoran

66-8502

2588 Suasana upacara perpisahan di lapanganterbang Kemayoran

66-8503

2589 Komandan upacara sedang menyampaikanlaporan upacara militer kepada inspektur upacara

66-8504

2590 Jenderal Soeharto bersalaman dengan Tun AbdulRazak di lapangan terbang Kemayoran, tampakAdam malik ikut mendampingi

66-8505

2591 Perdana Menteri Tun Abdul Razak besertarombongan memberikan hormat di atas tanggapesawat ketika memasuki awak pesawat

66-8506

2592 Adam malik sedang berbincang dengan tamunegara asing

66-8507

2593 Rombongan pengantar kepulangan delegasiperdamaian Malaysia di lapangan terbangkemayoran

66-8509

2594 Menteri luar negeri Adam Malik berangkat keKuala Lumpur dengan pesawat AURI T-1203

66-8510

2595 Tampak bagian kepala pesawat AURI T-1203dengan awak pesawatnya

66-8511

2596 Menteri luar negeri Adam Malik bersalamandengan awak pesawat sebelum berangkat keKuala Lumpur

66-8512

2597 Tamu asing berjalan bersama di lapanganterbang Kemayoran

66-8513

2598 Foto bersama antara atlet sepak bola PSSI distadion utama Senayan

66-8526

1966.08.13 Penyerahan Tunggul Kostrad dari MerdekaTimur 3. (dalam Rangka Hari Ulang TahunPanca Warsa Kostrad di Jakarta)

21

2599 Pasukan tentara Kostrad (Komando CadanganStrategis Angkatan Darat) lengkap denganatribut, senjata dan ada beberapa tentara yangmembawa panji berbaris rapi di kawasan Monas(Monumen Nasional). Seorang pemimpin barisansedang memberi laporan kepada komandan apelyang berdiri di depan microfon

66-8576

2600 Tampak dari belakang, suasana penyerahantunggal Kostrad.

66-8577

2601 Tampak dari depan Pasukan tentara Kostradsedang melakukan hormat senjata

66-8578

hal.555

Page 164: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2602 Tampak dari samping Pasukan tentara Kostradsedang melakukan hormat senjata dan adabeberapa tentara yang membawa panji

66-8579

2603 Tampak dari samping komandan apel danpasukan tentara Kostrad sedang melakukanhormat senjata dan ada beberapa tentara yangmembawa panji di kawasan Monas (MonumenNasional)

66-8580

2604 Pasukan tentara Kostrad lengkap dengan atribut,senjata dan membawa panji berjalan berbanjarmelewati Gedung Angkatan Darat KomandoTjadangan Strategis DARMA PUTRA

66-8581

2605 Pasukan tentara Kostrad membentuk barisanpanjang yang memakai atribut lengkap, senjatadan membawa panji berbaris di jalan depanGedung Angkatan Darat Komando TjadanganStrategis DARMA PUTRA. Di samping barisanterdapat beberapa truk angkatan. Tampak di atasbarisan terbentang sebuah spanduk yangbertulisan, "PANTJA-WARSA KOSTRADDARMA-PUTRA akan .... pada tgl: 15 Agustus1966 .... 08.30 dengan PARADE & DEFILE diPARKIR TIMUR SENAJAN"

66-8582

2606 Tampak tank Kostrad dengan nomor 72905 yangdinaiki tentara memakai seragam loreng, diikutitruk bermerk TOYOTA bernomor G 38, danterlihat tentara Kostrad yang berbaris di pinggirjalan dengan menggunakan atribut lengkap,senjata dan membawa panji

66-8583

2607 Parade Kostrad yang di depan tampak tankbernomor 72905 diikuti truk bermerk Toyota yangdinaiki oleh tentara berseragam lengkap denganatribut, seragam, dan membawa panji. Tampaktentara yang berseragam dan membawa panjiberjalan berbaris di samping truk.

66-8584

2608 Tank Kostrad dan truk bermerk Toyota berbaris dijalan aspal yang dinaiki oleh pasukan tentaraKostrad berseragam menggunakan atribut,senjata dan membawa panji. Diatas jalanterbentang spanduk yang bertuliskan, "PANTJA-WARSA KOSTRAD DARMA-PUTRA akan ....pada tgl: 15 Agustus 1966 .... 08.30 denganPARADE & DEFILE di PARKIR TIMURSENAJAN"

66-8585

2609 Iring-iringan mobil, tank, dan truk Kostrad yangdinaiki oleh tentara Kostrad yang sedangmelewati bangunan berwarna putih yang dibagian atapnya terdapat ukiran kayu berbentukmobil

66-8586

hal.555

Page 165: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2610 Iring-iringan mobil, tank, dan truk tentara Kostrad.Tampak seorang lelaki menaiki motor berada didepan mobil. Tampak di tengah jalan ada sebuahtaman dan terdapat 3 patung.

66-8587

2611 Iring-iringan mobil, tank, dan truk Kostrad yangdinaiki oleh tentara Kostrad. Tampak warga dipinggir jalan melihat iring-iringan.

66-8588

2612 Tampak iring-iringan mobil, tank, dan truk Kostradmelewati jalan searah di depan Bangunan PTDepartement Store Indonesia SARINAHNUSANTARA

66-8589

2613 Iring-iringan mobil, tank, dan truk Kostradmelewati jalan dua arah. Tampak disamping iring-iringan ada seorang lelaki menggunakan motor.

66-8590

2614 Iring-iringan mobil, tank, dan truk Kostradmelewati jalan dua arah, bagian tengah jalanterdapat petakan tanah kosong, yang diatasnyatampak beberapa orang sedang menyebrangdan di pinggir jalan tampak beberapa orangsedang menonton iring-iringan

66-8591

2615 Pasukan tentara Kostrad tiba di Gelora BungKarno berbaris berjalan memasuki halaman luarstadion dengan memanggul senjata

66-8592

2616 Seluruh pasukan tentara Kostrad berbaris dihalaman luar stadion Gelora Bung Karno yangdipimpin oleh komandan pasukan. Tampak mobil,tank, dan truk Kostrad yang parkir di pinggir jalan

66-8593

2617 Tampak komandan dengan pasukan tentaraKostrad sedang melakukan istirahat di tempatmenggunakan senjata

66-8594

2618 Komandan pasukan dan beberapa tentarasedang berbincang dengan seorang lelakimengenakan pakaian putih (tampak samping)dan seorang juru kamera bernama Saiman didalam Stadion Gelora Bung Karno

66-8595

2619 Tampak beberapa wartawan berseragam rapidengan membawa dan mengalungkan peralatansedang berfoto di depan Gedung Balai Wartawandan ada beberapa wartawan yang duduk diatasmotor.

66-8596

1966.08.15 HUT KOSTRAD di Senayan 12620 Pawai tentara KOSTRAD dalam acara HUT

KOSTRAD66-9197

1966.08.17 Peringatan 17 Agustus 1966 Ke 21 di Jakarta

2621 Sri Sultan Hamengku Buwono IX sedangmelakukan perbincangan dengan para pejabatlainnya dalam rangka peringatan HUT RI diJakarta.

66-9125

hal.555

Page 166: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2622 Para pejabat negara sedang melakukanpenghormatan dalam rangka peringatan HUT RI.

66-9126

2623 Sri Sultan Hamengku Buwono IX sedangmelakukan perbincangan dengan para pejabatlainnya seperti Idham Chalid dalam rangkaperingatan HUT RI di Jakarta.

66-9128

1966.08.17 Peringatan 17 Agustus 1966 ke-21 di Jakarta

2624 Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Rayadiiringi dengan alat musik terompet

66-8820

2625 Tampak dari dekat komandan upacara peringatan17 Agustus 1966 ke-21 di Jakarta

66-8821

1966.08.17 Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta 332626 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.

Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). TampakBung Karno sedang berdiri di mimbar.

66-8900

2627 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). TampakKanan mimbar upacara.

66-8920

2628 Para peserta upacara peringatan HUT RI yanggambarnya bertumpuk dengan gambar atributorganisasi massa.

66-8921

2629 Suasana peringatan HUT RI Ke-21 di JakartaPidato Presiden Soekarno berjudul 'JanganSekali-Kali Melupakan Sejarah (Jas Merah).Tampak beberapa petugas sedangmengamankan jalannya upacara.

66-8922

2630 Suasana peringatan HUT RI Ke-21 di JakartaPidato Presiden Soekarno berjudul 'JanganSekali-Kali Melupakan Sejarah (Jas Merah).Tampak barisan peserta upacara.

66-8923

2631 Suasana peringatan HUT RI Ke-21 di JakartaPidato Presiden Soekarno berjudul 'JanganSekali-Kali Melupakan Sejarah (Jas Merah).Tampak beberapa petugas pramuka diantarapeserta upacara.

66-8924

2632 Suasana peringatan HUT RI Ke-21 di JakartaPidato Presiden Soekarno berjudul 'JanganSekali-Kali Melupakan Sejarah (Jas Merah).Tampak barisan prajurit militer sedang berbaris disisi jalan raya.

66-8925

2633 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21. Dua orangwanita memegang spanduk bertuliskan AISJIJAH

66-8926

2634 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21. Beberapaorang memegang spanduk bertuliskan K.A.M.I

66-8927

2635 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21.Beberapaorang memegang spanduk bertuliskan GMNI danSOKSI

66-8928

hal.555

Page 167: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2636 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21. terlihatspaduk bertuliskan YON D.I.PANDJAITAN.

66-8929

2637 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21. beberapaorang memegang spanduk.

66-8930

2638 Peserta Peringatan HUT RI ke-21. dua orang laki-laki memegang bendera dengan lambangUniversitas Indonesia

66-8931

2639 Peserta Peringatan HUT RI ke-21 dimanabeberapa diantaranya membawa spanduk.

66-8932

2640 Suasana menjelang pengibaran Bendera MerahPutih dalam rangka upacara peringatan HUT RIKe-21 di Jakarta

66-8933

2641 Suasana menjelang pengibaran Bendera MerahPutih dalam rangka upacara peringatan HUT RIKe-21 di Jakarta. Tampak petugas pengibarbendera sedang berjalan menuju ke mimbar.

66-8934

2642 Suasana menjelang pengibaran Bendera MerahPutih dalam rangka upacara peringatan HUT RIKe-21 di Jakarta. Tampak samping petugaspengibar bendera sedang berjalan menujumimbar.

66-8935

2643 Suasana menjelang pengibaran Bendera MerahPutih dalam rangka upacara peringatan HUT RIKe-21 di Jakarta. Tampak Petugas pengibarbendera sedang berada di depan tiang bendera.

66-8936

2644 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak petugas pengibar benderasedang mengaitkan bendera di tali.

66-8937

2645 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak bendera merah putih tengahberkibar.

66-8938

2646 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak petugas pengibar benderasedang menaikkan bendera.

66-8939

2647 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak petugas pengibar benderasedang memberikan penghormatan kepadabendera merah putih.

66-8940

2648 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak seorang petugas militer sedangmengamati jalannya pengibaran bendera.

66-8941

2649 Peserta Peringatan HUT RI Ke-21. beberapaorang memegang spanduk bertuliskan P3I danSOKSI

66-8942

hal.555

Page 168: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2650 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). Tampakdari samping beberapa ajudan presiden sedangberjaga.

66-8943

2651 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). Tampakdari depan beberapa ajudan presiden sedangberjaga.

66-8944

2652 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak dari samping bendera merahputih yang sedang dikibarkan.

66-8945

2653 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta. Tampak dari depan petugas pembawanampan berisi bendera merah putih.

66-8946

2654 Suasana pengibaran Bendera Merah Putih dalamrangka upacara peringatan HUT RI Ke-21 diJakarta, Presiden Soekarno memberikan benderaMerah Putih Kepada Petugas Pengibar untukdikibarkan.

66-8947

2655 Suasana peringatan HUT RI Ke-21 di JakartaPidato Presiden Soekarno berjudul 'JanganSekali-Kali Melupakan Sejarah (Jas Merah),tampak beberapa warga asing mengikutiperingatan HUT RI.

66-8948

2656 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). Tampakbeberapa pejabat negara lain ( Thanet Khoman,sebelah kiri tiang belakang) turut megikutiupacara.

66-8949

2657 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH). Tamppakdari samping presiden Soekarno sedangmembacakan pidato.

66-8950

2658 Setelah Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 diJakarta, Presiden Soekarno berjalanmeninggalkan lapangan upacara.

66-8951

2659 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH), pesertaupacara memberikan penghormatan kepadaPresiden Soekarno

66-8982

2660 Tampak seorang juru foto sedang mengambilgambar Presiden Soekarno.

66-8982

2661 Upacara Peringatan HUT RI Ke - 21 di Jakarta.Pidato presiden berjudul 'Jangan Sekali-kaliMeninggalkan Sejarah (JAS MERAH), pesertaupacara sedang mengheningkan cipta

66-8953

hal.555

Page 169: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.08.17 Pemberian Bintang Jasa R I kelas (KL) IIkepada sepuluh pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S di Istana Merdeka

12 Juru potret:Djohar Jusuf

2662 Para istri dan perwakilan keluarga dari sepuluhpahlawan korban peristiwa pemberontakan G 30S memasuki Istana Merdeka

66-9075

2663 Para istri dan perwakilan keluarga pahlawankorban peristiwa pemberontakan G 30 Smenunggu penyematan Bintang Jasa RI kelas II(lima orang)

66-9076

2664 Para istri dan perwakilan keluarga pahlawankorban peristiwa pemberontakan G 30 Smenunggu penyematan Bintang Jasa RI kelas II(lima orang lainnya)

66-9077

2665 Para istri dan perwakilan keluarga pahlawankorban peristiwa pemberontakan G 30 Smenunggu penyematan Bintang Jasa RI kelas II(tampak depan)

66-9078

2666 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (1)

66-9080

2667 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (2)

66-9081

2668 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (3)

66-9082

2669 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (4)

66-9083

2670 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (5)

66-9084

2671 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (6)

66-9085

2672 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (7)

66-9086

2673 Penyematan Bintang Jasa RI kelas II olehPresiden Soekarno kepada istri dan perwakilankeluarga para pahlawan korban peristiwapemberontakan G 30 S (8)

66-9087

hal.555

Page 170: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.08.17 Penandatanganan naskah pembangunanHotel Indonesia Internasional (Hotel BondIndonesia) di H.I

22 Juru potret:Sajoeti

2674 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (1)

66-9152

2675 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (2)

66-9153

2676 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (3)

66-9154

2677 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (4)

66-9155

2678 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (5)

66-9156

2679 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (6)

66-9157

2680 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (7)

66-9158

2681 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (8)

66-9159

2682 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (9)

66-9160

2683 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (10)

66-9161

2684 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (11)

66-9162

2685 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (12)

66-9163

2686 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (13)

66-9164

2687 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (14)

66-9165

2688 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (15)

66-9166

2689 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (16)

66-9167

2690 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (17)

66-9168

hal.555

Page 171: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2691 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (18)

66-9169

2692 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (19)

66-9170

2693 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (20)

66-9171

2694 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (21)

66-9172

2695 Penandatanganan naskah pembangunan HotelIndonesia Internasional (Hotel Bond Indonesia) diH.I (22)

66-9173

1966.08.18 Penandatanganan persetujuan Bangkokantara Malaysia dan R I di (Jakarta)

1

2696 Penandatanganan persetujuan Bangkok antaraMalaysia dan R I di (Jakarta) dalam rangkanormalisasi hubungan diplomatik antara Malaysiadengan Republik Indonesia. Tampak PerdanaMenteri Malaysia, Tun Abdul Razak; Menteri LuarNegeri Indonesia, Adam Malik; dan JenderalSoeharto

66-9004

1966.08.19 Perjalanan/ Kunjungan Menteri PeneranganB.M Diah ke Bandung. Untuk membericeramah di depan SESKOAD DISANA

40

2697 Brigjend R. Soenariadi tengah menyampaikanpengarahannya didepan Jajaran Perwira Tinggidan Menengah TNI Angkatan Darat, Tampakdisamping Danjen Seskoad Mayjen Soewarto danMenteri Penerangan BM. Diah

66-9434

2698 Tampak samping Brigdjen TNI Sudjono DRtengah berdiri dan menyampaikan aspirasinya

66-9435

2699 Tampak belakang Belakang Mayjen TNI SudjonoDR sedang menyampaikan opininya

66-9436

2700 Tampak Depan Mayjen TNI Surjo Sumpenosedang menyampaikan opininya

66-9437

2701 Tampak depan Brigdjen TNI Moch Sabur sedangmenyampaikan opininya

66-9438

2702 Tampak samping Brigdjen TNI Moch Sabursedang menyampaikan opininya

66-9439

2703 Brigdjen TNI R. Sunandar P. sedangmenyampaikan opininya tampak disampingBrigjend TNI Hartawan disamping beliau

66-9440

2704 Tampak samping salah satu Perwira Tinggi TNIAngkatan Darat tengah menyampaikan opininya

66-9441

2705 Tampak samping Mayjen Moch Rivai Tengahsedang menyampaikan opininya

66-9442

2706 Tampak dari belakang Brigdjen TNI Sutarto Drs.menyampaikan Opininya

66-9443

hal.555

Page 172: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2707 Tampak dari samping Brigdjen TNI Sutarto Drs.menyampaikan Opininya

66-9444

2708 Tampak dari luar Gedung Grha Wiyata Yudda 66-94452709 Papan Nama Kementerian Angkatan Darat

Sekolah Staf dan Komando66-9446

2710 Tampak belakang Menteri Penerangan B.M. Diahmenyampaikan ceramahnya didepan SESKOADDISANA

66-9447

2711 Suasana didalam ruangan pada saatpenyampaian ceramah oleh Menteri PeneranganBM. Diah didepan SESKOAD DISANA, TampakBirgjend Busiri, Brigjend TNI Sudjono DR,Brigjend TNI Sudjono dan Kolonel CPMA.Hafiludin

66-9448

2712 Mayjen TNI Moch Sabur sedang beramah-tamahdengan Menteri Penerangan BM. Diah

66-9449

2713 Menteri Penerangan B.M Diah sedang berjabattangan dengan Danjen Seskoad Mayjen TNISoewarto

66-9450

2714 Menteri Penerangan B.M Diah sedang beramah-tamah dengan Danjen Seskoad Mayjen TNISoewarto

66-9451

2715 Danjen Seskoad Mayjen TNI Soewartomenyampaikan arahannya didepan SESKOADDISANA

66-9453

2716 Duduk satu meja dari kiri Brigdjen TNI Hartawan,Brigdjen TNI Sunandar P, Brigdjen TNIR.Soenariadi dan Brigdjen TNI Wonojudo DR.

66-9454

2717 Mayjen TNI R.Umar Wirahadikusuma Dudukditengah - tengah Perwira Tinggi TNI AngkatanDarat

66-9455

2718 Tampak samping Menteri Penerangan B.M. Diahmemberikan ceramah didepan SESKOADDISANA

66-9456

2719 Duduk dari kiri Brigjend TNI Muljo Sudjono,Brigjend TNI M. Abdullah Dr, Brigjend SutartoDrs.dan Brigjend Sujoto DR

66-9457

2720 Duduk satu meja Brigdjen TNI Sukardja DR,Brigdjen TNI Muhono, SH, dan Brigdjen TNIDHR. Sudjono

66-9458

2721 Duduk satu meja Mayjen TNI Surjosumpeno,Brigjend Sujatmo beserta Perwira Tinggi TNIAngkatan Darat lainnya

66-9459

2722 Tampak paling depan Mayjen TNI Moch Sabur,diikuti Brigdjen TNI Busiri P, Brigdjen TNISudjono DR dan sebelahnya Brigdjen TNISudjono

66-9460

2723 Tampak paling depan Mayjen TNI Moch Sabur,dibelakang Brigdjen TNI Busiri P, dan sebelahnyaBrigdjen TNI Sudjono DR

66-9461

2724 Mayor Jenderal Umar Wirahadikusumah dudukbersama Jajaran Perwira Tinggi TNI AngkatanDarat

66-9464

hal.555

Page 173: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2725 Tampak Depan Menteri Penerangan B.M. Diahmemberikan ceramah didepan SESKOADDISANA

66-9465

2726 Tampak Sedang berjalan Mayjen TNI MochSabur, Brigdjen TNI Busiri P sedangmembetulkan pakaian, dan sebelahnya dudukBrigdjen TNI Sudjono DR dan Brigdjen TNISudjono duduk bersebelahan serta dudukdipaling depan Kolonel CPM TNI A Hafiludin

66-9466

2727 Berdiri Kanan Brigjend TNI Sutarto, Drs, BrigjendMuljo Sudjono, Brigjend TNI AA Rifai, BrigjendSudjono Dr, Brigjend DHR Sudjono besertaPerwira Tinggi TNI Angkatan Darat lainnya

66-9467

2728 Berdiri dua dari kiri Brigjend DHR Sudjono,Brigjend Sudjono Dr, Brigjend TNI AA Rifai,Brigjend Muljo Sudjono, Brigjend TNI Sutartobeserta Perwira Tinggi TNI Angkatan Daratlainnya

66-9468

2729 Tampak samping Menteri Penerangan B.M Diahberbincang -bincang dengan Danjen SeskoadMayjen TNI Soewarto

66-9469

2730 Berdiri dari barisan depan dua dari kananBrigdjen R. Sunandar P, Brigjend TNI AA Rifaidan Berdiri dari kiri Brigdjen TNI Sudjono DR,Brigjend TNI Hartawan, Brigjend TNI MuljoSudjono, Brigdjen TNI DHR. Sudjono bersertaPerwira Tinggi TNI Angkatan Darat lainnya

66-9470

2731 Berdiri barisan depan dua dari kiri Brigdjen TNISudjono DR, Brigjend TNI Hartawan, BrigjendTNI Muljo Sudjono, Brigdjen TNI DHR. Sudjonodan Berdiri dari barisan depan dua dari kananBrigdjen R. Sunandar P, Brigjend TNI AA Rifaiberserta Perwira Tinggi TNI Angkatan Daratlainnya

66-9471

2732 Tampak dari sebelah kiri Brigdjen TNI M.Abdullah DR, Brigdjen TNI Sutarto, Drs, danBrigdjen Sujoto, DR beserta Perwira Tinggi TNIAngkatan Darat lainnya

66-9473

2733 Tampak Sebuah tulisan yang terdapat dipinggirjembatan yang menyebutkan "Sukarno KoeTurun"

66-9474

2734 Pemandangan di depan salah satu toko LeatherPalace dimana terdapat sebuah tulisan "UkarnoGantung"

66-9484

2735 Pemandangan di depan salah satu toko dimanaterdapat sebuah tulisan "Sukarno Minggir AdjeKalau Tidak Betjus"

66-9485

2736 Pemandangan didepan Rumah Makan Merdekadimana terdapat beberapa tulisan dimana salahsatunya bertulisakan "Turun Sukarno Tlinglung"

66-9486

1966.08.19 Apel Pramuka di Parkir Timur Senayan 22

hal.555

Page 174: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2737 Para petugas marching band dalam apelPramuka.

66-9256

2738 Tampak Presiden Soekarno beserta dua ajudandibelakangnya dan seorang anak perempuanberpakaian pramuka yang berdiri disampingkanan Soekarno sedang berdiri di atas mobilbernomor 1 Indonesia yang dijaga ketat olehpetugas

66-9258

2739 Tampak Presiden Soekarno sedang memberikanpenghormatan diatas mobil kepada anak-anakberseragam pramuka yang berbaris mengelilingilapangan

66-9259

2740 Tampak dari belakang mobil melintasi barisandrum band

66-9260

2741 Tim drum band yang berbaris dibelakang papanberkode "DB". Terlihat sebelah kiri depanseorang anak perempuan menjadi mayoret yangmembawa tongkat dan berdiri disamping kanananggota marching band yang membawa peralatan

66-9261

2742 Tampak dalam barisan dibelakang papanberkode "PP", seorang laki-laki memegangbendera dengan kedua tangannya

66-9262

2743 Tampak dalam barisan dibelakang papanberkode "MP", baris depan beberapa wanitamembawa bendera merah putih

66-9263

2744 Tampak dalam barisan beberapa anak membawatrompet dan bendera merah putih

66-9264

2745 Tampak di tengah-tengah lapangan, tiga anakberdiri di depan microfon. Seorang anakperempuan yang berdiri di tengah diantara duaanak laki-laki sedang membacakan naskah

66-9265

2746 Seorang anak perempuan sedang berdiritersenyum samping Presiden Soekaro di antarapara tamu undangan apel pramuka, tampakPresiden Soekarno membawa sebuah papan

66-9266

2747 Seorang anak perempuan sedang berdiritersenyum di samping Presiden Soekarno padaapel pramuka, tampak Presiden Soekarnomembawa sebuah papan (1)

66-9267

2748 Tampak di bangku depan, nomor satu darisebelah kiri Presiden Soekarno dan nomor duadari sebelah kiri Ibu Tien Soeharto sedangbercengkrama di tenda khusus tamu undanganapel pramuka

66-9268

2749 Tampak seorang lelaki memakai pakaianpramuka baru saja mendarat di tengah lapanganmenggunakan parasut

66-9269

2750 Para pasukan penerjun parasut tampak masihterbang tinggi di udara

66-9270

2751 Para pasukan penerjun parasut tampak akanmendarat di tengah lapangan

66-9271

2752 Tampak di udara, para penerjun parasut 66-9272

hal.555

Page 175: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2753 Seeorang penerjun parasut tampak akanmendarat di lapangan

66-9273

2754 Tampak seorang penerjun parasut sedangmelepas jaket beserta atributnya

66-9274

2755 Seorang penerjun parasut sedang mengemasiperlengkapan. Tampak Presiden Soekarno danpara tamu apel pramuka sedang menyaksikanpenerjun tersebut.

66-9275

2756 Tampak diatas panggung Presiden Soekarnodidampingi Letjen. Soeharto (MenteriUtama/Pembantu Pimpinan dalam KabinetAmpera) sedang memberikan penghargaankepada seorang penerjun parasut berpakaianpramuka. Dibawah panggung tampak beberapaorang sedang mengambil gambar.

66-9276

2757 Di atas lapangan, tampak atraksi pesawat udara 66-9277

2758 Tampak di tengah lapangan, sebuah pesawatudara yang baru saja mendarat

66-9278

2759 Iring-iringan pengemudi motor berpakaian loreng,mobil dan truk

66-9279

1966.08.19 Apel Pramuka di Parkir Timur Senayan 22760 Tampak pesawat bernomor G126 baru saja

mendarat di lapangan parkir timur senayan.66-10523

2761 Tampak beberapa anak pramuka sedangmemegang selang yang terhubung tank dengankedua tangannya dan mengarahkan selang keatas dan lurus secara horizontal dan terlihatsemburan air dari selang

66-10525

1966.08.19 Kunjungan Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos di Indonesia 19 - 23 Agustus1966 (Pertemuan di Merdeka Barat 15)

9

2762 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh Menteri Luar Negeri IndonesiaAdam Malik di Istana Merdeka

66-9281

2763 Hamid Widjaja dari Ansor, saksi dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI sedang diambilsumpahnya. Tampak dr.Subandrio (1).

66-12566

2764 Pemberian cendera mata oleh ibu Nelly AdamMalik kepada Menteri Luar Negeri Filipina NarcisoRamos

66-9284

2765 Menteri Luar Negeri Adam Malik menerimacendera mata dari Asisten Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos

66-9285

2766 Menteri Luar Negeri Adam Malik berjabat tangandengan Asisten Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos

66-9286

2767 Jamuan makan dalam rangka kunjungan MenteriLuar Negeri Filipina Narciso Ramos. TampakMenteri Luar Negeri Adam Malik dan Ny. Ramos

66-9287

hal.555

Page 176: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2768 Jamuan makan dalam rangka kunjungan MenteriLuar Negeri Filipina Narciso Ramos. TampakMenteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos danNy. Nelly Adam Malik

66-9288

2769 Jamuan makan 66-92892770 Jamuan makan. Tampak Ny. Nelly Adam Malik 66-9290

1966.08.19 Kunjungan Menlu Filipina Marciso Ramos diIndonesia 19 - 23 Agustus 1966 (tiba diPU/Kemayoran tersebut)

13

2771 Menteri Luar Negeri Adam Malik menunggukedatangan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos di bandaraKemayoran

66-9292

2772 Tamu rombongan Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos tiba dan disambut oleh MenteriLuar Negeri Adam Malik

66-9293

2773 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos tibadi Kemayoran

66-9294

2774 Menteri Luar Negeri Adam Malik menyambutkedatangan Menteri Luar Negeri Filipina NarcisoRamos (1)

66-9295

2775 Menteri Luar Negeri Adam Malik menyambutkedatangan Menteri Luar Negeri Filipina NarcisoRamos (2)

66-9296

2776 Penyambutan Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos

66-9297

2777 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran (1)

66-9298

2778 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran (2)

66-9299

2779 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran (3)

66-9300

2780 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran (4)

66-9301

2781 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran (5)

66-9302

2782 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosmemberikan pernyataan pers kepada parawartawan di ruang tunggu Kemayoran. TampakMenteri Luar Negeri Adam Malik

66-9303

2783 Menteri Luar Negeri Adam Malik bersama MenteriLuar Negeri Filipina Narciso Ramos keluar dariruang tunggu di Kemayoran

66-9304

1966.08.21 Kunjungan Menlu Narciso Ramos di Indonesia19 - 23 Agustus 1966 (Diterima pimpinan DPR-GR di Senayan)

12

2784 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh pimpinan DPR-GR di Senayan,Jakarta. Tampak Jenderal Soeharto(1)

66-9315

hal.555

Page 177: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2785 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh pimpinan DPR-GR di Senayan,Jakarta. Tampak Jenderal Soeharto(2)

66-9316

2786 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh pimpinan DPR-GR di Senayan,Jakarta. Tampak Jenderal Soeharto(3)

66-9317

2787 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh pimpinan DPR-GR di Senayan,Jakarta

66-9318

2788 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosditerima oleh pimpinan DPR-GR. TampakJenderal Soeharto

66-9319

2789 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos tibadi kantor DPR-GR di Senayan (1)

66-9320

2790 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos tibadi kantor DPR-GR di Senayan (2)

66-9321

2791 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos tibadi kantor DPR-GR di Senayan (3)

66-9322

2792 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramos tibadi kantor DPR-GR di Senayan (4)

66-9323

2793 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosdisambut dan diterima oleh pimpinan DPR-GR,H.A. Sjaichu di Senayan (1)

66-9324

2794 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosdisambut dan diterima oleh pimpinan DPR-GR,H.A. Sjaichu di Senayan (2)

66-9325

2795 Menteri Luar Negeri Filipina Narciso Ramosdisambut dan diterima oleh pimpinan DPR-GR,H.A. Sjaichu di Senayan (3)

66-9326

1966.08.22 Kunjungan Menlu Filipina Narciso Ramos diIndonesia 19 - 23 Agustus 1966 (KonferensiPers di Kemayoran-Pertemuan di MerdekaBarat 15)

21

2796 Konferensi pers Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos didampingi oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik (1)

66-9556

2797 Konferensi pers Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos didampingi oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik (2)

66-9557

2798 Konferensi pers Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos didampingi oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik (3)

66-9558

2799 Konferensi pers Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos didampingi oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik (4)

66-9559

2800 Para wartawan yang menghadiri konferensi perskunjungan Menteri Luar Negeri Filipina NarcisoRamos di Kemayoran

66-9560

2801 Menteri Luar Negeri Adam Malik beramah tamahdengan para tamu seusai konferensi pers (1)

66-9563

2802 Menteri Luar Negeri Adam Malik beramah tamahdengan para tamu seusai konferensi pers (2)

66-9564

hal.555

Page 178: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2803 Menteri Luar Negeri Adam Malik berbincang-bincang dengan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos (1)

66-9577

2804 Menteri Luar Negeri Adam Malik menyambut parapejabat rombongan Menteri Luar Negeri FilipinaNarciso Ramos di Medan Merdeka Barat 15

66-9578

2805 Menteri Luar Negeri Adam Malik berbincang-bincang dengan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos (2)

66-9579

2806 Menteri Luar Negeri Adam Malik berbincang-bincang dengan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos (3)

66-9580

2807 Menteri Luar Negeri Adam Malik berbincang-bincang dengan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos (4)

66-9581

2808 Menteri Luar Negeri Adam Malik berbincang-bincang dengan tamu rombongan Menteri LuarNegeri Filipina Narciso Ramos (5)

66-9582

2809 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (1)

66-9583

2810 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (2)

66-9584

2811 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (3)

66-9585

2812 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (4)

66-9586

2813 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (5)

66-9587

2814 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (6)

66-9588

2815 Rapat antara Menteri Luar Negeri Adam Malikdengan tamu rombongan Menteri Luar NegeriFilipina Narciso Ramos (7)

66-9589

2816 Pertemuan Menteri Luar Negeri Filipina NarcisoRamos dengan pimpinan DPR-GR, H.A. Sjaichudi Taman Suropati 5 Jakarta

66-9591

1966.08.25 Rombongan Kesenian Madura di rumah ibuFatmawati Kebayoran Baru

1

2817 1966.08.25 Rombongan Kesenian Madura di rumah ibuFatmawati Kebayoran Baru

66-9742

1966.08.26 Pelantikan lima walikota BKT di Balaikota 12818 Pelantikan lima walikota BKT di Balaikota 66-9855

1966.08.28s/d

1966.09.03

Mubes (Musyarawarah Besar) III angkatan 45di Jakarta 28 Agustus - 3 September 1966 diIstora Senayan

43

2819 Pembukaan Mubes III angkatan 45 (1) 66-96212820 Pembukaan Mubes III angkatan 45 (2) 66-9622

hal.555

Page 179: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2821 Peserta Mubes III angkatan 45 sedangmengheningkan cipta (1)

66-9623

2822 Peserta Mubes III angkatan 45 sedangmengheningkan cipta (2)

66-9624

2823 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (1) 66-9633

2824 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (2) 66-9634

2825 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (3) 66-9636

2826 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (4) 66-9638

2827 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (5) 66-9641

2828 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (6) 66-9642

2829 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (7) 66-9643

2830 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (8) 66-9645

2831 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (9) 66-9648

2832 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (10) 66-9649

2833 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (11) 66-9652

2834 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (12) 66-9655

2835 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (13) 66-9656

2836 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (14) 66-9658

2837 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (15) 66-9659

2838 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (16) 66-9662

2839 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (17) 66-9663

2840 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (18) 66-9664

2841 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (19) 66-9665

2842 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (20) 66-9666

2843 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (21) 66-9667

2844 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (22) 66-9668

2845 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (23) 66-9669

2846 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (24) 66-9674

2847 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (25) 66-9675

hal.555

Page 180: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2848 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (26) 66-9676

2849 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (27) 66-9680

2850 Hiburan musik tradisional pada Mubes IIIangkatan 45 di Senayan Jakarta

66-9681

2851 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (28) 66-96852852 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (29) 66-96862853 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (30) 66-96882854 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (31) 66-96892855 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (32) 66-96912856 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (33) 66-96932857 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (34) 66-96942858 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (35) 66-96952859 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (36) 66-96962860 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (37) 66-96972861 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (38) 66-9698

1966.08.28dan

1966.09.03

Sidang Mahmilub Keterlibatan Maliki, M. Nazir,Ulung Sitepu, dan Maniso Dalam Peristiwa G30 S di Gedung Sasana Bukit Barisan

53

2862 Sidang perkara peristiwa G30 S/PKI di Medan,Sumatra Utara. Terlihat saksi sedangmemberikan keterangan

66-10041

2863 Sidang perkara peristiwa G30 S/PKI di Medan,Sumatra Utara. Terlihat M. Nazir sedangmemberikan keterangan

66-10064

2864 Terlihat tim pembela dalam sidang perkaraperistiwa G30 S/PKI di Medan, Sumatra Utara

66-10070

2865 Terlihat para petugas sedang merekam jalannyapersidangan perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara

66-10071

2866 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara. Terlihat saksi sedangmemberikan keterangan. Tampak Maliki dan M.Nazir

66-10078

2867 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara

66-10080

2868 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara. Terlihat terdakwa Malikisedang memberikan keterangan

66-10090

2869 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara. Terlihat saksi sedangmemberikan keterangan. Tampak Maliki dan M.Nazir

66-10099

2870 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara dengan terdakwa UlungSitepu dan Maniso

66-11353

2871 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara dengan terdakwa Malikidan M. Nazir (1)

66-11369

hal.555

Page 181: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2872 Suasana sidang perkara peristiwa G30 S/PKI diMedan, Sumatra Utara dengan terdakwa Malikidan M. Nazir (2)

66-11394

2873 Menjelang rapat persiapan sidang perkaraperistiwa G30 S/PKI di Medan, Sumatra Utaradengan terdakwa Maliki dan M. Nazir (1).

66-11400

2874 Menjelang rapat persiapan sidang perkaraperistiwa G30 S/PKI di Medan, Sumatra Utaradengan terdakwa Maliki dan M. Nazir (2).

66-11401

2875 Menjelang rapat persiapan sidang perkaraperistiwa G30 S/PKI di Medan, Sumatra Utaradengan terdakwa Maliki dan M. Nazir (3).

66-11402

2876 Menjelang rapat persiapan sidang perkaraperistiwa G30 S/PKI di Medan, Sumatra Utaradengan terdakwa Maliki dan M. Nazir (4).

66-11403

2877 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (1).

66-11404

2878 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (2).

66-11405

2879 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (3).

66-11406

2880 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (4).

66-11407

2881 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (5).

66-11408

2882 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (6).

66-11411

2883 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (7).

66-11412

2884 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (8).

66-11414

2885 Rapat persiapan sidang perkara peristiwa G30S/PKI di Medan, Sumatra Utara dengan terdakwaMaliki dan M. Nazir (9).

66-11415

2886 Terdakwa M. Nazir, seorang pensiunan militer,sedang memberikan keterangan pada sidangperkara peristiwa G30S/PKI. Terdakwa dijatuhihukuman mati.

66-11443

2887 Terdakwa M. Nazir dan Maliki pada sidangperkara peristiwa G30S/PKI.

66-11444

hal.555

Page 182: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2888 Pembela terdakwa M.Nazir dan Maliki sedangmemberikan keterangan dalam sidang perkaraperistiwa G30S/PKI. Tampak M.Nazir dan Maliki(1).

66-11445

2889 Pembela terdakwa M.Nazir dan Maliki sedangmemberikan keterangan dalam sidang perkaraperistiwa G30S/PKI. Tampak M.Nazir dan Maliki(2).

66-11446

2890 Terdakwa Maliki, sedang membaca keteranganpada sidang perkara peristiwa G30S/PKI.

66-11447

2891 Pembela sidang perkara peristiwa G30S/PKIdengan terdakwa M. Nazir dan Maliki,memberikan berkas pembelaan kepada parahakim.

66-11454

2892 Para hakim dan panitera dalam sidang perkaraperistiwa G30S/PKI dengan terdakwa M. Nazirdan Maliki.

66-11469

2893 Seorang saksi sedang diambil sumpah dalamsidang perkara peristiwa G 30S/PKI denganterdakwa M. Nazir dan Maliki.

66-11472

2894 Seorang saksi sedang memberikan keterangandalam sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa M. Nazir dan Maliki.

66-11475

2895 Oditur sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa M.Nazir dan Maliki sedangmembacakan keterangan.

66-11477

2896 Ulung Sitepu, saksi perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa M.Nazir dan Maliki memasukiruangan sidang.

66-11486

2897 Ulung Sitepu, saksi sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa M.Nazir dan Maliki,sedang diambil sumpahnya.

66-11490

2898 Ulung Sitepu, saksi dalam sidang perkara G30S/PKI dengan terdakwa M. Nazir dan Malikisedang memberikan keterangan (1).

66-11491

2899 Ulung Sitepu, saksi dalam sidang perkara G30S/PKI dengan terdakwa M. Nazir dan Malikisedang memberikan keterangan (2).

66-11492

2900 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (1).

66-11496

2901 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (2).

66-11497

2902 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (3).

66-11499

2903 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (4).

66-11500

2904 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (5).

66-11501

hal.555

Page 183: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2905 Terdakwa Ulung Sitepu sedang memberikanberkas kepada hakim dalam sidang perkaraperistiwa G 30S/PKI dengan terdakwa UlungSitepu dan Maniso.

66-11502

2906 Suasana sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Maniso (6).

66-11504

2907 Saksi sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Manisosedang diambil sumpahnya.

66-11505

2908 Masyarakat Medan mengikuti sidang perkaraperistiwa G 30S/PKI dengan terdakwa M.Nazirdan Maliki.

66-11508

2909 Saksi sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Manisosedang memberikan keterangan. Tampakterdakwa Ulung Sitepu dan Maniso.

66-11511

2910 Suasana rapat dalam rangka penyelenggaraansidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa M.Nazir dan Maliki.

66-11513

2911 Saksi sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Manisosedang memberikan keterangan.

66-11514

2912 Saksi sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa Ulung Sitepu dan Manisosedang memasuki ruangan sidang.

66-11528

2913 Saksi sidang perkara peristiwa G 30S/PKIdengan terdakwa M. Nazir dan Maliki sedangmemberikan keterangan.

66-11530

2914 Suasana rapat dalam rangka penyelenggaraansidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa M.Nazir dan Maliki.

66-11545

1966.08.29 Mubes (Musyarawarah Besar) III angkatan 45di Jakarta 28 Agustus - 3 September 1966 diIstora Senayan. Pilihan Untuk Album.

6

2915 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (1) 66-97862916 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (2) 66-97902917 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (3) 66-97932918 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (4) 66-97962919 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (5) 66-98002920 Mubes 45 (Pilihan untuk album) (6) 66-9801

1966.08.29 Kunjungan Menteri Luar Negeri Muangthai,Thanat Khoman dan rombongan di Indonesia.Diterima Menteri Utama Adam Malik diMerdeka Barat 15 dan diterima JenderalSuharto di jalan Cendana 8, tanggal 29 - 31Agustus 1966

10

2921 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomandisambut oleh protokoler untuk bertemu MenteriLuar Negeri Adam Malik di Merdeka Barat 15,Jakarta. Tampak Jop Ave

66-9802

hal.555

Page 184: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2922 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomandisambut oleh protokoler untuk bertemu MenteriLuar Negeri Adam Malik di Merdeka Barat 15,Jakarta. Tampak Jop Ave

66-9803

2923 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomandisambut oleh Ny. Nelly Adam Malik di MerdekaBarat 15, Jakarta

66-9804

2924 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanditerima oleh Menteri Luar Negeri Adam Malik diMerdeka Barat 15, Jakarta

66-9806

2925 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanditerima oleh Jenderal Soeharto di Jl. Cendana 8,Jakarta (1)

66-9807

2926 Salah satu tamu dari rombongan Menteri LuarNegeri Muangthai diterima oleh JenderalSoeharto di Jl. Cendana 8, Jakarta

66-9808

2927 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbertukar cendera mata dengan Jenderal Soehartodi Jl. Cendana 8, Jakarta (1)

66-9810

2928 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbertukar cendera mata dengan Jenderal Soehartodi Jl. Cendana 8, Jakarta (2)

66-9811

2929 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanditerima oleh Jenderal Soeharto di Jl. Cendana 8,Jakarta (2)

66-9812

2930 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbertukar cendera mata dengan Jenderal Soehartodi Jl. Cendana 8, Jakarta (3)

66-9813

1966.08.29 Kunjungan Menlu Muangthai Thanat Khomandan rombongan di Indonesia tanggal 29 - 31Agustus 1966 (Kedatangan di Kemayoran danresepsi di Merdeka Barat 15)

21

2931 Penyambut tamu rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai, Thanat Khoman di Kemayoran,Jakarta

66-9814

2932 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomantiba di Kemayoran disambut oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik

66-9815

2933 Pengalungan bunga kepada Menteri Luar NegeriMuangthai, Thanat Khoman

66-9816

2934 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanberjabat tangan dengan Ny. Nelly Adam Malik diKemayoran

66-9818

2935 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanberjabat tangan dengan para penyambutnya diKemayoran

66-9819

2936 Konferensi pers Menteri Luar Negeri Muangthai,Thanat Khoman di Kemayoran, Jakarta (1)

66-9820

hal.555

Page 185: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2937 Konferensi pers Menteri Luar Negeri Muangthai,Thanat Khoman di Kemayoran, Jakarta (2)

66-9821

2938 Konferensi pers Menteri Luar Negeri Muangthai,Thanat Khoman di Kemayoran, Jakarta (3)

66-9822

2939 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbersama dengan Menteri Luar Negeri Adam Malikkeluar dari ruang tunggu Kemayoran. TampakJop Ave

66-9823

2940 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbersama dengan Menteri Luar Negeri AdamMalikdi dalam mobil menuju Jl. Medan MerdekaBarat 15

66-9824

2941 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanmemasuki tempat pertemuan bersama MenteriLuar Negeri Adam Malik di Jl. Medan MerdekaBarat 15, Jakarta

66-9825

2942 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanberjabat tangan dengan Ny. Nelly Adam Malik diJl. Medan Merdeka Barat 15, Jakarta. TampakMenteri Luar Negeri Adam Malik

66-9826

2943 Para tamu undangan yang hadir pada pertemuanMenteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbersama dengan Meneri Luar Negeri Adam Malik(1)

66-9828

2944 Para tamu undangan yang hadir pada pertemuanMenteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbersama dengan Meneri Luar Negeri Adam Malik(2)

66-9829

2945 Suasana pertemuan Menteri Luar NegeriMuangthai, Thanat Khoman bersama denganMenteri Luar Negeri Adam Malik (1)

66-9830

2946 Suasana pertemuan Menteri Luar NegeriMuangthai, Thanat Khoman bersama denganMenteri Luar Negeri Adam Malik (2)

66-9831

2947 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomansedang melihat lukisan yang menjadi cenderamata dengan Menteri Luar Negeri Adam Malik.Disaksikan oleh Jop Ave

66-9832

2948 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanbertukar cendera mata dengan Menteri LuarNegeri Adam Malik. Disaksikan oleh Jop Ave

66-9833

2949 Menteri Luar Negeri Muangthai, Thanat Khomanberfoto dengan lukisan yang diterimanya sebagaicendera mata, ditemani oleh Adam Malik

66-9834

2950 Menteri Luar Negeri Adam Malik menerimacendera mata dari rombongan Menteri LuarNegeri Muangthai, Thanat Khoman (1)

66-9835

2951 Menteri Luar Negeri Adam Malik menerimacendera mata dari rombongan Menteri LuarNegeri Muangthai, Thanat Khoman (2)

66-9836

hal.555

Page 186: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.08.29 Kunjungan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman dan rombongan di Indonesiatanggal 29 - 31 Agustus 1966 (Resepsi diMedan Merdeka Barat 15)

8

2952 Pertemuan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman dengan Menteri Luar NegeriAdam Malik

66-9875

2953 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberbincang-bincang dengan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (1)

66-9876

2954 Pertemuan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman dengan Menteri Luar NegeriAdam Malik

66-9877

2955 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberbincang-bincang dengan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (2)

66-9878

2956 Menteri Luar Negeri Adam Malik memimpin rapatdengan rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (1)

66-9879

2957 Menteri Luar Negeri Adam Malik memimpin rapatdengan rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (2)

66-9880

2958 Menteri Luar Negeri Adam Malik memimpin rapatdengan rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (3)

66-9881

2959 Menteri Luar Negeri Adam Malik memimpin rapatdengan rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman (4)

66-9882

1966.08.29 Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat) LukmanHakim, SH. Wafat di Bonn 14 Oktober 1966(Kedatangan jenazah almarhum di PelabuhanUdara Kemayoran dan Kemlu)

48

2960 Pendaratan pesawat terbang yang membawajenazah Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH di Kemayoran

66-9883

2961 Penyambutan kedatangan jenazah Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diKemayoran

66-9884

2962 Pihak keluarga almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH keluar daripesawat

66-9885

2963 Penyambutan pihak keluarga almarhum Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (1)

66-9886

2964 Penyambutan pihak keluarga almarhum Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (2)

66-9887

2965 Penyambutan pihak keluarga almarhum Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (3)

66-9888

hal.555

Page 187: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2966 Rombongan dari pihak keluarga almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH

66-9889

2967 Penurunan peti jenazah almarhum Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (1)

66-9890

2968 Penurunan peti jenazah almarhum Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (2)

66-9891

2969 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran(1)

66-9892

2970 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran (2)

66-9893

2971 Menteri Luar Negeri Adam Malik bertindaksebagai pemimpin uparacara penyambutanjenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH

66-9894

2972 Mobil jenazah yang membawa peti jenazahalmarhum Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH bersiap meninggalkanKemayoran (1)

66-9895

2973 Mobil jenazah yang membawa peti jenazahalmarhum Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH bersiap meninggalkanKemayoran (2)

66-9896

2974 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH tiba di kantorDepartermen Luar Negeri. Tampak Menteri LuarNegeri Adam Malik

66-9897

2975 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH tiba di kantorDepartermen Luar Negeri. Tampak Menteri LuarNegeri Adam Malik beserta istri Ny. Nelly AdamMalik

66-9898

2976 Pihak keluarga almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH di kantor LuarNegeri. Tampak Ny. Nelly Adam Malik

66-9899

2977 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Luar Negeri. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik (1)

66-9900

2978 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Luar Negeri. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik (2)

66-9901

2979 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Luar Negeri. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik (3)

66-9902

hal.555

Page 188: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2980 Peti jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH dibuka olehMenteri Luar Negeri Adam Malik di kantorDepartemen Luar Negeri

66-9903

2981 Penghormatan kepada jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHyang dilakukan oleh pihak keluarga dan MenteriLuar Negeri Adam Malik

66-9904

2982 Petutupan peti jenazah almarhum Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH setelahpenghormatan dari pihak keluarga dan MenteriLuar Negeri Adam Malik

66-9905

2983 Suasana di kantor Departemen Luar Negeri padasaat disemayamkannya jenazah almarhumDubes RI untuk RFD (Jerman Barat) LukmanHakim, SH

66-9906

2984 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran (3). Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik sebagai pemimpin upacara

66-9907

2985 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran (4)

66-9908

2986 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran (5)

66-9909

2987 Upacara penyambutan dan serah terima jenazahalmarhum Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH kepada Menteri Luar NegeriAdam Malik di pelabuhan udara Kemayoran (1)

66-9910

2988 Upacara penyambutan dan serah terima jenazahalmarhum Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH kepada Menteri Luar NegeriAdam Malik di pelabuhan udara Kemayoran (2)

66-9911

2989 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik sebagai pemimpin upacara (6)

66-9912

2990 Keluarga almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH saat upacarapenyambutan jenazah di pelabuhan udaraKemayoran

66-9913

2991 Upacara penyambutan dan serah terima jenazahalmarhum Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH kepada Menteri Luar NegeriAdam Malik di pelabuhan udara Kemayoran.Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malik (3)

66-9914

hal.555

Page 189: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

2992 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik sebagai pemimpin upacara (7)

66-9915

2993 Upacara penyambutan jenazah almarhum DubesRI untuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SHdi Kemayoran (8)

66-9916

2994 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH tiba di Kemayoran

66-9917

2995 Ny. Lukman Hakim dan keluarga mengantarkanjenazah Lukman Hakim, SH

66-9918

2996 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Departemen Luar Negeri (1)

66-9919

2997 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Departemen Luar Negeri (2)

66-9920

2998 Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH disemayamkan dikantor Departemen Luar Negeri (3)

66-9921

2999 Petutupan peti jenazah almarhum Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH untukkemudian dibawa ke tempat pemakaman

66-9922

3000 Ny. Lukman Hakim mendapatkan ucapanbelasungkawa (1)

66-9923

3001 Ny. Lukman Hakim mendapatkan ucapanbelasungkawa (2)

66-9924

3002 Ny. Lukman Hakim mendapatkan ucapanbelasungkawa (3)

66-9925

3003 Ny. Lukman Hakim mendapatkan ucapanbelasungkawa (4)

66-9926

3004 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH siapdiberangkatkan ke Taman Makam PahlawanKalibata (1)

66-9927

3005 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH siapdiberangkatkan ke Taman Makam PahlawanKalibata (2)

66-9928

3006 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH siapdiberangkatkan ke Taman Makam PahlawanKalibata (3)

66-9929

3007 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH siapdiberangkatkan ke Taman Makam PahlawanKalibata (4)

66-9930

hal.555

Page 190: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.08.29 Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat) LukmanHakim, SH. Wafat di Bonn 14 Oktober 1966(Pemakaman jenazah almarhum di TMPKalibata)

21

3008 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH tiba di TamanMakam Pahlawan Kalibata (1)

66-9931

3009 Peti Jenazah almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH tiba di TamanMakam Pahlawan Kalibata (2)

66-9932

3010 Pihak keluarga almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH tiba di TamanMakam Pahlawan Kalibata. Tampak Ny. NellyAdam Malik

66-9933

3011 Pemakaman almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (1)

66-9934

3012 Pemakaman almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (2)

66-9935

3013 Pemakaman almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (3)

66-9936

3014 Tembakan salvo pemakaman almarhum LukmanHakim, SH

66-9937

3015 Pemakaman almarhum Dubes RI untuk RFD(Jerman Barat) Lukman Hakim, SH (4)

66-9938

3016 Suasana di tempat pemakaman Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diTaman Makam Pahlawan Kalibata (1)

66-9939

3017 Suasana di tempat pemakaman Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diTaman Makam Pahlawan Kalibata (2)

66-9940

3018 Suasana di tempat pemakaman Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diTaman Makam Pahlawan Kalibata (3)

66-9941

3019 Suasana di tempat pemakaman Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diTaman Makam Pahlawan Kalibata (4)

66-9942

3020 Suasana di tempat pemakaman Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH diTaman Makam Pahlawan Kalibata. Tampak Ny.Lukman Hakim dan Jenderal Soeharto (5)

66-9943

3021 Jenderal Soeharto memasukkan tanah ke liangkubur jenazah Dubes RI untuk RFD (JermanBarat) Lukman Hakim, SH sebagai bagian dariprosesi pemakaman

66-9944

3022 Atase Jerman memasukkan tanah ke liang kuburjenazah Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH sebagai bagian dari prosesipemakaman

66-9945

3023 Perwakilan dari pihak keluarga memasukkantanah ke liang kubur jenazah Dubes RI untukRFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH sebagaibagian dari prosesi pemakaman

66-9946

hal.555

Page 191: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3024 Jenderal Soeharto meletakkan karangan bunga diatas makam Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH (1)

66-9947

3025 Jenderal Soeharto meletakkan karangan bunga diatas makam Dubes RI untuk RFD (Jerman Barat)Lukman Hakim, SH (2)

66-9948

3026 Penghormatan terakhir kepada jenazah Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH dimakam

66-9949

3027 Jenderal Soeharto memimpin upacarapenghormatan terakhir kepada jenazah Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH dimakam (1)

66-9950

3028 Jenderal Soeharto memimpin upacarapenghormatan terakhir kepada jenazah Dubes RIuntuk RFD (Jerman Barat) Lukman Hakim, SH dimakam (2)

66-9951

1966.08.31 Kunjungan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman di Indonesia tanggal 29 - 31Agustus 1966 (Merdeka Selatan 6, DPR-GRdan dinner di Hotel Indonesia)

21

3029 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomansaat acara makan malam di Hotel Indonesia

66-10014

3030 Ny. Nelly Adam Malik berjabat tangan dengan Ny.Thanat Kjoman pada saat acara makan malam diHotel Indonesia. Tampak Menteri Luar NegeriAdam Malik dan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman

66-10016

3031 Menteri Luar Negeri Adam Malik dan MenteriLuar Negeri Muangthai Thanat Khoman terlihatberbincang-bincang pada saat acara makammalam di Hotel Indonesia

66-10017

3032 Menteri Luar Negeri Adam Malik dan MenteriLuar Negeri Muangthai Thanat Khoman terlihatberbincang-bincang dengan tamu undangan lainpada saat acara makam malam di Hotel Indonesia

66-10018

3033 Menteri Luar Negeri Adam Malik beserta istri Ny.Nelly Adam Malik, dan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman pada saat acaramakam malam di Hotel Indonesia (1)

66-10019

3034 Menteri Luar Negeri Adam Malik beserta istri Ny.Nelly Adam Malik, dan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman pada saat acaramakam malam di Hotel Indonesia (2)

66-10020

3035 Suasana makan malam di Hotel Indonesia yangmerupakan bagian dari rangkaian kegiatankunjungan dari rombongan Menteri Luar NegeriMuangthai Thanat Khoman

66-10021

3036 Sambutan Menteri Luar Negeri Muangthai ThanatKhoman pada saat acara makan malam di HotelIndonesia

66-10023

hal.555

Page 192: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3037 Sambutan Menteri Luar Negeri Adam Malik padasaat acara makan malam di Hotel Indonesia

66-10025

3038 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomandisambut Sri Sultan Hamengkubuwono IX diPresidium Kabinet di Jl. Merdeka Selatan 6

66-10026

3039 Pertemuan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman, Sri Sultan Hamengkubuwono IX,dan Idham Chalid di Presidium Kabinet (1)

66-10027

3040 Pertemuan Menteri Luar Negeri MuangthaiThanat Khoman, Sri Sultan Hamengkubuwono IX,dan Idham Chalid di Presidium Kabinet (2)

66-10028

3041 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomandan Sri Sultan Hamengkubuwono IX terlihatsedang berbincang-bincang di Presidium Kabinet

66-10029

3042 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomanditerima di DPR-GR Senayan (1)

66-10030

3043 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomanditerima di DPR-GR Senayan (2)

66-10031

3044 Menteri Luar Negeri Muangthai Thanat Khomanbeserta rombongan pada pertemuan di DPR-GR

66-10032

3045 Suasana pertemuan di DPR-GR. Tampakpimpinan DPR-GR H.A. Sjaichu (1)

66-10033

3046 Suasana pertemuan di DPR-GR. Tampakpimpinan DPR-GR H.A. Sjaichu (2)

66-10034

3047 Suasana pertemuan di DPR-GR. Tampak MenteriLuar Negeri Muangthai Thanat Khoman (1)

66-10035

3048 Suasana pertemuan di DPR-GR. Tampak MenteriLuar Negeri Muangthai Thanat Khoman (2)

66-10036

3049 Suasana pertemuan di DPR-GR. Tampak MenteriLuar Negeri Muangthai Thanat Khoman (3)

66-10037

1966.08.31 Perkara Bekas Menteri Urusan Bank SentralTeuku Jusuf Muda Dalam (52 tahun) diadilioleh Pengadilan Subversi di GedungBappenas, Taman Suropati atau SidangKorasi (Komando Penyelenggara PeradilanSubversi). Tuduhan yang jatuhkan adalah: 1.memberi ijin impor dengan cara deferretpayment khusus berjumlah ± $ 270.000.000,-yang jauh melebihi keadaan devisa negara., 2.melanggar hukum Islam dengan mempunyailebih dari empat istri., 3. dengan sengajamengimport senjata-senjata tanpa hak dan ijinSH 30-8-1966, I dan II.

10

hal.555

Page 193: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3050 Terdakwa Teuku Jusuf Muda Dalam mantanMenteri Bank Sentral dalam sidang Korasi(Komando Penyelenggara Peradilan Subversi) diBappenas.

66-9999

3051 Jaksa Penuntut Anas Jakub, SH sebagai JaksaPenuntut sidang Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10001

3052 Terdakwa Teuku Jusuf Muda Dalam dimintaiketerangan oleh hakim dalam sidang Korasi(Komando Penyelenggara Peradilan Subversi) (1)

66-10003

3053 Terdakwa Teuku Jusuf Muda Dalam dimintaiketerangan oleh hakim dalam sidang Korasi(Komando Penyelenggara Peradilan Subversi) (2)

66-10004

3054 Seorang saksi dari terdakwa Teuku Jusuf MudaDalam memasuki ruang sidang

66-10005

3055 Seorang saksi dari terdakwa Teuku Jusuf MudaDalam sedang memberikan keterangan

66-10006

3056 Suasana sidang Korasi dengan terdakwa TeukuJusuf Muda Dalam

66-10007

3057 Seorang saksi dari terdakwa Teuku Jusuf MudaDalam menghampiri hakim untuk memberikanalat bukti

66-10008

3058 Seorang saksi lainnya dari terdakwa Teuku JusufMuda Dalam memasuki ruang sidang

66-10009

3059 Seorang saksi lainnya dari terdakwa Teuku JusufMuda Dalam sedang dimintai keterangan

66-10010

1966.09.01 Rapat Kerja Panca Tunggal se-Indonesia diMerdeka Barat Ganefo SJN

4

3060 Suasana sebelum dimulainya Rapat Kerja PancaTunggal. Tampak dua orang pejabat negarasedang berdiri berbincang di ruang rapat

66-10272

3061 Tampak Menteri Kabinet Ampera duduk dibangku ruang rapat dari sebelah kiri K.H. IdhamKhalid (Menteri Utama Bidang Kesra), AdamMalik (Menteri Utama Bidang Politik), Letjen.ABRI Soeharto (Pembantu UtamaPimpinan/Menteri Utama Bidang Pertahanan danKeamanan), Sri Sultan Hamengku Buwono IX(Menteri Utama Bidang Ekonomi dan Keuangan)dan Sanusi Hardjadinata (Menteri Utama BidangIndustri dan Pembangunan)

66-10273

3062 Tampak samping, Adam Malik sedang berdiri dimimbar sedang membacakan naskah dan paraanggota rapat tampak memperhatikannya.

66-10274

3063 Suasana rapat Kerja Panca Tunggal Se-Indonesia, tampak baris depan duduk pejabatnegara perwakilan dari Kalimantan, Lampung,Djambi, dan Sumatera Selatan

66-10275

hal.555

Page 194: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.09.01 Rapat Kerja Panca Tunggal (Gubernur) Se-Indonesua di Jakarta Tanggal 1-9-1966Pembukaan di Merdeka Barat, GanefoSenayan. Tanggal : 1-09-1966

Jupot:Suhanda

3064 Tampak Suasana Rapat Kerja Panca Tunggal(Gubernur) se-Indonesia di Jakarta, Tanggal: 1-9-1966.

66-10170

3065 Seorang Panitia Rapat Kerja Panca Tunggalsedang membacakan laporan dihadapan MenteriUtama Letjen Soeharto selaku ketua pembantupimpinan

66-10171

3066 Tampak ketua pembantu pimpinan LetjendSoeharto, Menteri Utama Ekonomi dan KeuanganSri Sultan HB IX dan Menteri Utama Industri danPembangunan Sanusi Hardjadinata saat rapatpanca tunggal.

66-10173

3067 Sri Sultan HB IX Berpidato saat acara RapatKerja Panca Tunggal tahun 1966

66-10174

3068 Suasana Rapat Kerja Panca Tunggal (Gubernur)Se- Indonesia di Jakarta Tanggal 1-9-1966

66-10175

3069 Tampak Prof. Dr. Ir. Soemantri Brodjonegorosedang mengikuti Rapat Kerja Panca Tunggal Se-Indonesia.

66-10176

3070 Tampak Menteri Pendudukan dan KebudayaanSarino Mangunpranoto dan Mayjen. AshariDanudirjo sedang mengikuti rapat panca tunggalse-Indonesia

66-10177

3071 Djaksa Agung Letjen. TNI Sugiharto, bersamaGubernur TNI sedang mengikuti jalannya RapatPanca Tunggal Se-Indonesia

66-10178

3072 Adam Malik (Berdiri) sedang berbicara dengansalah seorang pejabat negara pada acara RapatPanca Tunggal Se-Indonesia

66-10179

3073 Suasana Rapat Panca Tunggal Se-Indonesia.diJakarta Tanggal 1-9-1966

66-10182

3074 Asisten II Menpangad merangkap PangdamVIII/Brawijaya Jend. Soemitro sedang mengikutiRapat Panca Tunggal se-Indonesia

66-10183

3075 Tampak dekat Gubernur Irian Barat, FransKaisiepo (kanan) sedang mengikuti jalannyaRapat Panca Tunggal se-Indonesia

66-10184

3076 Gubernur Irian Barat, Frans Kaisiepo (kanan)sedang bersama seorang perwira tinggi TNIsedang mengikuti jalannya Rapat Panca Tunggalse-Indonesia

66-10185

3077 Tampak Suasana Rapat Panca Tunggal Se-Indonesia.di Jakarta Tanggal 1-9-1966

66-10186

3078 Para Peserta Rapat Panca Tunggal Se-Indonesia.di Jakarta Tanggal 1-9-1966

66-1087

3079 Delegasi dari Aceh sedang mengikuti RapatPanca Tunggal se-Indonesia di Jakarta Tanggal 1-9-1966

66-1088

3080 Suasana Rapat Panca Tunggal Se-Indonesia.diJakarta Tanggal 1-9-1966

66-10189

hal.555

Page 195: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3081 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan SarinoMangunpranoto dan Menteri Sosial, Dr. A.MTambunan, S.H.

66-10190

1966.09.02 Perkara Bekas Menteri Urusan Bank SentralTeuku Jusuf Muda Dalam (52 tahun) diadilioleh Pengadilan Subversi di GedungBappenas, Taman Suropati atau SidangKorasi (Komando Penyelenggara PeradilanSubversi) Perkara Jusuf Muda Dalam diBappenas.

1

3082 Suasana sidang Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (2)

66-10384

1966.09.03 Perkara Bekas Menteri Urusan Bank SentralTeuku Jusuf Muda Dalam (52 tahun) diadilioleh Pengadilan Subversi di GedungBappenas, Taman Suropati atau SidangKorasi (Komando Penyelenggara PeradilanSubversi) Perkara Jusuf Muda Dalam diBappenas.

5

3083 Para undangan dalam Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (1)

66-10359

3084 Suasana sidang Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (1)

66-10360

3085 Suasana sidang Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (2)

66-10361

3086 Seorang saksi dalam Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam

66-10363

3087 Para undangan dalam Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (2)

66-10365

1966.09.03 Rapat Kerja Panitia Tunggal (Gubernur) se-Indonesia di Departemen Dalam Negeri diJalan Veteran

3088 Para pejabat daerah dari provinsi KalimantanBarat dan Kalimantan Tengah sedang berdiskusi.

66-10276 1

3089 Para pejabat daerah dari provinsi KalimantanSelatan dan Kalimantan Tengah sedangberdiskusi.

66-10277 1

3090 Tampak Gubernur Irian Barat Frans Kaisiepo,ditengah pejabat dari Irian Barat dan rombonganpejabat tinggi Nusa Tenggara

66-10278 1

hal.555

Page 196: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3091 Tampak Gubernur Nusa Tenggara El Tari sedangberada di tengah para pejabat tinggi daerah NusaTenggara

66-10279 1

3092 Para pejabat Tinggi Daerah Sumatra sedangmengikuti rapat kerja panitia tunggal (Gubernur)se-Indonesia di kantor Depdagri.

66-10282 1

3093 Para pejabat Tinggi Daerah Sulawesi sedangmengikuti rapat kerja panitia tunggal (Gubernur)se-Indonesia di kantor Depdagri.

66-10283 1

3094 Tampak para peserta rapat kerja panitia tunggal(gubernur) se-Indonesia sedang berdiskusi

66-10284 1

3095 Para menteri sedang menyimak materi rapatkerja panitia tunggal (Gubernur) se-Indonesia

66,10285 1

3096 Mayjen Soeharto sedang menerima laporanpembukaan didampingi oleh Sultan HamengkuBuwono IX

66,10286 1

3097 Komandan Upacara didampingi 3 orangperangkat upacara sedang menghadap instrukturupacara

66,10293 1

3098 Komandan Upacara didampingi 3 orangperangkat upacara sedang menghadap instrukturupacara (2)

66,10294 1

3099 Menteri Dalam Negeri, Mayjen. Basuki Rachmatdidampingi Sekjen, Dirjen Agraria/Transmigrasi,Dirjen Koperasi beserta pejabat KementrianDalam Negeri lainnya sedang mengikuti rapatbersama Pemimpin Daerah/Provinsi seluruhIndonesia. Tampak delegasi dari Sumatera Barat,Sulawesi Utara dan Aceh.

66,10312 1

3100 Tampak dekat para peserta Rapat Kerja PanitiaTunggal (Gubernur) se-Indonesia di DepartemenDalam Negeri di Jalan Veteran

66,10313 1

3101 Tampak Gubernur Nusa Tenggara Timur, El Tari(Kiri) Perwakilan dari Riau, Gubernur SulawesiSelatan, Achmad Lamo (tengah) dan parapeserta rapat lainnya dalam Rapat PanitiaTunggal (Gubernur) se -Indonesia di DepartemenDalam Negeri di Jalan Veteran

66,10314 1

3102 Tampak Menteri Dalam Negeri, Mayjen. BasukiRachmat, didampingi Sekdjen DepartemenDalam Negeri dan Dirdjen Agraria danTransmigrasi sedang mengikuti Rapat PanitiaTunggal (Gubernur) se -Indonesia di DepartemenDalam Negeri di Jalan Veteran

66,10316 1

3103 Tampak Menteri Dalam Negeri, Mayjen. BasukiRachmat, didampingi Sekdjen DepartemenDalam Negeri dan Dirdjen Agraria danTransmigrasi sedang mengikuti Rapat PanitiaTunggal (Gubernur) se -Indonesia di DepartemenDalam Negeri di Jalan Veteran

66,10317 1

hal.555

Page 197: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3104 Tampak Gubernur dari Irian Barat Frans Kaisiepo(kiri), bersama delegasi dari Kalimantan Barat,dan Kalimantan selatan dalam Rapat PanitiaTunggal (Gubernur) se-Indonesia di DepartemenDalam Negeri di Jalan. Veteran

66,10318 1

3105 Tampak Gubernur dari Irian Barat Frans Kaisiepo(kiri), bersama delegasi dari Kalimantan Barat,dan Kalimantan selatan, Aberani Sulaimandalam Rapat Panitia Tunggal (Gubernur) se-Indonesia di Departemen Dalam Negeri di Jalan.Veteran

66,10319 1

3106 Gubernur Sulawesi Utara, Abdullah Amu,bersama Gubernur Sumatera Barat, SaputroBrotodiredjo, Gubernur Sumatera Selatan, A.Bustomi dan Gubernur Sumatera Utara, PR.Telaumbanua, mengikuti Rapat Panitia TunggalDepdagri di Jakarta

66,1032 1

3107 Suasana rapat para Gubernur Provinsi se-Indonesia yang sedang mengikuti Rapat PanitiaTunggal Depdagri di Jakarta.

66,10321 1

3108 Tampak Delegasi dari Jambi, Gubernur JawaBarat, Mashudi, beserta Mayjen. Moenadi(Gubernur Jawa Tengah, Tengah) dan Sri PakuAlam VIII dari DI Jogjakarta

66,10322 1

3109 Suasana rapat para Gubernur Provinsi se-Indonesia yang sedang mengikuti Rapat PanitiaTunggal Depdagri di Jakarta.

66,10323 1

1966.09.04 Malam Kesenian Kokam Jurusan Bali diWisma Nusantara

4

3110 Malam Kesenian Kokam Jurusan Bali di WismaNusantara (1)

66-10245

3111 Malam Kesenian Kokam Jurusan Bali di WismaNusantara (2)

66-10290

3112 Malam Kesenian Kokam Jurusan Bali di WismaNusantara (3)

66-10301

3113 Malam Kesenian Kokam Jurusan Bali di WismaNusantara (4)

66-10308

1966.09.05 Perkara Bekas Menteri Urusan Bank SentralTeuku Jusuf Muda Dalam (52 tahun) diadilioleh Pengadilan Subversi di GedungBappenas, Taman Suropati atau SidangKorasi (Komando Penyelenggara PeradilanSubversi).

8

3114 Pengambilan sumpah saksi Nina Woworuntudalam sidang Perkara Bekas Menteri UrusanBank Sentral Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10367

3115 Saksi Ida Djubaedah, isteri Jusuf Muda Dalamdalam sidang Perkara Bekas Menteri UrusanBank Sentral Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10369

3116 Para hakim keluar ruangan sidang Perkaraterdakwa Bekas Menteri Urusan Bank SentralJusuf Muda Dalam

66-10371

hal.555

Page 198: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3117 Seorang saksi sidang Perkara Perkara terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Jusuf MudaDalam sedang memberikan keterangan

66-10372

3118 Para undangan dalam Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) terdakwaBekas Menteri Urusan Bank Sentral Teuku JusufMuda Dalam (3)

66-10373

3119 Para hakim dalam Sidang Korasi (KomandoPenyelenggara Peradilan Subversi) PerkaraBekas Menteri Urusan Bank Sentral Jusuf MudaDalam di Bappenas.

66-10374

3120 Saksi Arif Potau Harahap sedang mengambilsumpah dalam sidang Perkara Bekas MenteriUrusan Bank Sentral Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10376

3121 Saksi Arif Potau Harahap sedang memberikanketerangan dalam sidang Perkara Bekas MenteriUrusan Bank Sentral Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10377

1966.09.05 Menpen BM Diah di depan DPR GR Senayanmemberi keterangan pemerintah

4

3122 Menpen Diah sedang memberikan keterangan didepan anggota DPR GR

66-10388

3123 Suasana sidang DPR GR (1) 66-103893124 Suasana sidang DPR GR (2) 66-103903125 Suasana sidang DPR GR (3) 66-10391

1966.09.07 Perkara Bekas Menteri Urusan Bank SentralTeuku Jusuf Muda Dalam (52 tahun) diadilioleh Pengadilan Subversi di GedungBappenas, Taman Suropati atau SidangKorasi (Komando Penyelenggara PeradilanSubversi) Perkara Jusuf Muda Dalam diBappenas.

8

3126 Teuku Jusuf Muda Dalam dikawal oleh duapetugas P2U saat sidang Korasi

66-10443

3127 Suasana sidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam(1)

66-10444

3128 Suasana sidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam(2)

66-10445

3129 Suasana sidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam(3)

66-10447

3130 Suasana para petugas yang merekam jalannyasidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam (1)

66-10448

3131 Suasana para petugas yang merekam jalannyasidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam (2)

66-10449

3132 Suasana para petugas yang merekam jalannyasidang Korasi Teuku Jusuf Muda Dalam (3)

66-10452

3133 Para petugas P2U yang menjaga jalannya sidangKorasi Teuku Jusuf Muda Dalam

66-10454

hal.555

Page 199: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.09.10 Keterangan Pemerintah oleh MenutamaPangad Jendral Soeharto di DPR-GR

3134 Jendral Soeharto tiba di gedung DPR GR denganmengendarai Jeep.

66-10522

3135 Jendral Soeharto memasuki gedung DPR GRdan berjabat tangan dengan salah satu pimpinanDPR GR.

66-10524

1966.09.10 Hari Raya Galungan dan Kuningan di Kalibatadan UI Salemba

30

3136 Persiapan dalam rangka perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di TMP Kalibata

66-10541

3137 Upacara perayaan Hari Raya Galungan danKuningan di TMP Kalibata

66-10542

3138 Terlihat para tamu dan peserta upacara perayaanHari Raya Galungan dan Kuningan di TMPKalibata (1)

66-10543

3139 Terlihat para tamu dan peserta upacara perayaanHari Raya Galungan dan Kuningan di TMPKalibata (2)

66-10544

3140 Petugas marching band pada acara perayaanHari Raya Galungan dan Kuningan di TMPKalibata

66-10545

3141 Suasana perayaan Hari Raya Galungan danKuningan di TMP Kalibata (1)

66-10546

3142 Suasana perayaan Hari Raya Galungan danKuningan di TMP Kalibata (2)

66-10547

3143 Terlihat para tamu dan peserta upacara perayaanHari Raya Galungan dan Kuningan dari kalanganmiliter di TMP Kalibata

66-10548

3144 Suasana prosesi upacara Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata

66-10549

3145 Peserta dan tamu dalam perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba

66-10550

3146 Sambutan dalam rangka perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (1)

66-10551

3147 Sambutan dalam rangka perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (2)

66-10552

3148 Para undangan perayaan Hari Raya Galungandan Kuningan di auditorium kampus UI Salemba(1)

66-10553

3149 Para undangan perayaan Hari Raya Galungandan Kuningan di auditorium kampus UI Salemba(2)

66-10554

3150 Para penerima tamu pada perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba

66-10555

3151 Tarian Bali pada acara perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (1)

66-10556

3152 Tarian Bali pada acara perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (2)

66-10557

hal.555

Page 200: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3153 Tarian Bali pada acara perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (3)

66-10558

3154 Tarian Bali pada acara perayaan Hari RayaGalungan dan Kuningan di auditorium kampus UISalemba (4)

66-10559

3155 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (1)

66-10560

3156 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (2)

66-10561

3157 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (3)

66-10562

3158 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (4)

66-10563

3159 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (5)

66-10564

3160 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (6)

66-10565

3161 Tabur bunga di makam para pahlawan sebagaibagian dari perayaan dari Hari Raya Galungandan Kuningan di TMP Kalibata (7)

66-10566

3162 Masyarakat yang antusias melihat jalannyaperayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan

66-10567

3163 Psosesi upacara perayaan Hari Raya Galungandan Kuningan di auditorium kampus UI Salemba

66-10568

3164 Para undangan perayaan Hari Raya Galungandan Kuningan di auditorium kampus UI Salemba(3)

66-10570

3165 Para undangan perayaan Hari Raya Galungandan Kuningan di auditorium kampus UI Salemba(4)

66-10571

1966.09.15 Sidang Dewan Kehormatan Menteri di Istana 1

3166 Suasana sidang Dewan Kehormatan Menteridimana tampak presiden Soekarno berbincangdengan Jend. Soeharto yang disaksikan olehMenteri Penerangan B. M. Diah dalam satu meja.

66-10618

1966.09.19 Konferensi Pers RI Menjajaki Masuk kembalike PBB oleh Menlu Ad-Interim B.M. Diah diDeplu, Pejambon

4

3167 Suasana konferensi Pers RI oleh Menlu Ad-Interim B.M. Diah dalam rangka RI menjajakimasuk kembali ke PBB di Departemen LuarNegeri, Pejambon (1)

66-10697

hal.555

Page 201: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3168 Suasana konferensi Pers RI oleh Menlu Ad-Interim B.M. Diah dalam rangka RI menjajakimasuk kembali ke PBB di Departemen LuarNegeri, Pejambon (2)

66-10698

3169 Suasana konferensi Pers RI oleh Menlu Ad-Interim B.M. Diah dalam rangka RI menjajakimasuk kembali ke PBB di Departemen LuarNegeri, Pejambon (3)

66-10699

3170 Suasana konferensi Pers RI oleh Menlu Ad-Interim B.M. Diah dalam rangka RI menjajakimasuk kembali ke PBB di Departemen LuarNegeri, Pejambon (4)

66-10700

1966.09.20 Konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76

8

3171 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (1)

66-10701

3172 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (2)

66-10702

3173 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (3)

66-10703

3174 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (4)

66-10704

3175 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (5)

66-10705

3176 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (6)

66-10706

3177 Suasana konferensi Pers Menpen B.M. Diah diKebonsirih No. 76 (7)

66-10707

3178 Terlihat B.M. Diah sedang memberikanketerangan pers

66-10708

1966.09.26 Penyerahan Berkas Perkara Dr. Subandriokepada Tim Mahmilub di Markas BesarAngkatan Darat (MBAD), Jl. Merdeka Utara

3

3179 Tim Mahmilub dipimpin Letkol CKH Ali Said S.H.yang akan memimpin persidangan perkaraketerlibatan Dr. Subandrio dalam G30S/PKI

66-11568

3180 Suasana penyerahan berkas perkara olehMenteri Utama bidang Pertahanan danKeamanan Jend. Soeharto kepada Ketua TimMahmilub Letkol. CKH Ali Said S.H.

66-11573

3181 Ketua Tim Mahmilub Letkol. CKH Ali Said S.H.setelah menerima berkas perkara Dr. Subandrio.

66-11574

1966.09.26 Penyerahan Berkas Perkara Dr. Subandriokepada tim Mahmilub MBAD (Markas BesarAngkatan Darat) Merdeka Utara (dari Men.Utama Hankam, Jenderal Suharto kepadaketua tim Mahmilub, Letkol CKH. Ali Said SH.)

2

3182 Terlihat tim Mahlilub di Markas Besar AngkatanDarat (1)

66-11571

3183 Terlihat tim Mahlilub di Markas Besar AngkatanDarat (2)

66-11572

hal.555

Page 202: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.09.28 Renungan suci oleh anggota Laskar Ampera,Arif Rahman Hakim-Kami Djaya di LubangBuaya, Cililitan

1

3184 Tim peliput acara Renungan suci oleh anggotaLaskar Ampera, Arif Rahman Hakim-Kami Djaya.

66-11594

1966.09 s/d1966.10

Perjalanan Menlu Adam Malik ke Wina, Austria 50

3185 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (1).

66-10799

3186 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (2).

66-10800

3187 Para perwakilan/duta besar Indonesia dibeberapa negara sedang berdoa dalam rapatdalam kunjungan Menlu Adama Malik ke WinaAustria.

66-10801

3188 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (3).

66-10802

3189 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (4).

66-10804

3190 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (5).

66-10805

3191 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (6).

66-10806

3192 Sekretariat rapat dalam rangka kunjungan MenluAdam Malik ke Wina Austria

66-10807

3193 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (7).

66-10809

3194 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (8). Tampak Menlu Adam Malik.

66-10810

3195 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (9). Tampak Menlu Adam Malik.

66-10811

hal.555

Page 203: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3196 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (10).

66-10812

3197 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (11).

66-10813

3198 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (12).

66-10818

3199 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (13).

66-10819

3200 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (14). Tampak Adam Malik.

66-10820

3201 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (15).

66-10821

3202 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (16).

66-10822

3203 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (17).

66-10823

3204 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (18).

66-10824

3205 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (19).

66-10825

3206 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (20).

66-10826

3207 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (21).

66-10827

3208 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (22).

66-10828

hal.555

Page 204: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3209 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (23).

66-10829

3210 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (24).

66-10830

3211 Suasana rehat dalam rapat antara paraperwakilan/duta besar Indonesia di beberapanegara dengan Menlu Adam Malik dalam rangkakunjungannya ke Wina Austria (1).

66-10831

3212 Suasana rehat dalam rapat antara paraperwakilan/duta besar Indonesia di beberapanegara dengan Menlu Adam Malik dalam rangkakunjungannya ke Wina Austria (2).

66-10832

3213 Sekretariat rapat dalam rangka kunjungan MenluAdam Malik ke Wina Austria. Tampak Joop Ave.

66-10834

3214 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (25).

66-10839

3215 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (26).

66-10841

3216 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (27).

66-10843

3217 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (28).

66-10844

3218 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (29).

66-10846

3219 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (30).

66-10847

3220 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (31).

66-10848

3221 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (32). Tampak Menlu Adam Malik.

66-10850

hal.555

Page 205: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3222 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (33).

66-10851

3223 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (34).

66-10852

3224 Menlu Adam Malik, selaku pimpinan rapat,sedang berbicara dengan para perwakilan/dutabesar Indonesia di beberapa negara.

66-10854

3225 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (35). Tampak Menlu Adam Malik.

66-11171

3226 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (36). Tampak Menlu Adam Malik.

66-11172

3227 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (37).

66-11175

3228 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (38).

66-11177

3229 Suasana rapat antara para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara dengan MenluAdam Malik dalam rangka kunjungannya ke WinaAustria (39).

66-11178

3230 Suasana rehat dalam rapat antara paraperwakilan/duta besar Indonesia di beberapanegara dengan Menlu Adam Malik dalam rangkakunjungannya ke Wina Austria (3). TampakMenlu Adam Malik.

66-11227

3231 Suasana rehat rapat antara Menlu Adam Malikdengan para perwakilan/duta besar Indonesia dibeberapa negara, dalam kunjungannya di WinaAustria (4). Tampak Menlu Adam Malik

66-11228

3232 Suasana rehat rapat antara Menlu Adam Malikdengan para perwakilan/duta besar Indonesia dibeberapa negara, dalam kunjungannya di WinaAustria (5).

66-11230

3233 Suasana rehat rapat antara Menlu Adam Malikbeserta istri dengan para perwakilan/duta besarIndonesia di beberapa negara, dalamkunjungannya di Wina Austria (6).

66-11231

hal.555

Page 206: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3234 Suasana rehat rapat antara Menlu Adam Malikdengan para perwakilan/duta besar Indonesia dibeberapa negara, dalam kunjungannya di WinaAustria (7). Tampak Menlu Adam Malik

66-11232

1966.09 s/d1966.10

Perjalanan Menlu Adam Malik ke Aljazair 2

3235 Suasana rapat antara Rombongan Menlu AdamMalik dengan pemerintah Aljazair, dalam rangkakunjungannya ke Aljazair.

66-10904

3236 Menlu Adam Malik dengan Perwakilan negaraAljazair.

66-11070

1966.10.01 Peringatan Hari Kesaktian Pancasila diKebonsirih no 76

8

3237 Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila diKebonsirih No.76. peserta upacara sedangmengheningkan cipta.

66-11624

3238 Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila diKebonsirih No.76. Komandan UpacaraMemberikan penghormatan kepada pembinaupacara.

66-11625

3239 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76.

66-11626

3240 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76. Tampak pesertaupacara sedang mengikuti jalannya upacara.

66-11627

3241 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76. Tampak seorangpetugas upacara laki-laki sedang membacakansesuatu.

66-11628

3242 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76. Tampak seorangpetugas upacara wanita sedang membacakansesuatu.

66-11629

3243 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76. petugas pengibarbendera sedang mengibarkan bendera setengahtiang.

66-11630

3244 Suasana Upacara Peringatan Hari KesaktianPancasila di Kebonsirih No.76. seluruh pesertaupacara sedang mengheningkan cipta.

66-11631

1966.10.1 HUT. ABRI Ke XXI Di Jakarta Hari KesaktianPancasila di Lubang Buaya

27

3245 Para wartawan yang meliput Hari Ulang TahunABRI XXI tengah mengabadikan gambar disekitarlubang buaya

66-11699

3246 Seorang wartawan tengah mengabadikangambar disekitar lubang buaya dan Ibu CornellM.E. Pierre, Ibu dari salah satu PahlawanRevolusi Letnan Pierre Andreas Tendean,tampak menutupi wajahnya

66-11700

hal.555

Page 207: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3247 Tampak raut kesedihan diwajah Ibu Cornell M.E.Pierre, Ibu dari salah satu Pahlawan RevolusiLetnan Pierre Andreas Tendean, yang hadirditengah tengah para tamu dan wartawandisekitar lubang buaya

66-11701

3248 Jenderal TNI Maraden Panggabean sedangberjalan merunduk dan tampak dibelakang beliaupara ibu yang ikut hadir dalam Upacara HariUpacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11704

3249 Para Wartawan dan Para Petinggi Militer Baikdari Dalam Negeri dan Luar Negeri serta ParaTamu yang hadir dalam HUT ABRI XXI danPeringatan Hari Kesaktian Pancasila tampakmemadati daerah disekitar Lubang Buaya

66-11705

3250 Jendral TNI Soeharto berjalan diikuti Brigdjen TNISudjono DR keluar dari sebuah rumah yangbagian teras rumah tersebut terdapat tulisan"Rumah Untuk Rapat Anggouta Gestapu PKI,Rumah Untuk Rapat Anggouta Gestapu"

66-11707

3251 Laksmana TNI Moeljadi, Jenderal (Pol) SoetjiptoJoedodihardjo, Jenderal TNI MaradenPanggabean sedang melakukan penghormatan

66-11708

3252 Jendral TNI Soeharto selaku Inspektur UpacaraHari Kesaktian Pancasila sedang melakukanpenghormatan

66-11709

3253 Wartawan Luar Negeri ikut meliputi jalannyaUpacara Hari Kesaktian Pancasila dan tampakJenderal TNI Soeharto selaku Inspektur UpacaraHari Kesaktian Pancasila

66-11710

3254 Tampak Ibu Cornell M.E. Pierre, Ibu dari salahsatu Pahlawan Revolusi Letnan Pierre AndreasTendean bersama para tamu yang hadir tengahmengheningkan cipta dalam Upacara HariKesaktian Pancasila

66-11711

3255 Jenderal TNI Soeharto, Para Pejabat Militerbeserta Tamu yang hadir tengah mengheningkancipta dalam Upacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11713

3256 Ibu Cornell M.E. Pierre, Ibu dari salah satuPahlawan Revolusi Letnan Pierre AndreasTendean tampak tidak dapat menahan rasakesedihannya ketika mengheningkan cipta

66-11714

3257 Tiga Prajurit dari Kesatuan Kodam Jaya selakuPetugas Keamanan Dalam (PKD) sedangmelakukan pengibaran bendera merah putih

66-11715

3258 Suasana Pengibaran Bendera Merah Putih dalamUpacara Hari Kesaktian Pancasila, TampakJenderal Soeharto, Pejabat Militer berserta Tamuyang hadir tengah melakukan penghormatankepada Bendera Merah Putih

66-11716

hal.555

Page 208: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3259 Jenderal TNI Maraden Panggabean tengahmemberikan sambutan dalam Upacara HariKesaktian Pancasila

66-11717

3260 Jenderal (Pol) Soetjipto Joedodihardjomemberikan sambutannya dalam Upacara HariKesaktian Pancasila, Tampak dibelakang beliauJenderal TNI Soeharto, Laksmana TNI Moeljadi,Jenderal (Pol) Soetjipto Joedodihardjo, JenderalTNI Maraden Panggabean

66-11718

3261 Brigdjen TNI Sudjono DR tengah menyampaikansambutannya dalam Upacara KesaktianPancasila dari tempat bagian protokol

66-11719

3262 Jenderal TNI Soeharto berada ditengah parawartawan yang tengah mengabadikan gambarbeliau pada saat meninjau daerah disekitarLubang Buaya

66-11721

3263 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan SarinoMangunpranoto, Menteri Penerangan BM. Diahdan Menteri Kehakiman Prof. Umar Seno Adjidari Kabinet Ampera I ikut serta menghadiriUpacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11730

3264 Letjen KKO R. Hartono tengah berada dalambarisan Pejabat Militer Negara Asing yang ikutserta menghadiri Upacara Hari KesaktianPancasila

66-11731

3265 Tampak dari samping barisan tamu yang ikutserta dalam Upacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11732

3266 Dari barisan tamu yang hadir tampak hadirMenteri Dalam Negeri Mayor Jenderal BasukiRahmat, Menteri Utama Bidang KesejahteraanRakyat Idam Chalid dan Menteri Pendidikan danKebudayaan Sarino Mangunpranoto ikut sertaUpacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11734

3267 Tampak dari depan barisan Pejabat Militer dariberbagai kesatuan yang ikut serta dalam UpacaraHari Kesaktian Pancasila

66-11735

3268 Barisan Pejabat Militer dari Kesatuan AngkatanDarat ikut serta E287 dalam Upacara HariKesaktian Pancasila

66-11736

3269 Tampak dari samping Barisan Perwira Menengah(PAMEN) dari berbagai kesatuan yang hadirdalam Upacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11737

3270 Laksmana TNI Moeljadi tengah menyampaikansambutannya dalam Upacara Hari KesaktianPancasila, Tampak di belakang beliau JenderalTNI Soeharto, dan Jenderal (Pol) SoetjiptoJoedodihardjo yang sedang menengok kesamping.

66-11738

3271 Barisan yang terdiri dari berbagai kesatuan dalamUpacara Hari Kesaktian Pancasila

66-11739

hal.555

Page 209: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3272 Tampak dari depan Laksmana TNI Moeljaditengah diapit oleh dua Prajurit Polisi Militer dandibelakang berdiri Jenderal Soerharto, Jenderal(Pol) Soetjipto Joedodihardjo dan Jenderal TNIMaraden Panggabean

66-11740

1966.10.01 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

4

3273 Dr. Subandrio dengan dikawal oleh dua oranganggota Polisi Militer memasuki ruang sidang.

66-11905

3274 Dr. Subandrio sedang duduk di kursi terdakwadalam persidangan.

66-12899

3275 Tim Mahmilub yang memimpin persidanganperkara keterlibatan Dr. Subandrio dalamG30S/PKI.

66-A

3276 Ketua Tim Mahmilub Letkol. CKH Ali Said S.H.sedang memimpin jalannya persidangan kasusDr. Subandrio.

66-B

1966.10.01 Demonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI di depan Istana 4

3277 Para demonstrans sedang bersiap-siap 66-116593278 Para petugas keamanan dalam demonstrasi

KAMI/KAPPI/KAPI66-11660

3279 Para demostrans yang diawasi oleh para petugaskeamanan.

66-11661

3280 Demonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI di depan Istana 66-11698

3281 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI yangdiawasi oleh tentara (1).

66-11910

3282 Tentara yang berkoordinasi dengan seorangdemonstrans KAMI/KAPPI/KAPI.

66-11911

3283 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI yang dihalau oleh tentara.

66-11913

3284 Para demonstrans KAMI/KAPPI/KAPI yangmembawa spanduk dan poster tentang PresidenSoekarno.

66-11921

3285 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI yangdiawasi oleh tentara (2).

66-11922

3286 Para demonstrans KAMI/KAPPI/KAPI melakukanorasi di depan Istana Merdeka.

66-11934

3287 Para demostrans KAMI/KAPPI/KAPI yangberisitirahat sejenak di tengah jalannyademonstrasi.

66-11961

1966.10.01 Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di AHM(Akademi Hukum Militer), Lapangan Banteng

20

3288 Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila. 66-120143289 Istri para tentara mengikuti upacara peringatan

Hari Kesaktian Pancasila.66-12015

3290 Pengibaran bendera merah putih pada upacaraperingatan Hari Kesaktian Pancasila.

66-12016

hal.555

Page 210: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3291 Peserta upacara dari kalangan sipil dan istritentara pada peringatan Hari Kesaktian UpacaraPancasila.

66-12017

3292 Komandan upacara peringatan Hari KesaktianUpacara Pancasila.

66-12018

3293 Peserta upacara dari kalangan militer padaperingatan Hari Kesaktian Upacara Pancasila.

66-12019

3294 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (1).

66-12020

3295 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (2).

66-12021

3296 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (3).

66-12022

3297 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (4).

66-12023

3298 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (5).

66-12024

3299 Petugas upacara pada upacara peringatan HariKesaktian Pancasila (6).

66-12025

3300 Para wanita sedang menyiapkan konsumsi untukacara syukuran dalam rangka peringatan HariKesaktian Pancasila (1).

66-12026

3301 Para wanita sedang menyiapkan konsumsi untukacara syukuran dalam rangka peringatan HariKesaktian Pancasila (2).

66-12027

3302 Para wanita sedang menyiapkan konsumsi untukacara syukuran dalam rangka peringatan HariKesaktian Pancasila (3).

66-12028

3303 Para wanita sedang menyiapkan konsumsi untukacara syukuran dalam rangka peringatan HariKesaktian Pancasila (4).

66-12029

3304 Para tentara sedang membaca doa pada acarasyukuran dalam rangka Peringatan HariKesaktian Pancasila (1).

66-12030

3305 Para tentara sedang membaca doa pada acarasyukuran dalam rangka Peringatan HariKesaktian Pancasila (2).

66-12031

3306 Para tentara dan kalangan sipil sedang membacadoa pada acara syukuran dalam rangkaPeringatan Hari Kesaktian Pancasila.

66-12032

3307 Penyerahan bingkisan pada acara syukurandalam rangka Peringatan Hari KesaktianPancasila.

66-12033

1966.10.02 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3308 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI (1).

66-11768

3309 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI (2).

66-11773

hal.555

Page 211: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3310 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI (3).

66-11779

3311 Terdakwa dr.Subandrio yang dikawal olehpetugas pengaman sidang perkara PeristiwaG30S/PKI

66-11782

3312 Para hadirin dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-11787

3313 Keluarga dr.Subandrio memasuki GedungBappenas dalam rangka mengikuti sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwadr.Subandrio.

66-11788

3314 Masyarakat yang mengikuti jalannya sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwadr.Subandrio.

66-11791

3315 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI (4).

66-11808

3316 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI (5).

66-11809

3317 Suasana jalannya sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-11811

3318 Terdakwa dr.Subandrio sedang melakukaninterview dengan para wartawan.

66-11834

1966.10.03 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3319 Terdakwa dr.Subandrio bersiap untukmemberikan keterangan dalam sidang perkaraPeristiwa G30S/PKI.

66-11838

3320 Para petugas keamanan sidang perkara PeristiwaG30S/PKI.

66-11840

3321 Menko Hankam Jend. Abdul Haris Nasution ikutjuga menyaksikan jalannya sidang.

66-11848

3322 Terdakwa dr.Subandrio memberikan keterangandalam sidang perkara Peristiwa G30S/PKI.

66-11850

3323 Jaksa Penuntut Umum meminta keterangan padadr.Subandrio dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI. (1)

66-11852

3324 Jaksa Penuntut Umum meminta keterangan padadr.Subandrio dalam sidang perkara PeristiwaG30S/PKI. (2)

66-11858

3325 Seorang petugas merekam jalannya persidanganperkara Peristiwa G30S/PKI.

66-11873

1966.10.03 Demonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI di depan Istana

3326 Para demonstrans KAMI/KAPPI/KAPI yangsedang berbincang dan diawasi oleh tentara.

66-11963

3327 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI sedangberjalan beriringan menuju Istana Merdeka (1).

66-11967

hal.555

Page 212: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3328 Para tentara yang mendekati mahasiswa yangberdemonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI.

66-11969

3329 Para tentara yang mengamankan jalannyademonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI.

66-11970

3330 Helikopter sedang memantau jalannyademonstrasi KAMI/KAPPI/KAPI dari udara.

66-12040

3331 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI sedangberjalan beriringan menuju Istana Merdeka (2).

66-12044

3332 Para demontrans KAMI/KAPPI/KAPI sedangberjalan beriringan menuju Istana Merdeka (3).

66-12049

3333 Kerumunan mahasiswa KAMI/KAPPI/KAPImelakukan demonstrasi di sekitar IstanaMerdeka. Tampak tentara di sekitar lokasidemonstrasi.

66-12054

3334 Situasi di sekitar lokasi demonstrasiKAMI/KAPPI/KAPI.

66-12222

3335 Sebagian mahasiswa KAMI/KAPPI/KAPI yangberdemonstrasi menaiki jeep dengan membawaboneka tiruan Presiden Soekarno.

66-12451

3336 Kerumunan mahasiswa KAMI/KAPPI/KAPI yangberdemontrasi.

66-12452

1966.10.03 HUT ABRI ke XXI di Jakarta Apel Kawi(Kesatuan Aksi Wanita Indonesia)/Kowani(Kongres Wanita Indonesia) dan BPOW diSekitar Sumur Maut Lubang Buaya Cililitan

12

3337 Tampak beberapa wanita berpakaian nasional(jarik dan kebaya) berdiri di dekat bangunanterbuka yang terdapat tulisan, "Sumur TempatDara Pahlawan Ditimbun ¢075 dalam 12 m ."

66-11973

3338 Ibu Tien Soeharto tiba dan disambut oleh puluhanwanita

66-11974

3339 Tampak Ibu Tien Soeharto sedang berdiriditengah halaman yang dikelilingi puluhan wanita,sedang memimpin doa menggunakan microfondalam acara apel Kawi/Kowani dan BPOW disekitar Sumur Maut Lubang Buaya Cililitan

66-11976

3340 Terlihat tiga wanita berdiri di depan barisanpuluhan wanita peserta apel Kawi/Kowani danBPOW

66-11977

3341 Puluhan wanita berbaris, dibaris depan terlihatwanita mengenakan pakaian yang sama denganmenggunakan atribut di bagian dada sebelah kiri

66-11978

3342 Tampak puluhan wanita berpakaian nasional(jarik dan kebaya) dan beberapa anak kecilsedang berdiri dalam barisan

66-11979

3343 Tampak dekat, tiga wanita berkrudung berwarnaputih dan memakai kaca mata sedangmenadahkan tangan diantara puluhan wanita

66-11980

hal.555

Page 213: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3344 Puluhan wanita berbaris, tampak baris depandisebelah kiri seorang lelaki mengenakanpakaian dinas harian dan beberapa wanitamengenakan pakaian nasional (jarik dan kebaya)sedang berdiri berbaris dan bersedekap

66-11981

3345 Puluhan wanita dan anak-anak berbaris di sekitarSumur Maut Lubang Buaya

66-11982

3346 Tampak seorang wanita sedang membacakannaskah di depan Ibu Tien Soeharto dalam apelKawi/Kowani dan BPOW

66-11983

3347 Tampak depan, Ibu Tien Soeharto sedangmembacakan naskah dalam apel Kawi/Kowanidan BPOW

66-11984

3348 Tampak samping, Ibu Tien Soeharto sedangmembacakan naskah dalam apel Kawi/Kowanidan BPOW

66-11985

1966.10.03 Pelantikan Kepala-kepala Direktorat dan BiroPenerangan Penerangan oleh MenteriPenerangan BM Diah

3349 BM Diah sedang menyampaikan Pidato dihadapan para Kepala Direktorat dan BiroPenerangan di Jl. Kebon Sirih No. 76

66-11669

3350 Para Kepala Direktorat dan Biro Penerangansedang mendengarkan pengarahan dari BMDiah, Menteri Penerangan.

66-11670

3351 Menteri Penerangan , BM Diah dihadapan paraKepala Direktorat dan Biro Penerangan di Jl.Kebon Sirih No. 76

66-11671

3352 Para Kepala Direktorat dan Biro Penerangansaat diberikna pengarahan oleh BM Diah di Jl.Kebon Sirih No. 76

66-11672

3353 Tampak Seorang Perwira TNI sedang berdiskusidengan 2 orang pejabat negara.

66-11673

3354 Para Kepala Direktorat dan Biro Penerangansaat bercengkrama selepas pelantikan.

66-11674

3355 Menteri Penerangan , BM Diah saat berjabatantangan dengan para Kepala Direktorat dan BiroPenerangan di Jl. Kebon Sirih No. 76

66-11675

3356 Para Kepala Direktorat dan Biro Penerangansaat bercengkrama selepas pelantikan. (2)

66-11677

3357 BM Diah saat berpidato didampingi ajudannya. 66-11680

3358 BM Diah (memegang rokok) sambil berbicaradengan salah satu pejabat di lingkunganDepartemen Penerangan

66-11681

1966.10.05 HUT ABRI ke 21 tanggal 5 Oktober 1966 diLapangan Banteng dan Parkir Timur Senayan,Jakarta

54

3359 Korps tentara wanita memainkan alat musik bandsebagai hiburan.

66-12106

3360 Korps tentara wanita memainkan alat musik banddan bernyanyi sebagai hiburan.

66-12110

hal.555

Page 214: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3361 Tampak dekat penyanyi dari korps tentara wanitayang melakukan pertunjukan musik .

66-12609

3362 Parade tentara wanita kesatuan Angkatan Udara. 66-12191

3363 Parade tentara sambil membawa bendera dansenjata laras panjang (1).

66-12382

3364 Parade tentara sambil membawa bendera dansenjata laras panjang. Tampak barisan pasukansebagai peserta upacara.

66-12383

3365 Parade tentara sambil membawa bendera dansenjata laras panjang (2).

66-12384

3366 Barisan tentara sedang bersiap melakukanparade (1).

66-12385

3367 Barisan tentara sedang bersiap melakukanparade (2).

66-12386

3368 Para pimpinan regu dari setiap kesatuan. Tampakbelakang tamu undangan.

66-12387

3369 Para tentara terlihat sedang mengawasiwartawan yang sedang meliput jalannya upacara.

66-12390

3370 Komandan upacara telah memasuki lapanganupacara.

66-12391

3371 Presiden Soekarno melantik Laksda LautRachmat Sumengkar sebagai Gubernur AKABRIpertama. Tampak Jenderal Soeharto.

66-12392

3372 Presiden Soekarno menyematkan pangkatkepada Laksda Laut Rachmat Sumengkarsebagai Gubernur AKABRI pertama. TampakJenderal Soeharto.

66-12394

3373 Komanda upacara sedang memimpin upacara. 66-12395

3374 Seorang tentara membawa bendera kebesaranAKABRI Angkatan Laut.

66-12396

3375 Seorang tentara menyerahkan benderakebesaran AKABRI Angkatan Laut kepadaPresiden Soekarno. Tampak Jenderal Soeharto.

66-12397

3376 Presiden Soekarno memberikan pidato sembaribertanya jawab dengan pelajar. Tampak JenderalSoeharto.

66-12400

3377 Para tamu undangan pada podium undanganupacara.

66-12401

3378 Tampak belakang Presiden Soekarno sedangbertanya jawab dengan seorang pelajar. TampakJenderal Soeharto.

66-12403

3379 Kerumunan tentara dan paspampres. 66-124043380 Para tamu undangan kenegaraan dari dalam

maupun luar negeri di podium undangan (1).66-12405

3381 Para tamu undangan kenegaraan dari dalammaupun luar negeri di podium undangan (2).

66-12407

3382 Para tamu undangan kenegaraan dari dalammaupun luar negeri di podium undangan (3).

66-12408

3383 Tamu kenegaraan dari kalangan sedang berbaris. 66-12409

hal.555

Page 215: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3384 Parade beberapa pasukan, diantaranya pasukanbambu runcing dan pembawa bendera merahputih.

66-12410

3385 Peserta upacara dan tamu undangan memberihormat kepada inspektur upacara (PresidenSoekarno). Tampak Jenderal Soeharto.

66-12412

3386 Presiden Soekarno bersiap untuk maju ke depan(tetap di podium). Tampak Jenderal Soeharto.

66-12413

3387 Presiden Soekarno tampak berdiri lebih dekatmenghadap ke arah barisan parade upacara(tetap di podium). Tampak Jenderal Soeharto.

66-12414

3388 Komandan upacara berdiri di tengah lapanganbeserta pasukan parade upacara.

66-12415

3389 Presiden Soekarno menghadap pasukan paradeupacara. Tampak Jenderal Soeharto.

66-12418

3390 Komandan upacara berada di tengan lapanganupacara didampingi oleh empat tentara dariAngkatan Laut, Kepolisian, Angkatan Darat danAngkatan Udara.

66-12419

3391 Petugas upacara (wakil kesatuan) membacakanIkrar (1).

66-12420

3392 Komandan upacara memberi hormat kepadaInspektur upacara.

66-12421

3393 Parade pasukan bersenjata laras panjang. 66-124223394 Para tamu kenegaraan sedang memperhatikan

parade pasukan (1).66-12423

3395 Para tamu kenegaraan sedang memperhatikanparade pasukan (2).

66-12424

3396 Presiden Soekarno didampingi para Jenderal dariberbagai kesatuan beserta istri. Tampak JenderalSoeharto dan Ibu Tien Suhato.

66-12425

3397 Tampak samping parade pasukan bersenjatalaras panjang.

66-12426

3398 Parade pasukan dari Angkatan Laut (1). 66-124293399 Parade pasukan dari Angkatan Laut (2). 66-124303400 Maskot Harimau Marching Band AKABRI

Lokananta yang disaksikan oleh masyarakatumum.

66-12431

3401 Parade Marching Band AKABRI Lokananta. 66-124323402 Aksi Mayoret Marching Band AKABRI Lokananta. 66-12433

3403 Petugas upacara (wakil kesatuan) membacakanIkrar (2).

66-12434

3404 Petugas upacara (wakil kesatuan) membacakanIkrar (3).

66-12435

3405 Presiden Soekarno mengheningkan cipta yangdidampingi oleh para Jenderal dari masing-masing Kesatuan Angkatan. Tampak JenderalSoeharto.

66-12436

3406 Parade pasukan bersenjata laras panjang danpedang.

66-12437

hal.555

Page 216: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3407 Konvoi kendaraan di tengah lapangan upacara(1).

66-12439

3408 Konvoi kendaraan di tengah lapangan upacara(2).

66-12440

3409 Konvoi kendaraan dan helikopter di tengahlapangan upacara (1).

66-12441

3410 Konvoi kendaraan dan helikopter di tengahlapangan upacara (2).

66-12442

3411 Parade pasukan tentara dari berbagai kesatuan(1).

66-12443

3412 Parade pasukan tentara dari berbagai kesatuan(2).

66-12444

3413 Manuver helikopter di angkasa (1). 66-124453414 Manuver helikopter di angkasa (2). 66-12446

1966.10.06s/d

1966.10.14

Perkara Peristiwa G 30 S diadili oleh Mahmilubdi gedung Sasana Bukit Barisan, Medan.Perkara ex - Letkol Sugeng Sugiarto danWiryoatmodjo (Gembong Gestapo PKI S.U)Keduanya dijatuhi hukuman mati tanggal 14-10-1996 (SIE 21-10-1966). Isi lain: (1) Hari AP(2) Eksekusi Tim Mahmilub ke Danau Toba

3415 Gambar beberapa pejabat duduk di mejapembela dan asisten pembela

66-13621

3416 Tampak beberapa petugas pencatat sidangMahmilub sedang mencatat jalannya persidangan

66-13626

3417 Suasana tamu undangan pada saat jalannyapersidangan. Tampak Mayor Sutardjo(Nomor 4dari Pojok kiri depan)

66-13638

3418 Tampak para pejabat militer berdiri di sampingjalan sedang menunggu beberapa drum bandmenampilkan aksinya

66-13644

3419 Tampak team drum band PPN A 3 sedangmenampilkan alat musiknya di hadapan parapejabat militer

66-13646

3420 Tampak beberapa pelajar menampilkan alatmusik drum band

66-13647

3421 Tampak barisan dari Kesatuan Aksi MahasiswaIndonesia(KAMI) dalam peringatan hari A.P

66-13649

3422 Tampak beberapa pejabat militer sedang berfotobersama di depan makam RadjaSingamangaradja XII

66-13664

3423 Tampak dua orang wanita sedang berjabat tangan 66-13671

3424 Tampak Mayor Sutardjo(pojok kiri) sedangberamah tamah dengan pejabat militer lainnya

66-13678

3425 Tampak Mayor R.Taufik(pojok kiri sedang duduk)sedang berfoto bersama dengan seorang wanitadan para pejabat militer lainnya

66-13681

hal.555

Page 217: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3426 Mayor Sutardjo( Pojok Kiri), Mayor Tahjung(duadari kiri) sedang beramah tamah dengan duaorang wanita dan pejabat mililter lainnya

66-13682

3427 Tampak samping terdakwa dimana terlihat oditursedang membacakan tuntutannya.

66-13688

3428 Tampak dari belakang seorang pejabat militersedang membacakan sesuatu.

66-13689

3429 Mayor Tahjun(pojok kiri), Mayor Sutardjo(dua darikiri) sedang beramah tamah dengan pejabatmiliter lainnya

66-13709

3430 Tampak Mayor Tahjun(pojok kanan),Arsid ArifS.N(dua dari pojok kanan) dan para pejabatmiliter lainya sedang berdiri tegak mengikutijalannya sidang

66-13726

3431 Arsid Arif S.N sedang melakukan penghormatankepada pejabat militer

66-13728

3432 E.Tandyono S.H sedang dilakukan prosessumpah disaksikan oleh pejabat militer lainnya

66-13730

3433 Tampak Arsid Arif S.N sedang mengarahkantanda tangan kepada pejabat militer

66-13737

3434 Tampak seorang pejabat militer sedangmembubuhkan tanda tangan

66-13738

3435 Tampak para pejabat militer sedang mengikutijalannya persidangan.(tampak depan)

66-13740

3436 Tampak tamu undangan dan para pejabat militerakan meninggalkan gedung sidang

66-13747

3437 Tampak para pejabat militer dan tamu undangansedang mengikuti jalanya persidangan

66-13753

3438 Kedua tersangka sedang berdiri menghadapdewan hakim.

66-13754

3439 Tampak dari samping pejabat militer sedangmembacakan sesuatu.tampak para tamuundangan sedang mendengarkan

66-13755

3440 Tampak seorang dari pihak Pembela sedangmembacakan sesuatu

66-13763

3441 Tampak tamu undangan sedang mengikutijalannya persidangan

66-13772

3442 Suasana istirahat setelah jalannya sidang.tampakPembela dan Asisten Pembela sedang akankeluar dari ruang sidang

66-13773

3443 Suasana istirahat setelah persidangan.tampakArsid Arif S.N (pojok kiri), Mayor Tahjun (tiga darikiri)

66-13775

1966.10.07 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3444 Tamu undangan sidang perkara PeristiwaG30S/PKI memasuki gedung Bappenas. (1)

66-12118

hal.555

Page 218: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3445 Tamu undangan sidang perkara PeristiwaG30S/PKI memasuki gedung Bappenas. (2)

66-12119

3446 Tamu undangan sidang perkara PeristiwaG30S/PKI memasuki gedung Bappenas. (3)

66-12120

3447 Seorang tentara terlihat sedang melakukanpenjagaan terhadap jalannya persidanganperkara Peristiwa G30S/PKI.

66-12122

3448 Tamu undangan sidang perkira peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr. Subandrio. (1)

66-12124

3449 Tamu undangan sidang perkira peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr. Subandrio. (2)

66-12125

3450 Tamu undangan sidang perkira peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr. Subandrio. (3)

66-12126

3451 Tamu undangan sidang perkira peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr. Subandrio. (4)

66-12127

3452 Seorang saksi diambil sumpahnya dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI.

66-12128

3453 Seorang saksi sedang memberikan keterangandalam sidang perkara peristiwa G30S/PKI.

66-12129

3454 Terdakwa dr. Subandrio sedang dimintaiketerangan dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI.

66-12143

3455 Suasana jalannya sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-12154

3456 Terdakwa dr. Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI.

66-12157

3457 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (1)

66-12321

3458 Seorang saksi didampingi dikawal oleh petugaskeamanan memasuki ruang sidang perkaraperistiwa G30S/PKI.

66-12322

3459 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (2)

66-12326

3460 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (3)

66-12333

1966.10.07 Pelantikan/Peresmian Akabri 233461 Letjen. Soeharto berjalan dan memberikan

penghormatan kepada beberapa taruna yangsedang hormat dan menyambutnya. Tampak diluar pagar puluhan masyarakat sedangmenyaksikan kedatangannya.

66-12246

3462 Tampak Letjen. Soeharto berdiri di panggungupacara pelantikan/peresmian Akabri

66-12247

hal.555

Page 219: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3463 Para tamu undangan berdiri dan menundukkankepala. Tampak baris depan nomor tiga darikanan Ibu Tien Soeharto mengenakan pakaiannasional (jarik dan kebaya)

66-12248

3464 Tampak Letjen. Soeharto berdiri di panggungupacara sedang memberikan sambutan/amanat

66-12249

3465 Para perwira ABRI berbaris di tengah lapangan,tampak di belakangnya taruna Akabri

66-12250

3466 Tampak para taruna Akabri Bagian Darat dalambarisan

66-12252

3467 Tampak para taruna Akabri Bagian Darat dalambarisan (1)

66-12253

3468 Para perwira ABRI berbaris ditengah lapangan,tampak dibelakangnya taruna Akabri (1)

66-12254

3469 Tampak para perwira ABRI berbaris ditengahlapangan upacara berhadapan dengan Letjen.Soeharto yang sedang membacakan naskah daripanggung upacara

66-12255

3470 Para tamu undangan berdiri, tampak baris depannomor tiga dari kiri Ibu Tien Soeharto yangmengenakan pakaian nasional (jarik, kebaya,slendang) dan berkaca mata

66-12256

3471 Letjen. Soeharto berdiri di panggung upacara,tampak di depannya tiga perwira ABRI

66-12257

3472 Tampak samping Letjen. Soeharto sedangmembacakan naskah di depan taruna AkabriBagian Darat dan para taruna telihat sedangmelakukan istirahat senjata

66-12258

3473 Tampak suasana pelantikan/peresmian Akabriyang dipimpin oleh Letjen. Soeharto

66-12259

3474 Ibu Tien Soeharto sedang memotong pitaperesmian Akabri di Magelang

66-12260

3475 Tampak Ibu Tien Soeharto dan Letjen. Soehartomemasuki pintu gedung diikuti para tamuundangan pelantikan/peresmian Akabri

66-12261

3476 Tampak Ibu Tien Soeharto sedangmemperhatikan Letjen. Soeharto sedang menulisdi buku

66-12262

3477 Ibu Tien Soeharto sedang menulis di buku 66-122633478 Tampak Letjen. Soeharto dan Ibu Tien Soeharto

sedang berjabat tangan dengan para perwiraABRI

66-12264

3479 Paara tamu undangan sedang berjabat tangandengan perwira ABRI dan Persit (Persatuan IstriPrajurit) Kartika Chandra Kirana

66-12265

3480 Paara tamu undangan sedang berjabat tangandengan perwira ABRI dan Persit (Persatuan IstriPrajurit) Kartika Chandra Kirana (1)

66-12266

hal.555

Page 220: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3481 Tampak perwira ABRI dan seorang Persit KartikaChandra Kirana sedang berbincang di depan pintu

66-12267

3482 Letjen. Soeharto memegang tongkat komandosedang berbincang dengan dua perwira ABRI

66-12268

3483 Ibu Tien Soeharto sedang bercengkrama denganpara tamu undangan perwira ABRI dan Persit

66-12269

1966.10.07 Upacara Penghormatan Terakhir kepadaAlmarhum Laksamana Laut R.E. Martadinata(dan Kapten Udara Penerbang Anumerta W.Kairupan yang gugur karena kecelakaanpesawat helikopter di Puncak tanggal 6Oktober 1966) di MBAL (Markas BesarAngkatan Laut, Gunung Sahari)

34

3484 Pasukan AKABRI pada upacara penghormatanterakhir kepada Almarhum Laksamana Laut R.E.Martadinata dan Kapten Udara PenerbangAnumerta W. Kairupan.

66-12271

3485 Keluarga almarhum pada upacara penghormatanterakhir kepada Almarhum Laksamana Laut R.E.Martadinata dan Kapten Udara PenerbangAnumerta W. Kairupan.

66-12272

3486 Jenazah almarhum Laksmana R.E. Martadinatadan Kapten Udara Penerbang Anumerta W.Kairupan tiba di MBAL Gunung Sahari.

66-12273

3487 Jenazah almarhum Laksmana R.E. Martadinatadan Kapten Udara Penerbang Anumerta W.Kairupanmemasuki ruangan untukdisemayamkan di MBAL Gunung Sahari.

66-12274

3488 Para tentara sedang membawa peti jenazahalmarhum Laksmana R.E Martadinata danKapten Udara Penerbang Anumerta W. Kairupanuntuk disemayamkan (1).

66-12275

3489 Para tentara sedang membawa peti jenazahalmarhum Laksmana R.E Martadinata danKapten Udara Penerbang Anumerta W. Kairupanuntuk disemayamkan (2).

66-12276

3490 Para tentara sedang membawa peti jenazahalmarhum Laksmana R.E Martadinata danKapten Udara Penerbang Anumerta W. Kairupanuntuk disemayamkan (3).

66-12277

3491 Seorang tentara yang berjaga di depan petijenazah almarhum Laksmana R.E Martadinata.

66-12278

3492 Seorang tentara yang berjaga di depan petijenazah almarhum Laksmana R.E Martadinatadan Kapten Udara Penerbang Anumerta W.Kairupan untuk disemayamkan.

66-12279

hal.555

Page 221: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3493 Kedua peti jenazah Almarhum Laksmana R.E.Martadinata dan Kapten Udara PenerbangAnumerta W. Kairupan sedang dihiasi bunga.

66-12280

3494 Para tentara secara bergantian memberikanpenghormatan terahhir kepada AlmarhumLaksmana R.E Martadinata (1).

66-12281

3495 Para tentara secara bergantian memberikanpenghormatan terahhir kepada AlmarhumLaksmana R.E Martadinata (2).

66-12282

3496 Pihak keluarga dari kedua Almarhum LaksamanaR.E. Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan.

66-12283

3497 Pejabat Presiden Suharto beserta Tien Suhartomemberikan penghormatan terakhir kepadakedua jenazah Almarhum Laksamana R.E.Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (1).

66-12284

3498 Pejabat Presiden Suharto beserta Tien Suhartomemberikan penghormatan terakhir kepadakedua jenazah Almarhum Laksamana R.E.Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (2).

66-12285

3499 Pejabat Presiden Suharto beserta Tien Suhartomemberikan penghormatan terakhir kepadakedua jenazah Almarhum Laksamana R.E.Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (3).

66-12286

3500 Para tentara melakukan penghormatan terakhirkepada kedua jenazah Almarhum LaksamanaR.E. Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (1).

66-12287

3501 Para tentara melakukan penghormatan terakhirkepada kedua jenazah Almarhum LaksamanaR.E. Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (2).

66-12288

3502 Tentara dan tamu asing secara bergantianmemberikan penghormatan terakhir kepadajenazah Almarhum Laksamana R.E. Martadinatadan Kapten Terbang Anumerta W.Kairupan.

66-12289

3503 Tentara dan tamu asing mengisi buku tamudalam acara penghormatan terakhir kepadajenazah Almarhum Laksamana R.E. Martadinatadan Kapten Terbang Anumerta W.Kairupan.

66-12290

3504 Tentara sedang berjaga-jaga disekitar petijenazah Almarhum Laksamana R.E. Martadinatadan Kapten Terbang Anumerta W.Kairupan.

66-12291

3505 Para tentara melakukan penghormatan terakhirkepada kedua jenazah Almarhum LaksamanaR.E. Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan (3).

66-12292

hal.555

Page 222: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3506 Para tentara dan tamu undangan melakukanpenghormatan terakhir kepada kedua jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan.

66-12293

3507 Para tentara, tamu undangan dan keluargamelakukan doa bersama untuk kedua jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan (1).

66-12294

3508 Para tentara, tamu undangan dan keluargamelakukan doa bersama untuk kedua jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan (2).

66-12295

3509 Para tentara, tamu undangan dan keluargamelakukan doa bersama untuk kedua jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan (3).

66-12296

3510 Para tentara, tamu undangan dan keluargamelakukan doa bersama untuk kedua jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan (4).

66-12297

3511 Para keluarga bersiap untuk mengiringi keduakedua jenazah Almarhum Laksamana R.E.Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan menuju tempat pemakaman (1).

66-12298

3512 Para keluarga bersiap untuk mengiringi keduakedua jenazah Almarhum Laksamana R.E.Martadinata dan Kapten Terbang AnumertaW.Kairupan menuju tempat pemakaman (2).

66-12299

3513 Para tentara membawa kedua peti jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan menujutempat pemakaman (1).

66-12300

3514 Para tentara membawa kedua peti jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan menujutempat pemakaman (2).

66-12301

3515 Para tentara membawa kedua peti jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan menujutempat pemakaman (3).

66-12302

3516 Para tentara membawa kedua peti jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata danKapten Terbang Anumerta W.Kairupan menujutempat pemakaman (4).

66-12303

3517 Upacara salvo menghantarkan iringan kedua petijenazah Almarhum Laksamana R.E. Martadinatadan Kapten Terbang Anumerta W.Kairupanmenuju tempat pemakaman.

66-12304

hal.555

Page 223: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3518 Rekan tentara dan pihak keluarga yangmenghantarkan jenazah Almarhum LaksamanaR.E. Martadinata dan ke TMP Kalibata.

66-12512

3519 Rekan tentara yang memasukkan jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata ke lianglahat (1).

66-12513

3520 Rekan tentara yang memasukkan jenazahAlmarhum Laksamana R.E. Martadinata ke lianglahat (2).

66-12514

3521 Rekan tentara dan para pelayat yang memadatipemakaman Almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata (1).

66-12515

3522 Rekan tentara dan para pelayat yang memadatipemakaman Almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata (2).

66-12516

3523 Rekan tentara, pejabat negara dan pihakkeluarga Almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata memberikan ucapanbelasungkawa kepada keluargaalmarhum.Tampak Bung Hatta beserta RahmiHatta.

66-12517

3524 Rekan tentara, pejabat negara dan pihakkeluarga Almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata berdoa ketika pemakamanalmarhum.Tampak Bung Hatta beserta RahmiHatta.

66-12518

3525 Rekan tentara dan masyarakat yang memadatipemakaman Almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata (3).

66-12519

3526 Upacara Penghormatan Terakhir kepadaAlmarhum Laksamana Laut R.E. Martadinata diTMP Kalibata. Tampak Jendral Suharto bertindakselaku Inspektur Upacara (1).

66-12520

3527 Upacara Penghormatan Terakhir kepadaAlmarhum Laksamana Laut R.E. Martadinata diTMP Kalibata. Tampak Jendral Suharto bertindakselaku Inspektur Upacara (2).

66-12521

3528 Rekan tentara, pejabat negara dan rohaniwanselaku peserta upacara dalam UpacaraPenghormatan Terakhir kepada AlmarhumLaksamana Laut R.E. Martadinata dan KaptenUdara Penerbang Anumerta W. Kairupan di TMPKalibata.

66-12522

3529 Rekan tentara dan para pelayat AlmarhumLaksamana Laut R.E.Martadinata, memasukiTMP Kalibata.

66-12523

3530 Keluarga Almarhum Laksamana Laut R.E.Martadinata tiba di TMP Kalibata .

66-12524

3531 Keluarga Almarhum Laksamana Laut R.E.Martadinata, yang diapit oleh rekan tentaraAlmarhum, tiba di TMP Kalibata.

66-12525

hal.555

Page 224: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3532 Pasukan tentara yang membawa jenazahAlmarhum Laksamana Laut R.E.Martadinata tibadi TMP Kalibata untuk pelaksanaan upacarapenghormatan terakhir. Tampak Jenderal Suharto.

66-12526

3533 Penembakan salvo yang mengiringi tibanyajenazah almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata di TMP Kalibata yang mengawaliUpacara Penghormatan Terakhir almarhum.Tampak Jenderal Suharto.

66-12527

3534 Rekan tentara yang membawa jenazah almarhumLaksamana Laut R.E. Martadinata serta karanganbunga menuju liang lahat.

66-12528

3535 Keluarga almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata yang mengiringi jenazahalmarhum (1).

66-12529

3536 Keluarga almarhum Laksamana LautR.E.Martadinata yang mengiringi jenazahalmarhum (2).

66-12530

3537 Keluarga almarhum beserta rekan tentaraalmarhum R.E.Martadinata di depan jenazahalmarhum sebelum dimasukkan ke liang lahat.

66-12531

1966.10.08 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3538 Terdakwa dr. Subandrio seang mendekati mejahakim.

66-12336

3539 Para hakim terlihat sedang membaca berkasperkara.

66-12339

3540 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (4)

66-12342

3541 Hakim dalam sidang perkara peristiwa G30S/PKIsedang menerima berkas perkara.

66-12346

3542 Seorang saksi sedang dikawal oleh petugaskeamanan dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI.

66-12347

3543 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (5)

66-12354

3544 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI. (6)

66-12365

3545 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI (7). Tampakdr. Subandrio.

66-12368

3546 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI (8). Tampakdr. Subandrio.

66-12376

3547 Seorang saksi sedang dimintai keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI (9). Tampakdr. Subandrio.

66-12478

hal.555

Page 225: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.10.10 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3548 Dr.Sulastomo dari HMI, saksi dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan.Tampak dr.Subandrio. (1)

66-12565

3549 Hamid Widjaja dari Ansor, saksi dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI sedang diambilsumpahnya. Tampak dr.Subandrio (1).

66-12566

3550 Seorang saksi sedang diambil sumpahnya dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12569

3551 Subagio S.H dan Yap Thiam Hin, S.H, parapembela terdakwa dr.Subandrio dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI.

66-12588

3552 Sidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio, sedang dibacakan.Tampak dr.Subandrio.

66-12593

3553 Tim pembela terdakwa Dr. Subandrio, SubagioSH dan Yap Thiam Hin, SH, dalam perkaraperistiwa G 30 S yang diadili oleh Mahmilub.

66-12777

3554 Hakim ketua Ali Said, SH meminta keterangankepada terdakwa Dr. Subandrio.

66-12778

3555 Saksi anggota militer (perempuan) memberikanketerangan dalam sidang terdakwa Dr. Subandrio.

66-12790

3556 Saksi bersiap untuk dimintai keterangan. 66-127923557 Saksi dimintai keterangan oleh hakim. 66-127933558 Pembela terdakwa, Subagio SH, membacakan

sesuatu dalam sidang. Tampak Yap Thiam Hin (1)66-12794

3559 Pembela terdakwa, Subagio SH, membacakansesuatu dalam sidang. Tampak Yap Thiam Hin (2)

66-12795

3560 Pembela terdakwa, Yap Thiam Hin, SH,melakukan pembelaan dalam persidangan.Tampak Subagio (1).

66-12798

3561 Saksi dimintai oleh Hakim dalam sidang. 66 -128073562 Pembela terdakwa, Yap Thiam Hin, SH,

melakukan pembelaan dalam persidangan.Tampak Subagio (2).

66-12818

1966.10.14 Menteri Penerangan B.M. Diah Kebon Sirih N.76 Menerima . 1. Duta Besar Belanda Sehiff 2.Seorang Wartawan India

8

3563 Tampak pegawai kementerian Penerangantengah duduk bersama

66-12819

3564 Tampak samping Brigadir Jenderal Sutjiptosedang beramah-tamah dengan SeorangWartawan India

66-12820

hal.555

Page 226: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3565 Tampak depan Seorang Wartawan India sedangberamah-tamah dengan Brigadir Jenderal Sutjipto

66-12821

3566 Menteri Penerangan B.M. Diah sedang beramah-tamah dengan Duta Besar Belanda Sehiff

66-12822

3567 Brigadir Jenderal Sutjipto sedang beramah-tamah dengan Seorang Wartawan India

66-12823

3568 Staff Menteri Penerangan sedang menerimakedatangan Duta Besar Belanda Sehiff

66-12824

3569 Tampak belakang Menteri Penerangan B.M. Diahsedang beramah-tamah Duta Besar BelandaSehiff

66-12827

3570 Duta Besar Belanda Sehiff berjabat tangandengan Menteri Penerangan B.M. Diah

66-12828

1966.10.15 Rapat terbatas Presidium Kabinet Ampera diIstana Jalan Merdeka Barat 15.

3571 Suasana sidang yang dihadiri oleh pimpinanDepartemen. Tampak Menpen BM.Diah.

66 - 12596

3572 Suasana sidang yang dihadiri oleh pimpinanDepartemen.

66 - 12601

3573 Suasana sidang yang dihadiri oleh pimpinanDepartemen. Tampak Jenderal Soeharto danMenlu Adam Malik.

66 - 12602

1966.10.17 Apel Karyawan Kementerian Penerangan diKebon Sirih 76

11

3574 Petugas pengibar bendera sedang mengibarkanbendera Merah Putih

66-12763

3575 Tampak inspektur upacara berdiri di atas mimbardan peserta upacara berdiri dibelakangnya

66-12764

3576 Tampak dua petugas pengibar bendera sedangmengibarkan bendera dan peserta upacaramemberikan penghormatan kepada benderaMerah Putih

66-12765

3577 Peserta upacara yang memakai topi memberikanpenghormatan

66-12766

3578 Inspektur upacara beserta peserta upacaradibelakangnya tampak sedang berdoa denganmenundukkan kepala

66-12767

3579 Salah satu karyawan Kementerian Penerangansedang berdiri di depan micofon

66-12768

3580 Tampak inspektur upacara sedang memberikanamanat dalam apel

66-12769

3581 Puluhan karyawan tampak dalam barisan apel 66-127703582 Satu pleton petugas upacara yang mengenakan

pakaian dinas harian dan menggunakan topi (laki-laki) dan peci (wanita) sedang melakukan gerakjalan

66-12771

3583 Empat tentara berdiri dengan memakai seragam,atribut dan membawa senjata

66-12772

3584 Empat tentara dan seorang juru kamera sedangberpose di depan gedung

66-12773

hal.555

Page 227: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.10.18 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3585 Oditur sedang membacakan perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio (1).

66-12834

3586 Oditur sedang membacakan perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio (2).

66-12835

3587 Terdakwa dr.Subandrio sedang memberikanketerangan dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI.

66-12837

3588 Masyarakat yang mengikuti jalannya sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwadr.Subandrio, diluar Gedung Bappenas.

66-12839

3589 Mobil Panser yang menjaga jalannya sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwadr.Subandrio (1).

66-12841

3590 Mobil Panser yang menjaga jalannya sidangperkara peristiwa G30S/PKI dengan terdakwadr.Subandrio (2).

66-12842

3591 Oditur sidang membacakan perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-12848

3592 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12858

3593 Seorang saksi dikawal oleh petugas keamanandalam sidang perkara peristiwa G30S/PKIdengan terdakwa dr.Subandrio.

66-12870

3594 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12871

3595 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12873

3596 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12874

3597 Seorang saksi dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio,sedang diambil sumpahnya. Tampakdr.Subandrio.

66-12875

3598 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12876

hal.555

Page 228: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3599 Saksi sedang memberikan keterangan dalamsidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio. Tampak dr.Subandrio.

66-12877

3600 Seorang saksi dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio,sedang diambil sumpahnya. Tampakdr.Subandrio.

66-12878

1966.10.22 Personalia. Borstfoto Menlu Jepang,Etsusaburo Shiina, yang bulan ini akanmengunjungi Indonesia

1

3601 Foto Menlu Jepang Etsusaburo Shiina 66-129241966.10.22 Peresmian Proyek Dahana di Tasikmalaya

(Peresmian Pabrik Peledak Kepunyaan AURIdi Tasikmalaya). Yang terdiri dari: 1.Pemandangan Tasikmalaya, 2. DemonstrasiMaut (melompati rentetan popor senapan olehanggota-anggota penjaga keamanan proyektersebut)

59

3602 Acara syukuran dalam rangka peresmian ProyekPabrik Dahana. Terlihat para undangan besertaistri.

66-13050

3603 Kawasan sekitar Proyek Dahana. 66-130513604 Pemandangan sekitar Proyek Dahana (1). 66-130523605 Pemandangan sekitar Proyek Dahana (2). 66-130533606 Menteri/Pangau Laksamana Madya Udara

Rusmin Nurjadin tiba dengan helikopter dalamrangka peresmian Pabrik Dahana.

66-13072

3607 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin inspeksi barisan setibanya diTasikmalaya dalam rangka peresmian PabrikDahana.

66-13073

3608 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin berdiri di podum kehormatandalam rangka peresmian Pabrik Dahana.

66-13074

3609 Poster-poster saat peresmian Pabrik Dahana. 66-13075

3610 Pasukan tentara PKD saat peresmian PabrikDahana.

66-13076

3611 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin di podium kehormatan besertatamu undangan saat peresmian Pabrik Dahana.

66-13077

3612 Tamu undangan militer saat peresmian PabrikDahana.

66-13078

3613 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin siap membuka prasastiperesmian Pabrik Dahana.

66-13079

3614 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin membuka prasasti peresmianPabrik Dahana.

66-13080

3615 Prasasti peresmian Pabrik Dahana. 66-130813616 Penandatanganan peresmian pabrik Dahana. 66-13082

hal.555

Page 229: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3617 Upacara peresmian Pabrik Dahana. 66-130833618 Suasana peresmian Pabrik Dahana. Tampak

Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin.

66-13084

3619 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin memantau keadaan sekitarpabrik Dahana.

66-13085

3620 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin memantau keadaan sekitarpabrik Dahana sembari melayani pertanyaanpara wartawan.

66-13086

3621 Rombongan tamu undangan beserta parawartawan pada persmian Pabrik Dahana (1).

66-13087

3622 Pabrik Dahana. 66-130883623 Rombongan tamu undangan beserta para

wartawan pada peresmian Pabrik Dahana (2).66-13089

3624 Atraksi melompati rentetan popor senapan olehpara anggota penjaga keamanan proyek pabrikDahana (1).

66-13090

3625 Atraksi melompati rentetan popor senapan olehpara anggota penjaga keamanan proyek pabrikDahana (2).

66-13091

3626 Atraksi melompati rentetan popor senapan olehpara anggota penjaga keamanan proyek pabrikDahana (3).

66-13092

3627 Atraksi melewati lingkaran api oleh para anggotapenjaga keamanan proyek pabrik Dahana.

66-13093

3628 Acara syukuran dalam rangka peresmian ProyekPabrik Dahana.

66-13094

3629 Salah satu mesin di pabrik Dahana. Tampakseorang karyawan pabrik (1).

66-13095

3630 Salah satu mesin di pabrik Dahana. 66-130963631 Lorong ruangan di pabrik Dahana. 66-130973632 Peralatan mesin pabrik Dahana. Tampak tamu

undangan.66-13098

3633 Peralatan mesin pabrik Dahana (1). 66-130993634 Areal pabrik bahan peledak Dahana (1). 66-131003635 Areal pabrik bahan peledak Dahana (2). 66-131013636 Selasar pabrik Dahana. 66-131023637 Peralatan mesin pabrik Dahana. Tampak pejaga

pabrik.66-13103

3638 Bahan peledak di pabrik Dahana (1). 66-131043639 Seorang perwira memberikan penjelasan kepada

tamu undangan terkait bahan dan peralatanmesin di pabrik Dahana.

66-13105

3640 Peralatan mesin di pabrik Dahana (2). 66-131063641 Bahan kimia pembuatan bahan peledak di pabrik

Dahana.66-13107

3642 Peralatan mesin di pabrik Dahana (3). 66-131083643 Karyawan pabrik sedang bekerja menggunakan

peralatan mesin.66-13109

hal.555

Page 230: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3644 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin mendengar penjelasan dariseorang perwira terkait bahan dan peralatanmesin di pabrik Dahana.

66-13110

3645 Peralatan di pabrik Dahana (1). 66-131113646 Salah satu mesin di pabrik Dahana. Tampak

seorang karyawan pabrik (2).66-13112

3647 Peralatan di pabrik Dahana (2). 66-131133648 Bahan peledak di pabrik Dahana (2). 66-131143649 Peralatan di pabrik Dahana (3). 66-131153650 Uji coba bahan peledak produk pabrik Dahana. 66-13116

3651 Tampak depan Kantor Departemen AURI PabrikBahan Peledak Dahana.

66-13117

3652 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin memberi sambutan dalamperesmian pabrik Dahana.

66-13118

3653 Suasana peresmian Pabrik Dahana (1). 66-131193654 Suasana peresmian Pabrik Dahana (2). 66-131203655 Menteri/Pangau Laksamana Madya Udara

Rusmin Nurjadin memantau uji coba bahanpeledak buatan pabrik Dahana (1).

66-13121

3656 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin memantau uji coba bahanpeledak buatan pabrik Dahana (2).

66-13122

3657 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin memantau uji coba bahanpeledak buatan pabrik Dahana (3).

66-13123

3658 Menteri/Pangau Laksamana Madya UdaraRusmin Nurjadin beserta rombongan dalamperesmian pabrik Dahana.

66-13124

3659 Ruang laboratorium di pabrik Dahana. 66-131253660 Acara syukuran peresmian pabrik Dahana. Tanpa nomor

1966.10.24 Pelantikan Panitia Pengambalian Percetakan-percetakan Ese Swasta di Kebon Sirih no.76

2

3661 Beberapa orang panitya pengembalianpercetakan-percetakan Ese swasta sedangberbaris di depan pejabat negara dariKementerian Penerangan. Tampak seorangpejabat negara sedang mengambil gambar

66-12973

3662 Beberapa orang panitya pengembalianpercetakan-percetakan Ese swasta sedangberbaris di depan pejabat negara dariKementerian Penerangan. Tampak seorangpejabat negara sedang mengambil gambar (1)

66-12974

1966.10.24 Keterangan Pemerintah oleh Men.Utama Ekku,Sultan Hamengku Buwono IX di depan DPRGR Senayan

8

3663 Men.Utama Ekku, Sultan Hamengku Buwono IXmemberikan keterangan pemerintah di ataspodium.

66-12992

hal.555

Page 231: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3664 Men.Utama Ekku, Sultan Hamengku Buwono IXmemberikan keterangan pemerintah. Tampakbelakang ketua dan wakil ketua DPRGR (1).

66-12993

3665 Para anggota DPRGR yang mendengarkanketerangan Men.Utama Ekku, Sultan HamengkuBuwono IX (1).

66-12994

3666 Para anggota DPRGR yang mendengarkanketerangan Men.Utama Ekku, Sultan HamengkuBuwono IX (2).

66-12995

3667 Suasana di dalam gedung DPRGR pada saatMen.Utama Ekku, Sultan Hamengku Buwono IXmemberikan keterangan pemerintah (1). TampakSultan Hamengku Buwono IX.

66-12996

3668 Suasana di dalam gedung DPRGR pada saatMen.Utama Ekku, Sultan Hamengku Buwono IXmemberikan keterangan pemerintah (1). TampakSultan Hamengku Buwono IX.

66-12997

3669 Men.Utama Ekku, Sultan Hamengku Buwono IXmemberikan keterangan pemerintah. Tampakbelakang ketua dan wakil ketua DPRGR (2).

66-12998

3670 Para anggota DPRGR yang mendengarkanketerangan Men.Utama Ekku, Sultan HamengkuBuwono IX (3).

66-12999

1966.10.25s/d

1966.11.03

Pengadilan Mahmilub Djalaluddin JusufNasution (Gembong Gestapo/PKI SumateraUtara dan ex Sekretaris I CDB PKI SumateraUtara) di gedung Sasana Bukit Barisan,Medan. Tanggal 25 Oktober s/d 3 November1066.

3671 Tampak Mayor Sutardjo(pojok kanan)sedangberdiri dengan pejabat militer lainnya dalammengikuti jalannya persidangan

66-13505

3672 Tampak suasana beberapa pejabat militersedang berdiri tegak mengikuti persidanganperkara Djalaluddin Jusuf Nasution di GedungSasana Bukit Barisan(tampak dari depan)

66-13506

3673 Tampak suasana beberapa pejabat militersedang berdiri tegak mengikuti jalannyapersidangan(tampak samping)

66-13507

3674 Tampak Mayor Sutardjo sedang melakukanpenghormatan kepada pejabat TNI AngkatanDarat

66-13508

3675 Tampak pejabat TNI AD sedang dilakukan prosessumpah

66-13509

3676 Suasana sidang perkara Djalaludin JusufNasution. Tampak terdakwa sedang menghadapkepada jaksa agung

66-13511

3677 Para Pejabat Militer sedang foto bersama didepan tulisan Komando Daerah Militer II BukitBarisan Wisma Sibajak

66-13514

hal.555

Page 232: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3678 Tampak pejabat pengadilan Mahmilub sedangmembacakan teks mengenai terdakwa

66-13520

3679 Saksi Abel Tampubolon menghadap HakimKetua dengan dikawal dua orang pejabat militer

66-13522

3680 Saksi Abel Tampubolon memberikankesaksiaanya kepada Hakim Ketua

66-13523

3681 Tampak M.Parlindungan,SH(duduk belakangpojok kiri) dan para pejabat militer lainnya sedangmengikuti jalannya persidangan

66-13524

3682 Saksi Geduk Bangun memasuki ruang sidangdengan dikawal dua orang pejabat militer

66-13527

3683 Tampak pejabat miiliter sedang mengikutijalannya sidang di meja bertuliskan penjumpah

66-13528

3684 Saksi Rakut Sembiring Anggota DPRD CDB PKLsedang diambil sumpah di depan Hakim Ketuasebelum memberikan kesaksisan

66-13539

3685 Tampak Para Pejabat Pengadilan Mahmilub (darisamping)

66-13541

3686 Suasana istirahat setelah jalannya sidang.tampakbeberapa pejabat militer sedang berbincang-bincang

66-13542

3687 Tampak tamu undangan sedang mengikutijalannya sidang

66-13549

3688 Tampak pejabat pengadilan mahmilub sedangmembacakan teks

66-13550

3689 Tampak pengambilan sumpah oleh anggota TNIAD

66-13554

3690 Penandatanganan berkas dalam acara tersebut 66-13555

3691 Tampak seorang pejabat kepolisian sedangmembubuhkan tanda tangan

66-13556

3692 Penandatanganan berkas serah terima dalamacara tersebut (1).

66-13557

3693 Penandatanganan berkas serah terima dalamacara tersebut (2).

66-13558

3694 Penandatanganan berkas serah terima dalamacara tersebut (3).

66-13559

3695 Penandatanganan berkas serah terima dalamacara tersebut (4).

66-13560

3696 Tampak pejabat miliiter sedang duduk mengikutijalannya persidangan

66-13561

3697 Tampak bebapa orang berdiri di dekat mejabertuliskan pembela

66-13574

3698 Hakim Ketua sedang membacakan sesuatu padajalannya persidangan

66-13584

3699 Tampak terdakwa sedang berdiri memberikanpernyataan di depan Hakim Ketua

66-13586

hal.555

Page 233: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3700 Brigjen Kabul Arifin sedang berdiri tegak dengan(tampak dari depan dengan posisi dari kepalasampai lutut)

66-13593

3701 Mayor Tahjung sedang menyampaikan sesuatudihadapan wartawan pada saat konferensi pers

66-13595

3702 Brigjen Kabul Arifin sedang diwawancarai olehsalah satu wartawan

66-13597

3703 Mayor Sutardjo sedang menyampaikan sesuatudihadapan wartawan pada saat konferensi pers

66-13599

3704 Suasana setelah jalannnya persidangan.tampakpara pejabat militer sedang berbincang-bincangdi depan pintu masuk

66-13600

3705 Tampak Mayor Tahjun(pojok kiri depan), BrigjenKabul Arifin(pojok kanan depan) dan wanitamemakai baju putih sedang berdiri di dekat kursitamu undangan

66-13605

1966.10.25-27

Kunjungan Menlu Jepang, Eltsusaburo Shiinadan istri, di Indonesia. Pembukaan KedutaanDjepang di Djl. Thamrin (Sebelah gedungpertemuan Advent)

3706 Tampak dari belakang (pojok kanan) menteri luarnegeri jepang Etsusaburo Shina sedangberbincang-bincang dengan pejabat dariIndonesia

66-14694

3707 Etsusaburo Shina(tampak samping) sedangmeninjau salah satu ruangan

66-14695

3708 Tampak sebuah mobil yang dikendaraiEtsusaburo Shina dari Jepang

66-14696

3709 Tampak Etsusaburo Shina sedangmendengarkan penjelasan dari pemimpin teknikbangunan mengenai bahan yang digunakan

66-14697

3710 Etsusaburo Shina(pojok kanan) sedang meninjausalah satu ruangan didampingi oleh pejabat dariIndonesia (tampak pekerja sedang melakukanpekerjaannya)

66-14698

3711 Etsusaburo Shina(dua dari kiri) sedangmendengarkan penjelasan dari PejabatIndonesia(tiga dari kiri memakai kacamata)

66-14699

1966.10.26 Pengadilan Mahmilub dr. Subandrio dalamPerkara Keterlibatan Peristiwa G 30 S digedung Bappenas, Taman Suropati I, Jakarta.

3712 Hakim ketua, Ali Said S.H, keluar dari ruangansidang perkara peristiwa G30S/PKI denganterdakwa dr.Subandrio.

66-13002

3713 Terdakwa dr.Subandrio sedang ditanyai olehHakim dalam sidang perkara peristiwa G30S/PKI.

66-13006

hal.555

Page 234: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3714 Terdakwa dr.Subandrio sedang ditanyai olehHakim dalam sidang perkara peristiwa G30S/PKI.

66-13024

3715 Hakim ketua, Ali Said S.H, sedang bertanyakepada terdakwa dr.Subandrio dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI.

66-13032

3716 Oditur sidang sedang diwawancarai olehwartawan dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-13033

3717 Tim hakim militer dalam sidang perkara peristiwaG30S/PKI dengan terdakwa dr.Subandrio.

66-13036

3718 Hakim ketua, Ali Said S.H, sedang berbicaradalam sidang perkara peristiwa G30S/PKIdengan terdakwa dr.Subandrio.

66-13040

3719 Subagio S.H dan Yap Thiam Hin, S.H, parapembela terdakwa dr.Subandrio dalam sidangperkara peristiwa G30S/PKI.

66-13043

1966.10.26 Kunjungan Menlu Jepang Etsusaburo Shiinadan Nyonya di Indonesia 25 s/d 27 Oktober1966

12

3720 Penyambutan Menlu Jepang E.Shiina danNyonya.

66-13126

3721 Menlu Jepang E. Shiina diterima oleh JenderalSoeharto.

66-13127

3722 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (1).

66-13128

3723 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (2).

66-13129

3724 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (3).

66-13130

3725 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (4).

66-13131

3726 Menlu Jepang E.Shiina berbincang denganJenderal Soeharto beserta para menteri kabinetIndonesia.

66-13132

3727 Menlu Jepang E.Shiina beserta rombonganberbincang dengan Jenderal Soeharto.

66-13133

3728 Menlu Jepang E.Shiina bertukar cindera matadengan Jenderal Soeharto (1).

66-13134

3729 Menlu Jepang E.Shiina bertukar cindera matadengan Jenderal Soeharto (2).

66-13135

3730 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (5).

66-13136

3731 Menlu Jepang E. Shiina sedang bercakap-cakapdengan Jenderal Soeharto. Tampak penerjemahdiantara mereka (6).

66-13137

1966.10.27 Kunjungan Menlu Jepang, Eltsusaburo Shiinadan istri, di Indonesia. Di TMP Kalibata danMerdeka Selatan

15

hal.555

Page 235: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3732 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedang diterimaoleh Sri Sultan Hamengkubuwono IX.

66-13139

3733 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedangmemberikan bingkisan tanda persahabatankepada Sri Sultan Hamengkubuwono IX

66-13140

3734 Acara pemberian bingkisan tanda persahabatandari Menlu Jepang Etsusaburo Shiina kepada SriSultan Hamengkubuwono IX.

66-13141

3735 Suasana pertemuan antara Menlu JepangEtsusaburo Shiina dengan Sri SultanHamengkubuwono IX

66-13143

3736 Sri Sultan Hamengkubuwono IX sedang didengarkan pendapatnya oleh para anggotarombongan Menlu Jepang.

66-13144

3737 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedangmemberikan menghadiri upacara di TMP Kalibata.

66-13145

3738 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina bersamarombongan sedang memasuki TMP Kalibata.

66-13146

3739 Tampak dekat Menlu Jepang Etsusaburo Shiinabersama rombongan sedang memasuki TMPKalibata.

66-13147

3740 Karangan bunga bagi para pahlawan pejuangkemerdekaan RI.

66-13148

3741 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedangmembantu dua orang anggota TNI mendirikankarangan bunga tersebut.

66-13149

3742 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedangmemberikan penghormatan bagi para pahlawanpejuang keemrdekaan RI.

66-13150

3743 Penghormatan yang dilakukan bagi parapahlawan pejuang keemrdekaan RI.

66-13151

3744 Suasana upacara penghormatan di TMP Kalibatatersebut.

66-13152

3745 Menlu Jepang Etsusaburo Shiina sedang melihat-lihat salah satu bagian dalam kompleks TMPKalibata.

66-13153

3746 Kunjungan Menlu Jepang Etsusaburo Shiina kemakam para pahlawan revolusi.

66-13154

1966.10.27 Kunjungan Menlu Jepang, Eltsusaburo Shiinadan istri, di Indonesia. Resepsi di GuestHouse di Jl. Iskandarsyah

29

3747 Para panitia penyambut, diantaranya tampak B.M. Diah beserta istri.

66-13155

3748 Menlu Jepang, Elsusaburo Shiina tiba di acararesepsi.

66-13156

3749 Pembicaraan antara Menlu Jepang EltsusaburoShina dengan B. M. Diah.

66-13157

3750 Pembicaraan antara Ny. Herawati Diah denganNy. Shina.

66-13158

3751 Jamuan minum dalam acara tersebut. 66-131593752 Toast antara B. M. Diah dengan Eltsusaburo

Shina.66-13160

hal.555

Page 236: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3753 Tamu undangan yang hadir dalam pembicaraantersebut.

66-13161

3754 Jamuan makan malam dalam acara resepsitersebut.

66-13162

3755 Beberapa perbincangan yang terjadi di mejamakan dalam acara jamuan makan malamtersebut.

66-13163

3756 B. M. Diah sedang membacakan sambutannya ditengah meja makan.

66-13164

3757 Tampak belakang B. M. Diah sedangmembacakan sambutannya di tengah mejamakan.

66-13165

3758 Toast bersama di meja makan yang diikuti olehsemua peserta.

66-13166

3759 Eltsusaburo Shina sedang menyampaikansambutannya di tengah meja makan.

66-13167

3760 Tampak belakang Eltsusaburo Shina sedangmenyampaikan sambutannya di tengah mejamakan.

66-13168

3761 Tampak samping Eltsusaburo Shina sedangmenyampaikan sambutannya di tengah mejamakan.

66-13169

3762 Pembicaraan di halaman rumah antara B. M.Diah dengan Eltsusaburo Shina.

66-13171

3763 Pembicaraan di halaman rumah antara B. M.Diah dengan Eltsusaburo Shina dengan ditemanidua orang lainnya.

66-13172

3764 Pembicaraan antara Ny. Herawati Diah denganNy. Shina ditemani para istri pejabat lainnya.

66-13173

3765 Ny. Shina sedang menerangkan sesuatu kepadasalah seorang istri pejabat.

66-13174

3766 Para tamu undangan juga ikut melakukanpembicaraan.

66-13175

3767 Hiasan patung kayu berbentuk wanita Bali yangmerupakan cinderamata yang akan diserahkanoleh B. M. Diah kepada Eltsusaburo Shina.

66-13176

3768 Penyerahan cinderamata antara EltsusaburoShina kepada B. M. Diah.

66-13177

3769 Hiasan patung kayu berbentuk wanita Balidiberikan oleh B. M. Diah kepada EltsusaburoShina.

66-13178

3770 Hiasan piring antik yang diberikan Ny. HerawatiDiah kepada Ny. Shina.

66-13179

3771 B. M. Diah dengan Eltsusaburo Shina sedangberfoto bersama dengan cidermata patung wanitaBali tersebut.

66-13180

3772 Jamuan makan malam dimana terlihat B. M. Diahberdampingan dengan Ny. Shina di meja makan.

66-13181

3773 Jamuan makan malam dimana terlihat Ny.Herawati Diah berdampingan dengan EltsusaburoShina di meja makan.

66-13182

hal.555

Page 237: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3774 Suasana pada jamuan makan malam tersebut. 66-13183

3775 Suasana pada jamuan makan malam tersebutdimana B. M. Diah yang berseberangan mejadengan Eltsusaburo Shina melakukanpembicaraan.

66-13184

1966.10.28 Kunjungan Duta Keliling dan Utusan KhususPresiden Amerika Serikat, Averall Harriman diIndonesia tanggal 27 s/d 29 Oktober 1966

5

3776 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak MenpenBM.Diah (1).

66-13311

3777 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak MenpenBM.Diah (2).

66-13312

3778 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak BM. Diah danDubes AS (1).

66-13313

3779 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak BM. Diah danDubes AS (2).

66-13314

3780 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak BM. Diah danDubes AS (3).

66-13315

3781 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS.

66-13316

3782 Suasana makan siang Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman di Kedubes AS. Tampak NyonyaHerawati Diah.

66-13317

3783 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman diterima olehMenpen BM. Diah.

66-13232

3784 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman berbincangdengan Menpen BM. Diah (1).

66-13233

3785 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman berbincangdengan Menpen BM. Diah (2).

66-13234

3786 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman besertarombongan berbincang dengan Menpen BM.Diah. Tampak wartawan (1).

66-13235

3787 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman besertarombongan berbincang dengan Menpen BM.Diah. Tampak wartawan (2).

66-13236

hal.555

Page 238: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3788 Jamuan untuk Duta Keliling dan Utusan KhususPresiden Amerika Serikat, Averall Harriman (1).

66-13237

3789 Jamuan untuk Duta Keliling dan Utusan KhususPresiden Amerika Serikat, Averall Harrimanbeserta nyonya.

66-13238

3790 Jamuan dalam rangka kunjungan Duta Kelilingdan Utusan Khusus Presiden Amerika Serikat,Averall Harriman.

66-13239

3791 Jamuan untuk Duta Keliling dan Utusan KhususPresiden Amerika Serikat, Averall Harriman (2).

66-13240

3792 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman.Tampak Nyonya Herawati Diah.

66-13241

3793 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman.Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah (1).

66-13242

3794 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman.Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah (2).

66-13243

3795 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman.

66-13244

3796 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman. Tampak Menpen BM.Diah.

66-13245

3797 Suasana jamuan untuk Duta Keliling dan UtusanKhusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman. Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah.

66-13246

3798 Pembicaraan santai antara Duta Keliling danUtusan Khusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman, Menpen BM.Diah, Nyonya HerawatiDiah, dan tamu lainnya.

66-13247

1966.10.28 Peringatan Hari Sumpah Pemuda di LapanganBanteng

12

3799 Barisan peserta upacara. 66-132543800 Inspektur Upacara menempati podium. Tampak

peserta upacara.66-13255

3801 Para komandan peleton dan barisan pesertaupacara yang membawa bendera merah putihdan simbol organisasi masyarakat.

66-13256

3802 Barisan peserta upacara yang membawaspanduk dan dan simbol perhimpunanmasyarakat.

66-13257

3803 Petugas upacara membacakan naskah. Tampakbarisan peserta upacara.

66-13258

3804 Petugas upacara membacakan naskah di depanInspektur Upacara. Tampak barisan pesertaupacara.

66-13259

hal.555

Page 239: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3805 Petugas upacara lainnya membacakan naskah.Tampak barisan peserta upacara (1).

66-13260

3806 Petugas upacara lainnya membacakan naskah.Tampak barisan peserta upacara (2).

66-13261

3807 Suasana upacara Peringatan Hari SumpahPemuda. Tampak barisan dari perhimpunanKAPI. Tampak gedung Gereja Kathedral.

66-13262

3808 Peserta upacara pada Peringatan Hari SumpahPemuda.

66-13263

3809 Inspektur Upacara berpidato dalam upacara.Tampak barisan peserta upacara.

66-13264

3810 Petugas upacara pada Peringatan Upacara HariSumpah Pemuda.

66-13265

1966.10.29 Kunjungan Duta Keliling dan Utusan KhususPresiden Amerika Serikat, Averall Harriman diIndonesia tanggal 27 s/d 29 Oktober 1966

3811 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman diterima olehMentan Ekku Sultan HB IX.

66-13272

3812 Duta Keliling dan Utusan Khusus PresidenAmerika Serikat, Averall Harriman berbincangdengan Mentan Ekku Sultan HB IX.

66-13273

3813 Suasana pertemuan antara Duta Keliling danUtusan Khusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman dengan Mentan Ekku Sultan HB IX (1).

66-13274

3814 Suasana pertemuan antara Duta Keliling danUtusan Khusus Presiden Amerika Serikat, AverallHarriman dengan Mentan Ekku Sultan HB IX (2).

66-13275

1966.10.31 Pameran Poster - Poster Lukisan - LukisanAngkatan Darat di Sekitar Monas

10

3815 Terpampang sebuah poster yangmenggambarkan perjuangan pejuang bangsadalam merebut kemerdekaan dari penjajahjepang dan terdapat gambar dari tampakbelakang bung karno dan berdampingan bunghatta membacakan teks proklamasi sertaterdapat tulisan angka "17-VII 45

66-13326 1

3816 Sketsa yang menggambarkan Dua PahlawanNasional Panglima Besar Jenderal Soedirmandan Letnan Jendral Oerip Soemohardjo yangdiatas keduanya terdapat sketsa candi borobudurdan disebelahnya terdapat sebuah gambarankekejaman dua anggota PKI yang berupayamemotong seorang ibu dengan sebuah gergajitepat disebelah anaknya serta terdapat tulisan"KUP PKI - MADIUN''

66-13327 1

hal.555

Page 240: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3817 Sketsa yang menggambarkan Peristiwa ''KUPPKI -MADIUN'' 1948 dan gambaran seorangAparat TNI dengan membawa senjata dengandibawah kaki terdapat tulisan "PENUMPASANPKI MADIUN''

66-13328 1

3818 Sketsa yang menggambarkan perjuangan parapejuang dalam menghadapi agresi militerbelanda I dan II (Clash I + II), terlihat dari parapejuang yang sedang menembaki tank denganbendera belanda dan seorang pejuang yangtengah dirawat oleh perawat, seorang ibu dananak dengan wajah ketakutan serta seorangtentara belanda yang ditodong oleh para pejuang

66-13329 1

3819 Sketsa yang menggambarkan seorang priaberbaju putih dan berkopiah sedangmenodongkan senjatanya kepada seorang priadengan lengan tergantung dan tepat disebelahpria tersebut seorang pria bertelanjang dadamemakai topi caping dengan pedang terhunus,ditengah peristiwa tersebut terdapat tulisan "D.IT.I.I

66-13330 1

3820 Sketsa yang menggambarkan beberapa prajuritTNI yang terlihat sedang baku tembak denganpemberontak, terdapat tulisan "PenumpasanPemberontakan, APRA, Penumpasan RMS" sertaterdapat sktesa Jenderal Gatot Soebroto

66-13331 1

3821 Sketsa yang menggambarkan prajurit TNI yangmengarahkan senjata kepada seorang denganpedang terhunus kepada seorang pria denganpakaian tradisional jawa, serta sebuah sketsaBrigadir Jenderal Ignatius Slamet Rijadi

66-13332 1

3822 Sketsa yang menggambarkan beberapa prajuritTNI yang keluar dari kapal perang dan terdapattulisan ''Penumpasan PRRI - Permesta" sertasketsa yang menggambarkan Dua TokohNasional Jenderal Besar TNI (Purn.) Abdul HarisNasution dan Mayor Jendral TNI AnumertaSutoyo Siswomiharjo

66-13333 1

3823 Sketsa yang menggambarkan Bung Karnosedang berpidato didepan rakyat dan terdapattulisan "Kembali Ke UUD 45" "Rebut KembaliIrian Barat" Serta Sketsa Tokoh NasionalLaksamana Madya Yosaphat Soedarso

66-13334 1

hal.555

Page 241: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3824 Sketsa yang menggambarkan beberapa prajuritTNI tengah bergotong royong memotong danmengangkat kayu, dibagian atas sketsa tersebutterdapat tulisan ''TRANSAD PONTJOWATIHANURA", disebelahnya tergambar sketsaseorang prajurit TNI mengangkat senjata dantepat disampingnya tergambar sebuah sketsaseorang laki -laki dalam posisi berbaring diinjakdan ditusuk oleh bambu runcing dan dibawah laki- laki tersebut terdapat tulisan "PERISTIWABANDAR BETSY",

66-13396 1

1966.11.01 Peresmian Bali Beach Hotel di Sanur Bali 623825 Peresmian Bali Beach Hotel di Sanur Bali.

Tampak Menpen BM. Diah.66-13338

3826 Tamu undangan pada peresmian Bali BeachHotel.

66-13339

3827 Mentan Ekku Sultan HB IX berbincang dengansalah satu tamu asing.

66-13341

3828 Mentan Ekku Sultan HB IX berbincang dengansalah satu tamu asing lainnya.

66-13342

3829 Mentan Ekku berbicara di podium dalam acaraperesmian Hotel Bali Beach (1).

66-13343

3830 Mentan Ekku berbicara di podium dalam acaraperesmian Hotel Bali Beach (2).

66-13344

3831 Mentan Ekku berbicara di podium dalam acaraperesmian Hotel Bali Beach. Tampak tamuundangan.

66-13345

3832 Penyelenggara acara (orang asing) berbicara dipodium.

66-13346

3833 Tamu undangan berfoto bersama. 66-133473834 Jamuan makan malam dalam acara Peresmian

Hotel Bali Beach. Tampak Nyonya Herwati Diah.66-13348

3835 Suasana makan malam. 66-133493836 Suasana makan malam. Tampak Mentan Ekku

Sulatan HB IX dan Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah.

66-13350

3837 Suasana makan malam (foto dari atas gedung. (1) 66-13351

3838 Suasana makan malam (foto dari atas gedung. (2) 66-13352

3839 Tarian Bali sebagai hiburan jamuan makanmalam. (tampak atas). (1)

66-13353

3840 Tarian Bali sebagai hiburan jamuan makanmalam. (tampak atas). (2)

66-13354

3841 Suasana makan malam (foto dari atas gedung. (3) 66-13355

3842 Tarian Bali sebagai hiburan jamuan makanmalam. (tampak atas). (3)

66-13356

3843 Tarian Bali sebagai hiburan jamuan makanmalam. (tampak atas). (4)

66-13357

3844 Tarian Bali sebagai hiburan jamuan makanmalam. (tampak atas). (5)

66-13358

hal.555

Page 242: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3845 Acara berdoa bersama adat Bali dalam rangkaianacara Peresmian Hotel Bali Beach (1).

66-13360

3846 Acara berdoa bersama adat Bali dalam rangkaianacara Peresmian Hotel Bali Beach (2).

66-13361

3847 Acara berdoa bersama adat Bali dalam rangkaianacara Peresmian Hotel Bali Beach (3).

66-13362

3848 Acara berdoa bersama adat Bali dalam rangkaianacara Peresmian Hotel Bali Beach (4).

66-13363

3849 Jamuan makan bersama tokoh masyarakatsetempat.

66-13365

3850 Pejabat militer dalam acara peresmian Hotel BaliBeach. Tampak Menpen BM.Diah.

66-13366

3851 Tamu undangan kalang sipil dan militer dalamacara peresmian Hotel Beach Bali (1).

66-13367

3852 Tamu undangan kalang sipil dan militer dalamacara peresmian Hotel Beach Bali (2).

66-13368

3853 Tamu undangan kalang sipil dan militer dalamacara peresmian Hotel Beach Bali (3).

66-13369

3854 Mentan Ekku Sultan HB IX tiba di tempatperesmian.

66-13370

3855 Penyambutan Mentan Ekku Sultan HB IX olehtuan rumah.

66-13371

3856 Persiapan acara menggunting pita di hotel BeachBali.

66-13372

3857 Mentan Ekku Sultan HB IX menggunting pitaperesmian hotel Beach Bali. Tampak Menpen BMDiah.

66-13373

3858 Mentan Ekku Sultan HB IX bersiap untukmengguting pita peresmian hotel Beach Bali.

66-13374

3859 Mentan Ekku Sultan HB IX berjalan didampingioleh dua penari Bali dan tamu undangan lainnyadalam acara peresmian Hotel Beach Bali (1).

66-13375

3860 Mentan Ekku Sultan HB IX berjalan didampingioleh dua penari Bali dan tamu undangan lainnyadalam acara peresmian Hotel Beach Bali (2).

66-13376

3861 Para tamu undangan menempati Ballroom HotelBeach Bali. Tampak Mentan Ekku Sultan HB IXdan Menpen BM.Diah beserta Nyonya HerawatiDiah.

66-13377

3862 Penyelenggara acara berpidato di podium. 66-133783863 Mentan Ekku Sultan HB IX berpidato di podium. 66-13379

3864 Suasana di Ballroom Hotel Beach Bali. Tampakpara undangan.

66-13380

3865 Tamu undangan duduk bersantai di area HotelBeach Bali. Tampak Menpen BM.Diah.

66-13382

3866 Tamu undangan duduk bersantai dan menikmatisuasana di area sekitar kolam renang HotelBeach Bali (1).

66-13385

hal.555

Page 243: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3867 Tamu undangan duduk bersantai dan menikmatisuasana di area sekitar kolam renang HotelBeach Bali (2).

66-13386

3868 Area kolam renang Hotel Beach Bali (1). 66-133873869 Area kolam renang Hotel Beach Bali (2). 66-133883870 Dua gadis Bali berbincang dengan tamu Hotel

Beach Bali (1).66-13390

3871 Dua gadis Bali berbincang dengan tamu HotelBeach Bali (2).

66-13391

3872 Area kolam renang Hotel Beach Bali. 66-133923873 Suasana makan siang para tamu undangan

dengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali. Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah (1).

66-13393

3874 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali. Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah (2).

66-13394

3875 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali (1).

66-13395

3876 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali. Tampak Menpen BM.Diah besertaNyonya Herawati Diah (3).

66-13396

3877 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali (2).

66-13397

3878 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali (3).

66-13398

3879 Suasana makan siang para tamu undangandengan tuan rumah dalam peresmian HotelBeach Bali (4).

66-13399

3880 Menpen BM.Diah di Studio RRI dalam acaraPeresmian Hotel Beach Bali (1).

66-13400

3881 Menpen BM.Diah di Studio RRI dalam acaraPeresmian Hotel Beach Bali (2).

66-13401

3882 Menpen BM.Diah di Studio RRI dalam acaraPeresmian Hotel Beach Bali (3).

66-13402

3883 Menpen BM.Diah di Studio RRI dalam acaraPeresmian Hotel Beach Bali (4).

66-13403

3884 Suasana di Studio RRI. 66-134043885 Menpen BM.Diah di Studio RRI dalam acara

Peresmian Hotel Beach Bali (5).66-13405

3886 Pemandangan Hotel Bali Beach. 66-134621966.11.03 Pameran Poster Lukisan-lukisan AD di MBAD

dan di sekitar Monas3887 Kegiatan dalam Pameran Poster Lukisan-lukisan

Angkatan Darat di Markas Besar Angkatan Darat66-13452

1966.11.05s/d

1966.11.15

Perkara peristiwa G 30 S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Lembaga Administrasi NegaraUniversitas GAMA. Perkara Ex. Maj. Muljono

hal.555

Page 244: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3888 Tampak pejabat mahmilub sedang membacakansesuatu

66-14115

3889 Tampak para pejabat Mahmilub (dari samping) 66-14119

3890 Tampak petugas operator pengadilan mahmillubsedang melakukan tugasnya pada saatberlangsung nya persidangan

66-14121

3891 Tampak Mayor Muljono sedang berdiri tegakmenghadap kepada hakim ketua

66-14154

3892 Mayor Muljono sedang disumpah dihadapanHakim Ketua sebelum memberikanketerangan/pengakuan(tampak dari samping).

66-14160

1966.11.05s/d

1966.11.15

Perkara peristiwa G 30 S diadili oleh Mahmilubdi Gedung Lembaga Administrasi NegaraUniversitas Gajah Mada. Perkara Ex. Maj.Muljono

3893 Mayor Muljono(memakai pakaian putih)sedangberdiri menghadap Hakim Ketua

66-14540

3894 Mayor Muljono(memakai pakaian putih)sedangberjalan dari pintu terdakwa dan dikawal dengandua pejabat militer

66-14541

3895 Suasana pada saat persidangan. Tampak pejabatMahmilub dan Mayor Muljono

66-14542

3896 Saksi pertama sedang dilakukan sumpahsebelum memberikan keterangan

66-14553

3897 Saksi kedua sedang dilakukan sumpah sebelummemberikan keterangan

66-14554

3898 Tampak Pembela sedang menyerahkandokumen kepada Ketua

66-14558

3899 Mayor Jusuf Ali pengadilan mahmilub sedangberdiri membacakan sesuatu(tampak darisamping)

66-14568

3900 Mayor Jusuf Ali pengadilan mahmilub sedangberdiri membacakan sesuatu(tampak dari depan)

66-14569

3901 Mayor Muljono sedang berdiri di depan HakimKetua (tampak samping bawah)

66-14570

3902 Saksi ketiga memberikan sedang keterangan 66-145733903 Mayor Jusuf Ali sedang menujukan dokumen

kepada Mayor Muljono66-14575

3904 Mayor Mulyono(pojok kiri),saksi pertama(nomordua dari kiri),saksi kedua(pojok kanan,saksiketiga(nomor dua dari kanan) dan saksikeempat(nomor tiga dari kiri)sedang dudukmengikuti jalannya persidangan

66-14577

3905 Saksi keempat memberikan keterangan padasaat sidang

66-14578

3906 Tampak seorang pejabat pengadilan sedangmenunjukan barang bukti dan Mayor Jusuf Alisedang melihat barang bukti pada saat jalannyapersidangan

66-14579

hal.555

Page 245: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.11.09 Peresmian pangkalan udara Angkatan Darat"Achmad Yani" (dahulu p.u. Kalibanteng) diSemarang. Antara lain : Foto-foto PesawatTerbang Grand Commander dari AD + KotaTegal difoto dari atas.

3907 Mayjen Surono Reksodimedjo sedang berdiriselaku pemimpin upacara peresmian pangkalanudara Angkatan Darat Achmad Yani sedangmenyampaikan sesuatu.(tampak dari samping)

66-13794

3908 Tampak Kepala Kepolisian Indonesia InspekturJenderal Soetjipto Danoekoesoemo duduk didepan (dari kanan barisan ke 3) dan para pejabatmiliter yang lainnya dalam jalannya peresmianpangkalan udara A.Yani di semarang

66-13795

3909 Suasana para pejabat militer sedang dudukmengikuti jalannya upacara peresmianPangkalan Udara Angkatan Darat Achmad Yanidi Semarang(tampak dari depan)

66-13796

3910 Mayjen Surono Reksodimedjo sedang berdiriselaku pemimpin upacara peresmian pangkalanudara Angkatan Darat Achmad Yani sedangmenyampaikan sesuatu.(tampak dari depan)

66-13797

3911 Suasana beberapa anggota militer mengikutijalannya upacara peresmian Pangkalan UdaraAngkatan Darat Achmad Yani di Semarang

66-13798

3912 Suasana seluruh anggota militer sedang berbarismengikuti jalannya upacara peresmianPangkalan Udara Angkatan Darat Achmad Yanidi Semarang

66-13799

3913 Tampak Komisaris Jenderal(Pol)Raden SaidSoekanto Tjokrodiatmodjo(Nomor dua dari pojokdepan kiri) dan beberapa pejabat militer sedangberdiri mengikuti upacara peresmian PangkalanUdara Angkatan Darat Achmad Yani.

66-13800

3914 Suasana upacara peresmian Pangkalan UdaraAngkatan Darat Achmad Yani. Tampak parapejabat Militer sedang berdiri mengikuti upacaraperesmian.

66-13801

3915 Lahan yang akan digunakan sebagai PangkalanUdara Angkatan Darat Achmad Yani dilihat dariudara.

66-13802

3916 Lahan yang akan digunakan sebagai PangkalanUdara Angkatan Darat Achmad Yani dilihat dariudara.

66-13803

3917 Tampak seorang pejabat dari Angkatan Udarasedang membubuhkan tanda tangan.

66-13804

hal.555

Page 246: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3918 Tampak seorang pejabat dari Angkatan Daratsedang membubuhkan tanda tangan dan dibantumengarahkan oleh anggota TNI AD(wanita) .

66-13805

3919 Suasana Upacara Persmian Pangkalan UdaraAchmad Yani, Tampak seorang pejabat dariAngkatan Darat sedang membubuhkan tandatangan.

66-13806

3920 Mayjen Surono Reksodimedjo sedang berdiriselaku pemimpin upacara peresmian pangkalanudara Angkatan Darat Achmad Yani.(tampak daridepan)

66-13807

3921 Tampak dua orang pejabat dari Angkatan Daratdan Angkatan Udara sedang berdiri menghadappimpinan upacara.

66-13808

3922 Tampak beberapa pesawat dan helikopter yangada di pangkalan Udara Angkatan Darat AchmadYani.

66-13809

3923 Tampak beberapa pesawat dan sebuahhelikopter yang ada di pangkalan UdaraAngkatan Darat Achmad Yani.

66-13810

3924 Tampak beberapa pesawat yang ada dipangkalan Udara Angkatan Darat Achmad Yani.

66-13811

3925 Tampak sebuah pesawat Angkatan Darat sedangberada di Pangkalan Udara Angkatan DaratAchmad Yani, dan terlihat beberapa orangsedang berbincang-bincang di dekat pesawat.

66-13812

3926 Tampak dua buah helikopter militer angkatandarat sedang berada di Pangkalan UdaraAngkatan Darat Achmad Yani.

66-13813

3927 Tampak dua buah pesawat yang ada dipangkalan Udara Angkatan Darat Achmad Yani.

66-13814

3928 Tampak dua buah pesawat yang ada dipangkalan Udara Angkatan Darat Achmad Yani,dan beberapa orang melintas.

66-13815

3929 Tampak dari kejauhan Pangkalan UdaraAngkatan Darat Achmad Yani dan beberapapesawat.

66-13816

1966.11.10 Peringatan Hari Pahlawan oleh KAMI danKAPPI di Merdeka Selatan

3930 Tampak seorang pemimpin demonstran sedangmelakukan orasi di depan para demonstran.

66-13819

3931 Suasana Peringatan Hari Pahlawan oleh KAMIdan KAPPI di Merdeka Selatan. Tampak seorangpemimpin demonstran sedang melakukan orasi didepan para demonstran. (tampak lebih dekat)

66-13820

3932 Terlihat para demonstran sedang dudukmendengarkan orasi

66-13822

hal.555

Page 247: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3933 Pemimpin demonstran sedang melakukan orasidi depan para demonstran yang lain(denganekpresi menujukan satu jari kearah demonstran)

66-13824

3934 Pemimpin demonstran sedang melakuakn orasidi depan para demonstran yang lain. (tampakbelakang )

66-13825

3935 Pemimpin demonstran sedang melakuakn orasidi depan para demonstran yang lain. (tampaksamping)

66-13826

3936 Tampak beberapa orang demonstran 66-138273937 tampak beberapa orang demonstran.anggota

militer(memakai kaca mata hitam)sedangdiantara para demonstran

66-13828

1966.11.10 Peresmian Patung Djenderal Gatot Subroto diDir. Palad Matraman Raya

Fotografer:Moedijanto

3938 Tampak Jenderal Soeharto sedang berbicaradengan salah satu tamu. (pojok kanan) dantampak Abdul Haris Nasution (pojok kiri) sedangduduk bersama hadirin yang lain.

66-13842

3939 Peresmian Patung Jenderal Gatot Subroto,tampak Nyonya Gatot Subroto di dampingidengan para pejabat TNI Angkatan Daratdiantarnya ada Brigjen M.Yusuf, Abdul HarisNasuiton, Jenderal Soeharto dan Brigjen HadisoeJatino.

66-13844

3940 Penyematan selendang kepada Ny. JenderalGatot Subroto disaksikan oleh tamu undangan,Mayjen R. Soebardjo dan Brigjen M. Yusuf.

66-13845

3941 Penyematan selendang kepada Ny. JenderalGatot Subroto disaksikan oleh tamu undangan,Brigjen Hadisoe Jatino,Mayjen R. Soebardjo danBrigjen M. Yusuf.

66-13846

3942 Penyematan Pin pada selendang kepada Ny.Jenderal Gatot Subroto disaksikan oleh tamuundangan, Mayjen R. Soebardjo dan Brigjen M.Yusuf.

66-13847

3943 Suasana setelah penyematan selendang kepadaNy. Jenderal Gatot Subroto. Tampak NyonyaJenderal Gatot Subroto dan Brigjen M.Yusufsedang tersenyum.

66-13848

3944 Brigjen Hadiseo Jatino sedang memperlihatkanteko antik kepada Ny. Jenderal Gatot Subroto dandisaksikan oleh Jenderal Soeharto dan tamuundangan yang hadir.

66-13849

3945 Letjen Hartono (Pojok Kiri), Brigjen M. Yusuf(memegang anak kecil), Brigjen Hadisoe Jatino(memegang topi) dan anggota keluarga sedangberfoto bersama.

66-13850

3946 Tampak Jenderal Soeharto sedang berbincang-bincang dengan Ny. Jenderal Gatot Subroto.

66-13851

hal.555

Page 248: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3947 Tampak Ny. Jenderal Gatot Subroto sedangberjabat tangan dengan Abdul Haris Nasution.

66-13852

3948 Suasana peresmian patung Jenderal GatotSubroto. Tampak Ny. Jenderal Gatot Suboto,Jenderal Soeharto, dan Mayjen R. Soebardjo.(Kiri ke Kanan)

66-13855

3949 Tampak Ny. Jenderal Gatot Subroto (dua dari kiri)sedang berdiri di samping Jenderal Abdul HarisNasution.

66-13856

3950 Suasana peresmian patung Jenderal GatotSubroto. Tampak Jenderal Soeharto sedangmenerima laporan.

66-13857

3951 Tampak beberapa anggota keluarga dari parapejabat sedang duduk.

66-13858

3952 Tampak Brigjen M. Yusuf sedang berdirimenyampaikan sambutan kepada para undangan.

66-13859

3953 Tampak para tamu undangan sedangmendengarkan sambutan Brigjen M Yusuf.

66-13860

3954 Mayjen Hadisoe Jatino sedang berdirimenyampaikan sambutan kepada para undangan.

66-13861

3955 Tampak para tamu undangan sedangmendengarkan sambutan dari Mayjen HadisoeJatino.

66-13862

3956 Tampak patung Jenderal Gatot Subroto. 66-138633957 Suasana menjelang peresmian patung Jenderal

Gatot Subroto. Tampak para hadirin sedangmengheningkan cipta.

66-13864

3958 Tampak Ny. Jederal Gatot Subroto sedangmembuka kain penutup patung.

66-13865

3959 Tampak Patung Jenderal Gatot Subroto yangsudah tidak dibungkus kain penutup.

66-13866

3960 Ny. Jederal Gatot Subroto dan Jenderal Soehartosedang melihat patung Jenderal Gatot Subroto.

66-13867

3961 Tampak Mayjen R. Supardi, Ny. Jederal GatotSubroto, Jenderal Soeharto, Mayjen HadisoeJatino serta para hadirin sedang melihat patungJenderal Gatot Subroto.

66-13868

3962 Tampak Jenderal Soeharto, Ny. Gatot Subroto,Mayjen Supardi, dan Mayjen R. Soebardjosedang berjalan meninggalkan acara peresmian.

66-13869

3963 Tampak Mayjen Hadisoe Jatino, jenderalSoeharto, Mayjen Supardi, dan Ny. JenderalGatot Subroto sedang berjalan meninggalkanacara peresmian.

66-13870

3964 Mayjen Supardi, Ny. Jenderal Gatot Subroto dananggota keluarga sedang berfoto bersama didepan patung Jenderal Gatot Subroto.

66-13871

1966.11.10 Peresmian Patung Djenderal Gatot Subroto diDir. Palad Matraman Raya

Fotografer:Hidayat

hal.555

Page 249: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3965 Ny. Jenderal Gatot Subroto sedang berbicang-bincang dengan salah satu tamu undangan.

66-13948

3966 Tampak Jenderal Soeharto dan tamu undangansedang mengheningkan cipta.

66-13949

3967 Jenderal Soeharto sedang membuka kainpenutup patung Jenderal Gatot Subroto

66-13950

3968 Tampak Ny. Jederal Gatot Subroto,JenderalSoeharto dan beberapa pejabat militer sedangmelihat patung Jenderal Gatot Subroto. (tampakbelakang)

66-13952

3969 Tampak Ny. Jederal Gatot Subroto dan JenderalSoeharto sedang melihat patung Jenderal GatotSubroto. (tampak belakang)

66-13953

3970 Tampak Ny. Jenderal Gatot Subroto dan JenderalSoeharto sedang melihat patung Jenderal GatotSubroto. (tampak depan)

66-13954

3971 Tampak Jenderal Soeharto menerima laporansetelah peresmian patung.

66-13955

3972 Tampak Mayjen Supardi, Ny. Jenderal GatotSubroto dan anggota keluarga sedang berfotobersama di depan patung Jenderal Gatot Subroto.

66-13956

3973 Tampak Jenderal Soeharto(Pojok kanan), AbdulHaris Nasution(Pojok kiri) dan beberapa tamuundangan.

66-13957

3974 Suasana peresmian Patung Jenderal GatotSubroto. Tampak Jenderal Soeharto(Pojokkanan), Brigjen M. Yusuf (Pojok kiri) danbeberapa tamu undangan.

66-13958

3975 Suasana peresmian patung Jenderal GatotSubroto, Tampak Jenderal Soeharto. Ny.Jenderal Gatot Subroto dan Brigjen M. Yusuf.

66-13959

3976 Tampak Letjen Hartono (Pojok Kiri), Brigjen M.Yusuf (memegang anak kecil), Brigjen HadisoeJatino (berdiri di belakang Brigjen M. Yusuf) dananggota keluarga sedang berfoto bersama.

66-13980

3977 Suasana persemian patung Jenderal GatotSubroto. Tampak pejabat militer sedangberbincang-bincang.

66-13986

3978 Tampak tamu undangan (wanita) sedangberbincang-bincang.

66-13987

1966 .11.10 Peresmian Patung Djen.Gatot Subroto diDIR.PALAD, Matraman Raya

1

3979 Tampak dari Belakang Jenderal TNI Soehartobersama istri dari Jenderal Gatot Subrotodibarisan paling depan sedang menyaksikanPatung Djen Gatot Subroto

66-13951 1

1966.11.14 Pelantikan Ketua Team Ganefo Asia I danA.G.V di djl. Pentjak Silat, Senayan

3980 Suasana pelantikan Team Ganefo Asia dan AsianGames V.

66-14002

3981 Pemberian selamat kepada Ketua Team Ganefo Idan Asian Games V.

66-140033982 Tampak belakang Ketua Team Ganefo ya g

sedang dilantik.66-14005

hal.555

Page 250: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3983 Ramah tamah setelah acara pelantikan. 66-140063984 Tamapak dekat Ketua Team Ganefo I dan Asian

Games V.66-14007

1966.11.14 Pelantikan Ketua Team Ganefo Asia I danA.G.V di djl. Pentjak Silat, Senayan (lanjutan)

3985 Suasana pemberian selamat kepada ketua TeamGanefo Asia I dan Ketua A.G.V.

66-14073

3986 Suasana perbincangan setelah acara pelantikanselesai.

66-14074

3987 Seorang pejabat tinggi militer yang ikut dakamacara pelantikan tersebut.

66-14075

1966.11.14 Penyerahan berkas perkara (G 30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani oleh Pgl. PemulihanKeamanan dan Ketertban, Djend. Suhartokepada Team Mahmilub di MBAD MerdekaUtara. Bertindak sebagai Hakim = Letkol. CKH.Subono. Bertindak sebagai Ketua Oditur =Letkol. (U.) CKH. Trenggono.

3988 Tampak Soerono (Pojok Kiri), dan Drs.Soemardhi (Nomor 3 dari kiri depan) sedangberdiri mengikuti jalannya Suasana penyerahanberkas perkara (G 30 S) ex.Men/Pangau OmarDhani.

66-14501

3989 Suasana jalannya penyerahan berkas perkara (G30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani. Tampak parapejabat militer sedang menerima arahan.

66-14502

3990 Suasana jalannya penyerahan berkas perkara (G30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani. Tampak parapejabat militer sedang melakukan penghormatan.

66-14503

3991 Tampak para pejabat militer TNI AD sedangmengikuti jalannya penyerahan berkas perkara(G 30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani.

66-14504

3992 Tampak para pejabat militer sedang dalam posisisiap, mengikuti jalannya penyerahan berkasperkara (G 30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani.

66-14505

3993 Tampak Soerono (Pojok Kiri), dan Drs.Soemardhi (Nomor 3 dari kiri depan) sedangberdiri mengikuti jalannya Suasana penyerahanberkas perkara (G 30 S) ex.Men/Pangau

66-14506

3994 Letjen Hartono ( Nomor 2 dari kiri) sedang dalamposisi siap bersama para pejabat militer lainnya,mengikuti jalannya penyerahan berkas perkara(G 30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani

66-14508

3995 Tampak Jenderal Soeharto sedang membacakansesuatu

66-14509

3996 Jenderal Soeharto sedang berjabat tangandengan para pejabat militer lainnya.

66-14511

hal.555

Page 251: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

3997 Suasana setelah penyerahan penyerahan berkasperkara (G 30 S) ex.Men/Pangau Omar Dhani,tampak seorang prajurit militer sedang berpose

66-14512

1966.11.15 Penyerahan berkas perkara G 30 S ex. PangauOmar Dhani oleh Men/Pangan Laks. MadyaRusmin Nurjadin kepada Djend. Suharto yangkemudian diserahkan kepada Ketua Panitiapemeriksa pusat Brigjend. Sunarso di MBAD,Merdeka Utara

3998 Tampak beberapa wartawan sedang mencariberita

66-14027

3999 Tampak Laks. Madya Rusmin Nurjadin(akanmenyerahkan berkas), Jenderal Soeharto(dudukditengah) dan para hadirin

66-14028

4000 Tampak Jenderal Soeharto sedang berdirimenyampaikan sesuatu

66-14030

4001 Tampak pejabat militer sedang duduk di depanPeta Dunia mengikuti jalannya penyerahanberkas perkara G 30 S (tampak dari samping)

66-14031

4002 Tampak pejabat militer sedang duduk di depanPeta Dunia mengikuti jalannya penyerahanberkas perkara G 30 S (tampak dari samping)

66-14033

4003 Tampak pejabat militer sedang duduk mengikutijalannya penyerahan berkas perkara G 30 S

66-14034

1966.11.16 Team A.G. V dan First Ganefo of Asia (GanefoI Asia) berziarah ke T.M.P. Kalibata

4004 Poster First Ganefo of ASIA di Phonm-PenhThailand.

66-14046

4005 Poster Asian Games ke Lima di BangkokThailand.

66-14048

4006 Tampak pejabat negara(memakai jas hitam)didampingi oleh pejabat kepolisian sedangberjalan menuju Taman Makam PahlawanKalibata. Terlihat karangan bunga dibawa olehdua orang wanita

66-14076

4007 Tampak pejabat negara(memakai jas hitam)sedang meletakkan karangan bunga, dibantuoleh dua orang wanita.

66-14077

4008 Tampak pejabat negara(memakai jas hitam)didampingi oleh pejabat kepolisian dan dua orangwanita sedang melakukan mengheningkan cipta

66-14078

4009 Tampak team A.G.V dan team First Ganefo ofAsia sedang melakukan upacara sebelummemasuki taman makam pahlawan di kalibata.(tampak samping)

66-14079

hal.555

Page 252: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4010 Tampak team A.G.V dan team First Ganefo ofAsia sedang melakukan upacara sebelummemasuki taman makam pahlawan di kalibata.(tampak depan)

66-14080

4011 Tampak Pejabat Negara(memakai jas hitam)sedang membubuhkan tanda tangan.

66-14081

4012 Tampak team A.G.V dan team First Ganefo ofAsia sedang mengheningkan cipta

66-14082

4013 Tampak Pejabat Negara(memakai jas hitam0 danteam A.G.V dan team Firsr Ganefo Of Asiaberada di dalam makam pahlawan sedangmengheningkan cipta

66-14083

4014 Tampak pejabat negara(memakai jas hitam)beserta para peserta kunjungan sedang berada didepan makam. (pengambilan gambar dari jarakjauh)

66-14084

4015 Tampak pejabat negara sedang melakukan taburbunga di atas salah satu makam pahlawan diTaman Makam Pahlawan Kalibata.

66-14085

4016 Tampak peserta kunjungan yang lain besertapejabat negara(memakai jas hitam) melakukantabur bunga bersama di atas makam pahlawan.

66-14086

4017 Tampak pejabat negara(memakai jashitam)beserta para peserta kunjungan akanmelakukan tabur bunga bersama di atas makampahlawan.

66-14087

4018 Tampak pejabat negara(memakai jas hitam)sedang melakukan tabur bunga di atas salah satumakam pahlawan di Taman Makam PahlawanKalibata.

66-14088

4019 Tampak pejabat negara(memakai jashitam)sedang membelakangi peserta kunjunganyang masih melakukan tabur bunga.

66-14089

4020 Tampak pejabat negara(memakai jashitam)sedang membelakangi peserta kunjunganyang masih melakukan tabur bunga.

66-14090

4021 Tampak pejabat negara dan team sedangberjalan meninggalkan Taman Makam PahlawanKalibata.

66-14091

4022 Tampak para peserta kunjungan berjalanmeninggalkan area Taman Makam PahlawanKalibata.

66-14092

4023 Tampak para peserta kunjungan berjalanmeninggalkan area Taman Makam PahlawanKalibata.

66-14093

1966.11.19 Pelantikan Dr.Bagiastra menjadi guru besar diUniversitas Indonesia seminar Hankam I

4024 Suasana tamu undangan dalam pelantikanDr.Bagiastra menjadi guru besar di universitasIndonesia seminar Hankam I

66-14200

hal.555

Page 253: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.11.19 Team Ganefo Asia I + Asian Games V ditemuiDjendral Soeharto di Gedung Merdeka Barat 12

4025 Tampak Jenderal Soeharto sedang membacakansesuatu di depan Team Ganefo I+AG V

66-14209

4026 Tampak dari belakang seorang pejabat militersedang memberikan sambutan kepada teamGanefo Asia I + AG.V

66-14211

4027 Tampak Jenderal Soeharto sedang memberikansambutannya (tampak dari samping).

66-14212

4028 Tampak Jenderal Soeharto sedang memberikansesuatu kepada pejabat militer saat jalannyaupacaranya

66-14213

4029 Jend. Soeharto sedang memberikan benderamerah putih kepada perwakilan dari Tim Ganefo Idan Asian Games V.

66-14214

4030 Tampak Pejabat Negara(memakai jas hitam) danatlet Ganefo Asia I + AG V sedang mengikutijalannya upacara

66-14215

4031 Tampak Pejabat Negara(memakai jas hitam)sedang membacakan laporan.(pengambilangambar dari sebelah kiri Jenderal Soeharto)

66-14216

4032 Tampak pejabat sedang memberikan arahan 66-142174033 Tampak dari depan pejabat militer sedang

memberikan sambutan kepada team Ganefo I +AG.V.

66-14219

4034 Tampak Pejabat Negara(Memakai JasHitam)sedang membacakanlaporan.(pengambilan dari sebelah kananJenderal Soeharto)

66-14220

1966.11.21 Seminar ke I Hankam 1966 di Gedung HankamJalan Merdeka Barat No. 13 Jakarta.Penutupan

4035 Tampak KSAL Soedomo ( Tiga dari kiri), danJenderal Polisi Hoegeng (dua dari kanan) sedangberdiri bersama pejabat militer lainnya.

66-14289

4036 Suasana pemberian plakat oleh jenderal soehartokepada Pejabat Militer Angkatan Darat yangberprestasi.

66-14290

4037 Suasana pemberian plakat oleh jenderal soehartokepada Pejabat Militer Angkatan Darat yangberprestasi.

66-14291

4038 Tampak Jenderal Soeharto sedang memberikanplakat kepada KSAL Soedomo.

66-14292

4039 Suasana pemberian plakat oleh jenderal soehartokepada pejabat miliiter Angkatan Udara yangberprestasi.

66-14293

4040 Tampak Jenderal Soeharto sedang memberikanplakat kepada Jenderal Polisi Hoegeng.

66-14294

4041 Tampak pejabat militer yang menerima plakatdari Jenderal Soeharto.(dari kejauhan)

66-14295

hal.555

Page 254: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4042 Tampak Mayjen M.M Rachmat Kartakusumasedang membuka seminar.

66-14296

4043 Tampak Jenderal Soeharto sedang berjabattangan dengan pejabat militer asing.

66-14297

4044 Tampak Mayjen M.M Rachmat Kartakusumasedang menerima plakat.

66-14298

4045 Tampak peserta seminar ke I Hankam 1966sedang berfoto bersama di depan gedungHankam. (terdapat bangku kosong yang belumterisi)

66-14299

4046 Tampak peserta seminar ke I Hankam 1966sedang berfoto bersama di depan gedungHankam.

66-14300

4047 Tampak para pejabat militer sedang memimpinjalannya seminar. (tampak dari samping)

66-14301

4048 Tampak para pejabat militer sedang memimpinjalannya seminar. (tampak dari depan)

66-14302

4049 Tampak Jenderal Soeharto sedang menerimabuku laporan.

66-14303

4050 Tampak Jenderal Soeharto sedang membacakanbuku laporan.

66-14304

4051 Tampak para tamu undangan sedang mengikutijalannya seminar (wanita).

66-14305

4052 Tampak para tamu undangan sedang mengikutijalannya seminar (Pria).

66-14306

4053 Tampak Maayjen M Rachmat Kartakusumasedang membacakan laporan.

66-14307

4054 Tampak para pemimpin seminar sedangmengheningkan cipta.

66-14308

4055 Tampak para pemimpin seminar sedang berdoabersama.

66-14309

1966.11.24 Mr. William dari Ford Foundation diterimaMenutama/Menlu Adam Malik di MerdekaSelatan 6

4056 Mr.Wiliam (Pojok Kanan)sedang berjabat tangandengan Adam Malik (Pojok Kiri)

66-14604

4057 Mr.Wiliam (Pojok Kanan tampak daridepan)sedang berbincang-bincang dengan AdamMalik (Pojok Kiri tampak dari samping)

66-14605

4058 Mr.Wiliam (Pojok Kanan)sedang berbincang-bincang dengan Adam Malik (Pojok Kiri).(tampakdari dekat)

66-14606

4059 Mr.Wiliam (Pojok Kiri),Adam Malik(PojokKanan),seorang pendamping dari FordFoundation(No 2 dari kiri),Seorang pendampingdari indonesia(No 3 dari kiri) sedang berbincang-bincang

66-14607

4060 Mr.Wiliam (Pojok Kanan)sedang berbincang-bincang dengan Adam Malik (Pojok Kiri).(tampakdari jauh)

66-14608

1966.11.24 Peletakan Batu Pertama Tugu LaksamanaMartadinata di Naringgul (Bogor)

hal.555

Page 255: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4061 Mayjen Hartono Rekso Darsono sedangmenyampaikan sambutan (tampak samping kiri)

66-14815

4062 Tampak pejabat pegawai negeri sipil sedangmenyampaikan sambutan

66-14816

4063 Tampak pejabat TNI AD sedang memberikansambutan

66-14817

4064 Tampak dari samping pejabat militer angkatanudara sedang melakukan peletakan batu pertamaTugu Laksamana Martadinata di Naringgul

66-14818

4065 Tampak Mayjen Hartono Rekso Darsono sedangmeletakan batu(tampak dari samping)

66-14819

4066 Tampak pejabat kepolisian sedang meletakanbatu pertama Tugu Laksamana Martadinata diNaringgul

66-14820

4067 Tampak Soetiarsih Soeraputra istri LaksamanaMartadinata (dua dari kiri) di dampingi pejabatmiliter angkatan Laut sedang melihat prosespeletakan batu pertama

66-14821

4068 Tampak pejabat militer Angkatan Darat sedangmeletakan batu pertama Tugu LaksamanaMartadinata di Naringgul

66-14822

4069 Soetiarsih Soeraputra istri LaksamanaMartadinata akan meletakan batu pertama TuguLaksamana Martadinata di Naringgul

66-14823

4070 Soetiarsih Soeraputra istri LaksamanaMartadinata sedang meletakan batu pertamaTugu Laksamana Martadinata di Naringgul

66-14824

4071 Tampak seorang wanita memakai kerudung putihsedang meletakan batu pertama TuguLaksamana Martadinata di Naringgul

66-14825

4072 Tampak seorang pria berambut putih sedangmeletakan batu pertama Tugu LaksamanaMartadinata di Naringgul

66-14826

4073 Soetiarsih Soeraputra istri LaksamanaMartadinata sedang meletakan batu pertamaTugu Laksamana Martadinata diNaringgul.(tampak dari samping SoetiarsihSoeraputra, Pejabat militer sedang mendampingi)

66-14827

4074 Suasana prosesi pejabat militer dan tamuundangan sedang mengikuti acara penutupanacara

66-14828

4075 Suasana setelah prosesi peletakan batu pertamaTugu Laksamana Martadinata.Tampak SoetarsihSoeraputra istri Laksamana Martadinata,parapejabar milter dan tamu undangan sedangmeninggalkan tempat acara

66-14829

hal.555

Page 256: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4076 Suasana setelah prosesi peletakan batu pertamaTugu Laksamana Martadinata.Tampak SoetarsihSoeraputra istri Laksamana Martadinata,parapejabar milter dan tamu undangan sedangmenaiki tangga meninggalkan tempat acara

66-14830

4077 Tampak dua orang pejabat sedang berbincang-bincang

66-14831

4078 Tampak Soetiarsih Soeraputra istri LaksamanaMartadinata sedang menanam pohon pada acarapeletakan batu pertama Tugu LaksamanaMartadinta di Naringgul

66-14832

4079 Mayjen Hartono Rekso Darsono sedangmenyampaikan sesuatu(tampak dari sampingkanan)

66-14833

1966.11.25s/d

1966.12.06

GANEFO ASIA I: Phnom Penh (Kamboja)

4080 Gambar atlet panahan dengan nomor punggung1B.

66-14973

4081 Gambar atlet panahan dengan nomor punggung3B.

66-14974

4082 Tampak Pertandingan Judo antara Atlet dariIndonesia(Pauluo Pranoto) dan Atlet dariKamboja

66-14978

4083 Gambar atlet panahan dengan nomor punggung2B.

66-14979

4084 Norodom Sihanouk sedang berjabat tangandengan atlet basket Indonesia

66-14980

4085 Gambar mess atlet Ganefo Asia I. Tampakpatung pria yang sedang melempar cakram.

66-14982

4086 Foto pertandingan basket tim Indonesia.Tampakno punggung 8 akan melempar bola basket kedalam ring

66-14983

4087 Dua orang atlet wanita anggar dengan memakainomor 96 dan 97 sedang berfoto.

66-14984

4088 Tampak tim dari Indonesia sedang menikmatimakanan.

66-14985

4089 Tampak Seluruh kontingen Indonesia sedangberfoto bersama di depan gedung.

66-14987

4090 Tampak kontingen Indonesia sedang berjalan. 66-14988

4091 Tampak Tim anggar wanita Indonesia sedangberfoto bersama

66-14989

4092 Penyerahan Medali oleh pejabat darikamboja(sedang berjabat tangan) kepada Timdari Indonesia cabang olahraga anggar pria.(Landscape)

66-14990

4093 Penyerahan Medali oleh pejabat darikamboja(sedang berjabat tangan) kepada Timdari Indonesia cabang olahraga anggar pria.(tampak atlet dari jepang sedang bertepuk tangan)

66-14991

hal.555

Page 257: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4094 Penyerahan Medali oleh pejabat darikamboja(sedang berjabat tangan) kepada Timdari Indonesia cabang olahraga anggar pria.(Potrait)

66-14992

4095 Penyerahan Medali oleh pejabat darikamboja(sedang berjabat tangan) kepada Timdari Indonesia cabang olahraga anggar pria.(tampak dibelakang peraih medali atlet Indonesiasedang menunggu giliran penyerahan medali)

66-14993

4096 Gambar peraih medali dalam cabang olahragaanggar pria. Tampak tim dari Indonesia(bajubatik) dan Jepang. (Potrait)

66-14994

4097 Gambar peraih medali dalam cabang olahragaanggar pria. Tampak tim dari Indonesia(bajubatik) dan Jepang. (Landscape)

66-14995

4098 Tampak Atlet Anggar Wanita sedang berfotobersama

66-14996

4099 Tampak bendera Indonesia dan Jepang 66-149974100 Tampak tim anggar dari Indonesia sedang

berjabat tangan dengan tim anggar dari Jepang66-14998

4101 Anggota tim anggar sedang berfoto bersamadengan R. Maladi,

66-15001

4102 Tampak tim cabang olaharaga anggar sedangmengamati jalannya pertandingan.

66-15002

4103 Tampak beberapa atlet cabang olah raga anggarpria sedang bersiap untuk bertanding.

66-15003

4104 Gambar pertandingan anggar.(tampak wasitpertandingan dari jepang)

66-15004

4105 Tim anggar jepang sedang melakukan persiapansebelum bertanding.

66-15005

4106 Tim anggar jepang dan Indonesia sedangmelakukan persiapan sebelum bertanding.(tampak Floret atau pedang sedang dipertajamoleh salah seorang tim)

66-15006

4107 Gambar pertandingan anggar. (Potrait) 66-150074108 Gambar pertandingan anggar. (Landscape) 66-150074109 Tampak diantara penonton atlet anggar wanita

sedang melihat jalannya pertandingan.66-15008

4110 Foto pertandingan basket tim Indonesia melawantim Camboja.(tampak bola basket menuju ke ringdan para pemain sedang bersiap-siap untukmelakukan rebound)

66-15009

4111 Foto pertandingan basket tim Indonesia melawantim Camboja.(tampak bola basket tidak masuk kedalam ring dan para pemain sedang bersiap-siapuntuk melakukan rebound)

66-15010

4112 Foto pertandingan basket tim Indonesia melawantim Camboja.(tampak pemain nomor 14 sedangmelakukan rebound)

66-15011

4113 Tampak penonton sedang melihat pertandinganbasket.

66-15012

hal.555

Page 258: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4114 Tampak kontingen Indonesia sedang menikmatijamuan makan. (jamuan prasmanan)

66-15013

4115 Tampak seorang pejabat Indonesia memakaibaju batik sedang menyampaikan sesuatu didepan atlet

66-15014

4116 Tampak para penonton akan meninggalkanstadion

66-15015

4117 Tampak kontingen Indonesia sedang memegangpapan tanda bertuliskan Indonesia, danmemegang bendera Indonesia.

66-15016

4118 Tampak pejabat Indonesia memakai baju putihdan berdasi sedang menyampaikan sesuatu didepan atlet

66-15017

4119 Queen Sirikit sedang berjabat tangann denganpejabat dari Indonesia

66-15019

4120 Kontingen Indonesia sedang berjabat tangandengan Thanet Khoman dan Queen Sirikit.

66-15021

4121 Kontingen Indonesia sedang berjabat tangandengan Thanet Khoman (tiga dari kiri) danQueen Sirikit.

66-15022

4122 Tampak seorang atlet sedang berjabat tangandengan Queen Sarikit.

66-15023

4123 Penyerahan Medali kepada Tim dari Indonesiacabang olahraga anggar pria. (tampak reportersedang mengambil gambar)

66-15025

4124 Penyerahan Medali kepada Tim dari Indonesiacabang olahraga anggar pria. (tampak seorangatlet dari jepang sedang bertepuk tangan)

66-15026

4125 Penyerahan Medali kepada Tim dari Indonesiacabang olahraga anggar pria.

66-15028

4126 Peraih medali dari Indonesia dan Jepang dalamcabang olahraga anggar pria.

66-15029

4127 Beberapa atlet panahan dari berbagai negarasedang mempersiapkan perlombaan.

66-15030

4128 Beberapa atlet panahan dari berbagai negarasedang membidik sasaran.

66-15031

4129 Beberapa atlet panahan dari berbagai negarasedang membidik sasaran. (tampak dari depan)

66-15033

4130 Tampak kontingen Indonesia sedang berkumpuldi depan pesawat A.U.R.I Indonesia Air ForceBandung

66-15035

4131 Kontingen Indonesia sedang melakukan upacaradi dekat pesawat A.U.R.I Indonesia Air ForceBandung (tampak samping)

66-15036

4132 Kontingen Indonesia sedang melakukan upacaradi dekat pesawat A.U.R.I Indonesia Air ForceBandung (tampak depan)

66-15037

4133 Tampak dari belakang komandan upacaramelaporkan kepada inspektur upacara

66-15038

hal.555

Page 259: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4134 Tampak komandan upacara dan kontingenIndonesia sedang bediri mengikuti jalannyaupacara

66-15039

4135 Tampak Inspektur upacara sedang membacakansesuatu

66-15040

4136 Pemimpin doa sedang memimpin jalannya doapada saat upacara. Tampak inspektur upacarasedang meng

66-15041

4137 Kontingen Indonesia (dalam posisiisitirahat)sedang melakukan upacara di dekatpesawat A.U.R.I Indonesia Air Force Bandung

66-15042

4138 Tampak upacara telah selesai. Para pejabatsedang berjabat tangan

66-15043

4139 Team dan official dari Indonesia sedang berfotobersama di depan masjid di Kamboja bersamadengan atlet dan official dari negara lain.

66-16726

4140 Gambar tim atlet bola basket dari Indonesia 66-150464141 Gambar tim atlet bola basket dari syria 66-150474142 Gambar tim bola basket dari Indonesia sebelum

pertandingan dimulai. (tampak di belakang atletpara penonton)

66-15048

4143 Tampak tim bola basket dari Indonesia sebelumpertandingan dimulai. (tampak foto di dekat ring)

66-15049

4144 Tampak kapten basket dari tim Syiria danIndonesia sedang bertukar bendera sebelumpertandingan dimulai

66-15050

4145 Tampak kapten tim sedang berjabat tangansebelum pertandingan dimulai.

66-15051

4146 Suasana pertandingan bola basket antaraIndonesia dan Syiria.

66-15052

4147 Gambar pertandingan judo. 66-150534148 Tampak atlet judo Indonesia dan penonton

sedang melihat pertandingan judo.66-15056

4149 Gambar pertandingan judo. (tampak wasitpertandingan dari depan )

66-15057

4150 Gambar pertandingan judo. (tampak wasitpertandingan dari belakang)

66-15058

4151 Tampak dua atlet judo sedang berfoto bersama. 66-15059

4152 Tampak tim atlet judo foto bersama 66-150604153 Tim panahan Indonesia sedang berjalan di

tengah lapangan panahan.(tampak Tim tidakberbaris)

66-15061

4154 Tampak tim panahan Indonesia sedang berjalandi tengah lapangan panahan. (tampak timberbaris)

66-15062

4155 Kontingen Indonesia sedang berfoto bersama didepan sebuah gedung.

66-15063

4156 Semua atlet pendukung Ganefo dari Indonesiasedang berjabat tangan dengan para pejabat.

66-15064

hal.555

Page 260: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4157 Tampak beberapa Tim Ganefo dari Indonesiasedang berfoto dengan pejabat dari Indonesiadan Thanom Kittikachorn (tiga dari kiri).

66-15065

4158 Seluruh Kontingen dari Indonesia sedang berfotodengan pejabat dari Indonesia dan ThanomKittikachorn.(tampak pojok kanan dua orangpejabat memakai jas hitam dan baju putih)

66-15066

4159 Seluruh Kontingen dari Indonesia sedang berfotodengan pejabat dari Indonesia dan ThanomKittikachorn.

66-15067

4160 Suasana jamuan makan.tampak empat orangatlet sedang berbincang bincang)

66-15068

4161 Tampak pejabat sedang berbincang-bincangdengan seorang wanita pada saat jamuan makan

66-15069

4162 Suasana jamuan makan bagi para atlet dariIndonesia.

66-15070

4163 Tampak beberapa atlet dari Indonesia sedangberfoto di samping becak thailand.

66-15071

4164 Tampak empat atlet dari Indonesia sedangberfoto bersama.

66-15072

4165 Tampak beberapa atlet beserta dua orangpejabat dari Indonesia sedang berfoto bersama.

66-15073

4166 Tampak beberapa atlet beserta empat pejabt dariIndonesia sedang berfoto bersama.

66-15074

4167 Beberapa pejabat Indonesia sedang fotobersama di depan gedung(dekat dengan lambangyang bertuliskan Onward No Retreat)

66-15075

4168 Tampak seorang tim sedang duduk bersamadengan wanita pada saat jamuan makan

66-15076

4169 Tampak beberapa pejabat dari berbagai negarasedang menikmati jamuan makan.

66-15077

4170 Beberapa atlet sedang menari di atas panggung. 66-15078

4171 Beberapa penari wanita sedang membawakantarian tradisioal Thailand (Fawn Thai).

66-15079

4172 Beberapa penari wanita dan pria berpasang-pasanganan sedang membawakan tariantradisioal Thailand (Fawn Thai).

66-15080

4173 Beberapa perwakilan atlet Indonesia sedangmenampilkan paduan suara. (tampak seorangdirijen sedang memimpin paduan suara)

66-15081

4174 Beberapa perwakilan atlet Indonesia sedangmenampilkan paduan suara.

66-15082

4175 Beberapa penari dari Indonesia sedangmenampilkan tari piring.(tampak dari depan)

66-15083

hal.555

Page 261: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4176 Beberapa penari dari Indonesia sedangmenampilkan tari piring.(tampak dari samping)

66-15084

4177 Penyerahan Medali kepada Tim dari Indonesia.(tampak dari dibelakang orang yang penerimamedali ada atlet indonesia yang sedangmenunggu menerima medali)

66-15085

4178 Penyerahan Medali kepada Tim dari Indonesia. 66-15086

4179 Peraih medali sedang berfoto bersama. (tampaksamping)

66-15088

4180 Tampak penarikan upacara bendera dilakukanoleh anak-anak sekolah

66-15089

4181 Tampak anak-anak sekolah mengikuti upacarabendera

66-15090

4182 Tampak anak-anak sekolah akan sedangmenyanyikan lagu kebangsaan dalam penaikanbendera.

66-15091

4183 Tampak perwakilan atlet sedang menyerahkanplakat kepada pejabat negara.

66-15093

4184 Tampak beberapa atlet Indonesia sedangberbincang-bincang dengan pejabat Indonesia

66-15094

4185 tampak dari belakang seseorang sedangmendokumentasi pertemuan sedang delegasiIndonesia dengan delegasi Kamboja

66-15095

4186 Delegasi dari Kamboja sedang mendengarkanpenjelasan dari delegasi Indonesia.

66-15096

4187 Delegasi Kamboja sedang beramah tamahdengan delagasi Indonesia

66-15097

4188 Delegasi Indonesia telah menyerahkan plakatberlambangkan Garuda kepada DelegasiKamboja

66-15098

4189 Delegasi Kamboja menerima Plakatberlambangkan Garuda

66-15099

4190 Suasana jamuan makan bagi para tim dariIndonesia.tampak seorang atlet sedangmenuangkan minuman bersoda

66-15100

4191 Suasana jamuan makan siang bagi para tim dariIndonesia. Tampak seorang sedang menikmatimakanan dan tampak seorang wanita memakaiadat minang

66-15101

4192 Tampak seorang wanita memakai adat jawadiantara para atlet yang sedang menikmatijamuan makan

66-15102

4193 Tampak empat orang wanita memakai adatminang diantara para atlet yang telah menikmatijamuan makan

66-15103

4194 Tampak tiga orang wanita memakai adat minangtelah beramah tamah dengan rekan yang duduksatu meja

66-15104

hal.555

Page 262: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4195 Tampak dari belakang seorang wanita memakaiadat minang duduk bersama dengan para atletpria dalam satu meja

66-15105

4196 Tampak samping atlet sedang menunjuk kepadasebuah sajian yang dihidangkan di meja makan

66-15106

4197 Suasana jamuan makan atlet. Tampak sebuahkamera pearl river di atas meja makan

66-15107

4198 Gambar pertandingan judo(tampak beberapapenonton sedang menonton pertandingan didekat ring bola basket)

66-15108

4199 Tampak salah satu atlet judo sedang berupayamenjatuhkan lawannya

66-15111

4200 Tampak kedua atlet judo sedang berupayamengunci gerakan lawannya

66-15112

4201 Tampak salah satu atlet judo sedang berupayamenjatuhkan lawan dengan menarik bajunya

66-15113

4202 Norodom Sihanouk sedang berjabat tangandengan delegasi Indonesia

66-15114

4203 Tampak beberapa atlet sedang berkumpulbersama.

66-15115

4204 Tampak atlet senam Tuty Soewarto sedangmengayunkan badan pada alat senam palangtunggal

66-15117

4205 Penyerahan medali kepada atlet dari Indonesia. 66-15118

4206 Tampak salah satu tim dari Indonesia sedangtertidur di kursi

66-15119

4207 Gambar perlombaan balap sepeda. 66-151204208 Tampak iring-iringan mobil pejabat di area

pertandingan balap sepeda.66-15121

4209 Tampak atlet senam Tuty Soewarto sedangmemperlihatkan lompatan di atas palang sejajar

66-15122

4210 Tampak seorang atlet sedang diangkat badannyasetelah memenangkan pertandingan.

66-15124

4211 Seorang atlet anggar sedang dipeluk oleh timdalam merayakan kemengannya

66-15125

4212 Seorang atlet anggar sedang dipeluk oleh timdalam merayakan kemenangannya(tampakdisaksikan oleh penonton)

66-15126

4213 Tampak tim atlet anggar sedang meluapkankebahagiannya atas kemenangan atletnyadengan mencoba mengangkat badan danmelempar ke atas (tampak samping)

66-15127

4214 Tampak tim atlet anggar sedang meluapkankebahagiannya atas kemenangan atletnyadengan mencoba mengangkat badan danmelempar ke atas(tampak depan)

66-15128

4215 Tampak tim anggar sedang berfoto dengan R.Maladi.

66-15129

hal.555

Page 263: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4216 Penyerahan medali kepada atlet pertama anggarpria dari Indonesia.

66-15130

4217 Penyerahan medali kepada atlet pertama anggarpria dari Indonesia. Tampak atlet dari cambojatelah bertepuk tangan atas pemberian medalioleh Indonesia

66-15131

4218 Penyerahan medali kepada atlet kedua anggarpria dari Indonesia.

66-15132

4219 Penyerahan medali kepada atlet ketiga anggarpria dari Indonesia.

66-15133

4220 Tampak atlet senam Tuty Soewarto sedangmengayunkan badannya ke atas dengan satutangan sebagai tumpuan di atas palang sejajar

66-15134

4221 Tampak atlet senam Tuty Soewarto sedangmengayukan badannya membetuk 90 derajatdengan berdiri satu kaki di atas palang sejajar

66-15135

4222 Tampak atlet senam Tuty Soewarto sedangmengayukan kakinya ke atas dengan tumpuankedua tangan diatas palang sejajar

66-15137

4223 Tampak Nayaka Sjaib sedang melakukangerakan senam diatas palang sejajat. (asli)

66-15138

4224 Tampak Nayaka Sjaib sedang melakukangerakan senam diatas palang sejajat. (duplikat)

66-15138

4225 Tampak atlet senam Nayaka Sjaib sedangmelakukan gerakan senam dengan tumpuan satukaki di atas palang sejajar

66-15139

4226 Tampak atlet senam Winda Hartati Suwondosedang melakukan gerakan mengangkat satukaki ke atas dengan posisi badan melihatkebawah

66-15140

4227 Tampak atlet senam Winda Hartati Suwondosedang melakukan gerakan mengayunkan badandan tangan sebagai keseimbangan(asli)

66-15141

4228 Tampak atlet senam Winda Hartati Suwondosedang melakukan gerakan mengayunkan badandan tangan sebagai keseimbangan(duplikat)

66-15141

4229 Tampak atlet senam Winda Hartati Suwondosedang mengayunkan badan dengan satu kakisebagai tumpuan diatas palang sejajar

66-15142

4230 Gambar tim senam wanita Indonesia sedangberbaris di depan papan nama Indonesie(tampaksampingnya atlet Indonesie,atlet dari korea utara)

66-15143

4231 Gambar tim senam wanita Indonesia sedangberbaris dan berjalan meninggalkan upacara

66-15144

4232 Tampak beberapa atlet dari berbagai negarasedang berbaris. Kiri ke kanan, atlet dari negaraChina, Korea, Indonesia, Pakistan, Singapura,dan Syiria.

66-15145

4233 Tampak para pejabat negara sedang dudukmenonton pertandingan senam.

66-15146

hal.555

Page 264: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4234 Gambar pertandingan balap sepeda dengannomor 29 dan 34

66-15147

4235 Tampak beberapa atlet balap sepeda beserta timsedang berfoto bersama. (asli)

66-15149

4236 Tampak beberapa atlet balap sepeda beserta timsedang berfoto bersama. (duplikat)

66-15149

4237 Tampak tim balap sepeda sedang berfotobersama dengan anak-anak Indonesia.

66-15150

4238 Tampak tim balap sepeda sedang berfotobersama Tim dan anak-anak Indonesia.

66-15151

4239 Tampak tim balap sepeda sedang mendapatucapan terima kasih atas kemenangannya.

66-15152

4240 Tampak beberapa atlet sedang memegang alatkomunikasi

66-15153

4241 Tampak seorang sedang mengoperasikan alatbertuliskan OMEGA

66-15154

4242 Delegasi Indonesia sedang berjabat tangandengan pejabat

66-15155

4243 Tampak atlet sedang meninggalkan stadion 66-151564244 Tampak rombongan pengawal norodom sihanouk

sedang menuju ke stadion.66-15157

4245 Tampak Norodom Sihanouk sedang berjabattangan dengan Delegasi Indonesia

66-15158

4246 Tampak Norodom Sihanouk disambut para atlet 66-15159

4247 Tampak suasana para kontingen atlet indonesiasedang menonton acara bersama NorodomSihanouk

66-15160

4248 Tampak atlet indonesia sedang berbaris danberjalan dengan membawa papan bertuliskanIndonesie dan bendera merah putih dalamupacara penutupan

66-15161

4249 Tampak salah satu atlet Indonesia sedangmelakukan penghormatan diantara para atletyang sedang berbaris

66-15162

4250 Barisan atlet Indonesia yang berbaris membawabendera merah putih.

66-15163

4251 Tampak atlet indonesia sedang berbaris danberjalan meninggalkan stadion

66-15164

4252 Gambar kembang api yang dinyalakan untukmemeriahkan acara

66-15165

4253 Tampak seorang pejabat sedang memberikansambutan dalam acara Ganefo I

66-15166

4254 Tampak Seseorang pembawa obor sedangberlari di lintasan ke empat (dekat dengan tulisanI GANEFO D'ASIE PHNOM PENH 1966)

66-15170

4255 Tampak Seseorang pembawa obor sedangberlari di tengah lintasan.

66-15171

4256 Atlet pembawa obor tersebut sedangmemamerkan obor yang dibawanya.

66-15172

4257 Atlet pembawa obor tersebut sedangmemamerkan obor yang dibawanya.

66-15173

hal.555

Page 265: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4258 Seseorang pembawa obor sedang berdiri(seluruh badan)\

66-15174

4259 Seseorang pembawa obor sedang berdiri(Fotodari atas sampai pinggang)

66-15175

4260 Para Pejabat dari Indonesia dan negara lainsedang duduk di stadion

66-15176

4261 Tampak dua atlet balap sepada dengan nomor 13dan 14 akan melintasi spanduk bertuliskanDEPART ARRIVEE

66-15178

4262 Penonton sedang melihat perlombaan balapsepeda

66-15179

4263 Tampak seorang pembalap sepeda wanita akanmelintasi spanduk bertuliskan DEPART ARRIVEE

66-15180

4264 Tampak dua atlet sedang bertanding 66-151854265 Tampak tiga kembang api yang dinyalakan untuk

memeriahkan acara(dari dekat)66-15188

4266 Tampak kembang api yang menyala disaksikanpara penonton di stadion

66-15189

4267 Tampak sebuah kembang yang menyala di dekatlampu penerangan stadion

66-15190

4268 Kembang api yang menyala pada saatpembukaan tersebut.

66-15191

4269 Tampak kontingen indonesia indonesia berfotobersama di dalam stadion

66-15192

4270 Tampak atlet indonesia sedang foto bersamadiantara bendera indonesia dan bendera jepang

66-15193

4271 Tampak atlet indonesia sedang foto bersamadiantara bendera indonesia dan bendera koreautara

66-15194

4272 Tampak atlet indonesia sedang memeriahkankegembiraan

66-15195

4273 Kontingen balap sepeda Indonesia sedangmeluapkan kegembiraannya dalam acarapenutupan tersebut.

66-15197

4274 Tampak Atlet Indonesia dan Atlet Yaman sedangmeluapkan kebahagiaanya

66-15198

4275 Tampak Atlet sepeda sedang mengayuh sepedanya di jalan yang sepi

66-15199

1966.11.25s/d

1966.12.06

GANEFO ASIA I: Phnom Penh (Kamboja) 146

4276 [Maladi Ketua GANEFO bersalaman denganPangeran Norodom Sihanouk]

66-15202

4277 [Pangeran Norodom Sihanouk berjabat tangandengan seorang panitia GANEFO]

66-15203

4278 [Makan bersama pemimpin negara-negarapeserta dengan panitia GANEFO]

66-15204

4279 [Peserta makan makan bersama mengangkatgelas untuk bersulang]

66-15205

4280 [Ketua Kontingen Indonesia menerima makanandi atas piring dari Norodom Sihanouk]

66-15206

hal.555

Page 266: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4281 [Norodom Sihanouk berbincang denganrombongan kontingen Indonesia]

66-15207

4282 [Norodom Sihanouk berbincang denganrombongan official dari Indonesia]

66-15208

4283 [Norodom Sihanouk berbincang dengankontingen Indonesia]

66-15209

4284 [Norordom Sihanouk berbincang dengankontingen dari berbagai negara]

66-15210

4285 [Kerumunan orang mengeliligi atlet pesertaGANEFO Asia]

66-15211

4286 [Massa mengerumini atlet balap sepeda Kamboja] 66-15212

4287 [Atlet Indonesia menerima ucapan selamat dariofficial Indonesia]

66-15213

4288 [Sebuah mobil memuat tim balap sepedaIndonesia]

66-15214

4289 [Atlet Indonesia berbincang di dalam mobil] 66-152154290 [Para pembalap sepeda memasuki garis finis] 66-15216

4291 [Tim balap sepeda Indonesia berjalan menujusepeda]

66-15217

4292 [Atlet Indonesia yang meraih medal menerimaucapan selamat]

66-15219

4293 [Dua atlet Indonesia dan seorang atlet negara lainyang memperoleh medalo berdiri di podium]

66-15220

4294 [Kontingen Nepal melintasi penonton padaupacara pembukaan]

66-15221

4295 [Kontingen Palestina melintasi penonton padaupacara pembukaan]

66-15222

4296 [Kontingen Syria melintasi penonton padaupacara pembukaan]

66-15223

4297 [Suasana upacara pembukaan GANEFO ASIA I] 66-15224

4298 [Pangeran Norodom Sihanouk menyerahkanbendera dari seorang wanita dalam UpacaraPembukaan]

66-15225

4299 [Petugas upacara menuruni podium denganmemnawa bendera]

66-15226

4300 [Para petugas berjalan dengan membentangkanbendera]

66-15227

4301 [Pengibaran bendera oleh para petugas] 66-152284302 [Bendera berkibar di atas para petugas pengibar

bendera]66-15229

4303 [Tim drum band berbaris di samping petugasyang mengibarkan bendera]

66-15230

4304 [Foto bersama para atlet putra Indonesia yangmemperoleh medali]

66-15231

4305 [Foto bersama para atlet putra dan putriIndonesia yang memperoleh medali]

66-15232

4306 [Foto bersama para atlet putra dan putriIndonesia]

66-15233

4307 [Foto bersama para atlet putra Indonesia peraihmedali bersama seorang official]

66-15234

hal.555

Page 267: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4308 [Foto bersama 12 orang atlet putra Indonesiayang memperoleh medali]

66-15235

4309 [Foto bersama 7 orang atlet putra Indonesia yangmemperoleh medali]

66-15236

4310 [Foto bersama 8 orang atlet putri dan seorangatlet putra Indonesia]

66-15237

4311 [Foto bersama 9 orang atlet putra dan seorangatlet putri Indonesia]

66-15238

4312 [Foto bersama 4 orang atlet putri dan 2 orangatlet putra Indonesia]

66-15239

4313 [Foto bersama Maladi dan atlet Kamboja] 66-152424314 [Foto Seorang atlet perempuan Komboja] 66-152434315 [Kontingen Indonesia makan bersama] 66-152444316 [Seorang anggota kontingen Indonesia

mengambil sayur untuk anggota kontingennegara lain]

66-15245

4317 [Para atlet balap sepeda bersiap di garis start] 66-15247

4318 [Para atlet balap sepeda memacu sepedadisaksikan para penonton di sepanjang jalan]

66-15249

4319 [Seorang atlet wanita Indonesia sedangmembaca dengan dikerumuni wartawan dan atletpria lainnya]

66-15252

4320 [Seorang pelatih Indonesia berfoto dengan official] 66-15254

4321 [Kumpulan wartawan yang meliput jalannyaturnamen]

66-15255

4322 [Tiga orang atlet balap sepeda Hendrik Tan,Hendra Gunawan, dan Rudi Gunawan mengayuhsepeda mereka]

66-15256

4323 [Foto garis finis lomba balap sepeda yangdikerumuni oleh para penonton]

66-15257

4324 [2 orang atlet sedang bertukar vandel negaramasing-masing]

66-15259

4325 [Ketua Kontingen Indonesia memberikanbingkisan kepada atlet Indonesia]

66-15260

4326 [Seorang official memberikan bingkisan kepadaatlet Indonesia]

66-15261

4327 [Pertandingan bulutangkis official Indonesia] 66-152624328 [Peserta lomba bulutangkis memukul shuttlecock

ke arah lawan]66-15263

4329 [Permainan bulu tangkis ganda campuran] 66-152644330 [Seorang petugas berjaga di sebuah pintu

gerbang]66-15265

4331 [Dua orang petugas berjaga di sebuah pintugerbang]

66-15266

4332 [Sebuah mobil berbendera Kamboja keluarmelintasi pintu gerbang yang dijaga dua orangpetugas]

66-15267

4333 [Foto bersama official Indonesia] 66-152684334 [Foto bersama official Indonesia di depan pintu

masuk sebuah gedung]66-15269

4335 [Atlet basket Indonesia bersalaman dengan atletnegara lain]

66-15270

hal.555

Page 268: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4336 [Seorang atlet basket negara lain berupayamemasukkan bola dalam keranjang]

66-15271

4337 [Atlet negara lain melakukan lompatan untukmemasukkan bola basket ke dalam keranjang]

66-15272

4338 [Atlet negara lain melemparkan bola ke dalamkeranjang di atas kerumunan pemain lain]

66-15273

4339 [Official Indonesia berbincang dengan officialpertandingan]

66-15274

4340 [Foto seorang atlet panahan putri Indonesia] 66-15275 Foto Rusak(Berlubang)

4341 [Seorang atlet panahan putri Indonesiamengarahkan busur dan anak panahnya kesasaran]

66-15276

4342 [Foto sasaran yang dipenuhi anak panah] 66-152764343 [Para petugas mencatat nilai berdasakan anak

panah yang menancap di sasaran]66-15277

4344 [Seorang atlet basket berusaha memasukkanbola ke dalam keranjang dengan dihadang atletKamboja]

66-15278

4345 [Seorang atlet senam wanita Indonesia berdiridiatas papan]

66-15279

4346 [Foto salah satu gedung di Kamboja] 66-152804347 [Seorang atlet senam Indonesia melakukan

gerakan di atas papan]66-15281

4348 [Panitia pertandingan cabang senam sedangmencatat nilai]

66-15282

4349 [Pertandingan basket tim Kamboja] 66-152834350 [Anggota tim basket Indonesia mendapat ucapan

selamat dari Pangeran Norodom Sihanouk]66-15284

4351 [Atlet basket Kamboja bersalaman dengan atletbasket negara lain]

66-15285

4352 [Atlet dan official cabang senam dari Indonesiaduduk di tempat duduk atlet]

66-15286

4353 [Seorang atlet panahan putri Mursidah Arifin,pelajar STO Padang peraih medali perak cabangpanahan putri]

66-15287

4354 [Foto bersama atlet putra dan putri Indonesia dipinggir sebuah kolam renang]

66-15288

4355 [Foto kumpulan kendaraan bus angkutan darat diantara gedung-gedung]

66-15290

4356 [Atlet dan official Indonesia berfoto di depansebuah candi]

66-15291

4357 [Foto patung atlet lempar cakram diantaragedung-gedung]

66-15292

4358 [Foto atlet Indonesia di depan bus pengangkutatlet]

66-15293

4359 [Foto atlet Indonesia diantara gedung dan taman] 66-15294

4360 [Penyerahan medali emas kepada juara pertamacabang olah raga senam]

66-15295

4361 [Barisan atlet putri dan pelatih yang meraihmedali di cabang senam]

66-15296

hal.555

Page 269: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4362 [Foto penonton dan pimpinan kontingen dariberbagai negara tengah berdiri di podiumpenonton]

66-15297

4363 [Seorang atlet balap sepeda peserta sedangmenjaga keseimbangan di atas sepeda dengandibantu oleh official ]

66-15298

4364 [Seorang atlet balap sepeda bernomor 19 sedangbersiap di garis start]

66-15299

4365 [Seorang atlet balap sepeda bernomor 19 sedangbersiap di garis start pada saat officialmelepaskan tembakan tanda balap sepedadimulai]

66-152300

4366 [Atlet balap sepeda Indonesia berjalan denganmenutup mukanya sambil menggandeng seorangofficial dari Indonesia]

66-15302

4367 [Atlet balap sepeda Indonesia terharu ditengahpelukan rekan-rekan official dari Indonesia]

66-15303

4368 [Sebuah mobil jeep yang dimodifikasi dengandudukan untuk sepeda di bagian belakangnya]

66-15304

4369 [Tim balap sepeda Indonesia di atas sebuahmobil jeep melewati kerumunan orang]

66-15305

4370 [Seorang atlet judo sedang berusahamembanting lawannya di sebuah pertandinganjudo]

66-15306

4371 [Kerumunan orang dalam pertandingan judo] 66-153074372 [Kontingen Indonesia berbincang di sebuah meja] 66-15308

4373 [Kontingen Indonesia berbincang di atas sebuahmeja, tampak cangkir kopi dan rokok di atas meja]

66-15309

4374 [Pemberian bingkisan anggota kontingenIndonesia]

66-15310

4375 [Tim anggar Indonesia melakukan persiapanpedang anggar]

66-15311

4376 [Seorang anggota tim anggar Indonesia sedangmenggosok pedang anggar]

66-15312

4377 [Dua orang anggota tim anggar Indonesia sedangmemeriksa pedang anggar]

66-15313

4378 [Seorang perempuan dari kontingen Indonesiasedang memeriksa pedang anggar]

66-15314

4379 [Tim anggar Indonesia melakukan perbaikanpada pedang anggar]

66-15315

4380 [Sebuah gedung berwarna putih dengan halamanyang luas]

66-15316

4381 [Sekumpulan atlet senam Indonesia dan negaralain sedang melakukan foto bersama]

66-15318

4382 [Sekumpulan atlet senam Indonesia dan negaralain sedang melakukan foto bersama]

66-15320

4383 [Atlet pria Indonesia yang meraih medali emasmendapatkan ucapan selamat]

66-15324

hal.555

Page 270: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4384 [Atlet pria Indonesia yang meraih medali emasmenerima pengalungan medali]

66-15325

4385 [Tim dari 3 negara peraih medali berbaris sedangmenyanyikan lagu kebangsaan negarapemenang]

66-15326

4386 [Suasana pertandingan basket antara Indonesiamelawan Irak dengan kedudukan 53-42]

66-15327

4387 [Kontingen balap sepeda Indonesia sedangduduk di tengah arena balap sepeda]

66-15328

4388 [Suporter Indonesia sedang memberikandukungan]

66-15331

4389 [Kumpulan pendukung Indonesia sedangmenyaksikan pertandingan]

66-15334

4390 [Tembakan penalti dari seorang atlet Indonesiadalam pertandingan basket]

66-15335

4391 [Seorang atlet basket Indonesia berusahamemasukkan bola ke dalam keranjang dengandihalang-halangi atlet Irak]

66-15336

4392 [Seorang atlet basket Indonesia berusahamemasukkan bola ke dalam keranjang dengandihalang-halangi dua orang atlet basket Irak]

66-15337

4393 [Atlet basket Indonesia berbaris menerimaucapan selamat]

66-15340

4394 [Seorang atlet basket Indonesia menerimaucapan selamat dan dikerumuni oleh wartawan]

66-15341

4395 [Tim panahan pria Indonesia memanah target] 66-15344

4396 [Official pertandingan sedang menilai scoreberdasarkan anak panah yang mencapai sasaran]

66-15347

4397 [Enam orang atlet panahan pria beregu Indonesiamemanah target]

66-15348

4398 [Atlet panahan dari berbagai negara duduk dibawah kanopi]

66-15349

4399 [Tim official pertandingan sedang menilai scoreberdasarkan anak panah yang mencapai sasaran]

66-15350

4400 [Barisan atlet basket Indonesia sedang menerimaucapan selamat]

66-15351

4401 [Pertandingan basket Indonesia melawan timnegara lain]

66-15352

4402 [Perebutan bola antara atlet basket Indonesia dannegara lain tanda pertandingan dimulai]

66-15354

4403 [Tim medis Indonesia memberikan pertolongankepada atlet basket yang cedera]

66-15356

4404 [Barisan atlet basket Indonesia dan atlet basketnegara lain menjelang pertandingan dimulai]

66-15357

4405 [Official tim Indonesia bermain bulutangkis gandaputra di sebuah lapangan kecil]

66-15358

hal.555

Page 271: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4406 [Official tim Indonesia bermain bulutangkistunggal putra di sebuah lapangan kecil]

66-15359

4407 [Penonton official Indonesia menyaksikanpertandingan bulutangkis di sebuah lapangankecil]

66-15360

4408 [Kontingen Indonesia memberntuk barisan ditangga sebuah stadion]

66-15365

4409 [Pidato perwakilan Indonesia di stadion dalamupacara perpisahan kontingen Indonesia]

66-15366

4410 [Pidato di hadapan kontingen Indonesia di stadion] 66-15368

4411 [Pidato pria berjas dan dasi kupu-kupu dihadapan kontingen Indonesia di stadion]

66-15369

4412 [Barisan kontingen Indonesia di tangga stadion] 66-15370

4413 [Barisan kontingen Indonesia berpakaian batik ditangga stadion]

66-15371

4414 [Barisa kontingen pria Indonesia berjalan didepan stadion]

66-15373

4415 [Seorang atlet basket Indonesia memasukkanbola ke dalam keranjang]

66-15374

4416 [Seorang atlet basket Indonesia melompatdiantara pemain lain ketika memasukkan bola kedalam keranjang]

66-15375

4417 [Pemain basket Indonesia membetulkan vandelpemain Syria]

66-15388

4418 [Pemain basket Indonesia bertukar vandeldengan pemain Syria]

66-15389

4419 [Seorang pemain basket Indonesia melakukanlemparan ke keranjang dari jarak jauh]

66-15390

4420 [Dua orang atlet kempo tarik menarikmenjatuhkan satu sama lain]

66-15392

4421 [Seorang perempuan menyemprot air kelapangan rumput]

66-15397

1966.11.25s/d

1966.12.06

GANEFO ASIA I: Phnom Penh (Kamboja) 146

4422 [Tiga orang pekerja sedang meratakan lintasan] 66-15400

4423 [Dua orang perempuan sedang bekerja di ataslintasan]

66-15401

4424 [Tiga orang anggota kontingen, seorang anggotamiliter, dan seorang polisi sedang berpose didepan gerbang sebuah gedung]

66-15402

4425 [Atlet dan kontingen Indonesia berpose di stadion] 66-15403

4426 [Rombongan kontingen Indonesia tidur berbaringdi pesawat]

66-15404

4427 [Kontingen Indonesia lengkap dengan jas danpeci berpose di dalam pesawat]

66-15405

4428 [Rombongan ibu-ibu menghampiri seoranganggota kontingen Indonesia]

66-15406

hal.555

Page 272: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4429 [Pesawat pengangkut kontingen Indonesia milikA.U.R.I dan kontingen Indoneisa yang disambutoleh publik]

66-15407

4430 [Dua orang petugas mengapit bendera SangMerah Putih]

66-15408

4431 [Petugas menarik tali pengibar bendera SangMerah Putih]

66-15409

4432 [Dua pasang petugas bendera negara lainsedang mengibarkan bendera mereka]

66-15410

4433 [Bendera negara tetangga ditarik ke atas, tampakbendera Indonesia di sebelahnya]

66-15411

4434 [Petugas menaikkan bendera Indonesia] 66-154124435 [Kontingen Indonesia menyanyikan lagu

Indonesia Raya dipimpin seorang dirigen]66-15413

4436 [Barisan kontingen Indonesia menyanyikan laguIndonesia Raya dipimpin seorang dirigen]

66-15414

4437 [Seorang petugas pengibar bendera Indonesia] 66-15415

4438 [Pengibaran bendera negara Jepang] 66-154164439 [Barisan kontingen pria Indonesia dengan peci

dan jas]66-15417

4440 [Barisan kontingen Indonesia, Jepang, dan satunegara lain]

66-15418

4441 [Seorang atlet bulutangkis Indonesia peraihmedali perak menerima ucapan selamat]

66-15419

4442 [Tiga orang atlet di podium penerimaan medali,dengan Indonesia sebagai juara ke II]

66-15420

4443 [Seorang atlet Indonesia peraih medali perunggumenerima ucapan selamat]

66-15421

4444 [Seorang atlet Indonesia berpakaian batik peraihmedali perunggu menerima ucapan selamat]

66-15422

4445 [Seorang atlet Indonesia berkalung medaliperunggu menerima ucapan selamat]

66-15423

4446 [Atlet Indonesia berkalung medali perunggumenerima ucapan selamat]

66-15424

4447 [Dua belas atlet peraih medali berbaris di podium] 66-15425

4448 [Seorang perempuan memberikan makanankepada para biksu]

66-15426

4449 [Foto murid dan guru sekolah Indonesia Pnom-Penh]

66-15427

4450 [Foto murid dan guru sekolah Indonesia Pnom-Penh dan kontingen Indonesia]

66-15428

4451 [Foto murid dan guru sekolah Indonesia Pnom-Penh dan kontingen Indonesia, Tampakdibelakang Sebuah Papan Bertuliskan "SekolahIndonesia" Phnom-Penh]

66-15429

4452 Tampak Delegasi Indoensia tengah menerimasesuatu dalam acara penyambutan DelegasiNegara Peserta Ganefo

66-15431

hal.555

Page 273: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4453 Tampak dua buah truk tengah terparkir di arealandasan pesawat

66-15432

4454 Pengurus team Indonesia tengah menyematkannomor peserta Pertandingan kepada atlet balapsepeda Indonesia

66-15433

4455 Tampak depan seorang atlet balap sepedatengah mempersiapkan diri sebelum pertandingan

66-15434

4456 Tampak official team dan atlet balap sepeda dariKamboja sedang mempersiapkan diri sebelumpertandingan

66-15435

4457 Tampak samping seorang atlet balap sepedasedang menyematkan tanda pengenal kepadasalah Pengurus team

66-15436

4458 Tampak belakang dua orang Pengurus teamsedang mengamati atlet balap sepeda dariKamboja yang sedang mencoba lintasan

66-15437

4459 Tampak samping seorang Pengurus team tengahberbincang-bincang dengan salah satu atlet balapsepeda Indonesia

66-15438

4460 Salah satu Pengurus team tengah memberiinstruksi kepada salah satu atlet balap sepedaIndonesia

66-15439

4461 Tampak depan Pengurus team sedangmenyaksikan jalannya pertandingan balapsepeda di tribun penonton

66-15440

4462 Tampak samping Pengurus team sedangmenyaksikan jalannya pertandingan balapsepeda di tribun penonton

66-15441

4463 Seorang pejabat negara sedang menyematkanmedali kepada juara dua cabang olahraga judo

66-15442

4464 Juara dua cabang olahraga sedang berjabattangan dengan Seorang pejabat negara

66-15443

4465 Tampak samping (kanan) para juara cabangolahraga judo

66-15444

4466 Pewarta berita mengabadikan gambar Seorangpejabat negara yang tengah memberikan selamatkepada salah satu juara pertandingan cabangolahraga judo

66-15445

4467 Tampak samping (kiri) para juara cabangolahraga judo

66-15446

4468 Tampak Seorang pejabat negara berdiridibelakang para juara cabang olahraga judo

66-15447

4469 Tampak para juara atlet cabang olah judo(tampak dibelakang seorang wanita tengahmembawa tempat medali)

66-15448

4470 Tampak seorang pejabat negara memberikanselamat kepada juara dua cabang olah raga judo

66-15449

4471 Tampak depan para juara cabang olah raga judo 66-15450

hal.555

Page 274: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4472 Tampak samping para juara cabang olah ragajudo (dibelakang barisan atlet judo dan seorangwanita yang tengah membawa tempat medali)

66-15451

4473 Tampak depan para juara cabang olah raga judobeserta panitia pertandingan sedang berfotobersama

66-15452

4474 Pengurus team Indonesia dan Official teamKamaboja menyaksikan jalannya pertandingan ditribun penonton

66-15453

4475 Tampak arena pertandingan cabang olahragarenang

66-15454

4476 Delegasi Indonesia sedang berbincang-bincangdi tribun penonton

66-15455

4477 Tampak Bendera Indonesia dan Kambojaberkibar diatas papan media arena pertandingancabang olahraga renang

66-15456

4478 Tampak luar arena pertandingan cabang olahraga atletik

66-15457

4479 Tampak dalam arena pertandingan cabang olahraga atletik

66-15458

4480 Kontingen dari kamboja tengah berfoto bersamadiluar arena pertandingan cabang olahraga atletik

66-15459

4481 Tampak Pengurus team dokumentasi indonesiatengah berfoto bersama

66-15460

4482 atlet dan Pengurus team dari peserta Ganefosedang menikmati jamuan makan

66-15461

4483 tampak depan atlet kamboja tengah berbincangdengan kontingen atlet Indonesia

66-15462

4484 Dua orang pejabat negara sedang bejabat tangan 66-15463

4485 Tampak seorang pejabat tengah menyampaikanpidatonya dalam acara pembukaan Ganefo

66-15464

4486 Tampak depan pejabat negara peserta Ganefotengah mengikuti jalannya upacara pembukaan

66-15465

4487 Tampak samping pejabat negara peserta Ganefotengah mengikuti jalannya upacara pembukaan

66-15466

4488 Tampak samping Pengurus team dan atletKamboja sedang berbaris mengikuti jalannyaupacara pembukaan Ganefo

66-15467

4489 Tampak samping Pengurus team dan atletIndonesia sedang berbaris mengikuti jalannyaupacara pembukaan Ganefo

66-15468

4490 Tampak pejabat negara peserta Ganefo sedangberdiri mengikuti jalannya upacara pembukaanGanefo

66-15470

4491 Tampak Perdana Menteri Kamboja NorodomSihanouk diantara jajaran para pejabat negarapeserta Ganefo

66-15471

hal.555

Page 275: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4492 Tampak R.Maladi (empat dari kiri) berdiri diantarajajaran para pejabat negara peserta Ganefo

66-15472

4493 Official Team Indonesia sedang berjalan bersamadan tampak dibelakang terparkir sebuah mobil

66-15473

4494 Tampak asrama atlet peserta Ganefo 66-154744495 Tampak para atlet Indonesia dan Kamboja

tengah berfoto bersama di areal pertandinganatletik

66-15476

4496 Tampak aparat militer tengah menampilkanpertunjukan pada acara pembukaan Ganefo

66-15477

4497 Para wartawan sedang mendokumentasikanpertunjukan yang ditampilkan oleh aparat militerdan tampak dibagian tribun sebuah pertunjukankoreo

66-15478

4498 Perdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouksedang diatas podium menyaksikan aksipertunjukan pada saat pembukaan acara Ganefo

66-15479

4499 Tampak belakang Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk sedang menyaksikanpertunjukan koreo yang ditampilkan pada saatacara pembukaan Ganefo

66-15481

4500 Tampak samping Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk sedang melambaikan tangankepada penampil pertunjukan aksi dalam acarapembukaan Ganefo

66-15482

4501 Tampak ditribun pertunjukan aksi koreo yangmembentuk simbol bintang dan tulisan "U.S. GO.HOME "

66-15483

4502 Tampak belakang wartawan tengahmengabadikan suasana pertunjukan aksi yangditampilkan oleh aparat militer dalam acarapembukaan Ganefo

66-15484

4503 Tampak samping para pejabat negara pesertaGanefo tengah menyaksikan pertunjukan aksipada acara pembukaan Ganefo

66-15485

4504 Tampak depan para pejabat negara pesertaGanefo tengah menyaksikan pertunjukan aksipada acara pembukaan Ganefo

66-15486

4505 Tampak di tribun aksi pertunjukan koreo yangmembentuk tulisan "LE SANG K"

66-15487

4506 Tampak depan di tribun aksi pertunjukan koreoyang membentuk tulisan "JEUNESSEPARTICIPE ACT " "L'EDIECATION NATIONALE "

66-15488

4507 Tampak Delegasi Indonesia duduk diantara ParaDelegasi Negara peserta Ganefo

66-15489

4508 Kontingen Indonesia mengikuti defile padaUpacara Pembukaan Ganefo di StadionOlimpiade Nasional Phnom Penh

66-15492

4509 Tampak samping Delegasi Indonesia berdiridiantara para pejabat Negara Peserta Ganefo

66-15494

hal.555

Page 276: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4510 Tampak depan kontingen Indonesia mengikutidefile pada Upacara Pembukaan Ganefo diStadion Olimpiade Nasional Phnom Penh

66-15495

4511 Salah satu peserta kontingen Indonesia sedangmembawa Bendera Indonesia

66-15495

4512 Tampak Kontingen Indonesia sedang turun daripesawat milik Angkatan Udara RepublikIndonesia (A.U.R.I) Indonesian Air Force

66-15497

4513 Para Kontingen Indonesia menerima sambutandari para pelajar pada saat turun dari pesawat

66-15498

4514 Tampak beberapa orang sedang bermain kartudidalam sebuah rungan

66-15499

4515 Delegasi Indonesia sedang berbincang-bincangdengan salah satu Pejabat Negara Indonesia

66-15500

4516 Tampak belakang Kontingen Indonesia tengahmenerima sambutan dari para pelajar

66-15501

4517 Delegasi Indonesia tengah menerima sambutandari para pelajar dan tampak Barisan BenderaNegara Kamboja

66-15502

4518 Tampak Kontingen Indonesia menerimasambutan dari pelajar dan dibelakang tampakpesawat milik Angkatan Udara RepublikIndonesia (A.U.R.I) Indonesia Air Force

66-15503

4519 Kontingen Indonesia sedang berjalan dan tampaksalah satu kontingen membawa Bendera MerahPutih

66-15504

4520 Delegasi Indonesia sedang beramah tamahdengan Delegasi Kamboja

66-15505

4521 Tampak pewarta tengah mendokumentasikankedatangan Kontingen Indonesia (sedangberbaris)

66-15506

4522 Tampak seorang aparat keamanan kambojatengah mengamankan kedatangan KontingenIndonesia

66-15507

4523 Tampak Delegasi Indonesia berjalan bersamaDelegasi dari Kamboja diantara masyarakat yangdatang menyambut Kontingen Indonesia

66-15508

4524 Tampak belakang Delegasi Indonesia berjalanbersama Delegasi dari Kamboja diantaramasyarakat yang datang menyambut KontingenIndonesia

66-15509

4525 Kontingen Indonesia mendapatkan sambutan darimasyarakat kamboja (wanita) pada saatdibandara

66-15510

4526 Suasana jamuan makan Para Negara PesertaGanefo. Tampak dari kanan Perdana MenteriKamboja Norodom Sihanouk

66-15511

hal.555

Page 277: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4527 Perdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouktengah berbincang-bincang dengan ParaDelegesasi Peserta Ganefo pada saat jamuanmakan

66-15512

4528 Tampak seorang kontingen Indonesia tengahberfoto disamping air mancur yang berbentukpagoda

66-15513

4529 Tampak samping Delegasi Indonesia tengahberjabat tangan dengan Perdana MenteriKamboja Norodom Sihanouk

66-15514

4530 Tampak dibelakang Pejabat Negera terlihatbendera dari para peserta Ganefo

66-15515

4531 Tampak diatas barisan bendera peserta Ganefoterlihat simbol Ganefo yang bertuliskan "On Ward! No Retret !"

66-15516

4532 Tampak seorang pejabat negara tengahmenyampaikan pidatonya

66-15517

4533 Tampak samping seorang pejabat negara tengahmenyampaikan pidatonya

66-15518

4534 Tampak depan seorang pejabat negara tengahmenyampaikan pidatonya diantara para tamuundanngan yang hadir

66-15519

4535 Suasana pada saat penerimaan delegasi pesertaGanefo, tampak seorang pejabat sedangmenyampaikan pidato ( tampak dari depan)

66-15520

4536 Tampak dari belakang para pewarta berita telahmendokumentasikan bendera para pesertaGanefo

66-15521

4537 Suasana pada saat penerimaan delegasi pesertaGanefo, tampak delegasi indonesia(tiga dari kiri)sedang mengikuti jalannya acara

66-15522

4538 Tampak Delegasi Indoensia sedang beramah-tamah

66-15523

4539 Tampak samping R.Maladi tengah beramah-tamah dengan Delegasi Negara Peserta Ganefo

66-15525

4540 Suasana santai setelah acara penerimaanDelegasi Negara Peserta Ganefo

66-15526

4541 Tampak penyerahan plakat dari Delegasi KoreaUtara Kepada Delagasi Kamboja

66-15527

4542 Tampak samping penyerahan plakat dariDelegasi Korea Utara Kepada Delagasi Kamboja

66-15528

4543 Tampak Delegasi Indonesia sedang berbincang -bincang dengan seorang Delegasi NegaraPeserta Ganefo

66-15529

4544 Tampak depan para tamu undangan pesertaGanefo

66-15530

4545 Para Delegasi Negara Peserta Ganefo sedangmenikmati jamuan makan

66-15533

4546 Seorang atlet pria sedang memegang tanganseorang atlet wanita, tampak dua orang rekannyamendampingi dibelakang

66-15535

hal.555

Page 278: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4547 Delegasi Indonesia sedang melakukan rapat 66-155374548 Tampak dari atas beberapa Delegasi Negara

Peserta Ganefo sedang beramah-tamah66-15539

4549 Tampak dari samping beberapa Delegasi NegaraPeserta Ganefo sedang beramah-tamah

66-15540

4550 Kontingen Indonesia sedang menikmati jamuanmakan

66-15541

4551 Beberapa kontingen Indonesia sedang berfotobersama didepan pintu masuk

66-15542

4552 Tampak samping seorang Kontingen Indonesiasedang menawarkan kudapan kepada beberapaDelegasi Negara Peserta Ganefo

66-15543

4553 Tiga orang atlet indonesia sedang berfotobersama diantara sebuah Hiasan Ruangan

66-15544

4554 Tampak seorang anak kecil berada ditengah-tengah dua atlet wanita Indonesia yang sedangmembawa makanan dan minuman

66-15545

4555 Tampak depan tiga orang atlet Indonesia tengahmembawa makanan

66-15546

4556 Para atlet Indonesia tengah beramah tamahdengan Delegasi Negara Peserta Ganefo sambilmenikmati jamuan makan dan Tampak beberapaatlet Indonesia sedang menawarkan makanankepada hadirin

66-15547

4557 Para atlet Indonesia tengah beramah tamahdengan Delegasi Negara Peserta Ganefo sambilmenikmati jamuan makan

66-15548

4558 Perdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouktengah memberikan selamat kepada atletIndonesia

66-15549

4559 Perdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouktengah berjabat tangan dengan atlet Indonesia

66-15551

4560 Tampak barisan team atlet Indonesia tengahberbaris dalam acara penyematan medali

66-15552

4561 atlet Indonesia menerima penyematan medalidari Perdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouk

66-15553

4562 atlet Indonesia menerima ucapaan selamat dariPerdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouk

66-15554

4563 atlet Indonesia tampak tersenyum menerimaucapan selamat dari Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk

66-15555

4564 Tampak samping Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk berjabat-tangan dengan atletIndonesia

66-15556

4565 Tampak samping pewarta berita tengahmengabadikan penyematan medali juara olehPerdana Menteri Kamboja Norodom Sihanouk

66-15557

hal.555

Page 279: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4566 Suasana penyematan medali juara yangdisematkan oleh Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk

66-15558

4567 Perdana Menteri Kamboja sedang memberikanpenyematan kepada atlet Indonesia. Tampakdibelakang seorang atlet dari negara lain tengahmenunggu giliran menerima penyematan medali

66-15559

1966.11.25s/d

1966.12.06

GANEFO ASIA I: Phnom Penh (Kamboja) 51

4568 Tampak belakang Perdana Menteri KambojaNorodom Sihanouk sedang berjabat tangandengan salah seorang Delegasi Negara PesertaGanefo

66-15655

4569 Tampak samping Atlet Basket Indonesia sedangbertepuk tangan

66-15656

4570 Tampak samping Atlet Basket Indonesia tengahmelambai tangan

66-15658

4571 Tampak samping Atlet Basket Indonesia tengahberjabat tangan dengan para pejabat negarayang hadir

66-15659

4572 Tampak samping Perdana Menteri NorodomSihanouk sedang berjabat tangan dengan salahsatu Atlet Basket Indonesia

66-15661

4573 Tampak depan Atlet Basket Indonesia tengahberjabat tangan dengan para pejabat negarayang hadir

66-15662

4574 Tampak salah satu rekan Atlet Basket tengahmengusap-usap kepala dari salah satu AtletBasket

66-15663

4575 Tampak suasana pertandingan bola basket antarteam indonesia melawan team kamboja

66-15665

4576 R. Maladi (Tampak tiga dari kiri) sedang dudukmenyaksikan pertandingan bola basket

66-15666

4577 Tampak lemparan kick off pertandingan bolabasket antara Indonesia dengan Kamboja

66-15667

4578 Para altet Panahan Indonesia tengah berbarisdan tampak salah satu Atlet Panahan membawaplakat dari Delegasi Korea Utara

66-15668

4579 Tampak atlet Indonesia dan atlet Kamboja tengahberebut bola dalam pertandingan bola basket

66-15669

4580 Tampak atlet kamboja tengah berhadapandengan Atlet Indonesia sambil membawa bola

66-15670

4581 Tampak atlet Kamboja dan Atlet Indonesiasedang berebut bola didekat ring basket

66-15671

4582 Tampak atlet indoeesia tengah melompat sambilmelakukan lemparan bola ke arah ring basket

66-15672

4583 Tampak salah satu atlet Indonesia tengahberusaha menangkap bola

66-15673

hal.555

Page 280: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4584 Tampak dari jauh jump ball pertandingan bolabasket

66-15674

4585 Tampak belakang kedua atlets sedangmelakukan perebutan bola

66-15675

4586 Tampak atlet Indonesia dan Atlet Kamboja basketsedang melambaikan tangan sebelumpertandingan dimulai

66-15676

4587 Tampak depan seorang pejabat negara memeluksalah satu atlet bola basket Indonesia

66-15677

4588 Tampak samping seorang pejabat negaramemeluk salah satu atlet bola basket Indonesia

66-15678

4589 Tampak salah satu atlet Indonesia sedangmemberikan plakat kepada salah satu atlet darinegara peserta Ganefo

66-15679

4590 Tampak salah satu pejabat sedang berjabattangan dan mengucapkan selamat kepada paraatlet bola basket Indonesia

66-15680

4591 Suasana perayaan kemenangan team bolabasket Indonesia.Tampak salah satu pengurusteam sedang di angkat oleh atlet team basket

66-15681

4592 atlet panahan Indonesia tengah berbaris. Tampaksalah satu pengurus team membawa plakatbertuliskan "1 Ganefo D'Asie Phnom PenhCambodge 1966"

66-15682

4593 Tampak samping atlet panahan Indonesiasedang berbaris di dekat pohon kelapa

66-15685

4594 Tampak atlet panahan Indonesia sedangmemberikan plakat

66-15687

4595 Seorang atlet Panahan Wanita sedangmenyematkan Pin kepada salah satu DelegasiNegara Peserta Ganefo

66-15687

4596 Tampak depan Para Atlet Anggar Wanita danPengurus Team sedang berfoto bersama

66-15688

4597 atlet anggar sedang berjabat tangan dandidekatnya tampak jam yang bertuliskan "SEIKO"

66-15689

4598 Tampak dua atlet anggar sedang melaksanakanpertandingan

66-15690

4599 Seorang pewarta berita sedangmendokumentasikan pertandingan anggar

66-15691

4600 atlet anggar sedang berbincang dengan salahsatu pengurus team

66-15692

4601 Tampak depan dua atlet anggar Indonesiadengan nomor peserta 96 dan 97 sedang berfotobersama

66-15693

4602 Pertandingan anggar sedang berlangsungtampak wasit dari Negera Jepang sedangmengawasi jalannya pertandingan

66-15694

4603 Suasana pertandingan Judo, tampak salah satuatlet tengah menjatuhkan lawannya

66-15695

hal.555

Page 281: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4604 Tampak depan salah satu atlet judo tengahmelakukan bantingan terhadap lawannya

66-15696

4605 Tampak samping perwarta berita sedangmengabadikan pertandingan judo

66-15697

4606 Seorang perwarta berita tampak duduk diantarapara atlet

66-15698

4607 Dua atlet judo tampak saling banting pada saatpertandingan berlangsung

66-15699

4608 Tampak dua orang pejabat negara tengahberbincang - bincang

66-15700

4609 Tampak Pejabat Indonesia duduk diantara parapejabat peserta Ganefo

66-15701

4610 dua atlet judo tampak saling banting pada saatpertandingan berlangsung

66-15702

4611 Tampak dua orang pejabat Singapura tengahmembaca dokumen

66-15703

4612 R.Maladi tampak duduk bersama Pejabat NegaraPeserta Ganefo, Tampak dibelakang berdiribarisan Bendera Peserta Ganefo

66-15704

4613 Tampak dua orang pejabat Negara Indonesiatengah membaca dokumen

66-15705

4614 Tampak Delegasi Indonesia tengah memberikanpengarahan kepada para atlet dan pengurus team

66-15706

4615 Tampak barisan atlet Kamboja tengah berbaris 66-15707

4616 Tampak samping Ketua Delegasi Indonesiatengah memberikan pengarahan kepada paraatlet dan pengurus team

66-15708

4617 Dua Pejabat Indonesia tengah membacadokumen tampak disamping kanan berdirisebuah bendera syiria

66-15709

4618 Tampak depan Delegasi Indonesia tengahberfoto bersama

66-15710

1966.12.02 Penyerahan Bendera dan Obor Asian Gamesdari Gub. K.D.H DCI Jakarta kepada reguIndonesia untuk nanti diserahkan kepadaWalikota Bangkok di Balaikota, MedanMerdeka Selatan

6

4619 Suasana upacara penyerahan bendera dan oborAsian Games dari Gubernur K.D.H DCI Jakarta.Tampak diantaranya Bapak Ali Sadikin (dua darikanan), Thanom Kittikachorn, Perdana MenteriThailand, (tiga dari kiri) dan Bapak Maladi (limadari kanan)

66-14808

4620 Suasana upacara penyerahan bendera dan oborAsian Games dari Gubernur K.D.H DCI Jakarta.Tampak para pejabat dan para peserta sedangberdiri mengikuti jalannya upacara. (tampak daridekat)

66-14809

4621 Suasana upacara penyerahan bendera dan oborAsian Games dari Gubernur K.D.H DCI Jakarta.Tampak para pejabat dan para peserta sedangberdiri mengikuti jalannya upacara. (tampak darijauh)

66-14810

hal.555

Page 282: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4622 Tampak Ali Sadikin sedang memberikansambutan .

66-14811

4623 Suasana upacara penyerahan bendera dan oborAsian Games dari Gubernur K.D.H DCI Jakarta.

66-14813

4624 Suasana upacara penyerahan bendera dan oborAsian Games dari Gubernur K.D.H DCI Jakarta.Tampak Thanom Kittikachorn (dua dari kanan)sedang berbincang bincang dengan pejabat.

66-14814

1966.12.04 Menpen Diah mengunjungi Gelanggang Bukuke I di Jalan Thamrin no 8 (Gedung BNI)

24

4625 B.M Diah (pojok kiri) sedang melihat koleksi bukudan Panitia sedang akan menujukan koleksi bukuyang berjudul Indonesia & Inggris

66-14834

4626 Tampak B. M Diah sedang memegang bukuberjudul Uang dan Bank.

66-14835

4627 Ibu Herawati Diah (mengenakan kacamata hitam)di dampingi panitia sedang melihat koleksi buku

66-14836

4628 B.M Diah (Jas Hitam) sedang berbincang-bincangdengan panitia.

66-14837

4629 B.M Diah (pojok kanan) sedang melihat koleksibuku.

66-14838

4630 Panitia menunjukan koleksi kepada B.M Diah (jashitam)

66-14839

4631 B.M Diah sedang membaca salah satu buku yangada di Gelanggang Buku.

66-14840

4632 B.M Diah dan Herawati Diah diantara pengunjungGelanggan Buku.

66-14841

4633 B.M Diah sedang membaca salah satu koleksibuku Dan IBU Herawati Diah sedang melihatbuku yang dibaca B.M Diah

66-14842

4634 B.M Diah sedang membaca salah satu koleksibuku dan IBU Herawati Diah sedang melihatkoleksi buku

66-14843

4635 B.M Diah bersama rombongan sedang melihat-lihat koleksi.

66-14844

4636 B.M Diah Dan Herawati Diah sedang melihatkoleksi buku di dampingi oleh panitia

66-14845

4637 Tampak B.M Diah bersama rombongan sedangmelihat-lihat koleksi.

66-14846

4638 Tampak B.M Diah Dan Herawati Diah sedangmelihat koleksi buku(disamping stand Tintamas).

66-14847

4639 Tampak B.M Diah bersama rombongan serta ibuHerawati Diah sedang berjalan menuju koleksibuku yang lain

66-14848

4640 Tampak B.M Diah sedang mendengarkanpenjelasan dari panitia.

66-14849

4641 Tampak B.M Diah sedang melihat koleksi yangberada di dalam mobil.

66-14850

hal.555

Page 283: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4642 Tampak B.M Diah bersama rombongan serta ibuHerawati Diah didampingi oleh panitia melihat-lihat koleksi.

66-14851

4643 Tampak B.M Diah sedang membaca salah satukoleksi buku

66-14852

4644 Tampak panitia sedang memandu B.M Diahmelihat koleksi buku.

66-14853

4645 Tampak panitia sedang menjelaskan koleksi bukukepada B.M Diah, Herawati Diah, besertarombongan melihat koleksi buku. (tampaksamping)

66-14854

4646 Tampak panitia sedang memandu B.M Diah,Herawati Diah, beserta rombongan melihatkoleksi buku.

66-14855

4647 Tampak B.M Diah dan Herawati Diah sedangberbincang-bincang dengan tamu undangan.

66-14856

4648 Tampak Ibu Herawati Diah sedang berbincangbincang dengan tamu undangan

66-14857

1966.12.05 Demonstrasi Artillerie di Senayan 304649 Tampak alat peluncur rudal milik TNI AD sedang

di simulasikan.(tampak dari samping)66-14866

4650 Tampak alat peluncur rudal milik TNI AD sedangdi simulasikan(tampak dari belakang)

66-14867

4651 Tampak alat peluncur rudal dan mobil sedang disimulasikan(tampak pengambilan gambar darijarak jauh)

66-14868

4652 Tampak Anggota TNI AD sedang tiarap dan alatpeluncur rudal sedang berbaris membentukformasi

66-14869

4653 ampak Anggota TNI AD sedang tiarap dan alatpeluncur rudal sedang berbaris membentukformasi dan terlihat helikopter (tampak dari dekat)

66-14870

4654 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD (tampak dari jarak jauh)

66-14871

4655 Tampak sebuah Helikopter milik TNI AD 66-148724656 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNI

AD, Tampak alat peluncur rudal sedangdisimulasikan(tampak dari samping)

66-14873

4657 Tampak sebuah Helikopter milik TNI AD sedangmenurunkan sesuatu alat tempur(Tampak daridekat)

66-14874

4658 Tampak sebuah Helikopter milik TNI AD sedangmenurunkan sesuatu alat tempur(Tampak dariJauh)

66-14875

4659 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD, Tampak alat peluncur rudal sedangdisimulasikan(tampak dari depan)

66-14876

4660 Tampak alat peluncur rudal sedang disimulasikandan terlihat pesawat sedang terbang di atas

66-14877

4661 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak meriam(dekat denganstadion)sedang dinyalakan

66-14878

hal.555

Page 284: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4662 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak beberapa meriam sedangdisimulasikan

66-14879

4663 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak meriam(Pojok kanan)sedangdinyalakan (pertama)

66-14880

4664 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak meriam (pojok kanan)sedangdinyalakan (kedua)

66-14881

4665 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD. Tampak Anggota TNI sedang berbarisdengan membawa bendera

66-14882

4666 Tampak para anggota TNI AD sedang berbarismembentuk defile(tampak dari depan)

66-14883

4667 Tampak para anggota TNI AD sedang berbarismembentuk defile(tampak pemimpin barisan)

66-14885

4668 Tampak mobil yang dilengkapi dengan alattempur sedang di simulasikan disaksikan olehpejabat TNI AD di panggung

66-14886

4669 Tampak tiga alat peluncur rudal ditarik 3 mobilsedang disimulasikan disaksikan Pajabat TNI ADdi panggung

66-14887

4670 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak enam alat peluncur rudal ditarikenam mobil

66-14888

4671 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD.Tampak empat alat peluncur rudal ditarik 4mobil sedang disimulasikan

66-14889

4672 Suasana Demontrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD , Tampak Jenderal Soeharto sebagaipemimpin upacara demontrasi (tampak daribelakang) sedang menerima laporan olehkomandan upacara demontrasi

66-14890

4673 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD, Tampak para anggota TNI AD dan beberapatank(alat tempur) sedang berbaris (tampaklandscape)

66-14891

4674 Suasana Demonstrasi Artillerie oleh Anggota TNIAD, Tampak para anggota TNI AD dan beberapatank (alat tempur) sedang berbaris (TampakPotrait)

66-14892

4675 Tampak Jenderal TNI Soeharto sedangmenyematkan baret kepada Brigjen TNI R.Harsojo DANPUSSENARHANUD.

66-14894

4676 Gambar Brigjen TNI R. HarsojoDANPUSSENARHANUD. (Tampak dari depan)

66-14895

4677 Tampak Jenderal TNI Soeharto sedangmembacakan sesuatu dalam acara demonstrasiAtillerie oleh Anggota TNI AD(Tampak Potrait).

66-14896

hal.555

Page 285: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4678 Tampak Jenderal TNI Soeharto sedangmembacakan sesuatu dalam acara demonstrasiAtillerie oleh Anggota TNI AD(Tampak landscape.

66-14897

1966.12.05 Perkara Peristiwa G30S diadili oleh Mahmilubdi gedung Bappenas Taman Suropati, Jakarta.Perkara ex. Men/Pangau Omar Dhani tanggal 5s/d 24 Desember 1966.

4679 Tampak Men/Pangau Omar Dhani sedang berdiridengan dikawal dua orang pejabat militer

66-14913

4680 Tampak Men/Pangau Omar Dhani sedang dudukdan menghadap kepada Hakim Ketua

66-14914

4681 Suasana seluruh para tamu undangan sidangsedang mengikuti jalannya persidangan

66-14923

4682 Suasana beberapa tamu undangan sidangsedang mengikuti jalannya persidangan

66-14924

4683 Tampak petugas pengadilan Mahmilub sedangmembacakan sesuatu kepada terdakwa (tampakdari samping pejabat pengadilan mahmilub danOmar Dhani)

66-14925

4684 Tampak petugas pengadilan Mahmilub sedangmembacakan sesuatu kepada terdakwa (tampakdari samping penonton sidang dan Omar Dhani)

66-14926

4685 Tampak beberapa pejabat TNI AD dan tamuundangan sedang mengikuti jalannya persidangan

66-14928

4686 Tampak beberapa pejabat militer TNI AD sedangberbincang-bincang

66-14929

4687 Tampak beberapa pejabat TNI AD dan Pejabatmiliter luar negeri sedang mengikuti jalannyapersidangan

66-14930

4688 Tampak suasana para pejabat pengadilan(daridepan) pada saat persidangan

66-14931

4689 Men/Pangau Omar Said sedang memberikanketerangan kepada hakim ketua(dari samping)

66-14953

4690 Saksi pertama sedang memberikan keterangandalam persidangan (tampak dari depan)

66-14956

4691 Saksi pertama sedang memberikan keterangandalam persidangan (tampak dari samping)

66-14957

4692 Suasana para penonton sidang sedang akanmeninggalkan ruang sidang

66-14958

4693 Saksi Kedua sedang bediri memberikanketerangan dalam persidangan(tampak darisamping)

66-14959

4694 Saksi Kedua sedang duduk memberikanketerangan dalam persidangan(tampak darisamping)

66-14960

hal.555

Page 286: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4695 Saksi Ketiga sedang berdiri memberikanketerangan dalam persidangan(tampak darisamping)

66-14962

4696 Tampak beberapa anggota militer sedangmenangani berkas (diatas meja bertuliskanODITUR)

66-14963

4697 Saksi keempat sedang berdiri memberikan didepan Hakim Ketua

66-14964

4698 Saksi keempat sedang dilakukan proses sumpahsebelum memberikan keterangan dalampersidangan

66-14965

4699 ex. Men/Pangau Omar Dhani membacakaneksepsinya dalam sidang pengadilan

66-16395

4700 ex. Men/Pangau Omar Dhani menyerahkan bukueksepsinya kepada hakim dalam sidangpengadilan

66-16396

4701 Semua orang yang hadir berdiri sidang perkaraex. Men/Pangau Omar Dhani di pengadilan

66-16397

4702 ex. Men/Pangau Omar Dhani dan semua yanghadir dalam sidang sedang mendengarkanseorang hakim yang sedang membaca dalamsidang pengadilan

66-16398

4703 ex. Men/Pangau Omar Dhani dan semua yanghadir dalam sidang sedang mendengarkanseorang hakim yang sedang membaca dalamsidang pengadilan

66-16399

4704 ex. Men/Pangau Omar Dhani dan semua yanghadir dalam sidang sedang mendengarkanseorang hakim yang sedang membaca dalamsidang pengadilan

66-16401

4705 Tampak dalam deretan kursi beberapa pejabatTNI ikut hadir pada sidang pengadilan tersebut

66-16402

4706 Hakim Ketua Kolonel Subono Mauthofani sedangmendengarkan keterangan yang disampaikanoleh saksi

66-15560

4707 Saksi sedang diambil sumpahnya SebelumMemberikan Keterangan

66-15561

4708 Saksi sedang melakukan Sumpah SebelumMemberikan Keterangan, tampak disampingsedang duduk Marsekal Madya Omar Dhani

66-15562

4709 Tampak seorang saksi sedang berdirimemberikan keterangan perkara Marsekal MadyaOmar Dhani

66-15563

4710 Tampak seorang saksi sedang dudukmenyampaikan keterangan saat berlangsungnyasidang perkara Marsekal Madya Omar Dhani

66-15564

4711 Tampak saksi sedang menyampaikan keterangankepada pembela Sunarya, S.H

66-15565

4712 Tampak seorang saksi dikawal oleh dua anggotaPolisi Militer menghadap Hakim Ketua

66-15566

hal.555

Page 287: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4713 Tampak samping seorang saksi Kolonel MaulwiSaelan sedang mengucapkan sumpah sebelummemberikan keterangan

66-15567

4714 Tampak saksi Kolonel Maulwi Saelan tengahduduk dan menyampaikan keterangan perkaraMarsekal Madya Omar Dhani

66-15568

4715 Tampak depan beberapa anggota polisi militertengah berfoto bersama

66-15569

4716 Tampak samping saksi dari kesatuan AngkatanUdara sedang diambil sumpahnya

66-15629

4717 Tampak samping seorang saksi berpangkatBrigadir Jenderal sedang menyampaikanketerangan perkara Marsekal Madya Omar Dhani

66-15630

4718 Tampak samping seorang saksi berpangkatBrigadir Jenderal sedang mengucapkan sumpahsebelum memberikan keterangan perkaraMarsekal Madya Omar Dhani

66-15631

4719 Tampak samping seorang saksi dari kesatuanAngkatan Udara sedang mengucapkan sumpahsebelum memberikan keterangan perkaraMarsekal Madya Omar Dhani

66-15632

4720 Tampak depan seorang pejabat militer angkatandarat berpangkat Letnan Jenderal sedang berjalan

66-15634

4721 Suasana jalannya persidangan Mahkamah LuarBiasa Perkara Marsekal Madya Omar Dhani,Tampak saksi Kolenel Udara Sudarman sedangmengucapkan sumpah

66-15635

4722 Saksi Kolonel Sunarya tengah berdirimengucapkan sumpah, tampak dibelakang tamuyang menghadiri sidang perkara Marsekal MadyaOmar Dhani

66-15637

4723 Saksi Mayor Udara Kadarisman sedangmengucapkan sumpah sebelum memberikanketerangan, Tampak disamping kanan tengahduduk Marsekal Madya Omar Dhani

66-15638

4724 Tampak tamu yang sedang mengikuti jalannyapersidangan perkara Marsekal Madya OmarDhani

66-15639

4725 Tampak Pembela sedang mendengarkanketerangan yang disampaikan oleh Letkol Suparto

66-15642

4726 Tampak samping pejabat militer dari berbagaikesatuan tengah mengikuti jalannya persidangan

66-15643

4727 Tampak depan Letkol Suparto tengahmemberikan keterangan

66-15644

4728 Tampak samping berdiri Kolonel Maulwi Saelantengah menyampaikan keterangan dihadapanHakim Ketua

66-15645

hal.555

Page 288: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4729 Tampak Hakim Ketua, Hakim Anggota danPanitera tengah mendengarkan keterangan yangdisampaikan oleh saksi Brigadir Jenderal MochSabur

66-15646

4730 Tampak samping Brigadir Jenderal Moch Saburtengah menyampaikan keterangan

66-15647

4731 Tampak depan Brigadir Jenderal Moch Saburtengah duduk didepan Kolonel Loedan danLetnan Kolonel Suparto

66-15648

4732 Brigadir Jenderal Moch Sabur tengah diambilsumpahnya, Sebelum memberikan keteranganperkara Marsekal Madya Omar Dhani

66-15649

4733 Tampak samping Brigadir Jenderal Moch Saburtengah diambil sumpahnya, Sebelummemberikan keterangan perkara Marsekal MadyaOmar Dhani

66-15650

4734 Kolonel Maulwi Saelan tengah dudukmenyampaikan keterangan dihadapan HakimKetua

66-15651

4735 Oditur tengah mengajukan pertanyaan kepadaKolonel Maulwi Saelan

66-15652

4736 Tampak samping hakim ketua tengahmengajukan pertanyaan kepada Kolonel MaulwiSaelan

66-15653

4737 Tampak depan Kolonel Maulwi Saelantengahmenyampaikan keterangan kepada hakim ketuaSubono Muthofani

66-15654

4738 Tampak samping saksi dari Kesatuan AngkatanUdara sedang berdiri menghadap hakim ketua

66-15711

4739 Oditur sedang duduk mengikuti jalannyapersidangan

66-15712

4740 Tampak belakang Hakim Ketua Kolonel SubonoMaouthofani sedang menyaksikan Saksi diambilsumpahnya

66-15714

4741 Seorang saksi sedang duduk menyampaikanketerangan kepada hakim ketua, Tampaksamping Marsekal Umar Dhani tengah duduk

66-15715

4742 Tampak samping anggota polisi militer dariberbagai kesatuan tengah berfoto bersama

66-15716

4743 Anggota militer sedang berfoto bersama, tampakdidinding papan nama bertulis "TEAM PEMBELA"

66-15717

4744 Dua Anggota Kowad tengah berfoto bersamadengan seorang laki-laki berbaju putih

66-15719

4745 Tampak samping belakang Hakim Ketua tengahmembacakan dokumen

66-15720

4746 Tampak samping Mayor Kadarismo sedangberdiri menghadap hakim ketua

66-15721

4747 Tampak belakang saksi sedang menyampaikanketerangan kepada hakim ketua, hakim anggotadan panitera

66-15722

hal.555

Page 289: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4748 Tampak samping seorang perwarta berita sedangmendokumentasikan jalannnya persidangan

66-15723

4749 Tampak seorang oditur sedang membacadokumen

66-15725

4750 Tampak saksi Mayor Sunarya, S.H sedang berdirimenghadap hakim ketua

66-15726

4751 Tampak samping Hakim Anggota, Hakim Ketuadan Panitera sedang mengikuti jalannyapersidangan

66-15727

4752 Tampak samping Sersan U. Muljana sedangdiambil Sumpah

66-15728

4753 Tampak belakang saksi sedang diambil sumpahsebelum memberikan keterangan

66-15730

4754 Tampak samping Mayor U. Sunarya S.H sedangberbincang dengan Hakim Ketua Sidang PerkaraMarsekal Madya Omar Dhani

66-15731

4755 Tampak samping Kolonel Udara Sudarmansedang menyerahkan dokumen kepada HakimKetua

66-15732

4756 Tampak Depan Saksi Kolonel Udara SudarmanTengah akan memasuki Ruang sidang dengandidamping Anggota Polisi Militer Angkatan Udaradan Polisi Militer

66-15733

4757 Tampak depan Kolonel Udara Sudarman sedangdiambil sumpah

66-15734

4758 Kolonel Udara Sudarman menyerahkan dokumenkepada hakim ketua, Tampak hakim ketuasedang mengkonfirmasi

66-15735

4759 Tampak saksi Kolonel Udara Sunarya sedangdiambil Sumpah, Sebelum memberikanketerangan

66-15737

4760 Tampak Polisi Militer sedang mengawal seorangsaksi dari Kesatuan Angkatan Udara yang akanmengikuti persidangan

66-15747

4761 Seorang saksi dari Kesatuan Angkatan Udaratengah berdiri menghadap Hakim Ketua

66-15748

4762 Seorang saksi sedang diambil sumpahnya dalamsidang perkara Marsekal Madya Omar Dhani

66-15749

4763 Tampak seorang pria tengah membantu saksimemindahkan mikrophone

66-15750

4764 Dua anggota militer tengah mengawasi jalannyapersidangan

66-15751

4765 Tampak samping seorang saksi dikawal oleh duaorang anggota militer menghadap Hakim Ketua

66-15753

4766 Oditur sedang menyerahkan surat tertulis saksipresiden kepada hakim ketua Kolonel SubonoMauthofani

66-15762

4767 Hakim Ketua Kolonel Subono Mauthofanimemperlihatkan kebenaran surat tertulis saksiPresiden Sukarno kepada Pembela Sunarya S.H

66-15763

hal.555

Page 290: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4768 Tampak dari belakang oiditur militer tengahmembaca sebuah dokumen

66-15764

4769 Tampak dari belakang oiditur militer tengahmemeriksa sebuah dokumen

66-15766

4770 Tampak belakang Pembela Sunarya S.H tengahmemeriksa kebenaran surat tertulis saksiPresiden Sukarno

66-15769

4771 Tampak samping empat orang operator sidangtengah berfoto bersama

66-15771

4772 Tampak depan Hakim Ketua Kolonel SubonoMauthofani sedang mengetuk palu dalam jalansidang

66-15772

4773 Tampak samping oditur tengah membacakandokumen didalam persidangan

66-15774

4774 Tampak samping oditur sedang menyerahkandokumen kepada Hakim Ketua Kolonel SubonoMauthofani

66-15775

4775 Tampak belakang oditur sedang membacakandokumen dalam persidangan

66-15776

1966.12.09s/d -

1966.12.20

Asian Games V di Bangkok : Pembukaan 93

4776 Suasana pembukaan ASIAN GAMES V diBangkok. Tampak beberapa pejabat tingginegara memberikan penghormatan.

66-318

4777 Barisan atlet peserta ASIAN GAMES V sedangberdiri mendengarkan sambutan dari pihakpenyelenggara. Para atlet membawa benderadari masing-masing negara peserta ASIANGAMES V.

66-320

4778 Suasana pembukaan ASIAN GAMES V diBangkok. Tampak beberapa panitapenyelenggara ASEAN GAMES V berbaris dibagian depan barisan.

66-321

4779 Tampak barisan atlet peserta ASIAN GAMES Vdari thailand, Malaysia dan Irak.

66-323

4780 Pemandangan Istana Raja Muang Thai Bangkok. 66-328

4781 Tampak bariasan marching band sedangmengitari danau di komplek Istana Raja MuangThai Bangkok dalam acara pembukaan ASEANGAMES V Bangkok.

66-329

4782 Tampak beberapa pemuda memegang benderaASIAN GAMES, Bendera Thailand dan sebuahbendera lainnya.

66-330

4783 Warga Thailand yang melihat acara pembukaanASIAN GAMES V di Komplek Istana Raja MuangThai.

66-332

4784 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-333

4785 Pengibaran Bendera Thailand oleh perwakilanatlet dari Negara Thailand,

66-334

hal.555

Page 291: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4786 Penyambuutan Menteri Luar Negeri ThailandThanat Khoman oleh beberapa pejabat danpenyelenggara ASIAN GAMES V.

66-335

4787 Pengibaran bendera ASEAN GAMES ke V. 66-3364788 Gambar Thanat Khoman saat menghadiri acara

pembukaan ASIAN GAMES V di Komplek IstanaRaja Muang Thai.

66-337

4789 Tampak seorang wanita Thailand sedangmenyerahkan naskah pidato kepada ThanatKhoman.

66-338

4790 Tampak belakang Thanat Khoman sedangmemberikan pidato.

66-340

4791 Tampak maket Kapal pesiar Thailand yangdiberikan sebagai cendera mata saat acarapembukaan.

66-341

4792 Tampak beberapa atlet Indonesia sedangberdiskusi.

66-346

4793 Para atlet dari Indonesia sedang berkumpul diruang tunggu bandara.

66-347

4794 Empat orang atlet laki-laki dari Indonesia barusaja turun dari bus.

66-350

4795 Penyambutan Delegasi Indonesia. Tampakbeberapa delegasi Indonesia baru saja turun daripesawat Majapahit.

66-355

4796 Pejabat di dampingi ibu keluar menuruni tanggapesawat terbang.

66-356

4797 Tiga orang atlet wanita sedang berjalan di depanmes.

66-357

4798 Beberapa atlet Indonesia sedang berfotobersama di depan mes.

66-358

4799 Tampak beberapa atlet dari Indonesia berbaris didepan mes. Tampak sebuah bendera MerahPutih berkibar di depan mes.

66-359

4800 Tampak beberapa atlet dari Indonesia berbarisrapi di depan komplek asrama.

66-360

4801 Tampak atlet-atlet dari Indonesia sedang berjalanmeninggalkan mess.

66-362

4802 para atlet dari berbagai negara peserta ASIANGAMES V di Bangkok sedang berkumpul disebuah lapangan.

66-363

4803 Pengibaran bendera yang dilakukan dalamrangkaian acara pembukaan ASEAN GAMES Vdi Bangkok.

66-364

4804 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-365

4805 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-366

4806 Pengibaran bendera Burma oleh perwakilan atletdari negara Burma.

66-367

4807 Tampak bendera Burma dan benderaAfghanistan telah berkibar.

66-368

4808 Tim sepakbola Indonesia sedang mendengarkanarahan.

66-370

hal.555

Page 292: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4809 Seorang laki-laki mengenakan dasi sedangmemberikan arahan.

66-371

4810 Tampak beberapa atlet dari tim sepakbolasedang mendengarkan arahan.

66-372

4811 Para atlet dari Indonesia telah melakukanpenanaman pohon mahogani.

66-373

4812 Dua orang delegasi sedang berbincang-bincang,salah satu delegasi berasal dari negaraPhilippines.

66-375

4813 Delegasi Indonesia yang menerima cindera mataberupa maket kapal pesiar Thailand.

66-377

4814 Tampak delegasi Indonesia sedang melihatmaket kapal pesiar yang dibawa oleh perwakilanatlet wanita.

66-378

4815 Tampak para pejabat yang menghadiri acarapelepasan para atlet.

66-381

4816 Tampak dua orang pelajar wanita mengenakanpakaian pramuka berjalan membawa nampan.Dibelakangnya nampak beberapa penari.

66-382

4817 Dua orang pelajar mengenakan baju pramukasedang memberikan penghormatan kepadabendera.

66-387

4818 Tamu undangan yang menhadiri acara ramahtamah.

66-388

4819 Tampak seorang laki-laki sedang menyampaikansambutan.

66-389

4820 Tampak para tamu undangan sedang berkelilingdi stand Indonesia. Salah satu stand adalah HotelIndonesia International Corp, Ltd.

66-391

4821 beberapa atlet Indonesia sedang menikmatijamuan.

66-394

4822 Beberapa atlet laki-laki sedang bernyanyibersama.

66-395

4823 Tampak tamu undangan yang hadir sedangmenikmati persembahan oleh para atlet.

66-396

4824 Salah satu perwakilan atlet sedangmenyampaikan sambuutan.

66-397

4825 Tamu undangan yang hadir sedangmendengarkan sambutan yang disampaikan olehperwakilan atlet Indonesia.

66-398

4826 Salah satu perwakilan pejabat yang hadir sedangmenyampaikan sambutan.

66-400

4827 Tamu undangan yang hadir sedangmendengarkan sambutan yang disampaikan olehperwakilan atlet Indonesia. Tampak tamuundangan mengenakan baju batik.

66-401

4828 Tampak delegasi dari negara lain sedang melihatkain.

66-404

4829 Seorang penari sedang berfoto dengan latar kainbatik.

66-405

4830 Tampak wayang kulit yang digunakan sebagaihiasan dinding ruangan yang digunakan sebagaitempat diskusi.

66-406

hal.555

Page 293: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4831 Tampak tiga orang tim dari Indonesia sedangberfoto di depan gedung kedutaan besarIndonesia di Thailand.

66-411

4832 Beberapa pejabat dari Indonesia sedangberamah tamah di salah satu ruangan di gedungkedutaan besar Indonesia di Thailand.

66-412

4833 Duta besar Indonesia di Thailand sedangberamah-tamah dengan atlet Indonesia.

66-414

4834 Tampak ring tinju di dalam stadion. 66-4154835 Tampak dua orang panitia sedang meninjau

arena tinju.66-416

4836 Tiga orang atlet putri Indonesia sedangbersepeda.

66-417

4837 Bus yang membawa atlet menuju tempatpertandingan.

66-418

4838 Tampak beberapa atlet berjalan menuju tempatpertandingan.

66-419

4839 Dua orang atlet Indonesia bersepeda di depanmes.

66-420

4840 Tampak beberapa orang sedang berdiskusi diruangan yang berada di sebelah tangga.

66-421

4841 Mes yang digunakan para atlet selama mengikutiASEAN GAMES V di Bangkok.

66-422

4842 Tampak dari jauh stadion tempat pertandingandiadakan.

66-423

4843 Beberapa pejabat dari Indonesia berada diBangkok Airport.

66-424

4844 Beberapa atlet sedang bercengkrama di ruangtunggu bandara.

66-426

4845 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-427

4846 Pengibaran bendera Merah Putih dalamrangkaian acara pembukaan ASEAN GAMES Vdi Bangkok. Tampak beberapa bendera daribeberapa negara telah berkibar.

66-429

4847 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-432

4848 Pengibaran bendera Jepang oleh perwakilan atletJepang dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES V di Bangkok.

66-434

4849 Pengibaran bendera Malaysia oleh perwakilanatlet Malaysia dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES V di Bangkok.

66-435

4850 Pengibaran bendera Nepal oleh perwakilan atletNepal dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES V di Bangkok.

66-436

4851 Pengibaran bendera Indonesia oleh perwakilanatlet Indonesia dalam rangkaian acarapembukaan ASEAN GAMES V di Bangkok.Tampak barisan atlet Indonesia.

66-437

hal.555

Page 294: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4852 Pengibaran Bendera salah satu peserta ASEANGAMES dalam rangkaian acara pembukaanASEAN GAMES di Bangkok.

66-438

4853 Tampak seorang wanita sedang duduk disamping stand Indonesia Army.

66-440

4854 Gambar mes Indonesia yang digunakan atletIndonesia selama mengikuti ASEAN GAMES V diBangkok.

66-443

4855 Seorang prajurit militer sedang berjalan melintasistand Indonesia.

66-444

4856 Tampak dari jauh tiga buah bangunan khasThailand.

66-445

4857 Tampak dari jauh gerbang masuk stadion. 66-4464858 Empat orang perempuan yang berada di depan

stand MEXIM Mantrust Export Import.66-447

4859 Tampak beberapa stand yang ditampilkan dalamrangkaian acara pembukaan ASEAN GAMES Vdi Bangkok.

66-449

4860 Contoh produk yang diproduksi oleh MarindoMarble.

66-450

4861 Para atlet dari Indonesia yang akan berangkatmengikuti ASEAN GAMES V di Bangkok.

66-451

4862 Para Ibu pejabat yang ikut mengantarkan paraatlet yang akan mengikuti ASEAN GAMES V diBangkok.

66-453

4863 Suasana penyambutan kedatangan atletIndonesia. Tampak bendera jepang, benderaRepublik Of China, dan Bendera ASEAN GAMES.

66-455

4864 Suasana pelepasan atlet Indonesia di Kemayoran. 66-456

4865 Pejabat Pemerintah yang akan mendampingipara atlet yang akan mengikuti ASEAN GAMES Vdi Bangkok.

66-457

4866 Tampak beberapa petinggi POLRI sedang berfotobersama keluarga di samping pesawat.

66-459

4867 Pemberian ucapan selamat bertanding kepadaatlet Indonesia.

66-461

4868 Parade para atlet negara Hongkong dalam acarapembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15961

4869 Parade para atlet negara Israel dalam acarapembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15962

4870 Parade para atlet dari berbagai dalam acarapembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15963

4871 Parade para atlet dari berbagai dalam acarapembukaan Asian Games V di bangkok, tampakbarisan suporter berlutiskan Iran.

66-15964

4872 Parade para atlet dari negara Indonesia dalamacara pembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15965

hal.555

Page 295: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4873 Parade para atlet dari negara Indonesia dalamacara pembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15966

4874 Parade dalam acara pembukaan Asian Games Vdi bangkok, tampak seorang laki-laki membawabendera merah putih.

66-15967

4875 Parade dalam acara pembukaan Asian Games Vdi bangkok, tampak seorang wanita membawapapan bertuliskan Indonesia.

66-15968

4876 Parade para atlet dari negara Indonesia dalamacara pembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15969

4877 Parade para atlet dari negara Indonesia dalamacara pembukaan Asian Games V di bangkok,tampak seorang kameramen sedang memotret.

66-15970

4878 Parade para atlet dari suatu negara dalam acarapembukaan Asian Games V di bangkok.

66-15971

4879 Parade para atlet dari negara Afganistan dalamacara pembukaan Asian Games V di Bangkok.

66-15972

4880 Pertunjukan di lapangan dalam acara pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15973

4881 Pertunjukan di lapangan dalam acara pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15974

4882 Pertunjukan di lapangan dalam acara pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15974

4883 Pertunjukan berbagai formasi di lapangan dalamacara pembukaan Asian Games V di Bangkok.

66-15975

4884 Pertunjukan berbagai formasi di lapangan dalamacara pembukaan Asian Games V di Bangkok.

66-15976

4885 Pertunjukan berbagai formasi di lapangan dalamacara pembukaan Asian Games V di Bangkok.

66-15977

4886 Pertunjukan berbagai formasi di lapangan dalamacara pembukaan Asian Games V di Bangkok.

66-15977

4887 Pertunjukan dengan formasi lingkaran dilapangan dalam acara pembukaan Asian GamesV di Bangkok.

66-15978

4888 Pertunjukan dengan formasi lingkaran dilapangan dalam acara pembukaan Asian GamesV di Bangkok.

66-15979

4889 Potret para penonton dalam acara pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15980

4890 Potret para penonton dalam acara pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15980

4891 potret pemain drum band dan apara atletmelakukan gerakan senam.

66-15981

4892 penampilan berbagai formasi dalam pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15982

hal.555

Page 296: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4893 penampilan berbagai formasi dalam pembukaanAsian Games V di Bangkok.

66-15982

4894 Suasana para penonton dan tamu undangan diTribun lapangan.

66-15984

4895 Pertunjukan terjun payung dan kemeriahankembang api di atas awan.

66-15985

4896 Beberapa bendera peserta Asian Games V dibongkok.

66-15986

4897 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari Indonesia, Iran dan Israel.

66-15987

4898 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari Indonesia, Iran dan Israel.

66-15988

4899 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari Indonesia, Iran dan Israel.

66-15988

4900 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari Indonesia, Iran dan Israel.

66-15989

4901 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari Indonesia, Iran dan Israel.

66-15990

4902 Seorang atlet sedang berlari membawa obormelintasi lapangan.

66-15991

4903 Kemeriahan balon yang di lepas terbang ke awan. 66-15992

4904 Kemeriahan balon yang di lepas terbang ke awan. 66-15992

4905 Kemeriahan balon yang di lepas terbang ke awan. 66-15993

4906 Kemeriahan balon yang di lepas terbang ke awan. 66-15993

4907 Pelepasan balon dan burung terbang menghiasikemeriahan di atas lapangan.

66-15994

4908 Para penonton dan tamu undangan berada ditribun menyaksikan prosesi pembukaan AsianGame V di bangkok.

66-15995

4909 Para penonton dan tamu undangan berada ditribun menyaksikan prosesi pembukaan AsianGame V di bangkok.

66-15996

4910 Para penonton dan tamu undangan berada ditribun menyaksikan prosesi pembukaan AsianGame V di bangkok.

66-15996

4911 Parade para atlet perwakilan masing-masingnegara melintasi lapangan.

66-15997

4912 Parade atlet, seorang wanita membawapapanbertuliskan Vietnam dan dibelakangnyseorang laki-laki membawa bendera negaranya diikuti para atlet.

66-15998

4913 Parade atlet, seorang wanita membawapapanbertuliskan Vietnam dan dibelakangnyseorang laki-laki membawa bendera negaranya diikuti para atlet.

66-15998

4914 Parade atlet dari negara Vietnam melintasilapangan.

66-15999

4915 Parade atlet dari negara Ceylon (sekarangSrilangka) melintasi lapangan.

66-16000

4916 Parade atlet perwakilan negara Malaysiamelintasi lapangan.

66-16001

hal.555

Page 297: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4917 Parade atlet dari negara Malaysia melintasilapangan.

66-16002

4918 Parade atlet dari negara Filipina melintasilapangan.

66-16003

4919 Parade atlet dari negara Burma melintasilapangan.

66-16004

4920 Parade atlet dari negara Pakistan melintasilapangan.

66-16005

4921 Parade atlet dari salah satu negara melintasilapangan.

66-16006

4922 Parade atlet dari negara japan (jepang) melintasilapangan.

66-16007

4923 Parade atlet dari negara Cina melintasi lapangan. 66-16008

4924 Parade atlet dari negara Korea melintasilapangan.

66-16009

4925 Delapan orang petugas membawa bendera AsianGames melintasi lapangan.

66-16010

4926 Delapan orang tentara membawa bendera AsianGames melintasi lapangan.

66-16011

4927 Suasana para penonton dan tamu undangan diTribun lapangan.

66-16012

4928 Suasana para penonton dan tamu undangan diTribun lapangan.

66-16013

4929 Suasana para penonton dan tamu undangan diTribun lapangan.

66-16014

4930 Suasana para penonton dan tamu undangan diTribun lapangan.

66-16015

4931 Pertunjukan Marcing band tampak seorangmayoret sedang beratraksi.

66-16016

4932 Formasi para penonton dari indonesia denganmembentuk gambar garuda dan tulisan SelamatSore.

66-16017

4933 Pertunjukan Marcing band dari berbagaiangkatan sedang melintasi lapangan.

66-16018

4934 Pertunjukan Marcing band dari berbagaiangkatan sedang melintasi lapangan.

66-16019

4935 Pertunjukan Marcing band dari berbagaiangkatan sedang melintasi lapangan.

66-16020

4936 Barisan atlet tiap negara, tampak barisan atletdari India, Indonesia dan Iran.

66-16021

4937 Barisan atlet tiap negara, dari kiri tampak barisanatlet dari Afganistan, India, Indonesia dan Iran.

66-16022

4938 Pertunjukan barisan Marcing Band melewatilapangan disepanjang arena lari.

66-16023

4939 Persiapan penyerahan bendera Asian Gamesyang di saksikan oleh kontingen dari 18 negara.

66-16024

4940 Penyerahan bendera Asian Games yang disaksikan oleh kontingen dari 18 negara.

66-16025

4941 Pertunjukan barisan Marcing Band melewatilapangan disepanjang arena lari.

66-16026

4942 Pertunjukan barisan Marcing Band melewatilapangan disepanjang arena lari.

66-16027

hal.555

Page 298: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4943 Sembilan orang sedang berbaris melewati diarena lari.

66-16028

4944 Suasana upacara pembukaan yang berlangsungdengan khidmat.

66-16029

4945 Pidato diatas mimbar dalam upacara pembukaanAsian Game V.

66-16030

4946 Barisan Kontingen tiap negara, dari kiri tampakbarisan atlet dari Afganistan, India Indonesia danIran.

66-16031

4947 Barisan Kontingen tiap negara, dari kiri tampakbarisan atlet dari Indonesia, Iran, Israel danHongkong.

66-16032

4948 Barisan kontingen paling kiri sedang berjalanmeninggalkan lapangan.

66-16033

4949 Barisan Kontingen tiap negara, dari kiri tampakbarisan atlet dari India, Indonesia, Iran dan Israel.

66-16034

4950 Barisan kontingen Indonesia mulai berjalanmeninggalkan lapangan.

66-16035

4951 seorang wanita mebawa plakat bertuliskanIndonesia berjalan di paling depan barisan.

66-16036

4952 Barisan kontingen Indonesia dengan benderamerah putih mulai berjalan meninggalkanlapangan.

66-16037

4953 Barisan kontingen Indonesia, atlet perempuanberada di barisan depan.

66-16038

4954 Lambaian tangan barisan atlet laki-laki kontingenIndonesia.

66-16039

4955 Lambaian tangan barisan atlet laki-laki kontingenIndonesia.

66-16040

4956 Lambaian tangan barisan atlet laki-laki kontingenIndonesia.

66-16041

4957 Barisan belakang kontingen Indonesiameninggalkan lapangan.

66-16042

4958 Barisan kontingen Afganistan mualimeninggalkan lapangan.

66-16043

4959 Barisan kontingen Singapora muali meninggalkanlapangan.

66-16044

4960 Suasana sepi ditengah lapangan, tampak parapenonton berada di pinggir lapangan.

66-16045

4961 Formasi para penonton bertulisan "Welcome ToBangkok" di kursi penonton.

66-16046

4962 Persiapan para penonton membentuk formasi. 66-16047

4963 Formasi para penonton bertulisan "TourismPassport To Peace"" di kursi penonton.

66-16048

4964 Formasi para penonton dengan membentukgambar "Obor, Asian Games V dan atlet" di kursipenonton.

66-16049

4965 Suasana sepi ditengah lapangan denganbacground penonton dan papan nilai seusaiupacara berlangsung.

66-16050

4966 Suasana sepi ditengah lapangan denganbacground penonton dan tower lampu seusaiupacara berlangsung.

66-16051

hal.555

Page 299: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4967 Suasana sepi di tengah lapangan dengan latarbelakang penonton dan simbol lapangan seusaiupacara berlangsung.

66-16052

4968 Formasi para penonton dengan membentukgambar "Arena renang" di kursi penonton.

66-16053

4969 Formasi para penonton dengan membentukgambar "Arena renang" di kursi penonton.

66-16054

4970 Suasana para tamu undangan dan wartawan diTribun lapangan.

66-16055

4971 Suasana para tamu undangan dan wartawan diTribun lapangan.

66-16056

4972 Upacara pemberian hadiah medali kepadapemenang juara 1, 2 dan 3, tampak disampingkanan Sri Pakualam VIII.

66-16057

4973 Persiapan bertanding atlet Tinju Indonesia 66-160594974 Persiapan bertanding atlet Tinju Indonesia 66-160604975 Pertandingan Sepak Bola Tim Indonesia di

malam hari66-16061

4976 Potret pertandingan Bulutangkis di layar TV 66-160624977 Suasana pertandingan. 66-160634978 Sri Paku Alam VIII bersalaman kepada salah satu

pemenang juara 3.66-16064

4979 Sri Paku Alam VIII bersalaman kepada salah satupemenang juara 2.

66-16065

4980 Sri Paku Alam VIII mengalungkan medali kepadapemenang juara 1.

66-16066

4981 Sri Paku Alam VIII di dampingi ….. berjalan ditengah lapangan untuk menyerahkan hadiahkepada para pemenang.

66-16067

4982 Atlet Lompat jauh H. Kamaruddin dari Indonesiasedang melakukan lompatan.

66-16068

4983 Seorang atlet dipeluk temannya seusaipertandingan

66-16070

4984 Seorang atlet dipeluk temannya seusaipertandingan

66-16071

4985 Pemberian ucapan selamat kepada atlet putriindonesia

66-16072

4986 Atlet tennis putri out door Indonesia bersalamankepada atlet jepang setelah pertandingan.

66-16073

4987 Pemberian ucapan selamat kepada atlet putriindonesia

66-16075

4988 Wasit pertandingan tennis out door bersalamansetelah pertandingan.

66-16077

4989 Kegembiraan Atlet tennis putri indonesia denganberpelukan setelah pertandingan.

66-16078

4990 Para penonton pertandingan tennis out door putriIndonesia.

66-16079

4991 Pertandingan tennis single putri Indonesia diluarruangan.

66-16080

4992 Suasana pertandingan renang. 66-160814993 Suasana pertandingan renang. 66-160824994 Suasana pertandingan renang, para atlet sedang

melakukan persiapan.66-16083

hal.555

Page 300: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

4995 Penentuan pemenang pertandingan tinju olehwasit.

66-16084

4996 Pertandingan tinju, petinju Indonesia melawanpetinju dari Thailand.

66-16085

4997 Suasana pertandingan tinju di atas ring.[1] 66-160864998 Suasana pertandingan tinju di atas ring.[2] 66-160874999 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160885000 Petinju Indonesia sedang beristirahat. 66-160895001 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160905002 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160915003 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160935004 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160945005 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160955006 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160965007 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160975008 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160985009 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-160995010 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-161005011 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-161015012 Pertandingan tinju, Petinju Indonesia (Idwan J.

Anwar) mendapat medali perak melawan petinjuKorea di Stadion Hua.

66-16102

5013 Atlet Petinju dari Indonesia siap bertanding. 66-161035014 Suasana pertandingan tinju di atas ring. 66-161045015 Suasana pertandingan renang. 66-161055016 Suasana penonton di pertandingan renang. 66-161065017 Suasana Pertandingan lari 4 X 100 meter. 66-161075018 Suasana Pertandingan lari 4 X 100 meter. 66-161085019 Atlet pemain tennis putri berfoto bersama dengan

atlet pemain tennis dari Jepang.66-16109

5020 Atlet pemain tennis putri berfoto bersama denganatlet pemain tennis dari Jepang.

66-16110

5021 Pertandingan tennis double putri indonesia di luarruangan.

66-16111

5022 Pertandingan tennis double putri indonesia di luarruangan.

66-16112

5023 Pertandingan tennis double putri indonesia di luarruangan.

66-16113

5024 Suasana Pertandingan tennis double putriindonesia di luar ruangan.

66-16114

5025 Suasana Pertandingan tennis double putriindonesia di luar ruangan.

66-16115

5026 Suasana Pertandingan tennis double putriindonesia di luar ruangan.

66-16116

5027 Potret Monumen Nasional 66-161285028 Suasana di sekitar stadion/gedung olahraga. 66-161305029 Suasana di sekitar stadion/gedung olahraga. 66-161315030 Potret distadion olahraga. 66-161325031 Potret rumah-rumah di sekitar stadion/gedung

olahraga.66-16133

5032 Potret rumah-rumah di sekitar stadion/gedungolahraga.

66-16134

5033 Potret rumah-rumah di sekitar stadion/gedungolahraga.

66-16135

hal.555

Page 301: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5034 Potret rumah-rumah di sekitar stadion/gedungolahraga.

66-16136

5035 Official dari Indonesia 66-161375036 Official dari Indonesia 66-161385037 Suasana para penonton pertandingan sepakbola. 66-16139

5038 Suasana pertandingan sepakbola. 66-161405039 Suasana pertandingan sepakbola. 66-161415040 Suasana pertandingan sepakbola. 66-161425041 Suasana pertandingan sepakbola. 66-161435042 Para atlet sepakbola Indonesia sedang

beristirahat setelah bermain66-16144

5043 Para atlet sepakbola Indonesia sedangberistirahat setelah bermain

66-16145

5044 Para atlet sepakbola Indonesia sedangberistirahat setelah bermain

66-16146

5045 Para atlet sepakbola Indonesia sedangberistirahat setelah bermain

66-16147

5046 Para atlet sepakbola Indonesia sedangberistirahat setelah bermain

66-16148

5047 Para atlet sepakbola Indonesia sedangberistirahat setelah bermain

66-16149

5048 Para atlet sepakbola Indonesia berfoto bersamasetelah bermain.

66-16150

5049 Pertandingan Loncat Indah di atas air. 66-161515050 Pertandingan Loncat Indah di atas air. 66-161525051 Para juri memberikan nilai. 66-161535052 seorang atlet sedang bersiap-siap melakukan

loncat indah.66-16154

5053 seorang atlet melakukan loncatan indah 66-161555054 Para juri memberikan nilai. 66-161565055 Official comite didampingi tiga wanita bersiap

memberikan medali kepada pemenangpertandingan tennis.

66-16157

5056 Pemberian/mengalungkan medali kepada atlettennis putri Indonesia.

66-16158

5057 Pemberian/mengalungkan medali kepada atlettennis putri Indonesia.

66-16159

5058 bersalaman kepada atlet tennis putri Indonesia. 66-16160

5059 Pemberian/mengalungkan medali kepada atlettennis putri Indonesia.

66-16161

5060 Pemberian medali kepada atlet tennis putriIndonesia.

66-16162

5061 seseorang sedang berpidato dalam acarapertemuan yang dihadiri oarang-orang Indonesia.

66-16163

5062 seseorang sedang memberikan sambutan dalamacara pertemuan yang dihadiri orang-orangIndonesia.

66-16164

5063 seorang laki-laki berdiri tegap ditegah dalamacara pertemuan yang dihadiri orang-orangindonesia.

66-16165

5064 Suasana para peserta pertemuan. 66-16166

hal.555

Page 302: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5065 Sambutan seseorang dengan pakaian pramuka. 66-16167

5066 Suasana acara pertemun yang dihadiri orang-orang Indonesia.

66-16168

5067 Suasana acara pertemun yang dihadiri orang-orang Indonesia.

66-16169

5068 Sambutan seseorang dengan pakaian pramuka. 66-16170

5069 Suasana acara pertemuan/pelantikan. 66-161715070 Suasana acara pertemuan/pelantikan. 66-161725071 Suasana acara pertemuan/pelantikan. 66-161735072 Suasana acara pertemuan/pelantikan. 66-161745073 Pemberian ucapan selamat kepada atlet tennis

putri indonesia66-16175

5074 Seorang Atlet tenis putra sedang diwawancaraioleh wartawan.

66-16176

5075 Seorang Atlet tenis putri sedang diwawancaraioleh wartawan.

66-16177

5076 Seorang Atlet tenis putri sedang diwawancaraioleh wartawan.

66-16178

5077 Seorang Atlet tenis putri sedang diwawancaraioleh wartawan.

66-16179

5078 Pertandingan sepakbola, serangan menujugawang.

66-16180

5079 Potret dua pemain bola berebut bola denganmeloncat keatas

66-16181

5080 Seorang pemain cidera sambil memegang kakikanannya.

66-16182

5081 Pertandingan berhenti sementara, seorangpemain cidera.

66-16183

5082 Pertandingan sepakbola, serangan didekatgawang.

66-16184

5083 Serorang kiper(penjaga gawang) meloncat danmenangkap bola.

66-16185

5084 seorang pemain dengan nomor punggung 8meloncat merebut bola.

66-16186

5085 Pertandingan Tenis meja singel putri antara TimIndonesia dan Birma di dalam ruangan.

66-16187

5086 Pertandingan Tenis meja singel putri antara TimIndonesia dan Birma di dalam ruangan.

66-16188

5087 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16189

5088 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16190

5089 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16191

5090 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16192

5091 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16193

5092 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16194

5093 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16195

hal.555

Page 303: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5094 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16196

5095 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16197

5096 Pertandingan Tenis meja ganda putri di dalamruangan.

66-16198

5097 Suasana pertandingan Tinju diatas ring. 66-161991966.12.09

s/d1966.12.20

Asian Games V di Bangkok, Penyelenggaraan 314

5098 Tampak atlet bulutangkis tunggal putra sedangmelakukan Smash

66-15799

5099 Tampak dua orang atlet bulutangkis ganda putradalam berlangsungnya pertandingan

66-15800

5100 Tampak salah satu atlet bulutangkis ganda putrasedang melakukan Smash

66-15801

5101 Tampak salah satu atlet bulutangkis ganda putrasedang melakukan Loop

66-15802

5102 Suasana pertandingan bulutangkis gandaputra.tampak dibelakang hakim garis terdapatpapan skor tertulis Indonesia mendapat poin 7

66-15803

5103 Suasana pertandingan bulutangkis gandaputra.tampak salah seorang atlet sedang bersiapmemukul shuttlecok

66-15804

5104 Suasana pertandingan bulutangkis gandaputra.tampak salah seorang atlet sedang bersiapmenerima shuttlecok

66-15805

5105 Suasana pertandingan bulutangkis gandaputra.tampak salah seorang atlet sedangmelakukan smash

66-15806

5106 Suasana pertandingan atlet bulutangkis tunggalputri

66-15807

5107 Tampak dua atlet bulutangkis ganda putrimembiarkan pukulan shuttlecok dari lawannya

66-15808

5108 Tampak salah seorang atlet bulutangkis gandaputri tengah bersiap memukul shuttlecok

66-15809

5109 Tampak samping salah seorang atlet bulutangkisganda putri tengah bersiap memukul shuttlecok

66-15810

5110 Suasana pertandingan bulutangkis gandaputri,tampak dibelakang hakim garis terdapatpapan skor bertuliskan japan

66-15811

5111 Tampak salah seorang atlet bulutangkis gandaputri tengah bersiap melakukan backhand

66-15812

5112 Tampak dibelakang atlet bulutangkis ganda putriterdapat papan skor bertuliskan server 2

66-15813

5113 Tampak salah satu atlet bulutangkis ganda putriIndonesia akan bersiap melakukan pukulan

66-15814

5114 Tampak dibelakang atlet bulutangkis ganda putriterdapat papan skor bertuliskan 5

66-15815

hal.555

Page 304: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5115 Tampak salah satu atlet bulutangkis ganda putriIndonesia sedang melakukan smash

66-15816

5116 Tampak atlet bulutangkis ganda putri Indonesiabersiap menerima pukulan lawan

66-15817

5117 Tampak salah seorang atlet bulutangkis gandaputri Jepang sedang melakukan Jump shoot

66-15818

5118 Tampak barisan atlet bola voli putra Indonesiamemasuki arena pertandingan

66-15819

5119 Tampak samping barisan atlet bola voli putra darinegara Korea Selatan

66-15820

5120 Tampak samping barisan atlet bola voli putra darinegara Indonesia

66-15821

5121 Tampak samping atlet bola voli putra dari negaraIndonesia tengah menghampiri rekannya yangberada didekat net

66-15822

5122 Tampak samping atlet bola voli putra Indonesiasedang bersiap menerima pukulan bola voli

66-15823

5123 Atlet bola voli putra Indonesia melakukanpukulan. Tampak atlet bola voli putra KoreaSelatan tengah bersiap menerima bola

66-15824

5124 Tampak samping atlet bola voli putra Indonesiasedang melakukan smash

66-15825

5125 Salah satu atlet bola voli Indonesia sedangmelakukan Bloking

66-15826

5126 Tampak samping atlet bola voli putra KoreaSelatan sedang melakukan smash

66-15827

5127 Tampak belakang dua atlet bola voli putraIndonesia sedang melakukan Bloking terhadapsmash yang dilakukan oleh atlet bola voli putraKorea Selatan

66-15828

5128 Tampak luar gedung University Hotel 66-158295129 Beberapa orang sedang duduk dibangku tribun

penonton. Tampak dibelakang penonton sebuahjam Seiko yang menunjukan pukul 1.21

66-15830

5130 Start dalam lomba lari cabang atletik nomor4x100 m putra. Dimana atlet Indonesiamengikutinya.

66-15831

5131 Saat-saat sebelum start dalam lomba lari cabangatletik nomor 4x100 m putra. Dimana atletIndonesia mengikutinya.

66-15832

5132 Tampak seorang atlet lari putri sedangmempersiapkan diri sebelum pertandingan

66-15833

5133 Tampak samping atlet lari putri bersiap untukberlari

66-15834

5134 Tampak beberapa Fotografer telahmengabadikan gambar

66-15835

5135 Tampak beberapa penonton tengah menyaksikanpertandingan sepak bola

66-15836

5136 Tampak dari samping salah satu pemain sepakbola Indonesia berada di dekat gawangmenyaksikan bola melintasi gawang

66-15837

hal.555

Page 305: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5137 Tampak seorang pemain sepakbola Indonesiaterjatuh di lapangan

66-15838

5138 Suasana pertandingan sepakbola saat itu. 66-158395139 Tampak pemain Indonesia sedang berusaha

menyundul bola.66-15840

5140 Suasana pertandingan sepakbola, tampak parapemain di dekat gawang Indonesia

66-15841

5141 Pertandingan Sepak Bola Tim Indonesia dimalam hari

66-15843

5142 Pertandingan Sepak Bola Tim Indonesia dimalam hari

66-15844

5143 Pertandingan Sepak Bola Tim Indonesia dimalam hari

66-15845

5144 Breafing sebelum pertandingan Tennis Putri olehwasit

66-15846

5145 Pertandingan Tennis single Putri 66-158475146 Pertandingan Tennis single putra 66-158485147 Pertandingan Tennis single putra 66-158495148 Pertandingan Tennis single putra 66-158505149 Penonton menyaksikan pertandingan Tennis 66-158515150 Pertandingan Tennis single putra 66-158525151 Pertandingan Tennis single putra 66-158535152 Pertandingan Bulutangkis single Putri di dalam

ruangan66-15854

5153 Pertandingan Bulutangkis single Putri dalamruangan

66-15855

5154 Para atlet Bulutangkis singel putri bersalamansetelah usai pertandingan

66-15856

5155 Atlet Bulutangkis putri bersalaman setelah usaipertandingan

66-15857

5156 Para suporter Bulutangkis menyaksikanpertandingan di kursi penonton

66-15858

5157 Para suporter Bulutangkis menyaksikanpertandingan di kursipenonton

66-15859

5158 Pengarahan para atlet Bulutangkis singel putrisebelum pertandingan di mulai

66-15860

5159 Pertandingan Bulutangkis singel putri di dalamruangan.

66-15861

5160 Seorang altet Bulutangkis putri sedangmelakukan pertahanan serangan lawan

66-15862 Foto Kotor

5161 Seorang altet Bulutangkis putri sedangmelakukan pertahanan serangan lawan

66-15863

5162 Seorang altet Bulutangkis putri sedangmelakukan pertahanan serangan lawan

66-15864

5163 Seorang altet Bulutangkis putri sedangmelakukan pertahanan serangan lawan

66-15865

5164 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan siap di mulai.

66-15866

5165 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15868

5166 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15869

5167 Pengarahan dari wasit pertandingan berhenti 66-158705168 Seorang altet bulutangkis sedang meloncat

melakukan semes terhadap lawan.66-15871

hal.555

Page 306: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5169 Gerakan persiapan semes untuk menaklukanlawan

66-15872

5170 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15873

5171 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15874

5172 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15875

5173 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15876

5174 Pertandingan Bulutangkis ganda putri di didalamruangan.

66-15877

5175 Ketiga Anggota APT Council dari Indonesia (kirike kanan) Brigjen Soebagio, Mayjen Azis Salehdan Sri PakuAlam VIII dengan seksamamemeriksa statistik hasil team indonesia dalamAsian Games V.

66-15878

5176 Pertandingan Bola Volly Putra di dalam ruangan 66-15879

5177 Pertandingan Bola Volly Putra, indonesiamelawan vietnam di dalam ruangan.

66-15880

5178 Pertandingan Bola Volly, Tim indonesia sedangmelakukan serangan.

66-15881

5179 Pertandingan Bola Volly, Potret tim indonesia. 66-15882

5180 Pertandingan Bola Volly, tim indonesia nomorpunggung dua sedang melakukan serangan.

66-15883

5181 Potert tim bola volly indonesia 66-158845182 Dua orang sedang berjabat tangan 66-158855183 Foto bersama seusai pertandingan bola volly 66-158875184 Foto bersama seusai pertandingan bola volly 66-158885185 Pertandingan Tennis singel putri di luar ruangan 66-15890

5186 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limmelawan Philipina

66-15891

5187 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limsedang menyerang.

66-15892

5188 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limsedang menyerang.

66-15893

5189 Pertandingan Tennis selesai kedua pemainberjabat tangan.

66-15894

5190 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limsedang menyerang.

66-15895

5191 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limsedang menyerang.

66-15896

5192 Para penonton pertandingan Tennis singel putri diluar ruangan.

66-15897

5193 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limmelawan Philipina

66-15898

5194 Pertandingan Tennis singel putri Lie Ta Limmelawan Philipina

66-15899

5195 Kedua pemain tennis sedang berjabat tangan. 66-15900

hal.555

Page 307: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5196 Pertandingan Tennis singel putri indonesia Lie TaLim sedang membawa gelas air minum.

66-15901

5197 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15902

5198 seorang pemain sedang melakukan pertahananserangan lawan.

66-15903

5199 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15904

5200 seorang pemain sedang melakukan pertahananserangan lawan.

66-15905

5201 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15906

5202 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15907

5203 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15908

5204 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15909

5205 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15910

5206 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15911

5207 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15912

5208 Pertandingan Bulutangkis singel putri didalamruangan.

66-15913

5209 Pertandingan Tennis putra di luar ruangan(Indoor), tampak seorang atlet sedang mengayunraket.

66-15914

5210 Para penonton pertandingan Tennis melihat daripinggir lapangan.

66-15915

5211 Para penonton/suporter melihat jalannyapertandingan Tennis.

66-15916

5212 Pertandingan Tennis putri, tampak seorang atletsedang membalas serangan.

66-15917

5213 Pertandingan Tennis putri, tampak seorang atletsedang mengayun raket.

66-15918

5214 Pertandingan Tennis putra di luar ruangan(Indoor).

66-15919

5215 Pertandingan Tennis putra, tampak seorang atletsedang membalas serangan.

66-15920

5216 Pertandingan Tennis putra, tampak kedua atletsedang berada disamping net sambil membawaraket.

66-15921

5217 Pertandingan Tennis putri, tampak seorang atletsedang persiapan membalas serangan.

66-15922

5218 Pertandingan Tennis putri, tampak seorang atletsedang mengayun raket.

66-15923

5219 Pertandingan Tennis putri di luar ruangan(Indoor), tampak salah satu atlet sedangmengayun raket membalas serangan.

66-15924

5220 Pertandingan Tennis putri di luar ruangan(Indoor), tampak salah satu atlet sedangpersiapan membalas serangan.

66-15925

hal.555

Page 308: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5221 Tampak Sri Sultan Hamengkubuwono IX beradadi pinggir lapangan Bulutangkis.

66-15926

5222 Potret dua orang sedang berbincang-bincang 66-159275223 Pertandingan Bulutangkis singel putri di dalam

ruangan, tampak wasit sedang memberipengarahan kepada kedua atlet.

66-15929

5224 Seorang atlet bulutangkis sedang mengayunraket membalas serangan.

66-15930

5225 Seorang atlet bulutangkis sedang persiapanmembalas serangan.

66-15931

5226 Seorang atlet bulutangkis sedang mengayunraket membalas serangan.

66-15932

5227 Seorang atlet bulutangkis sedang membalasserangan lawan.

66-15933

5228 Seorang atlet bulutangkis hampir terjatuhmenahan serangan lawan.

66-15934

5229 Seorang atlet bulutangkis sedang persiapanmembalas serangan.

66-15935

5230 Seorang atlet bulutangkis sedang menahanserangan lawan.

66-15936 2

5231 Pertandingan Bulutangkis singel putri di dalamruangan.

66-15937

5232 Dua orang petinju putra sedang bertanding di ringtinju

66-16200

5233 Dua orang petinju putra sedang saling pukul saatbertanding di ring tinju

66-16201

5234 Dua orang atlet tinju putra sedang didamaikanoleh wasit saat bertanding di ring tinju

66-16202

5235 Salah seorang atlet tinju kontingen dari Indonesiabersama seorang wasit sedang berada di luarring tinju

66-16203

5236 Salah seorangatlet tinju kontingen dari Indonesiasedang dirangkul oleh seorang wasit di luar ringtinju

66-16204

5237 Dengan mengalungi sebuah medali seorang atlettinju kontingen dari Indonesia dengan pelatihnyasedang berdiri diantara para penonton di luar ringtinju

66-16205

5238 Upacara pengalungan medali di dalam ring tinjuyang dimenangkan oleh kontingen dari KoreaSelatan dengan medali emas, Indonesia denganmedali perak, Jepang dan Malaysia denganmedali perunggu.

66-16206

5239 Upacara pengalungan medali di dalam ring tinjuyang dimenangkan oleh kontingen dari KoreaSelatan dengan medali emas, Indonesia denganmedali perak, Jepang dan Malaysia denganmedali perunggu.

66-16207

hal.555

Page 309: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5240 Menaikkan bendera dari masing-masing negarayang memperoleh medali dalam pertandingantinju dengan menyanyikan lagu kebangsaannegara yang memperoleh emas di dalam gedungpertandingan. Bendera paling atas dari KoreaSelatan diikuti dari Indonesia, Malaysia danJepang.

66-16208

5241 Pengalungan medali perak kepada atlet tinjukontingen dari Indonesia oleh salah seorangpejabat tuan rumah Bangkok di dalam gedungpertandingan

66-16209

5242 Di dalam ring tinju wasit sedang mengangkattangan petinju dari Korea Selatan yangmemenangkan pertandingan antara Indonesiadengan Korea Selatan.

66-16210

5243 atlet tinju Indonesia yang berhasil memperolehmedali perak sedang berjalan di tengah gedungpertandingan

66-16211

5244 atlet tinju Indonesia yang berhasil memperolehmedali perak sedang berpose diantara pelatihdan official di dalam gedung pertandingan

66-16212

5245 atlet tinju Indonesia yang berhasil memperolehmedali perak sedang berjalan di tengah gedungpertandingan bersama pelatih dan krunya

66-16213

5246 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju

66-16214

5247 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju

66-16215

5248 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16216

5249 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju

66-16217

5250 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16218

5251 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16219

5252 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16220

5253 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16221

5254 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia danKorea Selatan sedang bertanding dan salingpukul di dalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16222

hal.555

Page 310: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5255 Dua atlet tinju kontingen dari Indonesia sedangberfoto bersama pelatih dan krunya di sebuahruangan gedung pertandingan

66-16223

5256 Beberapa pejabat tuan rumah Bangkok dan parapenonton yang memenuhi gedung pertandingansedang menyaksikan jalannya pertandingan tinju

66-16224

5257 Pelatih dan kru di luar ring tinju sedangmerangkul petinju Indonesia setelah pengalunganmedali

66-16225

5258 Para penonton yang memenuhi ruangan sedangbersorak sorai di dalam gedung pertandingan tinju

66-16226

5259 Pengibaran bendera dari masing-masing negarayang memperoleh medali dalam pertandingantinju dengan menyanyikan lagu kebangsaannegara yang memperoleh emas di dalam gedungpertandingan. Bendera paling atas dari Thailanddiikuti dari Indonesia, Pakistan dan Jepang.

66-16227

5260 Para atlet kontingen tinju yang memenangkanpertandingan sedang berfoto bersama setelahacara pengalungan medali emas, perak danperunggu di dalam ring tinju

66-16228

5261 Upacara pengalungan medali di dalam ring tinjuyang dilakukan oleh pejabat dari tuan rumahBangkok

66-16229

5262 Dua atlet tinju kontingen dari Thailand danIndonesia sedang bertanding dan saling pukul didalam ring tinju

66-16230

5263 Wasit sedang mengangkat tangan petinjuThailand sebagai tanda kemenangan atas petinjudari Indonesia di dalam ring tinju

66-16231

5264 Dua petinju kontingen dari Thailand danIndonesia sedang bertanding dan saling pukul didalam ring tinju disaksikan oleh wasit

66-16232

5265 Dua petinju kontingen dari Thailand danIndonesia sedang bertanding dan saling pukul didalam ring tinju

66-16233

5266 Upacara pengalungan medali emas, perak danperunggu oleh pejabat dari tuan rumah Bangkokkepada para atlet kontingen putri dari beberapanegara yang memenangkan salah satu cabangpertandingan di stadion

66-16234

5267 Pengibaran bendera dari masing-masing negarayang memperoleh tiga medali tersebut di stadion

66-16235

5268 Pengibaran bendera dari masing-masing negarayang memperoleh tiga medali tersebut di stadion

66-16236

5269 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memperoleh medali berdiri tegakmenyaksikan pengibaran bendera dari negaramereka masing-masing disaksikan oleh penontondi stadion

66-16237

hal.555

Page 311: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5270 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memperoleh medali berdiri tegakmenyaksikan pengibaran bendera dari negaramereka masing-masing disaksikan oleh penontondi stadion

66-16238

5271 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memperoleh medali berdiri tegakmenyaksikan pengibaran bendera dari negaramereka masing-masing disaksikan oleh penontondi stadion

66-16239

5272 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memperoleh medali berdiri tegakmenyaksikan pengibaran bendera dari negaramereka masing-masing disaksikan oleh penontondi stadion

66-16240

5273 Selesai pengibaran bendera para atlet putrikontingen dari beberapa negara yangmemperoleh medali berjalan untuk meninggalkanstadion

66-16241

5274 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memenangkan pertandingan sedangbersiap-siap untuk acara pengalungan medaliemas, perak, dan perunggu di stadion

66-16242

5275 Pengalungan medali kepada salah satu atlet putrikontingen dari salah satu negara yangmemenangkan salah satu cabang pertandingandi stadion

66-16243

5276 Pengalungan medali kepada salah satu atlet putrikontingen dari salah satu negara yangmemenangkan salah satu cabang pertandingandi stadion

66-16244

5277 Lima orang atlet putri kontingen dari berbagainegara yang memenangkan salah satu cabangpertandingan setelah pengalungan medali distadion

66-16245

5278 Seorang atlet putri kontingen dari Indonesiasedang bertanding tenis meja di aula gedungpertandingan disaksikan oleh seorang wasit

66-16246

5279 Seorang atlet putri kontingen dari Indonesiasedang bertanding tenis meja di aula gedungpertandingan disaksikan oleh seorang wasit

66-16247

5280 Dua orang atlet putra kontingen dari dua negarasedang bertanding tenis meja di aula gedungpertandingan disaksikan oleh seorang wasit danpenonton

66-16248

5281 Dua orang atlet putra kontingen dari dua negarasedang bertanding tenis meja di aula gedungpertandingan disaksikan oleh seorang wasit danpenonton

66-16249

5282 Tiga orang atlet tenis meja putri kontingenIndonesia sedang menyaksikan pertandingantenis meja bersama dengan para penonton diaula gedung pertandingan

66-16250

hal.555

Page 312: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5283 Dua orang atlet putri yang salah satunyakontingen dari Indonesia sedang bertanding tenismeja di aula gedung pertandingan disaksikanoleh seorang wasit dan penonton

66-16251

5284 Dua orang atlet putri yang salah satunyakontingen dari Indonesia sedang bertanding tenismeja di aula gedung pertandingan disaksikanoleh seorang wasit dan penonton

66-16252

5285 Wasit sedang memberi pengarahan kepada atletputri kontingen Indonesia di saat pertandingansedang berlangsung disaksikan oleh penonton

66-16253

5286 Dua orang atlet putri yang salah satunyakontingen dari Indonesia sedang bertanding tenismeja di aula gedung pertandingan disaksikanoleh seorang wasit dan penonton

66-16254

5287 Dua orang atlet putri yang salah satunyakontingen dari Indonesia sedang bertanding tenismeja di aula gedung pertandingan disaksikanoleh seorang wasit dan penonton

66-16255

5288 Dua orang atlet putra kontingen dari dua negarasedang bertanding tenis meja di aula gedungpertandingan disaksikan oleh seorang wasit danpenonton

66-16256

5289 Tampak dari luar bangunan gedung yang dipakaiuntuk pertandingan Asian Games

66-16257

5290 Seorang gadis dengan mengenakan seragampramuka

66-16258

5291 Para atlet putri kontingen dari beberapa negarayang memperoleh medali diantaranya dari Koreadan Indonesia yakni Lani Kaligis dan Lita Lienberdiri tegak menyaksikan pengibaran benderadari negara mereka masing-masing disaksikanoleh penonton di stadion

66-16259

5292 Pengibaran bendera dari masing-masing negaradiantaranya Indonesia dan Korea yangmemperoleh tiga medali tersebut di stadion

66-16260

5293 Seorang petugas putri dengan berpakaian resmisedang berada di tengah stadion

66-16261

5294 Setelah menerima medali para atlet putrikontingen dari beberapa negara diantaranya atletputri Lani Kaligis dan Lita Lien berjalanmeninggalkan stadion

66-16262

5295 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak Agus Salim atletrenang kontingen Indonesia berada pada urutankedua sedang bersiaga untuk melakukan start

66-16263

5296 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para perenang daribeberapa negara mulai berenang untukmemperebutkan juara

66-16264

hal.555

Page 313: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5297 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para perenang daribeberapa negara mulai bersiap untuk berenang diarena renang

66-16265

5298 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para perenang daribeberapa negara mulai berenang untukmemperebutkan juara

66-16266

5299 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para perenang daribeberapa negara mulai berenang untukmemperebutkan juara

66-16267

5300 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para petugas sedangmembersihkan dan mempersiapkan tempat untukstart para perenang

66-16268

5301 Kejuaraan renang putra gaya kupu-kupu sedangdipertandingkan. Tampak para petugas sedangmembersihkan dan mempersiapkan tempat untukstart para perenang

66-16269

5302 Foto bersama dengan pejabat tuan rumahbangkok dan para atlet putra dan putri kontingendari beberapa negara diantaranya Indonesia danJepang yang memenangkan pertandingan tenislapangan setelah acara pengalungan medalibersama di stadion

66-16270

5303 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada salah seorang atlet putrakontingen dari salah satu negara yangmemenangkan pertandingan tenis lapangan distadion

66-16271

5304 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada kontingen Indonesia daricabang tenis lapangan putri Lani Kaligis distadion

66-16272

5305 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada salah seorang atlet putrakontingen dari salah satu negara yangmemenangkan pertandingan tenis lapangan distadion

66-16273

5306 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada salah seorang atlet putrikontingen dari salah satu negara yangmemenangkan pertandingan tenis lapangan distadion

66-16274

5307 Para atlet putri didampingi para pejabat tuanrumah Bangkok sedang berdiri mendengarkanlagu kebangsaan Indonesia Indonesia Rayasetelah pengalungan medali kepada Lani Kaligisyang memperoleh medali emas padapertandingan tenis lapangan di stadion

66-16275

hal.555

Page 314: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5308 Tampak dari belakang Para atlet putri didampingipara pejabat tuan rumah Bangkok sedang berdirimendengarkan lagu kebangsaan IndonesiaIndonesia Raya dan pengibaran bendera merahputih setelah pengalungan medali kepada LaniKaligis yang memperoleh medali emas padapertandingan tenis lapangan di stadion

66-16276

5309 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada Lani Kaligis dari Indonesia yangmemperoleh medali perak pada pertandingantenis lapangan di stadion

66-16277

5310 Pengalungan medali oleh pejabat tuan rumahBangkok kepada Lita Lien dari Indonesia yangmemperoleh medali emas pada pertandingantenis lapangan di stadion

66-16278

5311 Beberapa atlet putra dan putri serta para officialdari Indonesia yang mendampingi sedangberpose besama di samping gedung

66-16279

5312 Beberapa atlet putra dan putri serta para officialdari Indonesia yang mendampingi sedangberpose besama di samping gedung

66-16280

5313 Beberapa atlet putra dan putri serta para officialdari Indonesia sedang berpose besama denganpegawai hotel tempat mereka menginap selamaacara Asian Games

66-16281

5314 Dua orang pegawai hotel di sebuah ruangan 66-162825315 Dua orang pegawai hotel di sebuah ruangan 66-162835316 Pertandingan bulu tangkis ganda putri antara

kontingen putri Indonesia dan Jepang di dalamgedung dengan skor 1 untuk Indonesia dan 3untuk Jepang

66-16284

5317 Pertandingan bulu tangkis ganda putri antarakontingen putri Indonesia dan Jepang di dalamgedung dengan skor 8 untuk Indonesia dan 3untuk Jepang

66-16285

5318 Pertandingan bulu tangkis ganda putri antarakontingen putri Indonesia dan Jepang di dalamgedung dengan skor 9 untuk Indonesia dan 3untuk Jepang

66-16286

5319 Pertandingan bulu tangkis ganda putri antarakontingen putri Indonesia dan Jepang di dalamgedung dengan skor 9 untuk Indonesia dan 7untuk Jepang

66-16287

5320 Pertandingan bulu tangkis ganda putri antarakontingen putri Indonesia dan Jepang di dalamgedung dengan skor 9 untuk Indonesia dan 7untuk Jepang

66-16288

5321 Dua orang atlet putri bulu tangkis Indonesiasedang bermain dengan semangat untukmengalahkan atlet putri bulu tangkis Jepang

66-16289

5322 Dua orang atlet putri bulu tangkis Indonesiasedang bermain dengan semangat untukmengalahkan atlet putri bulu tangkis Jepang

66-16290

hal.555

Page 315: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5323 Dua orang atlet putri bulu tangkis Indonesiasedang bermain dengan semangat untukmengalahkan atlet putri bulu tangkis Jepang

66-16291

5324 Dua orang atlet putri bulu tangkis Indonesiasedang bermain dengan semangat untukmengalahkan atlet putri bulu tangkis Jepang

66-16292

5325 Petugas televisi dari Indonesia sedang meliputpertandingan tenis lapangan di Asian Games

66-16293

5326 Beberapa atlet putra dan putri serta para officialdari Indonesia yang mendampingi sedangberpose besama di samping gedung

66-16294

5327 Beberapa atlet putra dan putri serta para officialdari Indonesia yang mendampingi sedangberpose besama di samping gedung

66-16295

5328 Beberapa siswa siswi Indonesia yang bersekolahdi Bangkok ikut mendukung para pemainIndonesia sedang berpose dengan beberapa atletdi samping gedung

66-16296

5329 Beberapa siswa siswi Indonesia yang bersekolahdi Bangkok ikut mendukung para pemainIndonesia sedang berpose dengan beberapa atletdi samping gedung

66-16297

5330 Papan perolehan angka pertandingan tenislapangan antara Kontingen Jepang dan Indonesia

66-16298

5331 Wawancara dengan seorang pemain tenislapangan putra selesai pertandingan

66-16299

5332 Pelatih tenis Indonesia sedang menunjukkan rasakecewanya di depan seseorang yang membawacatatan dan kamera di pinggir lapangan lapangantenis

66-16300

5333 Dua pelatih Indonesia sedang berbincang denganpemain tenis Indonesia setelah pertandingan dipinggir lapangan tenis

66-16302

5334 Dua pelatih Indonesia sedang berbincang denganpemain tenis Indonesia setelah pertandingan dipinggir lapangan tenis

66-16303

5335 Pemain tenis putri sedang mengayunkan raketsaat bertanding di lapangan tenis

66-16304

5336 Para penonton Indonesia berada di tribun gedung menyaksikan jalannya pertandingan

66-16305

5337 Para penonton Indonesia berada di tribun gedungmenyaksikan jalannya pertandingan

66-16306

5338 Seorang pemain bulu tangkis putri Indonesiasedang dirangkul saat berjalan diluar lapangan

66-16307

5339 Seorang pemain bulu tangkis putri Indonesiasedang menyeka keringat diwajahnya di luarlapangan pertandingan

66-16308

5340 Seorang pemain bulu tangkis putri Indonesiasedang berjabat tangan dengan seorang laki-lakiberpakaian batik yang berada di tribun

66-16309

hal.555

Page 316: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5341 Seorang pemain bulu tangkis putri Indonesiasedang diseka keringat wajahnya oleh pemainbulu tangkis putri lainnya di luar lapanganpertandingan

66-16310

5342 Para penonton Indonesia berada di tribun gedungmenyaksikan jalannya pertandingan

66-16311

5343 Para pemain bulu tangkis putra putri Indonesiasedang duduk di luar lapangan pertandingan ygdekat dengan tribun penonton

66-16313

5344 Pemain ganda bulu tangkis Indonesia putrasedang bertanding di lapangan

66-16314

5345 Pemain ganda bulu tangkis Indonesia putrasedang bertanding di lapangan

66-16315

5346 Pemain ganda bulu tangkis Indonesia putrasedang bertanding di lapangan

66-16316

5347 Pengalungan medali kepada tiga atlet putra yangmemenangkan salah satu cabang pertandingandi stadion, salah satunya atlet kontingen dariIndonesia dan Jepang

66-16318

5348 Tiga orang petugas putri dengan pakain resmiberada di tengah-tengah stadion

66-16319

5349 atlet bulu tangkis putra dan putri Kontingen dariIndonesia sedang berfoto bersama di tengahstadion. Tampak salah satu atlet putra RudiHartono.

66-16320

5350 atlet bulu tangkis putra dan putri Kontingen dariIndonesia sedang berfoto bersama di tengahstadion. Tampak salah satu atlet putra RudiHartono.

66-16321

5351 Seorang atlet bulu tangkis putra Indonesiasedang berbincang dengan dua official Indonesia

66-16322

5352 Seorang official dan tiga orang atrlit bulu tangkisputra Indonesia putra Indonesia sedang fotobersama di tengah stadion

66-16323

5353 Dua orang official Indonesia sedang Fotobersama di tengah stadion

66-16324

5354 Tiga orang official Indonesia sedang berbincangsambil berjalan di tengah stadion

66-16325

5355 Beberapa orang official Indonesia sedangberbincang di bawah tangga stadion

66-16326

5356 Seorang pemain tenis lapangan putri Indoneiasedang bertanding di lapangan yang disaksikanoleh para wartawan dan penonton di tribun

66-16327

5357 Seorang pemain tenis lapangan putri Indoneiasedang bertanding di lapangan yang disaksikanpara wartawan

66-16328

5358 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada tiga orang atlet yang memenangkanpertandingan

66-16329

5359 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada tiga orang atlet yang memenangkanpertandingan di stadion

66-16330

hal.555

Page 317: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5360 Delapan orang atlet sedang menyaksikanupacara pengibaran bendera negaranya masing-masing setelah upacara pengalungan medali ditengah stadion

66-16331

5361 Delapan orang atlet sedang menyaksikanupacara pengibaran bendera negaranya masing-masing setelah upacara pengalungan medali ditengah stadion

66-16332

5362 Upacara pengibaran bendera di stadion. Tampakbendera Malaysia berkibar paling atas (medaliemas), bendera Indonesia berkibar di urutan dua(perak) dan urutan ketiga bendera Thailad danIndonesia (perunggu)

66-16333

5363 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putri Indonesia yang memenangkansalah satu cabang olah raga di stadion

66-16334

5364 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putra Indonesia yangmemenangkan salah satu cabang olah raga distadion

66-16335

5365 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putri Indonesia yang memenangkansalah satu cabang olah raga di stadion

66-16336

5366 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putra Indonesia yangmemenangkan salah satu cabang olah raga distadion

66-16337

5367 Delapan atlet berdiri menyaksikan upacarapengibaran bendera negaranya masing-masingsetelah selesai acara pengalungan medali distadion

66-16338

5368 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putra Indonesia yangmemenangkan salah satu cabang olah raga distadion

66-16339

5369 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putra Indonesia yangmemenangkan salah satu cabang olah raga distadion

66-16340

5370 Delapan atlet berdiri menyaksikan upacarapengibaran bendera setelah selesai acarapengalungan medali di stadion.Antara lain atletIndonesia dan Jepang

66-16341

5371 Dua atlet Indonesia putri sedang berbincangkepada seorang laki-laki di samping lapanganpertandingan

66-16342

5372 Dua orang pemain bulu tangkis putra Indonesiasedang berjalan di tengah lapangan

66-16343

5373 Para penonton Indonesia menyaksikanpertandingan di tribun stadion

66-16344

hal.555

Page 318: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5374 Pemberian medali kepada atlet putri Indonesia. 66-16345

5375 Empat atlet berdiri menyaksikan upacarapengibaran bendera setelah selesai acarapengalungan medali di stadion.Antara lain atletIndonesia dan Jepang

66-16346

5376 Upacara pengibaran bendera yangmemenangkan pertandingan di stadion. Tampakbendera Jepang berkibar paling atas (medaliemas), bendera Indonesia dan Jepang berkibar diurutan dua (perak) dan urutan ketiga benderaThailand (perunggu)

66-16347

5377 Upacara pengibaran bendera yangmemenangkan pertandingan di stadion. Tampakbendera Indonesia berkibar paling atas (medaliemas), bendera Thailand dan Jepang berkibar diurutan dua (perak) dan urutan ketiga benderaJepang (perunggu)

66-16348

5378 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putri Indonesia yang memenangkansalah satu cabang olah raga di stadion

66-16349

5379 Upacara pengalungan medali oleh pejabatkepada atlet putri Indonesia yang memenangkansalah satu cabang olah raga di stadion

66-16350

5380 seorang pejabat Indonesia dan seorang pejabatThailand sedang berdiri dibawah tribun stadionpada upacara penyerahan medali

66-16351

5381 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16352

5382 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16353

5383 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16355

5384 Para pejabat dan official dari Indonesia sedangmenyaksikan pertandingan dari atas tribundengan penonton

66-16356

5385 Para pejabat dan official dari Indonesia sedangmenyaksikan pertandingan dari atas tribundengan penonton

66-16357

5386 Para pejabat dan official dari Indonesia sedangmenyaksikan pertandingan dari atas tribundengan penonton

66-16358

5387 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16359

5388 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16360

5389 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16361

5390 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16362

hal.555

Page 319: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5391 Upacara penerimaan pusara dan penyumpahanperwira-perwira Kowad Secapa II di lapanganupacara Departemen Angkatan Darat, MedanMerdeka Utara.

66-16381

5392 Upacara pemberian hadiah medali kepadapemenang juara 1, 2 dan 3.

66-16383

5393 Pertandingan ganda bulu tangkis putra antaraIndonesia dan Jepang di lapangan stadion

66-16384

5394 Delapan orang atlet sedang menyaksikanpengibaran bendera negeranya masing-masingsetelah upacara pengalungan medali di tengahstadion

66-16403

1966.12.09s/d

1966.12.20

Asian Games V di Bangkok, Penutupan 40

5395 Pesta kembang api di angkasa pada malam harisaat penutupan Asian Games di stadionSuphachalasai Bangkok

66-16497

5396 Pesta kembang api di angkasa pada malam harisaat penutupan Asian Games di stadionSuphachalasai Bangkok

66-16498

5397 Suasana penutupan Asian Games di stadionSuphachalasai Bangkok. Tampak para petugaspembawa bendera negara-negara yang mengikutiserta papan besar yang bertuliskan Seoul tempatdiselenggarakannya Asian Games selanjutnya

66-16499

5398 Seorang atlet membawa bendera Indonesia ditengah stadion Suphachalasai diantara atlet-atletIndonesia dan negara peserta lainnya

66-16500

5399 Para atlet Indonesia dan official sedang bercandadi lapangan stadion Suphachalasai Bangkokpada acara penutupan Asian Games di Bangkok

66-16501

5400 Pemadaman lampu kemudian diganti dengannyala obor yang melingkari stadionSuphachalasai pada acara penutupan AsianGames di Bangkok di malam hari

66-16502

5401 Pemadaman lampu kemudian diganti dengannyala obor yang melingkari stadionSuphachalasai pada acara penutupan AsianGames di malam hari di Bangkok

66-16503

5402 Pemadaman lampu kemudian diganti dengannyala obor yang melingkari stadionSuphachalasai pada acara penutupan AsianGames di malam hari di Bangkok

66-16504

5403 Delapan orang petugas sedang membawabendera Asian Games memutari lapanganstadion Suphachalasai

66-16506

5404 Menyalakan api unggun di tengah stadionSuphachalasai sebagai tanda penutupan AsianGames di Bangkok

66-16507

hal.555

Page 320: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5405 Menyalakan api unggun di tengah stadionSuphachalasai sebagai tanda penutupan AsianGames di Bangkok

66-16508

5406 Pesta kembang api di angkasa pada malam harisaat penutupan Asian Games di stadionSuphachalasai Bangkok

66-16509

5407 Petugas pembawa obor api sedang berbarisdengan latar belakang barisan para atlet dariberbagai negara yang ikut dalam Asian Games

66-16510

5408 Upacara penurunan bendera Asian Games padaacara penutupan di stadion SuphachalasaiBangkok

66-16511

5409 Para atlet dari berbagai negara yang berbaris dilapangan serta pengunjung yang berada di tribunpada acara penutupan Asian Games di Bangkok

66-16512

5410 Petugas pembawa bendera dari seluruh negarayang mengikuti Asian Games berkumpul menjadisatu di lapangan di depan para atlet pada acarapenutupan

66-16513

5411 Salah satu kontingen negara yang mengikutiAsian Games sedang berjalan membuat barisandi tengah lapangan stadion SuphachalasaiBangkok pada acara penutupan

66-16514

5412 Tampak paling kanan barisan kontingen dariIndonesia diantara barisan dari kontingen negara-negara lain di tengah lapangan stadionSuphachalasai Bangkok pada acara penutupan

66-16515

5413 Tampak paling kanan barisan kontingen dariIndonesia diantara barisan dari kontingen negara-negara lain di tengah lapangan stadionSuphachalasai Bangkok pada acara penutupan

66-16516

5414 Kontingen Indonesia di tengah-tengah kontingenlain pada acara penutupan.

66-16517

5415 Sambutan yang dilakukan di podium di tengahlapangan stadion Suphachalasai Bangkok padaacara penutupan

66-16518

5416 Tampak berada di tengah-tengah barisankontingen dari Indonesia diantara barisan darikontingen negara-negara lain di tengah lapanganstadion Suphachalasai Bangkok pada acarapenutupan

66-16519

5417 Tampak kontingen dari dari beberapa negaraberbaris di tengah lapangan stadionSuphachalasai Bangkok pada acara penutupan

66-16520

hal.555

Page 321: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5418 Seluruh bendera dari negara-negara yangmengikuti Asian Games berku mpul mendekatipodium untuk mengucapkan sumpah setia dilapangan stadion Suphachalasai Bangkok padaacara penutupan

66-16521

5419 Seluruh bendera dari negara-negara yangmengikuti Asian Games berku mpul mendekatipodium untuk mengucapkan sumpah setia dilapangan stadion Suphachalasai Bangkok padaacara penutupan

66-16522

5420 Seluruh bendera dari negara-negara yangmengikuti Asian Games berku mpul mendekatipodium untuk mengucapkan sumpah setia dilapangan stadion Suphachalasai Bangkok padaacara penutupan

66-16523

5421 Para petugas bendera sedang bersiap-siapmenurunkan bendera Asian Games pada acarapenutupan

66-16524

5422 Parade drum band mengelilingi stadion padaacara penutupan Asian Games tersebut.

66-16525

5423 Pertandingan sepak bola antara dua negara yangdisaksikan oleh penonton di tribun di stadionSuphachalasai Bangkok

66-16526

5424 Penjaga gawang sedang menangkap bola yangditendang oleh pihak lawan ke gawangnya distadion Suphachalasai Bangkok

66-16527

5425 Memperebutkan bola di depan gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16528

5426 Dua pemain saling memperebutkan bola padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16529

5427 Seorang pemain terjatuh di depan gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16530

5428 Tendangan bola ke arah gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16531

5429 Para pemain dari tiga negara pemenangpertandingan sepak bola berdiri di tengah stadionSuphachalasai. Tampak tertulis pada papanstadion juara ke1 negara Burma, juara ke 2negara Iran, dan juara ke 3 negara Jepang.

66-16532

5430 Upacara penyerahan medali pada tiga negarayang memenangkan pertandingan sepak bola ditengah stadion Suphachalasai Bangkok

66-16533

5431 Memperebutkan bola di depan gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16534

hal.555

Page 322: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5432 Memperebutkan bola di depan gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16535

5433 Memperebutkan bola di depan gawang padapertandingan sepak bola antara dua negara distadion Suphachalasai Bangkok

66-16536

1966.12.09s/d

1966.12.20

Kontingen Indonesia di Pnom Penh dan AsianGames V di Bangkok diterima oleh PresidiumKabinet yang diketuai oleh Jenderal Soehartodi Merdeka Selatan, Jakarta

91

5434 Kontingen Indonesia sebelum keberangkatannyadi Pnomphen dan Asian Games V di Bangkokditerima oleh Presidium Kabinet yang diketuaioleh Jenderal Soeharto di Merdeka Selatan,Jakarta. Beberapa atlet sedang makan bersamadi ruangan.

66-16404

5435 Beberapa pejabat, atlet, dan official baik putramaupun putri sedang makan bersama di ruangan

66-16405

5436 Beberapa pejabat, atlet, dan official baik putramaupun putri sedang makan bersama di ruangan

66-16406

5437 Beberapa pejabat, atlet, dan official baik putramaupun putrinya sedang berbincang saat makanbersama di ruangan

66-16407

5438 Tiga official putra sedang makan di meja makan 66-16408

5439 Beberapa atlet dan official putra sedang makan dimeja makan

66-16409

5440 Beberapa pejabat, kontingen dan official baikputra maupun putri sedang makan bersama diruangan

66-16410

5441 Beberapa pejabat, atlet dan official baik putramaupun putri sedang makan bersama

66-16411

5442 Beberapa pejabat, atlet dan officialnya baik putramaupun putri sedang makan bersama

66-16412

5443 Beberapa pejabat, atlet dan officialnya baik putramaupun putri sedang berfoto bersama

66-16413

5444 Beberapa pejabat dan officialnya baik putramaupun putri sedang berbincang di ruangan

66-16414

5445 Beberapa pejabat dan officialnya baik putramaupun putri sedang berbincang di ruangan

66-16415

5446 Beberapa pejabat, atlet dan officialnya baik putramaupun putri sedang berjoget di ruangan

66-16416

5447 Beberapa pejabat, atlet dan official baik putramaupun putri sedang berjoget di ruangan

66-16417

5448 Beberapa pejabat, atlet dan official baik putramaupun putri sedang berjoget di ruangan

66-16418

5449 Beberapa pejabat dan official baik putra maupunputri sedang berjoget di ruangan

66-16419

hal.555

Page 323: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5450 Seorang pejabat dan isterinya sedang berjoget diruangan

66-16420

5451 Beberapa pejabat dan official baik putra maupunputri sedang berbincang di ruangan

66-16421

5452 Beberapa pejabat, atlet, dan officialnya baik putramaupun putri sedang bernyanyi bersama diiringidengan musik

66-16422

5453 Beberapa pejabat, atlet, dan officialnya putrasedang bernyanyi bersama diiringi dengan musik

66-16423

5454 Beberapa pejabat dan officialnya baik putramaupun putri sedang berbincang di ruangan

66-16424

5455 Beberapa pejabat dan officialnya baik putramaupun putri sedang berjoget di ruangan

66-16426

5456 Beberapa pejabat, atlet dan officialnya putrasedang berbincang di ruangan

66-16427

5457 Suasana lalu lalang jalan disamping stadion saatberlangsungnya Asian Games

66-16428

5458 Penjagaan oleh petugas pramuka di pintu 11stadion tempat berlangsungnya pertandingan danpenjual topi yang berjualan dekat dengan pimtu

tersebut

66-16429

5459 Dua orang wanita berpayungan sedang berjalandijalan raya samping stadion

66-16430

5460 Sepeda motor diparkir berjejer di samping stadiondan para pengunjung disekitar pintu masukstadion

66-16431

5461 Lalu lalang para pengunjungdi samping stadion 66-16432

5462 Penjagaan di pintu gerbang stadion dan lalulalang pengunjung yang akan masuk

66-16433

5463 Para pengunjung berbondong-bondongmemasuki pintu 4 stadion

66-16434

5464 Para pengunjung berbondong-bondong akanmasuk dalam stadion

66-16435

5465 Para petugas keamanan baik dari pramuka, polisimaupun tentara Bangkok sedang berjaga didepan pintu masuk stadion

66-16436

5466 Para petugas keamanan baik dari pramuka, polisimaupun tentara Bangkok sedang berjaga didepan pintu masuk stadion

66-16437

5467 Lalu lalang para pengunjung dan petugaskeamanan di luar stadion

66-16438

5468 Kerumunan pengunjung memasuki pintu masukstadion

66-16439

5469 Para atlet dan official Indonesia sedang berada diluar stadion

66-16440

5470 Para atlet dan official Indonesia sedang berada diluar stadion

66-16441

5471 Salah satu official Indonesia sedang berjalanmembawa banyak tas yang disaksikan oleh parapengunjung di luar stadion

66-16442

hal.555

Page 324: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5472 Salah seorang official tenis meja putra Indonesiasedang berjabat tangan dengan penyambutnyasaat turun dari tangga pesawat GarudaIndonesian Airways, saat tiba di BandaraKemayoran

66-16443

5473 Salah seorang official tenis meja Indonesiasedang berjabat tangan dengan parapenyambutnya setelah turun dari tangga pesawatGaruda Indonesian Airways, saat tiba di BandaraKemayoran

66-16444

5474 Seorang atlet putri tenis meja Indonesia sedangberjabat tangan dengan para penyambutnya saatturun dari tangga pesawat Garuda IndonesianAirways, saat tiba di Bandara Kemayoran

66-16445

5475 Seorang atlet putri tenis meja Indonesia sedangberjabat tangan dengan para penyambutnya saatturun dari tangga pesawat Garuda IndonesianAirways, saat tiba di Bandara Kemayoran

66-16446

5476 Seorang pejabat, para official, dan seorang atletputri tenis meja Indonesia sedang berjalan keluardari Bandara Kemayoran

66-16447

5477 Seorang atlet putri tenis meja Indonesia sedangberjalan keluar dari Bandara Kemayoran diikutioleh para penyambutnya

66-16448

5478 Beberapa pejabat, atlet, dan official baik putramaupun putrinya sedang mengikuti acara didalam ruangan

66-16449

5479 Beberapa pejabat dan official sedang berbincangdi dalam ruangan

66-16450

5480 Beberapa pejabat dan isteri, serta official sedangberbincangdi dalam ruangan

66-16451

5481 Beberapa isteri pejabat, atlet putra putri danofficial sedang berbincang di dalam ruangan

66-16452

5482 Beberapa isteri pejabat, atlet putra putri danofficial sedang berbincang di dalam ruangan

66-16453

5483 Beberapa official sedang berbincang di dalamruangan

66-16454

5484 Beberapa official sedang serius megikuti acaratersebut di dalam ruangan

66-16455

5485 Seorang laki-laki sedang bernyanyi dengandiiringi musik pada acara tersebut

66-16456

5486 Seorang pejabat dan seorang official sedangberbincang di ruangan

66-16457

5487 Beberapa atlet dan official sedang mengambilmakan saat makan bersama di dalam ruangan

66-16458

5488 Beberapa atlet dan official sedang mengambilmakan saat makan bersama di dalam ruangan

66-16459

5489 Beberapa atlet putri dan seorang atlet putrasedang menikmati makan di dalam ruangan

66-16460

5490 Tiga orang official sedang berfoto bersama didalam ruangan

66-16461

hal.555

Page 325: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5491 Beberapa isteri pejabat, atlet dan official sedangberbincang di ruangan

66-16462

5492 Beberapa isteri pejabat, atlet dan official sedangberbincang di ruangan

66-16463

5493 Para atlet dan official berjabat tangan denganpara pejabat dan isterinya di Bandara Kemayoran

66-16464

5494 Para atlet dan official berjabat tangan denganpara pejabat dan isterinya yang mengantar diBandara Kemayoran

66-16466

5495 Para atlet dan official berjabat tangan denganpara pejabat dan isterinya yang mengantar diBandara Kemayoran

66-16467

5496 Seorang Official sedang berjalan membawabeberapa tas di Bandara Kemayoran

66-16468

5497 Tiga orang pejabat yang mengantar sedangmelambaikan tangan di Bandara Kemayoran

66-16469

5498 Beberapa pejabat dan isteri sedang berfotobersama saat mengantar atlet Indonesia diBandara Kemayoran

66-16470

5499 Beberapa atlet putra dan official sedang berfotobersama di Bandara Kemayoran

66-16471

5500 Beberapa atlet putra dan official sedang berfotobersama di Bandara Kemayoran

66-16472

5501 Beberapa pejabat sedang mengikuti acara didalam ruangan

66-16473

5502 Beberapa pejabat dan official sedang berbincangdi dalam ruangan

66-16474

5503 Beberapa pejabat dan official sedang berbincangdi dalam ruangan

66-16475

5504 Beberapa pejabat sedang berbincang di dalamruangan

66-16476

5505 Para atlet putri sedang berjabat tangan denganbeberapa pejabat dan isterinya di dalam ruangan

66-16477

5506 Para atlet putra dan official sedang berjabattangan dengan beberapa pejabat dan isterinya didalam ruangan

66-16478

5507 Para atlet putra dan official sedang berjabattangan dengan beberapa pejabat dan isterinya didalam ruangan

66-16479

5508 Beberapa pejabat, atlet, dan official putra sedangbertepuk tangan dengan gembira di dalamruangan

66-16480

5509 Para atlet putra dan official sedang berjabattangan dengan beberapa pejabat dan isterinya didalam ruangan

66-16481

5510 Seorang official sedang berjabat tangan denganseorang isteri pejabat di dalam ruangan

66-16482

5511 Seorang official sedang berjabat tangan denganseorang pejabat di dalam ruangan

66-16483

5512 Seorang official sedang berjabat tangan denganseorang laki-laki di luar gedung

66-16484

hal.555

Page 326: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5513 Beberapa official sedang makan di meja denganberbincang

66-16485

5514 Seorang pejabat, dua orang atlet putri danseorang official sedang makan di meja makandengan berbincang

66-16486

5515 Para official sedang mengikuti acara dengansantai di ruangan

66-16487

5516 Seorang pejabat dan official serta dua orang isteripejabat sedang makan di ruangan

66-16488

5517 Seorang pejabat dan beberapa isteri pejabatsedang berbincang di ruangan

66-16489

5518 Seorang pejabat dan beberapa isteri pejabatsedang berbincang di ruangan

66-16490

5519 Para pejabat dan official sedang berfoto bersamadi ruangan

66-16491

5520 Para pejabat dan official sedang berfoto bersamadi ruangan

66-16492

5521 Para pejabat dan isteri serta official sedangberbincang di ruangan

66-16493

5522 Para pejabat dan isteri, atlet, serta official sedangberjoget di ruangan

66-16494

5523 Para pejabat dan isteri, atlet, serta official sedangberjoget di ruangan

66-16495

5524 Para pejabat dan isteri, atlet, serta official sedangberjoget di ruangan

66-16496

1966.12.09s/d

1966.12.20

Kontingen Indonesia Ganefo Asia I di PhnomPenh dan Asian Games V di Bangkok diterimaPresidium Kabinet di Jakarta

31

5525 Jenderal Soeharto sedang berfoto bersamadengan para kontingen Asian Games Indonesiadi dalam ruangan

16-16597

5526 Jenderal Soeharto sedang berfoto bersamadengan para kontingen Asian Games Indonesiadi dalam ruangan

66-16598

5527 Dua orang pejabat sedang berfoto bersamadengan para kontingen Asian Games Indonesiadi halaman. Tampak salah satunya atlet bulutangkis Rudi Hartono

66-16599

5528 Tiga atlet putra Indonesia salah satunya RudiHartono sedang berfoto di halaman sambilmenunjukkan kalungan medali yang berhasildiraihnya pada Asian Games

66-16600

5529 Seorang pejabat, para atlet , dan official dengankalungan medali sedang befoto bersama dihalaman

66-16601

5530 Empat orang atlet , dan official dengan kalunganmedali sedang befoto bersama di halaman

66-16602

5531 Dua orang atlet dengan kalungan medali sedangbefoto bersama di halaman

66-16603

5532 Salah seorang official kontingen Indonesiasedang berdiri didepan mik memberikansambutan pada acara tersebut

66-16604

hal.555

Page 327: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5533 Salah seorang official kontingen Indonesia yangmemberikan sambutan berdiri di panggung didepan para tamu undangan

66-16605

5534 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut. Tampak Adam Malik diantarapara pejabat lainnya

66-16606

5535 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut. Tampak Adam Malik diantarapara pejabat lainnya

66-16607

5536 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut.

66-16608

5537 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut. Tampak Adam Malik diantarapara pejabat lainnya

66-16609

5538 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut. Tampak Adam Malik diantarapara pejabat lainnya

66-16610

5539 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut.

66-16611

5540 Salah seorang pejabat sedang berdiri didepanpengeras suara sedang membacakan sambutanpada acara tersebut

66-16612

5541 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut. Tampak Adam Malik diantarapara pejabat lainnya

66-16613

5542 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut.

66-16614

5543 Seorang pejabat membacakan sambutan berdiridi panggung di depan para tamu undangan

66-16615

5544 Seorang pejabat membacakan sambutan berdiridi panggung di depan para tamu undangan

66-16616

5545 Seorang pejabat membacakan sambutan berdiridi panggung di depan para tamu undangan

66-16617

5546 Para pejabat dan isteri, atlet, official, serta paratamu undangan lainnya sedang mendengarkansambutan tersebut.

66-16618

5547 Para atlet yang duduk berkelompok sedangmendengarkan sambutan tersebut.

66-16619

5548 Para pejabat yang duduk di deretan depansedang mendengarkan sambutan tersebut.

66-16620

5549 Para pejabat dan tamu undangan lainnya sedangmendengarkan sambutan tersebut.

66-16623

hal.555

Page 328: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5550 Salah seorang pemimpin orkes sedang berdirididepan mik memberikan sambutan pada acaratersebut

66-16625

5551 Seorang wanita berpakaian kebaya sedangbernyanyi diiringi dengan musik orkes di ataspanggung

66-16626

5552 Seorang wanita berpakaian kebaya sedangbernyanyi diiringi dengan musik orkes di ataspanggung

66-16627

5553 Para pejabat dan official sedang berbincang padaacara tersebut.

66-16628

5554 Seorang wanita berpakaian kebaya sedangbernyanyi diiringi dengan musik orkes di ataspanggung

66-16629

5555 Seorang laki-laki sedang bernyanyi diiringidengan musik orkes di atas panggung

66-16630

5556 Dua orang wanita berpakaian kebaya sedangbernyanyi diiringi dengan musik orkes dan biola diatas panggung

66-16631

1966.12.16 Perkara Peristiwa G30S diadili oleh Mahmilubdi gedung Bappenas Taman Suropati, Jakarta.Perkara ex. Men/Pangau Omar Dhani

5557 Persidangan Mahmilub perkara G.30S, tampakpara tamu menyaksikan jalannya persidangan.

66-15940

5558 Persidangan Mahmilub perkara G.30S, tampakpara tamu menyaksikan jalannya persidangan.

66-15941

5559 Persidangan Mahmilub perkara G.30S, tampakpara petinggi militer dan tamu menyaksikanjalannya persidangan.

66-15942

5560 Seorang petugas sedang membacakan skemakegiatan terdakwa dalam peristiwa G 30 S.

66-15945

5561 Seorang petugas sedang membacakan skemakegiatan terdakwa dalam peristiwa G 30 S, padapersidangan Mahmilub tersebut.

66-15946

5562 Seorang petugas sedang membacakan skemakegiatan terdakwa dalam peristiwa G 30 S, padapersidangan Mahmilub.

66-15948

1966.12.24 Resepsi pembubaran Kontingen Indonesia keGanefo Asia I (20 November s/d 6 Desember1966 di Phnom Penh) di Restoran Senayan

8

5563 Seorang pejabat sedang memberikan sambutandi dalam restoran yang disaksikan oleh seluruhtamu undangan

66-16696

5564 Tampak dari belakang seorang pejabat sedangmemberikan sambutan di dalam restoran yangdisaksikan oleh seluruh tamu undangan

66-16697

5565 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16698

hal.555

Page 329: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5566 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16699

5567 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16700

5568 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16701

5569 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16702

5570 Penyerahan piagam penghargaan kepadaseorang atlet di dalam restoran oleh seorangpejabat

66-16703

1966.12.24 Perkara Peristiwa G30S diadili oleh Mahmilubdi gedung Bappenas Taman Suropati, Jakarta.Perkara ex. Men/Pangau Omar Dhani

5571 Para pejabat dan pengunjung sedang berdiri didepan tempat duduknya saat berada di ruangansidang pengadilan

66-16709

5572 Omar Dhani sedang duduk di kursi terdakwamendengarkan putusan sidang oleh hakimMahmilub

66-16711

5573 Para pejabat TNI dan pengunjung sedangmendengarkan putusan sidang di ruang sidangpengadilan

66-16712

5574 Para pejabat TNI dan pengunjung yang hadirmendengarkan sidang di ruang sidang pengadilan

66-16713

5575 Para pejabat TNI dan pengunjung yang sedangmendengarkan sidang di ruang sidang pengadilan

66-16714

5576 Para pejabat TNI yang sedang mendengarkansidang di ruang sidang pengadilan

66-16715

5577 Para pejabat TNI yang hadir dalam persidangantersebut.

66-16717

5578 Para pejabat TNI dan pengunjung sedangmendengarkan sidang di ruang sidang pengadilan

66-16727

5579 Oditur sedang membacakan dakwaan terhadapterdakwa.

66-16728

5580 Beberapa polisi militer sedang berjaga di luarsidang pengadilan

66-16729

5581 Pengunjung sidang yang berada di urutan kursipaling belakang sedang mendengarkan sidang diruang sidang pengadilan

66-16730

5582 Dua polisi militer sedang berjaga di dalam sidangpengadilan

66-16732

5583 Beberapa polisi militer dan seorang Kowadsedang duduk di ruang sidang pengadilan

66-16733

hal.555

Page 330: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5584 Seorang angkatan udara sedang menerangkansesuatu hal di dalam sidang pengadilan

66-16737

5585 Beberapa tentara dan Kowad sedang berbincangdi ruang pustaka

66-16739

5586 Foto diri seorang Kowad di ruang pustaka 66-167405587 Beberapa tentara dan Kowad sedang berbincang

di ruang pustaka66-16741

1966.12.24 HUT ke-17 Kodam V Djaya: berziarah ke TMPKalibata, Jakarta

16

5588 Pembacaan doa oleh seorang pendeta padaupacara kemiliteran di halaman makam pahlawandalam rangka ziarah kubur

66-16580

5589 Amirmachmud yang saat itu menjabat sebagaiPanglima Kodam V Djaya berdiri tegak memimpinupacara di halaman makam pahlawan

66-16581

5590 Amirmachmud sedang menandatangani sebuahdokumen disaksikan dua orang pejabat danseorang petugas di halaman makam pahlawan

66-16582

5591 Amirmachmud sedang menandatangani sebuahdokumen disaksikan dua orang pejabat danseorang petugas di halaman makam pahlawan

66-16583

5592 Amirmachmud sedang meletakkan karanganbunga dibantu oleh petugas di di halaman makampahlawan

66-16584

5593 Amirmachmud sedang membacakan sambutanselaku inspektur upacara di di halaman makampahlawan didampingi dua ajudannya

66-16585

5594 Amirmachmud sedang menabur bunga di salahsatu makam di makam pahlawan diikuti olehpejabat lainnya

66-16586

5595 Amirmachmud selaku inspektur upacara sedangmembacakan sambutan di di halaman makampahlawan didampingi dua ajudannya

66-16587

5596 Amirmachmud sedang menabur bunga dimakam Letjen Soeprapto diikuti oleh pejabat TNIlainnya

66-16588

5597 Amirmachmud sedang mengheningkan cipta diikuti oleh para peserta lainnya dalam upacara dimakam pahlawan

66-16589

5598 Para pejabat TNI sedang menabur bunga dimakam Jenderal Ahmad Yani setelah upacara dimakam pahlawan

66-16590

5599 Seorang isteri TNI (anggota Persit) sedangmenabur bunga di salah satu makam di makampahlawan

66-16591

5600 Tampak makam Raden Eddy Martadinatadiantara makam-makam lainnya di makampahlawan

66-16592

hal.555

Page 331: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5601 Tampak makam Raden Eddy Martadinatadiantara makam-makam lainnya di makampahlawan

66-16593

5602 Amirmachmud sedang menabur bunga di atasmakam Jenderal Ahmad Yani disaksikan olehpejabat TNI lainnya

66-16594

5603 Amirmachmud sedang berjalan meninggalkanareal makam pahlwan diikuti oleh para pejabatTNI lainnya

66-16595

1966.12.27 Presidium Kabinet Ampera menerima paraPanglima dari keempat angkatan TNI di IstanaBogor

9

5604 Laksamana Moeljadi sedang melambaikantangan dari dalam mobilnya

66-16742

5605 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberbincang dengan seorang wartawan setibanyadi Istana Bogor diantara para tamu lainnya

66-16743

5606 Adam Malik sedang berjalan menuju Istana Bogorbersama dua orang wartawan yang mengiringinya

66-16744

5607 Kapolri Inspektur Jenderal (Pol) SoetjiptoJoedodihardjo sedang diwawancarai seorangwartawati di teras Istana Bogor

66-16745

5608 Presiden Soekarno sedang bersender di pinggirpagar Istana saat diwawancarai oleh parawartawan dan wartawati. Tampak presidenSoekarno hanya mengenakan kaos singlet dancelana panjang

66-16748

5609 Presiden Soekarno sedang bersender di pinggirpagar Istana saat diwawancarai oleh parawartawan dan wartawati. Tampak PresidenSoekarno dengan tersenyum menjawabpertanyaan para wartawan tersebut

66-16749

5610 Mobil bernomor B-27 yang dinaiki oleh pejabatnegara sedang dikerumuni oleh banyak wartawandan wartawati di depan Istana Bogor

66-16751

5611 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangdikerumuni para wartawan saat berada disamping mobil

66-16752

5612 Presiden Soekarno sedang bersender di pinggirpagar Istana saat diwawancarai oleh parawartawan dan wartawati. Tampak PresidenSoekarno sedang menjawab pertanyaan parawartawan tersebut

66-16764

1966.12.27 Presidium Kabinet Ampera menerimaPanglima dari keempat Angkatan di Istana.

3

5613 Jenderal Soeharto diwawancarai oleh parawartawan.

66-16746

5614 Jenderal Soeharto diwawancarai oleh parawartawan. Tampak Adam Malik (1).

66-16753

5615 Jenderal Soeharto diwawancarai oleh parawartawan. Tampak Adam Malik (2).

66-16755

hal.555

Page 332: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966.12.28 Show of Force dan Apel Siaga Kodam V Djaja 10

5616 Satu peleton pasukan Kodam V Jaya lengkapdengan senjatanya sedang berjalan di depanHotel Indonesia saat mengadakan Show of Force

66-16635

5617 Satu peleton pasukan Kodam V Jaya denganmeniup terompet sedang berjalan di depan HotelIndonesia saat mengadakan Show of Force

66-16636

5618 Satu peleton pasukan Kodam V Jaya lengkapdengan senjatanya sedang berjalan di depanHotel Indonesia saat mengadakan Show of Force

66-16637

5619 Satu peleton pasukan Kodam V Jaya lengkapdengan senjatanya sedang berjalan di depanHotel Indonesia saat mengadakan Show of Force

66-16639

5620 Sebuah tank altileri lengkap dengan pasukannyasedang berjalan di depan Hotel Indonesia saatmengadakan Show of Force

66-16641

5621 Tiga buah tank altileri lengkap denganpasukannya sedang berjalan di depan HotelIndonesia saat mengadakan Show of Force

66-16642

5622 Puluhan pasukan Kodam V Jaya berbaris didepan puluhan tank altileri saat apel siaga diSenayan

66-16648

5623 Puluhan pasukan Kodam V Jaya berbaris didepan puluhan tank altileri saat apel siaga diSenayan

66-16649

5624 Seorang pejabat Polri sedang menandatanganisebuah dokumen disaksikan oleh Amirmachmuddan pejabat lainnya di lapangan Senayan

66-16653

5625 Amirmachmud sedang berdiri di atas podiumdiantara para pejabat lainnya di lapanganSenayan

66-16657

1966.12.29 Tim Asian Games V diterima DirektoratJenderal Olah Raga di Markas Besar Ganefo diSenayan

1

5626 Laporan kedatangan tim olah raga dari AsianGames V Bangkok kepada Direktorat JenderalOlah Raga di Markas Besar Ganefo di Senayan

66-16708

1966.12.31 Demonstrasi KAPPI Jaya Laskar IchwanRidwan Rais di Merdeka Barat No. 14, Jakarta

1

5627 Pemuda dan pemudi Kesatuan Aksi PemudaPelajar Indonesia (KAPPI) Jaya Laskar IchwanRidwan Rais dengan membawa beberapabendera sedang berdemonstrasi di MerdekaBarat No. 14, Jakarta

66-16794

1966.12.31 Pelantikan empat duta besar RepublikIndonesia di Istana Bogor

4

hal.555

Page 333: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5628 Presiden Soekarno, Jenderal Soeharto, danAdam Malik sedang berbincang di dalam IstanaBogor dengan dikelilingi para wartawan

66-16796

5629 Upacara pengambilan sumpah seorang dutabesar RI oleh Presiden Soekarno di depan paramenteri kabinetnya, empat duta besar yangdilantik, dan para pejabat negara lainnya

66-16797

5630 Upacara pengambilan sumpah seorang dutabesar RI oleh Presiden Soekarno di depan paramenteri kabinetnya, empat duta besar yangdilantik, dan para pejabat negara lainnya

66-16798

5631 Seorang pejabat negara sedang membacakansambutan di depan Presiden Soekarno, paramenteri kabinet, dan para pejabat lainnya

66-16799

1966 Apel Siaga Sekretaris Bersama GolonganKarya MPRS Anggota Front Nasional JJsekaligus membentuk Barisan Sukarno diMerdeka Barat F.N Merdeka Selatan

9

5632 Suasana apel, tampak sebelah kanan seoranglelaki mengenakan pakaian berwarna putih danmemakai peci sedang membacakan naskah dihadapan inspektur apel siaga

66-249

5633 Tampak seorang lelaki sedang menempelkantulisan mengenai Bung Karno di kaca depan mobil

66-250

5634 Tampak dekat, seorang lelaki mengenakanpakaian berwarna putih dan memakai pecisedang membacakan naskah

66-251

5635 Tampak inspektur apel sedang menyematkanslempang kepada seorang wanita

66-252

5636 Ribuan orang memadati lanpangan, tampak duaspanduk yang terbentang diatas bertuliskan,"Hidup barisan Sukarno" dan "Hidup Bung Karno"dari Sekber Golkar dan tampak beberapaspanduk lain di pinggir pagar

66-254

5637 Ribuan orang memadati lanpangan, tampak duaspanduk yang terbentang diatas bertuliskan,"Hidup barisan Sukarno" dan "Hidup Bung Karno"dari Sekber Golkar dan tampak beberapaspanduk lain di pinggir pagar (1)

66-254

5638 Tampak di lapangan apel siaga, beberapa orangberdiri di belakang komandan apel mengenakanslempang

66-256

5639 Seorang lelaki mengenakan baju putih berdiri dipinggir jalan, tampak sedang memberikan aba-aba pada mobil yang sedang melintas

66-257

hal.555

Page 334: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5640 Puluhan orang Sekretariat bersama GolonganKarya Anggota Front Nasional berdiri di belakangtali pembatas, membawa bendera

66-258

1966 Menteri Penerangan Mayor Jenderal Achmadimenerima kunjungan Duta Besar Bulgaria diKebon Sirih 76

4

5641 Duta Besar Bulgaria tengah berjalan bersamadengan Menteri Penerangan Mayjen JenderalAchmadi

66-937

5642 Duta Besar Bulgaria tengah beramah tamahdengan Menteri Penerangan Mayjen Achmadi

66-938

5643 Menteri Penerangan Mayjen Jenderal terlihatmendengarkan dengan seksama penjelasan yangsedang disampaikan oleh Duta Besar Bulgaria

66-939

5644 Tampak depan Duta Besar Bulgaria tengahberbincang - bincang dengan MenteriPenerangan Mayjen Achmadi

66-940

1966 Menteri Penerangan Mayor Jenderal Acmadimenerima Ketua Parkindo

3

5645 Menteri Penerangan Mayor Jenderal Achmaditengah beramah tamah dengan Ketua Parkindo

66-941

5646 Tampak Belakang Menteri Penerangan MayorJenderal Achmadi dengan seksamamendengarkan penjelasan yang disampaikanoleh Ketua Parkindo

66-946

5647 Ketua Parkindo tengah menyampaikanpenjelasan kepada Menteri Penerangan MayorJenderal Achmadi

66-947

1966 Menteri Penerangan Mayor Jenderal Acmadidi Kebon Sirih No. 76 menerima delegasi "Up-Grading P.W.I"

4

5648 Tiga orang Delegasi "Up-Grading P.W.I" sedangmenyerahkan Cinderamata kepada MenteriPenerangan Mayjen Achmadi

66-942

5649 Menteri Penerangan Mayjen Achmadi sedangmemberikan pengarahan kepada Delegasi "Up-Grading P.W.I"

66-943

5650 Tiga orang Delegasi "Up-Grading P.W.I" sedangmendengarkan dengan pengarahan dari MenteriPenerangan Mayjen Achmadi

66-944

5651 Tampak samping Menteri Penerangan MayjenAchmadi tengah beramah tamah denganDelegasi "Up-Grading P.W.I"

66-945

1966 Menteri Penerangan Major Jendral Acmadimenerima Duta Besar Australia K.C.OSHANN.BE di Kantornya Kebon Sirih no.76

3

5652 Tampak Mayor Jenderal Acmadi bersama K.COShann C.BE sedang duduk di bangku sambilbercengkrama

66-1071

hal.555

Page 335: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5653 Tampak Mayor Jenderal Acmadi bersama K.COShann C.BE sedang duduk di bangku sambilbercengkrama bersama dua tamu yang lain

66-1072

5654 Tampak Mayor Jenderal Acmadi bersama K.COShann C.BE sedang duduk di bangku sambilbercengkrama (1)

66-1073

1966 Menteri Penerangan di Kebon Sirih no. 76menerima Duta Besar Perancis

4

5655 Tampak Menteri Penerangan sedang berjabattangan dengan Duta Besar Perancis di kantor

66-1081

5656 Menteri Penerangan dan Duta Besar Perancisduduk satu bangku dan sedang bercengkramadengan tiga tamu lainnya

66-1083

5657 Menteri Penerangan dan Duta Besar Perancisduduk satu bangku dan sedang bercengkramadengan tiga tamu lainnya (1)

66-1084

5658 Tampak Menteri Penerangan dan Duta BesarPerancis duduk dalam satu bangku

66-1085

1966 Apel Siaga Menyongsong Sidang MPRS diFront Nasional penyerbuan Gedung Partindodi sebelah Merdeka Selatan

11

5659 Tampak dekat seorang lelaki memakai pakaianberwarna putih, menggunakan peci dan kacamata hitam sedang berdiri di panggung apelmemegang map tangan sebelah kanan dantangan sebelah kiri memegang microfon

66-3545

5660 Tampak puluhan orang berkumpul membawaspanduk dan bendera dan terlihat seorang lelakimemakai pakaian berwarna putih, menggunakanpeci dan kaca mata hitam sedang berdiri dipanggung apel memegang map tangan sebelahkanan dan tangan sebelah kiri memegangmicrofon

66-3546

5661 Puluhan orang tampak sedang menunggu danmembawa spanduk

66-3547

5662 Tampak suasa apel siaga, inspektur apel sedangmembacakan naskah

66-3548

5663 Puluhan wanita berdiri di belakang tali pembatasmembawa bendera dan spanduk

66-3549

5664 Tampak para tamu undangan sedang duduk dibangku

66-3550

5665 Tampak puluhan orang sedang menyerbuBangunan Front-Nasional daerah Djakarta Rayadengan membawa tongkat

66-3552

5666 Tampak puluhan orang sedang menyerbuBangunan Front-Nasional daerah Djakarta Rayadengan membawa tongkat (1)

66-3553

5667 Tampak puluhan orang sedang menyerbuBangunan Front-Nasional daerah Djakarta Rayadengan membawa tongkat (2)

66-3554

hal.555

Page 336: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5668 Tampak puluhan orang sedang menyerbuBangunan Front-Nasional daerah Djakarta Rayadengan membawa tongkat (3)

66-3555

5669 Puluhan orang berbondong-bondong disekitarbangunan Front-Nasional daerah Djakarta Rayadengan membawa tongkat.

66-3557

1966 Apel Briefing dan Serah Terima Jabatan olehMenteri Penerangan di Kebon Sirih 76

15

5670 Tampak Menteri Penerangan berdiri di mimbarupacara yang terdapat spanduk bertuliskan,"Sukarelawan Dep. Penerangan", sedangmemberikan hormat yang diikuti oleh petugasdibelakangnya yang mengenakan pakaian dinasharian

66-4198

5671 Petugas pengibar bendera sedang mengibarkanbendera Merah Putih dan tampak MenteriPenerangan sedang memberikan penghormatan

66-4199

5672 Tampak seorang lelaki petugas upacara sedangmembacakan naskah di depan MenteriPenerangan

66-4200

5673 Tampak Menteri Penerangan sedang bersedekapkedua tangannya berdiri di atas mimbar upacara

66-4201

5674 Tampak barisan puluhan ibu-ibu dharma wanitayang mengenakan pakaian nasional (jarik dankebaya) dalam satu barisan

66-4202

5675 Dalam satu barisan tampak puluhan pegawailelaki dan perempuan sedang melakukan istirahatdi tempat

66-4203

5676 Tampak dari belakang, peserta apel briefingyang berdiri di halaman dan Menteri Peneranganyang berdiri di mimbar upacara

66-4204

5677 Tampak di ruang rapat, Menteri Peneranganmemimpin rapat serah terima jabatan

66-4205

5678 Tampak dari samping, Menteri Penerangansedang memimpin rapat dan terlihat pejabatnegara duduk di depannya sedang menulis

66-4206

5679 Suasana penandatanganan serah terima jabatan 66-4207

5680 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(1)

66-4208

5681 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(2)

66-4209

5682 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(3)

66-4210

5683 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(4)

66-4211

5684 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(5)

66-4212

5685 Suasana penandatanganan serah terima jabatan(6)

66-4213

hal.555

Page 337: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966 Apel Siaga Pegawai Kementerian Penerangandi Jalan. Kebon Sirih no.76 Inspektur UpacaraAsisten Penerangan Urusan Ketua Umum Drs.Sk. Bonar

9

5686 Tampak Drs. SK. Bonar sebagai AsistenPenerangan sedang menjadi inspektur upacarapada apel siaga yang berdiri di panggung papanyang terdapat spanduk yang bertuliskan,"Relawan Dep. Penerangan", di belakangnyaterlihat beberapa pegawai dan dharma wanitasedang berbaris di depan bangunan

66-5242

5687 Sedang berlangsung pengibaran bendera merahputih oleh dua petugas upacara. Tampakinspektur beserta peserta upacara terlihat sedangmelihat proses pengibaran dan memberikanpenghormatan kepada bendera merah putih

66-5243

5688 Pegawai Kementerian Penerangan berdiri di atasrerumputan halaman mengenakan pakaian dinasharian sedang memberikan penghormatan

66-5244

5689 Dharma wanita Kementerian Penerangan yangmengenakan pakaian nasional (jarik dan kebaya)berbaris di baris depan, tampak di samping kiridan baris belakang beberapa pegawai laki-lakiyang mengenakan pakaian berwarna putih

66-5245

5690 Tampak dalam barisan puluhan pegawai laki-lakiyang berdiri mengenakan pakaian berwarnaputih. Di sebelah kanan tiga orang petugasupacara yang berseragam dinas harian danmenggunakan peci, tampak seorang wanitapetugas upacara yang membawa sebuah naskahdi tangan kirinya.

66-5246

5691 Tampak samping, seorang wanita petugasupacara sebagai komandan upacara sedangberdiri di depan inspektur upacara danmemberikan penghormatan

66-5247

5692 Inspektur upacara sedang memberikan amanatpada apel siaga Kementerian Penerangan

66-5248

5693 Tampak seorang wanita petugas upacara berdiridi hadapan inspektur upacara sedangmembacakan naskah

66-5249

5694 Suasana apel siaga pegawai KementerianPenerangan di Jl. Kebon Sirih No. 76.

66-5250

1966 Sidang Mahmilub 15695 Tim Pembela sedang membacakan belaan

terhadap terdakwa dalam sidang MahmilubPeristiwa G30 S

66-6051

hal.555

Page 338: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1966 Keberangkatan Menteri Penerangan DS.Rumambi dari Pelabuhan Udara Kemayoranke Djenewa AL. Untuk menghadiri KonferensiDunia Tentang Gereja dan MasyarakatSetempat

23

5696 Menteri Penerangan DS Rumamdi tampakberbicara dengan seseorang di depan Mobilmenjelang keberangkatannya ke Djenewa.

66-6607

5697 Menteri Penerangan DS Rumamdi tampakbersama dua orang pejabat negara di ruangandalam suatu ruangan

66-6608

5698 Suasana menjelang keberangkatan MenteriPenerangan dari Pangkalan Oedara KemayoranKe Djenewa AL.

66-6609

5699 Suasana menjelang keberangkatan MenteriPenerangan dari Pangkalan Oedara KemayoranKe Djenewa AL (2)

66-6610

5700 Ds.WJ Rumambi sedang bercengkarama denganpara pejabat negara sesaat sebelummeninggalkan Jakarta menuju Djenewa.

66-6611

5701 Ds.WJ Rumambi sedang bercengkarama denganpara pejabat negara sesaat sebelummeninggalkan Jakarta menuju Djenewa.

66-6612

5702 Ds.WJ Rumambi sedang merokok bersamadengan para pejabat negara sesaat sebelummeninggalkan Jakarta menuju Djenewa.

66-6613

5703 Tampak Ds. WJ Rumambi diantara rombonganyang akan menuju ke Djenewa AL.

66-6614

5704 Tampak Ds. WJ Rumambi sedang berdiskusidengan seorang sesaat sebelum berangkat keDjenewa AL.

66-6615

5705 Tampak Rombongan Ds. WJ Rumambimenjelang keberangkatannya dari Kemayoranmenuju Djenewa

66-6616

5706 Ds. WJ Rumambi sedang mengadakanpembekalan menjelang keberangkatan menujuDjenewa

66-6617

5707 Ds. WJ Rumambi sedang tersenyum bersamarombongan menjelang keberangkatannya dariKemayoran menuju Djenewa

66-6618

5708 Tampak Rombongan Ds. WJ Rumambimenjelang keberangkatannya dari Kemayoranmenuju Djenewa (2)

66-6619

5709 Suasana menjelang keberangkatan Ds. WJRumambi menjelang keberangkatannya dariKemayoran menuju Djenewa.

66-6620

5710 Ds. WJ Rumambi sedang duduk dan berbicaradengan para tamu menjelang keberangkatannyake Djenewa.

66-6621

5711 Suasana menjelang keberangkatan Ds. WJRumambi menjelang keberangkatannya dariKemayoran menuju Djenewa. (2)

66-6622

hal.555

Page 339: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5712 Ds. WJ Rumambi sedang berdiskusi berdiridengan tamu-tamunya.

66-6623

5713 Ds. WJ Rumambi sedang berbicara denganseseorang menjelang keberangkatannya keDjenewa

66-6624

5714 Ds. WJ Rumambi (memegang rokok) sedangberbicara dengan seseorang perwira TNI.

66-6625

5715 Ds. WJ Rumambi sedang dicium seorang anakmenjelang keberangkatannya ke Djenewa diPelabuhan Udara Kemayoran.

66-6626

5716 Suasana Keberangkatan Ds. WJ Rumambi DiHanggar Pelabuhan Udara Kemayoran

66-6627

5717 Suasana Keberangkatan Ds. WJ Rumambi DiHanggar Pelabuhan Udara Kemayoran (2)

66-6628

5718 Ds. WJ Rumambi sedang bersalaman denganseorang kru penerbangan di Hanggar PelabuhanUdara Kemayoran

66-6629

5719 Ds. WJ Rumambi menyampaikan salamperpisahan di depan pintu pesawat yang akanmembawanya ke Djenewa

66-6630

5720 Seorang tentara dan warga sipil mendengarkanpenjelasan di depan bis

66-7018

1966 Kejuaraan PSSI 1965/ 1966 di SU (StadionUtama) Senayan Hari II

1

5721 Atlet sepakbola berlari memasuki lapanganstadion utama Senayan

66-8523

1966 HUT Kostrad (Komando Strategis A.D) diSenayan

1

5722 Jenderal Soeharto sedang melakukan inpeksipersiapan HUT kostrad di Senayan

66-8600

5723 Deretan mobil tank baja di Senayan 66-86015724 Mobil-mobil tank baja yang dipersiapan untuk

acara HUT Kostrad di Senayan66-8602

1966 Pagelaran Seni Tari 25725 Pagelaran seni tari dalam rangka resepsi

pernikahan (1)66-9503

5726 Pagelaran seni tari dalam rangka resepsipernikahan (2)

66-9546

1966 Mubes (Musyarawarah Besar) ketiga angkatan45 di Jakarta

9

5727 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (39) 66-9780

5728 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (40) 66-9781

5729 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (41) 66-9837

5730 Mubes III angkatan 45 sedang berlangsung (42) 66-9838

5731 Seorang peserta Musyawarah Besar III angkatan45 sedang berbicara di atas podium (1)

66-9839

5732 Seorang peserta Musyawarah Besar III angkatan45 sedang berbicara di atas podium (2)

66-9841

hal.555

Page 340: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5733 Seorang peserta Musyawarah Besar III angkatan45 sedang berbicara di atas podium (3)

66-9844

5734 Seorang peserta Musyawarah Besar III angkatan45 sedang berbicara di atas podium (4)

66-9845

5735 Seorang peserta Musyawarah Besar III angkatan45 sedang berbicara di atas podium (5)

66-9847

5736 Peserta Musyawarah Besar III angkatan 45terlihat sedang bersantai

66-9850

1966 Kunjungan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta rombongan ke Aljazair

7

5737 Beberapa tokoh tampak dalam gambar sepertiSarino Mangunpranoto dan Adam Malik

66-10721

5738 Adam Malik menyambut tamu undangan yanghadir

66-10722

5739 Adam Malik juga menyambut tamu undangan darinegara sahabat yang hadir

66-10723

5740 Duta besar negara sahabat yang hadir dalamacara tersebut

66-10724

5741 Duta besar perwakilan Indonesia di luar negerijuga tampak hadir dalam acara tersebut

66-10725

5742 Duta besar Aljazair yang hadir dalam acaratersebut

66-10727

5743 Duta besar Aljazair bersama dengan Adam Malikdalam acara tersebut

66-10728

1966 Kunjungan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta rombongan ke Aljazair

20

5744 Para anggota rombongan sedang bersantaisebelum pertemuan dengan Menteri Luar NegeriAljazair.

66-10776

5745 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika(dua dari kanan) tengah beramah tamah denganMenteri Luar Negeri Adam Malik

66-10777

5746 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangmendengarkan penjelasan yang disampaikanoleh Menteri Luar Negeri Aljazair AbdelazizBouteflika (tiga dari kanan)

66-10778

5747 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika(dua dari kanan) sedang berjabat tangan denganseorang anak kecil

66-10779

5748 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika(dua dari kanan) sedang mendengarkanpenjelasan yang disampaikan oleh Menteri LuarNegeri Adam Malik

66-10780

5749 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika(dua dari kanan) dan Menteri Luar Negeri AdamMalik tertawa bersama

66-10782

5750 Tampak empat orang pejabat negara tengahduduk bersama

66-10783

hal.555

Page 341: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5751 Suasana ramah tamah dalam acara kunjungan keNegara Aljazair

66-10784

5752 Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malik tengahberbincang dengan Pejabat Negara

66-10785

5753 Tampak samping Suasana ramah tamah dalamacara kunjungan ke Negara Aljazair

66-10786

5754 Tampak depan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta Atase Militer Negara Asing tengah berfotobersama

66-10787

5755 Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malik tengahberjabat tangan dengan Anggota Militer NegaraAljazair

66-10788

5756 Salah satu pejabat negara Indonesia yang ikutdalam rombongan Menlu Adam Malik.

66-10790

5757 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik sedang beramah tamah dengan pejabatNegara Aljazair

66-10789

5758 Tampak Menteri Luar Negeri Aljazair AbdelazizBouteflika sedang memberikan jalan kepadaMenteri Luar Negeri Adam Malik

66-10791

5759 Suasana dalam kunjungan ke Negara Aljazair,Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malik tengahberbincang dengan Menteri Luar Negeri AljazairAbdelaziz Bouteflika

66-10793

5760 Tampak samping pejabat negara Indonesiasedang beramah-tamah dengan pejabat negaraAljazair

66-10794

5761 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik sedang berbincang-bincang dengan salahsatu pejabat negara Indonesia

66-10796

5762 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik sedang mendengarkan penjelasan yangdisampaikan oleh salah satu pejabat negaraIndonesia

66-10797

5763 Tampak samping Menteri Luar Negeri AljazairAbdelaziz Bouteflika sedang mendengarkanpenjelasan yang disampaikan oleh salah satupejabat negara Indonesia

66-10798

1966 Kunjungan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta rombongan ke Aljazair

59

5764 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangmendengarkan penjelasan dari Pejabat NegeraAljazair

66-10856

5765 Tampak beberapa Pejabat Negara dari NegaraTunisia, Tjekoslowakia, Austria sedang beramah-tamah

66-10857

5766 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik sedang meletakkan karangan bunga

66-10860

5767 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedang berjalanbersama pejabat negaraAljazair dan Indonesia,Tampak dua orang sedang membawa karanganbunga

66-10863

hal.555

Page 342: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5768 Tampak Karangan Bunga BertuliskanL'Hommage De L'Emir Abdelkader, Malik MinistreDes Affaires Etrangeres, De La RepubliqueD'Indonesie"

66-10865

5769 Tampak belakang Menteri Luar Negeri AdamMalik tengah berbincang dengan Menteri LuarNegeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika

66-10869

5770 Tampak beberapa bangunan situs sejarah kunoTipaza (sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago)

66-10871

5771 Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malik beradaditengah - tengah dua orang pejabat Indonesia

66-10872

5772 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik berjalan bersama-sama para pejabatNegara Aljazair dan Indonesia

66-10873

5773 Tampak depan Menteri Luar Negeri Adam Maliksedang berjalan sambil beramah-tamah denganpejabat Indonesia

66-10874

5774 Tampak salah satu bangunan situs sejarah kunoTipaza (sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago)

66-10875

5775 Tampak Menteri Luar Negeri Adam Malikbersama rombongan dan Pejabat Aljazair sedangberkunjung Tipaza (sisa peradaban mulai abadke-6 SM yang merupakan kota pantai pertamayang menjadi pusat perdagangan kartago)

66-10876

5776 Tampak belakang seseorang sedang berjalan-jalan di Tipaza (sisa peradaban mulai abad ke-6SM yang merupakan kota pantai pertama yangmenjadi pusat perdagangan kartago)

66-10877

5777 Tampak belakang seorang pewarta sedangmendokumentasikan kunjungan Menteri LuarNegeri Adam Malik bersama rombongan danPejabat Aljazair di Tipaza (sisa peradaban mulaiabad ke-6 SM yang merupakan kota pantaipertama yang menjadi pusat perdagangankartago)

66-10878

5778 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik tengah menunjuk kesalah satu bangunan diTipaza (sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago

66-10880

5779 Menteri Luar Negeri Adam Malik tengah beramah-tamah dengan pejabat negara Indonesia danAljazair, Tampak dibelakang Pantai Mediterania

66-10881

hal.555

Page 343: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5780 Tampak beberapa masyarakat aljazair sedangmemainkan alat musik tradisional aljazair

66-10884

5781 Tampak samping beberapa masyarakat aljazairtengah melakukan upacara adat

66-10886

5782 Tampak suasana didalam stadion 66-108875783 Menteri Luar Negara Adam Malik (dua dari kiri)

duduk bersama Presiden Houari Boumédiènne(pojok kanan)

66-10888

5784 Seorang pejabat negara Aljazair sedang berdiribersama tiga pejabat militer Aljazair

66-10889

5785 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberamah-tamah dengan tiga orang pejabat negara

66-10890

5786 Menteri Luar Adam Malik sedang beramah-tamahdengan pejabat negara Aljazair dan tampak duaorang pejabat negara Indonesia sedangmengamati

66-10894

5787 Suasana Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberamah-tamah dengan beberapa pejabatnegara Indonesia dan Aljzair tampak petugasdokumentasi tampak sedang mendokumentasinya

66-10897

5788 Bendera Indonesia berkibar, tampak dibelakangsuasana pemandangan kota aljazair

66-10898

5789 Tampak seorang wanita berdiri dipintu masukyang bertuliskan "Kedutaan Besar RepublikIndonesia"

66-10899

5790 Tampak depan beberapa pejabat sedangmelakukan Pertemuan, tampak Menteri LuarNegeri Adam Malik (tiga dari depan)

66-10900

5791 Tampak pewarta berita sedang mengabadikangambar jalannya pertemuan antara Menteri LuarNegeri Adam Malik dan Menteri Luar NegeriAljazair Abdelaziz Bouteflika

66-10901

5792 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika(dua dari kiri) sedang mencatat, tampakdibelakang dua orang pewarta tengah memeriksakamera

66-10902

5793 Tampak samping kanan suasana pertemuanantara Menteri Luar Negeri Adam Malik danMenteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflikaberserta pejabat negara Indonesia dan Aljazair

66-10903

5794 Tampak depan suasana pertemuan antaraMenteri Luar Negeri Adam Malik dan MenteriLuar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflika bersertapejabat negara Indonesia dan Aljazair

66-10904

5795 Tampak samping kanan Menteri Luar NegeriAdam Malik sedang melihat ke arah para pewartaberita

66-10906

hal.555

Page 344: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5796 suasan kota Aljazair (diambil dari dalam mobil) 66-10907

5797 Tampak depan Masjid Sidi Uqba 66-109085798 Tampak beberapa bangunan bertingkat di kota

Aljazair66-10909

5799 Tampak dari dalam mobil suasana perkotaan diAljazair

66-10910

5800 Suasana kota Aljazair, tampak sebuah mobilsedang melintas

66-10911

5801 Beberapa orang tengah beramah-tamah, tampakdua mobil sedang terparkir

66-10912

5802 Suasana iring-iriangan rombongan pejabatnegara Indonesia dan Aljazair

66-10913

5803 Tampak depan Menteri Luar Negeri Adam Maliksedang berjalan bersama rombongan pejabatIndonesia dan Aljazair

66-10914

5804 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik sedang berjalan bersama rombonganpejabat Indonesia di situs sejarah kuno Tipaza(sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago)

66-10917

5805 Tampak samping bangunan situs sejarah kunoTipaza (sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago)

66-10918

5806 Tampak seseorang tengah menundukan kepaladi salah satu bangunan situs sejarah kuno Tipaza(sisa peradaban mulai abad ke-6 SM yangmerupakan kota pantai pertama yang menjadipusat perdagangan kartago)

66-10919

5807 Tampak depan Menteri Luar Negeri Adam Maliksedang berjalan bersama rombongan pejabatIndonesia menelusuri satu persatu bangunansitus sejarah kuno Tipaza (sisa peradaban mulaiabad ke-6 SM yang merupakan kota pantaipertama yang menjadi pusat perdagangankartago)

66-10920

5808 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberamah-tamah dengan beberapa pejabat negara

66-10922

5809 Tampak suasana pemandanan perkotaan Aljazair(pengambilan gambar dari sebuah celahbangunan)

66-10923

5810 Tampak samping bangunan Katedral Notre Damed'Afrique (basilika Katolik di Aljir, Aljazair)

66-10924

5811 Tampak depan Katedral Notre Dame d'Afrique(basilika Katolik di Aljir, Aljazair)

66-10925

5812 Tampak tiga orang Aljazair sedang melintas disamping Katedral Notre Dame d'Afrique (basilikaKatolik di Aljir, Aljazair)

66-10926

5813 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflikatengah berbincang-bincang dengan seorangpejabat negara Indonesian

66-10927

hal.555

Page 345: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5814 Menteri Luar Negeri Aljazair Abdelaziz Bouteflikatengah berbincang-Bincang dengan beberapapejabat negara Indonesian

66-10928

5815 Tampak samping Menteri Luar Negeri Aljazairdengan salah satu pejabat negara Indonesia

66-10929

5816 Tampak samping pejabat negara Indonesiatengah beramah tamah dengan Pejabat negaraAljazair

66-10930

5817 suasana pemandangan perkotaanAljazair.tampak Lautan meiditerania

66-10931

5818 Tampak dari atas suasana perkotaanAljazair,terlihat Lautan Meiditerania

66-10933

5819 Pertemuan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta pejabat negara Indonesia sedangberamah tamah dengan beberapa pejabat negaraAljazair

66-10936

5820 Tampak samping Menteri Luar Negeri AdamMalik duduk bersama pejabat negara Indonesia

66-10937

5821 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedang beramahtamah dengan pejabat negara Indonesia

66-10938

5822 Tampak depan Menteri Luar Negeri Adam Maliktengah berjalan bersama dengan pejabat negaraIndonesia

66-10940

1966 Kunjungan Menteri Luar Negeri Adam Malikbeserta rombongan ke Aljazair

4

5823 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangmemberikan hormat kepada barisan prajuritmiliter Aljazair

66-11043

5824 Tampak pertemuan Menteri Luar Negeri AdamMalik dengan Presiden Aljazair HouariBoumédiènne

66-11067

5825 Tampak samping Presiden Houari Boumédiènnesedang berbincang-bincang dengan Menteri LuarNegeri Adam Malik

66-11068

5826 Tampak depan tengah duduk bersama MenteriLuar Negeri Adam Malik dengan Presiden AljazairHouari Boumédiènne

66-11069

1966 Saudara Anwar Kepala Kamar Gelap (Foto) diBelakang Kerja Tulisnya (No. 1 Dari Kanan)

1

5827 Saudara Anwar tengah beramah tamah denganrekan kerja di ruang kerjanya

66-16750 1

1966 Ruang Pameran 25828 Suasana ruang pameran. 66-127475829 Suasana ruang pameran. 66-12748

1966 Pertemuan Bersama Organisasi Induk OlahRaga Seki bersama dan Lain-lain di MarkasBerkas Ganefo Senayan

9

5830 Suasana ruang rapat, para angota rapat tampaksedang duduk di bangku yang sesuai dengannomor-nomor dimeja

66-16768

hal.555

Page 346: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5831 Suasana ruang rapat, para anggota rapat tampaksedang duduk di bangku yang sesuai dengannomor-nomor dimeja (1)

66-16769

5832 Tampak beberapa orang anggota sedang dudukdi meja nomor empat

66-16770

5833 Tampak tiga orang lelaki sedang duduk di mejanomor delapan

66-16771

5834 Tampak dua orang sedang berdiskusi diantarabeberapa anggota yang duduk di meja nomorsembilan

66-16772

5835 Para anggota tampak sedang menulis 66-167735836 Suasana ruang rapat, para anggota sedang

memperhatikan66-16774

5837 Tampak pemimpin Organisasi Induk Olah RagaSeki sedang berbicara di meja nomor duabersama pemimpin yang lain

66-16775

5838 Di meja nomor 14 tampak beberapa anggotayang sedang memperhatikan dan menulis

66-16776

1967.01.08 D.L KAMI/KAPPI/ DJAJA menghadap pimpinanMuhammadiyah di Menteng Raya-62.

5839 Tampak dari belakang anggota KAMI, KAPPI,dan DJAJA sedang berkumpul di depan sebuahgedung.

67-277

1967.01.10 Appel Orba dan peringatan 1 Tahundicetuskannya Tri Tura di UniversitasIndonesia, Salemba.

5840 Tampak seorang orator sedang melakukan orasidi tengah mahasiswa yang ada.

67-135

5841 Suasana apel Orba dan Peringatan 1 Tahundicetuskannya Tri Tura di Universitas Indonesia,Salemba.

67-151

1967.01.23 Kunjungan Delegasi Malaysia ke Indonesia 34

5842 Suasana rapat dengan Ketua Gabungan VKomando Operasi Tertinggi

67-470

5843 Suasana rapat dengan Ketua Gabungan VKomando Operasi Tertinggi

67-471

5844 Suasana rapat dengan Ketua Gabungan VKomando Operasi Tertinggi

67-472

5845 Suasana rapat dengan Ketua Gabungan VKomando Operasi Tertinggi

67-473

5846 Suasana rapat dengan Ketua Gabungan VKomando Operasi Tertinggi

67-474

5847 Para anggota delegasi Malaysia diterima olehSekjen Deplu RI

67-475

5848 Para anggota delegasi Malaysia diterima dandisalami satu per satu oleh Sekjen Deplu RI

67-476

5849 Pembicaraan yang terjadi antara Ketua DelegasiMalaysia Enche Nazaruddin bin Muhamaddengan Sekjen Deplu RI

67-477

5850 Suasana pembicaraan yang santai terjadi antarapara aanggota delegasi Malaysia dengan SekjenDeplu RI

67-478

hal.555

Page 347: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5851 Ketua dan anggota delegasi Malaysia diterimaoleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RISarino Mangunpranoto

67-479

5852 Beberapa orang anggota delegasi Malaysiaditerima oleh Menteri Pendidikan danKebudayaan RI Sarino

67-480

5853 Para anggota delegasi Malaysia dalampertemuan dengan Menteri Pendidikan danKebudayaan RI Sarino Mangunpranoto

67-481

5854 Para anggota delegasi Malaysia dakampertemuan dengan Menteri Pendidikan danKebudayaan RI

67-482

5855 Ketua dan para anggota delegasi Malaysia dalampertemuan di Mabes KOTI Jalan Merdeka BaratNo. 14 Jakarta

67-483

5856 Dua orang anggota delegasi Malaysia dalampertemuan di Mabes KOTI Jalan Merdeka BaratNo. 14 Jakarta

67-485

5857 Suasana rapat antara para delegasi Malaysiadengan para petinggi militer saat itu di MabesKOTI di Jalan Merdeka Barat No. 14 Jakarta

67-486

1967.01.23 Sidang Pleno DPR-GR di gedung DPR-GRSenayan Jakarta

2

5858 Suasana rapat sidang pleno DPR-GR yang terjadidi gedung DPR-GR Senayan Jakarta

67-487

5859 Para anggota DPR-GR yang mengikuti sidangpleno DPR-GR di gedung DPR-GR SenayanJakarta

67-488

1967.01.24 Kunjungan Delegasi Malaysia ke Indonesia 23

5860 Pertemuan antara anggota delegasi Malaysiadengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RISarino Mangunpranoto

67-490

5861 Perbincangan antara anggota delegasi Malaysiadengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RISarino Mangunpranoto

67-491

5862 Ketua Delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad diterima Menteri Perdagangan

67-493

5863 Pembicaraan yang terjadi antara Ketua DelegasiMalaysia Enche Nazaruddin bin Muhamaddengan Menteri Perdagangan RI

67-494

5864 Para anggota delegasi Malaysia pada saatpertemuan dengan Menteri Perdagangan RI

67-495

5865 Beberapa orang anggota delegasi Malaysia padasaat pertemuan dengan Menteri Perdagangan RI

67-496

5866 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad duduk berdampingan dengan MenteriPerdagangan dalam pertemuan tersebut

67-497

5867 Suasana pertemuan antara delegasi Malaysiadengan Menteri Perdagangan RI

67-498

hal.555

Page 348: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5868 Menteri Perdagangan RI sedang memberikanarahannya pada saat pertemuan dengan delegasiMalaysia yang sedang berkunjung ke Indonesia

67-499

5869 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad dalam pertemuan di Bank NegaraIndonesia Jalan M. H. Thamrin Jakarta

67-500

5870 Suasana pertemuan yang membahas hubunganperdagangan Malaysia - RI yang berlangsung diBank Negara Indonesia Jalan M. H. ThamrinJakarta

67-501

5871 Dalam pertemuan tersebut RI diwakili juga olehbeberapa petinggi negara. Diantaranya ialah Drs.Sasono (Kombes Polisi), Prof. Dr. Soemantri, danSoenarso (Brigjen TNI).

67-502

5872 Brigjen Soenarso sedang menyampaikanpendapatnya dalam pertemuan dengan delegasiMalaysia tersebut

67-503

5873 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad sedang memberikan sambutan dalampertemuan tersebut

67-504

5874 Suasana pertemuan yang berlangsung di BankNegara Indonesia Jalan M. H. Thamrin Jakarta

67-505

5875 Para tamu undangan yang ikut hadir danmenyaksikan pertemuan di Bank NegaraIndonesia tersebut

67-506

5876 Suasana pertemuan saat ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad sedang

memberikan sambutannya

67-507

5877 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad sedang melakukan pembicaraan nonformal setelah acara pertemuan tersebut

67-508

5878 Prof. Dr. Soemantri sedang melakukanpembicaraan non formal dengan salah seoranganggota delegasi Malaysia

67-509

5879 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad didampingi beberapa orang anggotadelegasi Malaysia lainnya sedang memberikanketerangan pers kepada para wartawan setelahacara pertemuan

67-510

5880 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad menjawab pertanyaan para wartawansatu persatu dalam konferensi pers tersebut

67-511

5881 Pembicaraan antara Prof. Dr. Soemantri dengansalah seorang anggota delegasi Malaysia

67-512

5882 Pembicaraan bebas setelah acara pertemuanberakhir antara para anggota delegasi Malaysiadengan para pejabat tinggi RI

67-513

hal.555

Page 349: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.01.25 Kunjungan delegasi Malaysia di Indonesia 56

5883 Ketua delegasi Enche Nazaruddin bin Muhamaddiikuti anggota delegasi Malaysia lainnya sedangmengambil sajian makan dalam acara jamuanmakan di Mabes KOTI Jakarta

67-552

5884 Ketua dan anggota delegasi Malaysia sedangmengambil sajian makan dalam acara jamuanmakan di Mabes KOTI Jalan Merdeka Barat No.14 Jakarta

67-553

5885 Sajian makan dalam acara jamuan makan diMabes KOTI Jalan Merdeka Barat No. 14 Jakarta

67-554

5886 Suasana jamuan makan setelah pertemuandengan dengan para petinggi militer RI di MabesKOTI

67-555

5887 Brigjen Soenarso dan Ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad memimpin dandiikuti para anggota delegasi Malaysia lainnyaketika memasuki TMP Kalibata

67-556

5888 Melakuakan penghormatan terhadap jasa parapahlawan di TMP Kalibata

67-557

5889 Acara penghormatan terhadap jasa parapahlawan di TMP Kalibata

67-558

5890 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad memberikan karangan bunga bagipara pahlawan kemerdekaan RI

67-559

5891 Brigjen Soenarso dengan dibantu oleh dua oranganggota TNI juga memberikan karangan bungabagi para pahlawan kemerdekaan RI

67-560

5892 Brigjen Soenarso dan Ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad memimpin didepan para anggota delegasi Malaysia lainnyadalam melakukan penghormatan

67-561

5893 Para anggota delegasi Malaysia yang ikut dalammelakukan penghormatan terhadap jasa parapahlawan

67-562

5894 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad ditemani Brigjen Soenarso mengisibuku tamu TMP Kalibata

67-563

5895 Brigjen Soenarso juga mengisi buku tamudidamping Ketua delegasi Malaysia EncheNazaruddin bin Muhamad

67-564

5896 Brigjen Soenarso dan Ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad melakukanpenghormatan di depan makam Jendral TNIAhmad Yani

67-565

5897 Seluruh delegasi Malaysia melakukanpenghormatan di depan makam para pahlawanrevolusi

67-566

hal.555

Page 350: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5898 Brigjen Soenarso dan Ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad memanjatkandoa di depan makam para pahlawan revolusi

67-567

5899 Salah seorang anggota delegasi Malaysiamemberikan karangan bunga di atas makamJenderal TNI Ahmad Yani

67-568

5900 Anggota delegasi Malaysia tersebut jugamenaburkan bunga di atas makam Jenderal TNIAhmad Yani

67-569

5901 Salah seorang anggota delegasi Malaysiamemberikan karangan bunga di atas makamJenderal TNI S. Parman

67-570

5902 Salah seorang anggota delegasi Malaysiamemberikan karangan bunga di atas makamJenderal TNI R. Suprapto

67-571

5903 Salah seorang anggota delegasi Malaysiamemberikan karangan bunga di atas makamJenderal TNI M. T. Harjono

67-572

5904 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad menaburkan bunga di atas makamJenderal TNI Ahmad Yani

67-573

5905 Acara tabur bunga di makam para pahlawanrevolusi

67-574

5906 Salah seorang anggota delegasi Malaysiamemberikan karangan bunga di atas makampahlawan revolusi yang beragama Kristen, yangsalah satunya adalah Pierre Tendean.

67-575

5907 Para anggota delegasi Malaysia dipimpin olehKetua Enche Nazaruddin bin Muhamad danditemani oleh Brigjen Soenarso memasuki TMPKalibata

67-582

5908 Acara tabur bunga oleh para delegasi Malaysia dimakam para pahlawan revolusi

67-583

5909 Tari-tarian yang disuguhkan dalam rangkakunjungan delgasi Malaysia tersebut.

67-621

5910 Para delegasi Malaysia yang sedang menikmatipertunjukan.

67-622

5911 Kunjungan delegasi Malaysia ke gedung GKBI(Gabungan Koperasi Batik Indonesia. ) Senayan.Ketua delegasi Enche Nazaruddin bin Muhamadtiba di tempat pertemuan

67-623

5912 Delegasi Malaysia diterima satu per satu sebelumpertemuan di gedung GKBI Jakarta

67-624

5913 Delegasi Malaysia dalam pertemuan di gedungGKBI Jakarta tersebut

67-625

5914 Pertemuan yang terjadi di gedung GKBI Jakarta 67-626

5915 Tanya jawab yang terjadi antara delegasiMalaysia dengan para pengusaha batik dalampertemuan tersebut

67-627

5916 Tanya jawab antara ketua delegasi MalaysiaEnche Nazaruddin bin Muhamad dengan salahsatu pengusaha batik dalam pertemuan tersebut

67-628

hal.555

Page 351: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5917 Pertemuan antara delegasi Malaysia dengan parapengusaha batik Indonesia di gedung GKBIJakarta

67-629

5918 Suasana tanya jawab delegasi Malaysia denganpara pengusaha batik dalam pertemuan tersebut

67-630

5919 Para delegasi Malaysia sedang diterangkanmengenai salah satu stand dalam ruang pamerandi dalam gedung GKBI

67-631

5920 Salah seorang anggota delegasi Malaysia sedangmemegang salah satu contoh kain batik

67-632

5921 Salah seorang anggota delegasi Malaysia sedangditerangkan mengenai kain batik sambilmemegang salah satu contoh kain batik

67-633

5922 Para anggota delegasi Malaysia sedangmendengarkan keterangan yang diberikan salahsatu perwakilan pengusaha batik Indonesia

67-634

5923 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad sedang memberikan bingkisan kenang-kenangan terhadap salah satu perwakilanpengusaha batik Indonesia

67-635

5924 Delegasi Malaysia sedang melihat-lihat dalamgedung GKBI Jakarta

67-636

5925 Kunjungan delegasi Malaysia ke UniversitasIndonesia Salemba

67-637

5926 Pertemuan antara mahasiswa dengan paraanggota delegasi pada saat kunjungan delegasiMalaysia ke Universitas Indonesia Salemba.

67-638

5927 Salah seorang anggota delegasi Malaysia sedangmengutarakan pendapatnya dalam pertemuantersebut.

67-639

5928 Salah satu acara dalam kunjungan delegasiMalaysia ke Universitas Indonesia Salemba

67-640

5929 Kunjungan delegasi Malaysia ke UniversitasIndonesia Salemba.

67-641

5930 Salah satu acara ospek terhadap mahasiswabaru yang terjadi pada saat kunjungan delegasiMalaysia

67-642

5931 Ketua delegasi Malaysia Enche Nazaruddin binMuhamad sedang bertukar pikitan dengan paramahasiswa dalam perkuliahan di UniversitasIndonesia Salemba

67-643

5932 Suasana perkuliahan di Universitas Indonesiayang dihadiri oleh delegasi Malaysia

67-644

5933 Para delegasi Malaysia yang ikut menghadiriperkuliahan

67-645

5934 Perkuliahan yang diberikan oleh salah seorangpengajar

67-646

hal.555

Page 352: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5935 Para delegasi menyalami dosen pengajar setelahjam mata kuliah selesai. Dimulai dari ketuaEnche Nazaruddin bin Muhamad diikuti anggotalainnya.

67-647

5936 Para anggota delegasi melangkah keluar dari RSTjipto Mangunkusumo.

67-648

5937 Para anggota delegasi Malaysia sedang melihat-lihat Ditjen PTIP Jakarta.

67-649

5938 Para anggota delegasi Malaysia sedang melihat-lihat Ditjen PTIP Jakarta. Tampak EncheNazaruddin bin Muhamad.

67-650

1967.01.28 Persiapan Pameran Foto Asian Games VBangkok dan Ganefo Asia I di Kempen No. 7,Merdeka Barat No. 7 Jakarta

5

5939 Salah seorang petugas sedang memasangsebuah foto yang akan ditampilkan dalampameran

67-781

5940 Para petugas yang sedang menempelkan foto kedalam frame bahan pameran

67-782

5941 Seorang petugas sedang melukis papan reklamebertuliskan "Pameran foto Ganefo Ganefo Asia I"

67-783

5942 Pekerjaan memotong dan menyambung blokkayu sebagai frame foto adalah bagian daripersiapan pameran tersebut.

67-784

5943 Menempelkan foto ke atas frame juga merupakanbagian pekerjaan persiapan pameran.

67-785

1967.01.28 Pasfoto Brigjen Sukardjo, Penasehat MenteriPenerangan

1

5944 Pose Brigjen Sukardjo, penasehat MenteriPenerangan RI

67-798

1967.01.30 Demonstrasi/ Apel Siaga KAPI/ KAPPI/ KAMI didepan gedung DPR-GR Senayan.(Penyampaian Mosi tidak percaya terhadapkepemimpinan Soekarno sebagai presiden)

6

5945 Rombongan mahasiswa dalam kesatuan KAPI/KAPPI/ KAMI, mulai berdatangan di halamangedung DPR-GR Jakarta

67-834

5946 Rombongan mahasiswa berdatangan di halamangedung DPR-GR Jakarta sambil membawabendera-bendera kesatuan mereka.

67-835

5947 Rombongan mahasiswa mulai ramai berdatangandi halaman gedung DPR-GR Jakarta

67-836

5948 Suasana di halaman DPR-GR Jakarta dimanapara mahasiswa ramai berdatangan

67-837

5949 Para mahasiswa sedang berorasi di halamangedung DPR-GR

67-840

5950 Mahasiswa yang datang menggunakan truk dankendaraan besar

67-842

1967.01.31 Kunjungan Delegasi Malaysia ke Indonesia 7

hal.555

Page 353: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5951 Delegasi Malaysia mengunjungi Jendral TNISoeharto di kediamannya di Jalan CendanaJakarta. Tampak Ketua delegasi Malaysia EncheNazaruddin bin Muhamad sedang berbincangdengan Jenderal Soeharto.

67-853

5952 Para anggota delegasi Malaysia yang ikut dalamkunjungan ke kediaman Jenderal Soehartotersebut.

67-854

5953 Tampak pembicaraan antara Jenderal Soehartodengan Enche Nazaruddin bin Muhamad diiikutioleh para anggota Malaysia lainnya.

67-855

5954 Pembicaraan antara Jenderal Soeharto denganEnche Nazaruddin bin Muhamad.

67-856

5955 Suasana pertemusn antara Jenderal Soehartodengan delegasi Malaysia di Jalan CendanaJakarta.

67-857

5956 Jenderal Soeharto berjabat tangan dengan EncheNazaruddin bin Muhamad pada akhir kunjungan.

67-858

5957 Para anggota TNI berpose di depan kendaraanlapis baja. Mereka merupakan bagian daripengamanan pada saat kunjungan delegasiMalaysia di Jalan Cendana Jakarta.

67-859

1967.01.31 Persiapan dan kesibukan Bagian Kempenuntuk pameran foto Ganefo Asia I dan AsianGames V di MB Ganefo Senayan

3

5958 Seorang pegawai Kempen sedang mengecatframe dari papan yang digunakan untukmenempelkan foto-foto yang dipamerkan

67-1117

5959 Foto-foto yang sudah diberi frame ditempelkanpada papan sebagai medianya

67-1118

5960 Tampak seorang pekerja sedang memperhatikanbagian kaki-kaki dari papan tempat menempelfoto

67-1119

1967.02.01 Pembukaan Pameran Foto Ganefo Asia I danAsian Games V di Markas Besar GanefoSenayan

24

5961 Peninjauan Pameran Foto Ganefo Asia I danAsian Games V (1).

67-899

5962 Peninjauan Pameran Foto Ganefo Asia I danAsian Games V (2).

67-900

5963 Menteri Penerangan BM Diah sedang menerimasalah seorang tamu kerhormatan yang yangdatang pada acara pembukaan pameran fototersebut

67-902

5964 Menteri Penerangan BM Diah sedang menerimaMenteri Pendidikan dan Kebudayaan RI SarinoMangunpranoto yang datang pada acarapembukaan pameran foto tersebut

67-903

hal.555

Page 354: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5965 Menteri Penerangan BM Diah sedang bertukarpikiran dengan salah seorang pejabat negara

67-904

5966 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI SarinoMangunpranoto sedang mengucapkan katasambutan

67-905

5967 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI SarinoMangunpranoto dalam sambutannya

67-906

5968 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI SarinoMangunpranoto sedang memberikan cinderamatakepada Menteri Penerangan RI BM Diah

67-907

5969 Menteri Penerangan BM Diah melakukanpengguntingan pita sebagai tanda dimulainyapameran fotoGanefo Asia I dan Asian Games V

67-908

5970 Menteri Penerangan BM Diah sedangmenyambut seorang tamu kehormatan yang barutiba dalam acara pembukaan pameran fototersebut

67-909

5971 Menteri Penerangan BM Diah sedang melihatfoto-foto yang dipamerkan sambil didampingipara pejabat negara dalam pameran tersebut.

67-910

5972 Pembahasan di antara para pejabat negaramengenai sebuah foto yang dipamerkan

67-911

5973 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemperhatikan sebuah foto yang dipamerkansambil didampingi para pejabat negara dalampameran tersebut.

67-912

5974 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemperhatikan sebuah foto yang dipamerkandalam pameran tersebut.

67-913

5975 Suasana pameran foto pada saat kunjunganpejabat negara setelah pembukaan

67-914

5976 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemperhatikan sebuah foto pengalungan medali

67-915

5977 Tampak belakang Menteri Penerangan RI BMDiah dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RISarino Mangunpranoto, sedang memperhatikansebuah foto.

67-916

5978 Tampak belakang Menteri Penerangan RI BMDiah dengan seorang pejabat negara, sedangmemperhatikan sebuah foto.

67-917

5979 Senda gurau yang terjadi pada saat kunjunganpara pejabat negara pada pameran tersebut

67-918

5980 Menteri Penerangan BM Diah tampak sedangmemperhatikan dengan teliti sebuah foto dalampameran tersebut.

67-919

5981 Menteri Penerangan BM Diah tampak sedangmemperhatikan dengan teliti sebuah foto didampingi seorang pejabat negara

67-920

hal.555

Page 355: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5982 Menteri Penerangan BM Diah tampak sedangmembahas sebuah foto dengan seorang pejabatnegara

67-921

5983 Menteri Penerangan BM Diah tampak sedangmemperhatikan dan membahas sebuah fotodengan seorang pejabat negara

67-922

5984 Menteri Penerangan RI BM Diah dengan parapejabat negara sedang memperhatikan sebuahfoto.

67-923

1967.02.01 Pembukaan Pameran Foto Ganefo Asia I danAsian Games V di Markas Besar GanefoSenayan

22

5985 Menteri Penerangan BM Diah sedang berbicaradengan para pejabat Kemernterian Penerangansebelum acara pembukaan pameran foto

67-924

5986 Para pejabat pemerintah yang mulai berdatanganpada acara pembukaan pameran foto tersebut

67-925

5987 Para pejabat pemerintah pada acara pembukaanpameran foto tersebut

67-926

5988 Tampak belakang Menteri Penerangan BM Diahsedang memberikan sambutannya dalam acarapembukaan pameran foto Ganefo I dan AsianGames V

67-927

5989 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemberikan sambutannya dalam acarapembukaan pameran foto Ganefo I dan AsianGames V

67-928

5990 Pemberian cinderamata dari Menteri Pendidikandan Kebudayaan RI Sarino Mangunpranotokepada Menteri Penerangan RI BM Diah

67-929

5991 Pengguntingan pita sebagai tanda dimulainyapameran foto Ganefo Asia I dan Asian Games Voleh Menteri Penerangan BM Diah

67-930

5992 Menaiki tangga menuju ruang pameran sesaatsetelah acara pengguntingan pita

67-931

5993 Menteri Penerangan BM Diah sedangmenerangkan sebuah foto kepada MenteriPendidikan dan Kebudayaan SarinoMangunparanoto

67-932

5994 Para pejabat negara sedang memperhatikansebuah foto dalam pameran tersebut

67-933

5995 Menteri Penerangan BM Diah dan MenteriPendidikan dan Kebudayaan sedang membahassebuah foto diikuti oleh para pejabat negaradibelakangnya

67-934

5996 Suasana pameran foto pada saat kunjungan olehpara pejabat negara.

67-935

5997 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemperhatikan sebuah foto yang dipamerkansecara teliti

67-936

hal.555

Page 356: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

5998 Menteri Penerangan BM Diah sedangmemperhatikan sebuah foto tentangkeikutsertaan seorang atlet Indonesia dalamcabang senam

67-937

5999 Seorang pejabat negara yang hadir dalampembukaan pameran foto tersebut

67-938

6000 Menteri Penerangan BM Diah diikuti oleh parapejabat negara dibelakangnya sedangmembahas sebuah foto dalam pameran

67-939

6001 Seorang pejabat negara sedang memperhatikandengan teliti sebuah foto dalam pameran tersebut

67-940

6002 Beberapa orang pejabat negara sedangmembahas sebuah foto dalam pameran tersebut

67-941

6003 Beberapa orang pejabat negara yang sedangmelakukan pembahasan intens terhadap sebuahfoto dalam pameran tersebut

67-942

6004 Para tamu undangan yang sedang melihat hasiljepretan kamera para fotografer Kempen dalampameran tersebut

67-943

6005 Tampak seorang ibu pengunjung membawakedua anaknya dalam pameran tersebut

67-944

6006 Para anak-anak dan remaja juga tampak dalampameran foto yang dilaksanakan di Markas BesarGanefo Senayan Jakarta

67-945

1967.02.01 Pelantikan anggota baru DPR-GR di gedungsementara DPR-GR Senayan Jakarta.

26

6007 Suasana dalam gedung DPR-GR dalam rangkapelantikan 108 orang anggota barunya

67-1066

6008 Acara pelantikan 108 orang anggota DPR-GRyang baru

67-1067

6009 Ketua DPR-GR sedang membacakan sumpahkepada anggota baru DPR-GR dalam acarapelantikan tersebut

67-1068

6010 Suasana pelantikan anggota baru DPR-GR digedung DPR-GR Senayan

67-1069

6011 Pembacaan sumpah anggota baru DPR-GR yangberagama Kristen

67-1070

6012 Ketua DPR-GR sedang membacakan sumpahkepada anggota baru DPR-GR yang beragamaKristen dalam acara pelantikan tersebut

67-1071

6013 Pembacaan sumpah anggota baru DPR-GR yangberagama Kristen Katholik

67-1073

6014 Penandatangan berkas oleh para anggota DPR-GR yang baru dilantik

67-1074

6015 Ketua beserta Wakil-wakil Ketua DPR-GR dudukbersama dalam acara pelantikan tersebut

67-1075

6016 Wakil Ketua dan Anggota DPR-GR dalam acaratersebut

67-1076

hal.555

Page 357: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6017 Para anggota baru yang telah dilantik dalamacara tersebut

67-1077

6018 Para anggota baru yang sudah dilantik dalamacara tersebut telah menempati tempat duduknyamasing-masing

67-1078

6019 Salah seorang anggota yang baru dilantik, berdiridan menyampaikan haknya sebagai anggota

67-1079

6020 Beberapa orang anggota DPR-GR yang berjeniskelamin perempuan duduk berdampingan dalamruang sidang DPR-GR

67-1080

6021 Para anggota DPR-GR beragama Kristen danKatholik yang sudah dilantik sudah menempatitempat duduknya masing-masing

67-1081

6022 Salah satu bagian rangkaian acara dalampelantikan anggota baru tersebut

67-1082

6023 Ketua DPR-GR sedang membacakanmembacakan sumpah terhadap anggota baruyang beragama Budha

67-1083

6024 Suasana pembacaan sumpah oleh Ketua DPR-GR terhadap anggota DPR-GR yang beragamaBudha

67-1084

6025 Suasana pembacaan sumpah oleh Ketua DPR-GR terhadap anggota DPR-GR yang beragamaBudha tampak dari dekat

67-1085

6026 Ketua DPR-GR sedang memberikansambutannya dalam acara tersebut

67-1086

6027 Ketua DPR-GR sedang memberikansambutannya, tampak dibelakangnya para WakilKetua dan Anggota

67-1088

6028 Para anggota DPR-GR yang baru dilantik 67-10896029 Para anggota DPR-GR yang lama 67-10906030 Acara pemberian selamat kepada para anggota

baru DPR-GR yang sudah dilantik67-1091

6031 Para anggota baru DPR-GR yang sudah dilantikbergiliran bersalaman dengan Ketua dan Wakil-wakil DPR-GR

67-1092

6032 Pemberian ucapan selamat kepada para anggotabaru DPR-GR yang sudah dilantik

67-1093

1967.02.01 Pembukaan Pameran Foto Ganefo Asia I danAsian Games V di Markas Besar GanefoSenayan

3

6033 Tampak Menteri Pendidikan dan KebudayaanSarino Mangunpranoto dan Menteri PeneranganRI BM Diah dengan diikuti pejabat negara lainnyamenuruni tangga ruang pameran

67-1208

6034 Tampak seorang pejabat negara beserta istrisedang mengunjungi pameran foto Ganefo I danAsian Games V

67-1209

6035 Pejabat negara beserta istri tersebut tampaksedang memperhatikan sebuah foto dalampameran foto Ganefo I dan Asian Games V

67-1210

hal.555

Page 358: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.02.02 Briefing Menpan B.M Diah kepada pararedaksi surat-surat kabar dan majalah-majalahIbukota di Kebon Sirih No.76

5

6036 Nampak B.M Diah sedang memberikanpengarahan.

67-1110

6037 Nampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1111

6038 Tampak pejabat negara hadir dalam briefing,diantaranya Umar kayam dan B.M Diah serta,Brigjen Sucipto.

67-1112

6039 Tampak pejabat negara hadir dalam briefing,diantaranya Umar kayam dan B.M Diah serta,Brigjen Sucipto. (tampak dari jauh)

67-1113

6040 Tampak dari samping suasana Briefing MenpanPada redaksi surat-surat kabar dan majalah-majalah Ibukota.

67-1115

1967.02.04 Serah terima percetakan-percetakan swastanasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76

18

6041 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76, dari kiri ke kanan,Wirjadi, Prof. Oemar Seno Adji, Brigjen KKOHartono, -, Teuku Mohammad Syarif Thayeb.

67-1137

6042 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. tampak paraundangan sedang mendengarkan pengarahan.

67-1138

6043 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. tampak paraundangan sedang mendengarkan pengarahan.

67-1139

6044 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak mayjenMoersyid sedang mebubuhkan tanda tangan.

67-1141

6045 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76, kanan Prof OemarSeno Adji

67-1142

6046 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak dua oranglaki-laki sedang mebubuhkan tanda tangan. KiriWirjadi.

67-1143

6047 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak dua oranglaki-laki sedang mebubuhkan tanda tangan.

67-1144

hal.555

Page 359: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6048 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak seoranglaki-laki sedang mebubuhkan tanda tangan.

67-1145

6049 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak seoranglaki-laki sedang mebubuhkan tanda tangan.

67-1146

6050 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak seoranglaki-laki sedang mebubuhkan tanda tangan.

67-1147

6051 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76.

67-1148

6052 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. Tampak parapetinggi sedang menerima penjelasan,

67-1149

6053 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76.

67-1150

6054 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. Nampak paraUndangan sedang berjabat tangan.

67-1151

6055 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak beberapaorang sedang berjabat tangan.

67-1152

6056 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76. nampak beberapaorang sedang berjabat tangan.

67-1153

6057 Suasana acara Serah terima percetakan-percetakan swasta nasional (dari kempendikembalikan pada swasta) di kebon sirih no 76.

67-1155

6058 Suasana Serah terima percetakan-percetakanswasta nasional (dari kempen dikembalikan padaswasta) di kebon sirih no 76.

67-1157

1967.02.06 Rapat presidium Kabinet Ampera di JalanMerdeka Barat No. 15

8

hal.555

Page 360: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6059 Dalam rapat tersebut tampak beberapa pejabattinggi negara seperti Sanusi Hardjadinata, SriSultan Hamengkubuwono IX, Jend. Soeharto,Adam Malik, Idam Chalid, dan lain lain.

67-1234

6060 Suasana dalam rapat Presidium Kabinet Ampera 67-1235

6061 Tampak dalam rapat dimana Sri SultanHamengkubuwono IX sedang berbicara denganAdam Malik.

67-1236

6062 Dalam rapat tersebut Sri SultanHamengkubuwono IX tampak sedang berbicaradengan Frans Seda.

67-1237

6063 Menteri Perdagangan Ashari Danudirdjo dudukberdampingan dengan JB Sumarlin selakuGubernur Bank Sentral BNI

67-1238

6064 Pembicaraan antara Sri SultanHamengkubuwono IX dengan Jend. Soeharto ditengah-tengah rapat

67-1239

6065 Menteri Pekerjaan Umum Ir. Sutami dan MenteriPertambangan Slamet Bratanata dudukberdampingan sementara dibelakangnya tampakpara wartawan yang sedang meliput jalannyasidang.

67-1240

6066 1 67-12411967.02.09 Pameran Foto Ganefo Asia I dan Asian Games

V di Markas Besar Ganefo Senayan17

6067 Ruang pameran foto Ganefo Asia I dan AsianGames V

67-1281

6068 Ruang pameran beserta perlengkapannya padapameran foto Ganefo Asia I dan Asian Games V

67-1282

6069 Beberapa foto yang ditampilkan dalam ruangpameran foto Ganefo Asia I dan Asian Games V

67-1283

6070 Dua foto yang ditampilkan dalam pameran fototentang pembukaan Asian Games V

67-1284

6071 Foto-foto tentang Ganefo I yang ditampilkandalam pameran tersebut

67-1285

6072 Foto-foto tentang kontingen Indonesia dalampesta olahraga Ganefo I

67-1286

6073 Salah satu sudut dalam ruang pameran Ganefo Idan Asian Games V yang bertempat di MarkasBesar Ganefo Senayan

67-1287

6074 Salah satu sudut dalam ruang pameran Ganefo Idan Asian Games V yang menampilkan temaAsian Games V di Bangkok Thailand

67-1288

6075 Foto-foto tentang keikutsertaan para atletIndonesia dalam berbagai cabang olahraga

67-1289

6076 Foto-foto tentang kontingen Indonesia dalampembukaan maupun penutupan pesta olahragaInternasional

67-1290

hal.555

Page 361: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6077 Salah satu stand foto yang menampilkan 5 buahfoto dalam pameran tersebut

67-1291

6078 Sebuah foto dalam stand foto yang menampilkan5 buah foto dalam pameran tersebut di atas

67-1292

6079 Tangga masuk ruangan pameran dimanaterdapat sebuah stand foto yang berisi lambangGenefo Asia I dan misi kontingen Indonesia.

67-1293

6080 Tangga masuk ruangan pameran dimanaterdapat sebuah stand foto yang berisi lambangGenefo Asia I dan misi kontingen Indonesia.(tampak lebih dekat)

67-1294

6081 Bagian tengah dari ruang pameran yangdipisahkan oleh jejeran stand foto

67-1295

6082 Jalan masuk ruangan pameran dimana terdapatsebuah stand foto yang berisi lambang GenefoAsia I dan misi kontingen Indonesia.

67-1296

6083 Jalan masuk ruangan pameran close up foto misikontingen Indonesia.

67-1297

1967.02.09 Pelantikan Sidang Pertama BadanMusyawarah Karyawan KementerianPenerangan di Gedung RRI (Studio X)Merdeka Barat

11

6084 Tampak B.M Diah sedang memimpin doa. 67-12586085 Tampak jajaran karyawan Departemen

Penerangan sedang berdiri mendengarkanpengarahan.

67-1259

6086 Tampak jajaran karyawan DepartemenPenerangan sedang berdiri. (tampak dari dekat)

67-1260

6087 Tampak jajaran karyawan DepartemenPenerangan sedang berdiri mendengarkanpengarahan. (tampak dari samping)

67-1261

6088 Tampak Letjen KKO Hartono sedangmendampingi B.M Diah dalam pelantikan.

67-1262

6089 Tampak peserta pelantikan sedangmendengarkan arahan.

67-1263

6090 B.M Diah sedang memberikan pengarahan.(Tampak dari samping)

67-1265

6091 Nampak peserta pelantikan (wanita) sedangmendengarkan arahan.

67-1266

6092 Tampak jajaran pejabat Departemen Penerangansedang mendengarkan pengarahan.

67-1268

6093 Tampak jajaran karyawan DepartemenPenerangan sedang duduk mendengarkanarahan. (tampak dari samping kiri)

67-1268

6094 Tampak jajaran karyawan DepartemenPenerangan sedang duduk mendengarkanarahan. (tampak dari samping kanan)

67-1269

6095 ? 67-1270

hal.555

Page 362: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.02.12 Pelantikan anggota DPR yang baru menjadianggota MPRS di Gedung DPR-GR Senayan

7

6096 Ketua DPR-GR sedang memberikansambutannya dalam rangka pelantikan anggotabaru MPRS

67-1309

6097 Pemberian ucapan selamat kepada Ketua MPRSsetelah acara pemberian sambutan

67-1310

6098 Salah satu acara dalam pelantikan anggotaMPRS yang baru.

67-1311

6099 Para calon anggota yang akan diangkat menjadianggota MPRS

67-1312

6100 Hadir dalam pelantikan tersebut, Sri SultanHamengkubuwono, Adam Malik, Idham Chalid,dan beberapa pejabat tinggi lainnya

67-1313

6101 Para pejabat tinggi negara yang hadir dalamacara pelantikan tersebut

67-1314

6102 Acara pembacaan sumpah dalam pelantikanterhadap para calon anggota MPRS yang baru

67-1316

1967.02.14 Penyerahan berkas perkara Brigjen Supardjodari Jend. Soeharto kepada Letkol. CKH.Sugiri S.H. di Markas Besar Angkatan DaratJalan Merdeka Utara

12

6103 Para wartawan yang sedang mencari keterangandari seorang perwira TNI.

67-1349

6104 Letkol. Sugiri yang bakal memimpin persidangankasus keterlibatan Brigjen. Supardjo dalam kasusG30S.

67-1350

6105 Para hakim yang akan bertugas dalam perkaratersebut.

67-1351

6106 Para perwira militer yang hadir dalam acarapenyerahan berkas tersebut.

67-1352

6107 Para hakim yang akan bertugas dalam perkaratersebut. Terlihat Letkol Sugiri yang akanbertugas memimpin jalannya persidangan.

67-1353

6108 Jend. Soeharto yang memimpin acarapenyerahan berkas tersebut.

67-1354

6109 Para wartawan yang sedang meliput jalannyaacara.

67-1356

6110 Para hakim yang akan bertugas dalam perkaratersebut.

67-1357

6111 Jend. Soeharto yang memimpin acarapenyerahan berkas tersebut sedang memberikansambutannya.

67-1358

6112 Para wartawan yang sedang meliput jalannyaacara.

67-1359

6113 Para hakim yang akan bertugas dalam perkaratersebut.

67-1360

1967.02.20 Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI (CalonMahasiswa-Mahasiswi) di Jalan Kebon SirihNo 76

16

hal.555

Page 363: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6114 Suasana Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI (JL.Mahasiswa-Mahasiswi) Kebon Sirih No.76. BMDiah sedang memberikan sambutan.

67-1423

6115 Suasana Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI (JL.Mahasiswa-Mahasiswi) Kebon Sirih No.76.Tampak peserta pelantikan dari depan.

67-1424

6116 Perwakilan peserta pelantikan laki-laki danperempuan memakai sebuah topi anyamanbambu bertuliskan AKPEN nampak sedangmembacakan sesuatu dihadapan B.M Diah.

67-1425

6117 Tampak B.M Diah sedang menyampaikansesuatu kepada perwakilan peserta pelantikanlaki-laki dan perempuan.

67-1426

6118 Tampak perwakilan peserta pelantikan laki-lakidan perempuan memakai sebuah topi anyamanbambu bertuliskan AKPEN berdiri berhadapandengan B.M Diah.

67-1427

6119 Suasana Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI (JL.Mahasiswa-Mahasiswi) Kebon Sirih No.76.nampak B.M Diah sedang mengambil topi jeramiyang digunakan oleh perwakilan pesertapelantikan. (Perempuan)

67-1428

6120 Suasana Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI (JL.Mahasiswa-Mahasiswi) Kebon Sirih No.76.nampak B.M Diah sedang mengambil topi jeramiyang digunakan oleh perwakilan pesertapelantikan. (laki-laki)

67-1429

6121 Tampak B.M Diah dan perwakilan peserta telahselesai melepaskan topi jerami.

67-1430

6122 Suasana Pelantikan Tjama/Tjami AKPENDI(Calon Mahasiswa-Mahasiswi) Kebon SirihNo.76. nampak peserta pelantikan sedangmengheningkan cipta

67-1431

6123 Tampak para pejabat yang mengikuti acarapelantikan sedang berdiri.

67-1432

6124 Tampak dari depan beberapa peserta pelatikanmengenakan medali.

67-1433

6125 Tampak dari belakang peserta pelantikan. 67-14426126 Tampak dari depan peserta pelantikan. 67-14456127 Tampak beberapa peserta pelantikan

mengenakan topi jerami bertuliskan AKPENDdan mengenakan papan nama.

67-1446

6128 Tampak seorang peserta pelantikan mengenakanmedali sedang membacakan sesuatu di depanB.M Diah.

67-1447

6129 Tampak seorang wanita sedang membawanampan diantara para peserta pelantikan.

67-1448

6130 Tampak B.M Diah sedang menyampaikansesuatu kepada peserta pelantikan.

67-1449

hal.555

Page 364: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.02.24 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

203

6131 Terdakwa Brigjen Supardjo sedang duduk di kursiterdakwa.

67-1511

6132 Penuntut umum dalam persidangan. 67-15126133 Aksi penuntut umum dalam persidangan. 67-15146134 Terdakwa Brigjen. Supardjo berdiri di hadapan

para hakim dengan dikawal dua orang PolisiMiliter.

67-1515

6135 Pembicaraan antara hakim dengan pengacaraterdakwa.

67-1516

6136 Para hakim yang memimpin jalannyapersidangan.

67-1517

6137 Suasana jalannya persidangan, dimana tampakterdakwa Brigjen. Supardjo.

67-1527

6138 Suasana setelah persidangan pada hari itu.Dimana pembela dan para hakim sedangberbicara satu sama lain.

67-1532

6139 Penuntut umum dalam persidangan tersebuttengah berbicara dengan seorang tamu yanghadir setelah persidangan.

67-1533

1967.02.25 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6140 Salah satu saksi yang didatangkan dalampersidangan perkara eks brigjen Supardjo

67-1738

6141 Dua orang polisi militer sedang membawa saksikeluar dari ruang persidangan.

67-1743

6142 Letkol Untung sedang dikawal keluar dari ruangpersidangan.

67-1744

6143 Letkol Untung sedang berdiri dihadapan majelishakim.

67-1745

6144 Letkol Untung sedang berdiri menghadap majelishakim. (Tampak dari samping kiri)

67-1746

6145 Pengambilan sumpah di atas kitab suci olehLetkol Untung.

67-1747

6146 Seorang saksi mengenakan baju batik sedangberdiri di depan majelis hakim.

67-1748

6147 Pengambilan sumpah diatas kitab suci yangdilakukan oleh saksi yang mengenakan baju batik.

67-1749

6148 Tampak seorang saksi sedang mendengarkanoditur.

67-1751

6149 Seorang saksi dari anggota militer sedang berdirimenghadap hakim hakim ketua

67-1753

6150 Seorang saksi dari anggota militer sedangmengucap sumpah sebelum memberikankesaksian

67-1755

6151 Tampak Brigjen Supardjo sedang dudukmenghadap hakim ketua

67-1757

hal.555

Page 365: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6152 Tampak dari samping Majelis hakim denganketua Letkol CKH Sugiri SH.

67-1758

6153 Seorang saksi memakai baju putih sedangmemberikan kesaksian

67-1759

6154 Tampak Maulwi sailan sedang berdiri menghadaphakim ketua.

67-1760

6155 Maulwi Sailan sedang mengucap sumpahsebelum memberikan kesaksian.

67-1761

6156 Pengambilan sumpah diatas kitab suci yangdilakukan oleh Brigjen Moch Sabur.

67-1763

6157 Tampak samping Moch Sabur sedang berdirimenghadap majelis hakim.

67-1764

6158 Seorang saksi dari pasukan militer sedangmengucap sumpah.

67-1765

6159 Seorang saksi dari pasukan militer sedang berdirimenghadap hakim ketua.

67-1766

6160 Kolonel Maulwi Sailan duduk di bangku saksi. 67-17676161 Seorang saksi dengan pangkat Mayor sedang

berdiri menghadap hakim ketua.67-1768

6162 Seorang saksi dengan pangkat Mayor berjalanmenghampiri hakim ketua.

67-1769

6163 Maulwi Sailan sedang memberikan kesaksian. 67-1770

6164 Maulwi Sailan sedang menjawab pertanyaanoditur.

67-1771

6165 seorang saksi mengenakan baju kotak-kotak danberkumis sedang menghadap hakim ketua

67-1772

6166 seorang saksi mengenakan baju kotak-kotak danberkumis sedang mengucap sumpah sebelummemberikan kesaksian

67-1773

6167 Penasihat hukum sedang memberikan dokumenkepada hakim ketua

67-1776

6168 Juru potret mengambil gambar saat oditurmemberikan catatan kepada hakim ketua.

67-1777

6169 Tampak Oditur sedang menyampaikan sesuatukepada hakim ketua.

67-1778

6170 Tampak Oditur sedang menyampaikan sesuatukepada hakim saksi.

67-1779

6171 Tampak Brigjen Supadjo sedang berjalan dengandikawal oleh anggota polisi militer

67-1782

6172 Saksi dengan memakai baju kotak-kotak danberambut tipis sedang duduk menghadap hakimketua

67-1784

1967.02.26 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6173 Terdakwa Brigjen. Supardjo yang masuk keruang sidang dengan dikawal tiga orang anggotaPolisi Militer.

67-1698

6174 Para hakim yang memimpin jalannyapersidangan.

67-1700

hal.555

Page 366: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6175 Para penonton yang mengikuti jalannyapersidangan.

67-1701

6176 Terdakwa Brigjen. Supardjo dalam persidangan. 67-1702

6177 Penuntut umum persidangan sedang melakukanpertanyaan terhadap terdakwa.

67-1703

6178 Brigjen Supardjo yang sedang menjawabpertanyaan-pertanyaan yang dilancarkanpenuntut.

67-1704

6179 Tampak belakang Brigjen. Supardjo sedangmendengarkan keterangan tim pembela.

67-1705

6180 Tamu yang hadir dalam persidangan beberapadari kalangan pejabat negara, diantaranyaAmirmachmud.

67-1706

6181 Suasana persidangan, dimana terlihat para hakimanggota (tampak belakang), terdakwa Brigjen.Supardjo, dan para pengunjung persidangan.

67-1707

6182 Tanya jawab antara penuntut umum denganterdakwa Brigjen. Supardjo.

67-1708

6183 Terdakwa Brigjen Supardjo tengah berdiri dihadapan para hakim.

67-1710

6184 Para pengunjung sidang yang mengikuti jalannyapersidangan.

67-1711

6185 Terdakwa Brigjen. Soepardjo di tengahpersidangan.

67-1712

6186 Terdakwa Brigjen Soepardjo di hadapanpenuntut umum.

67-1713

6187 Tim hakim yang memimpin jalannya persidangan. 67-1714

6188 Tim hakim yang memimpin jalannya persidangandimana terdakwa Brigjen. Soepardjo sedangberdiri di hadapan mereka.

67-1715

6189 Terdakwa Brigjen. Soepardjo sedangmembacakan pernyataannya di hadapan parahakim.

67-1716

6190 Brigjen. Soepardjo sedang duduk di kursiterdakwa dimana tampak tim pembela.

67-1717

6191 Brigjen. Soepardjo sedang duduk di kursiterdakwa.

67-1718

6192 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo.

67-1720

6193 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo sedangmemberikan kesaksiannya.

67-1721

6194 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo sedangmemberikan kesaksiannya di hadapan penuntutumum.

67-1722

6195 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangyang dikawal dua orang polisi militer memasukiruangan.

67-1723

6196 Saksi tersebut sedang diambil sumpahnyadihadapan dewan hakim.

67-1724

hal.555

Page 367: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6197 Seorang saksi lain yang dihadirkan dalam sidangmemasuki ruangan.

67-1725

6198 Saksi yang sedang memberikan kesaksiannya didalam sidang.

67-1726

6199 Seorang saksi yang sedang diambil sumpahnya. 67-1727

6200 Hakim Ketua Letkol CKH Sugiri S.H. tengahmemasuki ruang sidang

67-1728

6201 Para pejabat negara yang menghadiri sidang. 67-17296202 Seorang saksi yang memberikan jawaban atas

pertanyaan oditur.67-1732

6203 Tanya jawab antara oditur dengan saksi tersebut. 67-1733

6204 Seorang saksi yang sedang berdiri dihadapanmajelis hakim.

67-1734

6205 Saksi tersebut sedang diambil sumpahnyadihadapan dewan hakim.

67-1735

6206 Saksi yang sedang memberikan kesaksiannya didalam sidang.

67-1736

6207 Tanya jawab yang terjadi antara oditur dengansaksi dalam persidangan.

67-1737

1967.02.27 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6208 Terdakwa Brigjen Supardjo di tengah jalannyapersidangan

67-1500

6209 Brigjend Supardjo sedang memberikanketerangannnya

67-1501

6210 Terdakwa Brigjend Supardjo di hadapan HakimKetua Letkol CKH Sugiri SH.

67-1502

6211 Terdakwa Brigjend Supardjo 67-15036212 Para hakim Mahkamah Militer perkara Brigjen

Supardjo yang diketuai oleh Letkol CKH Sugiri SH67-1504

6213 Terdakwa Brigjen Supardjo 67-15056214 Oditur persidangan Letkol Subari SH 67-15066215 Hakim Ketua Letkol CKH Sugiri SH. tengah

membacakan keputusan sidang67-1507

6216 Terdakwa Brigjen Supardjo sedangmendengarkan putusan sidang oleh Hakim Ketua

67-1509

6217 Para pejabat negara yang menghadiri sidang. 67-15816218 Sorang saksi yang dihadirkan sedang diambil

sumaphnya dihadapan majelis hakim.67-1582

6219 Seorang perwira TNI yang hadir sebagai saksidalam persidangan terasebut.

67-1583

6220 Perwira TNI tersebut sedang diambil sumpahnyadihadapan majelis hakim.

67-1584

6221 Majelis hakim yang sedang memimpin jalannyasidang.

67-1585

6222 Seorang perwira TNI yang lain sedang menerimapertanyaan dari oditur.

67-1586

hal.555

Page 368: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6223 Saksi Sunarja, yang merupakan mantan Brigjen.Angkatan Darat.

67-1587

6224 Terdakwa Brigjen. Supardjo dudukberseberangan dengan penasehat hukumnya.

67-1588

6225 Saksi Sumirat, yang merupakan perwira polisi,hadir dalam persidangan.

67-1589

6226 Sumirat sedang memberikan kesaksiannya didalam sidang.

67-1590

6227 Sunarja sedang menerima pertanyaan dari oditur. 67-1591

6228 Saksi Kol. KKO Bambang Widjanarko sedangmemasuki ruang sidang.

67-1592

1967.02.27 Briefing Dirjen Penerangan Dalam/Luar NegeriKepada Seniman/Seniwati Jakarta Raya diGedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5

11

6229 Dirjen Penerangan Dalam/ Luar Negeri sedangmemberikan briefing kepada seniman/ seniwatiJakarta Raya di Gedung RRI I (Studio X)Merdeka Barat 5.

67-1570

6230 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5

67-1571

6231 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1572

6232 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1573

6233 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1574

6234 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1575

6235 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1576

hal.555

Page 369: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6236 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1577

6237 ? 67-15786238 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/Luar

Negeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1579

6239 Suasana Briefing Dirjen Penerangan Dalam/LuarNegeri Kepada Seniman/Seniwati Jakarta Rayadi Gedung RRI I (Studio X) Merdeka Barat 5.tampak peserta briefing sedang mendengarkanpengarahan.

67-1580

1967.02.28 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6240 Seorang terdakwa sedang berjalan dengandikawal dari anggota militer memasuki ruangsidang

67-1785

6241 Seorang saksi mengenakan kemeja kotak-kotaksedang memberikan kesaksian di depan majelishakim.

67-1786

6242 Pengambilan sumpah di atas kitab suci oleh saksiberseragam militer.

67-1787

6243 Seorang saksi dari korps Pasukan Khas AUsedang memberikan kesaksian.

67-1788

6244 Seorang anggota militer sedang membuka borgolseorang terdakwa

67-1789

6245 Pengambilan sumpah di atas kitab suci oleh saksiyang mengenakan kemeja putih.

67-1790

6246 Brigjen Supardjo memberikan penjelasan kepadahakim ketua.

67-1792

6247 Seorang saksi berseragam militer sedangmendengarkan pertanyaan.

67-1793

6248 Saksi yang mengenakan kemeja kotak-kotakdikawal memasuki ruangan oleh petugas dariPolisi Militer dan P2U.

67-1794

6249 Seorang saksi mengenakan kacamata sedangmenjawab pertanyaan.

67-1795

6250 Tampak Brigjen Supardjo dan tamu undangansedang mendengarkan penjelasan dari hakimketua

67-1796

6251 Brigjen Supardjo sedang menyimak kesaksiandari saksi.

67-1797

6252 Seorang saksi sedang berdiri menghadap majelishakim.

67-1798

hal.555

Page 370: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6253 Seorang saksi sedang duduk memberikankesaksian.

67-1799

6254 Seorang saksi sedang mendengarkan penasihathukum berbicara.

67-1800

6255 Seorang saksi sedang mendengarkan penjelasan. 67-1801

6256 Seorang saksi dari korps Pasukan Khas AUberdiri menghadap majelis hakim.

67-1802

6257 Seorang saksi sedang dikawal keluar dari ruangpersidangan.

67-1803

6258 Pengambilan sumpah di atas kitab suci olehseorang saksi dari anggota Kops Pasukan KhasAU.

67-1804

6259 Seorang terdakwa sedang berjalan dengandidampingi pejabat militer meninggalkan ruangsidang

67-1805

6260 Seorang terdakwa sedang berdiri mengahadaphakim ketua(tampak dibelakangnya para tamuundangan)

67-1806

6261 tampak terdakwa sedang menjawab pertanyaandari Oditur.

67-1808

6262 Seorang saksi berkacamata dikawal keluar dariruangan sidang.

67-1810

6263 Tampak dari dekat seorang saksi berkacamata(tua) sedang memberikan kesaksian.

67-1811

6264 Seorang saksi berkemeja kotak-kotak dikawalkeluar ruang persidangan.

67-1812

6265 Pengambilan sumpah di atas kitab suci oleh saksiyang mengenakan kemeja kotak-kotak.

67-1814

6266 Tampak dari depan, seorang saksi yangmengenakan kemeja kotak-kotak sedangmendengarkan majelis hakim berbicara.

67-1816

1967.03.01 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6267 Salah seorang saksi yang didatangkan dalamsidang mahmilub perkara Eks. Brigjen Supardjo.

67-1818

6268 pengambilan sumpah oleh salah satu saksi yangdihadirkan dalam persidangan kasus brigjensupardjo

67-1819

6269 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangduduk menjalani persidangan.

67-1821

6270 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangmendengarkan pernyataan sambil memegangbuku tulis.

67-1822

6271 Tampak dari samping penasihat hukum sedangmemeriksa berkas.

67-1823

6272 Brigjen Supardjo menghampiri Hakim Ketua danmemberikan sesuatu.

67-1825

hal.555

Page 371: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6273 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo sedangmemberikan kesaksiannya.

67-1831

6274 Suasana saat jeda sidang Mahmilub. 67-18326275 Pengamanan yang dilakukan oleh prajurit militer

saat akan membawa Brigjen Supardjo ke ruangpersidangan.

67-1833

6276 Dua orang petugas militer sedang mengawalBrigjen Supardjo meninggalkan ruangan sidang.

67-1835

6277 Suasana sidang pada saat itu. 67-18366278 Brigjen Supardjo bersama penasihat hukumnya

sedang berfoto bersama.67-1837

6279 Letkol Untung, Brigjen Supardjo dan penasihathukumnya sedang berbincang-bincang.

67-1839

6280 Tampak beberapa petugas militer berjaga saatpenasihat hukum sedan memberikan arahankepada kliennya.

67-1840

6281 Seorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo sedangmemberikan kesaksiannya.

67-1844

6282 Seorang saksi mengenakan kacamata sedangberdiri menghadap Hakim Ketua.

67-1845

6283 Seorang saksi mengenakan kacamata sedangmengucap sumpah sebelum memberikankesaksian.

67-1846

6284 Pengambilan sumpah yang dilakukan olehseorang saksi yang dihadirkan dalam sidangmahmilub perkara Eks Brigjen Supardjo.

67-1851

6285 Brigjen Supardjo sedang duduk menghadapmajelis hakim.

67-1899

1967.03.04 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6286 Tampak seorang pejabat militer dengan pangkatmayjen sedang memberikan dokumen kepadahakim ketua

67-1901

6287 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangberdiri mendengarkan putusan sidang.

67-1904

6288 Brigjen Supardjo sedang berkonsultasi denganpenasihat hukumnya.

67-1905

6289 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangduduk menghadap Majelis Hakim.

67-1906

6290 Suasana saat sidang, Brigjen Supardjo sedangmemegang buku tulis sambil duduk menghadapmajelis hakim.

67-1907

6291 Suasana saat sidang, Tampak Brigjen Supardjosedang mengambil sesuatu.

67-1908

6292 Tamu undangan sidang sedang berdirimenyambut kedatangan hakim.

67-1909

hal.555

Page 372: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6293 Brigjen Supardjo bersama dengan penasihathukumnya sedang menjelaskan isi dokumenkepada hakim ketua.

67-1911

6294 Oditur sedang membacakan sesuatu. 67-19126295 Suasana saat sidang, tampak Brigjen Supardjo

sedang mendengarkan penjelasan dari hakimketua

67-1913

6296 Tampak Brigjen Supardjo sedang memperhatikanpenjelasan dari hakim ketua

67-1914

6297 Suasana saat sidang, tampk Brigjen Supardjosedang menuliskan sesuatu di buku tulisnya.

67-1915

6298 Tampak Brigjen Supardjo sedang menyimakpenjelasan dari pejabat militer berpangkat mayjen(tampak kurang cahaya)

67-1916

6299 Tampak Brigjen Supardjo sedang menyimakpenjelasan dari pejabat militer berpangkat mayjen(tampak terang)

67-1917

1967.03.04 Ceramah Ibu B.M Diah di depan KaryawanDjapen D.C.I. di Wisma Lokantara Depan HotelIndonesia Jl. Thamrin Decorasie Rumahdengan Kain Batik.

15

6300 Tampak seorang ibu tua sedang memberikansambutan.

67-1948

6301 Ny. B.M Diah (Herawati Diah) mengenakankacamata hitam sedang mendengarkansambutan.

67-1949

6302 Tampak tamu undangan yang hadir sedangmendengarkan kata sambutan.

67-1950

6303 Tampak seorang pria sedang memimpin doa. 67-19516304 Tampak Ibu B.M Diah sedang memberika

ceramah.67- 1952

6305 Suasana Ceramah Ibu B.M Diah di depanKaryawan Djapen D.C.I. di Wisma LokantaraDepan Hotel Indonesia Jl. Thamrin.

67-1953

6306 Tampak seorang ibu muda sedang memberikansambutan.

67-1954

6307 Tampak meja untuk menghidangkan makanandan ornamen batik yang menempel di dinding.

67-1955

6308 Salah satu sudut meja untu menghidangkanmakanan dengan ornamen batik yang menempeldi dinding.

67-1956

6309 Tampak seorang ibu muda (menggunakanselendang batik) sedang memberikan sambutan.

67-1957

6310 tampak beberapa orang sedang menikmatihidangan yang disajikan di atas meja. (tampakdari belakang)

67-1958

6311 tampak beberapa orang sedang menikmatihidangan yang disajikan di atas meja. (tampakdari samping)

67-1959

hal.555

Page 373: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6312 Ibu B.M Diah terlhat sedang berbincag-bincangdengan beberapa wanita di sampingnya.

67-1960

6313 Ibu B.M Diah terlhat sedang berbincang-bincangdengan anak kecil yang berada di depannya.

67-1961

6314 salah satu dekorasi batik yang menempel didinding dekat pintu keluar ruangan.

67-1962

1967.03.07 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6315 Tampak Brigjen Kabul Arifin(tiga dari kiri) dudukdiantara tamu undangan yang hadir dalampersidangan

67-2157

6316 Tampak seorang pejabat militer sedangmembacakan ( tampak samping)

67-2158

6317 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangberdiri mendengarkan ?

67-2159

6318 Tampak dari samping Brigjen Supardjo sedangberdiri mendengarkan ?

67-2160

6319 Tampak pejabat militer sedang memberikandokumen kepada dokumen hakim ketua

67-2161

6320 Suasana persidangan, Brigjen Supardjo sedangmenuliskan sesuatu

67-2162

6321 Tampak tamu undangan persidangan sedangberdiri menyambut hakim ketua.

67-2163

6322 Tampak tamu undangan persidangan sedangmengikuti jalannya sidang.

67-2164

6323 Suasana persidangan, Brigjen Supardjo sedangberdiri membacakan sesuatu. (tampak dari dekat)

67-2165

6324 Tampak diantara tamu undangan persidangan,dua orang pejabat militer, diantaranya BrigjenKabul Arifin dan seorang pejabat dari KOSTRAD.

67-2166

6325 Suasana persidangan, Brigjen Supardjo sedangberdiri membacakan sesuatu. (tampak darisamping)

67-2167

1967.03.07 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6326 Terdakwa Brigjen Supardjo sedang menulis dibuku catatan notulennya.

67-2340

6327 Pengacara terdakwa Brigjen Supardjo sedangmenyerahkan berkas perkara kepada MajelisHakim.

67-2342

6328 Pengacara terdakwa Brigjen Supardjo sedangbersalaman dengan seorang perangkatpersidangan militer.

67-2343

hal.555

Page 374: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6329 Para hakim sedang berdiskusi terkait berkasperkara persidangan terdakwa Brigjen Supardjo

67-2344

6330 Terdakwa Brigjen Supardjo berdirimenyampaikan keterangan sidangnya kepadaMajelis Hakim.

67-2345

6331 Pengacara terdakwa Brigjen Supardjo sedangmembacakan pembelaan klien -nya di depanMajelis Hakim.

67-2346

6332 Tim pengacara terdakwa Brigjen Supardjosedang berdiskusi.

67-2347

6333 Seorang perangkat persidangan militer sedangmembacakan berkas kasus terdakwa BrigjenSupardjo.

67-2348

6334 Terdakwa Brigjen Supardjo berjalan membawaberkas persidangannya.

67-2349

1967.03.07 Sidang Istimewa di Istora Senayan 7-13 Maret67

47

6335 Tampak beberapa anggota sidang istimewasedang mengisi daftar hadir.

67-1963

6336 Peserta sidang sedang berdiri mendengarkansambutan.

67-1975

6337 Beberapa tamu dari warga asing akan memasukiruangan melalui pintu nomor A7.

67-1981

6338 Tampak dari belakang peserta sidang sedangduduk. Di depan peserta sidang terletak papannama dari peserta sidang.

67-1982

6339 Suasana di dalam Istora Senajan saatberlangsungnya Sidang Istimewa MPRS.

67-1984

6340 Seorang petugas sedang memantau kelancaransidang istimewa menggunakan alat komunikasi.

67-1986

6341 Tampak dari belakang peserta sidang bagiankanan dari mimbar.

67-1987

6342 Tampak dari samping wakil ketua sidangistimewa, letjen Mashudi.

67-1990

6343 Sultan Hamengkubuwono IX sedang berbincang-bincang dengan anggota MPRS yang lain.

67-1991

6344 Tampak dari samping ketua sidang istimewaMPRS A.H Nasution. (dua dari kiri)

67-1993

6345 Tampak dari samping peserta wanita sidangistimewa MPRS.

67-1996

6346 Peserta sidang sedang menuju ke ruangansidang.

67-1998

6347 Tampak atas suasana di dalam Istora Senajansaat berlangsungnya Sidang Istimewa MPRS.

67-1999

6348 Tampak Jenderal Suharto sedang menyampaikansesuatu.

67-2003

6349 Tampak atas suasana di dalam Istora Senajansaat berlangsungnya Sidang Istimewa MPRS.(bagian kanan)

67-2004

6350 Peserta sidang sedang mendengarkan JenderalSuharto.

67-2007

hal.555

Page 375: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6351 Tampak samping kanan suasana sidangistimewa MPRS.

67-2008

6352 Tampak atas suasana di dalam Istora Senajansaat berlangsungnya Sidang Istimewa MPRS.(bagian kiri)

67-2009

6353 Suasana jalannya sidang istimewa MPRS.Tampak dari depan piminan sidang

67-2010

6354 Seorang pejabat militer sedang mengisi daftarhadir didampingi oleh dua orang personil dariResimen Mahadjaja.

67-2011

6355 Tampak anggota sidang istimewa MPRS sedangduduk di lantai atas.

67-2012

6356 Tampak mahasiswa sedang berbincang - bincangdengan salah satu anggota sindang istimewaMPRS

67-2013

6357 Anggota MPRS sedang meninggalkan ruangsidang.

67-2014

6358 Tampak anggota sidang isitimewa MPRS akanmeninggalkan ruang sidang (tampak sebuahmobil berusaha melewati kerumungan orang)

67-2015

6359 Tampak anggota sidang isitimewa MPRS akanmeninggalkan ruang sidang (tampak sebuahmobil berusaha melewati kerumungan orang)

67-2016

6360 Tampak beberapa anggota sidang isitimewaMPRS sedang berbincang bincang, dalamsuasana santai

67-2017

6361 Tampak para mahasiswa sedang berada di luargedung

67-2018

6362 empat orang sidang istimewa mengenakan jassedang berfoto bersama

67-2019

6363 Mahasiswa membagikan selebaran kepadaanggota Sidang Istimewa yang menaiki mobil.

67-2020

6364 Tampak beberpa mahasiswa dari KAMI sedangberada di depan pintu B 1

67-2021

6365 Tampak mobil Dogde dengan plat nomor AL00002 memasuki gerbang Senajan.

67-2022

6366 Tampak belakang mobil Fiat L300 dengan platnomor B 288T melaju menuju gedung senayan.

67-2023

6367 Mahasiswa membagikan selebaran kepadaanggota sidang istimewa MPRS dari sisi sebelahkiri mobil.

67-2024

6368 Seorang mahasiswa dari KAPPI sedangmembawakan payung untuk salah satu anggotaMPRS peserta rapat istimewa.

67-2026

6369 Laksamana TNI Moeljadi memasuki istorasenajan sambil dipayungi oleh mahasiswa dariKAPPI.

67-2027

6370 Tampak saamping Hartono Rekso Dharsonoakan memasuki ruang sidang istimewa.

67-2028

hal.555

Page 376: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6371 Letjen KKO Hartono berjalan memasuki ruangsidang istimewa sambil dipayungi oleh perwakilandari KAMI.

67-2029

6372 Seorang anggota MPRS berjalan memasukiruang sidang istimewa sambil dipayungi oleh duaorang perwakilan mahasiswa dari KAMI.

67-2031

6373 Dua orang anggota MPRS berjalan menaikitangga sambil dipayungi oleh dua orangperwakian mahasiswa dari KAMI.

67-2032

6374 Tampak mahasiswa dan peserta sidang istimewasedang berteduh di pelataran istora senajan.

67-2033

6375 Tampak beberapa mahasiswa sedangmemayungi peserta sidang istimewa melewatiguyuran hujan.

67-2034

6376 Seorang mahasiswa perwakilan dari KAMILampung sedang memayungi salah satu pejabatangkatan udara.

67-2035

6377 Seorang mahasiswa perwakilan dari KAMILampung sedang memayungi salah satu pejabatangkatan laut.

67-2036

6378 Tiga orang mahasiswa dai KAPPI sedangmembawa selebaran.

67-2037

6379 Tampak empat orang anggota sidang istimewasedang berfoto bersama

67-2038

6380 Tampak beberapa anggota sidang istimewameninggalkan istoran senajan.

67-2039

1967.03.07 Pembukaan Sidang Istimewa MPRS di IstoraSenajan

8

6381 Jenderal Suharto sedang membacakan pidato. 67-2046

6382 Tampak seoarang laki-laki dengan memakai pecisedang membacakan sesuatu(tampak darisamping)

67-2052

6383 Tampak seoarang laki-laki dengan memakai pecisedang membacakan sesuatu(tampak dari depan)

67-2053

6384 Tampak seoarang laki-laki dengan memakai pecisedang membacakan sesuatu(tampak dari dekat)

67-2056

6385 Perwakilan rohaniawan sedang memegang dupa. 67-2063

6386 Pengambilan sumpah yang dilakukan olehbeberapa rohaniawan.

67-2065

6387 Pengambilan sumpah yang dilakukan olehanggota MPRS yang dipimpin oleh seorangulama.

67-2069

6388 Pimpinan sidang sedang mendengarkan pidatodari Jenderal Suharto.

67-2073

1967.03.07 Sidang Istimewa MPRS di Istora Senayan. 16

6389 Suasana sidang istimewa MPRS. Tampakseluruh peserta sidang sedang berdiri.

67-2090

hal.555

Page 377: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6390 Tampak samping suasana sidang istimewaMPRS. Peserta sidang sedang mendengarkanpidato Jenderal Suharto.

67-2091

6391 Awak media sedang mengambil gambarpimpinan sidang beserta peserta sidang.

67-2096

6392 Seluruh peserta sidang sedang berdirimengheningkan cipta.

67-2101

6393 Tampak beberapa wartawan sedangmewawancarai pimpinan sidang.

67-2106

6394 Pimpinan sidang sedang mengadakan tanyajawab dengan para awak media.

67-2110

6395 Tampak tamu undangan sidang istimewa sedangmendengarkan pidato dari bangku yang berada dilantai dua.

67-2111

6396 Beberapa mahasiswa sedang berbicara denganseorang petugas dari Angkatan Darat.

67-2124

6397 Foto bersama di sela-sela Sidang Istimewa (1). 67-2125

6398 Foto bersama di sela-sela Sidang Istimewa (2). 67-2126

6399 Tampak seorang angota TNI AD dari Kodam IXUdayana dengan pangkat Mayor sedangberbincang-bincang dengan prajurit TNI yanglainnya.

67-2127

6400 Petugas biro Humas Sidang Istimewa MPRSsedang melakukan pendaftaran para wartawanyang akan meliput jalannya sidang.

67-2128

6401 Tampak dari samping seorang wanita sedangberbicara di depan mimbar saat sidang istimewaberlangsung.

67-2129

6402 Peserta seminar istimewa sedang mendengarkanpidato.

67-2131

6403 Tampak dari dekat tamu undangan yang duduk dilantai dua.

67-2132

6404 Tampak dari depan pimpinan sidang istimewasidang MPRS, tengah, Idham Chalid, pojokkanan, Letjen Mashudi.

67-2138

1967.03.08 Sidang Istimewa MPRS di Istora Senajan 106405 Tampak beberapa kursi peserta sidang istimewa

MPRS tidak terisi.67-2145

6406 Seorang laki-laki sedang berbicara di depanmimbar, tampak di samping kirinya beberapakursi peserta rapat yang tidak terisi.

67-2146

6407 Suasana rapat istimewa MPRS. Tampak seoranglaki-laki sedang berbicara di depan mimbar.Pengambilan gambar dari sudut kiri ruangan.(tampak dari dekat)

67-2147

6408 Suasana rapat istimewa MPRS. Tampak seoranglaki-laki sedang berbicara di depan mimbar.Pengambilan gambar dari sudut kiri ruangan.

67-2149

hal.555

Page 378: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6409 Suasana rapat istimewa MPRS. Tampak seorangperempuan sedang berbicara di depan mimbar.Pengambilan gambar dari sudut kiri ruangan.

67-2150

6410 Suasana rapat istimewa MPRS. Tampak seorangperempuan sedang berbicara di depan mimbar.Pengambilan gambar dari sudut kiri bagian atas.

67-2151

6411 Suasana rapat istimewa MPRS, tampak bangkutamu undangan di lantai dua sepi.

67-2152

6412 Peserta sidang sedang mendengarkan paparandari seorang perempuan yang berbicara di depanmimbar pada saat sidang istimewa berlangsung.

67-2153

6413 Tampak seorang wanita yang mengenakankebaya dan selendang sedang berbicara didepan mimbar. Pengambilan gambar dari sisi kiribagian atas ruangan.

67-2154

6414 Peserta sidang sedang mendengarkan paparandari seorang laki-laki yang berbicara di depanmimbar pada saat sidang istimewa berlangsung.

67-2156

1967.03.09 Pengadilan Mahmilub dengan tersangkaBrigjen Supardjo dalam keterlibatannya dalamperistiwa G30S, di gedung Bappenas TamanSuropati. Tanggal 24 Februari s/d 9 Maret 1967.

6415 Penasihat Hukum sedang menyampaikansesuatu kepada pimpinan sidang.

67-2169

6416 Penasihat Hukum sedang menyampaikansesuatu kepada pimpinan sidang. (tampak daridekat)

67-2170

6417 Warga masyarakat berdiri di sepanjang jalan didekat gedung Bappenas untuk menyaksikan iring-iringan kendaraan militer.

67-2171

6418 Sebuah tank barracuda yang digunakan untukmembawa tersangka terparkir di depan gedungBappenas.

67-2172

6419 Iring-iringan kendaraan militer melajumeninggalkan gedung Bappenas.

67-2173

1967.03.09 Sidang Istimewa MPRS di Istora Senajan 206420 Tampak lima orang anggota sidang istimewa

sedang berfoto bersama, di depan merekatampak papan nama, Anwar Tjokoaminoto,Anwar Sutan Saidi, dan Anwar Rais.

67-2186

6421 Gambar seorang anggota sidang(foto dari kepalasampai dada)

67-2187

6422 Gambar seorang anggota sidang. 67-21886423 Tampak dua orang anggota sidang istimewa

sedang berbincang-bincang. Di depannyaterdapat dua buah papan nama Utojo Utomo,Brigjen; dan Usep Damawidjaja, S.H.

67-2191

6424 Tampak anggota sidang istimewa sedangmembacakan sesuatu(tampak pandangan tertujupada naskah yang dibacakan)

67-2192

hal.555

Page 379: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6425 Tampak anggota sidang istimewa sedangmembacakan sesuatu(tampak pandangan tertujupada anggota sidang)

67-2193

6426 tampak panitia sidang istimewa MPRS sedangberbincang-bincang di salah satu ruangan dimeja kerja

67-2194

6427 Tampak salah satu panitia sidang istimewaMPRS sedang mencatat sesuatu

67-2195

6428 Dua orang panitia sidang dari biro Humas sedangmenulis menggunakan mesin ketik.

67-2196

6429 Salah satu panitia sidang istimewa sedangmenikmati makan siangnya.

67-2197

6430 Tampak H. Nawawi Usman sedang membacakansesuatu

67-2199

6431 Tampak dua anggota sidang istimewa MPRS,salah satu nya bernama H.Nawawi Usman.

67-2201

6432 Tampak empat orang anggota sidang istimewayang duduk di bagian tepi belakang.

67-2202

6433 Tampak dua orang anggota sidang istimewasedang berbicara. Di depan mereka terdapatpapan nama bertuliskan KRT. Honggowongsodan Husein Kartasasmita.

67-2204

6434 Tampak tujuh orang anggota sidang istimewaMPRS duduk dibarisan paling belakang dengannama depan berawalan huruf "D"

67-2205

6435 Tampak tujuh orang anggota sidang istimewaMPRS duduk dibarisan paling belakang dengannama depan berawalan huruf "J"

67-2206

6436 Tampak anggota sidang istimewa MPRS denganmemakai jas hitam sedang menyampaikansesuatu

67-2207

6437 Tampak anggota sidang istimewa MPRS wanitadengan nama depan berawalan huruf "S"

67-2208

6438 Tampak anggota sidang MPRS dengan ciri priaberkumis sedang menyampaikan sesuatu

67-2209

6439 Tampak anggota sidang MPRS dengan ciri priaberkacamata sedang menyampaikan sesuatu

67-2210

1967.03.09 Sidang Istimewa MPRS di Istora Senajan. 526440 Beberapa panitia sidang berfoto bersama. 67-22476441 Tampak beberapa panitia sedang

mengoperasikan alat komunikasi67-2248

6442 Tampak ruangan yang digunakan sebagai postelekom selama sidang istimewa berlangsung.

67-2249

6443 Tampak ruangan yang digunakan sebagai kantorpos selama sidang istimewa berlangsung.

67-2250

6444 Tampak beberapa orang sedang duduk sambilmembaca koran.

67-2251

hal.555

Page 380: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6445 Tampak beberapa orang sedang mengantri untukmendapatkan surat kabar.

67-2252

6446 Beberapa pasukan TNI AD sedang berjaga. 67-22536447 Suasana di pos piket pos KO SUS, PRES/

Depad. Tampak beberapa petugas sedangmembaca koran.

67-2254

6448 Prajurit Staff Umum Angkatan Darat sedangberjaga.

67-2255

6449 Petugas dari Polisi militer dan P2U sedangberfoto bersama di depan pintu nomor B5.

67-2256

6450 Suasana ruang kerja panitia sidang istimewaMPRS

67-2257

6451 Panitia sidang istimewa MPRS bagian Protokol.Tampak seorang panitia sedang mengoprasikanmesin ketik.

67-2258

6452 Tampak dari luar gedung Istora Senayan. 67-22596453 Beberapa petugas militer sedang berjaga di

depan pagar Istora Senayan.67-2260

6454 Deretan bendera merah putih berkibar disekeliling istora,

67-2263

6455 Tampak dari jauh pintu gerbang istora. 67-22646456 Pemeriksaan di depan pintu masuk istora.

Tampak dua orang petugas sedang memeriksaseseorang yang akan masuk ke senayan.

67-2267

6457 Beberapa mobil terparkir rapi di halaman depanistora.

67-2268

6458 Tampak beberapa petugas militer sedang berjagadi pelataran istora.

67-2269

6459 Beberapa peserta sidang sedang berjalan dilorong.

67-2270

6460 Suasana Sidang Istimewa MPRS. Tampakseorang wanita sedang berdiri di depan mimbar.

67-2274

6461 H.R Dharsono berbincang-bincang dengan AmirMachmud.

67-2276

6462 H.R Dharsono dan Amir Machmud sedangberfoto bersama.

67-2277

6463 Panitia sidang di depan tempat penitipan barang. 67-2278

6464 Seorang anggota rapat istimewa berjalan. 67-22796465 Anggota rapat istimewa berbincang-bincang di

dekat toilet pria.67-2280

6466 Tampak lima orang anggota sidang istimewaMPRS sedang berfoto bersama(anggota sidangberasal dari indonesia timur)

67-2282

6467 Panitia sidang istimewa bagian dokumentasi. 67-22836468 Loket Biro Keuangan Perdjalanan. Tampak dua

orang petugas sedang berada di loket.67-2284

6469 Tampak panitia sidang istimewa MPRS sedangsantai menjelang makan siang

67-2285

6470 Panitia sidang istimewa bagian biro humas.Tampak dua orang petugas sedang menulismenggunakan mesin ketik.

67-2286

hal.555

Page 381: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6471 Tampak beberapa petugas staff Umum AngkatanDarat sedang menggunting artikel yang ada disurat kabar.

67-2287

6472 Tampak panitia sidang istimewa MPRS sedangsantai

67-2288

6473 tampak panitia sidang istimewa MPRS sedangmelakukan pengecekan di bagian pendaftaranwartawan peliput sidang

67-2289

6474 Seorang petugas miliiter sedang mengoprasikanalat komunikasi.

67-2290

6475 Beberapa petugas militer sedang berfotobersama.

67-2291

6476 Suasana Sidang Istimewa MPRS. Tampakseorang laki-laki sedang berbicara di depanmimbar.

67-2292

6477 Tampak Thayeb Mohammad Gobel diantaraanggota sidang istimewa MPRS yang lain. '

67-2294

6478 Tampak Thayeb Mohammad Gobel sedangberbincang-bincang dengan salah satu anggotasidang istimewa MPRS

67-2295

6479 Sebuah tenda militer dibangun di halaman depanIstora senajan.

67-2297

6480 Prajurit militer berfoto bersama di halamanrumput istora senajan.

67-2298

6481 Tampak mobil yang digunakan sebagai poskomunikasi terparkir di halaman luar gedungistora senajan.

67-2299

6482 Tampak dua orang prajurit militer sedang berjagadi samping tenda pleton yang berdiri di dihalaman luar gedung istora senajan.

67-2300

6483 Suasana beberapa panitia sidang istimewaMPRS di ruang kerja

67-2301

6484 Panitia sidang istimewa sedang menikmati nasibungkus bersama-sama,

67-2302

6485 Seorang teknisi sedang memperbaiki mesin. 67-23031967.03.10 Sidang Istimewa Majelis Permusyawaaratan

Rakyat Senayan (MPRS) di Istora Senayan,Jakarta

113

6486 Para jurnalis dengan membawa buku catatanmengisi tribun Istora Senayan.

67-2350

6487 Para jurnalis tampak mulai memadati tribun IstoraSenayan.

67-2351

6488 Pasukan TNI berbaris menuju Istora Senayan. 67-2352

6489 Para tamu undangan dari luar negeri berada diluar Istora Senayan.

67-2354

6490 Sekumpulan wartawan berkerumun untukmencari informasi dari seorang anggota MPRS.

67-2357

6491 Beberapa jurnalis berkumpul di salah satu sudutluar Istora Senayan

67-2358

6492 Para wanita berseragam dinas menyiapkan dirisebagai panitia di luar Istora Senayan.

67-2359

6493 Tiga orang perwira TNI sedang berdiskusi di terasluar Istora Senayan.

67-2360

hal.555

Page 382: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6494 Sekumpulan wanita anggota Sidang IstimewaMPRS sedang berdiskusi di teras luar gedungIstora Senayan

67-2361

6495 Beberapa panitia penyelenggara Sidang IstimewaMPRS tampak sedang rehat di luar gedung IstoraSenayan.

67-2362

6496 Suasana ramai terlihat di luar gedung IstoraSenayan.

67-2363

6497 Aksi seorang fotografer sedang meng-capturegambar di luar gedung Istora Senayan.

67-2364

6498 Diskusi santai dua orang panitia Sidang IstimewaMPRS di luar gedung Istora Senayan.

67-2365

6499 Sambutan pembukaan acara Sidang IstimewaMPRS di Istora Senayan.

67-2366

6500 Dua orang panitia Sidang Istimewa MPRSsedang duduk santai sambil merokok.

67-2367

6501 Tiga orang anggota Sidang Istimewa MPRSsedang beramah tamah di dalam ruang IstoraSenayan.

67-2368

6502 Lima orang anggota Sidang Istimewa MPRSsedang membaca berkas kerja ruang IstoraSenayan.

67-2369

6503 Anggota Sidang Istimewa MPRS, Zainal AbidinPagarlam sedang berdisikusi dengan rekannya diruang Istora Senayan.

67-2370

6504 Para anggota Biro Humas Sidang IstimewaMPRS sedang mengamati surat kabar yang terbitpada saat itu.

67-2373

6505 Pidato sambutan seorang anggota SidangIstimewa MPRS dari unsur TNI di atas mimbar.

67-2374

6506 Beberapa anggota Sidang Istimewa MPRS dariunsur TNI seperti Soetoko Djojosoebroto danSoetomo Honggowongso, SH, sedang merokoksaat acara sidang berlangsung.

67-2375

6507 Pidato sambutan anggota Sidang IstimewaMPRS dari unsur sipil di atas mimbar.

67-2377

6508 Beberapa anggota Sidang Istimewa MPRSseperti Drs. Rubay; Rompas DS, RH., dan RoesliTjandradinata tampak serius mengikuti jalannyasidang.

67-2378

6509 Para anggota Sidang Istimewa MPRS tampaksedang mengikuti jalannya sidang dengan serius.

67-2379

6510 Ketua dan para wakil ketua tampak sedangberdiskusi di meja pimpinan Sidang IstimewaMPRS.

67-2382

6511 Pidato seorang anggota Sidang Istimewa MPRSdi mimbar.

67-2383

6512 Pidato seorang anggota Sidang Istimewa MPRSdari unsur POLRI di mimbar.

67-2385

hal.555

Page 383: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6513 Anggota Sidang Istimewa MPRS, OetojoOesman, SH., sedang berdisikusi denganrekannya di ruang Istora Senayan.

67-2386

6514 Anggota Sidang Istimewa MPRS, SujonoKertartodigdo, Suherman, SH., MayjenSumartono, dll tampak duduk di bangku barisandepan.

67-2387

6515 Para panitia Sidang Istimewa MPRS mulaiberdiskusi di bagian belakang area sidang.

67-2388

6516 Para panitia Sidang Istimewa MPRS sedangberdiskusi di bagian belakang area sidang.

67-2389

6517 Para panitia Sidang Istimewa MPRS sedangberdiskusi di di beakang saat sidang berlangsung.

67-2390

6518 Beberapa panitia sedang berdiskusi santai dibagian belakang ruang Sidang Istimewa MPRS.

67-2391

6519 Rapat komisi di sebuah meja kecil oleh anggotaSidang Istimewa MPRS dari unsur POLRI.

67-2392

6520 Suasana sebuah rapat komisi dalam SidangIstimewa MPRS di Istora Senayan.

67-2393

6521 Pembacaan sebuah hasil rapat komisi di mimbarSidang Istimewa MPRS (1).

67-2394

6522 Pembacaan sebuah hasil rapat komisi di mimbarSidang Istimewa MPRS (2).

67-2395

6523 Pembacaan sebuah hasil rapat komisi di mimbarSidang Istimewa MPRS (3).

67-2396

6524 H. Usman Ismail sedang berdiskusi dengananggota Sidang Istimewa MPRS lainnya di luarpersidangan

67-2397

6525 Beberapa panitia sedang mengobrol santai di luaracara Sidang Istimewa MPRS.

67-2398

6526 Suasana rapat komisi pada malam hari oleh paraanggota Sidang Istimewa MPRS.

67-2399

6527 Suasana ramah tamah para anggota SidangIstimewa MPRS di luar acara persidangan.

67-2400

6528 Dua anggota POLRI sedang beramah tamah diluar acara persidangan.

67-2401

6529 Suasana rapat komisi para anggota SidangIstimewa MPRS dari unsur TNI.

67-2403

6530 Suasana sebuah rapat komisi dalam SidangIstimewa MPRS.

67-2404

6531 Pada malam hari mulai berlangsung rapat komisiSidang Istimewa MPRS.

67-2405

6532 Barisan keamanan berjaga di luar ruang rapatkomisi Sidang Istimewa MPRS.

67-2406

6533 Pada malam harinya para panitia SidangIstimewa MPRS juga melakukan diskusi.

67-2407

6534 Para panitia Sidang Istimewa MPRS sedangmengobrol santai di area belakang persidangan.

67-2408

6535 Suasana rapat komisi Sidang Istimewa MPRS dimeja pimpinan komisi.

67-2409

hal.555

Page 384: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6536 Para pimpinan komisi Sidang Istimewa MPRSsedang memimpin rapat persidangan.

67-2410

6537 Pidato pembacaan hasil sidang komisi di mimbar. 67-2413

6538 Para anggota MPRS mengikuti dengan seriusjalannya sidang komisi.

67-2414

6539 Di satu sisi ratusan orang duduk berkumpul dimasjid Gedung MPR, Senayan.

67-2415

6540 Para anggota MPRS dari unsur TNI mengikutijalannya sidang komisi.

67-2416

6541 Ratusan orang duduk berkumpul di masjidGedung MPR, Senayan.

67-2417

6542 Para anggota MPRS mengikuti dengan seriusjalannya sidang komisi.

67-2418

6543 Ratusan orang duduk berkumpul di masjidGedung MPR, Senayan.

67-2419

6544 Beberapa anggota MPRS dari unsur Polisimengikuti jalannya sidang komisi.

67-2420

6545 Suasana kesibukan di meja Biro Humas SidangIstimewa MPRS.

67-2473

6546 Anggota Biro Humas sedang bertugas di mejakerjanya.

67-2474

6547 Para anggota Sidang Istimewa MPRS tampaksedang beramah tamah di luar acara persidangan.

67-2476

6548 Beberapa panitia Sidang Istimewa MPRS seperti:Junus Lubis, Junus Umar, dan Joesoef Bachroemsedang bertugas di meja kerjanya.

67-2477

6549 Seorang Anggota Sidang Istimea MPRS AlaudinSamah sedang serius mengamati berkaskerjanya.

67-2478

6550 Beberapa orang panitia Sidang Istimewa MPRSberada di atas tribun Istora Senayan.

67-2479

6551 Suasana diskusi para anggota Sidang IstimewaMPRS di sela-sela persidangan.

67-2480

6552 Suasana jalannya Sidang Istimewa MPRS diIstora Senayan.

67-2481

6553 Para anggota Sidang Istiewa MPRS tampakmemenuhi ruangan persidangan.

67-2482

6554 Para anggota Sidang Istiewa MPRS tampakserius mengikuti jalannya persidangan.

67-2483

6555 Beberapa anggota sidang tampak salingberdiskusi di dalam jalannya persidangan.

67-2484

6556 Pembacaaan pidato mimbar di dalam SidangIstimewa MPRS di Istora Senayan.

67-2485

6557 Pembacaaan pidato mimbar oleh seorang perwiraTNI di dalam Sidang Istimewa MPRS di IstoraSenayan.

67-2486

6558 Suasana jalannya Sidang Istimewa MPRS diIstora Senayan.

67-2487

6559 Para ketua dan wakil ketua tampak serius di mejapimpinan Sidang Istimewa MPRS.

67-2488

hal.555

Page 385: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6560 Seorang anggota Sidang Istimea MPRS dariunsur TNI menyerahkan berkas pidato kepadaPimpinan Sidang.

67-2489

6561 Suasana Sidang Istimewa MPRS di mejapimpinan sidang.

67-2490

6562 Bangku dan tribun bagian atas Gedung IstoraSenayan dipenuhi oleh para anggota SidangIstimewa MPRS.

67-2491

6563 Salah satu pembacaan pidato persidangan dalamSidang Istimewa MPRS di mimbar.

67-2492

6564 Seorang anggota Sidang Istimewa MPRS dariunsur Kepolisian sedang membacakan pidatopersidangan.

67-2493

6565 Para anggota Sidang Istimewa MPRS tampakantusias mengikuti jalannya persidangan.

67-2494

6566 Suasana serius di dalam Sidang Istimewa MPRSdi Istora Senayan.

67-2495

6567 Seorang anggota Sidang Istimea MPRS dariunsur Kepolisan menyerahkan berkas pidatokepada Pimpinan Sidang.

67-2496

6568 Suasana pengambilan sumpah pidatokepresidenan dalam Sidang Istimewa MPRS diGedung DPR/MPR Senayan (1).

67-2520

6569 Suasana pengambilan sumpah pidatokepresidenan dalam Sidang Istimewa MPRS diGedung DPR/MPR Senayan (2).

67-2521

6570 Suasana pembacaan pidato kepresidenan dimimbar Sidang Istimewa MPRS di GedungDPR/MPR Senayan (1).

67-2526

6571 Suasana pembacaan pidato kepresidenan dimimbar Sidang Istimewa MPRS di GedungDPR/MPR Senayan (2).

67-2527

6572 Beberapa Mahasiswa yang tergabung dalamKesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI)berjalan di sekitar Gedung DPR/MPR, Senayan.

67-2538

6573 Suasana Sidang Istimewa MPRS di GedungDPR/MPR Senayan pada siang hari.

67-2543

6574 Waperadam Bidang Hubungan Lembaga Tinggi(ai) Idham Khalid tampak duduk di dekat mejapimpinan.

67-2560

6575 Tampak dari dekat beberapa wanita anggotaSidang Istimewa MPRS.

67-2561

6576 Beberapa tamu undangan dari luar negeri beradadi tribun atas ruang Sidang Istimewa MPRS.

67-2563

6577 Beberapa tamu undangan dari dalam negeriberada di tribun atas ruang Sidang IstimewaMPRS.

67-2571

6578 Seluruh anggota Sidang Istimewa MPRSdimohon berdiri saat pembacaan doa.

67-2574

6579 Beberapa anggota Sidang Istimewa MPRStampak sedang memanjatkan doa.

67-2575

hal.555

Page 386: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6580 Suasana pasca pembacaan doa dalam SidangIstimewa MPRS.

67-2576

6581 Para juru kamera tampak sedang sibukmengoperasikan peralatannya.

67-2577

6582 Diskusi kecil di meja pimpinan Sidang IstimewaMPRS.

67-2578

6583 Para juru kamera sedang melaksanakan tugaspeliputan Sidang Istimewa MPRS.

67-2581

6584 Beberapa tamu undangan dari luar negeri tampakmengisi bangku Sidang Istimewa MPRS.

67-2582

6585 Beberapa tamu undangan dari luar negeri tampakserius mengikuti jalannya Sidang Istimewa MPRS.

67-2583

6586 Tampak suasana di ruas belakang SidangIstimewa MPRS.

67-2584

6587 Tampak para anggota Sidang Istimewa MPRS diruas bagian belakang.

67-2585

6588 Salah satu pembacaan pidato persidangan dimimbar oleh seorang perwira TNI.

67-2586

6589 Tampak diskusi kecil anggota Sidang IstimewaMPRS di ruas bagian belakang.

67-2590

6590 Sebagian panitia berada di luar ruang SidangIstimewa MPRS.

67-2591

6591 Para tamu undangan dari luar negeri mengikutijalanannya Sidang Istimewa MPRS di tribun atas.

67-2594

6592 Beberapa tamu undangan dari luar negeri tampaksedang berdiskusi di tribun atas

67-2595

6593 Suasana Sidang Istimewa MPRS di ruas bagianbelakang Gedung DPR/MPR Senayan.

67-2596

6594 Beberapa anggota Sidang Istimewa MPRStampak sedang rehat di sela-sela persidangan.

67-2597

6595 Tampak keramaian di tribun bagian atas GedungDPR/MPR, Senayan.

67-2598

6596 Beberapa anggota Sidang Istimewa MPRStampak sedang rehat di sela-sela persidangan.

67-2609

6597 Suasana penutupan Sidang Istimewa MPRS diGedung DPR/MPR, Senayan (1).

67-2614

6598 Suasana penutupan Sidang Istimewa MPRS diGedung DPR/MPR, Senayan (2).

67-2615

1967.03.13 Sidang Gubernur Seluruh Indonesia diMerdeka Selatan No. 7

21

6599 Pembukaan acara rapat gubernur se Indonesia,di Medan Merdeka Selatan 7.

67-2630

6600 Suasana pembukaan gubernur se Indonesia, diMedan Merdeka Selatan 7.

67-2631

6601 Para gubernur seluruh Indonesia memadatiruangan rapat Jl Medan Merdeka Selatan 7.

67-2632

6602 Para gubernur se Indonesia serentak berdiridalam acara pembukaan rapat.

67-2633

hal.555

Page 387: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6603 Pemimpin rapat membacakan sambutan rapatpertemuan gubernur se Indonesia.

67-2634

6604 Tampak Presiden Soeharto didampingi MenteriLuar Negeri Adam Malik membacakansambutannya dalam rapat gubernur se Indonesia.

67-2635

6605 Suasana rapat pertemuan gubernur seluruhIndonesia di Medan Merdeka Selatan 7.

67-2636

6606 Gubernur dari Propinsi Irian Barat, Maluku, danSulawesi Utara duduk dibarisan depan rapatgubernur seluruh Indonesia.

67-2637

6607 Presiden Soeharto berjalan meninggalkanruangan rapat.

67-2638

6608 Gubernur dari Propinsi Lampung duduk dibarisandepan rapat gubernur seluruh Indonesia.

67-2639

6609 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangmembacakan pidato arahan di depan paragubernur seluruh Indonesia.

67-2640

6610 Gubernur dari Propinsi Sulawesi Selatan dudukdibarisan depan rapat gubernur seluruh Indonesia.

67-2641

6611 Tampak Gubernur dari Propinsi Bali danSumatera Barat sedang berdiskusi di sela-selarapat.

67-2642

6612 Para gubernur se Indonesia berjalanmeninggalkan ruangan rapat.

67-2643

6613 Gubernur dari Propinsi Jawa Timur dudukdibarisan depan rapat gubernur seluruh Indonesia.

67-2644

6614 Gubernur dari Propinsi Kalimatan Tengah dudukdibarisan depan rapat gubernur seluruh Indonesia.

67-2645

6615 Gubernur dari Propinsi Sumatera Selatan danJambi duduk dibarisan depan rapat gubernurseluruh Indonesia.

67-2647

6616 Para gubernur tampak mengikuti jalannya rapatdengan serius.

67-2650

6617 Presiden Soeharto tampak berjalanmeninggalkan gedung Medan Merdeka Selatan 7.

67-2651

6618 Para gubernur serentak berdiri memanjatkan doa(1).

67-2652

6619 Para gubernur serentak berdiri memanjatkan doa(2).

67-2653

1967.03.13 Perkara Peristiwa G.30 S. Diadili olehMahmilub digedung Bappenas TamanSuropati. Perkara esc. Brigdjen Supardjo(Vonis dijatuhi hukuman mati)

24

6620 Hakim Mahmilub Soegiri mengangkat palu dalampengadilan perkara Brigjen Supardjo.

67-2666

6621 Majelis Hakim yang diketuai Hakim Soegirisedang membacakan vonis terhadap perkaraBrigjen Supardjo.

67-2667

hal.555

Page 388: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6622 Para tamu undangan yang sebagian besarberasal dari unsur TNI hadir dalam persidanganperkara Brigjen Supardjo.

67-2668

6623 Terdakwa Brigjen Supardjo berdiri di depan standmic saat pembacaan vonis oleh majelis hakim.

67-2669

6624 Para asisten hakim militer duduk bersiapdibelakang para hakim mahmilub sidang perkaraBrigjen Supardjo.

67-2670

6625 Para tamu undangan yang hadir dalampersidangan perkara Brigjen Supardjo mengikutijalannya sidang dengan serius.

67-2671

6626 Para tamu undangan yang hadir dalampersidangan perkara Brigjen Supardjo tampakserius mengikuti jalannya persidangan.

67-2672

6627 Beberapa tamu undangan dari kalangan sipil jugahadir dalam persidangan perkara BrigjenSupardjo.

67-2673

6628 Suasana sidang penjatuhan vonis hukuman matikepada terdakwa Brigjen Supardjo.

67-2674

6629 Tampak para juru kamera sedang bekerja dalamproses persidangan terdakwa Brigjen Supardjo.

67-2675

6630 Hakim Mahmilub Soegiri tampak sedangmembacakan vonis persidangan perkara BrigjenSupardjo yang dijatuhkan majelis hakim.

67-2676

6631 Terdakwa Brigjen Supardjo tampak sedangmendengarkan pembacaan vonis yang dijatuhkanmajelis hakim.

67-2677

6632 Hakim Mahmilub Soegiri berjalan menuju mejapimpinan sidang dalam kasus perkara BrigjenSupardjo.

67-2690

6633 Hakim Mahmilub Soegiri bersama hakim lainnyaberjalan menuju meja pimpinan sidang dalamkasus perkara Brigjen Supardjo.

67-2691

6634 Hakim Mahmilub Soegiri bersama hakim lainnyamenyiapkan diri di meja pimpinan sidang dalamkasus perkara Brigjen Supardjo.

67-2692

6635 Hakim Mahmilub Soegiri sedang mengetok paludalam kasus perkara Brigjen Supardjo.

67-2693

6636 Terdakwa Brigjen Supardjo duduk bersiap diridihadapan para hakim mahmilub.

67-2694

6637 Terdakwa Brigjen Supardjo berdiri untukmendengarkan vonis yang dijatuhkan hakimmahmilub.

67-2695

6638 Terdakwa Brigjen Supardjo berdiri dihadapanmajelis hakim mahmilub untuk mendengarkanvonis yang akan dijatuhkan.

67-2696

6639 Beberapa tamu undangan dari kalangan militerduduk di barisan depan dalam persidangaterdakwa Brigjen Supardjo.

67-2697

hal.555

Page 389: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6640 Beberapa mahasiswa dari Universitas Indonesiahadir juga dalam persidangan terdakwa BrigjenSupardjo.

67-2698

6641 Suasana penjatuhan vonis hukuman mati dalampersidangan terdakwa Brigjen Supardjo.

67-2699

6642 Dua orang mahasiswi Universitas Indonesiasedang berdiskusi dengan seorang perangkathukum dari pengadilan mahmilub.

67-2700

6643 Para mahasiswa dari Universitas Indonesia turuthadir dalam persidangan terdakwa BrigjenSupardjo.

67-2701

1967.03.16 Konferensi Pers dengan Wartawan Dalam danLuar Negeri Mengenai Hasil KeputusanSidang Istimewa (S.I) M.P.R.S di TVRI, Senayan

11

6644 Suasana pembukaan konferensi pers parawartawan dari dalam luar negeri.

67-2722

6645 Pembahasan hasil keputusan SI MPRS oleh parawartawan dari dalam dan luar negeri.

67-2723

6646 Suasana hasil keputusan SI MPRS oleh parawartawan dari dalam dan luar negeri.

67-2724

6647 Para pemimpin rapat pembahasan hasilkeputusan SI MPRS oleh para wartawan daridalam dan luar negeri.

67-2725

6648 Para wartawan mengikuti rapat pembahasanhasil keputusan SI MPRS dengan serius.

67-2726

6649 Para wartawan mengikuti rapat pembahasanhasil keputusan SI MPRS dengan antusias.

67-2727

6650 Dua wartawan asing mengembil rehat sejenak disela-sela rapat dengan menghisap rokok.

67-2728

6651 Tiga wartawan asing tampak serius mengkitutirapat pembahasan hasil keputusan SI MPRS.

67-2729

6652 Para wartawan baik dari dalam maupun luarnegeri saling berbaur mengikuti jalannya rapathasil keputusan SI MPRS.

67-2730

6653 Seorang wartawan asingtampak sedangmengajukan pertanyaan kepada pimpinankonferensi.

67-2731

6654 Suasana pembahasan hasil keputusan SI MPRSoleh para wartawan dari dalam dan luar negeri.

67-2732

1967.03.20 Pemberian Ijazah Kepada Lulusan Siswa-siswa Akpen (golongan ke-7) oleh Menpen.B.M. Diah, di Kebonsirih no. 7b

4

6655 Suasana penyerahan ijazah kepada lulusansiswa Akpen oleh Menpen B.M. Diah.

67-2759

6656 Jabat tangan saat penyerahan ijazah kepadalulusan siswa Akpen oleh Menpen B.M. Diah.

67-2761

6657 Pata siswa Akpen (golongan ke-7) berbaris rapidengan membawa ijazahnya masing-masing.

67-2764

hal.555

Page 390: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6658 Menpen B.M Diah sedang memberikan arahankepada lulusan para siswa Akpen (golongan ke-7).

67-2765

1967.03.30 Perkara Peristiwa G. 30 S. Diadili olehMahmilub digedung Kodam V Djaya, dijalanPerwira (Perkara 10 orang bekas anggotaResimen Cakrabirawa yang terlibat peristiwatersebut)

6

6659 Seorang terdakwa Serda Amin Saronomemperagakan waktu menembak salah satukorban penculikan G.30.S.

67-3061

6660 Seorang pembela/kuasa hukum terdakwa eks.anggota Resimen Cakrabirawa sedangmengutarakan gagasannya.

67-3066

6661 Dalam pemeriksaan Serda Amin Saronomemeperagakan waktu menembak KaptenAnumerta Piere Tendean.

67-3072

6662 Hakim ketua dan hakim anggota sedangmengajukan pertanyaan kepada seorangterdakwa seorang eks. Anggota Cakrabirawa.

67-3073

6663 Saksi Sersan Muhammad Saphir sedangmemberikan kesaksiannya dihadapan para hakimmahmilub.

67-3176

6664 Sementara itu saksi lain memberikanketerangannya dihadapan para hakim mahmilub.

67-3178

1967.03.31 Menteri Penerangan B.M Diah di Kebon SirihNo.76 Menerima Dubes Syiria

6

6665 Menteri Peneranan, B.M Diah mengenakankacamata hitam sedang menjabat tangan DubesSyiria.

67-3076

6666 Menteri Penerangan, B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan Dubes Syiria.

67-3077

6667 Nampak kedua orang ini (B.M Diah dan DubesSyiria) berbincang-bincang sambil merokok.

67-3078

6668 Menteri Penerangan, B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan DubesSyiria.(tampak samping)

67-3079

6669 Menteri Penerangan, B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan Dubes Syiria.(tampak dari dekat)

67-3080

6670 Menteri Penerangan, B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan DubesSyiria.(tampak depan)

67-3081

1967.04.07 Menteri Penerangan, B.M Diah di TamanTanah Abang III/23 Melantik Pengurus S.P.SO.P.S Pers

12

6671 Menteri Penerangan, B.M Diah (baju pendek,kacamata hitam) sedang berjabat tangan.

67-3205

6672 Peserta pelantikan pengurus S.P.S O.P.S Persdari berbagai daerah. (baris pertama)

67-3207

6673 Peserta pelantikan pengurus S.P.S O.P.S Persdari berbagai daerah. (baris kedua)

67-3208

hal.555

Page 391: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6674 Suasana pelantikan pengurus S.P.S O.P.S Pers,tampak letjen KKO Hartono sedang membacakansesuatu di depan peserta pelantikan.

67-3209

6675 Peserta pelantikan pengurus S.P.S O.P.S Persdari berbagai daerah sedang berdiri.

67-3211

6676 Suasana pelantikan pengurus S.P.S O.P.S Pers.Nampak dari depan B.M Diah (tengah), BrijenKKO Hartono beserta seorang pejabat sedangtersenyum.

67-3212

6677 Suasana setelah pelantikan pengurus S.P.SO.P.S Pers.Tampak B.M Diah besertarombongan sedang berjabat tangan.

67-3212

6678 Tampak pejabat dari depan pejabat lainnya yangsedang mengikuti acara pelantikan.

67-3213

6679 Tampak dari samping belakang B.M Diah(depan, tengah) sedang memberikan pengarahan.

67-3214

6680 Tampak dari samping kanan B.M Diah (depan,tengah) sedang memberikan pengarahan.

67-3215

6681 Tampak dari samping belakang seorang pejabat(depan, kiri) sedang memberikan pengarahan.

67-3026

6682 Tampak dari samping kiri peserta pelantikanpengurus S.P.S O.P.S Pers dari berbagai daerah.

67-310

1967.04.08 Konferensi Pers Kabinet Ampera di IstanaNegara

2

6683 Suasana Konferensi Pers Kabinet Ampera diIstana Negara.

67-3269

6684 Presiden Soeharto didampingi Menpen B.M. Diahmenghadiri Konferensi Pers Kabinet Ampera diIstana Negara.

67-3281

1967.04.09 Hari Penerbangan Nasional ke XXI diPelabuhan Udara (PU) Kemayoran, Jakarta

21

6685 Persiapan upacara Hari Penerbangan Nasionalke XXI di Pelabuhan Udara (PU) Kemayoran.

67-3307

6686 Para tamu undangan tampak memadati tendakehormatan Hari Penerbangan Nasional ke XXI diPU Kemayoran.

67-3308

6687 Dari kejauhan tampak para prajurit TNI berbarisrapi di PU Kemayoran.

67-3309

6688 Presiden Soeharto didampingi jajaran perwira TNIberada di tenda kehormatan PU Kemayoran.

67-3310

6689 Beberapa perwira Angkatan Laut dari luar negeriberdiri di tenda kehormatan PU Kemayoran.

67-3311

6690 Presiden Soeharto bertindak selaku inspekturupacara dalam Hari Penerbangan Nasional keXXI di PU Kemayoran.

67-3312

hal.555

Page 392: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6691 Presiden Soeharto bersama Ibu Tien Soehartomeninggalkan mimbar upacara HariPenerbangan Nasional ke XXI di PU Kemayoran.

67-3313

6692 Presiden Soeharto sedang berdiskusi denganseorang perwira TNI AL di PU Kemayoran.

67-3314

6693 Tiga perwira TNI masing-masing dari AU, AL, danAD berjalan bersama di PU Kemayoran.

67-3315

6694 Para prajurit TNI berbaris di depan PUKemayoran dalam peringatan Hari PenerbanganNasional ke XXI.

67-3316

6695 Presiden Soeharto memberikan penghormatan dimimbar upacara peringatan Hari PenerbanganNasional ke XXI.

67-3317

6696 Presiden Soharto duduk di tenda kehormatandalam peringatan Hari Penerbangan Nasional keXXI.

67-3318

6697 Presiden Soeharto berada di tenda kehoramatandalam Peringatan Hari Penerbangan Nasional keXXI.

67-3319

6698 Presiden Soeharto didampingi Ibu Tien Soehartodan dua perwira TNI AU dan TNI AD berada ditenda kehormatan.

67-3320

6699 Presiden Soeharto dengan membawa tongkatkomando berdiri di atas mimbar upacara.

67-3321

6700 Presiden Soeharto menjadi inspektur upacaradalam Hari Penerbangan Nasional ke XXI di PUKemayoran.

67-3322

6701 Barisan wanita dalam upacara peringatan HariPenerbangan Nasional ke XXI di PU Kemayoran.

67-3323

6702 Presiden Soeharto bersama ajudan melakukanmonitoring barisan TNI dengan berdiri di atasmobil patroli.

67-3324

6703 Presiden Soeharto bersama ajudannya di atasmobil dengan memonitoring barisan TNI.

67-3325

6704 Tampak barisan wanita di depan Pesawatterbang saat upacara peringatan HariPenerbangan Nasional ke XXI di PU Kemayoran.

67-3326

6705 Mobil patroli presiden Soeharto melintasi barisanpesawat tempur dan helikopter yang terdapat diPU Kemayoran.

67-3327

1967.04.10 Konferensi Pers Mengenai Dana Moniter '67Oleh Menteri Keuangan Trans Seda diDepartemen Keuangan Lapangan BantengUtara

3

6706 Menteri Keuangan (Menkeu) Franciscus XaveriusSeda memimpin konferensi pers mengenai danamoneter 1967 di Departemen Keuangan.

67-3421

hal.555

Page 393: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6707 Menkeu Franciscus Xaverius Seda dalamkonferensi pers mengenai dana moneter 1967 diDepartemen Keuangan.

67-3422

6708 Suasana konferensi pers tentang dana moneter1967 di Departemen Keuangan yang dipimpinFranciscus Xaverius Seda

67-3423

1967.04.12 Tryout Thomas Cup di Istora Senayan 186709 Aksi netting seorang pemain tunggal putra

mengembalikan Shuttlecocks ke arah lawandalam tryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3442

6710 Seorang pemain tunggal putra mengembalikanShuttlecocks ke awah lawan dalam tryoutThomas Cup di Istora Senayan.

67-3443

6711 Aksi seorang pemain tunggal putra membalaspukulan Shuttlecocks dalam tryout Thomas Cupdi Istora Senayan.

67-3444

6712 Seorang pemain tunggal putra melakukan serviceshuttlecocks dalam tryout Thomas Cup di IstoraSenayan.

67-3445

6713 Sementara itu pemain tunggal putra lainyabersiap menerima service shuttlecocks dalamtryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3446

6714 Seorang pemain tunggal putra mengembalikanshuttlecocks ke arah lawan dalam tryout ThomasCup di Istora Senayan.

67-3447

6715 Pukulan backhand seorang pemain tunggal putradalam tryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3448

6716 Partai ganda putra di gelar dalam tryout ThomasCup di Istora Senayan.

67-3449

6717 Seorang pemain tunggal putra melakkan pukulanlambung dalam tryout Thomas Cup di IstoraSenayan.

67-3450

6718 Seorang pemain tunggal putra mencobamengembalikan shuttlecocks ke arah lawandalam tryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3451

6719 Seorang pemain tunggal putra melakukanpengembalian shuttlecocks ke arah lawan dalamtryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3452

6720 Seorang pemain tunggal putra melakukan smashdalam tryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3453

6721 Seorang pemain tunggal putra bersiap menerimaservice shuttlecocks dalam tryout Thomas Cup diIstora Senayan.

67-3454

6722 Seorang pemain tunggal putra mencobamengembalikan shuttlecocks ke arah lawandalam tryout Thomas Cup di Istora Senayan.

67-3455

6723 Seorang pemain tunggal putra mencobamembalas pukulan ke arah lawan dalam tryoutThomas Cup di Istora Senayan.

67-3456

6724 Seorang pemain tunggal putra bersiap menerimaservice shuttlecocks dalam tryout Thomas Cup diIstora Senayan.

67-3457

hal.555

Page 394: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6725 Seorang pemain tunggal putra bersiap menerimasmash shuttlecocks dalam tryout Thomas Cup diIstora Senayan.

67-3458

6726 Seorang pemain tunggal putra mencobamelakukan netting shuttlecocks dalam tryoutThomas Cup di Istora Senayan.

67-3459

1967.04.14 Pelantikan 3 Dubes RI baru oleh PresidenJendral Soeharto di Istana Negara, antara lainLetjen A.J. Mokoginta (Dubes RI untukRepublik Persatuan Arab/RPA); Laily Rusjad,SH (Dubes RI untuk Austria); dan InspekturJenderal Polisi Oudang (Dubes RI untukSwiss).

21

6727 Letjen A.J. Mokoginta memasuki ruangan istananegara dalam acara pelantikan 3 Dubes RI.

67-3470

6728 Presiden Soeharto menyalami istri calon DubesRI yang akan dilantik.

67-3473

6729 Para Calon Dubes yang akan dilantik salingberamah tamah dengan para tamu undangan (1).

67-3476

6730 Para Calon Dubes yang akan dilantik salingberamah tamah dengan para tamu undangan (2).

67-3477

6731 Presiden Soeharto sedang beramah-tamahdengan salah satu tamu undangan.

67-3478

6732 Para tamu undangan memberikan ucapanselamat kepada 3 orang Dubes yang dilantik.

67-3479

6733 Dua orang wanita tamu undangan beramahtamah dalam acara pelantikan Dubes RI.

67-3480

6734 Presiden Soeharto bersama 3 orang Dubes yangdilantik berada di antara kerumunan tamuundangan.

67-3481

6735 Para wartawan melakukan reportase sekaliguswawancara terhadap 3 orang Dubes yang barudilantik.

67-3482

6736 Letjen A.J. Mokoginta (Dubes RI untuk RPA,Sudan, dan Kairo) sedang berdiskusi dengan Ny.Laily Rusjad (Dubes RI untuk Austria) dan IrjendPolisi Oudang (Dubes RI untuk Swiss).

67-3485

6737 Presiden Soeharto sedang membacakan pidatopelantikan 3 orang Dubes RI.

67-3487

6738 Prosesi pembacaan naskah pidato pelantikan 3orang Dubes RI oleh Presiden Soeharto.

67-3493

6739 Presiden Soeharto tampak sedang berpidatodalam suasana pelantikan 3 orang Dubes RI diIstana Negara.

67-3494

6740 Presiden Soeharto tampak sedang memejamkanmata saat prosesi pelantikan 3 orang Dubes RIdilaksanakan.

67-3498

hal.555

Page 395: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6741 Presiden Soeharto sedang membacakan pidatopelantikan 3 orang Dubes RI di Istana Negara (1).

67-3499

6742 Presiden Soeharto sedang membacakan pidatopelantikan 3 orang Dubes RI di Istana Negara (2).

67-3500

6743 Suasana pembacaan pidato pelantikan 3 orangDubes RI oleh Presiden Soeharto.

67-3502

6744 Tiga orang Dubes yang baru dilantik yakni LetjenA.J. Mokoginta, Ny. Laily Rusjad, dan Irjend PolisiOudang sedang mendengarkan pidato PresidenSoeharto.

67-3504

6745 Tampak para tamu undangan yang hadir dalampelantikan 3 orang Dubes RI di Istana Negara (1).

67-3505

6746 Tampak para tamu undangan yang hadir dalampelantikan 3 orang Dubes RI di Istana Negara (2).

67-3506

6747 Presiden Soeharto tampak sedang berdiskusidengan salah satu tamu undangan.

67-3507

6748 Presiden Soeharto tampak berada di antara tamuundangan yang hadir di Istana Negara.

67-3509

1967.04.19 Sidang Paripurna Kabinet Ampera diGuesthouse Istana

5

6749 Menteri Utama Ekuin Sri Sultan HemengkuBuwono IX, Ketua Presidium Jenderal Soeharto,Menteri Utama Bidang Politik Adam Malik sedangberdiskusi di meja pimpinan Sidang ParipurnaKabinet Ampera.

67-3637

6750 Mayjen TNI Soegih Arto dalam Rapat ParipurnaKabinet Ampera di istana.

67-3638

6751 Para anggota sidang tampak serius mengikutijalannya Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3639

6752 Brigjen TNI Sutopo sedang berdiskusi denganrekannya dalam Sidang Paripurna KabinetAmpera.

67-3641

6753 Menteri Agama K.H. Sjaifuddin Zuhri, MenteriP&K Sarino Mangunpranoto, MenteriPenerangan B.M Diah, dan Menteri KehakimanProf. Oemar Senoadji, S.H., duduk satu deretdalam Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3642

6754 Tampak Wakil KSAD, Menteri KSAL LaksdaMuljadi, dan Menteri KSAU Marsekal RoesminNoerjadin, Menteri KSAK Jenderal Polisi SoetjiptoJoedodihardjo sedang berdiskusi bersama dalamSidang paripurna Kabinet Ampera.

67-3644

6755 Menteri Utama Ekuin Sri Sultan HemengkuBuwono IX, Ketua Presidium Jenderal Soeharto,Menteri Utama Bidang Politik Adam Malik sedangberdiskusi di meja pimpinan Sidang ParipurnaKabinet Ampera.

67-3645

hal.555

Page 396: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6756 Seorang fotografer tampak sedang menyiapkanperalatannya di depan meja pimpinan SidangParipurna Kabinet Ampera.

67-3646

6757 Wakil Ketua I DPA dan Wakil Ketua II DPAsedang berdiskusi di sela-sela Sidang ParipurnaKabinet Ampera.

67-3647

6758 Menteri Agama K.H. Sjaifuddin Zuhri, MenteriP&K Sarino Mangunpranoto, Menteri P&K SarinoMangunpranoto, dan Menteri Penerangan B.MDiah, sedang berdiskusi di sela-sela SidangParipurna Kabinet Ampera.

67-3648

6759 Menteri Penerangan B.M Diah tampak sedangberdiskusi dengan dua orang rekanya dalamsuasana Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3649

6760 Menteri Pertanian Brigjen Soetjipto, S.H., tampakserius mengikuti jalannya Sidang ParipurnaKabinet Ampera.

67-3651

6761 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan, dan Tenaga(Perdariga) Mayjen Ashari Danudirdjo, MenteriMenteri Perindustrian Tekstil dan Kerajinan(Tekra) Ir. H.M. Sanusi, serta Menteri PekerjaanUmum (PU) Ir. Sutami tampak serius mengikutijalannya Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3652

6762 Suasana Sidang Paripurna Kabinet Ampera diGuesthouse Istana Negara.

67-3653

6763 Seluruh menteri Kabinet Ampera tampakberkumpul dalam Sidang Paripurna KabinetAmpera di Guesthouse Istana Negara.

67-3654

6764 Dua orang panitia Sidang Paripurna KabinetAmpera berfoto bersama dua buah patung diGuesthouse Istana Negara.

67-3655

6765 Petugas keamanan tampak mempersilahkanmasuk pejabat negara masuk mobil pascapenutupan Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3656

6766 Para wartawan sedang melakukan reportase danwawancara kepada beberapa Menteri pascaSidang Paripurna Kabinet.

67-3657

6767 Beberapa Menteri Kabinet Ampera melakukankonferensi pers di depan para wartawan.

67-3658

6768 Menteri Penerangan B.M. Diah sedangmemberikan keterangan pers dihadapan pawawartawan pasca Sidang Paripurna KabinetAmpera di Guesthouse Istana Negara.

67-3659

6769 Suasana konferensi pers para Menteri KabinetAmpera pasca Sidang Paripurna Kabinet Ampera.

67-3660

1967.04.19 Konferensi Pers Dubes Malagasi untuk PBBLous Rakotomalala di Deplu, Pedjambon

6

hal.555

Page 397: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6770 Dubes Malagasi untuk PBB Lous Rakotomalalamengadakan konferensi pers di KantorDepartemen Luar Negeri, Pedjambon, Jakarta.

67-3679

6771 Seorang wartawan sedang mengajukanpertanyaan kepada Dubes Malagasi untuk PBBLous Rakotomalala.

67-3680

6772 Dubes Malagasi untuk PBB Lous Rakotomalalasedang menjawab pertanyaan yang diajukanwartawan.

67-3681

6773 Seorang Wartawan lainnya juga mengajukanpertanyaan kepada Dubes Malagasi untuk PBBLous Rakotomalala.

67-3682

6774 Suasana konferensi pers Dubes Malagasi untukPBB Lous Rakotomalala di Deplu, Pedjambon.

67-3683

6775 Dubes Malagasi untuk PBB Lous Rakotomalalatampak sedang menjawab pertanyaan wartawan.

67-3684

1967.04.25 Penyerahan surat-surat Kepercayaan DubesRI untuk Spanyol di Istana Orient, Madrid

6

6776 Penyerahan surat-surat kegiatan Dubes RI untukSpanyol Letjen G.P.H. Djatikusumo kepadaJenderal Francisco Franco di Istana Orient,Madrid, Spanyol.

67-3815

6777 Jenderal Francisco Franco mendampingi LetjenG.P.H. Djatikusumo di dalam Istana Orient,Madrid, Spanyol.

67-3816

6778 Letjen G.P.H. Djatikusumo sedang berdiskusitentang penyerahan surat-surat keperayaandengan Jenderal Francisco Franco di IstanaOrient, Madrid, Spanyol (1).

67-3817

6779 Letjen G.P.H. Djatikusumo sedang berdiskusitentang penyerahan surat-surat keperayaandengan Jenderal Francisco Franco di IstanaOrient, Madrid, Spanyol (2).

67-3818

6780 Pasukan Istana Orient, Madrid, Spanyolmemeberikan penghormatan kepada LetjenG.P.H. Djatikusumo saat turun dari keretakencana.

67-3819

6781 Letjen G.P.H. Djatikusumo sedang berjabattangan dengan Jenderal Francisco Franco diIstana Orient, Madrid, Spanyol.

67-3820

1967.04.24 Konferensi Pers Menutama/Menlu Adam MalikMengenai Persoalan Tjina di Merdeka Selatan6.

9

6782 Suasana konferensi pers Menteri Luar NegeriAdam Malik mengenai persoalan China diMerdeka Selatan No. 6

67-3821

6783 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedangberpidato di depan para peserta konferensi pers.

67-3822

hal.555

Page 398: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6784 Menteri Luar Negeri Adam Malik berpidato didepan para peserta konferensi pers. TampakMenteri Penerangan B.M. Diah dudukdibelakangnya.

67-3823

6785 Para peserta konferensi pers tampak sedangmendengarkan pidato Menteri Luar Negeri AdamMalik.

67-3824

6786 Menteri Luar Negeri Adam Malik berpidato didepan para peserta konferensi pers. TampakMenteri Penerangan B.M. Diah duduk merokokdibelakangnya.

67-3825

6787 Para peserta konferensi pers sedang mencatatdalam buku notulennya.

67-3826

6788 Menteri Luar Negeri Adam Malik dengan kacamata hitamnya berpidato di depan para pesertakonferensi pers.

67-3827

6789 Seorang fotografer tampak sedang mengambilgambar Menteri Luar Negeri Adam Malik saatberpidato di depan para peserta konferensi

67-3828

6790 Menteri Luar Negeri Adam Malik berpidato didepan para peserta konferensi pers.

67-3829

1967.04.27 Konferensi Pers Menutama/Menlu Adam MalikKepada Pers Dalam dan Luar Negeri MengenaiSituasi Politik, diantaranya Masalah Irian Baratdi Medan Merdeka Selatan 6.

11

6791 Menteri Luar Negeri (Menlu) Adam Malik dudukberdampingan dengan Menteri Penerangan(Menpen) B.M. Diah dalam konferensi persmasalah Irian Barat.

67-3852

6792 Menlu Adam Malik duduk berdampingan denganMenpen B.M. Diah duduk di depan stand mic.

67-3853

6793 Para peserta konferensi pers dari dalam maupunluar negeri dengan buku catatannya di mejamasing-masing.

67-3854

6794 Menlu Adam Malik sedang memberikanketerangan pers terkait situasi politik diantaranyaMasalah Irian Barat.

67-3855

6795 Menlu Adam Malik sedang memberikanketerangan pers dan pertanyaan para wartawanterkait Masalah Irian Barat.

67-3856

6796 Menlu Adam Malik sedang berdiskusi denganMenpen B.M. Diah. Tampak sedang membukaselembar kertas.

67-3857

6797 Para peserta konferensi pers dari dalam maupunluar negeri tampak serius dengan notulensinya dibangkunya masing-masing.

67-3858

6798 Seorang perwira TNI AD didampingi MenpenAdam Malik sedang memberikan keterangan perskepada para wartawan.

67-3859

hal.555

Page 399: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6799 Tampak seorang perwira TNI AD didampingiMenpen Adam Malik dan Menpen B.M. Diahsedang memberikan keterangan pers kepadapara wartawan.

67-3860

6800 Suasana konferensi pers di Jl. Medan MerdekaSelatan 6 tentang Situasi politik di Indonesia,seperti Permasalahan Irian Barat (1).

67-3861

6801 Suasana konferensi pers di Jl. Medan MerdekaSelatan 6 tentang Situasi politik di Indonesia,seperti Permasalahan Irian Barat (2).

67-3862

1967.04.26 Perkara Peristiwa G. 30 S. Diadili olehMahmildam di gedung Kodam V Djaya, dijalanPerwira (Perkara 10 orang bekas anggotaMen. Cakrabirawa yang terlibat peristiwatersebut)

2

6802 Seorang bekas anggota Men. Cakrabirawasedang memberikan keterangannya dalamSidang Mahmildam perkara G.30.S.

67-3875

6803 Tujuh dari sepuluh orang bekas anggota Men.Cakrabirawa sedang duduk dalam SidangMahmildam perkara G.30.S.

67-3879

1967.04.30 (Tatkala) Floating Shop (toko apung) "MarthaChristina Tiahahu" (diatas Kapal Berau)berkeliling Indonesia Timur antara lainMakasar-Ambon-Ternate-Galela dan Tobaludari tanggal 1-5-1967 s/d 30-6-1967 (selama 2bulan) dalam rangka HUT Pahlawan Pattimurake-150

10

6804 Proses pendataan oleh petugas sebelumberangkat ke Indonesia Timur, di rumah KomodorLuhukay, Tebet, Jakarta.

67-3994

6805 Petugas sedang mengetik dan membubuhkanstampel dalam proses pendataan sebelumberangkat ke Indonesia Timur, di rumah KomodorLuhukay, Tebet, Jakarta.

67-3995

6806 Pengecekan data oleh petugas sebelumberangkat ke Indonesia Timur, di rumah KomodorLuhukay Tebet, Jakarta.

67-3996

6807 Verivikasi data oleh petugas sebelum berangkatke Indonesia Timur, di rumah Komodor LuhukayTebet, Jakarta.

67-3997

6808 Rapat koordinasi dan verivkasi data oleh petugassebelum berangkat ke Indonesia Timur, di rumahKomodor Luhukay Tebet, Jakarta.

67-3998

6809 Dua orang wartawan asing berjalan di Jl. M.H.Thamrin, Jakarta, sebelum berangkat keIndonesia Timur.

67-3999

6810 Pengecekan di Pelabuhan Tanjung Prioksebelum berangkat ke Indonesia Timur.

67-4000

hal.555

Page 400: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6811 Pengecekan di Pelabuhan Tanjung Prioksebelum berangkat ke Indonesia Timur.

67-4001

6812 Para petugas berkumpul di Pelabuhan TanjungPriok sebelum berangkat ke Indonesia Timur.

67-4002

6813 Para petugas bersama dengan beberapa PolisiMiliter (PM) berkumpul di Pelabuhan TanjungPriok sebelum berangkat ke Indonesia Timur.

67-4003

1967.04.30 Kunjungan Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada di Indonesia tanggal 30 April s/d 5Maret 1967. (Kedatangan di P.U Kemayoran)

11

6814 Menlu Adam Malik bersama para ajudannyaberjalan menuju Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4005

6815 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada tampakmenuruni tangga pesawat bernomor CCCP-75418 di Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4006

6816 Menlu Adam Malik menyambut kedatanganMenlu Pakistan Syarifuddin Pirzada di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4008

6817 Menlu Adam Malik bersama Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada dan ajudan berjalanmeninggalkan Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4009

6818 Menlu Adam Malik tampak berdiskusi denganMenlu Pakistan Syarifuddin Pirzada ketikameninggalkan Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4010

6819 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada tampakmenyalami seorang penjemput sebelum bertolakdari Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4012

6820 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada dengan mobilbernomor B.3225.T bersiap bertolak dari BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4014

6821 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada dudukbersama Menteri Utama (Menutama) BidangIndustri dan Pembangunan Sanusi Hardjadinatadi Medan Merdeka Selatan, Jakarta.

67-4015

6822 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada diterimaMenutama Bidang Industri dan PembangunanSanusi Hardjadinata dan Menutama BidangKESRA Idham Khalid, di Medan MerdekaSelatan, Jakarta.

67-4016

6823 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangberdiskusi dengan Menutama Bidang Industri danPembangunan Sanusi Hardjadinata di MedanMerdeka Selatan, Jakarta.

67-4017

6824 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada berjabattangan dengan Menutama Bidang Industri danPembangunan Sanusi Hardjadinata dandisaksikan Menutama Bidang KESRA IdhamKhalid di Medan Merdeka Selatan, Jakarta.

67-4018

hal.555

Page 401: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6825 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bertemudengan Ketua DPR-GR Mursalin DaengMamangung di Senayan, Jakarta.

67-4233

6826 Sambil menyantap hidangan, Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada berbincang-bincang denganKetua DPR-GR Mursalin Daeng Mamangung diSenayan, Jakarta.

67-4235

6827 Bersama ajudannya Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada berjalan di serambi gedung DPR-GR,Senayan, Jakarta.

67-4236

6828 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada tampakberjabat tangan dengan Ketua DPR-GR MursalinDaeng Mamangung sebelum meninggalkangedung DPR-GR, Jakarta.

67-4237

1967.04.30 Departemen Penerangan Ceramah AgamaKepada Para Kyai di Gedung The IslamicCenter di Kwitang

37

6829 Nampak peserta ceramah agama duduk, berdiridi depan gedung The Islamic Center. (tampakkanan)

67-4100

6830 Nampak peserta ceramah agama duduk, berdiridi depan gedung The Islamic Center. (tampak kiri)

67-4102

6831 Nampak peserta ceramah agama dudukmendengarkan ceramah. (penceramahmengenakan kacamata)

67-4103

6832 Nampak peserta ceramah agama dudukmendengarkan ceramah. (penceramah bersorbanputih)

67-4104

6833 Tampak dari depan, penceramah bersorban putihsedang memberikan ceramah.

67-4106

6834 Nampak peserta ceramah agama duduk, berdiridi depan gedung The Islamic Center. (tampakdari tengah)

67-4107

6835 Tampak di belakang peserta ceramah agama,ada penjual obat dan penjual baju. (tampak drijauh)

67-4107

6836 Tampak di belakang peserta ceramah agama,ada penjual obat dan penjual baju. (tampak darideket)

67-4108

6837 Nampak dua orang lelaki yang sedang berdiri disamping peci yang sedang dijual.

67-4109

6838 Tampak dari samping penceramah yangmengenakan sorban putih sedangmenyampaikan ceramah agama.

67-4110

6839 Tampak dari samping penceramah yangmengenakan sorban putih sedangmenyampaikan ceramah agama. (tampak lebuhdekat)

67-4111

6840 Nampak beberapa kyai sedang berdiri di sekitarmicrophone.

67-4112

6841 Nampak peserta ceramah agama dudukdisamping penceramah.

67-4113

hal.555

Page 402: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6842 Nampak B.M Diah, mengenakan kacamata hitamberjalan melewati peserta yang sedang duduk.

67-4114

6843 Nampak B.M Diah, mengenakan kacamata hitammencoba membantu kyai untuk berdiri.

67-4115

6844 Nampak B.M Diah, mengenakan kacamata hitamduduk mendengarkan ceramah dari salah satukyai.

67-4116

6845 Nampak B.M Diah sedang memberikan katasambutan.

67-4117

6846 Tampak penceramah mengenakan peci putihsedang meyampaikan ceramah agama.

67-4118

6847 Nampak B.M Diah, mengenakan kacamata hitam(kiri) sedang berfoto bersama para kyai.

67-4119

6848 Nampak seorang kyai yang sudah cukup tuasedang memimpin doa.

67-4120

6849 Terlihat sebuah becak sedang mencoba melaju ditengah kerumunan.

67-4122

6850 Tampak keramaian setelah acara berlangsung. 67-4123

6851 Tampak para peceramah sedang meninggalkantempat acara.

67-4124

6852 Suasana setelah ceramah agama. 67-41246853 Nampak B.M Diah sedang memberikan kata

sambutan sambil membawa teks (tampak daridekat)

67-4125

6854 Nampak B.M Diah sedang memberikan katasambutan sambil membawa teks (tampak darijauh)

67-4126

6855 Nampak B.M Diah sedang memberikan katasambutan sambil membawa teks (B.M Diahmelihat ke arah dalam ruangan)

67-4126

6856 Suasana Ceramah Agama Kepada Para Kyai diGedung Islamic Center di Kwitang. Nampak B.MDiah, memberikan kata sambutan. (suasanadalam ruangan)

67-4127

6857 Suasana Ceramah Agama Kepada Para Kyai diGedung Islamic Center di Kwitang. (suasanadalam ruangan)

67-4128

6858 Nampak B.M Diah, memberikan kata sambutan.(gamar diambil dari dalam ruangan)

67-4129

6859 suasana dalam ruangan The Islamic Center.(Bagian tengah)

67-4130

6860 suasana dalam ruangan The Islamic Center.(Bagian tengah, gambar diambil dari samping)

67-4131

6861 suasana dalam ruangan The Islamic Center.(Bagian belakang)

67-4132

6862 suasana luar ruangan bagian belakang TheIslamic Center

67-4133

6863 Tampak dua orang peceramah sedang berfotobersama di ruang tunggu.

67-4134

hal.555

Page 403: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6864 Tampak beberapa penceramah sedang bersamadi sebuah ruangan.

67-4135

6865 1 67-41361967.05.01 Kunjungan Menlu Pakistan Syarifuddin

Pirzada di Indonesia tanggal 30 April s/d 5Maret 1967.

6866 Menlu Adam Malik sedang berbincang-bincangdengan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada, diMadura Room, Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3903

6867 Ibu Nelly Adam Malik (duduk paling kanan)bersama dengan istri Menlu Pakistan, Ny.Syarifuddin Pirzada.

67-3904

6868 Penyerahan sebuah cenderamata dari MenluAdam Malik kepada Menlu Pakistan, SyarifuddinPirzada.

67-3905

6869 Penyerahan kenang-kenangan dari MenluPakistan, Syarifuddin Pirzada kepada perwakilandari RI.

67-3908

6870 Jabat tangan saat penyerahan cenderamataantara Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzadadengan Perwakilan dari RI.

67-3909

6871 Penyerahan kenang-kenangan dari MenluPakistan, Syarifuddin Pirzada kepada perwakilandari RI.

67-3911

6872 Makan malam bersama antara Menlu Adam Malikdan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada diKedubes Pakistan, di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3912

6873 Acara makan malam antara Menlu Adam Malikdan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada di HotelIndonesia, Jakarta.

67-3913

6874 Suasana makan malam bersama dengan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada dengan MenluAdam Malik dan jajarannya di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-3914

6875 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangberdiskusi dengan para tamu undangan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3915

6876 Para tamu wanita dari rombongan MenluPakistan untuk Indonesia sedang berbincang-bincang di Madura Room, Hotel Indonesia,Jakarta.

67-3916

6877 Nelly Adam Malik sedang beramah-tamahdengan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada.

67-3917

6878 Tiga orang tamu undangan saling beramahtamah di Madura Room, Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3918

6879 Menlu Adam Malik sedang berjabat tangandengan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada, diMadura Room, Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3919

6880 Menlu Adam Malik duduk bersama dengan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada, di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-3920

hal.555

Page 404: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6881 Menlu Adam Malik didampingi penerjemahsedang berbincang dengan Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada, di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3921

6882 Menlu Adam Malik didampingi Ibu Nelly AdamMalik dan penerjemah sedang berbincangdengan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada, diHotel Indonesia, Jakarta.

67-3922

6883 Para istri tamu undangan rombongan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada berkumpul diMadura Room, Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3923

6884 Menlu Adam Malik didampingi penerjemahsedang berdiskusi dengan Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada, di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-3924

6885 Menlu Adam Malik menerima kedatangan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada, di DepartemenLuar Negeri (Deplu), Jl. Pedjambon, Jakarta.

67-3925

6886 Menlu Adam Malik duduk bersama dengan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada, di Deplu, Jl.Pedjambon, Jakarta.

67-3926

6887 Menlu Adam Malik duduk berdampingan denganMenlu Pakistan Syarifuddin Pirzada, di Deplu, Jl.Pedjambon, Jakarta.

67-3927

6888 Menlu Adam Malik bertemu dengan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada dalam acaraperundingan kedua negara di kantor Deplu, Jl.Pedjambon, Jakarta.

67-3928

6889 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersamapara staffnya dalam perundingan Indonesia danPakistan di kantor Deplu, Jl. Pedjambon, Jakarta.

67-3929

6890 Suasana sebelum acara perundingan Indonesiadan Pakistan di Deplu, Jl. Pedjambon, Jakarta.

67-3930

6891 Persiapan acara perundingan Indonesia danPakistan di Deplu, Jl. Pedjambon, Jakarta.Tampak seorang fotografer sedang mengambilgambar.

67-3931

6892 Menlu Adam Malik tampak tersenyum dalamsuasana acara perundingan Indonesia danPakistan di Deplu, Jl. Pedjambon, Jakarta.

67-3932

6893 Para staff dari Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada bersama sedang berdiskusi dalamperundingan Indonesia dan Pakistan di kantorDeplu, Jl. Pedjambon, Jakarta.

67-3933

6894 Para staff dari Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada sedang beramah tamah dalampertemuan di Kedubes Pakistan, Jl. TengkuUmar, Jakarta.

67-3934

hal.555

Page 405: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6895 Para staff dari Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada saling berdiskusi dalam pertemuan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3935

6896 Para tamu wanita dari rombongan MenluPakistan sedang beramah tamah dalampertemuan di Kedubes Pakistan, Jl. TengkuUmar, Jakarta.

67-3936

6897 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersamastaffnya dalam pertemuan di Kedubes Pakistan,Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3937

6898 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangberdiskusi bersama staffnya dalam pertemuan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3938

6899 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersalamandengan pejabat Deplu dalam pertemuan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta (1).

67-3939

6900 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersalamandengan pejabat Deplu dalam pertemuan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta (2).

67-3940

6901 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersalamandengan Nelly Adam Malik dalam pertemuan diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3941

6902 Seorang istri pejabat negara tampak tersenyumdalam pertemuan dengan Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada di Kedubes Pakistan, Jl.Tengku Umar, Jakarta.

67-3942

6903 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada tampaktersenyum dalam acara salam-salaman diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3943

6904 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangbersalaman dengan seorang pejabat Deplu diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3944

6905 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada bersalamandengan seorang Dubes Pakistan untuk RI diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta.

67-3945

6906 Staff Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada dalampertemuan di Kedubes Pakistan, Jl. TengkuUmar, Jakarta.

67-3946

6907 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangbersalaman dengan seorang pejabat Deplu diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta (1).

67-3947

6908 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada sedangbersalaman dengan seorang pejabat Deplu diKedubes Pakistan, Jl. Tengku Umar, Jakarta (2).

67-3948

6909 Para petugas keamanan di kediaman MenluAdam Malik di Jl. Diponegoro 29, Jakarta.

67-3949

hal.555

Page 406: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6910 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada dudukbersama Menlu Adam Malik di kediamannya,Jl.Diponegoro 29, Jakarta (1).

67-3950

6911 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada dudukbersama Menlu Adam Malik di kediamannya,Jl.Diponegoro 29, Jakarta (2).

67-3951

6912 Para staff Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada didi kediaman Menlu Adam Malik,Jl. Diponegoro29, Jakarta.

67-3952

6913 Diskusi Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzadabersama Menlu Adam Malik dan para staff dikediamannya,Jl. Diponegoro 29, Jakarta.

67-3953

6914 Jabat tangan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzadabersama Menlu Adam Malik di Jl. Diponegoro 29,Jakarta.

67-3954

6915 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada berjalankeluar dari kediaman Menlu Adam Malik di Jl.Diponegoro 29, Jakarta.

67-3955

6916 Para Polisi Militer (PM) berbaris rapi saat mobilrombongan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzadamelintas di Jl. Medan Merdeka Barat 15.

67-3976

6917 Kunjungan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzadaditerima Presiden Soeharto di Jl. Medan MerdekaBarat 15, Jakarta.

67-3977

6918 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada berbicang-bincang dengan Presiden Soeharto dan seorangpenerjemah di Jl. Medan Merdeka Barat 15,Jakarta.

67-3978

6919 Presiden Soeharto didampingi Menlu Adam Malikdan penerjemah bersama dengan Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada di Jl. Medan Merdeka Barat15, Jakarta.

67-3979

6920 Seorang penerjemah tampak sedang mencatatdiskusi antara Presiden Soeharto dengan MenluPakistan Syarifuddin Pirzada di Jl. MedanMerdeka Barat 15, Jakarta.

67-3980

6921 Presiden Soeharto tampak memegang sebuahcenderamata untuk diserahkan kepada MenluPakistan Syarifuddin Pirzada di Jl. MedanMerdeka Barat 15, Jakarta.

67-3981

6922 Sambil memegang cenderamata Menlu PakistanSyarifuddin Pirzada berjabat tangan denganPresiden Soeharto berjabat tangan di Jl. MedanMerdeka Barat 15, Jakarta.

67-3982

6923 Presiden Soeharto sedang berjabat tangandengan Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada di Jl.Medan Merdeka Barat 15, Jakarta.

67-3983

6924 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada diterimaMenteri Perdagangan Mayjen Ashari diDepartemen Perdagangan (Deperdag), TanahAbang, Jakarta.

67-3984

6925 Beberapa staff Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada berada di Deperdag, Tanah Abang,Jakarta.

67-3985

hal.555

Page 407: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6926 Menlu Pakistan Syarifuddin Pirzada berdiskusidengan Menteri Perdagangan Mayjen Ashari diDeperdag, Tanah Abang, Jakarta.

67-3986

6927 Suasana pertemuan Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada dan Menteri Perdagangan Mayjen Asharidi Deperdag, Tanah Abang, Jakarta.

67-3987

6928 Suasana diskusi Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada dan Menteri Perdagangan Mayjen Asharidi Deperdag, Tanah Abang, Jakarta.

67-3988

6929 Dua orang staff Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada berada di ruangan Menteri PerdaganganMayjen Ashari di Deperdag, Tanah Abang,Jakarta.

67-3993

1967.05.06 Rapat Kerja (Raker) Departemen PeneranganKhusus Mengenai Masalah Irian Barat diKebon Sirih No 76

12

6930 Suasana Rapat Kerja Departemen Penerangan 67-4168

6931 Nampak beberapa orang sedang berdiskusi. 67-41696932 Beberapa orang yang mengikuti Rapat Kerja

Departemen Penerangan tersebut.67-4170

6933 Tampak beberapa orang sedang mendengarkanarahan.

67-4171

6934 Tampak dari jauh beberapa orang sedangberdiskusi.

67-4173

6935 Tampak dari samping beberapa orang sedangberdiskusi.

67-4174

6936 Seseorang pejabat seorang menyampaikanpendapatnya dalam Rapat Kerja tersebut.

67-4175

6937 Tampak beberapa peserta diskusi sedangmengikuti jalannya diskusi.

67-4175

6938 Diskusi yang terjadi dalam Rapat Kerja tersebut. 67-4176

6939 Tiga orang pejabat Departemen Peneranganyang sedang berdiskusi dalam Rapat Kerjatersebut.

67-4177

6940 Tampak seorang peserta diskusi sedangmencatat hasil diskusi.

67-4178

6941 Suasana Rapat Kerja Departemen Penerangankhusus membahas mengenai masalah Irian Barat.

67-4179

1967.05.10 Pemberian Ijasah Kepada Siswa-SiswaAKPEN (Lulusan VII) di Kebon Sirih No 76

10

6942 Tampak B.M. Diah Memberi ucapan selamatkepada salah satu siswa AKPEN yangmengenakan jas putih.

67-4188

6943 Tampak B.M. Diah Memberi ucapan selamatkepada salah satu siswa AKPEN yangmengenakan jas hitam.

67-4189

6944 Tampak seorang fotografer akan mengambilgambar.

67-4190

6945 Tampak Brigjen Sutjipto ( kiri B.M Diah) sedangmengikuti acara penyerahan ijasah.

67-4191

hal.555

Page 408: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6946 Seorang perwakilan dari siswa lulusan AkademiPenerangan sedang membacakan sambutannya(1).

67-4192

6947 Seorang perwakilan dari siswa lulusan AkademiPenerangan sedang membacakan sambutannya(2).

67-4193

6948 Tampak para pejabat yang mengikuti acarapenyerahan ijasah sedang duduk.

67-4194

6949 B.M Diah (berdiri) sedang memberikan arahahpada acara pemberian ijasah AKPEN lulusan VII.

67-4195

6950 Siswa-Siswa AKPEN (Lulusan VII) saat acarapemberian ijasah.

67-4196

6951 Siswa-Siswa AKPEN (Lulusan VII) sedangmendengarkan arahan dari B.M Diah.

67-4197

1967.05.13 Pelantikan 3 Dubes Baru di Istana Negara 11

6952 Presiden Jenderal Soeharto bersama dua orangajudannya dalam acara pelantikan 3 orang Dubesbaru di Istana Negara, Jakarta.

67-4398

6953 Tiga orang calon dubes yang akan dilantik yakni:Nugroho, S.H. (Rep. Dem. Vietnam); Mr. Maramis(Uni Sovyet); dan Mr. Umarjadi (Wakil tetap RI diKantor PBB Jenewa berpangkat Dubes), tampakbersiap dalam upacara pelantikan di IstanaNegara, Jakarta.

67-4400

6954 Pengambilan sumpah jabatan pada pelantikanDubes oleh seorang rohaniawan di IstanaNegara, Jakarta.

67-4402

6955 Presiden Jenderal Soeharto sedangmembacakan surat keputusan pelantikan tigaorang dubes di Istana Negara, Jakarta.

67-4403

6956 Pengambilan sumpah jabatan pada pelantikanDubes oleh seorang rohaniawan di IstanaNegara, Jakarta.

67-4404

6957 Prosesi penandatangan berkas pelantikan tigaorang Dubes di Istana Negara, Jakarta.

67-4405

6958 Presiden Jenderal Soeharto sedangmenandatangani berkas keputusan pelantikantiga orang dubes di Istana Negara, Jakarta.

67-4406

6959 Para Dubes yang baru dilantik menandatanganiberkas keputusan pelantikan dengan disaksikanPresiden Jenderal Soeharto di Istana Negara,Jakarta.

67-4407

6960 Suasana pelantikkan tiga orang Dubes RI diIstana Negara, Jakarta. Tampak PresidenSoeharto tersenyum.

67-4412

6961 Suasana pembacaan surat keputusan pelantikantiga orang Dubes RI oleh Presiden JenderalSoeharto di Istana Negara, Jakarta.

67-4455

hal.555

Page 409: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6962 Presiden Jenderal Soeharto dan Ibu TienSoeharto sedang menyalami dan memberikanselamat kepada para Dubes yang baru dilantik.

67-4456

6963 Presiden Jenderal Soeharto tampak sedangmembacakan surat keputusan pelantikan tigaorang dubes di Istana Negara, Jakarta.

67-4457

1967.05.13 Thomas Cup, 1967 Jakarta:1. Latihan Team T.C. Indonesia di IstoraSenayan, Jakarta antara lain berisi foto-fotopara atlet.

9

6964 Atlet Bulutangkis (dari kiri ke kanan): Moelyadidan Agus Susanto dalam latihan Tim ThomasCup 1967, di Istora Senayan, Jakarta.

67-4420

6965 Atlet Bulutangkis (dari kiri ke kanan): Darmadidan Rudi Hartono Kusumawan dalam latihan TimThomas Cup 1967, di Istora Senayan, Jakarta.

67-4422

6966 Seorang atlet tunggal putra tim Thomas Cup1967 berlatih di lapangan Istora Senayan, Jakarta.

67-4424

6967 Para atlet tunggal putra Thomas Cup 1967sedang melakukan pemanasan di lapangan IstoraSenayan, Jakarta.

67-4427

6968 Atlet Bulutangkis (dari kiri ke kanan): Unang danTan Joe Hok dalam latihan Tim Thomas Cup1967, di Istora Senayan, Jakarta.

67-4429

6969 Seorang atlet tunggal putra tim Thomas Cup1967 berlatih di Istora Senayan, Jakarta (1).

67-4431

6970 Seorang atlet tunggal putra tim Thomas Cup1967 berlatih di Istora Senayan, Jakarta (2).

67-4432

6971 Seorang atlet tunggal putra tim Thomas Cup1967 berlatih di Istora Senayan, Jakarta (3).

67-4433

6972 Atlet Bulutangkis Rudi Hartono bermain double(ganda) dalam latihan Tim Thomas Cup 1967, diIstora Senayan, Jakarta.

67-4434

1967.05.13 Keindahan alam di pulau Butung, upacarapanitia di dermaga Ambon, rapat kerja antarakedua panitia di DPRD-GR Ambon. (Tatkala)Floating shop Martha Christina Tiahahu (diatas kapal 'Berau') berkeliling Indonesia Timurantara lain Makassar, Ambon, Ternate, Galela,dan Tobelo dari tanggal 1 Mei sampai dengan30 Juni 1967 (selama dua bulan). Dalamrangka HUT Pahlawan Pattimura ke 150.

22 Juru potret:Moesa D

6973 Rapat kerja panitia (1). 67-74806974 Rapat kerja panitia (2). 67-74816975 Rapat kerja panitia (3). 67-74826976 Rapat kerja panitia (4). 67-74836977 Rapat kerja panitia (5). 67-74846978 Tentara yang mengamankan jalannya rapat kerja. 67-74876979 Perairan Pulau Butung (1). 67-7490

hal.555

Page 410: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

6980 Perairan Pulau Butung (2). 67-74926981 Perairan Pulau Butung (3). 67-74946982 Perairan Pulau Butung (4). 67-74956983 Perairan Pulau Butung (5). 67-74966984 Perairan Pulau Butung (6). 67-74986985 Kapal Berau 67-74996986 Perairan Pulau Butung (7). 67-75006987 Upacara panitia di dermaga (1). 67-75026988 Upacara panitia di dermaga (2). 67-75036989 Upacara panitia di dermaga (3). 67-75046990 Upacara panitia di dermaga (4). 67-75066991 Rapat kerja panitia. 67-75086992 Rehat rapat kerja panitia. 67-75096993 Upacara panitia di Dermaga. 67-74136994 Kumpul bersama para pemuda Maluku. 67-7519

1967.05.15 Upacara penghormatan jenazah KomodorLuhukay di Tugu Pahlawan dan penerimaanobor Pattimura di Ambon. (Tatkala) Floatingshop Martha Christina Tiahahu (di atas kapal'Berau') berkeliling Indonesia Timur antara lainMakassar, Ambon, Ternate, Galela, dan Tobelodari tanggal 1 Mei sampai dengan 30 Juni1967 (selama dua bulan). Dalam rangka HUTPahlawan Pattimura ke 150.

7 Juru potret:Moesa D

6995 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (1). 67-7360

6996 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (2). 67-7361

6997 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (3). 67-7362

6998 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (4). 67-7363

6999 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (5). 67-7365

7000 Iringan pengantar jenazah Komodor Luhukay (6). 67-7366

7001 Pejabat militer melakukan upacara penghormatanterhadap jenazah.

67-7367

1967.05.15 (Tatkala) Floating shop Martha ChristinaTiahahu (di atas kapal 'Berau') berkelilingIndonesia Timur antara lain Makassar, Ambon,Ternate, Galela, dan Tobelo dari tanggal 1 Meisampai dengan 30 Juni 1967 (selama duabulan). Dalam rangka HUT PahlawanPattimura ke 150. Upacara pengantaranjenazah almarhum Komodor Luhukay darirumah Gubernur Maluku sampai ke Laha(lapangan terbang) di Ambon

21 Juru potret:Moesa D

7002 Upacara pengantaran jenazah almarhumKomodor Luhukay.

67-7100

7003 Suasana pengantaran jenazah. 67-7102

hal.555

Page 411: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7004 Para tentara mengawal peti jenazah denganberjalan kaki.

67-7103

7005 Upacara pengantaran jenazah almarhumKomodor Luhukay ke Gereja.

67-7104

7006 Doa bersama untuk mengiringi jenazah. 67-71067007 Tamu undangan melakukan doa bersama. 67-71077008 Dua tamu undangan. 67-71087009 Jenazah Komodor Luhukay disemayamkan di

rumah Gubernur Maluku (1).67-7111

7010 Jenazah Komodor Luhukay disemayamkan dirumah Gubernur Maluku (2).

67-7112

7011 Tampak muka gedung tempat jenazahdisemayamkan.

67-7114

7012 Masyarakat sekitar menanti iringan pengantaranjenazah.

67-7115

7013 Iringan tentara yang mengantarkan jenazah (1). 67-7117

7014 Iringan tentara yang mengantarkan jenazah (2). 67-7118

7015 Iringan tentara yang mengantarkan jenazah (3). 67-7121

7016 Iringan tentara yang mengantarkan jenazah (4). 67-7123

7017 Penghormatan terakhir kepada jenazah diPelabuhan Laut.

67-7124

7018 Iringan pengantaran jenazah memasukiPelabuhan Laut (1).

67-7125

7019 Iringan pengantaran jenazah memasukiPelabuhan Laut (2).

67-7126

7020 Penghormatan terakhir kepada jenazah yangdiiringi dengan paduan suara.

67-7128

7021 Perairan Maluku (1). 67-71307022 Perairan Maluku (2). 67-7133

1967.05.16 Kunjungan Menteri Penerangan B.M Diah kePabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang.Director/manager Saudara Gobel.

34

7023 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak suasanadalam ruang tunggu.

67-4290

7024 Bapak B.M Diah sedang duduk bersama tigaorang lainnya.

67-4291

7025 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited.

67-4292

7026 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited.

67-4293

7027 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited.

67-4294

hal.555

Page 412: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7028 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited.

67-4295

7029 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampak B.MDiah sedang menerima bingkisan.

67-4296

7030 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampakanggota rombongan B.M Diah sedang menerimabingkisan.

67-4297

7031 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampakanggota rombongan B.M Diah sedang berjabattangan.

67-4298

7032 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampakanggota rombongan B.M Diah sedang tepuktangan.

67-4299

7033 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampak B.MDiah sedang Membubuhkan tandatangan.

67-4300

7034 Suasana Penyambutan kunjungan MenteriPenerangan ke Pabrik Transitor RadioManufactoring Company Limited. Tampakrombongan kunjungan B.M Diah sedangmendengarkan penjelasan dari manager pabrik.

67-4301

7035 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan menuju ke pabrik.

67-4302

7036 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik.

67-4303

7037 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik.

67-4304

7038 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik.

67-4305

7039 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik. B.M Diahsedang memegang radio.

67-4306

hal.555

Page 413: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7040 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik dan melihatproses pembuatan radio.

67-4307

7041 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik dan melihatproduk yang dihasilkan oleh pabrik.

67-4308

7042 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik dan melihatproduk yang dihasilkan oleh pabrik.

67-4309

7043 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik dan melihatproduk yang dihasilkan oleh pabrik.

67-4310

7044 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan meninjau area pabrik.

67-4311

7045 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan sedang mendegarkan penjelasan darimanager.

67-4312

7046 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampakrombongan sedang mendegarkan penjelasan darimanager di showroom.

67-4313

7047 Rombongan sedang mendengarkan penjelasandari penanggungjawab showroom.

67-4313

7048 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak managerPabrik sedang menawarkan rokok.

67-4314

7049 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahsedang melihat beberapa radio yang ada dishowroom.

67-4315

7050 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahsedang melihat beberapa radio yang ada dishowroom.

67-4316

hal.555

Page 414: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7051 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahdan rombongan memasuki sebuah ruangan.

67-4317

7052 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahdan rombongan meninggalkan area pabrik.

67-4318

7053 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahdan rombongan berbincang-bincang denganmanager pabrik di ruang tunggu.

67-4320

7054 Suasana Kunjungan Menteri Penerangan B.MDiah ke Pabrik Transitor Radio ManufactoringCompany Limited di Cawang. Tampak B.M Diahdan manager pabrik sedang berbincang-bincangdi ruang tunggu.

67-4321

1967.05.18 Konferensi Pers Dalam dan Luar Negeri olehMenteri Tenaga Kerja Brigdjen Polisi Drs.Awaluddin dan Pangdam Siliwangi Mayjen H.RDharsono di TVRI, Senayan

9

7055 Pangdam Siliwangi Mayjen H.R. Dharsonosedang berdiskusi dengan Brigdjen Polisi Drs.Awaluddin dan dua orang tamu undangan diTelevisi Republi Indonesia (TVRI), Senayan.

67-4281

7056 Ekspresi tersenyum Pangdam Siliwangi MayjenH.R. Dharsono di TVRI, Senayan, Jakarta.

67-4282

7057 Menteri Penerangan B.M. Diah bersama BrigdjenPolisi Drs. Awaluddin tampak sedang berdiskusidengan tamu rapat lainnya di TVRI, Senayan,Jakarta.

67-4283

7058 Menteri Penerangan B.M. Diah sedang berbicaradalam konferensi pers di TVRI, Senayan.

67-4284

7059 Menteri Penerangan B.M. Diah dan BrigdjenPolisi Drs. Awaluddin tampak berada di jajaranmeja konferensi pers, di TVRI, Senayan, Jakarta.

67-4285

7060 Suasana konferensi pers dalam dan luar negeri diTVRI, Senayan, Jakarta. Tampak MenteriPenerangan B.M. Diah duduk di tengah mejakonferensi.

67-4286

7061 Suasana konferensi pers dalam dan luar negeri diTVRI, Senayan, Jakarta. Tampak Brigdjen PolisiDrs. Awaluddin sedang menyampaikanketerangan persnya.

67-4287

hal.555

Page 415: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7062 Tampak para peserta dari dalam maupun luarnegeri serius mengikuti jalannya konferensi persdi TVRI, Senayan, Jakarta.

67-4288

7063 Suasana konferensi pers dalam dan luar negeri diTVRI, Senayan, Jakarta. Tampak Brigdjen PolisiDrs. Awaluddin sedang menyampaikanketerangan persnya.

67-4289

1967.05.21 (Tatkala) Floating shop Martha ChristinaTiahahu (di atas kapal 'Berau') berkelilingIndonesia Timur antara lain Makassar, Ambon,Ternate, Galela, dan Tobelo dari tanggal 1 Meisampai dengan 30 Juni 1967 (selama duabulan). Dalam rangka HUT PahlawanPattimura ke 150. Tiba di Ternate dan gunung-gunung (gunung Hiri, gunung Gamalama,gunung Himatubu)

4

7064 Suasana di dalam kapal. Tampak para petinggimiliter bersama tamu undangan lainnya. (1)

67-7355

7065 Suasana di dalam kapal. Tampak para petinggimiliter bersama tamu undangan lainnya. (2)

67-7356

7066 Suasana di dalam kapal. Tampak para petinggimiliter bersama tamu undangan lainnya. (3)

67-7358

7067 Suasana di dalam kapal. Tampak para petinggimiliter bersama tamu undangan lainnya. (4)

67-7359

1967.05.22 Pertunjukkan Wayang Kulit dalam bahasaInggris di Hotel Indonesia di Jl. M.H. Thamrin

7

7068 Dalang Dr. T. Poorwohusodo sedang memainkanadegan wayang kulit tokoh Permadi (ArjunaMuda) dengan menggunakan Bahasa Inggris diHotel Indonesia, Jl. M.H. Thamrin, Jakarta.

67-4348

7069 Adegan wayang orang beradu antara tokoh Cakildan Bambangan dalam rangkaian acarapertunjukkan wayang kulit di Hotel Indonesia, Jl.M.H. Thamrin, Jakarta.

67-4349

7070 Para pemain gamean dan penyanyi sindenmempersiapkan diri di tempatnya masing-masing.

67-4350

7071 Sebelum beraksi Dalang Dr. T. Poorwohusodoterlebih dahulu memperkenalkan tokoh wayangCakil kepada para tamu undangan.

67-4351

7072 Dalang Dr. T. Poorwohusodo tampak sedangmemperkenalkan sebuah tokoh wayang kulitWijoseno (Bima Muda) kepada para tamuundangan.

67-4352

hal.555

Page 416: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7073 Adegan Bambangan vs Cakil dalam pertunjukanwayang kulit berbahasa Inggris oleh Dalang Dr. T.Poorwohusodo di Hotel Indonesia, Jl. M.H.Thamrin, Jakarta.

67-4352a

7074 Adegan Permadi (Arjuna Muda) vs Raksasadalam pertunjukan wayang kulit berbahasaInggris oleh Dalang Dr. T. Poorwohusodo di HotelIndonesia, Jl. M.H. Thamrin, Jakarta.

67-4352b

1967.05.25 Penyerahan Karcis Thomas Cup dari Penjualkepada Pemesan/Pembeli di Senayan

4

7075 Para penonton pertandingan Bulutangkis ThomasCup sedang membeli karcis/tiket masuk IstoraSenayan, Jakarta.

67-4469

7076 Petugas loket sedang melayani penjualan tiketmasuk pertandingan Thomas Cup di IstoraSenayan, Jakarta (1).

67-4470

7077 Petugas loket sedang melayani penjualan tiketmasuk pertandingan Thomas Cup di IstoraSenayan, Jakarta (2).

67-4471

7078 Dua orang petugas penjualan tiket BulutangkisThomas Cup sedang mempersiapkan lembarantiket yang akan dijual.

67-4472

1967.05.25 Kedatangan Tim Thomas Cup (TC) Malaysia diBandara Kemayoran.

6

7079 Tim Thomas Cup Malaysia tampak menurunitangga pesawat Qantas V-Jet setibanya diBandara Kemayoran Jakarta.

67-4473

7080 Para atlet bulutangkis tim Thomas Cup Malaysiamenuruni tangga pesawat Qantas V-Jet.

67-4474

7081 Tim Thomas Cup Malaysia menuruni tanggapesawat Qantas V-Jet setibanya di BandaraKemayoran Jakarta.

67-4475

7082 Para atlet bulutangkis tim Thomas Cup Malaysiamenuruni tangga pesawat Qantas V-Jet.

67-4476

7083 Pemanin bulutangkis Malaysia, Tan Aik Hoangmenuruni tangga pesawat Qantas V-Jet, diBandara Kemayoran, Jakarta.

67-4477

7084 Tim Thomas Cup Malaysia berjalan bertolak darilandasan pacu Bandara Kemayoran Jakarta.

67-4478

1967.05.25 HUT Wanita Antar Departemen di Hankam 37085 Suasana acara Hari Ulang Tahun (HUT) Wanita

Antar Departemen, di Departemen Hankam,Jakarta.

67-4482

7086 Pembawa minuman botol dalam acara HUTWanita Antar Departemen, di DepartemenHankam, Jakarta.

67-4484

hal.555

Page 417: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7087 Seorang wanita memberikan sambutan di mimbarpada acara HUT Wanita Antar Departemen diDepartemen Hankam, Jakarta.

67-4488

1967.05.28 Kedatangan Tim Thomas Cup (TC) Malaysia diBandara Kemayoran.

15

7088 Tim Thomas Cup Malaysia tampak menurunitangga pesawat Garuda setibanya di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4661

7089 Tim Thomas Cup Malaysia disambut MenteriPendidikan dan Kebudayaan (P&K) SarinoMangun Pranoto dan pejabat negara lainnyasetibanya di Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4662

7090 Menteri P&K Sarino Mangun Pranoto bersamapejabat negara lainnya menyambut kedatanganTim Thomas Cup Malaysia di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4663

7091 Tim Thomas Cup Malaysia tampak menurunitangga pesawat setibanya di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4664

7092 Menteri P&K Sarino Mangun Pranoto bersamaTim Thomas Cup Malaysia berjalan bertolak darilandasan pacu Bandara Kemayoran Jakarta (1).

67-4665

7093 Menteri P&K Sarino Mangun Pranoto bersamaTim Thomas Cup Malaysia berjalan bertolak darilandasan pacu Bandara Kemayoran Jakarta (2).

67-4666

7094 Tim Thomas Cup Malaysia tampak bediskusisejenaksebelum bertolak dari di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4667

7095 Menteri P&K Sarino Mangun Pranoto secararesmi menerima Tim Thomas Cup Malaysia diBandara Kemayoran, Jakarta.

67-4668

7096 Tim Thomas Cup Malaysia secara resmi diterimaMenteri P&K Sarino Mangun Pranoto di BandaraKemayoran, Jakarta (1).

67-4669

7097 Tim Thomas Cup Malaysia secara resmi diterimaMenteri P&K Sarino Mangun Pranoto di BandaraKemayoran, Jakarta (2).

67-4670

7098 Menteri P&K Sarino Mangun Pranoto sedangberdiskusi dengan Tim Thomas Cup Malaysia diBandara Kemayoran, Jakarta.

67-4671

7099 Suasana diskusi antara Menteri P&K SarinoMangun Pranoto dengan Tim Thomas CupMalaysia di Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4672

7100 Para wartawan melakukan reportase sekaliguswawancara terhadap Tim Thomas Cup Malaysiadi Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-4673

7101 Seorang official Tim Thomas Cup Malaysia diBandara Kemayoran, Jakarta.

67-4674

7102 Tim Thomas Cup Malaysia tampak dengan tasberisi raket setelah acara penerimaan resmi diBandara Kemayoran, Jakarta.

67-4675

hal.555

Page 418: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.05.29 Presiden Jenderal Soeharto menerima DubesJepang, Dubes RPA dan Dubes Perancis diPresidium, Medan Merdeka Barat 15, Jakarta

3

7103 Mobil Presiden Soeharto tiba di Medan MerdekaBarat 15, Jakarta.

67-4702

7104 Presiden Soeharto menerima kunjungan DubesJepang, Dubes Republik Persatuan Arab (RPA),dan Dubes Perancis di Presidium, MedanMerdeka Barat 15, Jakarta.

67-4705

7105 Presiden Soeharto sedang berdiskusi denganDubes Jepang di Presidium, Medan MerdekaBarat 15, Jakarta.

67-4707

1967.05.29 Kedatangan Tim Thomas Cup (T.C) Denmarkdi Bandara Kemayoran Jakarta

24

7106 Tampak kru pesawat berdiri di anak tanggateratas pesawat untuk menyambut kedatanganTim Thomas Cup Denmark di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4767

7107 Tim Thomas Cup Denmark satu per satumenuruni anak tangga pesawat di BandaraKemayoran, Jakarta.

67-4768

7108 Suasana penyambutan Tim Thomas CupDenmark di Bandara Kemayoran Jakarta.

67-4769

7109 Para atlet tim Thomas Cup Denmark dengan tasraketnya menuruni anak tangga pesawat diBandara Kemayoran Jakarta.

67-4770

1967.05.30 Menteri Penerangan B.M Diah di Kebon SirihNo 76 menerima delegasi dari P.G.R.I

5

7110 Tampak B.M Diah sedang berdiskusi dengandelegasi dari P.G.R.I. (tampak seluruh delegasi)

67-4842

7111 Tampak B.M Diah sedang berdiskusi dengandelegasi dari P.G.R.I. (tampak dari sampingkanan)

67-4843

7112 Tampak B.M Diah sedang berdiskus dengandelegasi dari P.G.R.I (pengambilan gambar darisisi depan B.M Diah)

67-4844

7113 Tampak B.M Diah sedang berdiskusi dengandelegasi dari P.G.R.I. (tampak dari samping kiri)

67-4845

1967.05.30 Piala Thomas Cup (T.C) diarak Keliling Jakarta (sebelum pertandingan)

3

7114 Trophi piala Thomas di arak menggunakan mobilJeep melintasi jalanan ibukota Jakarta.

67-4764

7115 Polisi Militer berada dalam mobil Jeep dalamarak-arakan Piala Thomas di Jakarta.

67-4765

7116 Para Polisi Militer dengan menggunakan mobilJeep dan Sepeda Motor dalam acara arak-arakanpiala Thomas keliling Jakarta.

67-4766

1967.05.30 Malam Pertemuan untuk para tim Thomas Cup(T.C) oleh Gubernur DKI Jakarta di MerdekaSelatan 8 (Balaikota)

33

hal.555

Page 419: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7117 Tim Thomas Cup Indonesia dalam acarapertemuan yang diselenggarakan oleh GubernurDaerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta, di MedanMerdeka Selatan 8.

67-4791

7118 Acara ramah-tamah tim Thomas Cup olehGubernur DKI Jakarta di Merdeka Selatan 8.

67-4792

7119 Tim Thomas Cup Indonesia dengan mengenakansetelan jas tampak berkumpul bersama.

67-4793

7120 Tim Thomas Cup Denmark memasuki ruangpertemuan di Balaikaota, Medan MerdekaSelatan 8, Jakarta.

67-4794

7121 Penyambutan tim Thomas Cup Denmark saatmemasuki ruang pertemuan di Balaikaota, MedanMerdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4795

7122 Tiga orang Tim Thomas Cup Indonesia tampaksedang beramah tamah sambil menikmatiminuman.

67-4796

7123 Tiga orang petinggi penyelenggara kejuaraanThomas Cup berdiri sambil menikmati minumandan rokok.

67-4797

7124 Tim Thomas Cup Malaysia memasuki ruangan. 67-4798

7125 Penyambutan tim Thomas Cup Malaysia saatmemasuki ruangan.

67-4799

7126 Tim Thomas Cup Malaysia berkumpul di ruangpertemuan.

67-4800

7127 Trophi Piala Thomas Cup dipamerkan dalamacara malam pertemuan di Balaikaota, MedanMerdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4801

7128 Dua orang Tim Thomas Cup Malaysia sedangmengamati Trophi Piala Thomas.

67-4802

7129 Seorang anggota Tim Thomas Cup Indonesiasedang beramah tamah dengan Tim Thomas Cupdari negara lainnya.

67-4803

7130 Acara malam pertemuan Tim Thomas Cup diBalaikaota, Medan Merdeka Selatan 8, Jakartadimulai. Beberapa tamu undangan tampaksedang mengamati seekor kucing di tempatpertemuan.

67-4804

7131 Dua anggota Tim Thomas Cup Indonesia sedangberamah tamah dengan Tim Thomas dari negaralainnya.

67-4805

7132 Tampak Tim Thomas Cup dari Malaysia danDenmark dalam acara malam pertemuan TimThomas Cup di Balaikaota, Medan MerdekaSelatan 8, Jakarta.

67-4806

7133 Tampak Tim Thomas Cup dari Malaysia danIndonesia dalam acara malam pertemuan TimThomas Cup di Balaikaota, Medan MerdekaSelatan 8, Jakarta.

67-4807

7134 Acara ramah-tamah dalam acara malampertemuan Tim Thomas Cup di Balaikaota,Medan Merdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4808

hal.555

Page 420: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7135 Beberapa anggota Tim Thomas Cup dari negaralain mulai meninggalkan gedung pertemuan.

67-4809

7136 Seorang anggota Tim Thomas Cup Indonesiasedang beramah tamah dengan Tim Thomas Cupdari negara lainnya.

67-4810

7137 Acara ramah tamah Tim Thomas Cup dariberbagai negara peserta.

67-4811

7138 Tampak Tim Thomas Cup Denmark dalam acaramalam pertemuan di Balaikota, Medan MerdekaSelatan 8, Jakarta.

67-4812

7139 Dua orang Tim Thomas Cup Malaysia sedangmenikmati minuman.

67-4813

7140 Sambil membawa minuman dua orang TimThomas Cup Indonesia berfoto bersama seorangdari Tim Thomas Cup Denmark.

67-4814

7141 Panitia penyelenggara kejuaraan Thomas Cup1967 berfoto bersama di depan Trophy ThomasCup.

67-4817

7142 Acara ramah-tamah diantara petinggipenyelenggara kejuaraan Thomas Cup (1).

67-4818

7143 Acara ramah-tamah diantara petinggipenyelenggara kejuaraan Thomas Cup (2).

67-4819

7144 Acara ramah-tamah diantara petinggipenyelenggara kejuaraan Thomas Cup (3).

67-4820

7145 Acara ramah-tamah diantara petinggipenyelenggara kejuaraan Thomas Cup (4).

67-4821

7146 Acara ramah-tamah diantara petinggipenyelenggara kejuaraan Thomas Cup (5).

67-4822

7147 Dua orang panitia peyelenggara pertemuanparatim kejuaraan Thomas Cup di Balaikaota, MedanMerdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4823

7148 Para tim Thomas Cup dari negara pesertadisuguhi kesenian berupa tari-tarian di diBalaikaota, Medan Merdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4824

7149 Para penari menghibur para tim Thomas Cup didi Balaikaota, Medan Merdeka Selatan 8, Jakarta.

67-4825

1967.05.30 Thomas Cup 1967 JakartaArak-arakan Piala Thomas Cup Keliling Jakarta

11

7150 Piala Thomas Cup 1967 sedang diarak keliling diJakarta

67-4826

7151 Dua mobil Jeep polisi lalu lintas mengawali arak-arakan Piala Thomas Cup keliling di Jakarta

67-4827

7152 Mobil Jeep polisi militer yang membawa PialaThomas Cup 1967 sedang melintasi jalan diJakarta

67-4828

7153 Motor polisi militer mendampingi mobil jeep yangmembawa Piala Thomas Cup 1967 di Jakarta

67-4829

hal.555

Page 421: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7154 Motor polisi militer mendampingi mobil jeep yangmembawa Piala Thomas Cup 1967 di Jakarta

67-4830

7155 Motor polisi militer mendampingi mobil jeep yangmembawa Piala Thomas Cup 1967 di Jakarta

67-4831

7156 Mobil-mobil penduduk sedang berjalan lambatmelintasi gedung Akademi Angkatan BersenjataRI

67-4832

7157 Mobil-mobil penduduk sedang berjalan lambatmelintasi gedung Akademi Angkatan BersenjataRI

67-4833

7158 Mobil-mobil sedang lalu lalang melewati gedungPermana. Tampak didepan gedung Permanaterdapat kibaran bendera Amerika, Denmark,Jepang, dan Malaysia

67-4834

7159 Mobil-mobil sedang lalu lalang melewati gedungPermana. Tampak didepan gedung Permanaterdapat kibaran bendera Amerika, Denmark,Jepang, dan Malaysia

67-4835

7160 Mobil, sepeda motor dan sepeda sedang lalulalang melewati gedung Permana. Tampakdidepan gedung Permana terdapat kibaranAmerika, Denmark, Jepang, dan Malaysia

67-4836

1967.05.30 Thomas Cup 1967 JakartaPenyerahan Piala Thomas Cup KepadaGubernur DCI di Balaikota Merdeka Selatan

12

7161 Motor polisi militer mendampingi mobil jeep yangmembawa Piala Thomas Cup 1967 di Jakarta

67-4853

7162 Empat polisi militer berada diatas Jeep membawaPiala Thomas Cup 1967

67-4854

7163 Jeep yang membawa Piala Thomas Cup 1967telah sampai di depan Balaikota MerdekaSelatan, Jakarta

67-4855

7164 Polisi Militer sedang memegang Piala ThomasCup 1967 diatas Jeep

67-4856

7165 Dua polisi militer beserta panitia sedang berdiribersiap untuk menyerahkan Piala Thomas Cup1967 di depan Balaikota Merdeka Selatan,Jakarta

67-4857

7166 Suasana upacara penyerahan Piala Thomas Cup1967 di depan Balaikota Merdeka Selatan, Jakarta

67-4858

7167 Gubernur DKI, Ali Sadikin sedangmenandatangani berita acara penyerahan PialaThomas Cup 1967 di halaman Balaikota MerdekaSelatan, Jakarta

67-4859

7168 Pejabat Militer sedang menandatangani beritaacara penyerahan Piala Thomas Cup 1967 dihalaman Balaikota Merdeka Selatan, Jakarta

67-4860

hal.555

Page 422: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7169 Pejabat Militer sedang menandatangani beritaacara penyerahan Piala Thomas Cup 1967 dihalaman Balaikota Merdeka Selatan, Jakarta

67-4861

7170 Upacara penyerahan Piala Thomas Cupdisaksikan oleh para pejabat militer danpenduduk sekitar

67-4862

7171 Acara sambutan dalam Upacara penyerahanPiala Thomas Cup di Balaikota, Jakarta

67-4863

7172 Polisi Militer diiringi pejabat militer sedangmembawa Piala Thomas Cup 1967 untuk dibawake dalam Balaikota, Jakarta

67-4864

1967.05.30 Thomas Cup 1967 JakartaArak-arakan Piala Thomas Cup Keliling Jakarta

11

7173 Arak-arakan polisi militer yang membawa PialaThomas Cup sedang berkeliling di Jakarta

67-4865

7174 Arak-arakan polisi militer yang membawa PialaThomas Cup sedang berkeliling di Jakarta

67-4866

7175 Arak-arakan polisi militer yang membawa PialaThomas Cup sedang berkeliling di Jakarta

67-4867

7176 Motor polisi militer mendampingi mobil jeep yangmembawa Piala Thomas Cup 1967 di Jakarta

67-4868

7177 Mobil sedan bernomor B 2319F ikut sertamengiring Piala Thomas Cup 1967 yang dibawaoleh polisi militer

67-4869

7178 Arak-arakan Piala Thomas Cup sedang melewatijalan raya yang ramai penduduk

67-4870

7179 Seorang polisi militer sedang berdiri menjemputmobil jeep yang membawa Piala Thomas Cup diBalaikota, Jakarta

67-4871

7180 Para polisi militer yang membawa Piala ThomasCup dengan mobil jeep polisi militer

67-4872

7181 Dua polisi militer beserta panitia sedang berdiribersiap untuk menyerahkan Piala Thomas Cup1967 di depan Balaikota Merdeka Selatan,Jakarta

67-4873

7182 Gubernur DKI, Ali Sadikin sedangmenandatangani berita acara penyerahan PialaThomas Cup 1967 di halaman Balaikota MerdekaSelatan, Jakarta

67-4874

7183 Arak-arakan Piala Thomas Cup sedang melewatidepan hotel Barito

67-4875

hal.555

Page 423: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.05.31s/d

1967.06.10

Thomas Cup 1967. (Stand-stand TC. 1967adalah sbb: Denmark - Malaysia = 2 - 7, AS -Djepang = 2 - 7, Malaysia - Djepang = 6 - 3.Challenge Round 10-06-1967: Malaysia -Indonesia = 4 - 3 (sementara). C.R.Fbdihentikan karena terjadinya peristiwa(insiden). Negara yang ikut serta ada lima: AS,Denmark, Djepang, Malaysia, dan Indonesia.Kemudian oleh IBF tanggal 22-08-1967 bahwaIndonesia ditetapkan kalah 6 - 3 dari Malaysia.(Sk. SH. 23-08-1967, I)) Challenge roundIndonesia - Malaysia partai tunggal putra.

55 Juru potret:Hadijat

7184 Pemain bulutangkis melakukan smash (1). 67-57987185 Pemain bulutangkis melakukan smash (2). 67-57997186 Pemain bulutangkis melihat ke arah jatuhnya

shuttle cock.67-5801

7187 Pemain bulutangkis melakukan smash (1). 67-58027188 Pemain bulutangkis melakukan smash (2). 67-58037189 Pemain bulutangkis meninggalkan lapangan dan

diikuti oleh wartawan.67-5806

7190 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (1).

67-5807

7191 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (2).

67-5808

7192 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (3).

67-5809

7193 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (4).

67-5810

7194 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (4). Terlihat penjaga penjaga garis.

67-5811

7195 Pemain bulutangkis sedang mengoper shuttlecock (5). Terlihat penjaga penjaga garis.

67-5812

7196 Pemain bulutangkis Malaysia sedang mengopershuttle cock. Terlihat hakim penjaga garis.

67-5813

7197 Pemain bulutangkis Malaysia sedang bersiapuntuk mengembalikan shuttle cock (1).

67-5814

7198 Pemain bulutangkis Malaysia sedang bersiapuntuk mengembalikan shuttle cock (2).

67-5815

7199 Pemain bulutangkis Malaysia sedang bersiapuntuk mengembalikan shuttle cock (3). Tampakhakim penjaga garis.

67-5816

7200 Pemain bulutangkis Malaysia mengembalikanshuttle cock.

67-5817

7201 Pemain bulutangkis Malaysia mengembalikanshuttle cock. Tampak Honorary Referee.

67-5819

7202 Pemain bulutangkis Malaysia mengembalikanshuttle cock. Tampak Honorary Referee danpenjaga.

67-5820

hal.555

Page 424: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7203 Pemain bulutangkis Malaysia mengembalikanshuttle cock. Tampak Honorary Referee danhakim penjaga garis (1).

67-5821

7204 Pemain bulutangkis Malaysia mengembalikanshuttle cock. Tampak Honorary Referee danhakim penjaga garis (2).

67-5822

7205 Pemain bulutangkis Malaysia beraksi di depannet. Terlihat honorary Referee dan hakim garis.

67-5823

7206 Pemain bulutangkis Malaysia mengambil shuttlecock. Terlihat hakim garis.

67-5824

7207 Pemain bulutangkis Malaysia melakukan smash.Terlihat hakim garis.

67-5825

7208 Pemain bulutangkis Malaysia melakukan smash(1).

67-5826

7209 Pemain bulutangkis Malaysia melakukan smash(2).

67-5827

7210 Pemain bulutangkis Malaysia mengoper shutllecock dari arah bawah. Terlihat Honorary Referee.

67-5829

7211 Pemain bulutangkis Malaysia mengoper shutllecock dari arah bawah.

67-5830

7212 Pemain bulutangkis Malaysia mengoper shuttlecock.

67-5831

7213 Pemain bulutangkis Malaysia mengoper shuttlecock.Tampak hakim garis.

67-5832

7214 Pemain bulutangkis Malaysia melakukanpemanasan sebelum pertandingan di mulai.

67-5833

7215 Salah satu pemain bulutangkis Malaysia partaiganda putra melakukan smash.Terlihat hakimgaris (1).

67-5834

7216 Salah satu pemain bulutangkis Malaysia partaiganda putra melakukan smash.Terlihat hakimgaris (2).

67-5835

7217 Salah satu pemain bulutangkis Malaysia partaiganda putra bersiap untuk mengoper shuttlecock.Terlihat honorary referee.

67-5836

7218 Salah satu pemain bulutangkis Malaysia partaiganda putra telah mengoper shuttle cock.Terlihathonorary referee.

67-5837

7219 Salah satu pemain bulutangkis Malaysia partaiganda putra melakukan smash.Terlihat honoraryreferee.

67-5838

7220 Kedua pemain bulutangkis Malaysia partai gandaputra bersiap untuk menerima shuttlecock.Terlihat honorary referee dan hakim garis.

67-5839

7221 Kedua pemain bulutangkis partai ganda putrabersiap untuk menerima shuttle cock.Terlihathonorary referee.

67-5840

7222 Pemain bulutangkis Indonesia partai ganda putrabersiap untuk melakukan serve shuttle cock (1).

67-5841

hal.555

Page 425: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7223 Pemain bulutangkis Indonesia partai ganda putrabersiap untuk menerima shuttle cock lawan.

67-5842

7224 Pemain bulutangkis Indonesia partai ganda putrabersiap untuk melakukan serve shuttle cock (2).

67-5843

7225 Kedua pemain bulutangkis dari salah satu reguberjalan ke sisi lapangan.

67-5844

7226 Keempat pemain dari kedua regu berkumpul ditengah lapangan. Tampak wasit.

67-5846

7227 Pemain bulutangkis putra Indonesia sedangmengoper shuttle cock.

67-5848

7228 Pemain bulutangkis putra Malaysia sedangmengoper shuttle cock dari bawah net. Tampakhonorary referee.

67-5849

7229 Pemain bulutangkis putra Indonesia sedangbersiap menerima operan shuttle cock. Tampakhonorary referee.

67-5851

7230 Papan skor bulutangkis partai tunggal putra, T AikHuang.

67-5852

7231 Pemain bulutangkis putra Indonesia melakukansmash.

67-5853

7232 Pemain bulutangkis putra melihat arah shuttlecock jatuh. Tampak honorary referee.

67-5854

7233 Pemain bulutangkis putra Indonesia mengopershuttle cock.

67-5855

7234 Pemain bulutangkis putra mengambil shuttle cockyang tersangkut di net. Tampak wasit dan hakimgaris.

67-5856

7235 Pemain bulutangkis putra mengoper shuttle cock. 67-5858

7236 Pemain bulutangkis putra Indonesia bersiapmengoper shuttle cock.

67-5859

7237 Pemain bulutangkis putra Indonesia melakukansmash.

67-5860

7238 Pemain bulutangkis putra Malaysia mengopershuttle cock. Tampak honorary referee.

67-5862

1967.06.01 Thomas Cup 1967 Jakarta. Pertandingan TimDenmark di Istora Senayan

55

7239 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5214

7240 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5215

7241 Seorang atlet bulu tangkis sedang berdirimenaikan bajunya dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5217

7242 Seorang atlet bulu tangkis melepas pakaian saatpertandingan pertandingan Thomas Cup 1967selesai di Istora Senayan

67-5218

hal.555

Page 426: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7243 Seorang atlet bulu tangkis sedang menggunakanhanduk saat pertandingan pertandingan ThomasCup 1967 selesai di Istora Senayan

67-5219

7244 Seorang atlet bulu tangkis melepas pakaian saatpertandingan pertandingan Thomas Cup 1967selesai di Istora Senayan

67-5220

7245 Seorang atlet bulu tangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5221

7246 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5222

7247 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5223

7248 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5224

7249 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5225

7250 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5226

7251 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5227

7252 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5229

7253 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5230

7254 Seorang atlet bulu tangkis sedang bersiap akanmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5231

7255 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5232

7256 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5233

7257 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak wasit sedang mengamatipertandingan.

67-5234

7258 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemainsedang menangkis cock.

67-5235

7259 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemainsedang menangkis cock.

67-5236

hal.555

Page 427: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7260 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta.

67-5237

7261 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5238

7262 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemain akanmenangkis cock.

67-5239

7263 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemain akanmenangkis cock.

67-5240

7264 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemain akanmenangkis cock.

67-5241

7265 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemain telahmenangkis cock.

67-5242

7266 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemain akanmenangkis cock.

67-5243

7267 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5244

7268 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak seorang pemainbersiap akan menangkis cock.

67-5245

7269 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5246

7270 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta. Tampak pemain bersiap akanmenangkis cock.

67-5247

7271 Para pemain bulutangkis sedang berkumpuldengan timnya setelah pertandingan ThomasCup 1967 selesai dilaksanakan di IstoraSenayan, Jakarta

67-5248

7272 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5249

7273 Kedua pemain tunggal putra akan berjabattangan setelah pertandingan Thomas Cup 1967selesai dilaksanakan di Istora Senayan

67-5250

7274 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5251

hal.555

Page 428: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7275 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5252

7276 Seorang atlet bulu tangkis dari Denmark dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5253

7277 Para pemain ganda putra sedang berjabat tangansetelahh pertandingan Thomas Cup 1967 selesaidilaksanakan di Istora Senayan

67-5254

7278 Seorang atlet bulu tangkis sedang akanmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5255

7279 Seorang atlet bulu tangkis telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5256

7280 Seorang atlet bulu tangkis telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5257

7281 Seorang atlet bulu tangkis telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5258

7282 Seorang atlet bulu tangkis telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5259

7283 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5260

7284 Wasit sedang mengamati pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5261

7285 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5262

7286 Dua pemain bulu tangkis pertandingan gandaputra sedang bersiap akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5263

7287 Seorang atlet bulu tangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5264

7288 Seorang atlet bulu tangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5265

7289 Seorang atlet bulu tangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5266

7290 Seorang atlet bulu tangkis akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5267

7291 Seorang atlet bulu tangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5269

7292 Seorang atlet bulu tangkis sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5270

hal.555

Page 429: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7293 Para atlet bulutangkis dari Denmark sedangduduk di kursi masing-masing dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5271

1967.06.01 Thomas Cup 1967 Jakartaa.l Pembukaan Hari/Malam I dan II (31 Mei - 10Juni 1967)

56

7294 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5284

7295 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5285

7296 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5286

7297 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5287

7298 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5288

7299 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5289

7300 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangberhenti bertanding

67-5290

7301 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangberhenti bertanding

67-5291

7302 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak seorang atlet sedangmengambil cock.

67-5292

7303 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5293

7304 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5294

hal.555

Page 430: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7305 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5295

7306 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5296

7307 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5297

7308 Altel dan Tim pertadingan bulu tangkis darinegara Malaysia sedang berdiskusi di IstoraSenayan

67-5298

7309 Altel dan Tim pertadingan bulu tangkis darinegara Malaysia sedang berdiskusi di IstoraSenayan

67-5299

7310 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5300

7311 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5301

7312 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5302

7313 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5303

7314 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5304

7315 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5305

7316 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5306

7317 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5307

7318 Para penonton sedang berdiri saat acarapembukaan pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5308

hal.555

Page 431: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7319 Para penonton sedang berdiri saat acarapembukaan pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan.

67-5309

7320 Para penonton sedang berdiri saat acarapembukaan pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan.

67-5310

7321 Pertunjukan drumband dalam acara pembukaanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5311

7322 Barisan Tim Australasian Zone dalam acarapembukaan pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5313

7323 Seorang perwakilan dari negara pesertapertandingan sedang memberi sambutan dalamacara pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5314

7324 Menteri Olahraga, Maladi sedang menyampakansambutan dalam acara pembukaan Thomas Cup1967 di Istora Senayan. Tampak Letjen Soeharto

67-5315

7325 Parta atlet dan tim bulutangkis dari Jepangmengikuti acara pembukaan Thomas Cup 1967di Istora senayan

67-5316

7326 Para atlet sedang mengikuti acara pembukaanThomas Cup 1967 di Istora senayan

67-5317

7327 Atlet dan tim bulutangkis dari USA sedangmengikuti acara pembukaan Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5318

7328 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5319

7329 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5320

7330 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet bulu tangkis sedangmenangkis cock

67-5321

7331 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak para atlet bulu tangkis sedangbertanding

67-5322

7332 Suasana pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet bulu tangkis akanmenangkis cock

67-5323

7333 Para penonton sedang menyaksikanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5324

7334 Barisan Atlet dari USA dan Indonesia dalamacara pembukaan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5326

hal.555

Page 432: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7335 Para pelatih dari negara-negara yang mengikutiThomas Cup 1967 mengikuti acara pembukaanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5327

7336 Seorang pejabat pemerintahan sedang berjabattangan dengan para pelatih dari negara-negarapeserta Thomas Cup dalam acara pembukaanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5328

7337 Para pejabat pemerintahan sedang berjabattangan dengan para pelatih dari negara-negarapeserta Thomas Cup dalam acara pembukaanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5329

7338 Suasana pertandingan ganda putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5331

7339 Suasana pertandingan ganda putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5332

7340 Suasana pertandingan ganda putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5333

7341 Para penonton pertandingan sedang berdiridalam acara pembukaan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5334

7342 Para atlet dan para penonton pertandingansedang berdiri dalam acara pembukaan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5335

7343 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5336

7344 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5337

7345 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5338

7346 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5339

7347 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5340

7348 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5341

hal.555

Page 433: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7349 Suasana pertandingan tunggal putra putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak atlet akan menangkis cock

67-5342

1967.06.01 Thomas Cup 1967 Jakarta di Istora Senayan(malam I dan II)

16

7350 Peserta pertandingan Thomas Cup 1967dalamupacara pembukaan sebelum Thomas Cupdimulai di Istora Senayan, Jakarta

67-4876

7351 Para hadirin ikut berdiri mengikuti upacarapembukaan sebelum pertandingan Thomas Cupdimulai di Istora Senayan, Jakarta

67-4877

7352 Para hadirin ikut berdiri mengikuti upacarapembukaan sebelum pertandingan Thomas Cupdimulai di Istora Senayan, Jakarta

67-4878

7353 Para hadirin ikut berdiri mengikuti upacarapembukaan sebelum pertandingan Thomas Cupdimulai di Istora Senayan, Jakarta

67-4879

7354 Peserta pertandingan Thomas Cup 1967dalamupacara pembukaan sebelum Thomas Cupdimulai di Istora Senayan, Jakarta

67-4880

7355 Umpire sedang menjelaskan prosedurPertandingan Thomas Cup 1967 yangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4882

7356 Pertandingan Thomas Cup 1967 sedangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4883

7357 Pertandingan Thomas Cup 1967 sedangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4884

7358 Pertandingan Thomas Cup 1967 sedangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4885

7359 Suasana pertandingan Thomas Cup 1967 yangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4886

7360 Suasana pertandingan Thomas Cup 1967 yangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-4887

7361 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-4888

7362 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-4889

7363 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-4890

7364 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-4891

7365 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-4892

1967.06.01 Perkenalan Pada Presiden Jenderal Soehartodengan Korps Diplomatik di Istana

5

hal.555

Page 434: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7366 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang berjabat tangan denganMenteri Luar Negeri, Adam Malik di Istana

67-4934

7367 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien, Adam Malikbeserta pejabat lainnya sedang menunggukedatangan Korps Diplomatik di Istana

67-4936

7368 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana

67-4937

7369 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana

67-4938

7370 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana

67-4939

1967.06.01 Perkenalan Pada Presiden Jenderal Soehartodengan Korps Diplomatik di Istana

10

7371 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4952

7372 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu Nyonya anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4953

7373 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik beserta Nyonya di Istana. Tampak:Soetjipto Joedodihardjo

67-4954

7374 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4955

7375 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo, Adam Malik

67-4956

7376 Ibu Tien Soeharto sedang berjabat tangandengan salah satu anggota Korps Diplomatik diIstana

67-4957

hal.555

Page 435: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7377 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4958

7378 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4959

7379 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4960

7380 Letjen. Soeharto ditemani Ibu Tien besertapejabat lainnya sedang menyambut/ berjabattangan dengan salah satu anggota KorpsDiplomatik di Istana. Tampak: SoetjiptoJoedodihardjo

67-4962

1967.06.02 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan AS di IstoraSenayan

7

7381 Lima atlet bulutangkis dari U.S.A sedang duduk dikursi masing-masing dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5091

7382 Para atlet bulutangkis dari Jepang sedang dudukdi kursi masing-masing dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5092

7383 Kameramen TVRI sedang meliput pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5093

7384 Tim Peliputan TVRI sedang meliput pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5096

7385 Kameramen TVRI sedang meliput pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5097

7386 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5098

7387 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5099

1967.06.02 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan AmerikaSerikat di Istora Senayan (Malam ke-3)

23

7388 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5135

hal.555

Page 436: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7389 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5136

7390 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5137

7391 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5138

7392 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5139

7393 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5140

7394 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5141

7395 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5142

7396 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5143

7397 Pemain bulutangkis dari U.S.A ganda putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5144

7398 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5145

7399 Pemain bulutangkis ganda putra sedang berjabattangan setelah pertandingan Thomas Cup 1967di istora Senayan

67-5146

7400 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5147

7401 Pemain bulutangkis dari U.S.A tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5148

7402 Pemain bulutangkis dari Jepang tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5149

7403 Pemain bulutangkis dari U.S.A tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5150

7404 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5151

7405 Pemain bulutangkis dari Jepang tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5152

7406 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5153

hal.555

Page 437: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7407 Pemain bulutangkis dari Jepang tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5154

7408 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5155

7409 Pemain bulutangkis dari Jepang tunggal putrasedang bertanding dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5156

7410 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5157

1967.06.02 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan AmerikaSerikat di Istora Senayan (Malam ke-3)

24

7411 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5158

7412 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5159

7413 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5160

7414 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5161

7415 Papan monitor yang menunjukan hasilpertandingan ganda putra antara Eichi Sakai danT. Anzawa dari Jepang dengan Jim Poole dan D.Clark Prup dari U.S.A yaitu (15:13), (5:15), dan(8,15)

67-5162

7416 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5163

7417 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5164

7418 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5165

7419 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5166

7420 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak salah satu pemainterjatuh di lantai

67-5167

7421 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak salah satu pemainsedang duduk di lantai

67-5168

hal.555

Page 438: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7422 Pemain pertandingan ganda putra sedangberjabat tangan setelah selesai pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5169

7423 Pemain bulutangkis asal Jepang sedang beraksidalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5170

7424 Pemain bulutangkis asal U.S.A sedang beraksidalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5171

7425 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak salah satu pemainsedang duduk di lantai

67-5172

7426 Pemain bulutangkis asal U.S.A sedang beraksidalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5173

7427 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak salah satu pemainsedang duduk di lantai

67-5174

7428 Pemain bulutangkis tunggal putra Jepang danU.S.A sedang berjabat tangan setelah selesaipertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5175

7429 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan.

67-5176

7430 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak salah satu pemainsedang duduk di lantai

67-5177

7431 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan.

67-5178

7432 Papan monitor yang menunjukan hasilpertandingan ganda putra antara Eichi Sakai danT. Anzawa dari Jepang dengan Jim Poole dan D.Clark Prup dari U.S.A yaitu (14:13)

67-5179

7433 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak bola bulutangkissedang melayang.

67-5180

7434 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan. Tampak bola bulutangkissedang melayang.

67-5181

1967.06.03 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan di Istora Senayan

15

7435 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5031

7436 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5032

hal.555

Page 439: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7437 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5033

7438 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5034

7439 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5035

7440 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5036

7441 Suasana pertandingan ganda putra Thomas Cup1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5037

7442 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5038

7443 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5039

7444 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5040

7445 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5041

7446 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5042

7447 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5043

7448 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5044

7449 Suasana pertandingan tunggal putra ThomasCup 1967 yang dilaksanakan di Istora Senayan,Jakarta

67-5045

1967.06.03 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan di Istora Senayan

6

7450 Para atlet bulutangkis dari Jepang sedang dudukdi kursi masing-masing dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5106

7451 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5107

7452 Suasana pertandingan ganda putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5108

7453 Suasana pemanasan para atlet sebelumpertandingan ganda putra dimulai dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5109

hal.555

Page 440: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7454 Suasana pemanasan para atlet sebelumpertandingan ganda putra dimulai dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5110

7455 Suasana pemanasan para atlet sebelumpertandingan ganda putra dimulai dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan, Jakarta

67-5111

1967.06.03 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan AmerikaSerikat di Istora Senayan

12

7456 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5123

7457 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5124

7458 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5125

7459 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5126

7460 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5127

7461 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5128

7462 Atlet dari U.S.A, Jim Poole merangkul memberiselamat kepada Ippei Kojima dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5129

7463 Layar monitor yang menunjukan skor hasil akhirpertandingan tunggal putra antara Ippei Kojimadari Jepang dengan Jim Poole dari U.S.A yaitu(15:9) dan (18:17)

67-5130

7464 Tim U.S.A berjabat tangan memberi selamatkepada tim Jepang dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5131

7465 Atlet dari U.S.A, Jim Poole merangkul memberiselamat kepada Ippei Kojima yangmemenangkan pertandingan tunggal putra dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5132

7466 Ippei Kojima sedang berbincang-bincang dengantimnya dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan, Jakarta

67-5133

7467 Close up Ippei Kojima yang memenangkanpertandingan tunggal putra dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5134

1967.06.03 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan USA di IstoraSenayan

24

hal.555

Page 441: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7468 Layar monitor yang menunjukan pertandingantunggal putra antara Masao Akiyama dari Jepangdengan Stan Hales dari U.S.A dalam ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5046

7469 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5047

7470 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5048

7471 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5049

7472 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5050

7473 Layar monitor yang menunjukan skorpertandingan tunggal putra antara MasaoAkiyama dari Jepang dengan Stan Hales dariU.S.A yaitu (15:4) dan (15:3)

67-5051

7474 Umpire Thomas Cup 1967sedang memberikanpengarahan kepada peserta pertandingan yangdilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta

67-5052

7475 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5053

7476 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5054

7477 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5055

7478 Suasana pertandingan tunggal putra antaraMasao Akiyama dari Jepang dengan Stan Halesdari U.S.A dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5056

7479 Layar monitor yang menunjukan skor hasil akhirpertandingan tunggal putra antara MasaoAkiyama dari Jepang dengan Stan Hales dariU.S.A yaitu (15:5) dan (15:9)

67-5057

7480 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5058

7481 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5059

hal.555

Page 442: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7482 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5060

7483 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5061

7484 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5062

7485 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5063

7486 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5064

7487 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5065

7488 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5066

7489 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5067

7490 Layar monitor yang menunjukan skor hasil akhirpertandingan ganda putra antara E. Sakai dan T.Anzawa dari Jepang dengan Larry Saben dan T.Chrmichael dari U.S.A yaitu (15:5) dan (18:17)

67-5068

7491 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan U.S.A dalam Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5069

1967.06.05 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan Malaysia diIstora Senayan

7

7492 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5182

7493 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan. Tampak para pemainsedang berdiri berhenti bertanding.

67-5183

7494 Suasana pertandingan tunggal putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5184

7495 Pemain bulutangkis Jepang dan Malaysia salingmerangkul setelah pertandingan Thomas Cup1967 selesai di Istora Senayan.

67-5186

7496 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5187

7497 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5188

hal.555

Page 443: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7498 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan. Tampak seorang pemainsedang menangkis bola bulutangkis

67-5189

1967.06.06 Thomas Cup 1967 JakartaPertandingan antara Jepang dan Malaysia diIstora Senayan

23

7499 Seorang pelatih/ tim Jepang sedang mengikatkankain putih di kepalanya dalam acara pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5190

7500 Para pemain bulutangkis beserta pelatih asalJepang sedang duduk di kursi masing-masingdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5191

7501 Ketua Tournament, Sekretaris, Penyiar sedangmelaksanakan tugasnya dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpenyiar sedang membacakan suasanapertandingan

67-5192

7502 Para panitia sedang beriskusi dalampertandingan Thomas Cup 1967 di IstanaSenayan

67-5193

7503 Pelatih/ tim Malaysia sedang duduk di kursimasing-masing dalam rangka pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5194

7504 Para panitia sedang duduk ditempatnya masingdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5195

7505 Penonton pertandingan yang berasal dari PhotoPress turut menyaksikan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5196

7506 Kameramen sedang meliput pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5197

7507 Tim Peliputan sedang meliput pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan, Jakarta

67-5198

7508 Kameramen Produksi Film Negara (PFN) sedangmeliput pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5199

7509 Para penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5201

7510 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5202

7511 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5203

7512 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5204

7513 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5205

hal.555

Page 444: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7514 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5206

7515 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan.

67-5207

7516 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan. Tampak seorang pemainsedang menangkis bola bulutangkis

67-5208

7517 Para penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Tampak kameramen TVRI sedangmeliput gambar dari atas.

67-5209

7518 Para penonton Thomas Cup 1967 yang sedangminum di kantin Istora Senayan

67-5210

7519 Stand penjual buku yang berada di depan pintuB5 sedang dikunjungi tamu/ penontonpertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5211

7520 Para penonton Thomas Cup 1967 sedangmemadati kantin di Istora Senayan

67-5212

7521 Para penonton Thomas Cup 1967 sedangmemadati kantin di Istora Senayan

67-5213

1967.06.06 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Pertandingan Antara Jepang Lawan Malaysiadi Istora Senayan

12

7522 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5343

7523 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5344

7524 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5345

7525 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5346

7526 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5347

7527 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5348

hal.555

Page 445: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7528 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5349

7529 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5350

7530 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5351

7531 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5352

7532 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5353

7533 Suasana pertandingan tunggal putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakatlet akan menangkis cock

67-5354

Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Pertandingan Antara Jepang Lawan Malaysiadi Istora Senayan

8

7534 Tim bulutangkis Malaysia (Badminton AssociationOf Malaysia) sedang menyaksikam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5362

7535 Tim bulutangkis Malaysia (Badminton AssociationOf Malaysia) sedang menyaksikam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5363

7536 Suasana pertandingan ganda putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5364

7537 Atlet bulutangkis Jepang dan Malaysia salingberjabat tangan dalam pertandingan Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5365

7538 Suasana pertandingan ganda putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5366

7539 Para atlet pertandingan ganda putra salingberjabat tangan sebelum pertandingan ThomasCup 1967 dimulai

67-5367

7540 Suasana pertandingan ganda putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5368

hal.555

Page 446: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7541 Suasana pertandingan ganda putra putra antaraJepang dan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5369

1967.06.06 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Pertandingan Antara Jepang Lawan Malaysiadi Istora Senayan

41

7542 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5382

7543 Para atlet sedang menjabat tangan wasit dalampertandingan Thomas Cup 1967di Istora Senayan

67-5383

7544 Para atlet sedang berjabat tangan sebelumpertandingan Thomas Cup 1967 dimulai di IstoraSenayan

67-5384

7545 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpemain sedang menangkis cock

67-5385

7546 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5386

7547 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5387

7548 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5388

7549 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpemain Jepang sedang menangkis cock

67-5389

7550 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpemain Jepang sedang menangkis cock

67-5390

7551 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpemain Jepang sedang bersiap menangkis cock

67-5391

7552 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5392

7553 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5393

hal.555

Page 447: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7554 Suasana pertandingan ganda putra antaraJepang dengan Malaysia dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan. Tampakpemain Malaysia sedang bersiap menangkis cock

67-5394

7555 Atlet sedang berdiskusi dengan timnya dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5395

7556 Para atlet saling merangkul seusai pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5396

7557 Seorang atlet sedang beraksi dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5397

7558 Seorang altet dari Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5398

7559 Seorang atlet dari Malaysia sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5399

7560 Seorang atlet dari Malaysia sedang mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5400

7561 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5401

7562 Seorang atlet dari Jepang sedang mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5402

7563 Seorang atlet dari Jepang sedang mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5403

7564 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5404

7565 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5405

7566 Seorang atlet dari Jepang sedang mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5406

7567 Seorang atlet dari sedang bersiap mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5408

7568 Seorang atlet dari sedang mengangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5409

7569 Honorary Referee (Wasit kehormatan) dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5410

7570 Kedua atlet tunggal putra sedang berjabat tangansetelah pertandingan Thomas Cup 1967 di Istorasenayan selesai

67-5411

hal.555

Page 448: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7571 Seorang atlet dari sedang bersiap mengangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5412

7572 Seorang atlet Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5413

7573 Seorang atlet telah mengangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5414

7574 Seorang atlet Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5415

7575 Seorang atlet Jepang sedang mengangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5416

7576 Seorang atlet Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5417

7577 Seorang atlet Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5418

7578 Seorang atlet Jepang sedang bersiapmengangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5419

7579 Seorang atlet dari Jepang akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5420

7580 Seorang atlet dari Jepang akan menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5421

7581 Wasit bulutangkis sedang duduk ditempatnyadalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5422

7582 Seorang atlet akan menangkis cock dalampertandingan Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5423

1967.06.06 Presiden Jendral Soeharto di PresidiumMedan Merdeka Barat no. 15 menerimapimpinan Parpol PNI dan PSII

8

7583 Pimpinan Parpol PNI dan PSII sedangberbincang-bincang di ruang rapat.

67-5272

7584 Para pimpinan parpol PNI dan PSII sedangtersenyum.

67-5273

7585 Presidnen Soeharto sedang berbincang-bincangdengan pimpinan parpol PNI dan PSSI.

67-5275

7586 Potret para pimpinan parpol PNI dan PSSI. 67-52767587 Potret seorang petinggi parpol sedang tersenyum. 67-5278

7588 Potret tiga orang sedang berbincang-bincang. 67-5279

7589 Suasana didalam ruangan penerimaan pimpinanparpol PNI dan PSII.

67-5281

7590 Beberapa orang berkerumun mendengarkan darisalah satu orang.

67-5283

hal.555

Page 449: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.06.07 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Pertandingan Antara Jepang Lawan Malaysiadi Istora Senayan

42

7591 Seorang atlet dari Jepang sedang akanmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5424

7592 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5425

7593 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5426

7594 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5427

7595 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5428

7596 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5429

7597 Seorang atlet dari Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5430

7598 Seorang atlet dari Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5431

7599 Seorang atlet dari Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5432

7600 Seorang atlet dari Malaysia telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5433

7601 Seorang atlet dari Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5434

7602 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5435

7603 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5436

7604 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5437

7605 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5438

7606 Para atlet pertandingan tunggal putra dariMalaysia dan Jepang sedang berjabat tangansebelum perpindahan posisi pada pertandinganThomas Cup 1967 di Istora senayan

67-5439

hal.555

Page 450: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7607 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5440

7608 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5441

7609 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5442

7610 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5443

7611 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5444

7612 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5445

7613 Seorang atlet dari Jepang telah menangkis cockdalam pertandingan Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5446

7614 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5447

7615 Para wasit bulutangkis dalam pertandinganThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5448

7616 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5449

7617 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5450

7618 Seorang atlet dari Jepang sedang berdirimenghela nafas dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5451

7619 Seorang atlet dari Malaysia sedang akanmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5452

7620 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5453

7621 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5454

7622 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5455

7623 Seorang atlet dari Jepang sedang jongkokmengambil cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5457

7624 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5458

hal.555

Page 451: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7625 Seorang atlet dari Malaysia sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5459

7626 Para atlet sedang berkumpul dan berjabat tangandengan para timnya dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5460

7627 Seorang atlet dari Jepang sedang menangkiscock dalam pertandingan Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5461

7628 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5462

7629 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5463

7630 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5464

7631 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5465

7632 Seorang atlet dari Jepang sedang bersiapmenangkis cock dalam pertandingan ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5466

1967.06.07 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Undian Challenge Round Indonesia-Malaysiadi Hotel Indonesia di Thamrin

7

7633 Pemimpin rapat sedang berdiskusi dengan parawakil bulutangkis dari beberapa negara pesertapertandingan Thomas Cup 1967 untukmembahas undian Challenge Round Indonesia-Malaysia di Hotel Indonesia Thamrin

67-5468

7634 Pemimpin rapat sedang berdiskusi dengan parawakil bulutangkis dari beberapa negara pesertapertandingan Thomas Cup 1967 untukmembahas undian Challenge Round Indonesia-Malaysia di Hotel Indonesia Thamrin. Tampakpara wartawan sedang mencatat infomrasi

67-5471

7635 Pemimpin rapat sedang berdiskusi dengan parawakil bulutangkis dari beberapa negara pesertapertandingan Thomas Cup 1967 untukmembahas undian Challenge Round Indonesia-Malaysia di Hotel Indonesia Thamrin. Tampakpara wartawan sedang mencatat infomrasi

67-5472

7636 Mr. H.A.E. Scheele (Sekjen IBF) menjadiHonorary Referee dalam pertandingan ThomasCup 1967 sedang memberi arahan terkait undianChallenge Round Indonesia-Malaysia di HotelIndonesia Thamrin

67-5473

hal.555

Page 452: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7637 Anggota undian Challenge Round Indonesia-Malaysia sedang berdiskusi di Hotel IndonesiaThamrin

67-5474

7638 Mr. H.A.E. Scheele (Sekjen IBF) menjadiHonorary Referee dalam pertandingan ThomasCup 1967 sedang memberi arahan terkait undianChallenge Round Indonesia-Malaysia di HotelIndonesia Thamrin

67-5476

7639 Suasana diskusi dalam undian Challenge RoundIndonesia-Malaysia di Hotel Indonesia Thamrin

67-5478

7640 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5479

7641 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5481

7642 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5482

7643 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5486

7644 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5489

7645 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5491

7646 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5493

7647 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5494

7648 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5495

7649 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5497

7650 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletsedang bersiap menangkis cock

67-5498

hal.555

Page 453: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7651 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletsedang bersiap menangkis cock

67-5499

7652 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletsedang bersiap menangkis cock

67-5500

7653 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletsedang bersiap menangkis cock

67-5501

7654 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletsedang bersiap menangkis cock

67-5502

7655 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5503

7656 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5507

7657 Seorang atlet sedang menangkis cock dalamChalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5508

7658 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5511

7659 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5512

7660 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5514

7661 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5515

7662 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5516

hal.555

Page 454: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7663 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5517

7664 Seorang atlet Indonesia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5518

7665 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5519

7666 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5520

7667 Seorang atlet Indonesia sedang bersiapmenangkis cock dalam Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Pertandingan tunggal putraThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5521

7668 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5522

7669 Seorang atlet Indonesia sedang bersiapmenangkis cock dalam Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Pertandingan tunggal putraThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5524

7670 Seorang atlet Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Pertandingan tunggal putraThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5525

7671 Seorang atlet Malaysia sedang bersiapmenangkis cock dalam Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Pertandingan tunggal putraThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5526

7672 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5527

7673 Seorang atlet Malaysia sedang menangkis cockdalam Chalenge Round Indonesia-MalaysiaPertandingan tunggal putra Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5528

7674 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletMalaysia sedang bersiap menangkis cock

67-5530

7675 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5531

hal.555

Page 455: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7676 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5532

7677 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5533

7678 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5534

7679 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5535

7680 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5536

7681 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletMalaysia sedang bersiap menangkis cock

67-5537

7682 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan.

67-5538

7683 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan.

67-5539

7684 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletIndonesia sedang bersiap menangkis cock

67-5540

7685 Suasana pertandingan ganda putra dalamChalenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak atletMalaysia sedang bersiap menangkis cock

67-5541

1967.06.08 Presiden Djendral Soeharto di PresidiumMerdeka Barat no. 15 menerima Parpol (PartaiPolitik)

9

7686 Suasana didalam ruangan penerimaan pimpinanparpol PNI dan PSII.

67-5371

7687 Presiden Soeharto sedang mengangkat gelas(cheers )

67-5372

7688 Presiden Soeharto sedang berbicara dalampenerimaan pimpinan parpol.

67-5373

hal.555

Page 456: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7689 Presiden soeharto menerima pimpinan parpol. 67-5374

7690 Presiden soeharto berbincang-bincang denganpimpinan parpol.

67-5375

7691 Suasana didalam ruangan penerimaan pimpinanparpol.

67-5376

7692 Tampak presiden Soeharto memang cerutu. 67-53787693 Potret tiga orang petugas dengan latar bendera

dan tombak.67-5380

7694 Suasana ruang kantor, potert tiga petugas. 67-53811967.06.09 Thomas Cup 1967 Jakarta Challenge Round

Indonesia-Malaysia6

7695 Mr. Scheele sebagai sekjen InternationalBadminton Federation (IBF) yang waktu itu dipilihsebagai Honorary Referee (pengadil/wasitkehormatan) Indonesia-Malaysia dalampertandingan Thomas Cup 1967.

67-5475

7696 Aksi seorang atlet bulutangkis kejuaraan ThomasCup 1967 dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia.

67-5490

7697 Salah satu pertandingan double dalam ChallengeRound Indonesia-Malaysia.

67-5496

7698 Seorang atlet tunggal putra dari Indonesia dalamChallenge Round Indonesia-Malaysia di ThomasCup 1967.

67-5513

7699 Suasana pertandingan double dalam ChallengeRound Indonesia-Malaysia.

67-5574

7700 Seorang pemain ganda putra sedang memintapergantian shuttlecock kepada pengadilChallenge Round Indonesia-Malaysia.

67-5719

1967.06.09 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Challenge Round Indonesia-Malaysia di IstoraSenayan

21

7701 Para penonton pertandingan Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 sedangantri memasuki Istora Senayan. Tampak daribelakang.

67-5562

7702 Para penonton pertandingan Chalenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 sedangantri memasuki Istora Senayan. Tampak daridepan.

67-5563

7703 Para penonton sedang antri memasuki pintugerbang Istora Senayan

67-5564

7704 Ibu Tien (Siti Hartinah) bersama Siti HediatiHarijadi (Titiek), A.H. Nasiution beserta Ny.Johanna Sunarti turut menyaksikan pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5565

hal.555

Page 457: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7705 A.H. Nasution beserta Ny. Johanna Sunartisedang menyaksikan pertandingan ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5566

7706 Suasana pertandingan tunggal putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5567

7707 Para pers berada dibarisan paling depanpenonton untuk meliput pertandingan ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5569

7708 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5570

7709 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5571

7710 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5572

7711 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5573

7712 Para atlet pertandingan ganda putra salingberjabat tangan dalam Challenge RoundIndonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5575

7713 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5576

7714 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5577

7715 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5578

7716 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5579

7717 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5580

7718 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5581

7719 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5582

7720 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5583

7721 Suasana pertandingan ganda putra ChallengeRound Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5584

hal.555

Page 458: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.06.09 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Challenge Round Indonesia-Malaysia di IstoraSenayan Malam/Hari Terakhir

31

7722 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5690

7723 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5691

7724 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5692

7725 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5693

7726 Seorang atlet sedang melepas pakaian seusaipertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5694

7727 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5695

7728 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5696

7729 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5697

7730 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5698

7731 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5699

7732 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5700

7733 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5701

hal.555

Page 459: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7734 Seorang atlet sedang telah menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5702

7735 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5703

7736 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5704

7737 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5705

7738 Para atlet sedang berjabat tangan dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5706

7739 Para atlet sedang bergabung dengan timnyasetelah pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 selesaidilaksanakan di Istora Senayan

67-5707

7740 Wasit bulutangkis sedang duduk ditempatnyadalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5708

7741 Atlet ganda putra asal Indonesia dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5709

7742 Atlet ganda putra asal Indonesia dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5710

7743 Atlet ganda putra asal Indonesia dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5711

7744 Para warga asing yang turut menontonpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5712

7745 Honorary Referee, Mr. H.A.E. Scheele sedangberdiskusi dengan para atlet dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia dalamThomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5714

7746 Official/ Tim Malaysia sedang menontonpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5715

hal.555

Page 460: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7747 Wasit bulutangkis sedang duduk ditempatnyadalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5716

7748 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5720

7749 Wasit bulutangkis sedang memberikan arahan/pengumuman dalam pertandingan ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5727

7750 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5728

7751 Seorang atlet sedang bersiap menangkis cockdalam pertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5730

7752 Seorang atlet sedang menangkis cock dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5731

1967.06.09 Pada Presiden Djendral Soeharto diPresidium Merdeka Barat no. 15 menerimaPimpinan Parpol

14

7753 Foto bersama dengan pimpinan di ruangPresidium Merdeka Barat no.15.

67-5544

7754 Presiden Soeharto sedang berbincang-bincangdengan pimpinan dan anggota parpol.

67-5545

7755 Para petugas sedang bekerja, tampak petugaspenerima tamu dengan latar belakangnya papankehadiran para pejabat.

67-5546

7756 Perbincangan empat orang yang duduk di kursitamu. Salah satu orang sedang membaca koran"Sinar Harapan".

67-5547

7757 Potret dari samping, perbincangan empat orangyang duduk di kursi.

67-5548

7758 Presiden Soeharto beserta stafnya sedangmenerima pimpinan parpol dan anggotanya.

67-5549

7759 Potret empat orang sedang duduk sejajar di kursisofa.

67-5550

7760 Tiga orang petinggi parpol, tampak satu orangsedang berbicara

67-5551

7761 Tiga orang petinggi parpol sedang berbincang-bincang dengan presiden Soeharto besertastafnya.

67-5556

7762 Potret dari samping, Presiden Soeharto besertastafnya sedang berbincang-bincang dengan parapetinggi parpol.

67-5557

7763 Potret seorang petugas sedang berbicara denganpetinggi parpol.

67-5558

hal.555

Page 461: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7764 Presiden Soeharto bersalaman dengan petinggiparpol.

67-5559

7765 Presiden soeharto beserta stafnya sedangberbincang-bincang dengan para petinggi parpol.

67-5560

7766 Potret bersama Presiden soeharto besertastafnya dengan para petinggi parpol.

67-5561

1967.06.10 Thomas Cup 1967 Jakarta Challenge RoundIndonesia-Malaysia di Istora Senayan

2

7767 Panitia pelaksana Challenge Round Indonesia-Malaysia sedang berdiskusi di tribun bawah diIstora Senayan

67-5787

7768 Panitia pelaksana Thomas Cup 1967 Jakartaberbicara di depan stand mic dan Trophy pialaThomas dalam Challenge Round Indonesia-Malaysia di Istora Senayan.

67-5797

1967.06.10 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni1967)Challenge Round Indonesia-Malaysia di IstoraSenayan Malam/Hari Terakhir

51

7769 Piala Thomas Cup 1967 diletakan dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh petugas militer di IstoraSenayan

67-5732

7770 Piala Thomas Cup 1967 diletakan dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh petugas militer di IstoraSenayan

67-5733

7771 Piala Thomas Cup 1967 diletakan dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh dua petugas militer di IstoraSenayan

67-5734

7772 Piala Thomas Cup 1967 diletakan dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh dua petugas militer di IstoraSenayan

67-5735

7773 Piala Thomas Cup 1967 berada dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cup diIstora Senayan

67-5736

7774 Seorang wartawan TVRI sedang berada diatasmobil Televisi RI (TVRI) untuk meliputpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5737

7775 Penonton Thomas Cup 1967 memasuki pintugerbang Istora Senayan yang dijaga oleh petugasmiliter

67-5738

7776 Para penonton Thomas Cup 1967 sedangmengantri untuk memasuki Istora Senayan

67-5739

7777 Para penonton memadati Istora Senayan untukmenyaksikan pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967

67-5740

hal.555

Page 462: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7778 Seorang atlet bulutangkis Indonesia, RudyHartono sedang berjabat tangan denganpenonton dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5741

7779 Atlet bulutangkis Indonesia, Rudy Hartonobersama asistennya dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan. Tampak skor hasilpertandingan single Indonesia-Malaysia, RudyHartono-Y Cheng Hoe (15-5, 15-9)

67-5742

7780 Suasana setelah pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan. Para panitia sedang berada di areapertandingan.

67-5743

7781 Para penonton sedang duduk menyaksikanpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5747

7782 Seorang Atlet bulutangkis dari negara Denmarksedang mengukur tiang net di Istora Senayan

67-5748

7783 Pelatih dan tim bulutangkis dari negara Malayasiasedang berdiskusi dalam pertandingan ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5749

7784 Piala Thomas Cup 1967 berada dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh dua petugas militer di IstoraSenayan. Tampak seorang penonton bersorak.

67-5750

7785 Para penonton Thomas Cup 1967 bersorakmenyaksikan pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5751

7786 Para penonton Thomas Cup 1967 bersorakmenyaksikan pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5752

7787 Para penonton Thomas Cup 1967 bersorakmenyaksikan pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5753

7788 Tamu VIP dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5754

7789 Piala Thomas Cup 1967 berada dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh dua petugas militer di IstoraSenayan.

67-5755

7790 Piala Thomas Cup 1967 diletakan di mejadiantara kerumunan penonton Thomas Cup diIstora Senayan

67-5756

hal.555

Page 463: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7791 Suasana kerumunan penonton Thomas Cup1967 di Istora Senayan

67-5757

7792 Atlet bulutangkis Indonesia, Rudy Hartonosedang berjalan dikawal oleh petugas keamanandi Istora Senayan

67-5758

7793 Suasana penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5759

7794 Suasana penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5760

7795 Suasana penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.Tampak penonton memadati Istora Senayan

67-5761

7796 Pelatih dan tim bulutangkis Indonesia sedangberdiskusi dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5763

7797 Suasana sambutan dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan.

67-5764

7798 Suasana sambutan dan keramaian dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5765

7799 Para petinggi/ panitia Thomas Cup 1967 turun kearena bulutangkis di Istora Senayan

67-5766

7800 Suasana penonton yang sedang menyaksikanpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.Tampak penonton memadati Istora Senayan

67-5767

7801 Papan monitor yang menunjukan skorpertandingan ganda putra antara Indonesia-Malaysia, Muljadi dan Agus Susanto dariIndonesia (2,18), dan T Yee Khan dan Ng BoonBee dari Malaysia (15,13)

67-5768

7802 Para petugas miliiter yang menjaga keamananpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5769

7803 Piala Thomas Cup 1967 berada dimeja sejajardengan bendera negara peserta Thomas Cupsedang dijaga oleh dua petugas militer di IstoraSenayan. Tampak kerumunan penonton

67-5770

7804 Petugas keamanan sedang mengamankankameramen pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5771

hal.555

Page 464: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7805 Para kameramen yang meliput pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5772

7806 Seorang petugas keamanan sedang melarangkameramen mendekat ke arena pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan

67-5773

7807 Suasana penonton dan kameramen yangmenonton pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5774

7808 Pelatih dan tim bulutangkis Malaysia dalampertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5775

7809 Para panitia pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5776

7810 Honorary Referee, Mr. H.A.E. Scheele sedangberdiskusi dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan.

67-5777

7811 Para penonton pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5779

7812 Honorary Referee, Mr. H.A.E. Scheele sedangmenyaksikan pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan.

67-5780

7813 Atlet bulutangkis Indonesia, Muljadi sedangbertanding dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia dalam Thomas Cup 1967 diIstora Senayan

67-5781

7814 Atlet bulutangkis Indonesia, Rudy Hartonosedang bertanding dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia dalamThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5782

7815 Atlet bulutangkis Indonesia, Rudy Hartonosedang bertanding dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia dalamThomas Cup 1967 di Istora Senayan

67-5783

7816 Para penonton pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan

67-5784

7817 Para panitia pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 antara lainShuttlecocks & Equipment, Tournament &Secretary dan lain-lain

67-5785

7818 Papan monitor yang menunjukan skorpertandingan tunggal putra antara Indonesia-Malaysia, yaitu F Sonneville (4,2) dan T AikHuang (15,14)

67-5785A

hal.555

Page 465: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7819 Papan monitor yang menunjukan skorpertandingan tunggal putra antara Indonesia-Malaysia, yaitu Rudy Hartono (15,15) dan YCheng Hoe (5,9)

67-5785B

1967.06.10 Thomas Cup 1967. (Stand-stand TC. 1967adalah sbb: Denmark - Malaysia = 2 - 7, AS -Djepang = 2 - 7, Malaysia - Djepang = 6 - 3.Challenge Round 10-06-1967: Malaysia -Indonesia = 4 - 3 (sementara). C.R.Fbdihentikan karena terjadinya peristiwa(insiden). Negara yang ikut serta ada lima: AS,Denmark, Djepang, Malaysia, dan Indonesia.Kemudian oleh IBF tanggal 22-08-1967 bahwaIndonesia ditetapkan kalah 6 - 3 dari Malaysia.(Sk. SH. 23-08-1967, I)).

2 Juru potret:Djohar Jusuf

7820 Official team Indonesia berdiskusi terkait hasilpertandingan pada Challenge round Thomas CupIndonesia-Malaysia.

67-6272

7821 Penonton yang menyaksikan pertandingan. 67-62741967.06.10 Thomas Cup 1967 Jakarta (31 Mei - 10 Juni

1967)Challenge Round Indonesia-Malaysia di IstoraSenayan Malam/Hari Terakhir

10

7822 Para miliiter sedang menjaga keamanan arenapertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5786

7823 Para wartawan/ kameramen sedang berada disekitar arena pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5788

7824 Para wartawan/ kameramen sedang berada disekitar arena pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5789

7825 Para wartawan/ kameramen sedang berada disekitar arena pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di IstoraSenayan.

67-5790

7826 Piala Thomas Cup 1967 dikelilingi penontonpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5791

7827 Piala Thomas Cup 1967 dikelilingi penontonpertandingan Challenge Round Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 di Istora Senayan.

67-5792

7828 Papan monitor yang menunjukan skorpertandingan ganda putra antara Indonesia-Malaysia, yaitu Muljadi dan Aguus Subanto (2,18)dan T Yee Khan dan Ng Boon Bee (15,13)

67-5793

hal.555

Page 466: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7829 Suasana para penonton dalam pertandinganChallenge Round Indonesia-Malaysia ThomasCup 1967 di Istora Senayan.

67-5794

7830 Para wartawan/ pers pertandingan ChallengeRound Indonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 diIstora Senayan.

67-5795

7831 Tamu VIP dalam pertandingan Challenge RoundIndonesia-Malaysia Thomas Cup 1967 sedangberdiskusi di Istora Senayan

67-5796

1967.06.13 Kunjungan Delegasi Ekonomi/PerdaganganBelanda di Indonesia tanggal 10 - 23 juni 1967.

37

7832 Men.Utama Ekku, Sri Sultan Hamengku BuwonoIX tampak berbincang-bincang dengandelegasi/perdagangan Belanda.

67-5916

7833 Tamu undangan dalam rangka kunjungandelegasi ekonomi/perdagangan Belanda diIndonesia saling berjabat tangan.

67-5917

7834 Kol. Usman Ismail dari BPU Niaga (CTC) tampakberbincang-bincang dengan salah seorangdelegasi.

67-5918

7835 Delegasi dari Belanda tampak berbincangdengan tamu undangan lainnya. (1)

67-5919

7836 Delegasi dari Belanda tampak berbincangdengan tamu undangan lainnya. (2)

67-5920

7837 Menteri Luar Negeri, Adam Malik tampakberbincang-bincang dengan salah seorangdelegasi ekonomi/perdagangan dari Belanda.

67-5921

7838 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak AdamMalik.

67-5922

7839 Menteri Luar negeri, Adam Malik menerimadelegasi ekonomi/perdagangan dari Belanda.

67-5923

7840 Para tamu undangan pertemuan dengan delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda.

67-5925

7841 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. (1)

67-5926

7842 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. (2)

67-5927

7843 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. (3)

67-5928

7844 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. (4)

67-5929

7845 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak MenteriUtama Ekku, Sri Sultan Hamengku Buwono IX. (1)

67-5930

hal.555

Page 467: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7846 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak MenteriUtama Ekku, Sri Sultan Hamengku Buwono IX. (2)

67-5931

7847 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak MenteriUtama Ekku, Sri Sultan Hamengku Buwono IXdan Menteri Penerangan, BM. Diah.

67-5932

7848 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak MenteriUtama Ekku, Sri Sultan Hamengku Buwono IX. (3)

67-5933

7849 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. Tampak MenteriUtama Ekku, Sri Sultan Hamengku Buwono IX. (4)

67-5934

7850 Suasana santai pertemuan antara delegasiekonomi/perdagangan dari Belanda dengan parapejabat/tamu undangan lainnya. (5)

67-5935

7851 Seorang delegasi ekonomi/perdagangan Belandasedang berbincang-bincang dengan salah satupejabat/tamu undangan lainnya.

67-5936

7852 Para tamu undangan. (1) 67-59377853 Menteri Utama Ekku, Sri Sultan Hamengku

Buwono IX tampak berbincang-bincang dengansalah seorang delegasi.

67-5938

7854 Para delegasi sedang berbincang-bincangdengan tamu lainnya.

67-5939

7855 Seorang delegasi berjabat tangan denganseorang pejabat/tamu undangan lainnya.

67-5940

7856 Para delegasi berjabat tangan denganpejabat/tamu undangan lainnya. (1)

67-5941

7857 Para delegasi berjabat tangan denganpejabat/tamu undangan lainnya. (2)

67-5942

7858 Para delegasi berjabat tangan denganpejabat/tamu undangan lainnya. (3)

67-5943

7859 Para delegasi berjabat tangan denganpejabat/tamu undangan lainnya. (4)

67-5944

7860 Para tamu undangan tampak berbincang-bincang. 67-5945

7861 Para tamu undangan. (2) 67-59467862 Menteri Utama Ekku, Sri Sultan Hamengku

Buwono IX tampak berbincang-bincang dengansalah seorang tamu undangan.

67-5947

7863 Pertemuan antara Menteri Luar Negeri, AdamMalik dengan delegasi ekonomi/perdagangandari Belanda. (1)

67-5948

7864 Pertemuan antara Menteri Luar Negeri, AdamMalik dengan delegasi ekonomi/perdagangandari Belanda. (2)

67-5949

hal.555

Page 468: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7865 Pertemuan antara Menteri Luar Negeri, AdamMalik dengan delegasi ekonomi/perdagangandari Belanda. (3)

67-5950

7866 Pertemuan antara Menteri Luar Negeri, AdamMalik dengan delegasi ekonomi/perdagangandari Belanda. (4)

67-5953

7867 Suasana santai pertemuan. 67-59547868 Suasana pertemuan delegasi

ekonomi/perdagangan dari Belanda. Tampakpara wartawan.

67-5955

1967.06.13s/d

1967.06.18

Kunjungan Rombongan Wartawan Jepang diIndonesia. Rombongan terdiri dari ± 14 orangdengan ketua Mr. Sooichi Ohya. 1. Tiba diKemayoran, 2. Kedatangan (1 orang) DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda di PelabuhanUdara tersebut.

Juru potret:Djohar Jusuf

7869 Kedatangan (1 orang) DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda di PelabuhanUdara Kemayoran

67-5884 12

7870 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, yang dipimpin oleh Mr. Sooichi Ohya(1).

67-5885

7871 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, yang dipimpin oleh Mr. Sooichi Ohya(2).

67-5886

7872 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, yang dipimpin oleh Mr. Sooichi Ohyamenuju ke ruangan pengambilan bagasi.

67-5887

7873 Rombongan wartawan Jepang mengambil bagasi. 67-5888

7874 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, yang dipimpin oleh Mr. Sooichi Ohyadi ruang transit bandara.Tampak pimpinanrombongan Mr. Sooichi Ohya (1).

67-5889

7875 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, yang dipimpin oleh Mr. Sooichi Ohyadi ruang transit bandara.Tampak pimpinanrombongan Mr. Sooichi Ohya (2).

67-5890

7876 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, di ruang transit bandara (1).

67-5891

7877 Rombongan wartawan Jepang berjabat tangan. 67-5892

7878 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, di ruang transit bandara (2).

67-5893

7879 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, di ruang transit bandara (3). TampakMr. Sooichi Ohya.

67-5894

7880 Kedatangan rombongan wartawan Jepang diIndonesia, di ruang transit bandara (4). TampakMr. Sooichi Ohya.

67-5895

hal.555

Page 469: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.06.13s/d

1967.06.18

Kunjungan Rombongan Wartawan Jepang diIndonesia. Rombongan terdiri dari ± 14 orangdengan ketua Mr. Sooichi Ohya. 1. Di KebonSirih No. 76, 2. Di DPR-GR Senayan, 3. Di HotelIndonesia

22

7881 Rombongan Wartawan Jepang dengan ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya melakukanpertemuan (tatap muka).

67-5957

7882 Menpen BM.Diah menyambut rombonganwartawan Jepang dengan ketua rombongan Mr.Sooichi Ohya.

67-5958

7883 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan Menpen BM.Diah. Tampak ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya serta wartawanIndonesia (1).

67-5959

7884 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan Menpen BM.Diah. Tampak ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya serta wartawanIndonesia (2).

67-5960

7885 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan Menpen BM.Diah. Tampak ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya (dari belakang)serta wartawan Indonesia.

67-5961

7886 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang. Tampak ketua rombongan Mr. SooichiOhya serta wartawan Indonesia.

67-5963

7887 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang. Tampak ketua rombongan Mr. SooichiOhya serta wartawan Indonesia. Tampak MenpenBM. Diah (dari belakang).(1)

67-5964

7888 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan Menpen BM.Diah.

67-5965

7889 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan Menpen BM.Diah. Tampak ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya serta wartawanIndonesia (3).

67-5966

7890 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang. Tampak ketua rombongan Mr. SooichiOhya serta wartawan Indonesia. Tampak MenpenBM. Diah (dari belakang). (2)

67-5967

7891 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepangdengan ketua rombongan Mr. SooichiOhya.Tampak Ketua DPRGR (1).

67-5968

7892 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepangdengan ketua rombongan Mr. Sooichi Ohya (2).

67-5969

7893 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepang (1).

67-5970

hal.555

Page 470: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7894 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepang (2).

67-5971

7895 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepangdengan ketua rombongan Mr. SooichiOhya.Tampak Ketua DPRGR (2).

67-5972

7896 Suasana santai pertemuan antara anggotaDPRGR dengan rombongan wartawan Jepang (3).

67-5973

7897 Rombongan Wartawan Jepang keluar dari ruangpertemuan DPRGR.

67-5974

7898 Rombongan Wartawan Jepang keluar dari ruangpertemuan DPRGR. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-5975

7899 Suasana makan siang rombongan wartawanJepang. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-5976

7900 Suasana makan siang rombongan wartawanJepang.

67-5977

7901 Rombongan wartawan Jepang menunggujemputan.

67-5978

7902 Rombongan wartawan Jepang memasukikendaraan di area parkir.

67-5979

1967.06.13s/d

1967.06.18

Kunjungan Rombongan Wartawan Jepang diIndonesia. Rombongan terdiri dari ± 14 orangdengan ketua Mr. Sooichi Ohya. 1. Dikediaman Brigjen. Subroto, Jl. KebonBinatang II, 2. Di kediaman Men. Utama AdamMalik, 3. Di Jalan Merdeka Selatan II, 4. DiPelabuhan Udara Kemayoran, 5. HotelIndonesia, 6. Di Jl. Kebon Sirih No. 76, 7. DiPSII Matraman, 8. DPR-GR Senayan

58 Juru potret:Djohar Jusuf

7903 Rombongan wartawan Jepang dalam suatupertemuan.

67-6012

7904 Pertemuan wartawan Jepang dengan anggotaPSII.

67-6013

7905 Suasana ramah tamah antara rombonganwartawan Jepang dengan tamu Indonesia.Tampak Brigjen Subroto.

67-6014

7906 Suasana ramah tamah antara rombonganwartawan Jepang dengan tamu Indonesia.Tampak Brigjen Subroto dan Mr.Sooichi Ohya.

67-6015

7907 Suasana makan bersama antara rombonganwartawan Jepang dengan tamu Indonesia.Tampak Nyonya rumah dan Mr.Sooichi Ohya.

67-6016

7908 Suasana makan bersama antara rombonganwartawan Jepang dengan tamu Indonesia.Tampak Brigjen Subroto.

67-6017

7909 Rombongan wartawan Jepang menikmatisantapan yang disediakan oleh tuan rumah.

67-6018

7910 Suasana santai setelah makan bersama antararombongan wartawan Jepang dengan Indonesia(1). Tampak Brigjen Subroto.

67-6019

hal.555

Page 471: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7911 Suasana santai setelah makan bersama antararombongan wartawan Jepang dengan Indonesia(2). Tampak Subroto

67-6020

7912 Foto bersama antara Brigjen Subroto beserta istridengan Mr. Sooichi Ohya.

67-6021

7913 Rombongan wartawan Jepang diterimaMen.Utama Adam Malik. Tampak Mr.SooichiOhya.

67-6022

7914 Rombongan wartawan Jepang diterimaMen.Utama Adam Malik.

67-6023

7915 Rombongan wartawan Jepang tiba di kediamanMen Utama Adam Malik.Tampak Mr.SooichiOhya.

67-6024

7916 Rombongan wartawan Jepang tiba di kediamanMen Utama Adam Malik.

67-6025

7917 Rombongan wartawan Jepang tiba di MedanMerdeka Selatan didampingi oleh Menku EkkuinSultan HB IX dalam memasuki ruangan. TampakMr. Sooichi Ohya.

67-6026

7918 Sultan HB IX berbincang dengan salah saturombongan wartawan Jepang.

67-6027

7919 Suasana pertemuan antara Sultan HB IX denganrombongan wartawan Jepang. Tampak Mr.Sooichi Ohya (1).

67-6028

7920 Suasana pertemuan antara Sultan HB IX denganrombongan wartawan Jepang. Tampak Mr.Sooichi Ohya (2).

67-6029

7921 Suasana pertemuan rombongan wartawanJepang dengan Men Ekkuin.

67-6030

7922 Suasana pertemuan antara Sultan HB IX denganrombongan wartawan Jepang. Tampak Mr.Sooichi Ohya (3).

67-6031

7923 Suasana pertemuan antara Sultan HB IX denganrombongan wartawan Jepang. Tampak Mr.Sooichi Ohya (4).

67-6032

7924 Suasana pertemuan antara Sultan HB IX denganrombongan wartawan Jepang.

67-6033

7925 Rombongan wartawan Jepang diterima MenpenBM.Diah (1).

67-6034

7926 Rombongan wartawan Jepang diterima MenpenBM.Diah (2).

67-6035

7927 Rombongan wartawan Jepang diterima MenpenBM.Diah dan pejabat militer Indonesia.

67-6036

7928 Rombongan wartawan Jepang diterima MenpenBM.Diah dan pejabat militer Indonesia.

67-6037

7929 Konvoi kendaraan yang membawa rombonganwartawan Jepang memasuki Medan MerdekaSelatan II.

67-6038

7930 Rombongan wartawan Jepang tiba di terasMedan Merdeka Selatan II. Tampak Mr. SooichiOhya.

67-6039

7931 Rombongan wartawan Jepang memasukiruangan. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6040

hal.555

Page 472: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7932 Rombongan wartawan Jepang berjabat tangandengan tamu lainnya.

67-6041

7933 Rombongan wartawan Jepang berjabat tangandengan tamu lainnya. Tampak Mr.Sooichi Ohya.

67-6042

7934 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan anggota PSII (1).

67-6043

7935 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan anggota PSII (2).

67-6044

7936 Suasana pertemuan antara rombongan wartawanJepang dengan anggota PSII (3).

67-6045

7937 Foto bersama antara Brigjen Subroto beserta istridengan rombongan wartawan Jepang dan ketuarombongan Mr. Sooichi Ohya.

67-6046

7938 Tamu Jepang dan wartawan Indonesia sedangduduk santai.

67-6047

7939 Rombongan wartawan Jepang berbaur dengananggota DPRGR.

67-6048

7940 Rombongan wartawan Jepang diterima oleh Men.Utama Adam Malik. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6049

7941 Men.Utama Adam Malik menemani Mr. SooichiOhya memasuki ruangan tengah di kediamanAdam Malik.

67-6050

7942 Men.Utama Adam Malik beramah tamah denganMr. Sooichi Ohya beserta rombongan wartawanJepang (1).

67-6051

7943 Men.Utama Adam Malik beramah tamah denganMr. Sooichi Ohya beserta rombongan wartawanJepang (2).

67-6052

7944 Men.Utama Adam Malik beramah tamah denganMr. Sooichi Ohya beserta rombongan wartawanJepang (3).

67-6053

7945 Men.Utama Adam Malik beramah tamah denganMr. Sooichi Ohya beserta rombongan wartawanJepang (4).

67-6054

7946 Men.Utama Adam Malik beramah tamah denganMr. Sooichi Ohya beserta rombongan wartawanJepang (5).

67-6055

7947 Rombongan wartawan Jepang beramah tamahdengan pihak Indonesia.

67-6056

7948 Rombongan wartawan Jepang mewancarai MenUtama Adama Malik. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6057

7949 Rombongan wartawan Jepang di ruang transitPU. Kemayoran.

67-6058

7950 Rombongan wartawan Jepang di ruang transitPU.Kemayoran.Tampak pejabat militer Indonesia.

67-6059

7951 Rombongan wartawan Jepang di ruang transitPU.Kemayoran.Tampak pejabat militer Indonesiadan Mr. Sooichi Ohya.

67-6060

7952 Rombongan wartawan Jepang dengan bagasimereka.

67-6061

hal.555

Page 473: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7953 Rombongan wartawan Jepang dengan bagasimereka. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6062

7954 Rombongan wartawan Jepang memasukiruangan di DPRGR.

67-6063

7955 Rombongan wartawan Jepang diterima olehanggota DPRGR.

67-6064

7956 Rombongan wartawan Jepang diterima olehketua DPRGR.

67-6065

7957 Rombongan wartawan Jepang diterima olehketua DPRGR. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6066

7958 Suasana ramah tamah antara rombonganwartawan Jepang dengan ketua DPRGR.Tampak Sooichi Ohya dan penerjemah (1).

67-6067

7959 Suasana ramah tamah antara rombonganwartawan Jepang dengan anggota DPRGR.

67-6068

7960 Suasana ramah tamah antara rombonganwartawan Jepang dengan ketua DPRGR.Tampak Sooichi Ohya dan penerjemah (2).

67-6069

1967.06.13s/d

1967.06.18

Kunjungan Rombongan Wartawan Jepang diIndonesia. Rombongan terdiri dari ± 14 orangdengan ketua Mr. Sooichi Ohya. Di MarkasKAMI Jl. Samratulangi.

69

7961 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan anggota KAMI (1).

67-6275

7962 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan anggota KAMI (2).

67-6276

7963 Rombongan wartawan Jepang dengan anggotaKAMI di luar markas KAMI.

67-6277

7964 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan pihak Kedubes Jepang (1).

67-6278

7965 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan pihak Kedubes Jepang (2).

67-6279

7966 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan pihak Kedubes Jepang (3).

67-6280

7967 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan anggota KAMI.

67-6281

7968 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan anggota KAMI. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6282

7969 Rombongan wartawan Jepang melihat foto yangterpajang di dinding.

67-6283

7970 Pemandangan alam di Lampung yang diambildari pesawat.

67-6286

7971 Tampak depan gedung field office LampungAgriculture Development Project (1).

67-6287

7972 Rombongan wartawan Jepang bersiap dalamsuatu pertemuan dengan wartawan Indonesia (1).

67-6288

7973 Rombongan wartawan Jepang bersiap dalamsuatu pertemuan dengan wartawan Indonesia (2).

67-6289

hal.555

Page 474: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7974 Rombongan wartawan Jepang bersiap dalamsuatu pertemuan dengan wartawan Indonesia (3).

67-6290

7975 Rombongan wartawan Jepang bersiap dalamsuatu pertemuan dengan wartawan Indonesia.Tampak Mr. Sooichi Ohya.(1)

67-6291

7976 Foto Ade Irma Suryani dalam suatu pameranPenghianatan G 30S/PKI.

67-6292

7977 Rombongan wartawan Jepang melihat pameranPenghianatan G 30 S/PKI. Tampak Mr. SooichiOhya (1).

67-6293

7978 Rombongan wartawan Jepang melihat pameranPenghianatan G 30 S/PKI. Tampak Mr. SooichiOhya (2).

67-6294

7979 Tempat meninggalnya Jenderal Ahmad Yanidalam peristiwa Penghianatan G 30S/PKI dalamsuatu pameran.

67-6295

7980 Patung Jenderal Ahmad Yani 67-62967981 Suasana di dalam pesawat menuju Lampung (1). 67-6298

7982 Suasana di dalam pesawat menuju Lampung (2). 67-6299

7983 Pertemuan antara rombongan wartawan Jepangdengan wartawan Indonesia. Tampak belakangMr. Sooichi Ohya (2).

67-6300

7984 Pesawat udara rombongan wartawan Jepangmendarat di Lampung (1).

67-6303

7985 Pesawat udara rombongan wartawan Jepangmendarat di Lampung (2).

67-6304

7986 Pesawat udara rombongan wartawan Jepangmendarat di Lampung. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6305

7987 Rombongan wartawan Jepang dengan pejabatmiliter sedang memperhatikan peta provinsiLampung Overall Development Project. TampakMr. Sooichi Ohya.

67-6306

7988 Rombongan wartawan Jepang sedangmemperhatikan peta provinsi Lampung OverallDevelopment Project.

67-6307

7989 Rombongan wartawan Jepang dengan pejabatmiliter sedang memperhatikan peta provinsiLampung Overall Development Project. TampakMr. Sooichi Ohya.

67-6308

7990 Rombongan wartawan Jepang diterima olehpihak Indonesia. Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6310

7991 Rombongan wartawan Jepang sedangmemperhatikan display pameran.

67-6311

7992 Rombongan wartawan Jepang diterima olehPengurus Besar Nahdlatul Ulama. TampakMr.Sooichi Ohya.

67-6312

7993 Rombongan wartawan Jepang sedangberbincang dalam acara pertemuan denganPengurus Besar Nahdlatul Ulama. TampakMr.Sooichi Ohya.

67-6313

hal.555

Page 475: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

7994 Pengurus Besar Nahdlatul Ulama sedangberbincang dengan rombongan wartawan dariJepang.

67-6314

7995 Rombongan wartawan Jepang tiba di kantorPengurus Besar Nahdlatul Ulama. Tampakbagian depan kantor.

67-6315

7996 Rombongan wartawan Jepang diterima pejabatpemerintah RI Radius Prawiro (1).

67-6316

7997 Rombongan wartawan Jepang diterima pejabatpemerintah RI Radius Prawiro (2).

67-6317

7998 Pertemuan pejabat pemerintah RI denganrombongan wartawan Jepang (1).

67-6318

7999 Rombongan wartawan Jepang diterima pejabatpemerintah RI Radius Prawiro (3). TampakNyonya Leonie Supit Prawiro Tampak Mr. SooichiOhya.

67-6319

8000 Rombongan wartawan Jepang diterima pejabatpemerintah RI Radius Prawiro (4). TampakNyonya Leonie Supit Prawiro.

67-6320

8001 Foto bersama antara rombongan wartawanJepang dengan Radius Prawiro beserta istri.Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6321

8002 Tampak depan gedung field office LampungAgriculture Development Project (2).

67-6322

8003 Tampak jalan sekitar gedung field officeLampung Agriculture Development Project .

67-6323

8004 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (1).

67-6324

8005 Pejabat militer dalam pertemuan denganrombongan wartawan Jepang di gedung fieldoffice Lampung Agriculture Development Project .

67-6325

8006 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (2).

67-6326

8007 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (3).

67-6327

8008 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (4).

67-6328

8009 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (5).Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6329

8010 Suasana rapat dalam gedung field officeLampung Agriculture Development Project (6).Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6330

8011 Kedatangan rombongan wartawan Jepangditerima oleh Pejabat Militer di Mess Pertamina(1). Tampak Mr. Sooich Ohya.

67-6331

8012 Kedatangan rombongan wartawan Jepangditerima oleh Pejabat Militer di Mess Pertamina(2).

67-6332

hal.555

Page 476: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8013 Pertemuan rombongan wartawan Jepang denganpihak Indonesia (1).

67-6333

8014 Pertemuan rombongan wartawan Jepang denganpihak Indonesia (2). Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6334

8015 Pertemuan rombongan wartawan Jepang denganpihak Indonesia (3). Tampak Mr. Sooichi Ohya.

67-6335

8016 Pertemuan rombongan wartawan Jepang denganpihak Indonesia (4). Tampak pejabat militerbeserta istri.

67-6336

8017 Pertemuan rombongan wartawan Jepang denganpihak Indonesia. Tampak Mr. Sooichi Ohya danpejabat militer beserta istri.

67-6337

8018 Rombongan wartawan Jepang berpamitandengan pejabat militer Indonesia (1). Tampak Mr.Sooichi Ohya.

67-6338

8019 Rombongan wartawan Jepang berpamitandengan pejabat militer Indonesia (2).

67-6339

8020 Pertemuan pejabat pemerintah RI denganrombongan wartawan Jepang (2).

67-6340

8021 Pertemuan pejabat pemerintah RI denganrombongan wartawan Jepang (3).

67-6341

8022 Pertemuan pejabat pemerintah RI denganrombongan wartawan Jepang (4).

67-6342

8023 Kedatangan rombongan wartawan Jepang kekantor PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa KatolikRepublik Indonesia). Tampak Mr. Sooichi Ohya(1).

67-6343

8024 Kedatangan rombongan wartawan Jepang kekantor PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa KatolikRepublik Indonesia).

67-6344

8025 Kedatangan rombongan wartawan Jepang kekantor PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa KatolikRepublik Indonesia). Tampak Mr. Sooichi Ohya(2).

67-6345

8026 Tampak depan gedung office field LampungAgriculture Development Project (3).

67-6551

8027 Foto bersama antara rombongan wartawanJepang dengan pihak Indonesia di depan gedungoffice field Lampung Agriculture DevelopmentProject (1) .

67-6552

8028 Foto bersama antara rombongan wartawanJepang dengan pihak Indonesia di depan gedungoffice field Lampung Agriculture DevelopmentProject(2) .

67-6553

8029 Foto bersama antara rombongan wartawanJepang dengan pihak Indonesia denganpenduduk sekitar di depan gedung office fieldLampung Agriculture Development Project (3) .

67-6554

hal.555

Page 477: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.06.13 (Tatkala) Floating shop Martha ChristinaTiahahu (di atas kapal 'Berau') berkelilingIndonesia Timur antara lain Makassar, Ambon,Ternate, Galela, dan Tobelo dari tanggal 1 Meisampai dengan 30 Juni 1967 (selama duabulan). Dalam rangka HUT PahlawanPattimura ke 150.

1

8030 Tarian dari daerah Papua dalam sebuah acaraFloating Shop M.C Tiahohu.

67-7953

1967.06.15 Penyerahan berkas-berkas perkara gembongG 30 S//PKI Sudisman oleh Pd.PresidenSoeharto selaku Panglima Komando OperasiPemulihan Keamanan dan Ketertiban(PANGKOKAM) di aula Depad. Merdeka Utara(SH. 15-6-1967, I)

11

8031 Peserta upacara penyerahan berkas-berkasperkara gembong G 30 S//PKI Sudisman olehPd.Presiden Soeharto selaku Panglima KomandoOperasi Pemulihan Keamanan dan Ketertiban(PANGKOKAM) (1).

67-5980

8032 Inspektur melapor kepada Pemimpin UpacaraPd.Presiden Soeharto dalam rangka berkas-berkas gembong G 30 S//PKI Sudisman.

67-5981

8033 Peserta upacara penyerahan berkas-berkasperkara gembong G 30 S//PKI Sudisman olehPd.Presiden Soeharto selaku Panglima KomandoOperasi Pemulihan Keamanan dan Ketertiban(PANGKOKAM) (2).

67-5982

8034 Salah satu peserta upacara, S. Hendrotomo. 67-59838035 Suasana upacara. 67-59848036 Pemimpin Upacara, Soeharto sedang

menyampaikan pidato.67-5985

8037 Peserta upacara. 67-59878038 Pemmpin upacara, Soeharto berjabat tangan

dengan S. Hendrotomo.67-5988

8039 Peserta upacara saling berjabat tangan. 67-59898040 Suasana setelah upacara selesai (1). 67-59908041 Suasana setelah upacara selesai (2). 67-5991

1967.06.17 Upacara peringatan HUT Pahlawan Pattimuradi dermaga Makassar bersama kapalPattimura. (Tatkala) Floating shop MarthaChristina Tiahahu (di atas kapal 'Berau')berkeliling Indonesia Timur antara lainMakassar, Ambon, Ternate, Galela, dan Tobelodari tanggal 1 Mei sampai dengan 30 Juni1967 (selama dua bulan). Dalam rangka HUTPahlawan Pattimura ke 150

27

8042 Seorang petugas memberikan sambutan. (1) 67-73138043 Para tamu undangan. (1) 67-73148044 Seorang petugas memberikan sambutan. (2) 67-73158045 Seorang petugas memberikan sambutan. (3) 67-73168046 Para tamu undangan. (2) 67-7317

hal.555

Page 478: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8047 Para tamu undangan. Tampak kapal Pattimura.(1)

67-7318

8048 Pertunjukan seni tari. (1) 67-73198049 Para tamu undangan. (3) 67-73208050 Pertunjukan seni tari. (2) 67-73218051 Para tamu undangan. (4) 67-73228052 Pertunjukan seni tari. (3) 67-73238053 Timbang terima perusahaan percetakan dari

Brigjend. Sartono kepada Mayor Daeng Catompo.67-7324

8054 Pemandangan di dermaga. (1) 67-73278055 Seorang petugas di dermaga. 67-73288056 Situasi di dermaga. 67-73298057 Berdoa bersama di atas kapal. (1) 67-73318058 Berdoa bersama di atas kapal. (2) 67-73328059 Barisan peserta upacara. (1) 67-73338060 Barisan peserta upacara. (2) 67-73348061 Dua tamu undangan. 67-73358062 Pemandangan di dermaga. (2) 67-73368063 Seorang petinggi Angkatan Laut sedang

memberikan sambutan. Tampak kapal Pattimura.67-7338

8064 Tampak para petugas berjabat tangan denganpara pengisi acara.

67-7339

8065 Seorang tokoh masyarakat sedang memberikansambutan.

67-7340

8066 Seorang perwakilan pemuda memberikancendera mata kepada seorang petinggi AngkatanLaut.

67-7341

8067 Seorang pengisi acara memberikan cenderamata kepada seorang petinggi Angkatan Laut.

67-7342

8068 Para tamu undangan, pengisi acara, dan awakbuah kapal berfoto bersama.

67-7344

8069 Pertunjukan seni tari. (4) 67-73458070 Para tamu undangan. Tampak kapal Pattimura.

(2)67-7346

8071 Para tamu undangan. (5) 67-73478072 Pertunjukan seni tari. (5) 67-73488073 Para awak buah kapal menari bersama dengan

para penari (pengisi acara).67-7349

8074 Beberapa tamu undangan menari bersamaberpasang-pasangan.

67-7350

1967.06.19 Menteri Penerangan B.M Diah di Kebon SirihNo.76 Menerima Dubes Aljazair

3

8075 Menteri Penerangan B.M Diah sedang berjabattangan dengan dubes Aljazair.

67-6262

8076 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan dubes Aljazair.

67-6263

8077 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan dubes Aljazair.(tamak dari dekat)

67-6264

1967.06.19s/d

1967.06.21

Pemilihan Bintang Radio tahun 1967 se-Jakarta di Gedung Advent di Jl. Thamrin

42

hal.555

Page 479: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8078 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (1).

67-6371

8079 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (2).

67-6372

8080 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (3).

67-6373

8081 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (4).

67-6374

8082 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (5).

67-6375

8083 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (1).

67-6376

8084 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (2).

67-6377

8085 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (3).

67-6378

8086 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (4).

67-6379

8087 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (5).

67-6380

8088 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (6).

67-6381

8089 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (7).

67-6382

8090 Salah satu kontestan perempuan. 67-63838091 Dua orang kontestan perempuan berfoto

bersama.67-6384

8092 Lima kontestan laki-laki berfoto bersama. 67-63858093 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyi

di panggung (8).67-6386

8094 Kelima pemenang kontestan perempuan berfotobersama di atas panggung.

67-6387

8095 Kelima pemenang kontestan laki-laki berfotobersama di atas panggung.

67-6388

8096 Sepuluh pemenang berfoto bersama di ataspanggung. Tampak pembawa acara.

67-6389

8097 Penonton menyaksikan acara (1). 67-63908098 Penonton menyaksikan acara (2). 67-63918099 Konser musik dalam acara hiburan. Tampak

pembawa acara perempuan.67-6392

8100 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (9).

67-6393

8101 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (10).

67-6394

8102 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (11).

67-6395

8103 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (12).

67-6396

8104 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (13).

67-6397

8105 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (6).

67-6398

8106 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (7).

67-6399

hal.555

Page 480: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8107 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (8).

67-6400

8108 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (9).

67-6401

8109 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (10).

67-6402

8110 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (14).

67-6403

8111 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (11).

67-6404

8112 Selingan hiburan dalam acara (1). 67-64058113 Selingan hiburan dalam acara (2). 67-64068114 Para teknisi acara berforo bersama (1). 67-64078115 Para teknisi acara berforo bersama (2). 67-64088116 Pihak penyelenggara berpidato di atas panggung. 67-6409

8117 Penonton sedang menyaksikan acara. 67-64108118 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi di

panggung (11).67-6411

8119 Seorang kontestan perempuan sedang bernyanyidi panggung (15).

67-6412

1967.06.19s/d

1967.06.21

1. Pemilihan Bintang Radio tahun 1967 se-Jakarta di Gedung Advent di Jl. Thamrin 19 -21 Juni 1967 (dalam rangka HUT kota Jakartake 440), 2. Pemberian piala di Balaikota, Jl.Medan Merdeka Selatan

23

8120 Pemenang kontestan laki-laki memegang piala. 67-6662

8121 Keempat pemenang kontestan laki-laki berfotobersama.

67-6663

8122 Para pemenang kontestan laki-laki berfotobersama.

67-6664

8123 Tiga orang pemenang kontestan laki-laki berfotobersama.

67-6665

8124 Gubernur DKI Ali Sadikin memberikan pialakepada salah satu pemenang kontestanperempuan.

67-6666

8125 Pemenang kontestan perempuan (1). 67-66678126 Pemenang kontestan perempuan (2). 67-66688127 Gubernur DKI Ali Sadikin memberikan piala

kepada pemenang salah satu kontestan lali-laki.67-6669

8128 Para kontestan laki-laki sedang latihan. 67-66708129 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi di

panggung (1).67-6671

8130 Dua pemenang kontestan laki-laki berfotobersama (1).

67-6672

8131 Satu pemenang kontestan laki-laki. 67-66738132 Dua pemenang kontestan laki-laki berfoto

bersama (2).67-6674

8133 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (2).

67-6675

8134 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (3).

67-6676

hal.555

Page 481: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8135 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi dipanggung (4).

67-6677

8136 Salah satu pemenang kontestan laki-laki. 67-66788137 Seorang kontestan laki-laki sedang bernyanyi di

panggung (5).67-6679

8138 Salah satu pemenang kontestan perempuan. 67-66808139 Salah satu pemenang kontestan laki-laki. 67-66818140 Gubernur DKI Ali Sadikin memberikan piala

kepada pemenang salah satu kontestan lali-laki.67-6682

8141 Salah satu pemenang kontestan laki-laki. 67-66838142 Persiapan acara HUT Jakarta ke-440. Tampak

depan Gedung Balaikota Jakarta dengan angka440 di atapnya.

67-6684

1967.06.20 Batu peringatan makam Gubernur JenderalHindia Belanda, Gustav Willem Baron vanImhoff pada abad 18 di Museum Wayang

1 Juru potret:Poernomo

8143 Nisan makam Gubernur Jenderal Hindia Belanda,Gustav Willem Baron van Imhoff pada abad 18 diMuseum Wayang.

67-6575

1967.06.20 Kunjungan Delegasi Ekonomi PerdaganganBelanda, Mr. J. Oyevaar di Indonesia tanggal10 - 23 Juni 1967 di Balaikota (bersamadengan Gubernur DKI Jakarta Raya AliSadikin)

9

8144 Gubernur DKI Ali Sadikin menerima suvenir bukuberjudul "Getting off to a good start in Europeantrade" dari delegasi ekonomi perdaganganBelanda, Mr. J. Oyevaar.

67-6239

8145 Gubernur DKI Ali Sadikin melihat-lihat bukupemberian delegasi ekonomi perdaganganBelanda, Mr. J. Oyevaar sembari berbincang-bincang (1).

67-6240

8146 Gubernur DKI Ali Sadikin melihat-lihat bukupemberian delegasi ekonomi perdaganganBelanda, Mr. J. Oyevaar sembari berbincang-bincang (2).

67-6241

8147 Gubernur DKI Ali Sadikin memberikan souvenirkepada ketua delegasi ekonomi perdaganganBelanda Mr. J. Oyevaar.

67-6242

8148 Rombongan delegasi ekonomi perdaganganBelanda berbincang-bincang dengan pegawaiPemerintah Provinsi DKI Jakarta.

67-6243

8149 Gubernur DKI Ali Sadikin berjabat tangan dengansalah satu rombongan delegasi ekonomiperdagangan Belanda.

67-6244

8150 Gubernur DKI Ali Sadikin berbincang-bincangdengan rombongan delegasi ekonomiperdagangan Belanda (1).

67-6245

8151 Gubernur DKI Ali Sadikin berbincang-bincangdengan rombongan delegasi ekonomiperdagangan Belanda (2).

67-6246

hal.555

Page 482: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8152 Gubernur DKI Ali Sadikin berbincang-bincangdengan rombongan delegasi ekonomiperdagangan Belanda (3).

67-6247

1967.06.22 Malam perpisahan di Hotel Indonesia.Kunjungan Delegasi Ekonomi/PerdaganganBelanda di Indonesia tanggal 10 - 23 juni 1967.

31 Juru potret:Moedijanto.

8153 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia beserta istri (1).

67-6630

8154 Seorang istri pejabat berjabat tangan denganKetua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda.

67-6631

8155 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia beserta istri (2).

67-6632

8156 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia beserta istri (3).

67-6633

8157 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (1).

67-6634

8158 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (2).

67-6635

8159 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (3).

67-6636

8160 Pejabat Indonesia berbaur dengan tamuIndonesia lainnya.

67-6637

8161 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (4).

67-6638

8162 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (5).

67-6639

8163 Pejabat Indonesia memberikan cindera matakepada Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda.

67-6640

8164 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda membuka hadiahdari Pejabat Indonesia (1).

67-6641

8165 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda membuka hadiahdari Pejabat Indonesia (2).

67-6642

8166 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda membuka hadiahdari Pejabat Indonesia (3).

67-6643

8167 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda memperlihatkanhadiah dari Pejabat Indonesia kepada delegasilainnya (1).

67-6644

hal.555

Page 483: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8168 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda memperlihatkanhadiah dari Pejabat Indonesia kepada delegasilainnya (2).

67-6645

8169 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (6).

67-6646

8170 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (7).

67-6647

8171 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan Men Utama Ekku Sri SultanHamengkubowo IX.

67-6648

8172 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia (8).

67-6649

8173 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia beserta istri (4).

67-6650

8174 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan seorang tamu undangan.

67-6652

8175 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan seorang tamu undangan.

67-6653

8176 Ketua rombongan DelegasiEkonomi/Perdagangan Belanda berbincangdengan pejabat Indonesia.

67-6654

8177 Delegasi Ekonomi/Perdagangan Belandaberbincang dengan pejabat Indonesia.

67-6655

8178 Suasana malam perpisahan (1). 67-66568179 Suasana malam perpisahan (2). 67-66578180 Suasana malam perpisahan (3). 67-66588181 Suasana malam perpisahan (4). 67-66598182 Delegasi Ekonomi/Perdagangan Belanda

berjabat tangan dengan para pejabat/tamuundangan Indonesia.

67-6660

8183 Delegasi Ekonomi/Perdagangan Belandaberjabat tangan dengan para pejabat/tamuundangan Indonesia. Tampak Men Utama EkkuSri Sultan HB IX.

67-6661

1967.06.22 Rapat Sidang Istimewa DPRD-GR DKI JakartaRaya di Merdeka Selatan No. 8 (dalam rangkaHUT kota Jakarta ke 440)

38

8184 Suasana pertemuan antara delegasi luar negeridengan Indonesia (1).

67-6504

8185 Suasana pertemuan antara delegasi luar negeridengan Indonesia (2).

67-6505

8186 Suasana pertemuan antara delegasi luar negeridengan Indonesia (3).

67-6506

8187 Suasana pertemuan antara delegasi luar negeridengan Indonesia (4).

67-6507

8188 Suasana rapat sidang istimewa DPRDGR DKI.Tampak Gubernur Ali Sadikin (1).

67-6509

hal.555

Page 484: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8189 Suasana rapat sidang istimewa DPRDGR DKI.Tampak Gubernur Ali Sadikin (2).

67-6510

8190 Perwakilan beberapa kesatuan Angkatan Militeryang mengamankan sidang.

67-6511

8191 Suasana sidang, Gubernur DKI sedang berpidato. 67-6514

8192 Peserta sidang. 67-65158193 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI Ali

Sadikin beserta salah satu pimpinan sidangAlexander Wenas.

67-6517

8194 Peserta sidang. 67-65188195 Suasana sidang. 67-65198196 Suasana sidang. 67-65208197 Suasana sidang, salah satu pimpinan sidang

sedang berpidato.67-6521

8198 Para pimpinan sidang dan Gubernur DKI, AliSadikin.

67-6522

8199 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI, AliSadikin dan para pimpinan sidang.

67-6523

8200 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI, AliSadikin dan para pimpinan sidang.

67-6524

8201 Suasana sidang. 67-65258202 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI, Ali

Sadikin dan para pimpinan sidang.67-6526

8203 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI, AliSadikin dan para pimpinan sidang.

67-6527

8204 Suasana sidang, tampak Gubernur DKI, AliSadikin dan para pimpinan sidang.

67-6528

8205 Suasana setelah sidang. Tampak Gubernur DKIAli Sadikin.

67-6530

8206 Suasana setelah sidang. 67-65318207 Suasana setelah sidang. 67-65328208 Suasana setelah sidang. 67-65338209 Suasana setelah sidang. 67-65348210 Perwira militer dari kelima kesatuan Angkatan

sedang duduk santai.67-6537

8211 Perangkat pemerintah daerah DKI. TampakGubernur DKI Ali Sadikin.

67-6538

8212 Peserta sidang. 67-65398213 Suasana rapat perangkat pemerintah daerah DKI

Jakarta Raya. Tampak Gubernur DKI Ali Sadikin.67-6540

8214 Suasana sidang Istimewa. Tampak Gub DKI AliSadikin dan Alexander Wenas.

67-6541

8215 Suasana sidang Istimewa. Tampak Gub DKI AliSadikin dan Alexander Wenas.

67-6542

8216 Pertemuan dengan seluruh peragkat pemerintahdaerah DKI Jakarta.

67-6543

8217 Suasana sidang istimewa, Ali Sadikin sedangmenyampaikan pidato.

67-6545

8218 Peserta sidang. 67-65478219 Peserta sidang. Foto dari mantan Gubernur KDH

Jakarta. Dalam foto: 1. Dr. Sumarno, 2. Sdr.Sudiro, 3. Sdr Hank Ngantung

67-6548

hal.555

Page 485: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8220 Suasana sidang Istimewa. Tampak parapimpinan sidang.

67-6549

8221 Suasana sidang. Tampak Ali Sadikinmenyampaikan pidato.

67-6550

1967.06.22s/d

1967.06.23

Perjalanan/kunjungan Menpen. BM. Diah keJatim (Jombang dan Tebuireng) antara lainuntuk: 1. menghadiri reuni pertama PesantrenTebuireng, 2. menghadiri peresmianUniversitas Hasyim Asjari di sana. Rute:Jakarta (plane) - Sba.kemudian mobil keTebuireng. I. Kemayoran (berangkat), II. Tibadi Sba. (Tg. Perak), III. Di Tebuireng(Jombang), IV. Fretes (Jatim). Keindahan alamdi Fretes.

37

8222 Persiapan kedatangan BM. Diah ke Tebu Ireng. 67-6591

8223 Persiapan kedatangan BM. Diah ke Fretes Jatim. 67-6592

8224 Keindahan alam di Fretes Jatim. 67-65938225 Keindahan alam di Fretes Jatim. 67-65948226 BM. Diah sedang menikmati keindahan alam di

Fretes Jatim.67-6595

8227 BM. Diah sedang menikmati keindahan alam diFretes Jatim.

67-6596

8228 Suasana di Fretes Jatim. 67-65978229 Suasana di Fretes Jatim, tempat BM. Diah

menginap.67-6598

8230 Suasana di Fretes Jatim, tempat BM. Diahmenginap.

67-6599

8231 Suasana di Fretes Jatim, tempat BM. Diahmenginap.

67-6600

8232 Keindahan alam di Fretes Jatim. 67-66018233 BM.Diah di ruang tunggu PU. Kemayoran. 67-66028234 BM.Diah di ruang tunggu PU. Kemayoran. 67-66038235 BM. Diah berjalan menuju pesawat. 67-66048236 Penghormatan kepada BM.Diah yang hendak

berangkat ke Jawa Timur.67-6605

8237 BM.Diah tiba di Surabaya dan disambut olehpetugas bandara (1).

67-6606

8238 BM.Diah tiba di Surabaya dan disambut olehpetugas bandara (2).

67-6607

8239 BM.Diah tiba di Surabaya dan disambut olehpetugas bandara (3).

67-6608

8240 BM.Diah tiba di tempat acara (1). Reuni pertamaPesantren Tebu Ireng (Jombang) dan peresmianUniversitas Hasjim Asj'ari.

67-6609

8241 BM.Diah tiba di tempat acara (2). 67-66108242 BM.Diah memberikan sambutan (1). 67-66118243 BM.Diah memberikan sambutan (2). 67-66128244 Pihak penyelenggara acara memberikan cindera

mata kepada BM.Diah.67-6613

8245 Para undangan yang menghadiri acara. 67-66148246 Para undangan yang menghadiri acara. Tampak

BM.Diah.67-6615

hal.555

Page 486: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8247 Pembacaan piagam oleh pihak penyelenggara (1). 67-6616

8248 Pembacaan piagam oleh pihak penyelenggara (2). 67-6617

8249 Para undangan (perempuan) dalam acara. 67-66188250 Barisan pemuda yang menjaga jalannya acara. 67-6619

8251 Pihak penyelenggara memberikan sambutan. 67-66208252 Bendera Universitas Hasjim Asj'ari 67-66218253 Pemandangan dari atas penginapan BM.Diah.

Tampak kendaraan bis DPRDGR Jawa Timur.Perjalanan BM.Diah tiba di Fretes Jatim

67-7005

8254 Pemandangan sekitar penginapan BM.Diah (1). 67-7006

8255 Pemandangan sekitar penginapan BM.Diah (2). 67-7007

8256 Pemandangan sekitar penginapan BM.Diah (3). 67-7008

8257 Pemandangan sekitar penginapan BM.Diah (4). 67-7009

8258 Pemandangan sekitar penginapan BM.Diah (5). 67-7010

1967.06.24 Pertemuan lembaga-lembaga Non-Departemental di Sekneg (Sekretariat Negara)di Jl. Veteran

8

8259 Pimpinan rapat dalam acara pertemuan. 67-66228260 Peserta pertemuan (1). 67-66238261 Peserta pertemuan (2). 67-66248262 Peserta pertemuan (3). 67-66258263 Peserta pertemuan (4). 67-66268264 Peserta pertemuan (5). 67-66278265 Peserta pertemuan (6). 67-66288266 Peserta pertemuan (7). 67-6629

1967.06.28 Direktur Jendral TV dan RRI di DepartemenPenerangan (Kebon Sirih 76) Menerima tamudari ATASE Kebudayaan Belanda Mr. Booreel.

3

8267 Umar Kayam sedang berbincang-bincang denganMr. Booreel. (Tampak dari samping)

67-6731

8268 Umar Kayam sedang berbincang-bincang denganMr. Booreel. (Tampak dari depan)

67-6732

8269 Umar Kayam sedang berbincang-bincang denganMr. Booreel. (Tampak dari belakang)

67-6733

1967.06.28 Direktur Jendral TV dan RRI di DepartemenPenerangan (Kebon Sirih 76) Menerima tamudari Canada.

1

8270 Direktur Jendral TV dan RRI menerima tamu dariCanada di Departemen Penerangan (Kebon SirihNo 76)

67-6738

hal.555

Page 487: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.06.29 Upacara penerimaan rombongan HUTPattimura oleh Panitia Kehormatan (Mayjend.Sukawati) di dermaga Samudra Pura TanjungPriok (kembali di Jakarta) (Tatkala) Floatingshop Martha Christina Tiahahu (di atas kapal'Berau') berkeliling Indonesia Timur antara lainMakassar, Ambon, Ternate, Galela, dan Tobelodari tanggal 1 Mei sampai dengan 30 Juni1967 (selama dua bulan). Dalam rangka HUTPahlawan Pattimura ke 150.

4 Jurupotret:

Moesa D

8271 Penyambutan rombongan oleh pihak panitia (1). 67-7165

8272 Penyambutan rombongan oleh pihak panitia (2). 67-7166

8273 Para tentaraa yang menyambut rombongan. 67-71718274 Upacara penerimaan rombongan. 67-7172

1967.06.30 Peringatan hari wafatnya Pahlawan NasionalDr. Sam Ratulangi di Aula Hankam JalanMerdeka Barat 16

19 Juru potret:A. Saiman

8275 Pertunjukan tari (1). 67-69278276 Anggota Corps Pierre Tendean Jakarta. 67-69288277 Pertunjukan musik. 67-69298278 Pertunjukan tari (2). 67-69308279 Pertunjukan paduan suara. 67-69318280 Pertunjukan tari (3). 67-69328281 Para tamu undangan (1). 67-69338282 Para tamu undangan (2). 67-69348283 Para tamu undangan serta pihak keluarga. 67-69358284 Para tamu undangan (3). 67-69368285 Pihak keluarga serta panitia penyelenggara. 67-69378286 Peresmian patung Dr.Sam Ratulangi oleh pihak

keluarga.67-6938

8287 Tamu undangan di dampingi oleh panitia. 67-69418288 Para panitia perempuan berfoto bersama. 67-69428289 Panitia penyelenggaraan memberikan sambutan

(1).67-6943

8290 Pemberian minuman kepada para undangan. 67-69448291 Tamu undangan berjabat tangan dengan pihak

keluarga.67-6945

8292 Panitia penyelenggara memberikan sambutan (2). 67-6946

8293 Panitia penyelenggara memberikan sambutan (3). 67-6947

1967.07.03 RRI-TV. Menteri Muda (Wakil Menteri Negara)Deplu Inggris, William Rodgers diterima DirjenRRI/TV/Film. Di Jl. Tosari No. 80.

5

8294 Pertemuan antara William Rodgers besertarombongan dengan Dirjen RRI/TV/Film.

67-7799

8295 Dirjen RRI/TV/Film bertemu dengan MenteriMuda (Wakil Menteri Negara) Deplu Inggris,William Rodgers.

67-7800

hal.555

Page 488: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8296 Dirjen RRI/TV/Film menerima kedatanganMenteri Muda (Wakil Menteri Negara) DepluInggris, William Rodgers di Jl. Tosari No. 80.

67-7801

8297 Suasana pertemuan antara Dirjen RRI/TV/Filmdengan Menteri Muda (Wakil Menteri Negara)Deplu Inggris, William Rodgers. (1)

67-7802

8298 Suasana pertemuan antara Dirjen RRI/TV/Filmdengan Menteri Muda (Wakil Menteri Negara)Deplu Inggris, William Rodgers. (2)

67-7803

1967.07.04 Konferensi Pers dalam rangka HUT PantjaWindhu PNI di jalan Imam Bonjol No. 28

9 Juru potret:M. Sjarif

8299 Anggota PNI berjabat tangan dengan parawartawan.

67-7066

8300 Wartawan melakukan wawancara dengananggota PNI (1).

67-7067

8301 Wartawan melakukan wawancara dengananggota PNI (2).

67-7068

8302 Wartawan mencatat hasil wawancara. 67-70698303 Suasana wawancara (1). 67-70718304 Suasana wawancara (2). 67-70728305 Suasana wawancara (3). 67-70738306 Suasana wawancara (4). 67-70748307 Suasana wawancara (5). 67-7078

1967.07.05 Penyerahan surat-surat kepercayaan DutaBesar India, Karunakara Menon Kannampillykepada pejabat Presiden Soeharto di IstanaMerdeka

14 Juru potret:M.Sjarif

8308 Upacara penerimaan kedatangan Duta BesarIndia, Karunakara Menon Kannampilly besertarombongan (1).

67-7257

8309 Upacara penerimaan kedatangan Duta BesarIndia, Karunakara Menon Kannampilly besertarombongan (2).

67-7258

8310 Duta Besar India, Karunakara MenonKannampilly beserta rombongan memasukiIstana Merdeka didampingi oleh pejabat militerIndonesia.

67-7259

8311 Suasana protokoler Istana menyambutkedatangan Duta Besar India, Karunakara MenonKannampilly beserta rombongan.

67-7260

8312 Penyerahan surat-surat kepercayaan dari DutaBesar India kepada Pejabat Presiden Soeharto.

67-7261

8313 Pejabat Presiden Soeharto menyampaikan pidato. 67-7262

8314 Duta Besar India, Karunakara MenonKannampilly menyampaikan sambutan.

67-7263

hal.555

Page 489: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8315 Suasana protokoler Istana menyambutkedatangan Duta Besar India, Karunakara MenonKannampilly beserta rombongan. TampakPejabat Presiden Soeharto.

67-7264

8316 Pejabat Presiden Soeharto menyampaikan pidato. 67-7265

8317 Duta besar India berjabat tangan dengan PejabatPresiden Soeharto (1).

67-7266

8318 Duta besar India berjabat tangan dengan PejabatPresiden Soeharto (2).

67-7267

8319 Duta besar India beramah tamah dengan PejabatPresiden Soeharto (1).

67-7268

8320 Duta besar India beramah tamah dengan PejabatPresiden Soeharto (2).

67-7269

8321 Duta besar India beramah tamah dengan PejabatPresiden Soeharto (3).

67-7270

1967.07.07 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

10

8322 Para tentara keamanan militer bersiap mengawaljalannya persidangan. (1)

67-7712

8323 Seorang saksi, Pardede sedang dimintaiketerangan. (1)

67-7713

8324 Para tentara keamanan militer bersiap mengawaljalannya persidangan. (2)

67-7715

8325 Seorang saksi, Pardede sedang dimintaiketerangan. (2)

67-7716

8326 Hadirin dalam persidangan. Tampak petinggimiliter.

67-7720

8327 Perangkat persidangan. Tampak Hakim ketua,hakim anggota, panitera, Jaksa Penuntut Umum,dll.

67-7723

8328 Terdakwa, Sudisman sedang dimintaiketerangan. Sudisman merupakan anggota (PKI)yang merangkap sebagai Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI. Sudisman aliasParno alias Suparno dituduh melakukan makaruntuk menggulingkan Presiden RepublikIndonesia.

67-7725

8329 Seorang saksi, Pardede sedang dimintaiketerangan. (3)

67-7728

8330 Dewan Hakim dalam persidangan terdakwaSudisman.

67-7729

8331 Oditur Militer dalam persidangan. 67-77301967.07.08 Rapat pleno Apresiasi Film Nasional di kantor

RRI Jl. Merdeka Barat No. 5.10

8332 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (1) 67-7804

8333 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (2) 67-7805

8334 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (3) 67-7806

hal.555

Page 490: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8335 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (4) 67-7807

8336 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (5) 67-7809

8337 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (6) 67-7810

8338 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (7) 67-7811

8339 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (8) 67-7812

8340 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (9) 67-7813

8341 Suasana rapat pleno Apresiasi Film Nasional. (10) 67-7814

1967.07.09 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

Juru potret:Hadijat

8342 Terdakwa Sudisman memasuki ruang sidangdikawal oleh tentara P2U.

67-7741

8343 Terdakwa Sudisman memberikan keterangan. 67-7742

8344 Seorang saksi memasuki ruang sidangdidampingi oleh tentara P2U.

67-7743

8345 Seorang saksi memberikan keterangan. 67-77448346 Hakim meminta keterangan saksi (1). 67-77458347 Hakim meminta keterangan saksi (2). 67-77478348 Saksi menghampiri meja hakim. 67-77488349 Suasana sidang. 67-77498350 Suasana sidang. Tampak terdakwa Sudisman

dan saksi.67-7750

8351 Saksi dimintai keterangan oleh Jaksa PenuntutUmum.

67-7751

1967.07.10 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

Juru potret:Hariono

8352 Seorang saksi memasuki ruang sidang ditemanioleh tentara P2U.

67-7764

8353 Seorang saksi sedang diambil sumpahnya. 67-77678354 Seorang saksi sedang dimintai keterangan oleh

Oditur Militer. Tampak Dewan Hakim.67-7771

8355 Seorang saksi sedang dimintai keterangan olehOditur Militer. Tampak masyarakat yangmenyaksikan jalannya sidang.

67-7772

8356 Seorang saksi memasuki ruang sidang, ditemanioleh tentara P2U.

67-7775

1967.07.10s/d

1967.07.20

Perjalanan Menpen BM Diah ke Sumatra Utara(bandar Aceh-Sabang dan Medan). SumatraUtara.

140

hal.555

Page 491: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8357 Suasana pertemuan dalam rangka kunjunganMenteri Penerangan BM Diah ke Sumatera Utara.Pengelola PT Tambang Minyak Sumatera Utara(PT. Permina), Ibnu Sutowo

67-8018

8358 Pengelola PT Tambang Minyak Sumatera Utara(PT Permina), Ibnu Sutowo memberikansambutan.

67-8019

8359 Suasana di luar gedung pertemuan. Tampakseorang tentara menjaga keamanan dan tampakpula masyarakat menanti kedatangan MenteriPenerangan BM Diah.

67-8020

8360 Seorang tamu asing memberikan sambutan. 67-80218361 Suasana penyambutan kedatangan Menteri

Penerangan BM Diah. Masyarakat sekitar tampaksangat antusias. (1)

67-8022

8362 Suasana penyambutan kedatangan MenteriPenerangan BM Diah. Masyarakat sekitar tampaksangat antusias. (2)

67-8023

8363 Masyarakat antusias menyambut kedatanganMenteri Penerangan BM Diah.

67-8024

8364 Seorang pejabat pemerintah setempatmemberikan sambutan.

67-8025

8365 Menteri Penerangan BM. Diah memberikansambutan.

67-8026

8366 Suasana acara penyambutan kedatangan BMDiah. Tampak para undangan beserta tamuasing. (1)

67-8027

8367 Suasana acara penyambutan kedatangan BMDiah. Tampak para undangan beserta tamuasing. (2)

67-8028

8368 Suasana di sekitar tempat acara penyambutan. 67-8029

8369 Kawasan pabrik yang berdiri di sekitar tempatacara penyambutan. (1)

67-8030

8370 Kawasan pabrik yang berdiri di sekitar tempatacara penyambutan. (2)

67-8031

8371 Kawasan pabrik yang berdiri di sekitar tempatacara penyambutan. (3)

67-8032

8372 Kawasan pabrik yang berdiri di sekitar tempatacara penyambutan. (4)

67-8033

8373 Tampak sebuah tiang listrik. 67-80348374 Rumah mess yang ada di kawasan pabrik. 67-80358375 Perangkat di kawasan pabrik. (1) 67-80368376 Perangkat di kawasan pabrik. (2) 67-80378377 Perangkat di kawasan pabrik. (3) 67-80388378 Perangkat di kawasan pabrik. (4) 67-80398379 Perangkat di kawasan pabrik. (5) 67-80408380 Kawasan perkebunan kelapa sawit. (1) 67-80418381 Kawasan perkebunan kelapa sawit. (2) 67-80428382 Kawasan perkebunan kelapa sawit. (3) 67-80438383 Kawasan perkebunan kelapa sawit. (4) 67-80448384 Tampak atap pabrik. 67-80468385 Menteri Penerangan, BM Diah beserta

rombongan mengunjungi pabrik.67-8047

hal.555

Page 492: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8386 Tamu undangan yang merupakan pejabat sipildan militer mengunjungi pabrik.

67-8048

8387 Menteri Penerangan, BM Diah besertarombongan dan pihak pengelola pabrikmelakukan kunjungan ke pabrik.

67-8049

8388 Menteri Penerangan, BM Diah besertarombongan dan pihak pengelola pabrikmelakukan kunjungan ke pabrik. (Foto tampakbelakang).

67-8050

8389 Kawasan pabrik. 67-80518390 Menteri Penerangan, BM Diah beserta

rombongan mendengarkan penjelasan dari pihakpengelola pabrik.

67-8054

8391 Menteri Penerangan, BM Diah menerima cenderamata dari masyarakat sekitar.

67-8055

8392 Menteri Penerangan, BM Diah berjabat tangandengan salah seorang penduduk setempat.

67-8056

8393 Menteri Penerangan, BM Diah berjabat tangandengan Ibnu Sutowo.

67-8057

8394 Menteri Penerangan, BM Diah berjabat tangandengan salah seorang tamu asing. Tampak IbnuSutowo.

67-8058

8395 Anak-anak berpakaian adat Sumatra berbarisrapih menyambut kedatangan MenteriPenerangan, BM Diah.

67-8059

8396 Menteri Penerangan, BM Diah duduk bersamadengan para pejabat militer dan tamu undangan.Tampak duduk di sebelah kanan BM. Diah, IbnuSutowo.

67-8060

8397 Para tamu undangan tampak berbincang-bincang. (1)

67-8061

8398 Tamu undangan. 67-80628399 Ibnu Sutowo berjabat tangan dengan salah

seorang tamu asing.67-8063

8400 Menteri Penerangan, BM. Diah mengunjungigedung Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)cabang Medan.

67-8064

8401 Menteri Penerangan, BM Diah didampingi olehdua orang pejabat militer berfoto bersamadengan para perwakilan dari PWI cabang Medan.Tampak lukisan pejabat Presiden, Jenderal TNISoeharto.

67-8066

8402 Menteri Penerangan, BM Diah didampingi olehdua orang pejabat militer berfoto bersamadengan para wartawan PWI cabang Medan.

67-8068

8403 Suasana pertemuan di Medan. Tampak seorangperempuan sedang berbicara.

67-8069

8404 Suasana pertemuan di Medan. Tampak seoranglaki-laki sedang berbicara. (1)

67-8070

8405 Suasana pertemuan di Medan. Tampak seoranglaki-laki sedang berbicara. (2)

67-8071

8406 Suasana pertemuan. 67-8072

hal.555

Page 493: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8407 Suasana penyambutan Menteri Penerangan, BMDiah di RRI (Medan). Tampak BM, Diah

67-8073

8408 Penggalian secara simbolis yang dilakukan olehpejabat militer, tamu asing dan salah seorangtamu undangan.

67-8074

8409 Pembacaan doa pada waktu pembukaan salahsumber air.

67-8075

8410 Menteri Penerangan, BM. Diah bersiap untukmenyalakan sirine tanda pembukaan sebuahacara.

67-8076

8411 Menteri Penerangan, BM. Diah didampingi olehIbnu Sutowo menyalakan sirine.

67-8077

8412 Menteri Penerangan, BM. Diah telah menyalakansirine tanda pembukaan sebuah acara. TampakIbnu Sutowo.

67-8078

8413 Pertunjukan tari yang merupakan bagian dariacara peresmian.

67-8080

8414 Menteri Penerangan, BM. Diah tampakberbincang-bincang dengan seorang tamu asing(pihak penyelenggara).

67-8082

8415 Pejabat sipil dan pejabat militer dalam sebuahacara. Tampak Ibnu Sutowo.

67-8083

8416 Sebuah jembatan yang dipenuhi orang yangmenyeberang.

8417 Ibnu Sutowo tampak berbincang-bincang dengansalah seorang tamu undangan.

67-8084

8418 Para tamu undangan tampak berbincang-bincang. (2)

67-8085

8419 Pemandangan pulau Sabang diambil dari ataspesawat.

67-8086

8420 Pemandangan dari atas pesawat. (1) 67-80878421 Pemandangan dari atas pesawat. (2) 67-80888422 Pemandangan dari atas pesawat. (3) 67-80898423 Menteri Penerangan, BM. Diah ditemani oleh

salah seorang staf sedang menikmati kopi didalam pesawat.

67-8090

8424 Seorang pejabat militer dan pejabat sipil sedangduduk di dalam pesawat yang sama dengan BM.Diah. (1)

67-8091

8425 Pemandangan sebuah pulau dari atas pesawat.(1)

67-8092

8426 Pemandangan sebuah pulau dari atas pesawat.(2)

67-8093

8427 Seorang pejabat militer dan pejabat sipil sedangduduk di dalam pesawat yang sama dengan BM.Diah. (2)

67-8094

8428 Pemandangan sebuah pulau dari atas pesawat.(3)

67-8095

8429 Menteri Penerangan, BM. Diah berjalan menujupesawat.

67-8096

8430 Pemandangan sebuah pulau dari atas pesawat.(4)

67-8097

8431 Pemandangan sebuah pulau dari atas pesawat.(5)

67-8098

hal.555

Page 494: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8432 Menteri Penerangan, BM. Diah turun daripesawat.

67-8099

8433 Rombongan Menteri Penerangan, BM. Diah turundari pesawat.

67-8100

8434 Menteri Penerangan, BM. Diah berjalan menujubandara didampingi oleh para pejabat bandarasetempat.

67-8101

8435 Menteri Penerangan, BM. Diah berjabat tangandengan staf bandara setempat.

67-8102

8436 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanketerangan pers setibanya di bandara setempat.(1)

67-8103

8437 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanketerangan pers setibanya di bandara setempat.(2)

67-8104

8438 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanketerangan pers setibanya di bandara setempat.(3)

67-8105

8439 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanketerangan pers setibanya di bandara setempat.(4)

67-8106

8440 Tamu undangan. 67-81078441 Menteri Penerangan, BM. Diah sedang

berbincang-bincang dengan salah seorangpejabat militer dan seorang perempuan.

67-8108

8442 Para pejabat militer dan pejabat sipil sedangberbincang-bincang.

67-8109

8443 Ibnu Sutowo bersama dengan tamu undanganasing sedang meninjau pabrik di Sumatra Utara.

67-8110

8444 Ibnu Sutowo bersama salah seorang tamuundangan asing meminum kelapa mudalangsung dari buahnya.

67-8111

8445 Seorang prajurit militer tampak membawa sebuahkoper.

67-8113

8446 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan keterangan kepada para wartawan.Tampak di sebelah kiri Ibnu Sutowo. (1)

67-8114

8447 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan keterangan kepada para wartawan.Tampak di sebelah kiri Ibnu Sutowo. (2)

67-8115

8448 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan keterangan kepada para wartawan.Tampak di sebelah kiri Ibnu Sutowo. Foto tampakbelakang.

67-8116

8449 Ibnu Sutowo meberikan keterangan kepada parawartawan. Tampak di sebelah kanan, BM. Diah.

67-8117

8450 Pesawat Merpati Nusantara yang ditumpangi olehMenteri Penerangan, BM. Diah. (1)

67-8118

8451 Pesawat Merpati Nusantara yang ditumpangi olehMenteri Penerangan, BM. Diah. (2)

67-8119

hal.555

Page 495: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8452 Pesawat Merpati Nusantara yang ditumpangi olehMenteri Penerangan, BM. Diah. (3)

67-8120

8453 Menteri Penerangan, BM. Diah berpose bersamapara pejabat militer dan tamu undangan di depanpesawat yang ditumpangi oleh BM. Diah.

67-8121

8454 Pesawat yang ditumpangi oleh MenteriPenerangan, BM. Diah beserta rombongan. Fotodiambil dari kejauhan.

67-8122

8455 Pesawat yang ditumpangi oleh MenteriPenerangan, BM. Diah mendarat di bibir pantai.

67-8123

8456 Seorang pejabat dan beberapa kru pesawatsedang berbincang-bincang di depan pesawat.

67-8124

8457 Seorang pejabat tampak keluar dari pesawatdidampingi rombongan dan kru pesawat.

67-8125

8458 Para pejabat tampak berbincang-bincangbersama pendduk setempat.

67-8126

8459 Seorang pejabat berjabat tangan dengan salahseorang perwakilan penduduk setempat.

67-8127

8460 Seorang pejabat berjabat tangan dengan salahsatu among tamu.

67-8128

8461 Ibnu Sutowo berjabat tangan dengan salahseorang pejabat militer.

67-8129

8462 Menteri Penerangan, BM. Diah sedang dudukmenikmati jalannya acara. Tampak dua pejabatmiliter duduk mendampingi beliau.

67-8130

8463 Menteri Penerangan, BM. Diah sedang dudukmenikmati jalannya acara. Tampak dua pejabatmiliter duduk mendampingi beliau. Foto diambildari samping.

67-8131

8464 Menteri Penerangan, BM. Diah bersiap menjalaniritual/adat upacara penyambutan.

67-8132

8465 Upacara adat penyambutan kedatangan MenteriPenerangan, BM. Diah.

67-8133

8466 Menteri Penerangan, BM. Diah meninjau lokasipabrik di Sumatera Utara.

67-8134

8467 Lokasi pabrik di Sumatera Utara. 67-81358468 Seorang pejabat militer dan pejabat sipil sedang

bersantai di atas kapal.67-8136

8469 Menteri Penerangan, BM. Diah berbincang-bincang dengan dua orang tamu asing.

67-8137

8470 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (1)Peresmian pabrik di Kuala Bekol (Aceh Timur)

67-8138

8471 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (2) 67-8139

8472 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (3) 67-8140

8473 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (4) 67-8141

hal.555

Page 496: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8474 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (5) 67-8142

8475 Mesin-mesin dan alat berat di lokasi pabrik. (6) 67-8146

8476 Pertemuan pejabat militer berjabat tangandengan seorang tamu.

67-8147

8477 Beberapa prajurit pengamanan berfoto bersamadengan petugas bagian dokumentasi.

67-8148

8478 Para pejabat militer tampak menyambut tamuyang datang.

67-8149

8479 Menteri Penerangan, BM. Diah disambutkedatangannya oleh seorang pejabat militer.

67-8150

8480 Menteri Penerangan, BM. Diah bersantapbersama para pejabat sipil dan pejabat militer.

67-8151

8481 Menteri Penerangan, BM. Diah menemui paratamu perempuan.

67-8152

8482 Menteri Penerangan berfoto bersama denganpara pejabat sipil dan pejabat militer serta tamuperempuan yang lain.

67-8153

8483 Menteri Penerangan, BM. Diah berjalan keluardari gedung ditemani dengan rombongan.

67-8154

8484 Menteri Penerangan, BM. Diah menghadiri acararapat kerja Djapensu-RRI.

67-8155

8485 Suasana rapat kerja Djapensu-RRI. (1) 67-81568486 Para tamu undangan acara rapat kerja Djapensu-

RRI.67-8157

8487 Suasana rapat kerja Djapensu-RRI. (2) 67-81588488 Para pejabat sipil (tamu undangan) dan pejabat

militer tampak berbincang-bincang.67-8160

8489 Para pejabat sedang berfoto bersama. 67-81618490 Para pejabat sedang berjabat tangan. 67-81628491 Para pejabat. 67-81638492 Sebuah kapal sedang berlabuh. 67-81648493 Suasana di atas kapal. 67-81658494 Pemandangan laut diambil dari atas kapal. 67-81668495 Pemandangan pabrik di Sumatra Utara. (1) 67-81678496 Pemandangan pabrik di Sumatra Utara. (2) 67-81688497 Pemandangan pabrik di Sumatra Utara. (3) 67-81698498 Suasana kota Medan. 67-8301 Juru potret:

Djohar Jusuf

8499 Masjid Baiturrahman Aceh. 67-83028500 Menteri Penerangan BM.Diah dan rombongan

bertemu dengan pegawai di Percetakan NegaraBanda Aceh.

67-8309

8501 Mentri Penerangan BM.Diah tiba di GedungPercetakan Negara Banda Aceh.

67-8310

8502 Tampak samping Hotel Krueng Daroy. 67-83118503 Tampak depan Hotel Krueng Daroy. 67-83128504 Pemandangan disekitar Pelabuhan daerah

Sabang Sumatera Utara, nampak ada beberapaKapal di tempat tersebut (1).

67-8316

hal.555

Page 497: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8505 Pemandangan disekitar Pelabuhan daerahSabang Sumatera Utara, nampak ada beberapaKapal di tempat tersebut (2).

67-8318

8506 Pemandangan disekitar Pelabuhan daerahSabang Sumatera Utara, nampak ada beberapaKapal di tempat tersebut (3).

67-8320

8507 Suasana kota Aceh. Tampak rombongan MenteriPenerangan BM.Diah (1).

67-8325

8508 Rombongan Menteri Penerangan BM.Diah yangbertemu dengan masyarakat Aceh.

67-8327

8509 Menteri Penerangan BM.Diah denganmasyarakat Aceh.

67-8328

8510 Menteri Penerangan BM.Diah berbincang-bincang dengan salah satu masyarakat Aceh.

67-8330

8511 Salah satu Menteri Penerangan BM.Diah yangdiberikan penjelasan oleh salah satu tokohmasyarakat Aceh. Tampak masyarakat Acehyang mengikuti kunjungan BM.Diah (1).

67-8331

8512 Salah satu Menteri Penerangan BM.Diah yangdiberikan penjelasan oleh salah satu tokohmasyarakat Aceh. Tampak masyarakat Acehyang mengikuti kunjungan BM.Diah (2).

67-8335

8513 Tempat Maqam Famili Muhamad-Diah. 67-83368514 Pejabat militer berfoto bersama dengan keluarga

(1).67-8337

8515 Pejabat militer berjabat tangan dengan pejabatdalam suatu acara.

67-8338

8516 Menteri Penerangan BM.Diah dalam sebuahmobil ditemani oleh pejabat militer.

67-8342

8517 Nyonya Herawati Diah memberikan bingkisankepada seorang ibu dalam suatu acara ramahtamah. Tampak para pejabat (1).

67-8343

8518 Nyonya Herawati Diah memberikan bingkisankepada seorang ibu dalam suatu acara ramahtamah. Tampak para pejabat (2).

67-8344

8519 Nyonya Herawati Diah sedang duduk santaididampingi oleh ibu-ibu pejabat.

67-8346

8520 Pejabat militer berfoto bersama dengan keluarga(2).

67-8347

8521 Menteri Penerangan BM.Diah bersama nyonyaHerawati Diah berfoto bersama dengan pejabatmiliter dan pejabat lainnya beserta para istrimereka dalam suatu acara.

67-8348

8522 Menteri Penerangan BM.Diah dalam suatupertemuan dengan para pejabat militer dan JaksaTinggi.

67-8356

8523 Pemandangan di Banda Aceh. 67-83578524 Menteri Penerangan BM.Diah dalam suatu

pertemuan dengan para pejabat militer dan JaksaTinggi. Tampak para undangan.

67-8358

8525 Suasana pertemuan (1). 67-83628526 Salah satu peserta pertemuan sedang berbicara. 67-8363

hal.555

Page 498: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8527 Suasana pertemuan antara Menteri PeneranganBM.Diah dengan PWI cabang Medan.

67-8364

8528 Suasana rehat para pejabat. 67-83658529 Suasana pertemuan (2). 67-83668530 BM.Diah dengan pejabat sedang duduk santai. 67-8367

8531 Suasana pertemuan (3). 67-83698532 Masyarakat sedang duduk santai di pelabuhan. 67-8373

8533 Tampak sebuah bangunan. 67-83758534 Beberapa orang sedang berdiri di pinggir sungai. 67-8376

8535 Bank Negara Indonesia yang dikunjungi olehMenpn BM.Diah.

67-8378

8536 Kilang minyak di pinggir laut. 67-83798537 Bangunan gudang penyimpanan. 67-83818538 Menpen BM.Diah memperhatikan isi bingkisan

dalam suatu pertemuan.67-8382

8539 Peserta pertemuan dengan Menpen BM.Diah darikalangan militer dan pemerintahan.

67-8383

8540 Peralatan mesin. 67-83848541 Mesjid Baiturrahman 67-83858542 Menpen BM.Diah sedang dijelaskan mengenai

mesin tertentu.67-8391

8543 Pemandangan pegunungan dan sawah. 67-83938544 Konvoi kendaraan yang mengiringi perjalanan

Menpen BM.Diah.67-8394

8545 Menpen BM.Diah berjabat tangan dengan parapegawai.

67-8395

8546 Menpen BM.Diah memberikan ceramah. 67-83978547 Masyarakat yang melakukan sholat di Mesjid. 67-84058548 Suasana pertemuan. 67-84148549 Suasana pertemuan. Tampak Menpen BM.Diah. 67-8415

8550 Menpen BM.Diah bersama Nyonya Herawati Diahdalam pakaian adat Aceh (posisi berdiri).

67-8423

8551 Menpen BM.Diah duduk bersama NyonyaHerawati Diah dalam pakaian adat Aceh (1).

67-8426

8552 Menpen BM.Diah duduk bersama NyonyaHerawati Diah dalam pakaian adat Aceh (2).

67-8427

8553 Para pegawai Kantor Djawatan PeneranganDaerah Istimewa Aceh berfoto bersama.

67-8429

8554 Menpen BM.Diah bersama keluarga dalampakaian adat Aceh.

67-8430

8555 Menpen BM.Diah bersama Nyonya Herawati danputra mereka dalam pakaian adat Aceh.

67-8431

8556 Menpen BM.Diah dengan Nyonya Herawati Diahdalam pakaian adat Aceh.

67-8442

8557 Menpen BM.Diah berjabat tangan dengankalangan militer.

67-8501

8558 Bangunan rumah dari kejauhan. 67-85028559 Berziarah di makam. 67-8503

hal.555

Page 499: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8560 Menpen BM.Diah berziarah di makam. 67-85068561 Seorang ibu melakukan ritual dengan memegang

bagian dahi Menpen BM.Diah.67-8507

8562 Suasana di pemakaman. Tampak MenpenBM.Diah.

67-8508

8563 Menpen BM.Diah menuangkan air di makam.Tampak beberapa orang yang mendampingi.

67-8510

8564 Nyonya Herawati Diah memercikkan air di atasmakam. Tampak beberapa orang yangmendampingi.

67-8511

8565 Suasana di pemakaman. Tampak MenpenBM.Diah.

67-8512

8566 Tampak depan Gedung PT.Bank Sumatera. 67-85138567 Suasana rapat. 67-85158568 Tangga pada bangunan rumah adat. 67-85168569 Daerah di bagian bawah bangunan rumah adat. 67-8517

8570 Rumah adat. 67-85198571 Situs purbakala. 67-85218572 Lonceng di sekitar rumah adat. 67-85248573 Sebuah gedung dan suasana lalu lintas di

sekitarnya.67-8529

8574 Sebuah gedung dan suasana lalu lintas disekitarnya.

67-8530

8575 Pemandangan alam dari sebuah pesawat. 67-85738576 Penyambutan kedatangan Menpen BM.Diah

berserta Nyonya Herawati Diah.67-8576

8577 Proyek pembangunan di tepi laut. 67-85858578 Suasana para jamaah di dalam Mesjid. 67-85868579 Para jamaah di dalam Mesjid. 67-85878580 Suasana di pasar. Tampak masyarakat yang

memadati pasar.67-8589

8581 Suasana di pasar. Tampak toko-toko danmasyarakat yang memadati pasar.

67-8590

8582 Suasana di pasar. Tampak toko-toko danmasyarakat yang berjualan dan memadati pasar.

67-8591

8583 Suasana di pasar. Tampak masyarakat yangberjualan dan memadati pasar.

67-8592

8584 Tampak depan kantor tempat Menpen BM.Diahberkunjung.

67-8595

8585 Suasana pertemuan dengan Menpen BM.Diah. 67-8596

8586 Tampak depan sebuah kantor tempat MenpenBM.Diah berkunjung.

67-8598

8587 Menpen BM.Diah beserta Nyonya Herawati Diahmenuruni tangga didampingi oleh pihakpenyelenggara.

67-8599

8588 Pihak penyelenggara memberikan pidato dalampertemuan dengan Menpen BM.Diah.

67-8604

8589 Para peserta dalam pertemuan dengan MenpenBM.Diah.

67-8609

hal.555

Page 500: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8590 Para pejabat dari kalangan militer dan sipilmelambaikan tangan dalam rangka melepaskepergian Menpen BM.Diah di bandara udara.

67-8611

8591 Para pejabat dari kalangan militer dan sipil yangmelepas kepergian Menpen BM.Diah di bandaraudara.

67-8612

8592 Para peserta rapat kerja Djapen dengan MenpenBM.Diah.

67-8614

8593 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta parapejabat sipil dan militer menuruni tangga.

67-8615

8594 Menteri Penerangan, BM. Diah dudukbersebelahan dengan Ibnu Sutowo berbincang-bincang dengan para pejabat militer.

67-8616

8595 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikaninstruksi dalam rapat kerja Djapen.

67-8619

8596 Peserta rapat kerja Djapen yang merupakankepala Djapen kabupaten di Sumatera Utara.

67-8620

8597 Menteri Penerangan, BM. Diah berjalan menujupesawat di bandara Polonia.

67-8622

8598 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta istri (IbuHerawati Diah) bersalaman dengan para pejabatsipil dan militer setempat (beserta istri mereka).Foto diambil dari belakang.

67-8623

8599 Foto bersama para pegawai Djapen. 67-86268600 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta istri

(Herawati Diah) berjalan menuju pesawat dibandara Polonia.

67-8627

8601 Rombongan pejabat sipil dan militer mengantarkepergian Menteri Penerangan, BM. Diah dibandara Polonia.

67-8629

8602 Ibu Herawati Diah beserta para istri pejabatmengambil santapan. (1)

67-8630

8603 Ibu Herawati Diah beserta para istri pejabatmengambil santapan. (2)

67-8633

8604 Penyambutan tamu oleh pejabat militer. 67-86348605 Penyambutan Menteri Penerangan, BM. Diah

oleh pejabat setempat.67-8636

8606 Penyambutan Menteri Penerangan, BM. Diah danIbu Herawati Diah oleh para istri pejabat.

67-8637

8607 Menteri Penerangan, BM. Diah menuruni tanggapesawat saat tiba di bandara Polonia.

67-8638

8608 Penyambutan ibu Herawati Diah oleh para istripejabat di bandara Polonia.

67-8639

8609 Ibu Herawati Diah bercengkrama bersama paraistri pejabat. (1)

67-864…

8610 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangdiwawancarai oleh para wartawan.

67-8641

8611 Tampak depan sebuah rumah. 67-86438612 Para pegawai berfoto bersama di depan Wisma

Deli.67-8645

8613 Ibu Herawati Diah disambut oleh para istri pejabat. 67-8646

8614 Tampak depan sebuah bangunan. 67-8648

hal.555

Page 501: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8615 Suasana rapat kerja Djapen ke X se-DaerahIstimewa Aceh. (1)

67-8662

8616 Menteri Penerangan, BM. Diah berjabat tangandengan para pejabat sipil di Aceh.

67-8663

8617 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanceramah dalam rapat kerja Djapen ke X se-Daerah Istimewa Aceh.

67-8667

8618 Panitia penyelenggara memberikan penjelasandalam rapat kerja Djapen ke X se-DaerahIstimewa Aceh. (1)

67-8668

8619 Panitia berfoto bersama di depan hotel KruengDaroy.

67-8669

8620 Suasana rapat kerja Djapen ke X se-DaerahIstimewa Aceh. (2)

67-8671

8621 Sebuah bangunan sekolah dasar yang rusak. 67-86728622 Bangunan SGTK Tjut Meutia. 67-86738623 Panitia penyelenggara memberikan penjelasan

dalam rapat kerja Djapen ke X se-DaerahIstimewa Aceh. (2)

67-8674

8624 Tampak bangunan Asrama Puteri Islam TjutMeutia.

67-8675

8625 Foto pemandangan. 67-86798626 Ibu Herawati Diah bercengkrama bersama para

istri pejabat. (2)67-8683

8627 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta ibuHerawati Diah dalam sebuah acara. (1)

67-8684

8628 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta ibuHerawati Diah dalam sebuah acara. (2)

67-8685

8629 Suasana sebuah acara yang dihadiri oleh MenteriPenerangan, BM. Diah, beserta para pejabat dantokoh masyarakat setempat. (1)

67-8686

8630 Ibu Herawati Diah dalam sebuah acara. 67-86898631 Sekumpulan anak-anak dalam sebuah acara. 67-86918632 Suasana sebuah acara yang dihadiri oleh Menteri

Penerangan, BM. Diah, beserta para pejabat dantokoh masyarakat setempat. (2)

67-8693

1967.07.11 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

8633 Seorang saksi yang sedang dimintai keterangandalam sidang Mahmilub. Perkara Sudisman.Tampak Terdakwa Sudisman.

67-8004

1967.07.11 Kunjungan misi senator parlemen Australia diIndonesia. Diketuai oleh Menteri AngkatanLaut Donald Chipp, diterima oleh Mayjen.Alamsjah di Merdeka Barat No. 15.

3

hal.555

Page 502: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8634 Pertemuan antara senator parlemen Australia diIndonesia yang diketuai oleh Menteri AngkatanLaut Donald Chipp beserta rombongan denganMayjen. Alamsjah. Tampak Menteri AngkatanLaut Donald Chipp dan Mayjen. Alamsjah.

67-7844

8635 Pertemuan antara senator parlemen Australia diIndonesia yang diketuai oleh Menteri AngkatanLaut Donald Chipp beserta rombongan denganMayjen. Alamsjah. Tampak seorang wartawansedang meliput acara.

67-7849

8636 Pertemuan antara senator parlemen Australia diIndonesia yang diketuai oleh Menteri AngkatanLaut Donald Chipp beserta rombongan denganMayjen. Alamsjah. Tampak dari Menteri AngkatanLaut Donald Chipp dan Mayjen. Alamsjah.

67-7851

1967.07.11 Konferensi pers Prof. Dr. Sumitro di WismaWarta Jl. Thamrin

67-7982 s/d67-7992

11

8637 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo sedangberbincang-bincang dengan salah seorangkoleganya. Acara makan siang bersama dankonferensi pers Prof. Dr. SoemitroDjojohadikoesoemo.

67-7982

8638 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo sedangberbincang-bincang dengan salah seorang tamuundangan.

67-7983

8639 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo sedangberbincang-bincang dengan para tamu undangan.

67-7984

8640 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo sedangberdiskusi dengan para koleganya.

67-7985

8641 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo dikelilingioleh para tamu undangan.

67-7986

8642 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemodidampingi oleh beberapa koleganya bersiapmemberikan keterangan pers.

67-7987

8643 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemo besertakolega dikerumuni oleh para tamu undangan.

67-7988

8644 Seorang kolega memberikan sambutan sebelumacara konferensi pers dimulai.

67-7989

8645 Suasana konferensi pers. Tampak para tamuundangan.

67-7990

8646 Prof. Dr. Soemitro Djojohadikoesoemomemberikan keterangan pers.

67-7991

8647 Suasana konferensi pers. Tampak diantara paratamu undangan ada yang mengacungkan tangan,tanda bahwa ia ingin mengajukan pertanyaan.

67-7992

1967.07.11 Task force UI diterima/dilantik oleh PejabatPresiden Soeharto di Jl. Merdeka Barat No. 15

1 Juru Potret:A. Saiman.

hal.555

Page 503: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8648 Para anggota Task Force UI yang akan dilantikPejabat Presiden Jenderal Suharto.

67-7841

1967.07.12 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

8649 Seorang saksi memasuki ruang sidang dibantuoleh tentara P2U.

67-8226

8650 Seorang perwira beserta penonton sidangmenyalakan dupa dalam ruang sidang.

67-8227

8651 Seorang saksi sedang diambilsumpahnya.Tampak Sudisman.

67-8228

1967.07.14 Resepsi Hari Nasional Perancis di TamanSuropati No. 1.

67-7899 s/d67-7938

40

8652 Suasana resepsi. Tampak para tamu undangansantai berbincang-bincang dengan tamu lainnya.

67-7899

8653 Suasana resepsi. Tampak kembang api dipasangdiatas gedung.

67-7900

8654 Suasana resepsi. Tampak para tamu undanganmenatap kembang api yang berada diatasgedung.

67-7901

8655 Seorang pejabat militer beserta istri berjabattangan dengan pihak penyelenggara resepsi.

67-7902

8656 Menteri Luar Negeri, Adam Malik berjabat tangandengan pihak penyelenggara resepsi.

67-7903

8657 Menteri Luar Negeri, Adam Malik beserta istriberjabat tangan dengan pihak penyelenggararesepsi.

67-7904

8658 Seorang tamu undangan beserta istri berjabattangan dengan pihak penyelenggara. (1)

67-7905

8659 Seorang tamu undangan beserta istri berjabattangan dengan pihak penyelenggara. (2)

67-7906

8660 Tampak atas suasana resepsi. (1) 67-79078661 Tampak atas suasana resepsi. (2) 67-79088662 Tampak atas suasana resepsi. (3) 67-79098663 Tampak atas suasana resepsi. (4) 67-79108664 Suasana resepsi. Tampak dekorasi gedung-

gedung yang ada di Paris.67-7911

8665 Suasana resepsi. Tampak para tamu undanganmenyantap semua hidangan yang disajikan. (1)

67-7912

8666 Suasana resepsi. Tampak para tamu undanganmenyantap semua hidangan yang disajikan. (2)

67-7913

8667 Suasana resepsi. Tampak para tamu undanganmengambil hidangan yang disajikan.

67-7914

8668 Suasana resepsi. Tampak para tamu undanganmenyantap semua hidangan yang disajikan. (3)

67-7915

hal.555

Page 504: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8669 Seorang tamu Indonesia berjabat tangan denganpihak penyelenggara.

67-7916

8670 Seorang tamu luar negeri berjabat tangan denganpihak penyelenggara.

67-7917

8671 Pihak penyelenggara dengan para tamu. 67-79198672 Seorang tamu Indonesia berjabat tangan dengan

pihak penyelenggara.67-7920

8673 Mohammad Hatta beserta nyonya Rahmi Hattaberjabat tangan dengan pihak penyelenggara.

67-7921

8674 Suasana resepsi. Tampak para undangan. 67-79228675 Tamu undangan dari Indonesia berjabat tangan

dengan pihak penyelenggara.67-7923

8676 Tamu undangan dari Indonesia berjabat tangandengan pihak penyelenggara.

67-7924

8677 Tamu undangan berjabat tangan dengan pihakpenyelenggara.

67-7925

8678 Salah satu tamu undangan, nyonya Maria UlfahSantoso, SH berjabat tangan dengan pihakpenyelenggara.

67-7926

8679 Tamu undangan dari Indonesia berjabat tangandengan pihak penyelenggara.

67-7927

8680 Tamu undangan dari Indonesia beserta istriberjabat tangan dengan pihak penyelenggara.

67-7928

8681 Tamu undangan dari Indonesia berjabat tangandengan pihak penyelenggara.

67-7929

8682 Tamu undangan dari Indonesia berjabat tangandengan pihak penyelenggara.

67-7930

8683 Tamu undangan dari Indonesia beserta istriberjabat tangan dengan pihak penyelenggara.

67-7931

8684 Pihak penyelenggara beserta istri berjabat tangandengan para tamu (1).

67-7932

8685 Salah satu tamu undangan berjabat tangandengan pihak penyelenggara.

67-7933

8686 Tamu undangan berjabat tangan dengan pihakpenyelenggara.

67-7934

8687 Pihak penyelenggara beserta istri berjabat tangandengan para tamu (2).

67-7935

8688 Pihak penyelenggara beserta istri berjabat tangandengan para tamu (3).

67-7936

8689 Pihak penyelenggara beserta istri berjabat tangandengan para tamu dari pihak militer.

67-7937

8690 Pihak penyelenggara beserta istri berjabat tangandengan para tamu (4).

67-7938

1967.07.17 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

8691 Tampak salah satu alat kelengkapan sidangsedang menjelaskan perkara Sudisman.

67-8202 Juru Potret:Hadijat.

1967.07.18 Kunjungan misi Parlemen Australia diIndonesia Diterima pejabat Presiden Soehartodi Jl. Cendana No. 8

67-8241 s/d67-8245

5 Juru potret: Moesade

hal.555

Page 505: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8692 Pejabat Presiden Jenderal Suharto sedangmenerima cendera mata berupa lukisan dariketua misi parlemen Australia, Donald Chipp

67-8241

8693 Pejabat Presiden Jenderal Suharto sedangmenerima cendera mata dari perwakilanparlemen Australia yang lain.

67-8242

8694 Pejabat Presiden Jenderal Suharto sedangberjabat tangan dengan ketua misi parlemenAustralia, Donald Chipp.

67-8243

8695 Pejabat Presiden Jenderal Suhartomemperlihatkan kepada wartawan cendera matayang diberikan oleh perwakilan parlemenAustralia. Tampak Donald Chip.

67-8244

8696 Pejabat Presiden Jenderal Suharto sedangberamah tamah dengan ketua misi parlemen,Donald Chipp.

67-8245

1967.07.18 Pejabat Presiden Soeharto menerima delegasiPWI di gedung Presidium di Jl. Merdeka BaratNo. 15

67-8298 s/d67-8300

3 Juru Potret: M. Sjarif

8697 Pejabat Presiden Jenderal Suharto yangdidampingi oleh para pejabat sedang beramahtamah dengan para delegasi PWI.

67-8298

8698 Pejabat Presiden Jenderal Suharto yangdidampingi oleh Brigjen Suciptosedang beramahtamah dengan para delegasi PWI.

67-8299

8699 Suasana penerimaan delegasi PWI oleh PejabatPresiden Jenderal Suharto.

67-8300

1967.07.19 Tamu dari UNESCO diterima oleh DirjenPerfileman di Kebon Sirih no. 76

67-8444 s.d67-8471

5

8700 Dirjen Perfilman, Umar Kayam, kanan bawah,mengantarkan tamu dari UNESCO sampai depanpintu mobil.

67-8444

8701 Dirjen Perfilman, Umar Kayam,paling kiri, sedangberbinang-bincang dengan tamu dari UNESCO.

67-8445

8702 Tampak dari samping tamu dari UNESO sedangberbincang-bincang.

67-8446

8703 Tampak perwakilan dari UNESCO keluar darigedung.

67-8470 (gambarbertumpuk)

8704 Tampak dari depan perwakilan dari UNESCOsedang berbincang-bincang.

67-8471

1967.07.20 Pejabat Presiden Soeharto menerima redaktursurat-surat kabar di Jl. Merdeka Barat No. 15

67-8870 s/d67-8879

9 Juru Potret :Moesade

8705 Para redaktur surat kabar sedang mewawancaraipejabat pemerintah.

67-8870

8706 Para redaktur surat kabar (Merdeka, Nusantara,Djaja Mingguan, L Bahar, P.A.B, KB. Antara, danKB. RRI) yang menunggu pejabat PresidenJenderal Suharto. Tampak wartawan sedangmeliput jalannya acara.

67-8871

hal.555

Page 506: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8707 Para redaktur surat kabar (Api, Pantjasila,Operasi, Pelopor Baru, Ampera, Marhaen) yangmenunggu pejabat Presiden Jenderal Suharto.Tampak para wartawan sedang meliput jalannyaacara.

67-8872

8708 Para redaktur surat kabar (Berita Yudha, SinarHarapan, Revolusioner, Selecta, Dunia Baru,Ampera, Api, Pantjasila, Marhaen) yangmenunggu pejabat Presiden Jenderal Suharto.Tampak para wartawan sedang meliput jalannyaacara.

67-8873

8709 Para redaktur surat kabar (Harian Kami, WartaBerita, Pembina, Varia, KB.RRI, Gotong Rojong,Sapta Marga) yang menunggu pejabat PresidenJenderal Suharto.

67-8874

8710 Pejabat Presiden Jenderal Suharto didampingioleh MenPen BM. Diah memasuki ruangan rapat.

67-8875

8711 Suasana sebelum acara pertemuan antaraPejabat Presiden Jenderal Suharto yangdidampingi oleh MenPEn BM. Diah dengan pararedaktur surat kabar.

67-8876

8712 Suasana acara pertemuan antara PejabatPresiden Jenderal Suharto yang didampingi olehMenPEn BM. Diah dengan para redaktur suratkabar.

67-8878

8713 Para undangan acara yang masih berada diluarruangan.

67-8879

1967.07.22 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

8714 Para teknisi/perlengkapan dalam persidangan. 67-8472 Juru potret:Hariono

8715 Oditur Militer sedang membacakan teks dimimbar sidang. Tampak Dewan Hakim (1).

67-8473

8716 Oditur Militer sedang membacakan teks dimimbar sidang. Tampak Dewan Hakim (2).

67-8474

8717 Terdakwa Sudisman mencatat beberapa hal dariteks yang sedang dibacakan oleh Oditur Militer.

67-8475

8718 Oditur Militer sedang membacakan teks dimimbar sidang. Tampak Dewan Hakim (3).

67-8476

1967.07.22 Pertemuan pejabat Presiden Soeharto denganpara wartawan ibukota di Istana Negara

11 Juru Potret :M. Sjarif

8719 Para Wartawan yang sedang menunggukedatangan Pejabat Presiden Jenderal Suharto.

67-8447

hal.555

Page 507: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8720 Pejabat Presiden Jenderal Suharto yangdidampingi oleh ibu Tien Suharto dan MenPenBM. Diah memasuki salah satu ruangan di IstanaNegara.

67-8451

8721 Suasana pertemuan. (Tampak dari kejauhan). 67-84568722 Tampak Pejabat Presiden Jenderal Suharto, Ibu

Tien Suharto, MenPen BM.Diah dan MenLuAdam malik sebelum acara dimulai.

67-8462

8723 Tampak Pejabat Presiden Jenderal Suharto, IbuTien Suharto. Tampak seorang pejabatpemerintah membantu menyalakan rokokMenPEn BM. Diah.

67-8467

8724 Salah satu peserta undangan sedangmengajukan pertanyaan kepada PejabatPresiden Jenderal Suharto. (Pria)

67-8748

8725 Salah satu peserta undangan sedangmengajukan pertanyaan kepada PejabatPresiden Jenderal Suharto. (Wanita)

67-8749

8726 Pejabat Presiden Jenderal Suharto sedangmemberikan arahan kepada para wartawan.Tampak Ibu Tien Suharto, MenPEn BM. Diah danMEnLU Adam Malik berserta Istri.

67-8750

8727 Tampak para wartawan sebagai pesertapertemuan.

67-8752

8728 Salah satu peserta undangan sedangmengajukan pertanyaan kepada PejabatPresiden Jenderal Suharto. (Pria)

67-8753

1967.07.22 Apel Kesatuan Aksi Wanita di UI Salemba 18729 Suasana Apel Kesatuan Aksi Wanita di UI

Salemba67-8493

1967.07.22 Pelantikan dr. Ruslan Abdulgani sebagaiDubes RI di PBB dan Prof. Widjojo Nitisastrosebagai Ketua Bappenas di Istana

1 Juru Potret :M. Sjarif.

8730 Suasana Pelantikan dr. Ruslan Abdulganisebagai Dubes RI di PBB dan Prof. WidjojoNitisastro sebagai Ketua Bappenas di Istana.

67-8464

8731 Presiden Soeharto sedang membacakan sumpahterhadap dua orang pejabat yang baru dilantiktersebut.

67-8960

1967.07.25 Perjalanan/peninjauan Menpen BM Diah (dannyonya) ke proyek minyak Leuwi Gede (JatiBarang) menggunakan kereta api

33

8732 Tenaga kerja ahli asing di proyek minyak di LeuwiGede (Jatibarang).

67-8538

8733 Tenaga kerja ahli asing dan Indonesia di proyekminyak di Leuwi Gede (Jatibarang).

67-8539

8734 Menteri Penerangangan, BM. Diah dan ibumemperhatikan demonstrasi sebuah alat yangdilakukan oleh para tenaga ahli.

67-8540

8735 Tenaga kerja ahli asing mendemonstrasikansebuah alat di proyek minyak di Leuwi Gede(Jatibarang). Tampak masyarakat sekitar ikutmelihat jalannya demonstrasi.

67-8541

hal.555

Page 508: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8736 Para tenaga ahli: asing dan Indonesia, sedangmelakukan demonstrasi alat-alat di proyekminyak di Leuwi Gede (Jati barang).

67-8542

8737 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta parapejabat, memperhatikan demonstrasi dari paratenaga ahli.

67-8543

8738 Para pejabat memperhatikan demonstrasi daripara tenaga ahli.

67-8544

8739 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta ibumemperhatikan demonstrasi para tenaga ahliasing.

67-8545

8740 Menteri Penerangan, BM. Diah memperhatikandemonstrasi para tenaga ahli asing. (1)

67-8546

8741 Menteri Penerangan, BM. Diah didampingi olehpejabat militer memperhatikan demonstrasi paratenaga ahli asing.

67-8547

8742 Menteri Penerangan, BM. Diah memperhatikandemonstrasi para tenaga ahli asing. (2)

67-8548

8743 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta ibudidampingi para tenaga ahli asing dan Indonesia,serta pejabat militer meninjau P.N. Permina unitIII Penyelidikan Seismic Jawa Barat.

67-8549

8744 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanpidato.

67-8550

8745 Suasana kunjungan. Tampak para undanganbeserta para pejabat.

67-8551 E

8746 Menteri Penerangan, BM. Diah memperhatikandemonstrasi para tenaga ahli asing. (3)

67-8552

8747 Menteri Penerangan, BM. Diah beserta pejabatmiliter meninjau P.N. Permina unit IIIPenyelidikan Seismic Jawa Barat.

67-8553

8748 Menteri Penerangan, BM. Diah yang didampingioleh para tenaga ahli Indonesia beserta parapejabat meninjau rumah-rumah penduduk sekitar.(1)

67-8554

8749 Menteri Penerangan, BM. Diah yang didampingioleh para tenaga ahli Indonesia beserta parapejabat meninjau rumah-rumah penduduk sekitar.(2)

67-8555

8750 Para pejabat militer memperhatikan demonstrasidari para tenaga ahli.

67-8556

8751 Menteri Penerangan, BM. Diah turun dari keretaapi. Tiba di stasiun Jati Barang.

67-8557

8752 Tenaga ahli sedang memberikan penjelasankepada para tamu undangan.

67-8558

8753 Menteri Penerangan, BM. Diah sedang berdiskusidengan Ibnu Sutowo di dalam kereta api (1).

67-8559

8754 Ibu Herawati Diah turun tangga kereta. Tiba distasiun Jati Barang.

67-8560

hal.555

Page 509: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8755 Menteri Penerangan, BM. Diah sedang berdiskusidengan Ibnu Sutowo di dalam kereta api (2).

67-8561

8756 Menteri Penerangan, BM. Diah dan ibu diantarapara undangan. Tampak Ibnu Sutowo. (1)

67-8562

8757 Pengelola PT Tambang Minyak Sumatera Utara(PT. Permina), Ibnu Sutowo sedang memberikansambutan.

67-8563

8758 Menteri Penerangan, BM. Diah dan ibu diantarapara undangan. Tampak Ibnu Sutowo. (2)

67-8564

8759 Pejabat Militer, Prijatna memberikan sambutan. 67-8565

8760 Menteri Penerangan, BM. Diah dan ibu diantarapara undangan. Tampak Ibnu Sutowo. (3)

67-8566

8761 Para pers/rombongan. 67-85678762 Seorang pejabat memberikan sambutan. 67-85688763 Suasana kunjungan. Tampak para undangan

beserta para pejabat. Tampak MenteriPenerangan, BM. Diah dan ibu Herawati Diah. (1)

67-8569

8764 Suasana kunjungan. Tampak para undanganbeserta para pejabat. Tampak MenteriPenerangan, BM. Diah dan ibu Herawati Diah. (2)

67-8570

1967.07.26 Rapat Kerja antar pusat dan daerah di IstanaNegara. Yang menghasilkan keputusan:Pembubaran KOTI dan PEPELDA, PantjaTunggal diganti dengan MUSPIDA(Musyawarah Pimpinan Daerah).

67-8704 s/d67-8731

15

8765 Para perwakilan dari Aceh yang hadir dalamRaker tersebut

67-829

8766 Suasana rapat. Tampak pejabat sipil dan pejabatmiliter.

67-8704

8767 Suasana di area Istana Negara. Tampak parapejabat sipil dan militer memasuki istana. (1)

67-8705

8768 Suasana di area Istana Negara. Tampak parapejabat sipil dan militer memasuki istana. (2)

67-8706

8769 Tampak peserta rapat dalam rapat kerja antarpusat dan daerah di Istana Negara (1).

67-8708

8770 Tampak peserta rapat, perwakilan dari Riau. 67-87108771 Tampak peserta rapat, perwakilan dari Jambi. 67-87128772 Peserta rapat: Gubernur Sulra, Pang. Dam. XIV,

dan Gubernur Sulsel.67-8714

8773 Peserta rapat Panglima Koanda IT 67-87168774 Tampak peserta rapat Gubernur Sulteng,

Pangkodam dan perwakilan daerah lain.67-8717

8775 Para peserta rapat yang sedang berdiskusi. 67-87188776 Peserta rapat: dari kalangan militer dan

pemerinta daerah.67-8719

hal.555

Page 510: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8777 Peserta rapat: Gubernur Sulteng dan PangdamVII.

67-8720

8778 Peserta rapat: dari kalangan militer danpemerinta daerah.

67-8721

8779 Tampak peserta rapat dalam rapat kerja antarpusat dan daerah di Istana Negara (2).

67-8722

8780 Tampak peserta rapat dalam rapat kerja antarpusat dan daerah di Istana Negara (3).

67-8727

1967.07.26s/d

1967.07.27

Konferensi pers Menpen BM Diah di Istanasetelah rapat kerja pusat dan daerah. Tanggal26 - 27 Juli 1967

1

8781 Suasana konferensi pers. Tampak pejabat militer. 67-8997

1967.07.27 Rapat Kerja antar pusat dan daerah di IstanaNegara. Yang menghasilkan keputusan:Pembubaran KOTI dan PEPELDA, PantjaTunggal diganti dengan MUSPIDA(Musyawarah Pimpinan Daerah).

8782 Suasana raker. 67-8767 Juru potret:Anwar

8783 Para peserta raker (1). 67-87688784 Para peserta raker (2). 67-87698785 Para peserta raker dalam posisi berdiri ketika

dibacanya laporan dari para pimpinan daerah (1).67-8770

8786 Para peserta raker dalam posisi berdiri ketikadibacanya laporan dari para pimpinan daerah (2).

67-8771

8787 Menpen BM.Diah keluar dari ruangan raker. 67-87728788 Menpen BM.Diah memberikan konferensi pers (1). 67-8773

8789 Menpen BM.Diah memberikan konferensi pers (2). 67-8774

8790 Menpen BM.Diah memberikan konferensi pers (3). 67-8775

8791 Para peserta raker (3). 67-87768792 Para peserta raker (4). 67-87778793 Para pimpinan daerah berdiri ketika dibacanya

laporan oleh pimpinan daerah. Tampak GubernurDKI Jakarta Ali Sadikin.

67-8778

8794 Para peserta raker dalam posisi berdiri ketikadibacanya laporan dari para pimpinan daerah.

67-8780

8795 Para peserta raker dan pimpinan daerah dalamposisi berdiri ketika dibacanya laporan dari parapimpinan daerah di depan Jenderal Suharto danpara menteri Kabinet Ampera I. Tampak SriSultan HB IX dan Adam Malik dan Ketua DPRGR(1).

67-8781

8796 Jenderal Suharto beserta para menteri KabinetAmpera I dan Ketua DPRGR. Tampak Sri SultanHB IX dan Adam Malik.

67-8782

hal.555

Page 511: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8797 Pimpinan daerah yang didampingi oleh pimpinandaerah lain, sedang membacakan laporanpenyelenggaraan raker kepada Jenderal Suhartodan para menteri Kabinet Ampera I.

67-8783

8798 Pimpinan daerah yang didampingi oleh pimpinandaerah lain, sedang membacakan laporanpenyelenggaraan raker kepada Jenderal Suhartodan para menteri Kabinet Ampera I. Tampak SriSultan HB IX dan Adam Malik (2).

67-8784

8799 Pimpinan daerah yang didampingi oleh pimpinandaerah lain, sedang membacakan laporanpenyelenggaraan raker kepada Jenderal Suhartodan para menteri Kabinet Ampera I. Tampak SriSultan HB IX dan Adam Malik (3).

67-8785

8800 Pimpinan daerah yang didampingi oleh pimpinandaerah lain, sedang membacakan laporanpenyelenggaraan raker kepada Jenderal Suhartodan para menteri Kabinet Ampera I.

67-8786

8801 Suasana rehat pada raker. Tampak MenteriKeuangan Frans Seda dan Menpen BM.Diah.

67-8880 Juru potret:Anwar

8802 Para peserta raker dari kalangan militer danpimpinan daerah.

67-8881

8803 Pejabat Presiden, Jenderal Suharto, sedangberamah tamah dengan peserta raker darikalangan militer.

67-8882

8804 Para peserta rapat yang sedang rehat danmenikmati hidangan (1).

67-8883

8805 Para peserta rapat yang sedang rehat danmenikmati hidangan (2).

67-8884

8806 Peserta rapat sedang memperhatikanmateri/buku pedoman Kabinet Ampera RI.

67-8885

8807 Peserta rapat perwakilan daerah Sumatera Baratsedang berbincang santai dengan peserta rapatlainnya.

67-8887

8808 Peserta raker perwakilan dari daerah KalimantanTimur.

67-8888

8809 Peserta raker sedang menyematkan sesuatu dikemeja Jenderal Suharto.

67-8889

8810 Jenderal Suharto sedang berbincang santaidengan salah satu peserta raker ketika rehat.

67-8890

8811 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang (1).

67-8891

8812 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang. Tampak Menpen BM.Diah.

67-8892

8813 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang (2).

67-8893

8814 Para peserta raker sedang menyantap hidangansiang di ruang rapat.

67-8894

8815 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang (3).

67-8895

hal.555

Page 512: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8816 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang (4).

67-8896

8817 Para peserta sedang menyantap hidangan siangdi luar ruang rapat (1).

67-8897

8818 Para peserta sedang menyantap hidangan siangdi luar ruang rapat (2).

67-8898

8819 Para peserta raker sedang mengambil hidangansiang (5).

67-8900

1967.07.27 Perkara pengadilan Mahmilub terdakwaSudisman yang merupakan Sekretaris DewanHarian Politik dan biro CCDKI dalamketerlibatan dalam peristiwa G 30 S di gedungBappenas, Taman Suropati I, Jakarta. Tanggal5 - 27 Juli 1967

8820 Terdakwa Sudisman sedang mendengarkankeputusan vonis terhadap dirinya (1).

67-8787 Juru potret:Hariono

8821 Terdakwa Sudisman sedang mendengarkankeputusan vonis terhadap dirinya (2).

67-8789

8822 Dewan hakim sedang membacakan keptusanvonis terhadap terdakwa Sudisman (1).

67-8791

8823 Petugas publikasi dan dokumentasi dari TelevisiRI sedang merekam jalannya sidang.

67-8792

8824 Dewan hakim sedang membacakan keptusanvonis terhadap terdakwa Sudisman (2).

67-8793

8825 Terdakwa Sudisman sedang mendengarkankeputusan vonis terhadap dirinya (3).

67-8795

8826 Terdakwa Sudisman sedang mendengarkanvonis hakim pada sidang Mahmilub perkara G 30S PKI.

67-8816

8827 Para dewan Hakim pada sidang MahmilubPerkara G 30 S PKI dengan terdakwa Sudisman.

67-8817

8828 Terdakwa Sudisman yang baru saja menerimavonis hukuman mati sedang didampingi oleh duapolisi militer.

67-8821

1967.07.27 Konferensi pers oleh Misi Muhibah dankerjasama ekonomi Korea Selatan di HotelIndonesia, Jl. Thamrin. Misi terdiri daridelapan orang. Ketua: Mr. Dong Wha Lee

10 Juru potret:Moedijanto

8829 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee sedangmemberikan penjelasan yang didampingi olehpihak penyelenggara (1).

67-8755

8830 Suasana konferensi pers. Tampak Mr. Dong WhaLee (1).

67-8756

8831 Para wartawan dalam acara konferensi pers. 67-87578832 Suasana konferensi pers. Tampak Mr. Dong Wha

Lee (2).67-8759

8833 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee sedangmemberikan penjelasan yang didampingi olehpihak penyelenggara (2).

67-8760

hal.555

Page 513: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8834 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee sedangmemberikan penjelasan yang didampingi olehpihak penyelenggara (3).

67-8761

8835 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee sedangmemberikan penjelasan.

67-8762

8836 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee bersamadengan salah satu pihak penyelenggara.

67-8763

8837 Ketua Misi Muhibah dan Kerjasama EkonomiKorea Selatan, Mr.Dong Wha Lee bersamadengan pihak penyelenggara.

67-8764

8838 Salah satu pihak penyelenggara acara. 67-87651967.07.27 Penandatanganan Letter of Intent antara

Republik Indonesia dengan Ocean MinningIncorporation di Departemen Pertambangan,Jl. Menteng Raya No. 3

11 Juru potret:Moesa D

8839 Perwakilan dari Ocean Mining Incorporationberjabat tangan Menteri Pertambangan RepublikIndonesia, Ir. Slamet Bratanata.

67-8796

8840 Suasana penandatanganan LOI. Tampak MenteriPertambangan, Ir. Slamet Bratanata (1).

67-8797

8841 Perwakilan dari Ocean Mining Incorporationdalam acara penandatanganan LOI denganRepublik Indonesia.

67-8798

8842 Suasana penandatanganan LOI. Tampak MenteriPertambangan, Ir. Slamet Bratanata (2).

67-8799

8843 Penandatanganan LOI oleh perwakilan dariOcean Mining Incorporation.

67-8800

8844 Para pejabat dan undangan yang mengikutijalannya acara.

67-8801

8845 Penandatanganan LOI oleh Pemerintah RepublikIndonesia.

67-8802

8846 Suasana jalannya acara penandatanganan LOI. 67-8803

8847 Para pejabat dan undangan sedangmendengarkan arahan dari pihak penyelenggara.

67-8804

8848 Perwakilan dari Ocean Mining Incorporationsedang mendengarkan arahan dari pihakpenyelenggara.

67-8805

8849 Para pejabat dan undangan sedangmendengarkan arahan dari pihak penyelenggara.

67-8806

1967.07.27 Serah Terima Pangla Kostrad dan Pus PassusRPKAD

1

8850 Iring-iringan mobil perwira TNI AD disambutkendaraan lapis baja dalam acara serah terimaPangla Kostrad dan Pus Passus RPKAD.

67-4561

1967.07.29 Konferensi pers oleh Menpen BM. Diah diTVRI Senayan.

6

hal.555

Page 514: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8851 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanpenjelasan, didampingi oleh para pejabat. (1)

67-8904

8852 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanpenjelasan, didampingi oleh para pejabat. (2)

67-8906

8853 Suasana konferensi pers. Tampak BM. Diah. (1) 67-8907

8854 Suasana konferensi pers. Tampak BM. Diah. (2) 67-8908

8855 Menteri Penerangan, BM. Diah memberikanpenjelasan, didampingi oleh para pejabat. (3)

67-8910

1967,08 Bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok,Jakarta

67-9209 1

8856 Kesibukan bongkar muat peti kemas diPelabuhan Tanjung Priok. Tampak para petugasdan kuli angkut.

67-9209

1967.08.01 Konferensi pers oleh Menpen BM Diah di TVRISenayan

10

8857 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan penjelasan, didampingi oleh parapejabat. (1)

67-8860

8858 Para wartawan mencatat penjelasan dari MenteriPenerangan, BM. Diah.

67-8861

8859 Suasana konferensi pers. Tampak MenteriPenerangan, BM. Diah.

67-8862

8860 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan penjelasan, didampingi oleh parapejabat. (2)

67-8863

8861 Salah seorang pejabat militer sedangmemberikan penjelasan. (1)

67-8864

8862 Salah seorang pejabat militer sedangmemberikan penjelasan. (2)

67-8865

8863 Salah seorang pejabat militer sedangmemberikan penjelasan. (3)

67-8866

8864 Salah seorang pejabat militer sedangmemberikan penjelasan. (4)

67-8867

8865 Salah seorang pejabat militer sedangmemberikan penjelasan. (5)

67-8868

8866 Menteri Penerangan, BM. Diah sedangmemberikan penjelasan, didampingi oleh parapejabat. (3)

67-8869

1967.08.03 Kunjungan Menpen BM Diah ke PFN diPolonia (Jakarta) dan percetakan negara(gang Tengah) atau Jl. Percetakan Negara

28

8867 Kunjungan Menteri Penerangan, BM. Diah yangdidampingi oleh pejabat.

67-8954

8868 Menteri Penerangan, BM. Diah diberikanpenjelasan oleh seorang pejabat.

67-8955

8869 Menteri Penerangan, BM. Diah melihat-lihatruang penyimpanan dokumen, didampingi olehpara pegawai. (1)

67-8956

8870 Menteri Penerangan, BM. Diah melihat-lihatruang penyimpanan dokumen, didampingi olehpara pegawai. (2)

67-8957

hal.555

Page 515: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8871 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang melihatmesin proyektor film.

67-8958

8872 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang meninjauruang penyimpanan rol film.

67-8959

8873 Menteri Penerangan, BM. Diah, diberi penjelasanoleh staf terkait mesin proyektor film yang ada. (1)

67-8960

8874 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang meninjaumesin proyektor film dari dekat.

67-8961

8875 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang melihatmesin proyektor film didampingi para staf PFN.

67-8962

8876 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang melihatmesin yang ada di PFN.

67-8963

8877 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedang melihatperalatan yang ada di PFN.

67-8964

8878 Menteri Penerangan, BM. Diah, diberi penjelasanoleh staf terkait mesin proyektor film yang ada. (2)

67-8965

8879 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedangmendengarkan penjelasan dari seorang stafdalam sebuah pertemuan.

67-8966

8880 Menteri Penerangan, BM. Diah, meninjau kantorPercetakan Negara Jakarta.

67-8967

8881 Menteri Penerangan, BM. Diah, diberi penjelasanoleh staf di Percetakan Negara Jakarta.

67-8968

8882 Menteri Penerangan, BM. Diah, mendengarkanpenjelasan salah seorang staf PercetakanNegara Jakarta.

67-8969

8883 Menteri Penerangan, BM. Diah, mendengarkanpenjelasan salah seorang staf PercetakanNegara Jakarta sambil menelusuri arealperkantoran.

67-8970

8884 Menteri Penerangan, BM. Diah, mendengarkanpenjelasan salah seorang staf PercetakanNegara Jakarta sambil melihat hasil cetakan. (1)

67-8971

8885 Menteri Penerangan, BM. Diah, mendengarkanpenjelasan salah seorang staf PercetakanNegara Jakarta sambil melihat hasil cetakan. (2)

67-8972

8886 Menteri Penerangan, BM. Diah, mendengarkanpenjelasan salah seorang staf PercetakanNegara Jakarta sambil melihat hasil cetakan. (3)

67-8973

8887 Menteri Penerangan, BM. Diah, berbincang-bincang dengan para staf dan pejabat militer. (1)

67-8974

8888 Menteri Penerangan, BM. Diah, berbincang-bincang dengan para staf dan pejabat militer. (2)

67-8975

8889 Menteri Penerangan, BM. Diah, berbincang-bincang dengan para staf dan pejabat militer. (3)

67-8976

hal.555

Page 516: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8890 Menteri Penerangan, BM. Diah, beserta staf danpejabat militer menyusuri areal sekitarperkantoran

67-8977

8891 Menteri Penerangan, BM Diah, beserta stafmeninjau salah satu ruang mesin. (1)

67-8978

8892 Menteri Penerangan, BM Diah, beserta stafmeninjau salah satu ruang mesin. (2)

67-8979

8893 Menteri Penerangan, BM Diah, beserta stafmeninjau salah satu ruang mesin. (3)

67-8980

8894 Menteri Penerangan, BM. Diah, sedangmendengarkan penjelasan dari seorang staf didalam ruang mesin.

67-8981

1967.08.08 Menteri Penerangan BM Diah menerima wakildari Perusahaan Philips di Jalan Kebon SirihNo. 76, Jakarta.

4

8895 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganwakil dari Perusahaan Philips di ruang tamu diJalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta (1)

67-9307

8896 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganwakil dari Perusahaan Philips di ruang tamu diJalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta (2)

67-9308

8897 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganwakil dari Perusahaan Philips di ruang tamu diJalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta (3)

67-9309

8898 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganwakil dari Perusahaan Philips di ruang tamu diJalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta (4)

67-9310

1967.08.09 Pameran Alat-alat Perfilman di Senen, Jakartadalam rangka Pekan Apresiasi Film Nasional.

8899 Menteri Penerangan BM Diah akan meresmikanPameran Alat-alat Perfilman denganmenggunting pita di Senen , Jakarta Nasional.

67-10131

8900 Menteri Penerangan BM Diah di lokasi PameranAlat-alat Perfilman di Senen, Jakarta

67-10140

1967.08.09 Kunjungan Menteri Penerangan BM Diah kePercetakan Gita Karya (G. Kolff) diPecenongan, Jakarta dan Percetakan DayaUpaya (ex- de Unie) di Jalan Hayam Wuruk,Jakarta.

28

8901 Menteri Penerangan BM Diah melakukanpertemuan dengan pemimpin dan para karyawansebuah percetakan di Jakarta. Tampak darikejauhan, seseorang sedang memberikansambutan.

67-9342

8902 Tampak dekat, seseorang sedang memberikansambutan pada pertemuan dengan MenteriPenerangan BM Diah.

67-9343

hal.555

Page 517: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8903 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin dan para karyawan percetakan,meninjau ruangan sebuah percetakan di Jakarta(1).

67-9344

8904 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin dan para karyawan percetakan,meninjau ruangan sebuah percetakan di Jakarta(2).

67-9345

8905 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin dan para karyawan percetakan,meninjau ruangan sebuah percetakan di Jakarta(3).

67-9346

8906 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganpemimpin percetakan di sebuah ruanganpercetakan di Jakarta.

67-9347

8907 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau ruangan sebuahpercetakan di Jakarta.

67-9348

8908 Menteri Penerangan BM Diah mengamati prosespercetakan di sebuah percetakan di Jakarta.

67-9349

8909 Menteri Penerangan BM Diah berbicara padasuatu pertemuan dengan pemimpin, rombongandan para karyawan percetakan, di sebuahpercetakan di Jakarta.

67-9350

8910 Menteri Penerangan BM Diah mendengarkanpenjelasan pemimpin sebuah percetakanmengenai proses percetakan.

67-9351

8911 Menteri Penerangan BM Diah sedang mengamatikertas hasil percetakan.

67-9353

8912 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau mesin percetakan disebuah percetakan di Jakarta.

67-9354

8913 Menteri Penerangan BM Diah pada suatupertemuan dengan pemimpin, rombongan danpara karyawan percetakan di sebuah percetakandi Jakarta (1).

67-9355

8914 Menteri Penerangan BM Diah pada suatupertemuan dengan pemimpin, rombongan danpara karyawan percetakan di sebuah percetakandi Jakarta (2).

67-9356

8915 Menteri Penerangan BM Diah pada suatupertemuan dengan pemimpin, rombongan danpara karyawan percetakan di ruangan lain (1).

67-9357

8916 Menteri Penerangan BM Diah pada suatupertemuan dengan pemimpin, rombongan danpara karyawan percetakan di ruangan lain (2).

67-9358

8917 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau proses penjilidan hasilpercetakan di sebuah percetakan di Jakarta.

67-9359

hal.555

Page 518: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8918 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati pengepresan buku-bukuyang telah dijilid dengan alat press di sebuahpercetakan di Jakarta.

67-9360

8919 Para karyawati percetakan sedang mengaturkertas-kertas hasil percetakan.

67-9361

8920 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati proses percetakan disebuah percetakan di Jakarta.

67-9362

8921 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau salah satu ruangan disebuah percetakan di Jakarta (1)

67-9363

8922 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau salah satu ruangan disebuah percetakan di Jakarta (2)

67-9364

8923 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, meninjau salah satu ruangan disebuah percetakan di Jakarta (3)

67-9365

8924 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati buku-buku cetakan disebuah percetakan di Jakarta.

67-9366

8925 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati hasil cetakan pamflet disebuah percetakan di Jakarta (1).

67-9367

8926 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati hasil cetakan pamflet disebuah percetakan di Jakarta (2).

67-9368

8927 Menteri Penerangan BM Diah didampingipemimpin, rombongan dan para karyawanpercetakan, mengamati hasil cetakan poster disebuah percetakan di Jakarta.

67-9369

1967.08.09s/d

1967.08.16

Pekan Apresiasi Film Nasional tanggal 9-16Agustus 1967 di Senen, Jakarta.

8928 Menteri Penerangan BM Diah meninjau alat-alatperfilman yang dipamerkan di Senen, Jakarta.

67-9880

8929 Menteri Penerangan BM Diah membaca naskahyang dipamerkan di Senen, Jakarta.

67-9881

8930 Menteri Penerangan BM Diah mengamati alatpemutar film yang dipamerkan di Senen, Jakarta.

67-9882

8931 Menteri Penerangan BM Diah mendengarkanpenjelasan seorang penjaga pameran mengenaialat pemutar film yang dipamerkan di Senen,Jakarta.

67-9883

hal.555

Page 519: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8932 Suasana diskusi Menlu Pakistan SyarifuddinPirzada dan Menteri Perdagangan Mayjen Asharidi Deperdag, Tanah Abang, Jakarta.

67-3988

8933 Menteri Penerangan BM Diah mengamati salahsatu alat yang dipamerkan di Senen, Jakarta.

67-9885

8934 Menteri Penerangan BM Diah dan rombongan,berjalan di area pameran di Senen, Jakarta.

67-9886

8935 Menteri Penerangan BM Diah mendengarkanpenjelasan seorang penjaga pameran mengenaikamera film yang dipamerkan di Senen, Jakarta.

67-9888

8936 Menteri Penerangan BM Diah mengamatiguntingan-guntingan koran yang ditempel didinding pameran di Senen, Jakarta.

67-9889

1967.08.09-16

Pekan Apresiasi Film Nasional tanggal 9-16Agustus 1967 di Hotel Indonesia , Jakarta.

8937 Seorang wanita sedang menyematkan bungapada pakaian seorang wanita pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-9890

8938 Seorang wanita sedang menyematkan bungapada pakaian seorang wanita pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-9891

8939 Seorang wanita sedang menyematkan bungapada pakaian seorang pria pada Pekan ApresiasiFilm Nasional di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-9892

8940 Seorang wanita sedang menyematkan bungapada pakaian seorang pria pada Pekan ApresiasiFilm Nasional di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-9893

8941 Seorang wanita sedang menyematkan bungapada pakaian seorang pria berseragam militerAngkatan Darat pada Pekan Apresiasi FilmNasional di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-9894

8942 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-9895

8943 Penyanyi wanita menyanyi diiringi grup musikpada Pekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta. Pada tirai panggungbertuliskan: " Pekan apresiasi film nasional 9 - 16Agustus 1957; Djakarta; Festival Film ke III.

67-9896

8944 Penyanyi pria menyanyi diiringi grup musik padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta. Pada tirai panggungbertuliskan: " Pekan apresiasi film nasional 9 - 16Agustus 1957; Djakarta; Festival Film ke III.

67-9897

hal.555

Page 520: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

8945 Tampak dekat pemain gitar grup musik yangmengiringi seorang penyanyi wanita di depanpanggung pertunjukan. Pada tirai panggungbertuliskan: " Pekan apresiasi film nasional 9 - 16Agustus 1957; Djakarta; Festival Film ke III.

67-9899

8946 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta, tampak dari kejauhan.

67-9903

8947 Menteri Penerangan BM Diah memberikansambutan didampingi Tengku Hamidi padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta. Pada tirai panggungbertuliskan: " Pekan apresiasi film nasional 9 - 16Agustus 1957; Djakarta; Festival Film ke III.

67-9904

8948 Tampak jauh seorang pria memberikan sambutanpada Pekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta. Pada tirai panggungbertuliskan: " Pekan apresiasi film nasional 9 - 16Agustus 1957; Djakarta; Festival Film ke III.

67-9905

8949 Tampak dekat seorang pria memberikansambutan didampingi Tengku Hamidi padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta.

67-9906

8950 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-9907

8951 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta, dari sisi yang lain.

67-9908

8952 Seorang pria memberikan sambutan didampingiTengku Hamidi pada Pekan Apresiasi FilmNasional di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-9909

8953 Tampak dekat, seorang pria memberikansambutan didampingi Tengku Hamidi padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta.

67-9910

8954 Tengku Hamidi memberikan sambutan padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta.

67-9911

8955 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Hotel Indonesia,Jakarta.

67-9912

8956 Seseorang menyanyi diiringi musik dari grupmusik pada Pekan Apresiasi Film Nasional diHotel Indonesia, Jakarta.

67-9913

8957 Menteri Penerangan BM Diah beramah tamahdengan para peserta dan tamu undangan padaPekan Apresiasi Film Nasional di HotelIndonesia, Jakarta.

67-9914

hal.555

Page 521: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.08.10 Pelantikan Deputi dan Sekretaris Bappenas diMarkas Besar 15. Tampak enam orang pejabatyang akan dilantik. Pelantikan Deputi danSekretaris Bappenas di Markas Besar 15.

1

8958 Pelantikan Deputi dan Sekretaris Bappenas diMarkas Besar 15. Tampak enam orang pejabatyang akan dilantik.

67-9431

1967.08.10 Rapat Presidium di Jalan Medan MerdekaBarat No. 15, Jakarta

3

8959 Tampak dari kiri ke kanan: Sri Sultan HamengkuBuwono IX, Menteri Luar Negeri Adam Malik, danPresiden Soeharto di ruang rapat (1).

67-9436

8960 Tampak dari kiri ke kanan: Sri Sultan HamengkuBuwono IX, Menteri Luar Negeri Adam Malik, danPresiden Soeharto di ruang rapat (2).

67-9437

8961 Menteri Luar Negeri Adam Malik, PresidenSoeharto, dan para peserta rapat lainnya di ruangrapat.

67-9438

1967.08.15 Pekan Apresiasi Film Nasional di BioskopMega Ria, Pegangsaan, Jakarta.

8962 Tengku Hamidi sedang memberikan sambutanpada Pekan Apresiasi Film Nasional di Megaria,Pegangsaan, Jakarta.

67-9915

8963 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Bioskop Mega Ria,Pegangsaan, Jakarta.

67-9916

8964 Para tamu undangan yang hadir pada PekanApresiasi Film Nasional di Bioskop Mega Ria,Pegangsaan, Jakarta.

67-9917

8965 Tengku Hamidi sedang memberikan sambutanpada Pekan Apresiasi Film Nasional di Megaria,Pegangsaan, Jakarta.

67-9918

8966 Seorang wanita sedang memberikan sambutanpada Pekan Apresiasi Film Nasional di Megaria,Pegangsaan, Jakarta. Tampak Tengku Hamidiberdiri di samping kanannya.

67-9919

8967 Seorang wanita lainnya sedang memberikansambutan pada Pekan Apresiasi Film Nasional diMegaria, Pegangsaan, Jakarta. Tampak TengkuHamidi berdiri di samping kanannya dan seorangwanita di samping kirinya.

67-9920

8968 Tampak jauh Tengku Hamidi sedangmemberikan sambutan pada Pekan ApresiasiFilm Nasional di Megaria, Pegangsaan, Jakarta.

67-9921

8969 Tampak dekat Tengku Hamidi sedangmemberikan sambutan pada Pekan ApresiasiFilm Nasional di Megaria, Pegangsaan, Jakarta.Tampak seorang wanita berdiri di belakangnya.

67-9922

hal.555

Page 522: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.08.16 Pelantikan Pengurus Apresiasi Film Nasionaldi Jalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta

4

8970 Tampak depan para peserta pelantikan berbarisdi dalam sebuah ruangan.

67-9762

8971 Para peserta pelantikan berbaris di dalam sebuahruangan tampak dari sudut yang lain.

67-9763

8972 Menteri Penerangan BM Diah memberikansambutan pada Acara Pelantikan PengurusApresiasi Film Nasional.

67-9764

8973 Para peserta Pelantikan Pengurus Apresiasi FilmNasional berbaris di dalam sebuah ruangan danmenyimak sambutan dari Menteri PeneranganBM Diah.

67-9765

1967.08.16 Pelantikan Pengurus Apresiasi Film Nasionaldi Jalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta

5

8974 Menteri Penerangan BM Diah menyalamiseseorang di ruang pelantikan.

67-9797

8975 Menteri Penerangan BM Diah memberikansambutan pada Acara Pelantikan PengurusApresiasi Film Nasional (1).

67-9798

8976 Ramah tamah para peserta pelantikan seusaiAcara Pelantikan Pengurus Apresiasi FilmNasional.

67-9799

8977 Menteri Penerangan BM Diah memberikansambutan pada Acara Pelantikan PengurusApresiasi Film Nasional (2).

67-97800

8978 Para peserta pelantikan berjabat tangan seusaiAcara Pelantikan Pengurus Apresiasi FilmNasional.

67-97801

1967.08.16 Pelantikan Pengurus Apresiasi Film Nasionaldi Jakarta.

9

8979 Tiga orang insan perfilman Indonesia di DeppenNo. 7. Artis Bing Slamet (berkacamata) dudukpaling kiri.

67-9993

8980 Tiga orang insan perfilman Indonesia duduk disebuah ruangan di Deppen No. 7.

67-9996

8981 Dua orang insan perfilman Indonesia duduk disebuah ruangan di Deppen No. 7.

67-9997

8982 Tiga orang insan perfilman Indonesia duduk disebuah ruangan di Deppen No. 7.

67-9998

8983 Tiga orang tokoh perfilman nasional. [NazirPamuntjak berdiri paling tengah.].

67-10016

8984 Sekretaris Jenderal Departemen PeneranganBrigjen Sunarjo sedang berbincang dengan Prof.Dr. Holzman di sebuah ruangan

67-14069

8985 Tampak dekat seorang pengurus Sdr. WidyaPanitia Apresiasi Film Nasional (PAFN).

67-10018

8986 Tampak dekat seorang pengurus PanitiaApresiasi Film Nasional (PAFN).

67-10019

8987 Tampak dekat seorang pengurus PanitiaApresiasi Film Nasional (PAFN).

67-10021

hal.555

Page 523: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.08.16 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin menerimatamu-tamunya di kediaman beliau di JalanBorobudur 2, Jakarta.

8988 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin menerima tamu-tamunya di kediaman beliau di Jalan Borobudur2, Jakarta.

67-9999

8989 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangberbicara kepada tamu-tamunya di kediamanbeliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta. Tampakempat orang tamu menghadap beliau

67-1000

8990 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangberbicara kepada tamu-tamunya di kediamanbeliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta. Tampak darisisi yang lain, empat orang tamu menghadapbeliau

67-1001

8991 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangmendengarkan tamu-tamunya di kediaman beliaudi Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1002

8992 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangmendengarkan salah seorang tamunya dikediaman beliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1003

8993 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangmendengarkan salah seorang tamunya dikediaman beliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta.Tampak enam orang tamu menghadap beliau.

67-1004

8994 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangmendengarkan salah seorang tamunya dikediaman beliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1005

8995 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedangberbicara kepada tamu-tamunya di kediamanbeliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1006

8996 Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin sedang berjabattangan dengan seorang tamunya di kediamanbeliau di Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1007

8997 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang beramah tamahdengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin di Jalan Borobudur 2, Jakarta.

67-1008

8998 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang berbicaradengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin (1)

67-1009

8999 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang berbicaradengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin (2)

67-10010

hal.555

Page 524: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9000 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang berbicaradengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin (3)

67-10011

9001 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang berbicaradengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin (3)

67-10012

9002 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH sedang berbicaradengan tamu-tamu Gubernur DKI Jakarta AliSadikin (4)

67-10013

9003 Pangak/Komdak Metro Jaya Mayjend Polisi Drs.Soebroto Brotodirdjo SH bersalam dengan salahseorang Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin.

67-10014

1967.08.16 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard yang memimpin rombongan dariPerancis untuk menghadiri peresmian WadukDjatiluhur pada tanggal 26 Agustus 1967.

1

9004 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard di suatu ruangan.

67-9446

1967.08.16 Pidato Kenegaraan Presiden JenderalSoeharto pada Sidang DPR-GR dalam rangkaPeringatan 17 Agustus 1967 (HUT RI ke XXII)di Senayan, Jakarta.

7

9005 Pidato Kenegaraan yang disampaikan PresidenSoeharto pada Sidang DPR-GR di Senayan,Jakarta. Tampak duduk di belakang beliau, KetuaMPRS Jenderal AH Nasution.

67-9472

9006 Pidato Kenegaraan yang disampaikan PresidenSoeharto pada Sidang DPR-GR di Senayan,Jakarta. Tampak duduk di belakang beliau, KetuaMPRS Jenderal AH Nasution.

67-9472

9007 Suasana pada Pidato Kenegaraan PresidenSoeharto pada Sidang DPR-GR di Senayan,Jakarta.

67-9473

9008 Pidato Kenegaraan yang disampaikan PresidenSoeharto pada Sidang DPR-GR di Senayan,Jakarta.

67-9474

9009 Tamu-tamu asing yang hadir pada PidatoKenegaraan Presiden Soeharto pada SidangDPR-GR di Senayan, Jakarta.

67-9475

9010 Menteri Luar Negeri Adam Malik duduk di antarapara hadirin pada pada Pidato KenegaraanPresiden Soeharto pada Sidang DPR-GR diSenayan, Jakarta.

67-9479

9011 Pidato Kenegaraan yang disampaikan PresidenSoeharto pada Sidang DPR-GR di Senayan,Jakarta.

67-9559

hal.555

Page 525: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9012 Tampak bendera merah putih dan mobil-mobilberderet terpakir di suatu lapangan. PeringatanHUT RI ke XXII pada tanggal 17 Agustus 1967 diJakarta

67-9563

1967.08.17 Upacara Penurunan Bendera Pusaka dalamrangka Peringatan HUT RI ke XXII di IstanaMerdeka, Jakarta.

11

9013 Para peserta upacara berjalan menuju tempatupacara.

67-9569

9014 Masyarakat berdiri di Lapangan Monas, Jakarta.Tampak spanduk bertuliskan: "IDEOLOGIPROKLAMASI 17 AGUSTUS 1945BERLANDASKAN PANTJASILA"

67-9570

9015 Jalan raya di samping Lapangan Monas, Jakarta. 67-9571

9016 Pasukan pengibar bendera pusaka di kawalpasukan militer, berbaris menuju lapanganupacara.

67-9572

9017 Upacara penurunan Bendera Pusaka di lapanganupacara di Istana Merdeka, Jakarta.

67-9573

9018 Inspektur upacara menerima Bendera Pusakadari salah satu anggota pasukan pengibarbendera.

67-9577

9019 Komandan upacara pada upacara penurunanbendera pusaka.

67-9579

1967.08.17 Upacara Peringatan HUT RI ke XXII di IstanaMerdeka, Jakarta.

9020 Pasukan militer, berbaris di lapangan upacara. 67-9609

9021 Para peserta upacara duduk di tempat yang telahdisediakan.

67-9612

9022 Para pejabat militer didampingi para isteri yangmenjadi peserta upacara.

67-9613

9023 Sebagian tamu undangan yang hadir dalamupacara peringatan HUT RI di Istana Merdekatersebut.

67-9619

9024 Para tamu undangan yang hadir dalam upacaraperingatan HUT RI di Istana Merdeka tersebut.

67-9621

9025 Para pejabat tinggi negara beserta istri duduk dibarisan khusus.

67-9622

9026 Persiapan presiden Soeharto sebelummemberikan sambutan pada Upacara HUT RI ke-22 di halaman Istana Merdeka, Jakarta.

67-9623

9027 Presiden Soeharto bersiap-siap untukmemberikan sambutan pada Upacara HUT RI ke-22 di halaman Istana Merdeka, Jakarta. TampakNy. Tien Soeharto berdiri di belakang beliau.

67-9624

9028 Para peserta upacara berdiri untuk mengikutiprosesi upacara.

67-9626

9029 Pasukan pengibar bendera pusaka di kawalpasukan militer, berjalan berbaris menuju tempatpengibaran bendera di lapangan upacara.

67-9627

hal.555

Page 526: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9030 Pasukan pengibar bendera pusaka di kawalpasukan militer, berbaris dan bersiap-siap ketempat pengibaran bendera di lapangan upacara.

67-9628

9031 Proses pengibaran bendera pusaka. TampakPasukan pengibar bendera pusaka mengibarkanbendera pusaka di lapangan upacara.

67-9630

9032 Bendera pusaka berkibar di ujung tiang bendera.Pasukan pengibar bendera mengikat tali padatiang bendera.

67-9632

9033 Seseorang berseragam militer sedangmemberikan sambutan pada Upacara HUT RI ke-22 di halaman Istana Merdeka, Jakarta. TampakPresiden Soeharto berdiri di sebelah kanannya.

67-9638

9034 Seseorang sedang memberikan sambutantersebut telah selesai memberikan sambutan danbersiap meninggalkan podium.

67-9640

9035 Seseorang yang mengenakan jas dan berpecisedang memberikan sambutan pada UpacaraHUT RI ke-22 di halaman Istana Merdeka,Jakarta. Tampak Presiden Soeharto berdiri disebelah kanannya.

67-9642

9036 Pasukan pengibar bendera pusaka di kawalpasukan militer, bersiap-siap meninggalkantempat pengibaran bendera di lapangan upacara.

67-9647

9037 Tampak dekat pasukan pengibar bendera pusakadi kawal pasukan militer, bersiap-siapmeninggalkan tempat pengibaran bendera dilapangan upacara (1).

67-9652

9038 Tampak dekat pasukan pengibar bendera pusakadi kawal pasukan militer, bersiap-siapmeninggalkan tempat pengibaran bendera dilapangan upacara (2).

67-9653

9039 Tampak dekat pasukan pengibar bendera pusakadi kawal pasukan militer, bersiap-siapmeninggalkan tempat pengibaran bendera dilapangan upacara (3).

67-9655

9040 Tampak dekat pasukan pengibar bendera pusakamengibarkan bendera pusaka sebelummenaikkan bendera.

67-9657

9041 Anak-anak dan orang-orang dewasa berdiri disamping lapangan upacara.

67-9660

9042 Para pejabat militer didampingi para isteri yangmenjadi peserta upacara duduk di kursi pesertaupacara .

67-9669

9043 Para peserta upacara berdiri untukmengheningkan cipta.

67-9673

1967.08.18 Acara Gerakan Pramuka di Istana Merdeka,Jakarta.

hal.555

Page 527: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9044 Presiden Soeharto berjalan di depan barisanpramuka pada Acara Gerakan Pramuka di IstanaMerdeka, Jakarta. Presiden Soeharto menghadiriapel besar Gerakan Pramuka di Istana Merdeka,Jakarta.

67-9702

1967.08.23 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967. Rombongan berjumlah sekitar80 orang (10 orang wartawan dan 50 orangpengusaha).

9045 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf dan para penyambut MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichardbeserta rombongan bersiap- siap menyambutmereka di Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-10052

9046 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard berjabat tangan dengan MenteriPerindustrian Dasar, Ringan dan Tenaga M.Yusuf di Bandara Kemayoran, Jakarta.

67-10053

9047 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard bersama Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf, berjalanmeninggalkan Bandara Kemayoran , Jakarta (1).

67-10055

9048 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard bersama Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf, berjalanmeninggalkan Bandara Kemayoran , Jakarta (2).

67-10056

9049 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard berjabat tangan dengan seorangpetinggi Angkatan Darat Indonesia yangmenyambutnya di Bandara Kemayoran , Jakarta.

67-10057

9050 Ny. Olivier R. Guichard berjabat tangan denganseorang penyambutnya di Jakarta. TampakMenteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard berdiri di sebelah kirinya.

67-10058

9051 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard berbicara dengan Menteri PerindustrianDasar, Ringan dan Tenaga M. Yusuf di Jakarta.

67-10060

9052 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard sedang beramah tamah danberbicara.

67-10062

1967.08.24 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967.

9053 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard sedang berbicara di suaturuangan.

67-10077

hal.555

Page 528: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9054 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard beserta rombongan, MenteriPerindustrian Dasar, Ringan dan Tenaga M.Yusuf dan para pejabat lainnya sedang dudukbersama di suatu ruangan.

67-10078

9055 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard dan para pejabat Indonesiabersama istri-istri mereka sedang beramah tamahdi Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10085

9056 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf berbicara dengan Menteri Luar NegeriAdam Malik sedang beramah tamah di HotelIndonesia, Jakarta.

67-10086

9057 Para pejabat Indonesia sedang beramah tamahdi Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10089

9058 Para pejabat Indonesia sedang beramah tamahdi Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10090

9059 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf didampingi Ny. M. Yusuf berbicaradengan salah satu pejabat Indonesia di HotelIndonesia, Jakarta.

67-10091

9060 Ny. M.Yusuf sedang berbicara dengan istri-istripara pejabat Indonesia.

67-10093

9061 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf pejabat Indonesia lainnya di HotelIndonesia, Jakarta.

67-10094

9062 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard dan para pejabat Indonesiabersama istri-istri mereka sedang beramah tamahdi Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10095

1967.08.24 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967.

9063 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan berada di kediamanAdam Malik di Jakarta.

67-10096

9064 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan Indonesia menghadapMenteri Luar Negeri Adam Malik di kediamannya,Jakarta (1).

67-10097

9065 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan Indonesia menghadapMenteri Luar Negeri Adam Malik di kediamannya,Jakarta (2).

67-10098

9066 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf berjabat tangan dengan salah satu tamuasing di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10099

9067 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard berjabat tangan dengan pejabatIndonesia. Tampak Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf berdiri sebelahkirinya di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10101

hal.555

Page 529: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9068 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard beramah tamah dengan pejabat-pejabatIndonesia di Hotel Indonesia, Jakarta. Tampakhadir Menteri Perindustrian Dasar, Ringan danTenaga M. Yusuf dan Ny. M. Yusuf dan MenteriLuar Negeri Adam Malik.

67-10103

9069 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganseseorang di Hotel Indonesia, Jakarta.

67-10106

9070 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard memasuki Gedung DPR GR diSenayan, Jakarta.

67-10107

9071 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard menanda tangani buku tamu di GedungDPR GR di Senayan, Jakarta.

67-10108

9072 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tamu-tamu asing lainnya dudukbersama di suatu ruangan di Gedung DPR GR diSenayan, Jakarta.

67-10109

9073 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di kediaman Menteri LuarNegeri Adam Malik, Jakarta. MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichard danrombongan berada di kediaman Adam Malik diJakarta.

67-10112

9074 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tamu-tamu asing lainnya dudukbersama di suatu ruangan di Gedung DPR GR diSenayan, Jakarta. Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard dan rombongan berada diDPR-GR di Senayan, Jakarta.

67-10113

9075 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tamu-tamu asing lainnya berjalanmeninggalkan di suatu ruangan di Gedung DPRGR di Senayan, Jakarta.

67-10114

1967.08.24 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967.

9076 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tamu-tamu asing lainnya di kediamanMenteri Luar Negeri Adam Malik. MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichard danrombongan berada di kediaman Menteri LuarNegeri Adam Malik di Jakarta

67-10118

9077 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tampak berjabat tangan denganseorang pejabat Indonesia dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10119

9078 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tampak berjabat tangan denganseorang pejabat Indonesia dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10120

hal.555

Page 530: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9079 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tampak berjabat tangan denganseorang pejabat Indonesia dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10121

9080 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tampak berjabat tangan dengan Ny.Nelly Adam Malik dalam acara resepsi di HotelIndonesia, Jakarta. Tampak pula Menteri LuarNegeri Adam Malik.

67-10122

9081 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard tampak beramah tamah dengan parapejabat Indonesia dalam acara resepsi di HotelIndonesia, Jakarta.

67-10123

9082 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10124

9083 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10125

9084 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10126

9085 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10127

9086 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10128

9087 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard beramah tamah dengan tamu-tamuundangan dalam acara resepsi di HotelIndonesia, Jakarta. Tampak Hadir MenteriPerindustrian Dasar, Ringan dan Tenaga M.Yusuf dan Sri Sultan Hamengku Buwono IX.

67-10129

9088 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan beramah tamahdengan tamu undangan dalam acara resepsi diHotel Indonesia, Jakarta.

67-10130

1967.08.25 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967.

9089 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard, Menteri Utama Ekonomi dan KeuanganSri Sultan Hamengku Buwono IX, dan rombonganmemasuki suatu ruangan.

67-10460

9090 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard, Menteri Utama Ekonomi dan KeuanganSri Sultan Hamengku Buwono IX, dan rombongandi dalam suatu ruangan.

67-10461

hal.555

Page 531: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.08.30 Kunjungan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard di Indonesia tanggal 23-31Agustus 1967.

9091 Pembicaraan antara Olivier R. Guichard denganM. Yusuf.

67-10191

9092 Salah satu anggota rombongan MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichardberjabat tangan dengan Menteri PerindustrianDasar, Ringan dan Tenaga M. Yusuf diDepartemen Perindustrian Dasar, Ringan danTenaga Jalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta.

67-10192

9093 Suasana pertemuan antara rombongan MenteriPerindustrian Perancis dengan M. Yusuf.

67-10194

9094 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan duduk di suatu ruangandalam rangka pertemuan dengan MenteriPerindustrian Dasar, Ringan dan Tenaga M. Yusuf

67-10197

9095 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan duduk di suatu ruangan

67-10198

9096 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan duduk di suatu ruangandi Taman Suropati No. 5, Jakarta.

67-10207

9097 Rombongan Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard duduk di suatu ruangan diTaman Suropati No. 5, Jakarta.

67-10209

9098 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan duduk di suatu ruangandi Taman Suropati No. 5, Jakarta.

67-10210

9099 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard dan rombongan di suatu lapangantempat peletakan batu pertama. Tampak jauhpapan bertuliskan: "GEDUNG DIREKTORATPE… SIPIL."

67-10454

1967.08.26 Peresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat.Waduk Serba Guna dan PLTA "Ir. Djuanda"Waduk ini dibangun selama 10 tahun, dengankorban jiwa 181 dan 30 orang cacat berat.Waduk ini difungsikan untuk mencegah banjir,pengairan, PLTA, persediaan air minum,perikanan dan pariwisata. (Sumber: Kompas28 Agustus 1967)

9100 Tampak jauh Peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10259

9101 Tampak depan Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf membacakansambutan pada Acara Peresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10261

hal.555

Page 532: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9102 Tampak samping Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf membacakansambutan pada Acara Peresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10262

9103 Seseorang membacakan sambutan pada AcaraPeresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat (1)

67-10263

9104 Seseorang membacakan sambutan pada AcaraPeresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat (2)

67-10264

9105 Seseorang membacakan sambutan pada AcaraPeresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat (3)

67-10265

9106 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard membacakan sambutan pada AcaraPeresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat.

67-10267

9107 Presiden Soeharto pada Acara PeresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat (1).

67-10268

9108 Presiden Soeharto pada Acara PeresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat (2).

67-10269

9109 Presiden Soeharto pada Acara PeresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat (3).

67-10271

9110 Presiden Soeharto sedang memberikan pidatosambutannya dalam acara tersebut.

67-10272

9111 Para wartawan dan pengawal militermenyeberangi salah satu jembatan di areaWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat. Tampak kerumunan rombongan yang akanmenyeberangi jembatan tersebut.

67-10273

9112 Bagian dalam kereta api. 67-102749113 Seorang petugas di sebelah rel kereta api. 67-102759114 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di

Jatiluhur, Jawa Barat. Tampak sawah danperbukitan di sekitarnya.

67-10276

9115 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan disekitarnya. Tampak jalan beraspal menuju kesana.

67-10277

9116 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan disekitarnya. Tampak jalan beraspal menuju kesana dari sisi yang lain.

67-10278

9117 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan disekitarnya. Tampak jalan beraspal menuju kesana dari sisi yang berbeda.

67-10279

9118 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan disekitarnya. Tampak jembatan di waduk tersebut.

67-10282

hal.555

Page 533: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9119 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan di salah satusisinya. Tampak jalan beraspal di salah sisiwaduk.

67-10283

9120 Tampak jauh perbukitan di sekitar Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur.

67-10284

9121 Tampak jauh alat-alat konstruksi dan gundukanpasir di area Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur.

67-10285

9122 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat dan perbukitan disekitarnya. Tampak jembatan di waduk tersebut,tenda untuk para tamu undangan peresmianwaduk dan seorang tentara yang sedang berjaga.

67-10286

9123 Tampak jauh dinding Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat, para tamuundangan di sisi waduk dan bukit di belakangnya.

67-10288

9124 Tampak jauh dinding Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat dan air yangmengalir ke dalamnya.

67-10289

9125 Tampak jauh jalan beraspal dan perbukitan disekitar Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat.

67-10290

9126 Tampak jauh alat-alat berat konstruksi di areaWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat dan lereng bukit di salah satu sisinya.

67-10292

9127 Tampak jauh area sekitar Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10293

9128 Tampak jauh alat berat konstruksi di area WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Baratdan bangunan pengendali air di dalam waduk (1).

67-10294

9129 Tampak jauh alat berat konstruksi di area WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Baratdan bangunan pengendali air di dalam waduk (2).

67-10295

9130 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, perbukitan dan bangunan-bangunan di sekitar waduk.

67-10296

9131 Tampak jauh Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, perbukitan, alat-alat beratdan bangunan-bangunan di sekitar waduk.

67-10297

9132 Para tamu-tamu asing yang diundang padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat mengambil hidangan yangdisajikan.

67-10298

9133 Para tamu-tamu asing yang diundang padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10300

hal.555

Page 534: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9134 Para tamu-tamu asing yang diundang padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10301

9135 Para tamu-tamu undangan pada peresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat, duduk di tempat yang disediakan.

67-10302

9136 Para tamu-tamu undangan dari militer RI padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10303

9137 Para tamu-tamu undangan dari militer RI dan sipilpada peresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuandadi Jatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10304

9138 Para tamu-tamu asing yang diundang padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10305

9139 Para tamu-tamu asing yang diundang padaperesmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10306

9140 Menteri Perindustrian Dasar, Ringan dan TenagaM. Yusuf (paling kiri), Menteri PerindustrianPerancis Olivier R. Guichard (tiga dari kiri), danMenteri Luar Negeri Adam Malik (paling kanan),berjalan meninggalkan tempat peresmian WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10307

9141 Para tamu-tamu undangan dari militer RI dan sipilpada Acara Peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempatyang disediakan.

67-10309

9142 Seorang tamu asing berjabat tangan denganMenteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard (paling kanan).

67-10310

9143 Para tamu-tamu undangan dari militer RI dan sipilpada Acara Peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempatyang disediakan.

67-10311

9144 Presiden Soeharto berjalan menuju tempat dudukyang disediakan sebelum Acara PeresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat.

67-10312

9145 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard (dua dari kanan) dan Presiden Soehartoduduk bersama sebelum Acara PeresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat.

67-10313

9146 Presiden Soeharto dan Ny. Tien Soeharto dudukberdampingan sebelum Acara Peresmian WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10314

hal.555

Page 535: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9147 Dari kiri ke kanan: Menteri Perindustrian PerancisOlivier R. Guichard, Presiden Soeharto, Ny. TienSoeharto, dan tamu-tamu undangan lainnyaberdiri untuk mengikuti proses peresmian WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10315

9148 Dari kiri ke kanan: Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf, MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichard,Presiden Soeharto, dan tamu-tamu undanganlainnya berdiri untuk mengikuti proses peresmianWaduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat.

67-10316

9149 Dari kiri ke kanan: Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf, MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichard,Presiden Soeharto, Ny. Tien Soeharto, dan tamu-tamu undangan lainnya berdiri untuk mengikutiproses peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10317

9150 Dari kiri ke kanan: Menteri Perindustrian Dasar,Ringan dan Tenaga M. Yusuf, MenteriPerindustrian Perancis Olivier R. Guichard,Presiden Soeharto, Ny. Tien Soeharto, dan tamu-tamu undangan lainnya berdiri untuk mengikutiproses peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10319

9151 Dari kiri ke kanan: Presiden Soeharto, Ny. TienSoeharto, dan tamu-tamu undangan lainnyaberdiri untuk mengikuti proses peresmian WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10320

9152 Para tamu-tamu undangan pada AcaraPeresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat, duduk di tempat yangdisediakan.

67-10321

9153 Presiden Soeharto, Ny. Tien Soeharto, dan tamu-tamu undangan lainnya duduk bersama sebelumAcara Peresmian Waduk Serba-Guna Ir. Djuandadi Jatiluhur, Jawa Barat.

67-102322

9154 Sebuah lorong di area Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10325

9155 Ukiran relief kegiatan masyarakat yangditempatkan di depan dinding di area WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10326

9156 Para tamu-tamu undangan di area Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.Tampak sebuah alat berat dan sebuah bis yangmengangkut para tamu undangan.

67-10327

9157 Perbukitan dan area di sekitar Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10329

9158 Perbukitan dan area di sekitar Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10330

hal.555

Page 536: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9159 Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat dan perbukitan di salah satu sisinya.

67-10333

9160 Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, JawaBarat dengan pintu air, dan perbukitan di salahsatu sisinya.

67-10334

9161 Para tamu undangan mengunjungi bagian dalamsuatu gedung di Waduk Serba-Guna Ir. Djuandadi Jatiluhur, Jawa Barat. Tampak di dalamnyaperangkat pengendali waduk.

67-10335

9162 Tampak dari atas Presiden Soeharto, Ny. TienSoeharto, Menteri Perindustrian Perancis OlivierR. Guichard, dan tamu-tamu undangan lainnyaberjalan di dalam gedung pengendali WadukSerba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10337

9163 Tampak dari atas Presiden Soeharto, Ny. TienSoeharto, Menteri Perindustrian Perancis OlivierR. Guichard, dan tamu-tamu undangan lainnyaberdiri di dalam gedung pengendali Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10338

9164 Tampak dari atas Presiden Soeharto, Ny. TienSoeharto, Menteri Perindustrian Perancis OlivierR. Guichard, dan tamu-tamu undangan lainnyamengamati alat pengendali Waduk Serba-GunaIr. Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat.

67-10339

9165 Tamu-tamu undangan berdiri di lantai 2 gedungpengendali Waduk Serba-Guna Ir. Djuanda diJatiluhur, Jawa Barat.

67-10341

9166 Prasasti peresmian Waduk Serba-Guna Ir.Djuanda di Jatiluhur, Jawa Barat yang bertuliskankalimat dalam Bahasa Perancis dan Inggris.

67-10343

1967.08.29 Pertemuan Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis diDepartemen Penerangan

8

9167 Menteri Penerangan BM Diah berjabat tangandengan wartawan Perancis di DepartemenPenerangan Jalan Kebon Sirih No. 76,Jakarta.Pertemuan Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis diDepartemen Penerangan Jalan Kebon Sirih No.76, Jakarta.

67-10346

9168 Menteri Penerangan BM Diah berjabat tangandengan wartawan Perancis di DepartemenPenerangan Jalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta.Tampak wartawan-wartawan Perancis lainnyaberdiri di dalam ruangan pertemuan.

67-10347

hal.555

Page 537: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9169 Suasana sebelum pertemuan resmi MenteriPenerangan BM Diah dengan wartawan-wartawan Perancis di Jalan Kebon Sirih No. 76,Jakarta. Tampak wartawan-wartawan lokal mulaimengambil gambar.

67-10348

9170 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta. Tampak MenteriPenerangan BM Diah membelakangi kamera.

67-10349

9171 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta.

67-10351

9172 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta. Tampak MenteriPenerangan BM Diah sedang berbicara dengansalah seorang wartawan Perancis.

67-102352

9173 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta.

67-10358

9174 Menteri Perindustrian Perancis Olivier R.Guichard, dan rombongan duduk di dalam suaturuangan.

67-10463

1967.08.29 Menteri Penerangan BM Diah menerimarombongan AVRO-TV dari Belanda besertadbp(nya) GBJ Hiltermann SH

9175 Menteri Penerangan BM Diah menerimarombongan AVRO-TV dari Belanda dan GBJHiltermann SH (1).

67-10464

9176 Menteri Penerangan BM Diah menerimarombongan AVRO-TV dari Belanda dan GBJHiltermann SH (2).

67-10465

9177 Menteri Penerangan BM Diah menerimarombongan AVRO-TV dari Belanda dan GBJHiltermann SH (3).

67-10466

9178 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta.

67-10470

1967.08.30s/d

1967.08.02

Kunjungan Menteri Penerangan BM Diahbeserta rombongan ke Kuala Lumpur,Malaysia tanggal 30 Agustus - 2 September1967. Mereka ke Malaysia atas undanganPemerintah Malaysia untuk menghadiri Harlah[HUT] Malaysia ke-10 pada tanggal 31 Agustus1967.

119

9179 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah dalamsuatu ruangan pada saat berkunjung kekediaman Perdana Menteri Tunku AbdulRachman

67-10472

9180 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah dalamsuatu ruangan pada saat berkunjung kekediaman Perdana Menteri Tunku AbdulRachman

67-10473

hal.555

Page 538: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9181 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah dalamsuatu ruangan pada saat berkunjung kekediaman Perdana Menteri Tunku AbdulRachman

67-10474

9182 Menteri Penerangan BM Diah berbicara denganWakil Menteri Luar Negeri Malaysia Tun AbdulRazak di kediaman Tun Abdul Razak di KualaLumpur, Malaysia.

67-10475

9183 Menteri Penerangan BM Diah di suatu ruangan,di Kuala Lumpur, Malaysia.

67-10476

9184 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah disuatu ruangan di kediaman Menteri AngkutanMalaysia Datuk Sardon di Malaysia.

67-10477

9185 Pertemuan resmi Menteri Penerangan BM Diahdengan wartawan-wartawan Perancis di JalanKebon Sirih No. 76, Jakarta.

67-10477

9186 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah disuatu ruangan di kediaman Menteri AngkutanMalaysia Datuk Sardon di Malaysia.

67-10478

9187 Rombongan Menteri Penerangan BM Diah disuatu ruangan di kediaman Menteri AngkutanMalaysia Datuk Sardon di Malaysia.

67-10479

9188 Menteri Penerangan BM Diah dan PimpinanBritish American Tobacco (BAT) duduk bersamadi suatu ruangan Hotel Merlin di Kuala Lumpur,Malaysia. Tampak tulisan: "KLM ROYAL DUTCH… " di dinding kaca ruangan.

67-10480

9189 Menteri Penerangan BM Diah sedang berbicaradengan Pimpinan British American Tobacco(BAT) di suatu ruangan Hotel Merlin di KualaLumpur, Jakarta.

67-10481

9190 Menteri Penerangan BM Diah sedang berbicaradengan Pimpinan British American Tobacco(BAT) di suatu ruangan Hotel Merlin di KualaLumpur, Jakarta. Tampak tulisan: "KLM ROYALDUTCH AIRLINES" di dinding kaca ruangan.

67-10482

9191 Menteri Penerangan BM Diah (berkacamatahitam) berjalan di depan suatu ruangan.

67-10483

9192 Menteri Penerangan BM Diah (berkacamatahitam) akan berjabat tangan dengan seseorang didepan suatu ruangan.

67-10484

9193 Menteri Penerangan BM Diah (kiri) dudukbersama seseorang di Perusahaan Film Negaradi Malaysia.

67-10485

9194 Menteri Penerangan BM Diah dalam jamuanmakan di Malaysia.

67-10486

9195 Menteri Penerangan BM Diah (tengah) dudukbersama beberapa orang di Perusahaan FilmNegara di Malaysia.

67-10487

9196 Menteri Penerangan BM Diah (berkacamatahitam) sedang menanda tangani buku diPerusahaan Film Negara di Malaysia.

67-10488

hal.555

Page 539: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9197 Menteri Penerangan BM Diah (ke dua dari kanan)berjalan meninggalkan sebuah bangunan diMalaysia. Tampak di dekat beliau, sebuah alatberat konstruksi dan bangunan-bangunan yangbelum selesai dibangun.

67-10489

9198 Menteri Penerangan BM Diah (berkaca matahitam) mendengarkan penjelasan mengenaicetak biru bangunan (1).

67-10490

9199 Menteri Penerangan BM Diah (berkaca matahitam) mendengarkan penjelasan mengenaicetak biru bangunan (2).

67-10491

9200 Menteri Penerangan BM Diah (berkaca matahitam) berjalan menuju mobil. Tampak dibelakang beliau, bangunan-bangunan yangbelum selesai dibangun.

67-10492

9201 Pemandangan kota Kuala Lumpur dari ketinggian. 67-10493

9202 Pemandangan jalan raya dan kota Kuala Lumpurdari ketinggian.

67-10494

9203 Menteri Penerangan BM Diah (berkaca matahitam) bersama beberapa orang di balkon suatubangunan.

67-10495

9204 Menteri Penerangan BM Diah (berkaca matahitam) menulis di buku tamu. Tampak pulabeberapa orang di depan meja resepsionis.

67-10496

9205 Menteri Penerangan BM Diah mendengarkanpenjelasan tentang peralatan pertelevisian.

67-10498

9206 Menteri Penerangan BM Diah tersenyummenerima foto dirinya.

67-10499

9207 Menteri Penerangan BM Diah dan rombonganmendengarkan penjelasan tentang peralatanpertelevisian.

67-10500

9208 Menteri Penerangan BM Diah mengamatiperalatan pertelevisian.

67-10501

9209 Menteri Penerangan BM Diah dan rombongan disuatu ruangan.

67-10502

9210 Menteri Penerangan BM Diah dan rombongan distudio televisi.

67-10503

9211 Menteri Angkutan Malaysia Datuk Sardon (kiri)duduk bersama tamu dari Indonesia.

67-10504

9212 Menteri Angkutan Malaysia Datuk Sardon (kanan)berbicara dengan Menteri Penerangan BM Diah(tengah).

67-10505

9213 B. M. Diah sedang bersalaman dengan DatukSardon.

67-10506

9214 Gedung pencakar langit di Kuala Lumpur,Malaysia.

67-10507

9215 Gedung pencakar langit di Kuala Lumpur,Malaysia (beda angle).

67-10508

9216 Rombongan mobil yang membawa B. M. Diahsedang melintasi jalanan di Kuala Lumpur.

67-10509

9217 Menteri Penerangan B. M. Diah sedangmengunjungi KBRI di Kuala Lumpur Malaysia.

67-10510

hal.555

Page 540: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9218 B. M. Diah duduk bersama Ny. Herawati Diahdalam sebuah acara sambutan di Kuala Lumpur,Malaysia.

67-10512

9219 Sambutan yang dilakukan oleh MenteriPenerangan Malaysia Senu Abdul Rahmanterhadap kedatangan B. M. Diah.

67-10513

9220 B. M. Diah bersama Ny. Herawati Diahmemberikan tepuk tangan atas sambutanSenuAbdul Rahman.

67-10514

9221 Sambutan yang dilakukan oleh pejabatpemerintah yang lain terhadap kedatangan B. M.Diah.

67-10515

9222 B. M. Diah sedang tertawa dimana terlihat Ny.Herawati Diah disebelahnya.

67-10516

9223 Suasana acara penyambutan B. M. Diah tersebut. 67-10517

9224 Pembicaraan resmi antara B. M. Diah denganSenu Abdul Rahman di ruang kerjanya.

67-10518

9225 Senu Abdul Rahman sedang menyalakan rokokB. M. Diah.

67-10519

9226 Suasana pembicaraan resmi antara B. M. Diahdengan Senu Abdul Rahman. Terlihat Ny.Herawati Diah.

67-10520

9227 B. M. Diah sedang tersenyum lebar pada saatpembicaraan resmi antara B. M. Diah denganSenu Abdul Rahman.

67-10521

9228 Suasana pembicaraan resmi antara B. M. Diahdengan Senu Abdul Rahman.

67-10522

9229 Ny. Herawati Diah terlihat sedang tersenyumpada saat pembicaraan tersebut berjalan.

67-10523

9230 Foto bersama B. M. Diah dengan Senu AbdulRahman.

67-10524

9231 B. M. Diah bersama Ny. Herawati Diah tiba disuatu tempat dalam rangka meninjaupembangunan di Malaysia.

67-10525

9232 B. M. Diah sedang meninjau pembangunan diMalaysia.

67-10526

9233 B. M. Diah sedang meninjau pembangunan diMalaysia ditemani kontraktor asing dan pejabatMalaysia.

67-10527

9234 B. M. Diah sedang melakukan kunjungan ke depopenyimpanan arsip.

67-10528

9235 Kunjungan B. M. Diah ke salah satu unit/ bagiandari Lembaga Penyiaran Malaysia.

67-10529

9236 Kunjungan B. M. Diah ke Radio Malaysia. 67-105309237 B. M. Diah sedang menerima penjelasan dari

pejabat setempat mengenai Radio Malaysia.67-10531

9238 Suasana kunjungan kerja Menteri Penerangan B.M. Diah ke salah satu lembaga Malaysia.

67-10532

9239 B. M. Diah dan Ny. Herawati Diah sedangmenerima penjelasan dari pejabat setempatmengenai proses kerja sebuah alat.

67-10533

hal.555

Page 541: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9240 B. M. Diah beserta rombongan sedang bersiapmeninggalkan lokasi dan memasuki mobil.

67-10534

9241 B. M. Diah beserta rombongan sedang bersiapmeninggalkan lokasi.

67-10535

9242 B. M. Diah sedang memberikan bingkisan hadiahkepada Menteri Penerangan Malaysia SenuAbdul Rahman.

67-10536

9243 Ny. Herawati Diah sedang bersalaman denganMenteri Penerangan Malaysia Senu AbdulRahman.

67-10537

9244 Suasana pertemuan antara B. M. Diah denganSenu Abdul Rahman.

67-10539

9245 Beberapa pejabat militer yang ikut dalamrombongan B. M. Diah ke Malaysia.

67-10541

9246 B. M. Diah beserta rombongan setelah turun daripesawat yang membawa mereka.

67-10542

9247 B. M. Diah berfoto bersama dengan seorangpejabat Malaysia yang menjemputnya.

67-10543

9248 B. M. Diah disambut seorang pejabat Malaysiapada saat kedatangannya.

67-10544

9249 Acara penyambutan Menteri Penerangan B. M.Diah ketika tiba di lapangan terbang.

67-10545

9250 B. M. Diah sedang memberikan sambutannyadimana terlihat Senu Abdul Rahman sedangmendengarkan.

67-10548

9251 B. M. Diah sedang memberikan sambutannyadimana terlihat Senu Abdul Rahman sedangmendengarkan bersebelahan dengan Ny.Herawati Diah.

67-10549

9252 Seorang pejabat Malaysia yang sedangmemberikan sambutannya dalam acarapenyambutan B. M. Diah tersebut.

67-10551

9253 Acara penyambutan Menteri Penerangan B. M.Diah (1).

67-10552

9254 Acara penyambutan Menteri Penerangan B. M.Diah (2).

67-10553

9255 B. M. Diah, Ny. Herawati Diah, dan Senu AbdulRahman duduk bersama dalam acara tersebut.

67-10554

9256 Sambutan yang dilakukan oleh MenteriPenerangan Malaysia Senu Abdul Rahman.

67-10556

9257 Tampak belakang B. M. Diah sedangmemberikan sambutannya dihadapan parapejabat negara Malaysia.

67-10557

9258 Tampak samping B. M. Diah sedang memberikansambutannya dihadapan para pejabat negaraMalaysia.

67-10558

9259 Para pejabat Malaysia yang sedangmendengarkan sambutan dari B. M. Diah.

67-10559

9260 Sambutan yang dilakukan oleh B. M. Diah dihadapan para pejabat negara Malaysia.

67-10560

9261 Para pejabat negara Malaysia yang sedangmendengarkan sambutan dari B. M. Diah.

67-10562

hal.555

Page 542: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9262 B. M. Diah sedang berbicara dengan L. B.Moerdani

67-10564

9263 B. M. Diah sedang di dampingi L. B. Moerdanisedang mengunjungi KBRI di Kuala LumpurMalaysia.

67-10565

9264 Suasana tempat pendaftaran (reception ) di KBRIKuala Lumpur Malaysia.

67-10566

9265 B. M. Diah sedang diterima L. B. Moerdani diruang kerjanya di KBRI Malaysia.

67-10567

9266 Pembicaraan antara B. M. Diah dengan L. B.Moerdani.

67-10568

9267 Suasana pembicaraan antara B. M. Diah denganL. B. Moerdani.

67-10569

9268 Pembicaraan ringan antara B. M. Diah dengan L.B. Moerdani.

67-10570

9269 Foto bersama B. M. Diah dengan para pimpinanBritish American Tobacco di Hotel Mulia, KualaLumpur Malaysia.

67-10571

9270 Santap makan bersama dalam salah satu acarakunjungan B. M. Diah ke Malaysia.

67-10572

9271 Santap makan bersama dalam salah satu acarakunjungan B. M. Diah ke Malaysia. Tampak Ny.Herawati Diah.

67-10573

9272 Santap makan bersama para istri pejabat dalamsalah satu acara kunjungan B. M. Diah keMalaysia.

67-10574

9273 Pembicaraan antara B. M. Diah dengan duaorang yang duduk bersamanya.

67-10575

9274 Wakil Perdana Menteri Malaysia Tun AbdulRahman sedang berbicara dengan dua orangyang bersamanya.

67-10576

9275 Pembicaraan antara B. M. Diah dengan tigaorang yang duduk bersamanya.

67-10577

9276 Suasana santai dalam acara ramah tamah padasaat itu.

67-10578

9277 Pembicaraan yang terjadi antara B. M. Diahdengan tiga orang yang duduk bersamanya.

67-10579

9278 Pembicaraan resmi antara B. M. Diah denganPerdana Menteri Malaysia Tunku Abdul Rahmandi ruang kerjanya.

67-10580

9279 B. M. Diah dan Perdana Menteri Malaysia TunkuAbdul Rahman sedang melakukan pembicaraantentang kelanjutan hubungan kedua negara.

67-10581

9280 B. M. Diah dan Perdana Menteri Malaysia TunkuAbdul Rahman duduk bersebelahan pada acaratersebut.

67-10582

9281 Ny. Herawati Diah sedang menjawab pertanyaanseorang wartawan wanita.

67-10584

9282 B. M. Diah sedang menjawab pertanyaan parawartawan yang meliput kegiatannya di KualaLumpur Malaysia.

67-10585

hal.555

Page 543: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9283 Suasana tanya jawab antara B. M. Diah denganwartawan dimana terlihat L. B. Moerdani tampakmemperhatikan dari belakang.

67-10586

9284 B. M. Diah sedang menjawab pertanyaan parawartawan yang meliput kegiatannya di KualaLumpur Malaysia. Terlihat juga L. B. Moerdani.

67-10587

9285 Suasana pembangunan kota Kuala LumpurMalaysia.

67-10588

9286 Suasana kota Kuala Lumpur Malaysia. 67-105899287 Dua orang ibu tampak sedang beramah tamah 67-10761

9288 Tampak Belakang suasana dimeja makantampak beberapa orang tengah menikmatikudapan yang disajikan

67-10762

9289 Tampak depan Beberapa orang sedangmenikmati kudapan yang disajikan

67-10763

9290 Tampak samping beberapa orang tengah memilihkudapan yang disajikan

67-10764

9291 Tampak samping Menteri Penerangan BM.Diahsedang memilih kudapan yang disajikan

67-10765

1967.09.04s/d

1967.09.05

Kunjungan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam tanggal 4-8 September 1967 keIndonesia.Beliau berkunjung ke TMP Kalibata, MessMPRS di Jalan Taman Suropati, Jakarta.

9

9292 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamdan rombongan di Istana Merdeka, Jakarta.

67-10699

9293 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamdan Presiden Soeharto di Istana Merdeka,Jakarta.

67-10702

9294 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnambersama rombongan dan para wartawan di IstanaMerdeka, Jakarta.

67-10703

9295 Rombongan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam dan para wartawan di IstanaMerdeka, Jakarta.

67-10705

9296 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamberbicara dengan Presiden Soeharto di IstanaMerdeka, Jakarta.

67-10706

9297 Presiden Soeharto, Menteri Luar Negeri AdamMalik dan Alamsyah Ratu Prawiranegara (palingkanan) di Istana Merdeka, Jakarta.

67-10707

9298 Presiden Soeharto dan Menteri Luar NegeriAdam Malik di Istana Merdeka, Jakarta.

67-10708

9299 Presiden Soeharto memberikan cendera matakepada Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam di Istana Merdeka, Jakarta.

67-10709

hal.555

Page 544: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9300 Presiden Soeharto berjabat tangan denganMenteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnam diIstana Merdeka, Jakarta.

67-10710

1967.09.05 Kunjungan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam tanggal 4-8 September 1967 keIndonesia.

21

9301 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamtengah berjalan dan tampak seorang Perwira TNIAD berjalan disamping paling kanan beliau

67-10712

9302 Seorang Perwira TNI AD sedang melakukanpenghormatan dan tampak disamping MenteriLuar Negeri R. Rajaratnam

67-10713

9303 Seseorang tengah menerima kedatangan danmemandu Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam

67-10714

9304 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamtengah berjalan dan didepan beliau dua orangPerwira TNI AD tengah membawa karanganbunga dan tampak seorang Prajurit Polisi Militersedang bertugas

67-10715

9305 Tampak samping Menteri Luar Negeri SingapuraR. Rajaratnam tengah berdiri didepan sebuahkarangan bunga dan tampak samping kanan dankiri dua Perwira TNI AD

67-10716

9306 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamdidampingi dua perwira TNI tengah berdirididepan karangan bunga dan tampak disampingprajurit polisi militer tengah bertugas

67-10717

9307 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamsedang berdiri didepan seorang perwira TNI dantampak disamping beliau barisan nisan

67-10719

9308 Beberapa orang tengah menundukkan kepalanyadan dibarisan belakang paling kanan seorangtampak perwira TNI AD

67-10720

9309 Menteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnamtengah menandatangani sebuah dokumen

67-10721

9310 Tampak depan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam sedang berjalan menuju sebuahmakam dan tampak dua perwira TNI AD beradadibelakang beliau

67-10722

9311 Tampak samping Menteri Luar Negeri SingapuraR. Rajaratnam sedang melakukan tabur bungauntuk sebuah makam

67-10723

9312 Seseorang tengah melakukan melakukan taburdan tampak belakang seorang perwira TNI AD

67-10724

hal.555

Page 545: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9313 Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajartnamtengah berdiri didepan beberapa orang dantampak samping belakang paling kanan seorangperwira TNI AD sedang melakukan penghormatan

67-10725

9314 Sebuah Mobil Sedan Ford Galaxie 500 keluaranTahun 1966 dengan bendera Merah Putihdisamping Kanan dan Bendera Singapura Kirisedang terpakir dan tampak dibelakang MenteriLuar Negeri Singapura R.Rajaratnam tengahberjalan dengan mengusap mata

67-10726

9315 Wakil Ketua MPRS Mashudi sedang berjabat-tangan dengan Menteri Luar Negeri SingapuraR.Rajaratnam di Mess MPRS, Taman Suropati

67-10727

9316 Wakil Ketua MPRS Mashudi sedang beramah-tamah dengan Menteri Luar Negeri SingapuraR.Rajaratnam di Mess MPRS, Taman Suropati

67-10728

9317 Tampak depan Wakil Ketua MPRS Mashudisedang berbincang-bincang dengan Menteri LuarNegeri Singapura R.Rajaratnam di Mess MPRS,Taman Suropati

67-10729

9318 Tampak samping Menteri Luar Negeri SingapuraR.Rajatnam sedang berbincang-bincang denganWakil Ketua MPRS Mashudi di Mess MPRS,Taman Suropati

67-10730

9319 Menteri Luar Negeri Republik Indonesia AdamMalik sedang menerima kedatangan dan berjabattangan dengan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam

67-10731

9320 Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajartnamsedang berjabat tangan dengan seorang ibu

67-10732

9321 Menteri Luar Negeri Republik Indonesia AdamMalik sedang memasuki ruangan bersamaMenteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnam

67-10733

1967.09.05 Kunjungan Menteri Luar Negeri Singapura R.Rajaratnam tanggal 4-8 September 1967 keIndonesia.

9

9322 Menteri Luar Negeri Republik Indonesia AdamMalik sedang beramah tamah dengan MenteriLuar Negeri Singapura R. Rajaratnam

67-10755

9323 Menteri Luar Negeri Republik Indonesia AdamMalik sedang menyerahkan kado kepadaMenteri Luar Negeri Singapura R. Rajaratnam

67-10756

1967.09.13 Menteri Penerangan BM Diah menerima Ketuadan Pengurus Serikat Perusahaan SuratKabar (SPS) di Departemen Penerangan diJalan Kebon Sirih No. 76, Jakarta.

5

hal.555

Page 546: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9324 Menteri Penerangan BM.Diah menerimacinderamata dari Ketua Serikat Pengurus SuratKabar

67-11226

9325 Tampak depan Menteri Penerangan BM.Diahsedang beramah tamah dengan Ketua danPengurus Serikat Perusahaan Surat Kabar (SPS)

67-11227

9326 Tampak depan Menteri Penerangan BM.Diah,Duduk ditengah-tengah Pejabat Militer danMenteri Penerangan

67-11228

9327 Tampak Belakang Menteri Penerangan BM.Diahsedang mendengarkan penjelasannya yangdisampaikan oleh Ketua Serikat PerusahaanSurat Kabar (SPS)

67-11229

9328 Sekretaris Jenderal Departemen PeneranganBrigjen Sunarjo sedang berbincang dengan Prof.Dr. Holzman di sebuah ruangan

67-14067

9329 Menteri Penerangan BM.Diah sedang berjabattangan dengan Kuasa Usaha Korea Selatan

67-11230

1967.09.12 Kunjungan Delegasi Parlemen Jepang yangdiketuai oleh Ekichi Takahashi

19

9330 Ketua delegasi Ekichi Takahashi (tengah) sedangberbincang-bincang dengan menteri luar negeriAdam Malik.

67-11167

9331 Ketua delagasi beserta 6 orang rombongansedang berbincang-bincang dengan menteri luarnegeri Adam Malik dan stafnya di rumah jalanDiponegoro no 29.

67-11168

9332 Potret seseorang sedang berjabat tangan. 67-111709333 Potret ketua delegasi sedang berjabat tangan di

saksikan oleh para rombongan delegasi.67-11171

9334 Ketua delegasi berserta rombongan berkunjungke DPR GR di senayan.

67-11172

9335 Suasana perbincangan ketua delegasi bersertarombongan dengan anggota DPR GR di senayan

67-11173

9336 Menteri luar negeri Adam Malik menerima tamuketua delegasi parlemen jepang besertarombongan di rumah dinas di jalan Diponegoro29.

67-11174

9337 Menteri luar negeri Adam Malik mempersilahkanmasuk kepada rombongan delegasi parlemenjepang.

67-11175

9338 Suasana perbincangan menteri luar negeri AdamMalik dengan ketua delegasi parlemen EkichiTakahashi berserta rombongan

67-11176

9339 Menteri Luar negeri Adam Malik (no. 2 darikanan) sedang berbincang-bincang denganKetua delegasi Parlemen jepang EkichiTakahashi (no. 3 dari kanan) beserta rombongan.

67-11177

hal.555

Page 547: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9340 Kunjungan delegasi parlemen jepang, tampakdari belakang Adam Malik dan Ekichi Takahashibeserta rombongan sedang berbincang-bincang

67-11178

9341 Menteri Ekuin Sri Sultan Hamengku Buwono IX(no. 1 dari Kiri) berbincang - bincang denganketua delegasi parlemen Jepang besertarombongan.

67-11179

9342 Sri Sultan Hamengku Buwono IX berbincang -bincang dengan Ekichi Takahashi ketua delegasiparlemen jepang beserta rombongan

67-11180

9343 Sri Sultan Hamengku Buwono IX sedangbersalaman dengan salah satu delegasi perlemenjepang.

67-11181

9344 Potret ketua delegasi parlemen jepang EkichiTakahashi beserta rombongan dengan latarsimbol negara Garuda Pancasila.

67-11182

9345 Kunjungan delegasi parlemen jepang EkichiTakahashi beserta rombongan ke DPR GR diSenayan.

67-11183

9346 Suasana perbincangan rombongan delegasiperlemen jepang dengan anggota DPR GR diSenayan

67-11184

9347 Tampak enam orang sedang berbincang -bincang antara delegasi parlemen jepang dengananggota DPR GR di senayan

67-11185

9348 Potret para delegasi parlemen jepang dananggota DPR GR dalam perbincangannya.

67-11186

1967.09.15 Naskah Serah Terima Tugas Penerangan LuarNegeri dari Departemen Luar Negeri keDepartemen Penerangan

2

9349 Naskah Berita Acara Serah Terima di Jakarta tertanggal 15 September 1967 dan ditandatanganioleh Drs. Chaidir Anwar Sani selaku DirjenUrusan Politik Deplu RI, M. Yusuf Ronodipuroselaku Dirjen Penerangan Dalam dan Luar NegeriRI, serta Adam Malik selaku Menteri UrusanBidang Politik (halaman ke 2)

67-12659

9350 Naskah Berita Acara Serah Terima di Jakarta tertanggal 15 September 1967 dan ditandatanganioleh Drs. Chaidir Anwar Sani selaku DirjenUrusan Politik Deplu RI, M. Yusuf Ronodipuroselaku Dirjen Penerangan Dalam

67-12660

1967.09.30 Vonis hukuman mati pada pengadilan perkara(ex. Peltu) Tamuri Hidayat pada PerkaraPeristiwa G. 30 S yang diadili oleh Mahmilubdi Gedung Wisma Surja Wisesa, Denpasar, Bali

5

9351 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri di depanmikrofon di ruang pengadilan

67-12661

hal.555

Page 548: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9352 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri di depanmikrofon diantara dua Polisi Militer di ruangpengadilan

67-12664

9353 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri sambilmenundukkan kepala di depan mikrofon diantaradua Polisi Militer di ruang pengadilan

67-12666

9354 Seorang tersangka yang dihadirkan dalampersidangan.

67-11337

9355 Seorang tersangka lain yang dihadirkan dalampersidangan.

67-11341

9356 Majelis hakim yang memimpin persidangan saatitu.

67-11343

9357 Seorang saksi yang dihadirkan dalampersidangan.

67-11359

9358 Seorang saksi yang sedang diambil sumpahnya. 67-11368

9359 Seorang saksi lain yang sedang diambilsumpahnya.

67-11372

9360 Seorang saksi yang sedang memberikankesaksian.

67-11375

9361 Brigadir Jenderal Soekarmen Tampak sedangberjalan memasuki ruang sidang

67-11388

9362 Tampak samping Letnan Kolonel Soekartijoduduk bersama Brigadir Jendera Soekarmen

67-11392

9363 Belasan anggota ABRI yang berpakaian militerdan beberapa orang berpakaian sipil sedangberbaris memberi hormat di halaman

67-12738

9364 Belasan ABRI yang berpakaian militer danbeberapa orang berpakaian sipil sedang berbarismenundukkan kepala di halaman

67-12739

9365 Seorang pejabat ABRI sedang meletakkankarangan bunga di Tugu Banteng Ketaton MakamPahlawan Qurastana Bali

67-12740

9366 Seorang pejabat ABRI sedang memberi hormat didepan Tugu Banteng setelah meletakkankarangan bunga

67-12741

9367 Pejabat ABRI dan rombongan dan beberapakowad sedang memasuki makam Pahlawan

67-12742

9368 Seorang pejabat ABRI sedang menabur bunga disalah satu makam pahlawan

67-12743

9369 Seorang pejabat ABRI sedang menundukkankepala di depan salah satu makam pahlawandengan latar belakang para peziarah ABRI lainnya

67-12744

9370 Seorang pejabat ABRI sedang berada di depansalah satu makam pahlawan dengan latarbelakang para peziarah ABRI lainnya

67-12745

9371 Seorang pejabat ABRI dan seorang berpakaiansipil sedang berada di depan salah satu makampahlawan dengan latar belakang para peziarahABRI lainnya

67-12746

9372 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangberjalan meninggalkan Makam PahlawanQurastana Bali

67-12747

hal.555

Page 549: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9373 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangberjalan meninggalkan Makam PahlawanQurastana Bali dengan latar belakang TuguBanteng Ketaton yang ada di depan makam

67-12748

9374 Seorang pejabat ABRI dan seorang berpakaiansipil sedang berjalan dengan latar belakang TuguBanteng Ketaton yang ada di depan makam

67-12749

9375 Tiga orang anggota TNI sedang duduk di dalamruangan

67-12750

9376 Beberapa orang anggota TNI dan polisi sedangduduk di dalam ruangan

67-12751

9377 Beberapa orang anggota TNI dan polisi sedangduduk di dalam ruang sidang pengadilan

67-12752

9378 Beberapa orang anggota TNI dan polisi sedangduduk di dalam ruang sidang pengadilan

67-12753

9379 Beberapa orang anggota TNI dan polisi sedangduduk di dalam ruang sidang pengadilan

67-12754

9380 Tiga orang anggota TNI sedang duduk di dalamruangan

67-12755

9381 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub sedang berdiridengan latar belakang sebuah gerbang yangsedang di bangun

67-12756

9382 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub sedang berkunjungdi salah satu tempat di Bali

67-12757

9383 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub sedangmemperhatikan seorang laki-laki yang sedangmemahat kayu

67-12758

9384 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub sedangmemperhatikan hasil pahatan dari kayu

67-12759

9385 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub sedang berposediantara lukisan dan patung-patung pahatan darikayu

67-12760

9386 Beberapa orang anggota ABRI berpakaianpreman yang ikut dalam tim Mahmilub sedangduduk bersama masyarakat setempat untukmelihat suatu pertunjukan

67-12762

9387 Empat orang anggota ABRI berpakaian premanyang ikut dalam tim Mahmilub dan seorang laiki-laki Bali dengan berpakaian adat sedang berposedi depan pahatan batu berbentuk leak

67-12770

9388 Beberapa perempuan penari Bali sedangberkumpul di halaman

67-12773

hal.555

Page 550: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9389 Beberapa perempuan penari Bali sedangberkumpul di halaman

67-12774

9390 Seorang perempuan penari Bali sedang berposedi halaman dengan latar belakang para penariBali yang lain

67-12775

9391 Puluhan perempuan penari Bali denganpropertinya sedang berbaris di halaman

67-12776

9392 Beberapa perempuan penari Bali sedangberkumpul di halaman

67-12777

9393 Puluhan perempuan penari Bali sedang berfotobersama di depan gapura

67-12778

9394 Seorang perempuan penari Bali sedang berposedi dekat pura

67-12779

9395 Seorang perempuan penari Bali sedang berposedi dekat pura

67-12780

9396 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangberjalan meninggalkan Makam PahlawanQurastana Bali

67-12781

9397 Dua orang pejabat TNI dan dua orang berpakaiansipil sedang berbaris dengan menundukkankepala di depan pura

67-12782

9398 Pejabat ABRI dan rombongan dan beberapaorang berpakain sipil sedang berbaris denganmenundukkan kepala di depan pura Besakih

67-12783

9399 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangmengamati relief di pura Besakih

67-12784

9400 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangmengamati relief di pura Besakih dengan latardepan gapura

67-12785

9401 Para pejabat ABRI dan rombongan sedangberjalan meninggalkan pura Besakih

67-12786

9402 Seorang pejabat TNI sedang menabur bunga dipura pendamping disaksikan pejabat polisi danTNI lainnya

67-12787

9403 Seorang pejabat TNI sedang menabur bunga dipura pendamping disaksikan pejabat polisi danTNI lainnya

67-12788

9404 Beberapa pejabat ABRI dan rombongan sedangberjalan di areal pura pendamping

67-12789

9405 Beberapa pejabat ABRI, polwan, dan rombongansedang berfoto di areal pura pendamping

67-12790

9406 Seorang pejabat TNI sedang berpose dipelataran pura pendamping

67-12791

9407 Seorang pejabat TNI, dua orang polwan, danseorang pensiunan pejabat sedang berfotobersama di areal pura pendamping dengan latarbelakang pura Besakih

67-12792

9408 Beberapa pejabat TNI beserta isteri dan anggotaTNI lainnya sedang berada di ruangan gedung dipengadilan

67-12793

9409 Beberapa pejabat TNI beserta isteri dan anggotaTNI lainnya sedang berada di ruangan gedung dipengadilan

67-12794

hal.555

Page 551: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9410 Beberapa orang pengunjung yang ikutmendengarkan jalannya sidang pengadilan

67-12795

9411 Beberapa orang pengunjung yang ikutmendengarkan jalannya sidang pengadilan

67-12796

9412 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri di depanmikrofon di ruang pengadilan dengan latarbelakang pengunjung yang ikut hadir di acaratersebut

67-12797

9413 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri di depanmikrofon di ruang pengadilan dengan latarbelakang para hakim yang mengadilinya

67-12798

9414 Dua orang wanita sedang mencatat kehadirandua orang wanita pengunjung sidang didepangedung persidangan

67-12799

9415 Empat orang wanita dan beberapa laki-lakipetugas pencatat buku tamu undangan sidangsedang berfoto di depan gedung persidangan

67-12800

9416 Suasana ruangan pada sidang pengadilan Ex.Peltu Tamuri Hidayat dilihat dari barisan belakang

67-12801

9417 Seorang pejabat TNI sedang membacakandakwaan pada sidang pengadilan Ex. PeltuTamuri Hidayat

67-12802

9418 Seorang pejabat TNI sedang membacakandakwaan pada sidang pengadilan Ex. PeltuTamuri Hidayat. Tampak hakim pembela dan Ex.Peltu Tamuri Hidayat.

67-12803

9419 Seorang kameramen sedang meliput jalannyasidang Ex. Peltu Tamuri Hidayat. Tampak parapengunjung sidang dengan khidmat mengikutijalannya sidang pengadilan tersebut

67-12804

9420 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berdiri dengantegak di depan mikrofon. Tampak di samping kiriduduk dua orang oditur

67-12805

9421 Tiga kameramen sedang mengambil gambarterdakwa Ex. Peltu Tamuri Hidayat

67-12806

9422 Seorang pembela dari terdakwa Ex. Peltu TamuriHidayat sedang membacakan naskahpembelaannya

67-12807

9423 Seorang pembela dari terdakwa Ex. Peltu TamuriHidayat sedang membacakan naskahpembelaannya

67-12808

9424 Seorang pembela sedang memberikan naskahpembelaannya kepada hakim militer

67-12809

9425 Beberapa orang dari tim mahmilub Ex. PeltuTamuri Hidayat sedang bersantai di sebuahwarung bersama masyarakat setempat

67-12810

9426 Beberapa orang dari tim mahmilub Ex. PeltuTamuri Hidayat sedang bersantai di sebuahwarung bersama masyarakat setempat

67-12811

9427 Tiga orang pejabat ABRI sedang berada diruangan sidang Ex. Peltu Tamuri Hidayat

67-12812

hal.555

Page 552: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9428 Beberapa pejabat ABRI sedang berada diruangan sidang Ex. Peltu Tamuri Hidayat

67-12813

9429 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersamadengan latar belakang sebuah gunung

67-12814

9430 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersama

67-12815

9431 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak dua orang dari mereka sedangdikerumuni oleh para pedagang buah

67-12816

9432 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang berfoto bersama dipinggiranpagar

67-12817

9433 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang berfoto bersama dipinggiranpagar di depan sebuah rumah

67-12818

9434 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak mereka sedangberfoto bersama dengan latar belakang sebuahgapura

67-12819

9435 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak mereka sedangberfoto bersama dengan latar belakang sebuahgapura

67-12820

9436 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersamadengan latar belakang sebuah gapura

67-12821

9437 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersamadengan latar belakang sebuah gapura

67-12822

9438 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak beberapa orang dari merekasedang membeli souvenir patung Bali disekitargapura

67-12823

hal.555

Page 553: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9439 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersamaditangga rumah adat Bali

67-12824

9440 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarganya sedangmengadakan kunjungan wisata di suatu tempat diBali. Tampak mereka sedang berfoto bersamaditeras rumah adat Bali

67-12825

9441 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat dengan pakaian dinas ABRI sedangberfoto bersama di depan ruang pengadilan

67-12826

9442 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat dengan pakaian dinas ABRI sedangberfoto bersama di ruang depan pengadilan

67-12827

9443 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat dengan pakaian dinas ABRI sedangberfoto bersama di depan ruang pengadilan

67-12828

9444 Beberapa orang dari tim mahmilub Ex. PeltuTamuri Hidayat sedang berfoto bersama dihalaman gedung pengadilan. Tampak tiga orangTNI berpakaian dinas, dua diantaranya memakaihelm ikut serta dalam foto tersebut

67-12829

9445 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang berfoto bersama di bawah tendabesar

67-12830

9446 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang berfoto bersama di bawah tendabesar

67-12831

9447 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisatadi suatu tempat di Bali. Tampak mereka sedangberfoto di dekat hiasan tugu ular naga

67-12832

9448 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisatadi suatu tempat di Bali. Tampak beberapa orangdari mereka sedang berfoto di depan pura

67-12833

9449 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisatadi suatu tempat di Bali. Tampak beberapa orangdari mereka sedang berfoto di depan pura

67-12834

9450 Tim ABRI mahmilub Ex. Peltu Tamuri Hidayatsedang mengadakan kunjungan wisata di suatutempat di Bali. Tampak mereka sedang berfoto ditangga depan gedung

67-12835

9451 Tim ABRI mahmilub Ex. Peltu Tamuri Hidayatsedang mengadakan kunjungan wisata di suatutempat di Bali. Tampak mereka sedang berfoto ditangga depan gedung

67-12836

hal.555

Page 554: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9452 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang berjalan di terasluar sebuah gedung

67-128337

9453 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang bersantai dihalaman depan sebuah hotel bertingkat

67-12838

9454 Beberapa pejabat ABRI dan pengunjung sidangsedang duduk di dalam ruang sidang pengadilan

67-12839

9455 Seorang hakim sedang membacakandakwaannya pada sidang pengadilan Ex. PeltuTamuri Hidayat

67-12840

9456 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak mereka sedangberfoto bersama dengan latar belakang sebuahgapura besar yang sedang dibangun

67-12841

9457 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak mereka berada didekat para wisatawan asing

67-12842

9458 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak pura yangdidalamnya terdapat patung ular naga yangdikelilingi oleh para pemuda Bali

67-12843

9459 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak beberapa orangdari mereka sedang berfoto di atas rerumputandengan latar belakang sebuah pura

67-12844

9460 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang berfoto bersama diteras luar sebuah gedung dengan latar belakangpepohonan kelapa

67-12845

9461 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang berjalan bersama diteras luar sebuah gedung dengan latar belakangpepohonan kelapa

67-12846

9462 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang berfoto bersamadengan tiga orang wanita petugas hotel di terasluar hotel dengan latar belakang pepohonankelapa

67-12847

9463 Lima orang pejabat Polri dari tim mahmilub Ex.Peltu Tamuri Hidayat sedang berfoto bersama diteras luar hotel dengan latar belakang pepohonankelapa, gapura, dan hotel bertingkat

67-12848

9464 Seorang oditor dari anggota TNI sedangmenyerahkan dokumen kepada hakim ketua disidang pengadilan

67-12849

hal.555

Page 555: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9465 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang duduk di kursiterdakwa sedangkan disamping kiri duduk pulatiga orang oditor

67-12850

9466 Upacara kurban ular dengan mengangkat ularnaga oleh para pemuda Bali disaksikanmasyarakat setempat

67-12851

9467 Kerumunan masyarakat menyambut upacarakorban ular disepanjang jalan

67-12852

9468 Kerumunan masyarakat menyambut upacarakorban ular disepanjang jalan

67-12853

9469 Pemimpin upacara kurban ular sedang berdoa didepan dupa dan sesajen di tengah kerumunanmasyarakat yang menyaksikan

67-12854

9470 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak beberapa orangdari mereka sedang berfoto di pantai

67-12855

9471 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak beberapa orangdari mereka sedang berfoto di pantai

67-12856

9472 Kerumunan masyarakat menyambut upacarakorban ular disepanjang jalan. Tampakwisatawan asing ikut membaur pada acaratersebut

67-12857

9473 Kerumunan masyarakat menyambut upacarakorban ular disepanjang jalan

67-12858

9474 Ex. Peltu Tamuri Hidayat sedang berjalan keluardari ruang sidang didampingi oleh dua orang PM

67-12859

9475 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat sedang mengadakan kunjungan wisata disuatu tempat di Bali. Tampak beberapa darimereka sedang mendekati para penjual buah-buahan

67-12868

9476 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarga sedang mengadakankunjungan wisata di suatu tempat di Bali. Tampakmereka berfoto bersama di balai pemandanganyang indah, suatu tempat indah pilihan PresidenSoekarno

67-12869

9477 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarga sedang mengadakankunjungan wisata di suatu tempat di Bali. Tampakbeberapa orang dari mereka berfoto bersamadipinggir jalan dengan latar belakangpemandangan laut dan Gunung Agung

67-12871

hal.555

Page 556: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9478 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarga sedang mengadakankunjungan wisata di suatu tempat di Bali. Tampakbeberapa orang dari mereka berfoto bersamadengan para penari Bali dengan latar belakangrumah adat Bali

67-12872

9479 Rombongan tim mahmilub Ex. Peltu TamuriHidayat beserta keluarga sedang mengadakankunjungan wisata di suatu tempat di Bali. Tampakmereka sedang duduk menyaksikan sebuahpertunjukan di lapangan bersama masyarakatsetempat dan terlihat pula seorang kameramenberkebangsaan asing sedang meliput acaratersebut

67-12875

9480 Tiga orang anggotaTNI, seorang polwan, danseorang petugas perempuan sedang berfotobersama di sebuah ruangan

67-12880

9481 Dua orang anggota TNI dan seorang petugasperempuan sedang berfoto bersama di sebuahruangan

67-12881

9482 Tiga orang anggotaTNI, seorang polwan, danseorang petugas perempuan sedang berfotobersama di sebuah ruangan

67-12882

9483 Beberapa tim mahmilub Ex. Peltu Tamuri Hidayatdan beberapa petugas laki-laki sedang berfotobersama di depan lukisan Bali

67-12883

1967.09.15 Serah terima Penerangan Luar Negeri dariDepartemen Luar Negeri.

2

9484 Serah terima Penerangan Luar Negeri dariDepartemen Luar Negeri.

67-11085

9485 Brigadir Jenderal Sutijpto tengah berbincangbincang dengan seorang pejabat pemerintah

67-11086

1967.09.15 Serah terima Penerangan Luar Negeri dariDepartemen Luar Negeri.

5

9486 Tampak samping Adam Malik sedang berdiridiantara jajaran pejabat pemerintah lainnya

67-11092

9487 Adam Malik tengah berdiri diantara pejabatpemerintah lainnya dan tampak dua dari kiriduduk Brigadir Jenderal Sutijpto

67-11093

9488 Adam Malik duduk diantara pejabat pemerintahdan tampak dua dari kiri duduk Brigadir JenderalSutjipto

67-11095

9489 Tampak duduk dari kiri Brigadir Jenderal Sutjipto,dan tiga dari kiri duduk Adam Malik

67-11097

9490 Tampak duduk dari kiri Brigadir Jenderal Sutjipto,dan tiga dari kiri duduk Adam Malik

67-11097

1967.09.16 Peresmian Pemancar RRI di Tjimanggis,Bogor.

21

9491 Suasana Peresmian Pemancar RRI diTjimanggis, Bogor, Tampak Komodor RoesminNoerjadin dan Prof. Umar Oemar Seno Adji

67-11132

hal.555

Page 557: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9492 Tampak dari atas Jenderal TNI Soeharto tengahberjalan diikuti para pejabat pemerintah danPejabat Militer serta Delegasi Asing

67-11133

9493 Para tamu dan pejabat negara yang sedangberbicara sementara di depannya hidangansudah tersedia.

67-11135

9494 Para Delegasi tengah memilih kudapan yangdisajikan dimeja makan

67-11136

9495 BM. Diah tengah berjabat tangan denganSeorang Perwira Tinggi TNI dan tampakdisamping Brigadir Jenderal Sutjipto

67-11137

9496 Brigadir Jenderal Sutijpto tengah berbincangbincang dengan seorang tamu yang hadir

67-11138

9497 BM Diah tengah berdiri disamping pintu masuk,Tampak bendera Merah Putih berdiri dikanan dankiri pintu

67-11139

9498 Letnan Jenderal Teuku Mohammad SyarifThayeb tengah berdiri disamping pintu masukdan tampak disamping BM.Diah

67-11140

9499 BM Diah berjalan bersama Jenderal TNISoeharto dan tampak disamping mobil SedanFord Galaxie 500 keluaran Tahun 1966 denganbendera Merah Putih berada diatas sebuah platbertuliskan 1 dan Indonesia serta bintang 4diatasnya

67-11141

9500 Jenderal Soeharto berjalan memasuki ruangandiikuti BM. Diah, Ibu Tien Soeharto danRombongan tamu lainnya

67-11142

9501 Jenderal Soeharto didampingi BM. Diah tengahmemasuki ruangan tampak dibelakang Ibu TienSoeharto dan Letnan Jendral Teuku MohammadSyarief Thayieb

67-11143

9502 Tampak samping dari kiri Jenderal TNI Soeharto,Ibu Tien Soeharto, BM Diah

67-11145

9503 Tampak baris terdepan dari kanan Ir. SlametBratanata dan tiga dari kanan Prof. Oemar SenoAdji

67-11146

9504 Tampak depan Baris pertama dari kiri JenderalTNI Soeharto, Ibu Raden Ayu Siti Hartinah (TienSoeharto), BM. Diah

67-11147

9505 Tampak samping Dr Umar Khayam DirekturJenderal Radio, Televisi dan Film tengahmenyampaikan pidatonya

67-11148

9506 BM. Diah sedang berbicara diatas mimbartampak samping kanan dan kiri berdiri BenderaMerah Putih dan belakang lambang Garuda

67-11149

9507 Tampak samping BM. Diah sedang berbicaradiatas mimbar ditengah -tengah para tamu yanghadir

67-11150

9508 Jenderal TNI Soeharto sedang berbicara diatasmimbar

67-11151

hal.555

Page 558: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9509 Tampak samping Jenderal TNI Soeharto sedangberbicara diatas mimbar dan duduk dipaling kiriDirektur Jenderal Radio, Televisi dan Film DrUmar Kayam

67-11152

9510 Jenderal TNI Soeharto tengah menekan tomboluntuk peresmian Pemancar RRI di Tjimanggis,Bogor dan tampak disamping BM.Diah

67-11154

9511 Tampak Papan dengan lampu bertuliskan "RRI""Sekali Diudara Tetap Diudara"

67-11155

1967.09.16 Emplacement Stasiun Kereta Api Jatinegaradi Jakarta.

7

9512 Tampak dua orang tengah berdiri di pinggirlintasan rel Kereta Api

67-11221

9513 Tampak sepeda onthel, sepeda motor, dan becaktengah melintas di rel kereta api

67-11222

9514 Tampak di luar Lintasan Kereta Api, Tengahberjalan Bus, Oplet, Becak dan Bemo Melintas

67-11223

9515 Di luar Lintasan kereta api tampak melintas truk,bemo dan seorang mengendarai vespa

67-11225

9516 Jendral TNI Soeharto bersama Ibu Raden AyuSiti Hartinah (Tien Soeharto) sedang duduk didalam mobil Sedan Ford Galaxie 500 keluaranTahun 1966

67-11264

9517 Tampak diluar Lintasan Kereta Api, Tengahmelintas sepeda motor, bemo dan iring -iringantruk milik TNI

67-11268

1967.09.19 Menteri Penerangan BM Diah melantik parapejabat tinggi (pejabat teras) di DepartemenPenerangan RI di Jalan Kebon Sirih No. 76,Jakarta.

7

9518 [Menteri Penerangan BM Diah sedangmenyematkan tanda penghargaan.]

67-9754

9519 Tampak samping Menteri Penerangan BM.Diahsedang memberikan pengarahan

67-11194

9520 Tampak samping para pejabat tinggi (pejabatteras) sedang memperhatikan dengan seksamapengarahan dari Menteri Penerangan BM. Diah

67-11195

9521 Suasana dalam acara Menteri Penerangan BMDiah melantik para pejabat tinggi (pejabat teras)di Departemen Penerangan RI

67-11196

9522 Tampak belakang Menteri Penerangan BM.Diahsedang memberikan pengarahan diantara parapejabat tinggi (pejabat teras)

67-11197

9523 Menteri Penerangan BM.Diah tengah berbincang-bincang dengan Brigadir Jenderal Sutjipto dandisamping kanan duduk Direktur Jenderal Radio,Televisi dan Film Dr Umar Kayam

67-11199

hal.555

Page 559: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9524 Tampak depan Menteri Penerangan BM.Diahsedang memberikan pengarahan dan disampingkanan duduk Direktur Jenderal Televisi dan FilmDr Umar Kayam serta disamping kiri dudukBrigadir Jenderal Sutjipto

67-11200

9525 Tampak Depan Duduk dua Kiri Brigadir JenderalSutjipto, Menteri Penerangan BM. Diah danDirektur Jenderal Radio, Televisi dan Film Dr.Umar Kayam

67-11201

1967.09.20 Menteri Penerangan BM Diah menerima MisiPerfilman Indonesia yang akan ke Malaysia.

3

9526 Menteri Penerangan BM.Diah sedang berjabattangan dengan Misi Perfilman Indonesia

67-11306

9527 Tampak samping Menteri Penerangan BM.Diahsedang beramah tamah dengan Misi PerfilmanIndonesia

67-11307

9528 Tampak belakang Menteri Penerangan BM.Diahsedang mendengarkan penjelasannya yangdisampaikan oleh salah satu Misi PerfilmanIndonesia

67-11308

1967.09.23 Timbang terima Kepala Direktorat Penda di(djl) dari Sdr. Iskak kepada Sdr. Ismail Taufik.

11

9529 Para pejabat yang terlibat dalam acara yang akandiselenggarakan tersebut.

67-11313

9530 Tampak depan peserta Timbang terima KepalaDirektorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskak kepadaSdr. Ismail Taufik.

67-11314

9531 Para pejabat yang melakukan serah terimasedang menandatangani berkas serah terima.

67-11315

9532 Penandatanganan berkas serah terima antarapejabat lama dengan yang baru.

67-11317

9533 Tampak belakang peserta Timbang terimaKepala Direktorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskakkepada Sdr. Ismail Taufik.

67-11318

9534 Salah seorang peserta Timbang terima KepalaDirektorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskak kepadaSdr. Ismail Taufik tengah memeriksa isi tas dantampak disalah satu pilar tertulis "Harap Tenang,Waktu Kerdja"

67-11319

9535 Tampak salah seorang peserta Timbang terimaKepala Direktorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskakkepada Sdr. Ismail Taufik sedang menyerahkankado

67-11320

9536 Suasana Timbang terima Kepala DirektoratPenda di (djl) dari Sdr. Iskak kepada Sdr. IsmailTaufik, tampak dua sepeda onthel bersandar didinding

67-11321

hal.555

Page 560: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9537 Dibelakang peserta Timbang terima KepalaDirektorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskak kepadaSdr. Ismail Taufik, tampak sebuah Papan tulisyang bertuliskan "Pengumuman'" "Serah TerimaDit.Pendagri akan dilaksanakan Pada" " Hari :Sabtu" "Tgl : 23 Sept 1967" "Pk : 09.00"

67-11322

9538 Tampak samping peserta Timbang terimaKepala Direktorat Penda di (djl) dari Sdr. Iskakkepada Sdr. Ismail Taufik

67-11323

9539 Sambutan yang dilakukan oleh pejabat yang barusaja diserah terima jabatan tersebut.

67-11324

1967.09.25 Pasar Cikini di Jalan Cikini Raya, Jakarta. 89540 Suasana di Pasar Tjikini tampak tulisan "Rumah

Makan Pasar Tjikini" "Pos Polisi"67-11480

9541 Diluar Pasar Tjikini tampak dua mobil Jeep WillyCJ-4 sedang terpakir

67-11481

9542 Suasana lalu lintas diluar Pasar Tjikini, Tampaksedang melintas seseorang dengan mengendaraisepeda onthel dan sebuah mobil VolkswagenBeetle (Volkswagen Type 1) tengah memasukiarea parkir

67-11482

9543 Tampak sebuah Papan Petunjuk bertuliskan"Perusahaan Daerah Pasar Jaya" "Pasar Tjikini"diluar Pasar Tjikini

67-11483

9544 Tampak deretan kios yang menjual buah didepandua orang pengunjung yang tengah berjalanmembawa tas dan buah pisang

67-11491

9545 Tampak belakang seorang bapak tengahmenunjukan sebuah bungan kepada seorang ibudidepan Perusahaan Bunga "Cha Cha" Djl.TjikiniRaja 121 Djakarta"

67-11492

9546 Didepan Perusahaan Bunga "Cha Cha" Djl.TjikiniRaja 121 Djakarta" seorang ibu tengah memilihsebuah bunga

67-11493

9547 Para Pemeran Tokoh Bidadari tengah berjalanmengelinggi Pemeran Tokoh Kumbokarno yangtengah terkapar

67-11560

1967.09.25 Festival Wayang Orang Seluruh Indonesia diGedung Basketball Hall, Senayan Jakarta

2

9548 Tiga orang laki-laki sedang menari wayang orangdi atas panggung dengan memerankan setanyang ada di hutan

67-11883

9549 Empat orang laki-laki dan seorang perempuansedang menari wayang orang di atas panggungdiantaranya memerankan Wijoseno, Permadi,dan Dewi Kunti pada cerita pendawa lima saatberada di hutan

67-11884

1967.09.25 Festival Wayang Orang Seluruh Indonesiayang berlangsung pada tanggal 22 September- 1 Oktober 1967 di Gedung Basketball Hall,Senayan, Jakarta. Terlihat acara pada malamke-4 penyelenggaraan festival.

22

hal.555

Page 561: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9550 Pemeran Tokoh Kumbokarno tengah berbincang-bincang Pemeran Tokoh Wibisono dan tampakdibelakang para raksasa

67-11547

9551 Tampak samping seorang pemain gamelantengah memainkan musik gambang

67-11548

9552 Tampak samping didepan penonton tengahduduk para djuri Festival Wayang Orang SeluruhIndonesia dan sebelah meja salah satu djuriterdapat kotak yang bertuliskan "Puntung Rokok"

67-11549

9553 Pemeran Tokoh Punakawan Semar, Gareng,Petruk dan Bagong tengah berjalan beriringan

67-11550

9554 Pemeran Tokoh Kumbokarno tengah berbincang-bincang dengan Pemeran Tokoh Sugriwa

67-11551

9555 Pemeran Tokoh Rahwana terkena Panah dantampak dibelakang Pemeran Tokoh Hanoman

67-11552

9556 Pemeran Tokoh Kumbokarno sedang berbincang-bincang dengan Pemeran Tokoh Wibisono

67-11553

9557 Pemeran Tokoh Kumbokarno tengah bertarungdengan Pemeran Tokoh Pasukan Kera

67-11554

9558 Pemeran Tokoh Kumbokarno tengahmerentangkan tangan dan dibelakang tampakPemeran Tokoh Pasukan Kera

67-11555

9559 Pemeran Tokoh Pasukan kera Tengah terjatuhdan tampak Pemeran Tokoh Kumbokarno dalamPosisi menendang

67-11556

9560 Tampak samping Pemeran Tokoh Kumbokarnotengah duduk bersimpuh dengan tanganmemengah panah yang menancap diperutnyadan Pemeran Tokoh Hanoman tengah merangkuldari belakang

67-11557

9561 Pemeran Tokoh Hanoman bersama PemeranTokoh Anggada, Sugriwa, dan Anila, tampakdibelakang Pemeran Tokoh Kumbokarno yangsedang memegang panah yang menancapdiperutnya

67-11558

9562 Tampak samping Pemeran Tokoh Lesmanasedang memegang busur dan didepannya tengahPemeran Tokoh Rahwana tengah terkapar

67-11559

9563 Tampak suasana diatas panggung ketikaPemeran Tokoh Kumbokarno berbincang denganPemeran Tokoh Wibisono (Bersiap Maju Perang)dan didepan panggung tampak para pemainmusik gamelan

67-11561

9564 Pemeran Tokoh Hanoman tengah menari diikutiPemeran Tokoh para pasukan kera

67-11562

hal.555

Page 562: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9565 Tampak samping Pemeran Tokoh Para pasukankera tengah menari bersama Pemeran TokohHanoman

67-11563

9566 Tampak samping Pemeran Tokoh Kumbokarnotengah berhadap dengan Pemeran TokohHanoman, Tokoh Sugriwa, Pemeran TokohAnggada dan Pemeran Tokoh Anila berserta parapasukan kera yang dalam posisi merangkak

67-11564

9567 Tampak samping Pemeran Tokoh Kumbokarnosedang menari (Bersiap bertarung) menghadapidengan Pemeran Tokoh Sugriwa, PemeranTokoh Anggada dan Pemeran Tokoh Anilaberserta para pasukan kera

67-11565

9568 Pemeran Tokoh Semar tengah menari BersamaPemeran Tokoh Gareng, Pemeran Petruk danPemeran Tokoh Bagong

67-11566

9569 Tampak samping Pemeran tokoh rama tengahmenari bersama Pemeran tokoh Lesman,Pemeran tokoh Wibisana dan Pemeran tokohSugriwa

67-11567

9570 Suasana dalam acara Festival Wayang OrangSeluruh Indonesia, Tampak dibagian depan parapenonton duduk berbaris para djuri

67-11568

1967.09.27 Festival Wayang Orang I Seluruh Indonesia diGedung Basketball Hall di Senayan, Jakarta.

40

9571 Tampak depan Para Pemeran Wayang Orangsedang berfoto bersama

67-11782

9572 Tampak dari kanan baris pertama PemeranTokoh Nakula dan Pemeran Tokoh sadewa

67-11783

9573 Tampak Pemeran Tokoh semar berada ditengah-tengah para pemeran wayang orang

67-11784

9574 Tampak depan seorang Pemeran Tokoh Bima(Wijasena) tengah mempertunjukan KukuPancanaka

67-11785

9575 Tampak samping seorang Pemeran Tokoh Bima(Wijasena)

67-11786

9576 Tampak belakang seorang Pemeran TokohRaksasa tengah bertarung dengan seorangPemeran Tokoh Bima (Wijasena)

67-11787

9577 Tampak samping seorang Pemeran Tokoh Bima(Wijasena) tengah meloncat disampingPemeran Tokoh Raksasa

67-11788

9578 Tampak samping seorang Pemeran TokohArjuna (Permadi) berada tengah-tengah pararaksasa

67-11789

9579 Tampak samping seorang Pemeran TokohArjuna (Permadi) tengah menari dan dibelakangTampak Pemeran Tokoh Cakil dan PemeranTokoh Raksasa

67-11790

hal.555

Page 563: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9580 Tampak Samping Pemeran Tokoh Cakil sedangmenari dibelakang Pemeran Tokoh Arjuna(Permadi)

67-11791

9581 Tampak samping Pemeran Tokoh Cakil danPemeran Tokoh Arjuna (Permadi) menari dengansaling membelakangi

67-11792

9582 Pemeran Tokoh Cakil tengah mengadah keduatangannya keatas disertai dengan melompatdihadapan Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi)

67-11793

9583 Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi) tengah menaridengan membelakangi Pemeran Tokoh Cakilyang tampak sedang bersimpuh dengan satu kaki

67-11794

9584 Pemeran Tokoh Raja (Prabu) Wirata Matswapatitengah berbincang - bincang dengan PemeranTokoh Dewi Kunti dan Tampak dibelakangPemeran Tokoh Bima (Wijasena), PemeranTokoh Arjuna (Permadi), Pemeran TokohWijangka (Yudisthira), Pemeran Tokoh Pintendan Tangsen (Nakula dan Sadewa)

67-11795

9585 Tampak dari depan Pemeran Tokoh Bima(Wijasena) melawan Pemeran TokohDanduwacana, Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi)melawan Pemeran Tokoh Dananjaya, Wijangka(Yudisthira) melawan Pemeran Tokoh Yudisthira,Pemeran Tokoh Pinten dan Tangsen (Nakula danSadewa) melawan Pemeran Tokoh Nakula danSadewa

67-11796

9586 Tampak samping Wijangka (Yudisthira) melawanPemeran Tokoh Yudisthira dan belakangPemeran Tokoh Pinten dan Tangsen (Nakula danSadewa) melawan Pemeran Tokoh Nakula danSadewa

67-11797

9587 Tampak belakang Pemeran Tokoh Pinten danTangsen (Nakula dan Sadewa) melawanPemeran Tokoh Nakula dan Sadewa

67-11798

9588 Tampak samping Wijangka (Yudisthira) berjalandiikuti Pemeran Tokoh Yudisthira

67-11799

9589 Tampak samping Pemeran Tokoh Wijangka(Yudisthira), Pemeran Tokoh Pinten dan Tangsen(Nakula dan Sadewa), Pemeran Tokoh Bima(Wijasena), Pemeran Tokoh Wijangka sedangberhadapan dengan Pemeran Tokoh Yudisthira,Pemeran Tokoh Dananjaya, Pemeran TokohDanduwacana, Pemeran Tokoh Nakula danSadewa,

67-11800

9590 Tampak samping Pemeran Tokoh Pinten danTangsen (Nakula dan Sadewa), Pemeran TokohArjuna (Permadi), Pemeran Tokoh Bima(Wijasena), dan Pemeran Tokoh Wijangka(Yudisthira)

67-11801

hal.555

Page 564: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9591 Tampak samping tengah menari Pemeran TokohDananjaya, diikuti Pemeran TokohDanduwacana, Pemeran Tokoh Yudisthira,Pemeran Tokoh Nakula

67-11802

9592 Tamping samping Para Pemeran Tokoh Raksasatengah menari bersama

67-11803

9593 Tampak samping Pemeran Tokoh Bima(Wijasena) tengah berlari

67-11804

9594 Tampak samping Pemeran Tokoh Raja (Prabu)Wirata Matswapati tengah berbicang denganPemeran Tokoh Wijangka (Yudisthira), PemeranTokoh Bima (Wijasena), Pemeran Tokoh Pintendan Tangsen (Nakula dan Sadewa)

67-11805

9595 Tampak samping seorang Pemeran TokohArjuna (Permadi) tengah menari dan didepannyatengah bersimpuh dengan satu kaki PemeranTokoh Cakil

67-11806

9596 Tampak samping seorang Pemeran TokohArjuna (Permadi) diantara para Pemeran TokohRaksasa

67-11807

9597 Tampak Belakang dua Pemeran Tokoh Raksasatengah berhadap dengan Pemeran Tokoh Arjuna(Permadi)

67-11808

9598 Tampak samping Pemeran Tokoh Arjuna(Permadi) tengah menari didepan latar panggungyang melukiskan hutan

67-11809

9599 Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi) tengah menaridan dibelakang tampak Pemeran Tokoh Semar,Petruk dan Pemeran Tokoh Bagong

67-11810

9600 Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi) tengah menaribersama Pemeran Tokoh Sinta dan dibelakangtampak Pemeran Tokoh Semar,Pemeran TokohGareng, Pemeran Tokoh Petruk, dan PemeranTokoh Bagong

67-11811

9601 Tampak Belakang Pemeran Tokoh Dewi Kuntisedang berbincang - bincang dengan PemeranTokoh Arjuna (Permadi) dan Pemeran TokohWijangka (Yudisthira)

67-11812

9602 Tampak Belakang Pemeran Tokoh Dewi Kuntisedang berbincang - bincang dengan PemeranTokoh Wijangka (Yudisthira)

67-11813

9603 Tampak Belakang Pemeran Tokoh Dewi Kuntisedang memegang tangan Pemeran Tokoh Bima(Wijasena)

67-11814

9604 Tampak Belakang Pemeran Tokoh Dewi Kuntidan Pemeran Tokoh Bima (Wijasena) tengahberbincang - bincang dengan Pemeran TokohArjuna (Permadi)

67-11815

9605 Tampak samping Pemeran Tokoh Dewi Kuntitengah Menari dan disamping Pemeran TokohBima (Wijasena)

67-11816

hal.555

Page 565: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9606 Pemeran Tokoh Bima (Wijasena) tengah siapberlari dan disamping tampak Pemeran TokohSemar, Pemeran Tokoh Petruk dan PemeranTokoh Gareng

67-11817

9607 Suasana penonton yang menghadiri FestivalWayang Orang I Seluruh Indonesia, TampakMentreri Pendidikan dan Kebudayaan BapakSarino Mangunpranoto

67-11818

9608 Tampak belakang Pemeran Tokoh Wijangka(Yudisthira) sedang berbincang dengan Pemeran

67-11819

9609 Pemeran Tokoh Arjuna (Permadi) tengah dudukdan didepan Pemeran Tokoh Bima (Wijasena)

67-11820

9610 Menteri Penerangan BM.Diah sedang berbincangdengan salah satu delegasi asing

67-10676

1967.09.28 Perkara Peristiwa G. 30 S yang diadili olehMahkamah Militer Daerah Militer V Djaya, diJalan Perwira Jakarta.

16

9611 Tahanan Militer perkara pembunuhan JenderalAhmad Yani sedang menuruni mobil tahananyang di kawal oleh anggota Polisi Militer. Sidangke-2 hari 1 perkara 29 orang militer pembunuhJenderal Ahmad Yani di Mahkamah MiliterDaerah Militer V Djaya, di Jalan Perwira Jakarta.

67-15343

9612 Anggota Polisi Militer bersiaga melakukanpengamanan dalam sidang ke 2 hari 1 perkara 29orang militer pembunuh Jenderal Ahmad Yani diMahkamah Militer Daerah Militer V Djaya, diJalan Perwira Jakarta

67-15344

9613 Potret barang bukti senapan laras panjang dangambar foto Jenderal Ahmad Yani dengantulisan bekas tembakan.

67-15348

9614 Potret dua orang sebagai Pembela (Pengacara). 67-15349

9615 Potret Hakim ketua, dua hakim anggota danpanitera dan dua Polisi Militer di dalam ruangsidang.

67-15350

9616 Potret para tahanan militer dan Polisi Militer . 67-153529617 Hakim ketua Said sedang memimpin sidang. 67-153549618 Potret 29 orang militer pembunuh Jenderal

Ahmad Yani di dalam sidang.67-15355

9619 Seorang petugas oditur menyampaikantuntutannya kepada para tahanan militer.

67-15358

9620 Seorang Oditur sedang membacakan tuntutankepada para tahanan militer.

67-15396

9621 Para tahanan militer memasuki pintu mobiltahanan dan di kawal para polisi militer.

67-15399

9622 Lettu Mukidjan dari Brigif Dan V Jaya sebagaiterdakwa pembunuhan Jendral Ahmad Yanisedang di Adili.

67-15400

9623 Potret seorang terdakwa tahanan militer dan duaorang pembela dalam sidang militer diMahkamah Militer Daerah Militer V Djaya.

67-15403

hal.555

Page 566: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9624 Seorang terdakwa pembunuhan Jendral AhmadYani sedang berdiri saat sidang berlangsung.

67-15418

9625 Ex Praka Daktrim dari Cakra Birawa terdakwapembunuhan Jenderal Ahmad Yani sedangmeragakan dengan senapan.

67-15421

9626 Ex Praka Wagimin dari Cakra Birawa terdakwapembunuhan Jenderal Ahmad Yani sedang diadili.

67-15422

1967.09.28 Ceramah Menteri Penerangan RepublikIndonesia BM. Diah dihadapan ibu-ibu RukunIsteri Ampera (RIA) di Gedung PolaPegangsaan Timur 56 Jakarta.

9

9627 Seorang ibu berpakaian kebaya sedangmemberikan ceramah di depan ibu-ibu RukunIsteri Ampera

67-11885

9628 B.M Diah sedang memberikan ceramah di depanibu-ibu Rukun Isteri Ampera

67-11886

9629 Ibu-ibu Rukun Isteri Ampera dengan seriusmendengarkan ceramah dari B.M. Diah

67-11888

9630 Ibu-ibu Rukun Isteri Ampera yang mendengarkanceramah sebagian ada yang mencatat isiceramah tersebut B.M. Diah

67-11889

9631 Ibu-ibu Rukun Isteri Ampera yang mendengarkanceramah sebagian ada yang mencatat isiceramah tersebut B.M. Diah

67-11890

9632 B.M Diah dengan tersenyum memberikanceramah di depan ibu-ibu Rukun Isteri Amperadari B.M. Diah

67-11891

9633 Ibu-ibu Rukun Isteri Ampera sedang tersenyumsaat mendengarkan ceramah dari B.M. Diah

67-11892

9634 B.M Diah sedang memberikan ceramah di depanibu-ibu Rukun Isteri Ampera

67-11893

1967.10.01 Upacara Hari Kesaktian Pancasila danPeresmian Cungkup Monumen PahlawanRevolusi di Lubang Buaya, Jakarta Timur

18

9635 Cungkup Monumen Pahlawan Revolusi yangmasih ditutup dengan kain sebelum acaraperesmian

67-11911

9636 Di atas meja terlihat maket patung tujuhpahlawan revolusi

67-11912

9637 Di atas meja terlihat maket beberapa pohon dangubug-gubug tempat pembantaian pahlawanrevolusi

67-11913

9638 Para peserta upacara yang terdiri dari ABRI dansipil sedang berbaris di lapangan

67-11914

9639 Para peserta upacara yang terdiri dari ABRI dansipil sedang berbaris di lapangan

67-11915

9640 Pada barisan F tampak para peserta upacaraterdiri dari ABRI, kowad, seorang ibu berpakaianpersit dan sipil sedang berbaris di lapangan

67-11916

hal.555

Page 567: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9641 Pada barisan E tampak para peserta upacaraterdiri dari warga negara asing yang berpakaianmiliter

67-11917

9642 Presiden Soeharto dengan berpakain militerberada di atas panggung untuk memimpinupacara

67-11919

9643 Presiden Soeharto dan ibu Tien didampingiajudan sedang berjalan di areal monumen

67-11921

9644 Seorang pejabat sedang memberikan pidato diatas panggung yang dekat Presiden Soehartoberdiri

67-11995

9645 Seorang pejabat sedang menandatanganidokumen di meja di atas panggung yang dekatdengan Presiden Soeharto berdiri

67-11996

9646 Seorang pejabat sedang memberikan sambutandi atas panggung yang dekat Presiden Soehartoberdiri

67-11997

9647 Presiden Soeharto dan ibu Tien didampingiajudan sedang berjalan di areal monumen.Tampak presiden Soeharto sedang membalasmemberi hormat kepada beberapa pasukan yangberada di pinggir jalan

67-12006

9648 Seorang pejabat berpakaian militer sedangmemberikan sambutan di atas panggung yangdekat Presiden Soeharto berdiri

67-12009

9649 Seorang pendeta sedang membacakan doa diatas panggung yang dekat Presiden Soehartoberdiri dan pejabat lainnya

67-12011

9650 Tampak para peserta upacara pada barisan Cdan B yang terdiri dari ABRI, ibu-ibu dan bapak-bapak berpakaian sipil di lapangan

67-12012

9651 Beberapa menteri dan pejabat sedang berbaris dilapangan

67-12014

9652 Tampak para peserta upacara pada barisan Byang terdiri dari para pejabat. Selain itu tampakpula ibu-ibu berpakaian sipil berbaris di lapangan

67-12015

9653 [Presiden Soeharto memeriksa barisan denganmengendari sebuah mobil

67-11697

9654 [Kunjungan Presiden Soeharto dan Ibu TienSoeharto beserta rombongan ke suatu tempat.]

67-10222

1967.10.04 Poster tentang aktivitas ABRI yang di JalanThamrin Jakarta

8

9655 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskan HajoBekerdja dan 5 Tahun Pertama 1969-1970

67-12331

9656 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskan DPR-GR MPRS, Universitas, Stabil, Hankam, Tertib,Politik, Hukum, dan Sosial

67-12332

hal.555

Page 568: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9657 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskantransmigrasi, Harapan Kita, Pancasila, dan AdilMakmur

67-12334

9658 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskanSandang Pangan, Pemilihan Umum,Tani/Nelayan, karyawan, usahawan, ABRI,Intelegensia, Pemuda, dan Pembangunan

67-12335

9659 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskanHukum, Sosial, Tertib, DPR-GR, MPRS, Politik,Pancasila UUD 45, dan Hankam

67-12336

9660 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskanTani/Nelayan, karyawan, usahawan, ABRI,Intelegensia, Pemuda, Pembangunan Nasional,Hayo Bekerja, 5 Tahun Pertama 1969-70,Trasmigrasi, dan Harapan Kita

67-12337

9661 Beberapa poster aktivitas ABRI yang dilukis dipapan pinggir jalan antara lain bertuliskanHukum, Sosial, Tertib, DPR GR MPRS, Politik,Pancasila UUD 45, Hankam, MPRS,Universitas, Politik, dan Stabil

67-12338

1967.10.08 Kunjungan PM Jepang Eisaku Sato danNyonya di Indonesia. Tanggal 8 s/d 11 Oktober1967.

8

9662 PM Jepang Eisaku Sato dan Nyonya Hiroko Satobeserta rombongan sedang menuruni tanggapesawat Japan Air Lines.

67-12214

9663 PM Jepang Eisaku Sato dan Nyonya Hiroko Satosedang menuruni tangga pesawat Japan AirLines.

67-12215

9664 PM Eisaku Sato dan Nyonya Hiroko Sato keluardari pintu pesawat.

67-12216

9665 Pesawat terbang Japan Air Lines rombongan PMEisaku Sato tiba di lapangan pesawat terbang diKemayoran.

67-12218

9666 Rombongan PM Jepang Eisaku Sato menurinitangga pesawat

67-12219

9667 Potret lima Pesawat terbang di angkasa. 67-122199668 Suasana penyambutan kedatangan PM Jepang

Eisaku Sato dan Nyonya Hiroko Sato besertarombongan di Kemayoran Internasional Airport.

67-12220

9669 Suasana penyambutan kedatangan PM JepangEisaku Sato dan Nyonya Hiroko Sato besertarombongan di Kemayoran Internasional Airport.

67-12221

1967.10.08 Kunjungan PM Jepang Eisaku Sato danNyonya di Indonesia. Tanggal 8 s/d 11 Oktober1967.

42

9670 Presiden Soeharto didampingi Ibu Tien danrombongan sedang berjalan di lapangan terbangKemayoran.

67-12245

hal.555

Page 569: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9671 PM Jepang Eisoku Sata dan Nyonya Hiroko Satokeluar dari Pintu pesawat.

67-12246

9672 PM Jepang Eisoku Sata dan Istri menurunitangga pesawat.

67-12247

9673 Potret dua orang sedang bersalaman dalamacara penyambutan kedatangan PM Eisoku Satadi Bandara Kemayoran

67-12248

9674 Foto bersama dari kanan Presiden Soeharto, IbuTien Soeharto, Nyonya Hiroko Sato dan PMEisoku Sata di Lapangan terbang Kemayoran.

67-12249

9675 PM Eisoku Sata beserta Nyonya Hiroko Sato danrombongan memberikan penghormatan denganmenempatkan topi di dadanya.

67-12251

9676 Upacara penghormatan secara militer, PresidenSoeharto dan PM Jepang Eisoku Sata sedangmemeriksa barisan.

67-12252

9677 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sata didampingi ajudan sedang berjalan memeriksabarisan.

67-12253

9678 Potret para kameramen (wartawan) sedangmengambil gambar.

67-12254

9679 Suasana penyambutan kedatangan PM JepangEisaku Sato dan Nyonya Hiroko Sato besertarombongan di lapangan pesawat terbangKemayoran.

67-12256

9680 PM Eisoku Sata sedang berjabat tangan denganpejabat RI tampak di sampingnya presidenSoeharto

67-12258

9681 PM Eisoku Sata dengan Kepala Staf AngkatanLaut Laksda Muljadi, tampak Presiden Soeharto,Marsekal Roesmin Noerjadin dan pejabat RI

67-12259

9682 PM Eisoku Sata menerima karangan bunga darisorang wanita

67-12260

9683 PM Eisoku Sata didampingi Nyonya Hiroko Satodan Presiden Soeharto beserta ajudan sedangmenaiki tangga.

67-12261

9684 Presiden Soeharto, PM Eisoku Sata, Adam Maliksedang berbincang-bincang.

67-12262

9685 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sata sedangberbincang-bincang di dampingi juru bicarakepresidenan.

67-12263 Gambartidak Jelas

9686 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sata sedangberbincang-bincang di dampingi juru bicarakepresidenan.

67-12264

9687 Ibu Tien Soeharto sedang berbincang - bincangdengan Nyonya Hiroko Sato

67-12265

9688 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sata besertarombongan berdiri melakukan perbincangan.

67-12266

9689 Potret bersama rombongan PM Jepang dan parapejabat RI

67-12267

hal.555

Page 570: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9690 Presiden Soeharto sedang berpidato didampingiibu Tien Soeharto dan PM Eisoku Sata

67-12268

9691 Potret Menteri Luar Negeri Adam Malik danrombongan di Lapangan Pesawat terbang diKemayoran.

67-12269

9692 Sambutan PM Eisoku Sata di dampingi NyonyaHiroko Sato dan Presiden Soeharto beserta IbuTien Soeharto.

67-12270

9693 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sata besertarombongan sedang berjalan di kawal paraajudannya.

67-12271

9694 PM Eisoku Sata berjabat tangan dengan seoranglaki -laki di dampingi presiden Soeharto

67-12272

9695 PM Eisoku Sata berjabat tangan dengan seorangwanita asing di dampingi presiden Soeharto

67-12273

9696 PM Eisoku Sata berjabat tangan dengan paratamu dengan membawa bendera jepang.

67-12274

9697 Potret mobil kepresidenan dengan plat 1Indonesia.

67-12275

9698 Dua mobil kepresidenan yang membawaPresiden Soeharto dan PM Eisoku Sata melajumeninggalkan lapangan terbang di Kemayoran.

67-12276

9699 Potret mobil kepresidenan dengan plat B-1berjalan meninggalkan lapangan terbang diKemayoran.

67-12277

9700 Suasana para tamu undangan dan masyarakatdalam penyambutan kedatangan PM Eisoku Satadan rombongan di lapangan terbang kemayoran

67-12278

9701 PM Eisoku Sata di dampingi Nyonya Hiroko Satosedang berjalan di dalam gedung

67-12279

9702 Ibu Tien Soeharto sedang berbincang - bincangdengan Nyonya Hiroko Sato di dampingi seorangwanita penerjemah bahasa.

67-12280

9703 Preseiden Soeharto sedang berbincang-bincangdengan PM Eisoku Sata didampingi penerjemahbahasa.

67-12281

9704 Ibu Nelly Adam Malik sedang berbincang-bincangdengan seorang wanita di kediamannya

67-12282

9705 Ibu Tien Soeharto sedang berbincang - bincangdengan Nyonya Hiroko Sato di dampingi seorangwanita penerjemah bahasa.

67-12283

9706 Presiden Soeharto sedang bersalaman dengansalah satu rombongan PM Eisoku Sata, tampakPM Eisoku Sata.

67-12284

hal.555

Page 571: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9707 Presiden Soeharto sedang bersalaman dengansalah satu rombongan PM Eisoku Sato.

67-12285

9708 Presiden Soeharto sedang bersalaman dengansalah satu rombongan PM Eisoku Sato.

67-12286

9709 Presiden Soeharto sedang bersalaman dengansalah satu rombongan PM Eisoku Sato.

67-12287

9710 Ibu Tien Soeharto sedang berbincang - bincangdengan Nyonya Hiroko Sato di dampingi seorangwanita penerjemah bahasa.

67-12288

9711 Potret Petugas pengaman presiden sedangberbicang-bincang dengan seorang laki-laki.

67-12289

1967.10.08 Kunjungan PM Jepang Eisaku Sato danNyonya di Indonesia. Tanggal 8 s/d 11 Oktober1967.

15

9712 PM Eisoku Sato sedang membacakan sambutan,tampak ibu Tien Soeharto dan penerjemahdibelakangnya.

67-12290

9713 PM Eisoku Sato sedang memberikan sambutan,tampak Presiden Soeharto dan ibu Tien Soeharto.

67-12291

9714 Presiden Soeharto sedang membacakansambutan didampingi Ibu Tien Soeharto disampingnya PM Eisoku Sato.

67-12292

9715 Potret PM Eisoku Sato dan Presiden Soehartodan para rombongan di belakangnya.

67-12293

9716 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Satomengecek barisan dalam upacara penghormatansecara militer.

67-12294

9717 Presiden Soeharto dan PM Eisoku Sato berjalanmemeriksa barisan dalam upacara penghormatansecara militer.

67-12295

9718 Potret Presiden Soeharto di dampingi Ibu TienSoeharto dan PM Eisoku Sato di dampingiNyonya Hiroko Sato dalam upacarapenghormatan kemiliteran.

67-12297

9719 Menteri Luar Negeri Adam Malik di wawancaraiwartawan sebelum masuk dalam mobil.

67-12298

9720 Menteri Luar Negeri Adam Malik menuju Mobil. 67-12299

9721 Menteri Luar Negeri Adam Malik sedang diwawancarai wartawan

67-12300

9722 Potret PM Eisoku Sato didampingi Nyonya HirokoSato dan pejabat di belakangnya.

67-12301

9723 Potret PM Eisoku Sato didampingi Nyonya HirokoSato dan pejabat RI.

67-12302

9724 Ibu Tien Soeharto sedang berbincang-bincangdengan Nyonya Hiroko Sato.

67-12303

hal.555

Page 572: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9725 Potret dari Atas para petugas pengamananberada di depan tangga Riung Gunung di PuncakBogor.

67-12305

9726 Presiden Soeharto di dampingi Ibu Tien Soehartotersenyum dan memberikan penghormatan,tampak Busnanul Arifin

67-12305

1967.10.08 Kunjungan PM Jepang Eisaku Sato danNyonya di Indonesia. Tanggal 8 s/d 11 Oktober1967.

4

9727 Batik Show di Istana 67-124439728 Seni Ukir di Istana 67-124489729 Batik Show di Istana 67-124529730 Gamelan 67-12457

1967.10.10 Kunjungan PM Jepang Eisaku Sato danNyonya di Indonesia. Tanggal 8 s/d 11 Oktober1967.

13

9731 Bunga Bangkai di Kebun Raya Bogor 67-125929732 Bunga Bangkai di Kebun Raya Bogor 67-125969733 Riung Gunung Puncak 67-126009734 Riung Gunung Puncak 67-126039735 Riung Gunung Puncak 67-126049736 Bunga Bangkai di Kebun Raya Bogor 67-126979737 Bunga Teratai 67-127329738 Riung Gunung Puncak 67-127359739 Foto personal M. Yusuf. 67-132859740 Foto personal Presiden Soeharto 67-161969741 Delegasi Parlemen Jepang diterima Presden

Soeharto di Jalan Cendana69-638

9742 Delegasi Parlemen Jepang diterima PresdenSoeharto di Jalan Cendana

69-639

9743 Delegasi Parlemen Jepang di Istana. Mobil Jeep 69-640

9744 Seorang pejabat negara yang hadir pada upacarapelantikan sedang memegang gelas minuman

67-13132

1967.10.11 Pengumuman re-dressing Kabinet Ampera diIstana Merdeka, Jakarta

11

9745 Para wartawan dari dalam dan luar negeri yangmeliput acara

67-12931

9746 Para wartawan dari dalam dan luar negeri yangmeliput acara

67-12932

9747 Seorang anggota TNI sedang memberipengarahan pada para wartawan yang meliputacara

67-12933

9748 Presiden Soeharto sedang mengambil kaca matasebelum mengumumkan re-dressing susunanKabinet Ampera yang diliput oleh wartawandalam dan luar negeri. Tampak pada acaratersebut BM. Diah dan Soedarmono

67-12934

9749 Presiden Soeharto sedang mengumumkan re-dressing susunan Kabinet Ampera yang diliputoleh wartawan dalam dan luar negeri. Tampakpada acara tersebut BM. Diah dan Soedarmono

67-12936

hal.555

Page 573: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9750 Presiden Soeharto sedang mengumumkan re-dressing susunan Kabinet Ampera yang diliputoleh wartawan dalam dan luar negeri. Tampakpada acara tersebut BM. Diah dan Soedarmono

67-12937

9751 Presiden Soeharto sedang mengumumkan re-dressing susunan Kabinet Ampera di depan parapejabat dan diliput oleh wartawan dalam dan luarnegeri. Tampak pada acara tersebut BM. Diahdan Soedarmono

67-12938

9752 Presiden Soeharto sedang mengumumkan re-dressing susunan Kabinet Ampera di depan parapejabat dan diliput oleh wartawan dalam dan luarnegeri. Tampak pada acara tersebut BM. Diahdan Soedarmono

67-12939

9753 Para wartawan dengan tekun meliput danmencatat pengumuman yang disampaikan olehPresiden Soeharto

67-12940

9754 Soedarmono sedang memberikan laporan padaacara pelantikan. Tampak disamping kiriPresiden Soeharto, samping kanan BM. Diah danpara pejabat TNI lainnya

67-12942

1967.10.14 Pelantikan 3 menteri Baru dari KabinetAmpera yang telah di re-dressing dan menteri-menteri lainnya di Istana Negara Jakarta

14

9755 Upacara pelantikan tiga menteri baru KabinetAmpera setelah di re-dressing di Istana, YakniKH. Muhammad Dahlan, Prof. Dr. Ir. SoemantriBrojonegoro, dan Prof. Ir. Toyib Hadiwidjaja

67-12972

9756 KH. Muhammad Dahlan yang dilantik sebagaimenteri agama sedang menandatangani naskahpelantikan di depan Presiden Soeharto

67-12974

9757 Prof. Ir. Toyib Hadiwidjaja yang dilantik sebagaimenteri perkebunan sedang menandatanganinaskah pelantikan di depan Presiden Soeharto

67-12975

9758 Prof. Dr. Ir. Soemantri Brojonegoro yang dilantiksebagai menteri pertambangan sedangmenandatangani naskah pelantikan di depanPresiden Soeharto

67-12976

9759 Selain tiga menteri yang dilantik hadir pula paramenteri yang lain, diantaranya Idham Khalid,Sultan Hamengku Buwono IX, BM. Diah, danAdam Malik

67-12979

9760 Presiden Soeharto sedang membacakan pidatopada acara pelantikan tiga menteri tersebut

67-12980

9761 Para menteri dan isteri berdiri membentukbarisan setelah upacara pelantikan. Tampak darimereka antara lain BM. Diah dan isteri

67-12981

9762 Presiden Soeharto sedang menyalami BM. Diahyang disaksikan oleh isterinya Herawati

67-12982

hal.555

Page 574: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9763 Presiden Soeharto di dampingi ajudannya sedangberdiri di depan mikrofon

67-12987

9764 Presiden Soeharto, dua ajudannya, Soedarmono,dan para menteri lainnya sedang memberikanhormat

67-12989

9765 Soedarmono sedang memberikan laporan padaacara pelantikan. Tampak disamping kiriPresiden Soeharto, dua ajudan, dan para pejabatTNI lainnya

67-12991

9766 Presiden Soeharto sedang membacakan pidatopada acara pelantikan tiga menteri tersebut

67-12993

9767 KH. Muhammad Dahlan sedang disumpah dibawah Al-Quran pada saat pelantikan

67-12994

9768 Presiden Soeharto didampingi dua ajudannyasedang membacakan pidato pada acarapelantikan tiga menteri tersebut

67-12995

1967.10.14 Pelantikan 3 menteri Baru dari KabinetAmpera yang telah di re-dressing dan menteri-menteri lainnya di Istana Negara Jakarta

3

9769 Menteri Negara Kesejahteraan Rakyat KH. Dr.Idham Cholid ikut hadir dalam pelantikan tersebut

67-13130

9770 Seorang pejabat negara yang hadir pada upacarapelantikan sedang diwawancarai oleh seorangwartawan

67-13131

1967.10.16 Keterangan Pemerintah di DPR-GR olehPresiden Soeharto di Senayan Jakarta

9771 Ketua DPR-GR didampingi wakil ketua sedangmemberikan keterangan di hadapan paraanggota yang hadir

67-13035

9772 Presiden Soeharto sedang berdiri di pintu keluargedung DPR-GR menuju mobil kepresidenanDisaksikan para pejabat dan beberapa anggotapolisi militer

67-13037

9773 Para menteri dari Kabinet Ampera yang telahdisempuranakan dengan tekun mendengarkanketerangan pada acara tersebut, antara lain:Sultan Hamengku Buwono IX, Idham Khalid, danAdam Malik

67-13038

9774 Para anggota DPR-GR yang sedangmemperhatikan keterangan presiden pada acaratersebut

67-13040

9775 Seluruh anggota DPR-GR dengan seksamamendengarkan jalannya acara tersebut

67-13042

9776 Para menteri dari Kabinet Ampera yang telahdisempuranakan dengan tekun mendengarkanketerangan pada acara tersebut, antara lain: KH.Dr.Idham Chalid dan Adam Malik

67-13043

9777 Presiden Soeharto didampingi ajudan sedangmemberikan sambutan pada acara tersebut

67-13044

hal.555

Page 575: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9778 Muhammad Jusuf tengah berada diantaraanggota DPR-GR yang lain dengan seriusmemperhatikan keterangan pada acara tersebut

67-13046

9779 Para ibu-ibu anggota DPR-GR yang duduk dideretan paling depan dengan seriusmemperhatikan keterangan pada acara tersebut

67-13047

9780 Semua anggota DPR-GR yang berada di ruanganterlihat dengan serius memperhatikan keteranganpada acara tersebut

67-13048

9781 Presiden Soeharto sedang memberikan pidatopada acara tersebut. Tampak para tamuundangan berkebangsaan asing sedangmemperhatikan pidato tersebut

67-13049

9782 Semua anggota DPR-GR yang berada di ruangansedang berdiri dalam posisi tegak

67-13052

9783 Presiden Soeharto, Sri Sultan HamengkubuwonoIX, Ir. Sutami pejabat lain sedang berdiri dalamposisi tegak dengan latar belakang benderamerah putih dan lambang burung garuda

67-13053

9784 Presiden Soeharto, para menteri dan tamuundangan berkebangsaan asing sedang berjalanmeninggalkan ruangan

67-13054

1967.10.28 Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-39di Gedung Pola dan Taman Makam PahlawanKalibata, Jakarta

9785 Seorang pejabat negara sedang memberisambutan di halaman Gedung Pola yang dihadiribanyak tamu undangan

67-13368

9786 Suasana upacara bendera peringatan HariSumpah Pemuda ke 29 di halaman Gedung Pola

67-13369

9787 Seorang pemudi sedang membacakan sebuahnaskah pada saat upacara dan diliput olehbeberapa wartawan

67-13370

9788 Tampak dari belakang seorang pemudi sedangmembacakan sebuah naskah

67-13371

9789 Seorang pejabat negara sedang memberikansambutan pada hari sumpah pemuda tersebut

67-13373

9790 Seorang pejabat negara sedang memberikansambutan pada hari sumpah pemuda tersebut

67-13374

9791 Barisan organisasi masyarakat mengikutiupacara bendera di halaman gedung Karang Pola

67-13375

9792 Seorang pemuda dari kalangan pelajar pemimpinupacara Hari Sumpah Pemuda sedang melapor

kepada inspektur upacara yang seorang pejabatTNI di Makam Pahlawan Kalibata

67-13376

hal.555

Page 576: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9793 Pemimpin upacara, inspektur upacara danpeserta upacara yang terdiri dari para pelajar danorganisasi masyarakat sedang memberi hormatkepada bendera Merah Putih

67-13377

9794 Tiga orang anggota TNI dan dua pemudi sedangmemberi hormat di depan Makam PahlawanKalibata

67-13378

9795 Seorang TNI pejabat negara yang menjadiinspektur upacara sedang membacakan pidatosambutan pada upacara tersebut

67-13379

9796 Pengibaran bendera Merah Putih oleh petugasupacara yang terdiri dari para pemuda pemudipelajar dan organisasi masyarakatdi Gedung Pola

67-13380

9797 Suasana upacara bendera peringatan HariSumpah Pemuda ke 29 di halaman Gedung Polayang antara lain tampak diikuti oleh pelajar danorganisasi-organisasi masyarakat

67-13381

9798 Beberapa peleton barisan organisasi masyarakattampak mengikuti upacara tersebut

67-13382

9799 Beberapa peleton barisan organisasi masyarakattampak mengikuti upacara tersebut

67-13383

9800 Beberapa pejabat dari ABRI sedang berbaris didepan Gedung Pola mengikuti upacara tersebut

67-13384

9801 Seorang pemudi sedang membaca sebuahnaskah di depan mikropon pada upacara tersebutdan diliput oleh beberapa wartawan

67-13385

9802 Satu peleton barisan organisasi masyarakattampak mengikuti upacara tersebut

67-13386

9803 Seorang pemuda sedang memberi sambutan didepan para peserta upacara

67-13387

9804 Seorang pemuda dengan memegang mikrofonsedang memberi sambutan di depan para pesertaupacara

67-13388

9805 Kerumunan para pelajar dan organisasimasyarakat yang mengikuti upacara

67-13389

9806 Seorang pemuda dengan semangat memberisambutan di depan para peserta upacara

67-13390

9807 Seorang pemuda sedang memberi sambutan didepan para peserta upacara, dibawah benderaMerah Putih yang sedang berkibar

67-13391

1967.11.01 Sekretaris Jenderal Departemen PeneranganBrigjen Sunarjo menerima Prof. Dr. Holzmandari TV Jerman di Kebonsirih 76 Jakarta

1967.11.04 Kunjungan Wakil Presiden Amerika SerikatHubert Humphrey di Indonesia.

hal.555

Page 577: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9808 Wakil Presiden Amerika Serikat HubertHumphrey dengan berkalung bunga disambutpara pejabat Amerika dan Indonesia, serta anak-anak sekolah berkebangsaan Amerika saat tibadi Pangkalan Udara Kemayoran, Jakarta.

67-13748

9809 Wakil Presiden Amerika Serikat HubertHumphrey dengan berkalung bunga disambutpara pejabat Amerika dan Indonesia, serta anak-anak sekolah berkebangsaan Amerika saat tibadi Pangkalan Udara Kemayoran, Jakarta.

67-13749

9810 Pesawat United States Of America tiba diPangkalan Udara disambut dengan upacarakemiliteran

67-13750

9811 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan seorang anak berkebangsaan Amerikayang ikut menyambut kedatangannya didampingioleh Presiden Soeharto dan Ibu Tien sertarombongan

67-13752

9812 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan seorang anak berkebangsaan Amerikayang ikut menyambut kedatangannya. TampakPresiden Soeharto dan Ibu Tien serta rombongantertawa dalam suasana itu

67-13753

9813 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan beberapa tamu berkebangsaan asingyang menyambut kedatangannya. TampakPresiden Soeharto ikut mendampingi acarapenyambutan tersebut

67-137 54

9814 Hubert Humphrey sedang memberi sambutan diatas panggung saat tiba di Pangkalan UdaraKemayoran didampingi oleh Presiden Soeharto,Ibu Tien, dan para pejabat lainnya

67-13755

9815 Hubert Humphrey akan memasuki MobilIndonesia 1 disaksikan oleh Ibu Tien danrombongan

67-13756

9816 Presiden Soeharto dan Wakil Presiden AmerikaSerikat Hubert Humphrey sedang melakukaninspeksi barisan militer saat tiba di PangkalanUdara Kemayoran

67-13757

9817 Ibu Tien dan Wakil Presiden Amerika SerikatHubert Humphrey serta rombongan sedangberjalan meninggalkan Pangkalan UdaraKemayoran

67-13758

9818 Presiden Soeharto dan Wakil Presiden AmerikaSerikat Hubert Humphrey sedang melakukaninspeksi barisan militer saat tiba di PangkalanUdara Kemayoran

67-13759

9819 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan Menteri Penerangan BM. Diah saat tiba diPangkalan Udara Kemayoran

67-13760

hal.555

Page 578: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9820 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan Laksamana Udara Roesmin Noerjadinsaat tiba di Pangkalan Udara Kemayoran

67-13761

9821 Ibu Tien dan Wakil Presiden Amerika SerikatHubert Humphrey serta rombongan sedangberjalan meninggalkan Pangkalan UdaraKemayoran

67-13762

9822 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan salah seorang pejabat ABRI saat tiba diPangkalan Udara Kemayoran

67-13763

9823 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan Amir Machmud saat tiba di PangkalanUdara Kemayoran

67-13764

9824 Hubert Humphrey sedang berjabat tanganseorang pejabat saat tiba di Pangkalan UdaraKemayoran

67-13765

9825 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan seorang anak berkebangsaan Amerikayang ikut menyambut kedatangannya.

67-13766

9826 Hubert Humphrey sedang berjabat tangandengan seorang anak berkebangsaan Amerikayang ikut menyambut kedatangannya didampingioleh Presiden Soeharto serta rombongan

67-13767

9827 Presiden Soeharto dan Ibu Tien akan menaikimobil kepresidenan setelah mengantarkan HubertHumhprey masuk ke mobil kenegaraan terlebihdahulu

67-13769

9828 Tampak tiga peleton barisan anggota ABRI danrombongan tamu sedang berada di sekitarGedung Pangkalan Udara Kemayoran sedangnenunggu kedatangan Wakil Presiden HubertHumphrey. Tampak pula bendera Merah Putihdan bendera Amerika berkibar di sana

67-13770

9829 Anggota TNI dan Polisi sedang menertibkan parawartwan yang meliput kedatangan tamu negaratersebut

67-13771

9830 Hubert Humphey yang berkalung bunga sedangberdiri di panggung diantara Presiden Soehartodan Ibu Tien dalam rangka penyambutannya

67-13772

9831 Presiden Soeharto, Ibu Tien dan HubertHumphey sedang berjalan di karpet setelah WakilPresiden Amerika Serikat tersebut keluar daripesawat

67-13773

9832 Presiden Soeharto dan Hubert Humphey sedangberbincang diantara kerumunan para wartawanyang meliputnya

67-13774

hal.555

Page 579: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9833 Presiden Soeharto dan Hubert Humphey sedangberbincang setelah Wakil Presiden AmerikaSerikat tersebut turun dari pesawat dengandidampingi para penterjemah masing-masing

67-13775

9834 Presiden Soeharto dan Hubert Humphey sedangberbincang setelah Wakil Presiden AmerikaSerikat tersebut turun dari pesawat yang diliputoleh para wartawan

67-13776

9835 Hubert Humphey sedang berpidato di panggungdengan didampingi oleh Presiden Soeharto danIbu Tien yang disaksikan oleh para tamuundangan

67-13780

1967.11.04 Anggota-anggota PWI diterima MenteriPenerangan BM. Diah di Kebonsirih 76 Jakarta

3

9836 Suasana pertemuan antara para anggota PWIdengan B. M. Diah

67-13778

9837 B. M. Diah tertawa sembari memegang rokokmendengarkan keterangan para anggota PWItersebut.

67-13779

1967.11.04 Kunjungan Wakil Presiden Amerika SerikatHubert Humphrey di Indonesia

4

9838 Wakil Presiden Amerika Serikat HubertHumphrey sedang berjabat tangan dengan KetuaDPR-GR di ruangan DPR-GR Senayan, Jakarta.

67-13840

9839 Hubert Humphrey sedang berbincang denganKetua DPR-GR didamping seorang pejabatIndonesia lainnya

67-13843

9840 Mobil sedan yang membawa Hubert Humphreysedang berjalan di depan Hotel Indonesia

67-13849

9841 Mobil sedan yang membawa Hubert Humphreysedang berjalan di Jalan Gatot Subroto

67-13850

1967.11.05-10

Second Meeting (Pertemuan) National OilCompanies di Jakarta.

91

9842 Para peserta Second Meeting yang dihadiri olehbeberapa negara, antara lain Kuwait dan Iransedang berada di sebuah ruangan di PangkalanUdara Kemayoran

67-13899

9843 Kedatangan para peserta di Pangkalan UdaraKemayoran, dari beberapa negara, antara lainSaudi Arabia, Venezuela, dan Lybia. TampakDua orang utusan peserta Second Meetingsedang berjalan memasuki sebuah ruangan diPangkalan Udara Kemayoran

67-14092

9844 Dua orang peserta Second Meeting sedangberjabat tangan, disaksikan seorang pesertalainnya

67-14093

hal.555

Page 580: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9845 Tiga orang utusan peserta Second Meetingsedang berbincang di sebuah ruangan diPangkalan Udara Kemayoran. Tampak salahseorang peserta sedang berdiri di ruangantersebut

67-14094

9846 Beberapa orang utusan peserta Second Meetingsedang berjalan memasuki sebuah ruangan diPangkalan Udara Kemayoran

67-14095

9847 Beberapa orang utusan peserta Second Meetingsedang berjalan sambil berbincang untukmemasuki sebuah ruangan di Pangkalan UdaraKemayoran

67-14096

9848 Beberapa orang utusan peserta Second Meetingsatu diantaranya perempuan sedang berjalanmemasuki sebuah ruangan di Pangkalan UdaraKemayoran

67-14098

9849 Ibnu Sutowo sedang berjabat tangan dengansalah seorang utusan peserta Second Meeting,disaksikan oleh dua peserta lainnya

67-14099

9850 Ibnu Sutowo sedang berjalan sambil berbincangdengan salah seorang utusan peserta SecondMeeting

67-14101

9851 Ibnu Sutowo sedang berjalan sambil berbincangdengan salah seorang utusan peserta SecondMeeting

67-14102

9852 Dirut Pertamina Ibnu Sutowo sedang berbincangdengan salah seorang utusan peserta SecondMeeting

67-14103

9853 Dirut Pertamina Ibnu Sutowo sedang berjalankeluar dari ruangan diikuti oleh para utusanpeserta Second Meeting

67-14104

9854 Salah seorang utusan peserta Second Meetingsedang turun dari mobil, disaksikan oleh parapeserta yang lain

67-14105

9855 Para utusan peserta Second Meeting sedangturun dari pesawat Garuda Indonesian Airways diPangkalan Udara Kemayoran

67-14106

9856 Dua orang utusan peserta Second Meetingsedang berjabat tangan disaksikan oleh pesertalainnya

67-14107

9857 Para utusan peserta Second Meeting sedangberjabat tangan disaksikan oleh peserta lainnya

67-14108

9858 Seorang perempuan utusan peserta SecondMeeting sedang disambut kedatangannya diPangkalan Udara Kemayoran oleh seorangperempuan Indonesia yang berkebaya disaksikanoleh peserta lainnya

67-14109

9859 Para utusan peserta Second Meeting sedangmasuk di sebuah ruangan Pangkalan UdaraKemayoran

67-14110

9860 Para utusan peserta Second Meeting sedangberbincang di sebuah ruangan Pangkalan UdaraKemayoran

67-14111

hal.555

Page 581: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9861 Tiga utusan peserta Second Meeting salahsatunya seorang perempuan sedang berbincangdi sebuah ruangan Pangkalan Udara Kemayoran

67-14112

9862 Para utusan peserta Second Meeting sedangberbincang di sebuah ruangan Pangkalan UdaraKemayoran

67-14113

9863 Para utusan peserta Second Meeting sedangberbincang di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina)

67-14116

9864 Para utusan peserta Second Meeting sedangberbincang dengan Dirut Permina Ibnu Sutowo diruangan Gedung Perusahaan Minyak Negara (Permina)

67-14117

9865 Dirut Permina Ibnu Sutowo sedang seriusmembaca sebuah surat di ruangan GedungPerusahaan Minyak Negara (Permina), sedangdibelakangnya tampak dua peserta SecondMeeting

67-14119

9866 Para utusan peserta Second Meeting sedangberbincang di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina)

67-14120

9867 Para utusan peserta Second Meeting sedangberjalan memasuki Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina)

67-14121

9868 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak wakil dari IndonesiaIbnu Sutowo sedang mendengarkan penjelasandari salah seorang peserta dari salah satu negarayang mengikuti acara tersebut

67-14122

9869 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta danwakil dari Indonesia Ibnu Sutowo dengan seriusmengikuti acara tersebut

67-14123

9870 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta danwakil dari Indonesia Ibnu Sutowo dengan seriusmengikuti acara tersebut

67-14124

9871 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta danwakil dari Indonesia Ibnu Sutowo dengan seriusmengikuti acara tersebut

67-14125

9872 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta danwakil dari Indonesia Ibnu Sutowo yangmembelakangi kamera tengah serius mengikutiacara tersebut

67-14126

hal.555

Page 582: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9873 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta, salahsatunya perempuan dengan serius mengikutiacara tersebut

67-14127

9874 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta sedangmendengarkan penjelasan dari Ibnu Sutowo

67-14128

9875 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak para peserta sedangmendengarkan penjelasan dari salah seorangpeserta

67-14166

9876 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo danpara peserta lain sedang mencatat hal-halpenting pada pertemuan tersebut

67-14168

9877 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo danpara peserta lain sedang berpangku tangan danserius mendengarkan pembicaraan

67-14169

9878 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo danpeserta lain sedang serius mendengarkanpembicaraan

67-14170

9879 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo sedangmemberikan penjelasan pada pertemuan tersebut

67-14171

9880 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo danpara peserta lain sedang mencatat hal-halpenting pada pertemuan tersebut

67-14172

9881 Pembahasan Second Meeting National OilCompanies di Gedung Perusahaan MinyakNegara ( Permina). Tampak Ibnu Sutowo danpeserta lain sedang serius mendengarkanpembicaraan

67-14173

9882 Acara ramah tamah para peserta Second MeetingNational Oil Companies di sebuh ruangan

67-14174

9883 Sambutan dari salah seorang panitia yangdisaksikan oleh para peserta Second MeetingNational Oil Companies

67-14175

hal.555

Page 583: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9884 Acara ramah tamah para peserta Second MeetingNational Oil Companies di sebuh ruangan.Tampak dibelakang para tamu tengahdipersiapkan jamuan makan

67-14176

9885 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berbincang secaramengelompok. Tampak Ibnu Sutowo danbeberapa peserta lain sedang memperhatikansesuatu

67-14177

9886 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berbincang secaramengelompok. Tampak Ibnu Sutowo sedangberbincang dengan salah satu peserta

67-14178

9887 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berbincang secaramengelompok.

67-14179

9888 Seorang pejabat Indonesia sedang berjabattangan dengan salah seorang peserta pada acararamah tamah tersebut

67-14180

9889 Taman dan air mancur di sekitar Gedung Permina 67-14181

9890 Sebuah gedung yang didepannya banyakterparkir mobil di Pangkalan Brandan Medan

67-14182

9891 Sepasang penari sedang menari denganmemakai pakaian adat Sumatera. Tampakmereka sedang melakukan gerakan memutar

67-14183

9892 Sepasang penari sedang menari denganmemakai pakaian adat Sumatera. Tampakmereka menari dengan gerakan berhadapan

67-14184

9893 Sambutan kedatangan peserta Second MeetingNational Oil Companies di Pangkalan Brandan.Tampak dari mereka berkalungan bunga sedangberjalan serta disambut oleh para perempuanyang berkebaya. Tampak pula Ibnu Sutowosedang berjabat tangan dengan para perempuanyang menyambutnya

67-14186

9894 Para perempuan berkebaya menyambut parapeserta Second Meeting National Oil Companiesdengan pengalungan bunga. Tampak IbnuSutowo sedang memperhatikan salah seorangpeserta yang sedang dikalungi bunga

67-14187

9895 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berjalan didampingi IbnuSutowo dan pejabat daerah di Medan

67-14188

9896 Beberapa peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berjalan keluar dari sebuahgedung di Pangkalan Susu, Medan

67-14190

9897 Beberapa peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berjalan keluar dari sebuahgedung di Pangkalan Susu

67-14191

hal.555

Page 584: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9898 Pemandangan pantai di Pangkalan Susu.Tampak dua bangunan dan 2 kapal sedangbersandar di dekat pantai dengan latar depansebuah pohon besar

67-14192

9899 Pemandangan pantai di Pangkalan Susu.Tampak 2 kapal sedang bersandar di dekatpantai dengan latar depan sebuah pohon besar

67-14193

9900 Pemandangan pantai di Pangkalan Susu.Tampak dua bangunan dan 2 kapal sedangbersandar di dekat pantai dengan latar depanduabuah pohon pisang-pisangan

67-14194

9901 Ibnu Sutowo dan seorang peserta SecondMeeting National Oil Companies sedangberbincang di sekitar pantai disaksikan dua orangorang laki-laki, satu diantaranya warga negaraasing yang berpakaian polisi

67-14195

9902 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama disebuah ruangan saat berkunjung di PangkalanSusu

67-14196

9903 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menaiki pesawat setelahkunjungannya di Pangkalan Susu. Tampak IbnuSutowo sedang bersiap-siap naik ke pesawat

67-14197

9904 Seorang perempuan berkebaya sedangmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina. Tampak Ibnu Sutowo berada didepannya

67-14198

9905 Seorang perempuan berkebaya sedangmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina.

67-14199

9906 Seorang peserta Second Meeting National OilCompanies sedang memperhatikan tanda yangakan disematkan oleh dua orang perempuanberkebaya tersebut

67-14200

9907 Seorang perempuan berkebaya sedangmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina. Tampak beberapa peserta lain sedangmemperhatikan saat penyematan tersebut

67-14201

9908 Seorang perempuan berkebaya akanmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina. Tampak satu perempuan berkebayalainnya yang membawa nampan tengahmemperhatikan

67-14202

hal.555

Page 585: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9909 Seorang perempuan berkebaya akanmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina. Tampak satu perempuan berkebayalainnya yang membawa nampan tengahmemperhatikan

67-14203

9910 Seorang perempuan berkebaya akanmenyematkan tanda di dada seorang pesertaSecond Meeting National Oil Companies saatberlangsungnya acara tersebut di GedungPermina. Tampak Ibnu Sutowo diantara parapeserta tengah memperhatikan

67-14204

9911 Para peserta Second Meeting National OilCompanies masing-masing memegang sebuahyang dibagikan pada acara tersebut

67-14205

9912 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak Ibnu Sutowo didampingi salah satupeserta sedang makan sate di dekatangkringannya

67-14206

9913 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak selain makanan tersedia pula botol-botolminuman di atas meja

67-14207

9914 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak para ibu-ibu berkebaya sedang berbaurmenikmati makan bersama

67-14208

9915 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak logo Permina diletakkan di atas mejamakan diantara menu makan yang disajikan

67-14209

9916 Ibnu Sutowo dengan serius mendengarkanpembicaraan dua peserta Second MeetingNational Oil Companies yang sedang berbicara

67-14210

9917 Empat orang penari perempuan dan seorang laki-laki pemain piano sedang berfoto bersama

67-14211

9918 Para penari perempuan, seorang laki-laki pemainpiano, dan beberapa petugas sedang berfotobersama

67-14213

9919 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berbincang di sebuahruangan beserta para penari

67-14214

9920 Seorang penari sedang duduk bersimpuh sambilmenyembah kepada para peserta SecondMeeting National Oil Companies yangmenyaksikan tariannya. Tampak Ibnu Sutawoduduk diantara para peserta lainnya

67-14215

hal.555

Page 586: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9921 Ibnu Sutowo sedang memperlihatkan salah satuisi sesaji yang ada di dalam kotak kepada salahseorang peserta Second Meeting National OilCompanies disaksikan para peserta yang lain

67-14216

9922 Ibnu Sutowo meletakkan kembali sesaji ke dalamkotak yang terletak di meja di depan seorangpenari wanita yang duduk bersimpuh sambilmenyembah

67-14217

9923 Beberapa penari perempuan sedang menari didepan para peserta Second Meeting National OilCompanies di sebuah ruangan

67-14218

9924 Beberapa penari perempuan sedang menari didepan para peserta Second Meeting National OilCompanies di sebuah ruangan. Tampakdisamping para penari berdiri seorang penarimembawa tongkat dan seorang lagi membawapayung kertas tertutup

67-14219

9925 Dari beberapa penari tampak tiga orang penari,seorang membawa kotak dan dua orangmembawa bokor kecil akan mempersembahkandi hadapan para peserta Second MeetingNational Oil Companies

67-14220

9926 Para penari sedang berjalan di hadapan parapeserta Second Meeting National Oil Companies.Tampak urutan paling depan membawa kotak,urutan kedua membawa bokor, yang diikuti parapenari lainnya

67-14221

9927 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak logo Permina terletak di atas mejadiantara sajian makanan

67-14222

9928 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati makan bersama.Tampak logo Permina terletak di atas mejadiantara sajian makanan. Tampak pula isteri IbnuSutowo Saleha sedang berbicang dengan salahseorang peserta

67-14223

9929 Isteri Ibnu Sutowo Saleha sedang mendampingipara peserta Second Meeting National OilCompanies di meja makan

67-14224

9930 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati minuman yangtersedia

67-14225

9931 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati minuman yangtersedia. Tampak Ibnu Sutowo dengan membawagelas minuman sedang berbincang dengan parapeserta tersebut

67-14226

9932 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang menikmati minuman yangtersedia. Tampak Ibnu Sutowo dengan membawagelas minuman sedang berbincang dengan parapeserta tersebut

67-14228

hal.555

Page 587: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9933 Para peserta Second Meeting National OilCompanies sedang berjalan memasuki ruanganyang berisi maket tabung-tabung minyak Permina

67-14229

1967.11.08 Demonstrasi Kesatuan Aksi MahasiswaIndonesia (KAMI) dan Kesatuan Aksi PelajarIndonesia (KAPI) menuntut penurunan hargaberas di sekitar Monas Jakarta

4

9934 Kerumunan para pendemonstran dan adasebagian yang membawa bendera sedangdikawal oleh anggota ABRI lengkap dengansenjatanya di sekitar Monas

67-14332

9935 Kerumunan para pendemonstran dan adasebagian yang membawa bendera sedangdikawal oleh anggota ABRI lengkap dengansenjatanya di sekitar Monas

67-14333

9936 Kerumunan para pendemonstran dan adasebagian yang membawa bendera sedangdikawal oleh anggota ABRI lengkap dengansenjatanya di sekitar Monas

67-14334

9937 Truk yang dipenuhi para demonstran sedangberjalan di depan Gedung Parlemen Perdagangan

67-14338

9938 Seorang demonstran sedang berpidatomenyuarakan tuntutannya diantara kerumunanpara pendemonstran

67-14378

1967.11.21 Presiden Soeharto sedang menerima tamu Mr.Robert Delson Penasehat Hukum PemerintahRepublik Indonesia di Amerika, di CendanaJakarta.

4

9939 Mr. Robert Delson sedang berbincang denganPresiden Soeharto didampingi seorang pejabatlainnya

67-14784

9940 Mr. Robert Delson sedang berbincang denganseorang pejabat negara RI didampingi seorangpejabat TNI

67-14788

9941 Mr. Robert Delson sedang berbincang denganseorang pejabat negara RI

67-14789

1967.11.23 Lectures/ Demonstration Javanese Marriage diGedung Women International Club (WIC) diJalan Imam Bonjol Jakarta

25

9942 Potret seorang bayi duduk di atas kursi yangtinggi dengan didampingi oleh dua orang wanitadisampingnya.

67-14837

9943 Upacara adat pengantin, tampak mempelai priasedang melakukan prosesi menginjak telordengan kaki kirinya di dampingi mempelai wanitadan keluarganya.

67-14838

9944 Mempelai wanita sedang membasuk kakisuaminya dengan air kendi.

67-14839

9945 kedua mempelai setalah melangsungkan adatpengantin menginjak telor yang di saksikan parakeluarganya.

67-14840

hal.555

Page 588: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9946 Kedua mempelai berjalan menaiki tangga menujutempat pelaminan.

67-14841

9947 Potret dari belakang, kedua mempempelaisedang duduk dipangkuan seorang laki-lakidengan diselimuti kain di punggung keduamempelai dan melihat wanita di depannya.

67-14842

9948 Potret seorang anak perempuan (Pager ayu) danibu-ibu disampingnya.

67-14843

9949 Seorang wanita pedagang jamu sedangmenjajakan dagangannya dengan tiga orangpembeli.

67-14844

9950 Potret patung mempelai wanita dan pria denganlatar belakang gebyok ukir dibelakangnya.

67-14845

9951 Potret para ibu-ibu tamu undangan dari dalamdan luar negeri

67-14846

9952 Seorang laki-laki sedang berpidato yangdisaksikan para tamu.

67-14847

9953 Potret para tamu wanita sedang duduk di kursiVIP.

67-14848

9954 Peragaan dua wanita memakai busanakemben (pakaian adat jawa)

67-14849

9955 Seorang wanita sedang berjalan memperagakanlangkahnya dengan busana Kemben.

67-14850

9956 Seorang wanita sedang berjalan memperagakanlangkahnya dengan busana Kemben danmemakai kain Jarit di depannya.

67-14851

9957 Seorang wanita sedang berjalan memperagakanlangkahnya dengan busana Kebaya.

67-1452

9958 Seorang wanita sedang berjalan memperagakanlangkahnya dengan busana Kebaya.

67-14853

9959 Peragaan penganti wanita memakai pakaiankemben di dampingi dua anak sebagai pager ayudisampingnya.

67-14854

9960 Peragaan busana pria dengan memakai bajumotif batik.

67-14855

9961 Peragaan busana pria dengan memakai bajuunsur batik.

67-14856

9962 Potret bersama para peserta kontenstan busanaadat jawa.

67-14857

9963 Peragaan busana pengantin wanita memakaibaju Kemben.

67-14859

9964 Peragaan busana wanita memakai baju kebaya,tampak para penonton tersenyum gemira.

67-14860

9965 Seorang wanita sedang berjalan memperagakandengan baju Kemben.

67-14861

hal.555

Page 589: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

9966 Seorang wanita sedang berjalan memperagakandengan baju Kemben tampak di sampingbelakang kedua mempelai pemeran pengantisedang duduk pelaminan.

67-14862

1967.11.26 Study Tour Akademi penerangan (Akpen) keLebak dan Banten, Jawa Barat

19

9967 Para peserta study tour sedang berada di dalamruangan mendengarkan pengarahan dari petugasJawatan Penerangan Kabupaten Lebak.

67-15239

9968 Seorang petugas sedang memberikanpengarahan kepada para peserta study tourAkademi penerangan.

67-15240

9969 Suasana ramah tamah di tangga depan gedungJawatan Penerangan kabupaten Lebak.

67-15241

9970 Potret dari jauh, peserta study tour sedangbersalaman dengan petugas jawatan penerangankabupaten Lebak

67-15242

9971 Peserta study tour sedang bersalaman denganpetugas jawatan penerangan kabupaten Lebak,tampak spanduk bertuliskan "Up GrandingDjapenkab Lebak dari tgl 25 s/d 30 Nop 1967".

67-15243

9972 Potret dua bis dan satu mobil sedang berhenti dipinggir jalan.

67-15244

9973 Foto bersama peserta study tour akademipenerangan.

67-15246

9974 Foto bersama peserta study tour akademipenerangan dengan gaya bebes.

67-15247

9975 Potret aliran sungai yang di ambil dari atas sungai. 67-15248

9976 Peserta study tour sedang mendengarkanpengarahan dari petugas.

67-15249

9977 Potret jalan raya, tampak sebuah mobil sedangmelintas.

67-15250

9978 Foto bersama peserta study tour dengan latarMasjid Agung Banten.

67-15251

9979 Para peserta study tour sedang berada di tempatwudhu masjid Agung Banten.

67-15252

9980 Para peserta study tour sedang berada di tempatpenitipan sepatu/sandal masjid Agung Banten.

67-15253

9981 Para peserta study tour sedang berada di tempatWudhu masjid Agung Banten.

67-15254

9982 Potret atap masjid Agung Banten 67-152559983 Para peserta study tour sedang berziarah di

makam yang berada di masjid Agung Banten67-15257

9984 Potet makam (kuburan) yang berada di sampingmasjid Agung Banten

67-15258

9985 Potet salah satu makam yang berada di sampingmasjid Agung Banten

67-15259

hal.555

Page 590: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967.11.26 Study Tour Akademi Penerangan ke Lebakdan Banten, Jawa Barat

6

9986 Suasana di dalam ruangan, Petugas JawatanPenerangan Kabupaten Lebak dan jajaranpegawainya menyambut kedatangan pesertastudy tour Akademi Penerangan.

67-15309

9987 Kepala jawatan penerangan Lebak sedangberbincang-bincang di ruangan dengan sebagianpeserta study tour Akademi Penerangan.

67-15310

9988 Suasana rumah tempat kepala jawatanpenerangan memberikan penerangan kepadamasyarakat dan peserta study tour AkademiPenerangan.

67-15311

9989 Kepala jawatan penerangan Lebak sedangmemberikan penerangan kepada masyarakat danpeserta study tour Akademi Penerangan.

67-15312

9990 Kepala jawatan penerangan Lebak sedangmemberikan penerangan kepada masyarakat danpeserta study tour Akademi Penerangan.

67-15313

9991 Kepala jawatan penerangan Lebak sedangmemberikan penerangan, tampak para pegawaiberada di sampingnya.

67-15314

1967.11.29 Penyerahan Pusara Ade Irma SuryaniNasution oleh Presiden Presiden Soekarnokepada keluarga Jenderal Nasution di MakamBlok P. Kebayoran

22

9992 Para perempuan muda berkumpul di makam AdeIrma Suryani Nasution.

67-15266

9993 Penaburan bunga di pusara makam Ade IrmaSuryani oleh lima wanita di Makam Blok PKebayoran.

67-15267

9994 Presiden Soeharto didampingi Ibu Tien Soehartosedang menabur bunga di pusara makam Adeirma Suryani.

67-15268

9995 Presiden Soeharto sedang bersalaman denganJohana Sunarti Nasution istri dari AH Nasution.

67-15269

9996 Seorang laki-laki sedang menabur bunga dipusara makam Ade Irma Suryani

67-15270

9997 Presiden Soharto sedang menabur bunga dipusara makam Ade Irma Suryani

67-15271

9998 Para petinggi TNI sedang menabur bunga dipusara makam Ade Irma Suryani.

67-15272

9999 Para petinggi TNI sedang menabur bunga dipusara makam Ade Irma Suryani.

67-15273

10000 Para ibu - ibu sedang menabur bunga di pusaramakam Ade Irma Suryani.

67-15274

10001 Presiden Soeharto dan Ibu Tien Soeharto sedangmenabur bunga di pusara makam Ade IrmaSuryani.

67-15276

10002 Potret para peziarah, tampak anak-anak kecil danperempuan muda berbaris mendengarkanpengarahan dari petugas.

67-15277

hal.555

Page 591: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10003 Makam Ade Irma Suryani, tampak depan potretpasastri pembangunan makam atas prakasaMen/Pangab Djendral Soeharto.

67-15278

10004 Potret Makam Ade Irma Suryani dari samping. 67-15279

10005 Para anak-anak TK saat berziarah di makam AdeIrma Suryani.

67-15280

10006 Potret ibu Johana Sunarti Nasution dan ibu-ibuistri pejabat di Makam Ade Irma Suryani.

67-15281

10007 Suasana di Makam Ade Irma Suryani, tampak AHNasution sedang berbincang-bincang.

67-15282

10008 Presiden Soeharto menarik tari peresmian makam 67-15283

10009 Presiden Soeharto menyerahkan barang kepadaAH NAsution, tampak ibu Tien Soeharto dan IbuJophana Sunarti Nasution.

67-15284

10010 Seorang petugas sedang berbicara tampakPresiden Soeharto, Ibu Tien Soeharto, IbuJohana Sunarti Nasution dan AH Nasution berdiridi depan Makam Ade Irma Suryani

67-15285

10011 Presiden Soharto sedang berpidato, tampak AHNasution, Ibu Johana Sunarti Nasution dan IbuTien Soeharto.

67-15286

10012 Potret dari depan samping, Presiden Sohartosedang berpidato, tampak AH Nasution, IbuJohana Sunarti Nasution dan Ibu Tien Soeharto.

67-15287

10013 AH Nasution sedang berpidato, Tampak Ibu TienSoeharto dan Ibu Johana Sunarti Nasution.

67-15288

1967.12.05 Menteri Penerangan BM. Diah menerima DutaBesar Yugoslavia, Delegasi Buruh Marhaenis,dan wartawan Luar Negeri dari majalah Timedan Life (Mr. George Wellington) di KebonsirihNo. 76 Jakarta

9

10014 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan duta besarYugoslavia di ruang kerjannya.

67-15424

10015 Menteri Penerangan B.M Diah sedang berjabattangan dengan Mr. George Wellington wartawanLuar Negeri dari Majalah Time dan Life di Kebonsirih no. 76 Jakarta.

67-15425

10016 Menteri Penerangan B.M Diah menerimakunjungan delegasi buruh Marhaenis di Kebonsirih no. 76 Jakarta.

67-15426

10017 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan delegasi buruhMarhaenis di Kebon sirih no. 76 Jakarta.

67-15427

10018 Menteri Penerangan B.M Diah sedangbersalaman dengan duta besar Yugoslavia diKebon sirih no. 76 Jakarta.

67-15428

hal.555

Page 592: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10019 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan duta besarYugoslavia di Kebon sirih no. 76 Jakarta.

67-15429

10020 Menteri Penerangan B.M Diah sedangberbincang-bincang dengan duta besarYugoslavia di Kebon sirih no. 76 Jakarta.

67-15431

10021 Rombongan delegasi buruh Marhaenis sedangmendengarkan penjelasan dari MenteriPenerangan B.M Diah di Kebon sirih no. 76Jakarta.

67-15432

10022 Menteri Penerangan B.M Diah sedangbersalaman dengan salah satu delegasi buruhMarhaenis di Kebon sirih no. 76 Jakarta.

67-15433

1967.12.06 Pembukaan Konferensi Hubungan MasyarakatSeluruh Departemen oleh Sekretaris JenderalDepartemen Penerangan di Jalan MerdekaSelatan 6 Jakarta

8

10023 Suasana di dalam ruangan dalam acarapembukaan konferensi Hubungan Masyarakatoleh Sekretaris Jenderal DepartemenPenerangan di Jalan Merdeka Selatan 6 Jakarta

67-15435

10024 Potret lima orang peserta Konferensi HubunganMasyarakat.

67-15436

10025 Potret delapan orang dalam konferensi HubunganMasyarakat, salah seorang sedang berbicara didepan microfon.

67-15437

10026 Bapak dan ibu peserta konferensi hubunganMasyarakat oleh Sekretaris Jenderal DepartemenPenerangan di Jalan Merdeka Selatan 6 Jakarta

67-15438

10027 Suasana konferensi hubungan Masyarakat olehSekretaris Jenderal Departemen Penerangan diJalan Merdeka Selatan 6 Jakarta

67-15439

10028 Suasana konferensi hubungan Masyarakattampak seorang peserta konferensi sedangberbicara.

67-15440

10029 Enam orang peserta konferensi HubunganMasyarakat yang berasal dari anggota militer.

67-15441

10030 Suasana jalannya konferensi HubunganMasyarakat oleh Sekretaris Jenderal DepartemenPenerangan di Jalan Merdeka Selatan 6 Jakarta

67-15442

1967.12.08 Surat Keputusan Presiden RI No. 195 Tahun1967 tentang Susunan Keanggotaan DewanPers

3

10031 Potret halaman pertama Surat KeputusanPresiden RI No. 195 Tahun 1967 tentangSusunan Keanggotaan Dewan Pers

67-15443

10032 Potret halaman kedua Surat Keputusan PresidenRI No. 195 Tahun 1967 tentang SusunanKeanggotaan Dewan Pers.

67-15444

hal.555

Page 593: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10033 Potret halaman ketiga Surat Keputusan PresidenRI No. 195 Tahun 1967 tentang SusunanKeanggotaan Dewan Pers.

67-15445

1967.12.08 Menteri Penerangan BM. Diah menerimapenanggung jawab 3 kantor berita, yakniKantor Berita Antara, Kantor Berita NasionalIndonesia (KNI), Kantor Berita PusatPemberitaan Angkatan Bersenjata (PAB) diKebonsirih No. 76 Jakarta

7

10034 Potret dari belakang kanan, Menteri PeneranganBM. Diah menerima penanggung jawab 3 kantorberita, yakni Kantor Berita Antara, Kantor BeritaNasional Indonesia (KNI), Kantor Berita PusatPemberitaan Angkatan Bersenjata (PAB) diKebonsirih No. 76 Jakarta

67-15446

10035 Potret dari belakang kiri, Menteri PeneranganBM. Diah menerima penanggung jawab kantorBerita Antara, Kantor Berita Nasional Indonesia,Kantor Berita Pusat Pemberitaan AngkatanBersenjata di Kebonsirih No. 76 Jakarta

67-15447

10036 Suasana rapat para penanggung jawab kantorBerita Antara, Kantor Berita Nasional Indonesia,Kantor Berita Pusat Pemberitaan AngkatanBersenjata di Kebonsirih No. 76 Jakarta.

67-15449

10037 Menteri Penerangan BM. Diah sedangberbincang-bincang dengan para penanggungjawab kantor Berita Antara, Kantor BeritaNasional Indonesia, Kantor Berita PusatPemberitaan Angkatan Bersenjata di KebonsirihNo. 76 Jakarta

67-15450

10038 Suasana perbincangan Menteri Penerangan BM.Diah dengan para penanggung jawab kantorBerita Antara, Kantor Berita Nasional Indonesia,Kantor Berita Pusat Pemberitaan AngkatanBersenjata di Kebonsirih No. 76 Jakarta

67-15451

10039 Tampak dari samping Menteri Penerangan BM.Diah sedang berbincang-bincang dengan parapenanggung jawab kantor Berita Antara, KantorBerita Nasional Indonesia, Kantor Berita PusatPemberitaan Angkatan Bersenjata di KebonsirihNo. 76 Jakarta

67-15452

1967.12.11 Menteri Penerangan BM. Diah menerimaPenanggungjawab Harian Ibukota diKobonsirih No. 76 Jakarta

8

10040 Menteri Penerangan BM. Diah menerima parapenanggungjawab Harian Ibukota di KobonsirihNo. 76 Jakarta

67-15629

hal.555

Page 594: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10041 Menteri Penerangan BM. Diah sedang berbicaradalam acara menerima para penanggungjawabHarian Ibukota di Kobonsirih No. 76 Jakarta

67-15630

10042 Para penanggungjawab Harian Ibukota sedangmendengarkan sambutan Menteri PeneranganBM. Diah di Kobonsirih No. 76 Jakarta

67-15631

10043 Potret dari samping, Menteri Penerangan BM.Diah sedang berbicara kepada parapenanggungjawab Harian Ibukota di KobonsirihNo. 76 Jakarta

67-15632

10044 Potret Menteri Penerangan BM. Diah sedangmemberikan sambutan.

67-15633

10045 Para penanggungjawab Harian Ibukota sedangmendengarkan dan mencatat sambutan MenteriPenerangan BM. Diah di Kobonsirih No. 76Jakarta

67-15634

1967.12.28 Presiden Soeharto menerima Gubernurnegara bagian Michigan AS, George Rommeydi Presidium Merdeka Barat 15 Jakarta

4

10046 Presiden Soeharto sedang bersalaman denganGubernur negara bagian Michigan AS GeorgeRommey.

67-16318

10047 Potret Gubernur negara bagian Michigan AS,George Rommey dan rombongan.

67-16319

10048 Gubernur negara bagian Michigan AS, GeorgeRommey sedang diwawancarai para wartawan.

67-16320

10049 Gubernur negara bagian Michigan AS, GeorgeRommey sedang diwawancarai para wartawan.

67-16321

1967.12.31 Pidato Penutupan tahun 1967 oleh PresidenSoeharto di Istana Merdeka Jakarta

7

10050 Pidato penutupan tahun 1967 oleh PresidenSoeharto di Istana Negara Jakarta.

67-16364

10051 Presiden Soeharto sedang berpidato penutupantahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16365

10052 Presiden Soeharto sedang membaca teks pidatopenutupan tahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16366

10053 Presiden Soeharto sedang menyampaikan pidatopenutupan tahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16368

10054 Presiden Soeharto sedang membacak teks pidatopenutupan tahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16370

10055 Presiden Soeharto sedang menyampaikan pidatopenutupan tahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16372

hal.555

Page 595: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10056 Presiden Soeharto sedang menata teks pidatopenutupan tahun 1967 di Istana Negara Jakarta.

67-16373

1967 Asian Games V Bangkok, Thailand.10057 Tampak beberapa pewarta berita sedang meliput

jalannya Asian Games V.67-344

10058 Norodom Sihanauk sedang memberikancinderamata.

67-379

10059 Suasana penyambutan dalam acara AseanGames V di Bangkok. Tampak dua pelajarmenggunakan baju pramuka membawa nampandan beberapa penari berjalan dibelakangnya.

67-383

1967 Peresmian Pemancar RRI di Tjimanggis,Bogor.

21

10060 Di luar Gedung Pemancar RRI di Tjimanggis,Bogor, Tampak samping sebuah mobil SedanFord Galaxie 500 keluaran Tahun 1966 terparkirdan sedang bertugas dua anggota Polisi Militer

67-11243

10061 Tampak sebuah vertikal antena 67-1124710062 Dua orang anggota polisi militer tengah berjaga

jaga diluar pintu masuk dalam acara PeresmianRRI di Tjimanggis, Bogor

67-11248

10063 Tampak sebuah reflektor untuk pemandjar philipsyang berkekuatan 120 Kw

67-11251

10064 Tampak depan sebuah reflektor untuk pemandjarPhilips

67-11252

10065 Tampak samping sebuah Delta Match danreflektor untuk pemandjar Philips yangberkekuatan 50 Kw

67-11253

10066 Peralatan penunjang bagi Delta Match danreflektor untuk pemandjar Philips.

67-11254

10067 Tampak depan Sebuah Delta Match danreflektor untuk pemandjar Philips yangberkekuatan 50 Kw

67-11255

10068 Tampak lebih dekat Sebuah Delta Match danreflektor untuk pemandjar Philips yangberkekuatan 50 Kw

67-11256

10069 Tampak lebih dekat sebuah reflektor untukpemandjar philips yang berkekuatan 120 Kw

67-11257

10070 Tampak samping sebuah reflektor untukpemandjar philips yang berkekuatan 120 Kw

67-11258

10071 Tampak samping sebuah reflektor untukpemandjar philips yang berkekuatan 100 Kw

67-11259

10072 Gambar maket "Direktorat Radio RepublikIndonesia" "Pemantjar National International"

67-11260

10073 Bagian dari peralatan pemancar baru yangdimiliki oleh RRI.

67-11261

10074 Bagian lain dari peralatan pemancar baru yangdimiliki oleh RRI.

67-11262

1967 Resepsi/Jamuan makan di Hotel Indonesiauntuk Menlu India Chagla

4

10075 Suasana Resepsi/Jamuan makan di HotelIndonesia untuk Menlu India Chagla

67-306

hal.555

Page 596: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

1967 Kedatangan Tim Thomas Cup (T.C) Denmarkdi Bandara Kemayoran Jakarta

20

10076 Penyambutan tim Thomas Cup Denmark diBandara Kemayoran Jakarta. Tampak seorangofficial Tim sedang memberikan keterangan pers.

67-4771

10077 Seorang atlet tim Thomas Cup Denmark denganmenenteng tas raketnya berada di sampingPesawat Garuda Indonesia.

67-4772

10078 Tim Thomas Cup Denmark dengan menentengtas raketnya berjajar di samping tangga pesawatGaruda, di Bandara Kemayoran, Jakarta (1).

67-4773

10079 Tim Thomas Cup Denmark dengan menentengtas raketnya berjajar di samping tangga pesawatGaruda, di Bandara Kemayoran, Jakarta (2).

67-4774

10080 Tim Thomas Cup Denmark dengan menentengtas raketnya berjajar di samping tangga pesawatGaruda, di Bandara Kemayoran, Jakarta (3).

67-4775

10081 Satu persatu tim Thomas Cup Denmark berjalanmeninggalkan landasan pacu BandaraKemayoran, Jakarta (1).

67-4776

10082 Satu persatu tim Thomas Cup Denmark berjalanmeninggalkan landasan pacu BandaraKemayoran, Jakarta (2).

67-4777

10083 Satu persatu tim Thomas Cup Denmark berjalanmeninggalkan landasan pacu BandaraKemayoran, Jakarta (3).

67-4778

10084 Official tim Thomas Cup Denmark memasukisebuah ruangan sebelum acara penerimaanresmi.

67-4779

10085 Tim Thomas Cup Denmark berkumpul di sebuahruangan sebelum acara penerimaan resmi.

67-4780

10086 Dua orang atlet tim Thomas Cup Denmarktampak menikmati minuman yang disediakan.

67-4781

10087 Kedatangan Tim Thomas Cup Denmark disambutsecara resmi oleh pemerintah Indonesia.

67-4782

10088 Beberapa tamu wanita dalam penyambutan TimThomas Cup Denmark.

67-4783

10089 Suasana penerimaan Tim Thomas Cup Denmarkdi sebuah ruang pertemuan.

67-4784

10090 Tim Thomas Cup Denmark tampak sedangberbincang bincang sambil menikmati minumanyang disediakan.

67-4785

10091 Tim Thomas Cup Denmark tampak sedangberbincang bincang di ruang pertemuan.

67-4786

10092 Panitia penyambutan Tim Thomas Cup Denmarktampak sedang berkumpul dan berdiskusi diruang pertemuan.

67-4787

10093 Suasana penerimaan Tim Thomas Cup Denmarkdi sebuah ruang pertemuan.

67-4788

hal.555

Page 597: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

No. Baru KurunWaktu Kegiatan/ Uraian Informasi No Negatif Jumlah Keterangan

10094 Beberapa tamu wanita dalam penyambutan TimThomas Cup Denmark.

67-4789

10095 Satu persatu tim Thomas Cup Denmarkmemasuki mobil jemputan.

67-4790

10096 1967 Asian Games V di Bangkok 9Tampak pertandingan bulutangkis ganda putrasedang berlangsung

66-15783

10097 Tampak salah seorang atlet memukul balikshuttlecok kepada lawannya

66-15784

10098 Tampak Para Atlet Ganda Putra sedang berjabat-tangan

66-15785

10099 Tampak dua atlet ganda putra Indonesia sedangbertanding

66-15786

10100 Tampak salah satu altet ganda putra Indonesiasedang melakukan smash

66-15787

10101 Tampak salah satu atlet ganda putra Indonesiasedang melakukan backhand

66-15788

10102 Salah satu atlet putri bulutangkis Indonesiasedang melakukan latihan

66-15789

10103 Tampak dua atlet ganda putri sedang melakukanlatihan

66-15790

10104 Seorang atlet ganda putri tengah melakukanlatihan dan tampak dibelakang berdiri sebuahpapan bertuliskan "Indonesia"

66-15791

10105 Tampak samping seorang atlet ganda putritengah berlatih

66-15792

10106 Tampak samping seorang atlet tennis wanitasedang melangsungkan pertandingan

66-15793

10107 Tampak depan seorang atlet tennis wanitasedang melangsungkan pertandingan

66-15794

10108 Tampak belakang seorang atlet tunggal putritengah melakukan backhand

66-15795

10109 Tampak belakang seorang atlet tunggal putritengah melakukan smash

66-15796

10110 Tampak Atlet Bulutangkis Rudy Nio dalam extrapertandingan melawan Nepal di Asean Games Vdi bangkok

66-15797

10111 Tampak depan seorang atlet bulutangkis tunggalputra tengah melakukan smash

66-15798

hal.555

Page 598: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

xviii 

 

PENUTUP

Dengan disusunnya Inventaris Arsip Film Inventaris Arsip Foto

Departemen Penerangan Republik Indonesia (DEPPEN RI) 1966 – 1967, maka

finding aid atau sarana bantu penemuan kembali ini sudah dapat dipergunakan.

Arsip Foto Deppen RI 1966 – 1967 yang tersimpan di Arsip Nasional Republik

Indonesia (ANRI) saat ini disusun sistematis, sehingga informasi arsip dalam

Inventaris Arsip ini dapat diakses dan dimanfaatkan untuk kepentingan publik

secara tepat, cepat, dan akurat.

Sebagai Sarana Bantu Penemuan Kembali Arsip Statis di ANRI,

inventaris arsip ini disusun melalui proses kerja pengolahan arsip statis dengan

memegang teguh azas dan prinsip pengolahan arsip statis dengan tahapan

kerja yang tepat, sehingga benar-benar memuat arsip statis sebagai bukti

pelaksanaan tugas dan fungsi dari Deppen RI.

Harapan dari tim penyusun Inventaris Arsip Foto Deppen RI 1966 –

1967, yakni agar Inventaris Arsip ini dapat membantu pengguna arsip dalam

menemukan arsip statis yang dicari. Demikian hasil penyusunan Inventaris

Arsip Foto Departemen Penerangan Republik Indonesia (DEPPEN RI) 1966 –

1967 ini disampaikan, semoga bermanfaat.

 

Page 599: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xix 

 

INDEKS NAMA

A. A. Rifai 2727; 2728; 2730; 2731

A. Bustomi 3106

A. Hafiludin 2711; 2726

A. M. Tambunan 3081

A. Manan 1622

A. Yusuf 182; 183

A.J. Mokoginta 6726; 6736; 6744

Abdul Haris Nasution 9; 11; 12; 13; 14; 15; 16; 17; 169; 178; 307; 308; 310; 313; 320; 1590; 1605; 1707; 1710; 1712; 1713; 1714; 1715; 3321; 3822; 3938; 3939; 3947; 3949; 3973; 6344; 7704; 7705; 9005; 9006; 10007

Abdulah Andy 1992

Abdulaziz Bouteflika 5745; 5746; 5747; 5748; 5749; 5758; 5759; 5763; 5769; 5791; 5792; 5793; 5794; 5813; 5814; 5815

Abdullah Amu 3106

Abel Tampubolon 3679; 3680

Achmad Lamo 3101

Achmad Muhammad bin Jacob

542; 545

Achmadi 332; 336; 337; 338; 339; 342; 345; 351; 353; 359; 360; 362; 371; 374; 375; 376; 377; 379; 380; 441; 442; 443; 444; 445; 446; 447; 448; 5641; 5642; 5643; 5644; 5645; 5646; 5647; 5648; 5649; 5650; 5651; 5652; 5653; 5654

Page 600: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xx 

 

Adam Malik 970; 977; 978; 1083; 1088; 1097; 1457; 1462; 1463; 1464; 1465; 1466; 1467; 1578; 2344; 2345; 2348; 2365; 2367; 2368; 2369; 2370; 2371; 2372; 2373; 2445; 2448; 2449; 2478; 2480; 2487; 2488; 2492; 2495; 2501; 2507; 2509; 2511; 2516; 2517; 2521; 2523; 2526; 2527; 2528; 2534; 2535; 2537; 2565; 2572; 2576; 2592; 2594; 2596; 2696; 2762; 2765; 2766; 2767; 2771; 2772; 2775; 2776; 2782; 2783; 2796; 2797; 2798; 2799; 2801; 2802; 2803; 2804; 2805; 2806; 2807; 2808; 2809; 2810; 2811; 2812; 2813; 2814; 2815; 2816; 2924; 2932; 2939; 2940; 2941; 2942; 2943; 2944; 2945; 2946; 2947; 2948; 2949; 2950; 2951; 2953; 2954; 2955; 2956; 2957; 2958; 2959; 2971; 2974; 2975; 2977; 2978; 2979; 2980; 2981; 2982; 2984; 2987; 2988; 2989; 2991; 2992; 3030; 3031; 3032; 3033; 3034; 3037; 3061; 3062; 3072; 3185; 3186; 3188; 3189; 3190; 3191; 3193; 3194; 3195; 3200; 3221; 3224; 3225; 3230; 3231; 3234; 3235; 3236; 3573; 4056; 4057; 4058; 4059; 4060; 5534; 5535; 5537; 5538; 5541; 5605; 5606; 5611; 5614; 5615; 5628; 5745; 5746; 5748; 5749; 5752; 5754; 5757; 5758; 5759; 5761; 5762; 5764; 5766; 5767; 5769; 5771; 5772; 5773; 5775; 5777; 5778; 5779; 5783; 5785; 5786; 5787; 5790; 5791; 5794; 5795; 5804; 5808; 5820; 5822; 6059; 6061; 6100; 6101; 6604; 6609; 6749; 6755; 6782; 6783; 6784; 6785; 6786; 6789; 6790; 6791; 6792; 6794; 6795; 6796; 6798; 6799; 6814; 6816; 6817; 6818; 6866; 6868; 6872; 6873; 6874; 6880; 6881; 6882; 6884; 6885; 6886; 6887; 6888; 6892; 6909; 6910; 6911; 6913; 6914; 6915; 7366; 7367; 7375; 7837; 7838; 7839; 7863; 7864; 7866; 7913; 7914; 7915; 7940; 7941; 7943; 7944; 7945; 7946; 7948; 8656; 8657; 8722; 8726; 8959; 8960; 8961; 9010; 9140; 9156; 9164; 9297; 9298; 9319; 9321; 9322; 9323; 9330; 9331; 9336; 9337; 9338; 9339; 9340; 9486; 9487; 9488; 9489; 9490; 9691; 9719; 9720; 9721; 9759; 9762; 9776

Ade Irma Suryani 7976; 9992; 10004; 10005

Agus Salim 5295

Agus Subanto 7828

Agus Susanto 6964; 7801

Ahmad Yani 1299; 2556; 5899; 5900; 7980

Alamsjah 8634; 8636

Alaudin Samah 6549

Page 601: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxi 

 

Ali Sadikin 4619; 4622; 7182; 8124; 8127; 8140; 8144; 8145; 8146; 8147; 8149; 8150; 8151; 8152; 8188; 8189; 8191; 8193; 8198; 8199; 8200; 8202; 8203; 8204; 8205; 8211; 8214; 8215; 8217; 8221; 8793; 8988; 8989; 8990; 8991; 8992; 8993; 8994; 8995; 8996

Ali Said 496; 497; 505; 523; 524; 525; 530; 536; 537; 648; 3179; 3180; 3181; 3276; 3554; 3712; 3715; 3718

Ali Wardhana 1322

Amin Sarono 6659

Aminuddin Aris 707; 710; 713; 717; 718

Amir machmud 393; 395; 401; 405; 410; 415; 417; 418; 515; 1033; 1034; 5589; 5590; 5591; 5592; 5593; 5594; 5595; 5596; 5597; 5602; 5603; 5624; 5625; 6461; 6462; 9823

Anas Jakub 3051

Anggada 9561; 9566

Anila 9561; 9567

Anwar 5827

Anwar Rachman 846

Anwar Rais 6420

Anwar Sutan Saidi 6420

Anwar Tjokroaminoto 6420

Arif Potau Harahap 3120; 3121

Arif Rahman Hakim 3184

Arsid Arif S. N. 3430; 3431; 3433; 3443

Ashari 6924; 6926; 6927; 6928; 6929

Ashari Danudirjo 3070; 6063; 6761

Averall Harriman 3776; 3777; 3778; 3779; 3780; 3781; 3782; 3783; 3784; 3785; 3786; 3787; 3788; 3789; 3791; 3795; 3796; 3797; 3811; 3812; 3813; 3814

Awaluddin 7055; 7057; 7059; 7061; 7063

Azis Saleh 5175

Page 602: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxii 

 

B. M. Diah 2350; 2351; 2352; 2353; 2354; 2356; 2357; 2359; 2360; 2361; 2362; 2363; 2364; 2697; 2710; 2712; 2713; 2714; 2718; 2725; 2729; 3122; 3263; 3349; 3350; 3351; 3357; 3569; 3570; 3571; 3776; 3777; 3778; 3779; 3780; 3783; 3784; 3785; 3786; 3787; 3793; 3794; 3796; 3797; 3836; 3850; 3857; 3861; 3865; 3880; 3881; 3882; 3885; 4625; 4626; 4628; 4629; 4630; 4631; 4632; 4633; 4634; 4635; 4636; 4637; 4638; 4639; 4640; 4641; 4642; 4643; 4644; 4645; 4646; 4647; 5963; 5964; 5965; 5968; 5969; 5970; 5971; 5973; 5974; 5976; 5977; 5978; 5980; 5981; 5982; 5983; 5984; 5985; 5988; 5989; 5990; 5991; 5993; 5995; 5997; 5998; 6000; 6036; 6038; 6039; 6040; 6084; 6088; 6090; 6114; 6116; 6117; 6118; 6119; 6120; 6121; 6655; 6656; 6665; 6666; 6667; 6668; 6669; 6670; 6671; 6676; 6679; 6680; 6684; 6753; 6758; 6759; 6768; 6784; 6786; 6791; 6792; 6796; 6799; 6842; 6843; 6844; 6845; 6847; 6853; 6856; 6858; 6942; 6943; 6944; 6945; 6948; 6949; 7023; 7024; 7029; 7033; 7039; 7050; 7051; 7057; 7058; 7059; 7060; 7110; 7111; 7112; 7113; 7847; 7881; 7887; 7888; 7889; 7890; 7925; 7926; 7927; 7928; 8075; 8076; 8077; 8226; 8227; 8233; 8234; 8235; 8236; 8237; 8238; 8239; 8240; 8241; 8242; 8243; 8244; 8246; 8365; 8385; 8387; 8390; 8391; 8392; 8393; 8394; 8395; 8396; 8400; 8401; 8402; 8407; 8410; 8411; 8412; 8414; 8423; 8429; 8432; 8434; 8435; 8436; 8437; 8438; 8441; 8446; 8447; 8448; 8449; 8453; 8462; 8463; 8464; 8465; 8466; 8469; 8479; 8480; 8481; 8482; 8483; 8484; 8500; 8501; 8509; 8510; 8511; 8512; 8516; 8521; 8522; 8524; 8527; 8530; 8538; 8539; 8542; 8545; 8546; 8549; 8550; 8551; 8554; 8555; 8556; 8557; 8561; 8562; 8563; 8565; 8576; 8584; 8587; 8588; 8592; 8593; 8594; 8595; 8597; 8598; 8600; 8605; 8607; 8610; 8616; 8617; 8627; 8628; 8629; 8630; 8710; 8711; 8712; 8734; 8737; 8739; 8740; 8741; 8742; 8743; 8744; 8746; 8747; 8748; 8751; 8753; 8755; 8756; 8760; 8763; 8764; 8787; 8788; 8789; 8790; 8801; 8812; 8851; 8852; 8853; 8854; 8855; 8857; 8859; 8860; 8866; 8867; 8868; 8869; 8870; 8871; 8872; 8873; 8874; 8875; 8876; 8877; 8878; 8879; 8880; 8881; 8882; 8883; 8884; 8885; 8886; 8887; 8888; 8889; 8890; 8891; 8892; 8893; 8894; 8895; 8896; 8897; 8898; 8899; 8900; 8901; 8903; 8904; 8905; 8906; 8907; 8908; 8909; 8910; 8911; 8912; 8913; 8914; 8915; 8916; 8917; 8918; 8920; 8921; 8922; 8923; 8924; 8925; 8926; 8927; 8928;

Page 603: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxiii 

 

8929; 8930; 8931; 8932; 8933; 8934; 8935; 8936; 8957; 8972; 8974; 8975; 8977; 9069; 9167; 9168; 9169; 9170; 9171; 9172; 9173; 9175; 9176; 9177; 9179; 9180; 9181; 9182; 9183; 9184; 9185; 9186; 9187; 9188; 9189; 9190; 9191; 9192; 9193; 9194; 9195; 9196; 9197; 9198; 9199; 9200; 9203; 9204; 9205; 9206; 9207; 9208; 9209; 9210; 9291; 9324; 9325; 9326; 9327; 9328; 9329; 9495; 9497; 9498; 9499; 9500; 9501; 9502; 9506; 9507; 9518; 9520; 9521; 9522; 9523; 9524; 9525; 9526; 9527; 9528; 9610; 9628; 9629; 9630; 9631; 9632; 9633; 9634; 9748; 9749; 9750; 9751; 9752; 9754; 9762; 9819; 10014; 10015; 10016; 10017; 10018; 10019; 10020; 10021; 10022; 10034; 10035; 10037; 10038; 10040; 10041; 10042; 10043; 10044; 10045

B. Rachmat 1602

Bachtiar 1382; 1383

Bagong 9553; 9568; 9599; 9600

Basuki Rachmat 916; 2567; 3099; 3102; 3103; 3266

Bing Slamet 8979

Bonay 1629

Brata 759; 764; 765; 776; 777; 784

Bung Hatta 3523; 3524

Bung Karno 1; 106; 797; 798; 800; 1550; 1551; 1552; 5637

Busiri P. 2711; 2722; 2723; 2726

Bustanul Arifin 9726

Cakil 9581; 9582

Chaerul Saleh 144; 179; 180; 181; 311; 872; 873; 878; 879; 882; 915; 917; 2338

Chagla 10075

Chaidir Anwar Sani 9349; 9350

Cornell M.E. Pierre 3246; 3247; 3254; 3256

Daan Mogot 759

Dachlan Ranuwidjaja 1623

Dadi Achdi 1992

Daeng Catompo 8053

Daktrim 9625

Dananjaya 9585; 9589; 9591

Page 604: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxiv 

 

Danduwacana 9585; 9591

Darmadi 6965

Datuk Mulia 500; 501; 502; 519; 533; 534; 646; 647; 662; 663; 664

Datuk Sardon 9184; 9186; 9187; 9211; 9212

Dawor Rochman 2277

Dewanto 2267; 2268; 2269; 2270

Dewi Kunti 9601; 9605

Donald Chipp 8634; 8636; 8692; 8693; 8694; 8695; 8696

Dulhadi 1335

E. Sakai 7490

E. Tandyono 3432

Eisaku Sato 9662; 9663; 9664; 9665; 9666; 9668; 9669; 9671; 9672; 9673; 9674; 9675; 9679; 9680; 9681; 9682; 9683; 9684; 9685; 9686; 9688; 9690; 9692; 9692; 9693; 9694; 9695; 9696; 9698; 9700; 9701; 9703; 9706; 9712; 9713; 9714; 9715; 9716; 9717; 9722; 9723; 9724

Ekichi Takahashi 9330; 9338; 9339; 9340; 9342; 9344; 9345

El Tari 3091; 3101

Elsina Neeltje Rusmainum, Ny.

1620

Enche Nazaruddin bin Muhamad

5862; 5863; 5866; 5869; 5873; 5876; 5877; 5879; 5880; 5883; 5887; 5890; 5892; 5894; 5895; 5896; 5898; 5904; 5907; 5911; 5916; 5931; 5935; 5951; 5953; 5954; 5956

Etsusaburo Shina 3601; 3706; 3707; 3709; 3710; 3711; 3720; 3721; 3722; 3723; 3724; 3725; 3726; 3727; 3728; 3729; 3730; 3731; 3732; 3733; 3734

Ferry Sonneville 7818

Francisco Franco 6776; 6777; 6778; 6779; 6780; 6781

Franciscus Xaverius Seda 6706; 6707; 6708

Frans Kaisiepo 3076; 3090; 3104; 3105

Frans Seda 6062; 8801

G.P.H. Djatikusumo 6776; 6777; 6778; 6780; 6781

Gareng 9553; 9568; 9600; 9606

Gatot Soebroto 3820

Page 605: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxv 

 

George Rommey 10046; 10047; 10048; 10049

Gusti Endang 1621

H. A. Sjaichu 1208; 1250; 1255; 3045; 3046

H. Kamaruddin 4982

H. Nawawi Usman 6430; 6431

H.M. Sanusi 6761

H.R. Dharsono 1833; 1836; 1837; 1844; 1848; 1849; 1863; 1864; 1865; 1868; 1869; 1870; 1946; 1947; 1952; 1954; 6461; 6462; 7055; 7056

Hadi Thajib 1524; 1525; 1526; 1530; 1531; 1532

Hadiseo Jatino 3944; 3939; 3945; 3954; 3955; 3961; 3963; 3976

Halid Moerardi 1601

Hamid Widjaya 3549

Hanoman 9555; 9560; 9561; 9564; 9565; 9566

Harald Edelstam 436; 437; 438; 439; 440

Harsono 2331; 2332; 2333; 2339

Hartawan 2703; 2716; 2730; 2731

Hartono 6041; 6088

Hartono Rekso Darsono 4061; 4065; 4079; 6370; 6371

Hasan Ibrahim 1487

Hassan Haque 1208

Hendra Gunawan 4322

Hendrik Tan 4322

Herawati Diah 3782; 3792; 3793; 3794; 3797; 3836; 3861; 4627; 4639; 4645; 4646; 4647; 4648; 6301; 6304; 6312; 6313; 8517; 8518; 8519; 8521; 8550; 8551; 8555; 8556; 8564; 8576; 8587; 8598; 8600; 8602; 8603; 8606; 8608; 8609; 8613; 8627; 8628; 8734; 8739; 8743; 8754; 8763; 8764

Heru Atmodjo 818; 822; 823; 2246; 2267; 2277; 2278; 2280; 2281; 2282; 2283; 2301; 2302; 2305; 2308

Hiltermann 9175; 9176; 9177

Hiroko Sato 9662; 9663; 9664; 9668; 9669; 9671; 9674; 9675; 9701; 9702; 9705; 9718; 9722; 9723; 9724

Hoegeng 4035; 4040

Hubert Humphrey 9808; 9809; 9811; 9812; 9813; 9815; 9816; 9817; 9818; 9819; 9820; 9821; 9822; 9823; 9824; 9825;

Page 606: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxvi 

 

9826; 9832; 9833; 9834; 9835; 9838; 9839; 9840; 9841

Ibnu Sutowo 8358; 8393; 8394; 8396; 8399; 8411; 8412; 8415; 8417; 8443; 8444; 8446; 8447; 8448; 8449; 8461; 8594; 8753; 8755; 8756; 8757; 8760; 9850; 9851; 9852; 9853; 9864; 9865; 9868; 9869; 9870; 9871; 9872; 9873; 9874; 9876; 9877; 9878; 9879; 9880; 9881; 9885; 9886; 9893; 9894; 9895; 9901; 9903; 9904; 9910; 9912; 9916; 9920; 9921; 9922; 9928; 9929; 9931

Ibrahim Adjie 1832; 1863; 1864; 1865; 1866; 1867; 1868; 1869; 1871

Ida Djubaedah 3115

Idham Khalid 314; 315; 316; 2344; 2345; 3039; 3040; 3061; 3266; 6059; 6100; 6101; 6404; 6574; 6822; 6824; 9759; 9773; 9776

IdunTjera 2282

Idwan J. Anwar 5012

Ignatius Slamet Riyadi 3821

Ippei Kojima 7462; 7463; 7465; 7466; 7467

Iskak 9530; 9533

Iskandar 794; 905; 906; 911; 922

Ismail Taufik 9530; 9533

J. B. Sumarlin 6063

J. Leimena 1182; 1183; 1184; 1185; 1186; 1187; 1189; 1468; 1469; 1470; 1471; 1472

J. Tinberger 867; 869; 871; 872; 873; 874; 875; 876; 877; 878; 880; 883; 884; 885; 886; 887; 888; 889; 890; 896; 897; 899; 900; 901

James Murray 1313; 1314; 1315; 1316

Jean Reinnce 1449; 1450

Jim Poole 7462; 7463; 7465

Joesoef Bachroem 6548

Johana Sunarti Nasution 9995; 10006; 10009

Johanna Sunarti 7704; 7705

Joop Ave 2921; 2922; 2939; 3213

Junus Lubis 6548

Junus Umar 6548

Page 607: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxvii 

 

Jusuf 2331; 2332

Jusuf Ali 3899; 3900; 3903; 3906

Jusuf Singedekane 1656

Jusuf Wibisono 1655

K. Dowlat 1200; 1228; 1229; 1230; 1231; 1232

Kabul Arifin 3700; 3701; 3702; 6315; 6324

Kadarisman 4723; 4746

Kalam bin Sarpem 1392; 1393

Kamal Idris 724; 725

Karno 1394

Karunakara Menon Kannampilly

8308; 8309; 8310; 8311; 8312; 8314; 8317; 8318; 8319; 8320; 8321

Kohar 758; 761

Komodor Luhukay 6804; 6805; 6807; 6808

Kumbokarno 9550; 9554; 9556; 9557; 9558; 9559; 9560; 9563; 9566; 9567

Kunti 9602; 9603

Kuntjoro 833; 834

Kusno Utomo 738; 739; 746

Kwick Bwan Lok 1384; 1385; 1386; 1387

L. Adjie 1946; 1947; 1952; 1954

Laily Rusjad 6736; 6744

Laksamana Moeljadi 5604

Lani Kaligis 5291; 5294; 5304; 5307;5308;5309

Larry Saben 7490

Leonie Supit Prawiro 7999; 8000; 8001

Lesmana 9562; 9569

Lie Ta Lim 5186; 5187; 5188; 5190; 5191; 5193; 5194; 5196

Lita Lien 5291; 5294; 5310

Loncar 1200

Lous Rakotomalala 6770; 6771; 6772; 6773; 6774; 6775

Lukman Hakim 2960; 2961; 2967; 2968; 2969; 2970; 2974; 3008; 3009; 3011; 3012; 3013; 3015

Lukman Hakim, Ny. 3000; 3001; 3002; 3003; 3020

Page 608: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxviii 

 

M. Abdullah 2719

M. Abdullah 2732

M. Atarij 2312

M. Daftary 1180; 1181; 1188; 1189

M. Nazir 2863; 2866; 2869; 2886; 2887; 2888; 2889

M. Parlindungan 3681

M. Rachmat Kartakusuma 4042; 4044; 4053

M. Subhan ZE 1549

M. T. Harjono 5903

M. Yusuf 3939; 3940; 3941; 3942; 3943; 3945; 3952; 3953; 3974; 3975; 3976; 9066; 9068; 9091; 9093; 9101; 9102; 9140; 9146; 9147; 9148; 9149; 9150; 9156; 9159; 9161

M. Yusuf Ronodipuro 9349; 9350

Maliki 2866; 2869; 2887; 2888; 2889; 2890

Maniso 2870; 2906; 2909

Maraden Panggabean 3248; 3259; 3260; 3272; 3251

Mardjohan 1628

Mardojo, Ny. 1333; 1334

Maria Ulfah Santoso 8678

Marshall Green 114; 115; 116; 117

Masao Akiyama 7468; 7469; 7470; 7471; 7472; 7473; 7475; 7476; 7477; 7478; 7479

Mashudi 3108; 6342; 6404; 9315; 9316; 9317; 9318

Mashuri Saleh 1321; 1324; 2364

Maulwi Saelan 4713; 4714; 4728; 4734; 4735; 4736; 4737; 6154; 6155; 6160; 6163; 6164

Maum 2283

Moch. Sabur 2701; 2702; 2705; 2712; 2722; 2723; 2726; 4729; 4730; 4731; 4732; 4733; 6156; 6157

Moeljadi 3251; 3260; 3271; 3272; 6369; 6964

Moenadi 3108

Moersjid 334; 341; 343; 346; 984; 986; 991; 2355; 2361; 2363

Mohammad Hatta 1317; 1318; 1325; 1326; 1327; 1328; 8673

Page 609: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxix 

 

Mr. Booreel 8267; 8268; 8269

Mr. Collin Jackson 1400; 1401; 1402

Mr. Dong Wha Lee 8829; 8830; 8832; 8833; 8834

Mr. H.A.E. Scheele 7636; 7638; 7745; 7810; 7812

Mr. Horace Phillips 1630; 1631; 1633; 1634; 1635; 1636; 1637

Mr. Loveday 1375; 1376; 1377; 1378; 1379

Mr. Machmoud Al Saufi 1368; 1369; 1370; 1371

Mr. Maramis 6953

Mr. Oveyar J. 8144; 8145; 8146; 8147; 8148

Mr. Robert Delson 9939; 9940; 9941

Mr. Scheele 7695

Mr. Schiff 1372; 1373; 1374; 3566; 3568; 3569; 3570

Mr. Tam Dalyell 1400; 1401; 1402

Mr. Umarjadi 6953

Mr. Wiliam 4056; 4057; 4058; 4059; 4060

Mr. Wirjono Prodjodikoro 2361

Muchlas Rowi 194

Mudji Kartawinata 508; 511

Mudjoko 707; 710; 713; 717; 718

Mugeni 755

Muhammad Dahlan 309; 9755; 9756; 9767

Muhammad Jusuf 9778

Muhammad Saphir 6663

Muhammad SAW 213

Muhono 2720

Mukidjan 847; 848; 9622

Muljadi 6754; 7801; 7813; 7828

Muljo Sudjono 2719; 2727; 2728

Muljono 3891; 3892; 3893; 3894; 3895; 3901; 3903; 3904

Mulyana 4752

Mursalin Daeng Mamangung

6825; 6826; 6828

Mursidah Arifin 4353

Nakula 9572; 9591

Page 610: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxx 

 

Nani Soeminarsari 1317; 1328

Narciso Ramos 2762; 2764; 2767; 2773; 2774; 2775; 2776; 2777; 2778; 2779; 2780; 2782; 2783; 2784; 2785; 2786; 2787; 2788; 2789; 2790; 2791; 2792; 2793; 2794; 2795; 2796; 2797; 2798; 2799; 2800; 2803; 2804; 2816

Nayaka Sjaib 4223; 4225

Nazir Pamuntjak 8983

Nelly Adam Malik 2532; 2537; 2764; 2768; 2770; 2923; 2934; 2942; 2975; 2976; 3030; 3033; 3034; 6867; 6877; 6879; 6882; 6901; 9704

Ng Boon Bee 7801; 7828

Nina Woworuntu 3114

Njono 496; 497; 502; 503; 506; 514; 516; 522; 528; 531; 532; 536; 537; 538; 539; 541; 546; 548; 645; 646; 661; 662; 663; 667; 668; 669; 670; 671; 672; 673; 674; 675

Norodom Sihanouk 4084; 4202; 4245; 4246; 4276; 4277; 4278; 4279; 4280; 4281; 4298; 4350; 4463; 4464; 4498; 4499; 4500; 4527; 4529; 10058

Nugroho 6953

Nursewan Kusumonegoro 1387; 1427; 1428; 1429; 1430

Oei Tjoe Tat 707; 710; 713; 717; 718

Oemar Seno Adji 2354; 2356; 2357; 2359; 2360; 2362; 6041; 6045; 6753; 6758; 9491; 9503

Oetojo Oesman 6513

Olivier R. Guichard 9004; 9067; 9068; 9070; 9071; 9072; 9073; 9074; 9075; 9076; 9077; 9078; 9079; 9080; 9081; 9082; 9083; 9084; 9085; 9086; 9087; 9088; 9089; 9090; 9091; 9093; 9095; 9096; 9097; 9098; 9099; 9106; 9142; 9145; 9145; 9146; 9147; 9147; 9148; 9149; 9149; 9150; 9150; 9151; 9153; 9154; 9162; 9163; 9164; 9165; 9174

Omar Dhani 1396; 1397; 1398; 2246; 2247; 2248; 2249; 4679; 4680; 4683; 4699; 4700; 4701; 4702; 4703; 4704; 4708; 4719; 4721; 4723; 4741; 5572

Omar Said 4689

Oudang 6736; 6744

P. R. Telaumbanua 3106

Page 611: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxi 

 

Pardede 8323; 8325; 8329

Parvar Cherner 1308; 1309; 1310; 1311; 1312

Paul Hasluck 2365; 2366; 2367; 2368; 2369; 2370; 2371; 2372; 2373; 2374; 2375

Pauluo Pranoto 4082

Peris Pardede 544

Permadi 9549; 9578; 9579; 9580; 9583; 9595; 9596; 9597; 9598; 9599; 9600; 9601; 9604; 9608; 9609

Pierre Tendean 5906; 6661

Pinten 9585; 9586; 9587; 9589; 9590; 9594

Plufarco Albaram 1233; 1234; 1235; 1236; 1237; 1238; 1239; 1240

Prabu 9584

Prajitno bin Karen 549

Prijatna 8759

Queen Sirikit 4120; 4121; 4122

R. E. Martadinata 16; 507; 511; 1826

R. Harsojo 4676

R. Hartono 1350; 2355; 2361; 3264; 3945; 3994

R. M. Marzuki Jatim 853; 854

R. Maladi 4101; 4215; 4276; 4313; 4492; 4539; 4576; 4612; 4619; 7324

R. Rajaratnam 9292; 9293; 9294; 9295; 9296; 9299; 9300; 9301; 9302; 9303; 9304; 9305; 9306; 9307; 9309; 9310; 9311; 9313; 9314; 9315; 9316; 9317; 9318; 9319; 9320; 9321

R. Soebardjo 3940; 3941; 3942; 3948; 3962

R. Soenariadi 2697; 2716

R. Sunandar P. 2703; 2730; 2731

R. Supardi 3961; 3962; 3963; 3964

R. Suprapto 5902

R. Taufik 3425

Rachmat Sumengkar 3371; 3372

Rachmi Hatta 3523; 3524; 8673

Raden Said Soekanto Tjokrodiatmodjo

3913

Page 612: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxii 

 

Radius Prawiro 7996; 7997; 7999; 8000; 8001

Rahmi Rachmi 1317; 1318; 1328; 9555; 9562

Rahwana 9555; 9562

Rasjidi Emran 771

Raswad 849; 850; 851; 852

Roeslan Abdulgani 47; 855; 856; 857; 858; 859; 860; 862; 863; 864; 865; 866; 1576; 1577

Roesli Tjandradinata 6508

Roesmin Noerjadin 1170; 1175; 1176; 1179; 3606; 3607; 3608; 3611; 3613; 3618; 3619; 3620; 3644; 3652; 3655; 3656; 3657; 3658; 6754; 9491; 9820

Rompas DS 6508

Rubay 6508

Rudi Gunawan 4322

Rudi Hartono 5349; 5350; 5527; 5528; 6965; 6972

Rudito Kusmadi 837; 838

Rudy Hartono 7778; 7779; 7792; 7814; 7819

Ruslan Abdulgani 114; 115; 116; 117; 160; 162; 163; 1415; 1416; 1478; 1479; 1480; 1929; 8730

Rusmin Nurjadin 3999

S. Arifin Joesoef 2106; 2108

S. Hendrotomo 8034; 8038

S. K. Bonar 5686

S. Parman 5901

Sadewa 9572; 9587

Sanusi Hardjanta 2622; 3066; 6059; 6821; 6822; 6823; 6824

Saputro Brotodiredjo 3106

Sari Suryokusumo, Ny. 1618

Sarino Mangunpranoto 1364; 1365; 1411; 1412; 2622; 3070; 3081; 3263; 3266; 5851; 5852; 5853; 5860; 5861; 5966; 5967; 5968; 5990; 5993; 5995; 6033; 7089; 7090; 7092; 7093; 7095; 7096; 7097; 7098; 7099; 9607

Sartaman bin Masdjan 543

Sartono 8053

Sarwo Edhie Wibowo 1945

Page 613: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxiii 

 

Sasono 5871

Sastro Sandjojo bin Tjitrowikongko

550

Semar 9553; 9568; 9599; 9606

Serda Amin Sarono 6661

Sinta 9600

Sir Reginald Pollard 3; 4; 6; 7; 8; 9; 10; 11; 12; 13; 14; 15; 16; 17; 24; 25; 26; 28; 30; 31; 32; 33; 34; 35; 36; 37; 38; 39; 42; 43; 44; 45; 46

Siti Hediati Harijadi 7704

Siti Sunarto, Ny. 1627

Sjaifuddin Zuchri 289; 6753; 6758

Slamet Bratanata 6065; 8839; 8840; 8842; 9503

Soebagio 5175

Soebroto 8997; 8998; 9000; 9001; 9002; 9003

Soedharmono 9764; 9765

Soedomo 4035; 4038

Soegih Arto 6750

Soegiri 6620; 6621; 6630; 6631; 6632; 6633; 6634; 6635

Page 614: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxiv 

 

Soeharto 1097, 1141, 1170, 1172, 1173, 1179, 1338, 1339, 1340, 1553, 1554, 1555, 1568, 1570, 1571, 1573, 1830, 1831, 1833, 1834, 1838, 1840, 1842, 1843, 1845, 1849, 1851, 1852, 1859, 1863, 1876, 1880, 1887, 1948, 1949, 1953, 2147, 2150, 2153, 2154, 2435, 2436, 2437, 2439, 2441, 2445, 2460, 2461, 2472, 2489, 2491, 2510, 2515, 2532, 2537, 2545, 2581, 2583, 2584, 2585, 2696, 2756, 2788, 2925, 2926, 2927, 2928, 2929, 2930, 3020, 3021, 3024, 3025, 3027, 3028, 3061, 3065, 3066, 3096, 3134, 3250, 3252, 3253, 3255, 3257, 3258, 3260, 3262, 3271, 3272, 3371, 3372, 3375, 3376, 3378, 3385, 3386, 3387, 3389, 3396, 3405, 3461, 3462, 3464, 3469, 3471, 3472, 3473, 3475, 3478, 3482, 3497, 3498, 3499, 3526, 3527, 3532, 3533, 3573, 3721, 3722, 3723, 3724, 3725, 3726, 3727, 3728, 3729, 3730, 3731, 3938, 3939, 3944, 3946, 3948, 3950, 3960, 3963, 3966, 3967, 3968, 3969, 3970, 3971, 3973, 3974, 3975, 3976, 3979, 3995, 3996, 3999, 4000, 4025, 4027, 4028, 4036, 4037, 4038, 4040, 4043, 4049, 4672, 4675, 4677, 4678, 5434, 5525, 5526, 5613, 5614, 5615, 5628, 5722, 5952, 5954, 5955, 6059, 6064, 6348, 6350, 6381, 6388, 6604, 6607, 6617, 6688, 6690, 6691, 6692, 6695, 6698, 6699, 6700, 6702, 6703, 6705, 6728, 6734, 6737, 6738, 6739, 6740, 6741, 6742, 6743, 6744, 6747, 6748, 6749, 6755, 6917, 6918, 6919, 6920, 6921, 6922, 6923, 6952, 6955, 6958, 6959, 6960, 6961, 6962, 6963, 7103, 7105, 7586, 7686, 7687, 7688, 7689, 7690, 7692, 7758, 7761, 7762, 7764, 7765, 7766, 8032, 8036, 8038, 8312, 8313, 8315, 8316, 8317, 8318, 8319, 8320, 8692, 8693, 8694, 8695, 8696, 8697, 8698, 8699, 8706, 8707, 8708, 8709, 8710, 8711, 8712, 8719, 8720, 8722, 8723, 8724, 8725, 8726, 8728, 9011, 9108, 9109, 9127, 9133, 9135, 9144, 9147, 9151, 9153, 9162, 9163, 9164, 9296, 9297, 9298, 9299, 9300, 9492, 9499, 9500, 9501, 9502, 9504, 9508, 9509, 9510, 9642, 9643, 9644, 9645, 9647, 9648, 9649, 9653, 9654, 9670, 9677, 9679, 9680, 9681, 9683, 9684, 9685, 9686, 9688, 9690, 9692, 9693, 9694, 9695, 9698, 9703, 9706, 9707, 9709, 9715, 9716, 9717, 9718, 9740, 9748, 9749, 9750, 9751, 9752, 9753, 9754, 9756, 9757, 9760, 9763, 9764, 9765, 9766, 9768, 9772, 9777, 9781, 9784, 9814, 9818, 9826, 9827, 9830, 9831, 9832, 9833, 9834, 9835, 9939, 9995, 10008, 10046, 10050, 10051, 10052, 10053, 10054, 10055, 10056

Page 615: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxv 

 

Soekarmen 9361

Soekarno 104; 110; 111; 112; 113; 167; 168; 175; 177; 176; 199; 245; 246; 476; 477; 478; 479; 799; 808; 805; 806; 807; 810; 2374; 2375; 2429; 2431; 2432; 2433; 2434; 245; 246; 2485; 2487; 2488; 2626; 2627; 2654; 2657; 2658; 2659; 2660; 2667; 2668; 2669; 2670; 2671; 2672; 2673; 2738; 2739; 2746; 2747; 2748; 2755; 2756; 3371; 3372; 3375; 3376; 3378; 3385; 3386; 3387; 3389; 3396; 3405; 5608; 5609; 5612; 5628; 5629; 5630; 5631; 7366; 7367; 7368; 7369; 7370; 7371; 7372; 7373; 7374; 7375; 7377; 7378; 7379; 7380; 9726

Soekartijo 9362

Soemantri Brodjonegoro 1317; 1323; 1328; 3069; 5871; 5878; 5881; 9758

Soemardhi 3988; 3993

Soemitro Djojohadikoesoemo

1945; 3074; 8643; 8644; 8645; 8646; 8647; 8637; 8638; 8639; 8640; 8641; 8642

Soenarso 5871; 5872; 5887; 5891; 5892; 5894; 5895; 5896; 5898

Soerono 3988; 3993

Soetiarsih Soeraputra 4067; 4069; 4070; 4073; 4075; 4076; 4078

Soetjipto 6760

Soetjipto Danoekoesoemo 3908

Soetjipto Joedodihardjo 1641; 1642; 1643; 1646; 1649; 3251; 3260; 3271; 3272; 7371; 7372; 7373; 7374; 7375; 7377; 7378; 7379; 7380; 6754

Soetoko Djojosoebroto 6506

Soetomo Honggowongso 6506

Soewarto 2697; 2713; 2714; 2715; 2729

Sooichi Ohya 7870; 7871; 7872; 7874; 7875; 7879; 7880; 7881; 7882; 7883; 7884; 7885; 7886; 7887; 7888; 7889; 7890; 7891; 7892; 7895; 7906; 7907; 7912; 7913; 7919; 7920; 7922; 7923; 7930; 7931; 7933; 7937; 7940; 7941; 7942; 7948; 7951; 7953; 7959; 7960; 7968; 7975; 7977; 7978; 7983; 7986; 7987; 7989; 7990; 7992; 7993; 8009; 8010; 8011; 8018; 8023; 8025; 8027; 8028; 8029

Sri Paku Alam VIII 3108; 4972; 4978; 4979; 4980; 4981; 5175

Page 616: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxvi 

 

Sri Sultan Hamengku Buwono IX

169; 178; 912; 913; 914; 915; 916; 917; 1018; 1019; 1020; 1021; 1022; 1024; 1089; 1097; 1473; 1474; 1475; 1476; 1477; 1572; 1574; 1639; 1640; 1643; 1648; 1649; 3038; 3039; 3040; 3041; 3061; 3066; 3067; 3096; 3663; 3664; 3667; 3668; 3669; 3670; 3732; 3733; 3734; 3811; 3812; 3813; 3814; 3827; 3828; 3829; 3830; 3831; 3836; 3854; 3855; 3857; 3858; 3859; 3860; 3861; 3863; 5221; 6059; 6061; 6062; 6064; 6100; 6101; 6343; 6749; 6755; 7832; 7845; 7846; 7847; 7848; 7849; 7853; 7862; 7917; 7918; 7921; 8171; 8183; 8795; 8796; 8798; 8799; 8959; 8960; 8961; 9090; 9341; 9342; 9343; 9759; 9773; 9783

Srijono Prodjo 1652

Stan Hales 7468; 7469; 7470; 7471; 7472; 7473; 7475; 7476; 7477; 7478; 7479

Suardi 1390; 1391

Subagio 3551; 3553; 3558; 3559; 3560; 3562; 3719

Subandrio 312; 3273; 3274; 3308; 3309; 3310; 3311; 3315; 3316; 3318; 3319; 3322; 3324; 3454; 3456; 3538; 3545; 3546; 3547; 3548; 3549; 3550; 3552; 3554; 3587; 3592; 3594; 3595; 3596; 3597; 3598; 3599; 3600; 3713; 3714

Subari 6214

Subono Maouthofani 4740; 4706; 4767; 4772; 4774

Subroto 801; 7906; 7908; 7910; 7911; 7912; 7937

Sucipto 8698

Sudarman 40; 41; 42; 44; 46; 4755; 4756; 4757; 4758

Sudharto 2401; 2402; 2403; 2405; 2406; 2408; 2409; 2410; 2413

Sudiro 8219

Sudisman 8328; 8342; 8343; 8350; 8651; 8691; 8717; 8820; 8821; 8825; 8826; 8827; 8828

Sudjarman 33; 34

Sudjono 909; 1824; 1827; 1828; 2698; 2699; 2711; 2720; 2722; 2722; 2723; 2726; 2727; 2728; 2730; 2731; 3250; 3261

Sugiharto 3071

Sugiri 6152; 6210; 6212; 6215

Sugriwa 9554; 9567

Page 617: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxvii 

 

Suharjo 1451; 1452; 1453

Suharto 508; 509; 510; 511; 512; 535; 868; 870; 884; 887; 892; 893; 894; 895; 896; 897; 898; 899; 900; 901; 902; 903; 904

Suherman 6514

Sujatmo 2721

Sujono Kertartodigdo 649; 650; 1381; 1431; 6514

Sujoto 2719; 2732

Sukardja 2720

Sukardjo 5944

Sukarman 2279

Sukarno 281; 282; 283; 5637

Sukirman 841; 842; 843; 844; 845

Sukowati 744; 782; 783

Sulastomo 3548

Sumadi 1380; 1384; 1385; 1388

Sumarno Sastroatmodjo 152; 153; 154; 155; 156; 157; 513; 1342; 8219

Sumarsono 1336

Sumartono 6514

Sumuljo 921

Sunandar P. 2716

Sunarji 2271; 2272; 2273

Sunarya 4711; 4722; 4750; 4754; 4759; 4770

Supardi 3972

Supardjo 6140; 6151; 6171; 6208; 6209; 6210; 6211; 6213; 6216; 6250; 6251; 6269; 6270; 6272; 6276; 6278; 6279; 6281; 6285; 6287; 6288; 6289; 6290; 6291; 6293; 6295; 6296; 6297; 6298; 6299; 6317; 6318; 6320; 6323; 6325; 6326; 6327; 6328; 6329; 6330; 6331; 6332; 6333; 6334; 6620; 6621; 6622; 6623; 6624; 6625; 6626; 6627; 6628; 6629; 6630; 6631; 6632; 6633; 6634; 6635; 6636; 6637; 6638; 6639; 6640; 6641; 6643

Suparto 4725; 4727

Suponi 1025; 1026; 1027

Suriadi 824; 825; 826; 827; 2280; 2281

Page 618: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxviii 

 

Surjosumpeno 2700; 2701

Surono Reksodimedjo 3907; 3910; 3920

Suroto 1387

Susanto 2315; 2316; 2317; 2319

Sutami 6065; 6761

Sutan Sjahrir 1079; 1080; 1081; 1082; 1083; 1084; 1085; 1086; 1101; 1128; 1300; 1301

Sutardhio 512

Sutardjo 3417; 3424; 3426; 3671; 3674; 3701; 3703

Sutarno Djojosudaryo 551

Sutarto 2706; 2707; 2719; 2727; 2728; 2732

Sutedja 2314

Sutjipto 3564; 3565; 3567; 9487; 9488; 9489; 9490; 9495; 9496; 9523; 9524; 9525

Sutopo 6752

Sutoyo Siswomiharjo 3822

Suyono 1336

Syarifuddin Pirzada 6815; 6816; 6817; 6818; 6819; 6820; 6822; 6823; 6824; 6825; 6826; 6827; 6828; 6866; 6868; 6869; 6870; 6871; 6872; 6873; 6874; 6879; 6880; 6881; 6882; 6883; 6884; 6885; 6886; 6887; 6888; 6889; 6893; 6894; 6895; 6897; 6898; 6899; 6900; 6901; 6902; 6903; 6904; 6905; 6906; 6907; 6908; 6910; 6911; 6912; 6913; 6914; 6915; 6916; 6917; 6918; 6919; 6920; 6921; 6922; 6923; 6924; 6925; 6926; 6927; 6928; 6929

T. Aik Huang 7818

T. Anzawa 7490

T. Charmichael 7490

T. Poorwohusodo 7068; 7071; 7072; 7073; 7074

T. Yee Khan 7801; 7828

Tahjun 3430; 3443

Tamuri Hidayat 9351; 9352; 9353; 9412; 9413; 9418; 9419; 9420; 9421

Tan Aik Hoang 7083

Tan Joe Hok 6968

Tangsen 9584; 9587; 9590

Page 619: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xxxix 

 

Tengku Hamidi 8953; 8954; 8962; 8965; 8967; 8968; 8969

Teuku Jusuf Muda Dalam 3050; 3052; 3053

Teuku Mohammad Syarif Thayeb

1827; 6041; 9498; 9501

Teuku Yusuf Muda Dalam 3126

Thanat Khoman 2656; 2921; 2922; 2923; 2924; 2925; 2927; 2928; 2929; 2930; 2932; 2933; 2934; 2935; 2936; 2937; 2938; 2939; 2940; 2941; 2942; 2943; 2944; 2945; 2946; 2947; 2948; 2949; 2952; 2953; 2954; 2955; 3029; 3030; 3031; 3032; 3036; 3038; 3039; 3040; 3041; 3042; 3043; 3047; 3048; 3049; 4120; 4121; 4786; 4789; 4790

Thanom Kittikachorn 4158; 4619

Thayeb Mohammad Gobel 6477; 6478

Thojib Hadiwidjaja 9755; 9757

Tien Soeharto 666; 1340; 2748; 3338; 3339; 3346; 3347; 3348; 3396; 3463; 3470; 3474; 3475; 3476; 3477; 3478; 3483; 3497; 3498; 3499; 6691; 6698; 6962; 7366; 7367; 7368; 7369; 7370; 7371; 7372; 7373; 7374; 7375; 7376; 7377; 7378; 7379; 7380; 7704; 8720; 8722; 8723; 8726; 9127; 9146; 9149; 9150; 9151; 9153; 9162; 9163; 9164; 9504; 9654; 9670; 9674; 9687; 9702; 9705; 9712; 9713; 9714; 9726; 9814; 9815; 9816; 9817; 9821; 9827; 9830; 9831

Tjetje 2313

Tjoet Njak Dhien 324; 325; 326; 327; 328; 329; 397; 398; 399; 400; 401

Trees Sunito 498; 504; 522; 529; 531; 532; 533; 668; 670

Tun Abdul Razak 2440; 2441; 2446; 2447; 2448; 2449; 2451; 2452; 2478; 2479; 2480; 2481; 2482; 2485; 2487; 2488; 2489; 2491; 2494; 2495; 2497; 2498; 2499; 2501; 2504; 2505; 2507; 2508; 2509; 2511; 2514; 2516; 2517; 2519; 2520; 2521; 2522; 2523; 2524; 2527; 2528; 2535; 2536; 2537; 2539; 2545; 2548; 2549; 2550; 2553; 2554; 2555; 2556; 2558; 2579; 2580; 2585; 2590; 2591; 2696

Tunku Abdul Rachman 9179; 9180; 9181; 9182

Tuty Soewarto 4204; 4209; 4220; 4221; 4222

Ulung Sitepu 2870; 2896; 2897; 2898; 2899; 2905; 2906; 2909

Umar 1336

Page 620: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xl 

 

Umar Kayam 1164; 8268; 8269; 8700; 8701; 8702; 8703; 8704; 9505

Umar Seno Adji 3263

Umar Wirahadikusuma 2717; 2724

Unang 6968

Untung 786; 787; 788; 789; 790; 791; 792; 793; 794; 795; 812; 813; 814; 815; 816; 817; 919; 920; 6142; 6143; 6144; 6145; 6279

Usep Damawidjaja 6423

Usman Ismail 7834

Utojo Utomo 6423

W. J. Rumambi 980; 981; 982; 983; 987; 988; 989; 990; 991; 992; 996; 997; 998; 999; 1000; 1025; 1026; 1027; 1165; 1167; 1168; 1228; 1229; 1230; 1231; 1232; 1233; 1234; 1235; 1236; 1237; 1238; 1239; 1240; 1308; 1309; 1310; 1311; 1312; 1313; 1314; 1315; 1316; 1349; 1350; 1368; 1369; 1370; 1371; 1372; 1373; 1374; 1375; 1376; 1377; 1378; 1379; 1405; 1406; 1449; 1450; 1481; 1483; 1487; 1488; 1489; 1498; 1500; 1501; 2350; 2351; 2352; 2354; 2356; 2357; 2359; 2360; 2362; 5696; 5697; 5700; 5701; 5702; 5703; 5704; 5705; 5706; 5707; 5708; 5712; 5713; 5714; 5715; 5716; 5717; 5718; 5719

Wahab Chasbullah 322; 323

Wenas Alexander 8193; 8202; 8203; 8204; 8214; 8215; 8217

Wibisono 9550; 9556; 9563; 9569

Widjojo Nitisastro 8730

Widya 8985

Wijangka 9584; 9586; 9588; 9589; 9594; 9602; 9608

Wijasena 9574; 9575; 9576; 9577; 9584; 9585; 9589; 9590; 9593; 9603; 9604; 9605; 9606; 9609

Wijoseno 9549

William Rodgers 8294; 8295; 8296; 8297; 8298

Winda Hartati Suwondo 4226; 4227; 4228; 4229

Wirata Matswapati 9584; 9594

Wirjadi 6041; 6046

Wirjono Prodjodikoro 529; 530; 534; 535; 647

Wonojudo DR. 2716

Page 621: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

 

 

xli 

 

Y. Cheng Hoe 7779; 7819

Yap Thiam Hin 3551; 3558; 3559; 3560; 3562; 3719

Yosaphat Soedarso 3823

Zaenal Abidin Pagarlam 6503

Zulkifar Ali Bhutto 1456; 1457; 1458; 1459; 1460; 1461; 1462; 1463; 1464; 1465; 1466; 1467; 1468; 1469; 1470; 1471; 1472; 1473; 1474; 1475; 1476; 1477; 1478; 1479; 1480

Page 622: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 580 

 

INDEKS TEMPAT

Aceh 8357-8632

Aljazair 3244-3245; 5737-5826

Ambon 6973-7022; 7064-7067; 8030

Ancol 1550-1552

Austria 3185-3234

Balaikota Jakarta 8120-8142; 8144-8152

Bali 944; 2400-2427; 3825-3886; 9351-9483

Bandung 1830-1894; 2697-2736

Bangkok 4776-5433

Banten 9967-9991

Blok P 9992-10013

Bogor 158; 853-866; 1568-1578; 2374-2389; 4061-4079; 5604-5612; 5628-5631; 9491-9511; 9712-9726; 9731-9744; 10060-10074

Cawang 7023-7054

Ciawi 2376-2389

Cikini 2; 9540-9547

Cililitan 3184; 3337-3348

Cimanggis 9491-9511; 10060-10074

Danau Toba 3415-3443

Denpasar 944; 2400-2427; 9351-9483

Dermaga Samudra Pura 8271-8274

Fretes 8222-8258

Galela 7064-7067; 8030

Gedung Advent 8078-8142

Gedung Bappenas 645-652; 8322-8331; 8342-8356; 8649-8651; 8714-8718; 8820-8828; 8633

Gedung DPR-GR 1399-1402; 1722-1751

Gedung Kompartemen Pembangunan

912-917

Gedung Pola 923-943

Page 623: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 581 

 

Gedung Presidium 8697-8699

Gunung Sahari 3484-3537

Hotel Indonesia 301-330; 10075; 1432-1435; 2674-2695; 3029-3049; 6866-6929; 7068-7074; 7633-7685; 7881-7902; 7903-7960; 8153-8183; 8184-8221; 8829-8838; 8937-8957; 9053-9088

Hotel Indonesia 160-165; 1503-1522; 1611-1613

Irian Barat 135-136

Istana Bogor 476-479; 853-866; 1568-1578; 2374-2375; 5604-5612; 5628-5631;

Istana Merdeka 101-113; 167-178; 2662-2673

Istana Negara 179-183; 436-440; 8781; 9044; 6683-6684; 6727-6748; 6749-6769; 6952-6963; 7366-7370; 7371-7380; 8308-8321; 8719-8728; 8730-8731; 8765-8780; 9013-9019; 9020-9043; 9745-9754; 9755-9768; 9769-9770; 10050-10056

Istana Orient 6776-6781

Istora Senayan 1579-1610; 1614-1629; 1650-1686; 2915-2920; 6381-6414; 6420-6598; 6709-6726; 6964-6972; 7075-7078; 7184-7365; 7381-7582; 7591-7685; 7701-7752; 7767-7831

Jakarta 114; 145-151; 184-198; 441-453; 454-475; 661-666; 667-675; 786-795; 812-817; 818-830; 831-840; 841-852; 905-911; 912-917; 918-922; 923-943; 945-948; 1010-1017; 1214-1219; 1244-1264; 1367; 1403-1406; 1432-1435; 1451-1455; 1553-1556; 1557-1567; 1580-1599; 1614-1629; 1638; 1698-1721; 1775-1786; 2225-2255; 2256-2266; 2267-2287; 2288-2397; 2309-2320; 2325-2327; 2328-2339; 2340-2343; 2350-2353; 2559-2578; 2599-2619; 2620; 2621-2661; 2696; 2737-2759; 2760-2761; 2762-2770; 2771-2783; 3273-3276; 3712-3719; 5525-5556; 5557-5562; 5571-5587; 5588-5603; 5627; 5727-5736; 5860-5882; 5951-5957; 7085-7087; 7114-7116; 7150-7160; 7695-7700; 8979-8987; 9611-9626; 9655-9661; 9942-9966

Page 624: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 582 

 

Jalan Cendana 2921-2930; 8692-8696; 9731-9744; 9939-9941

Jati Barang 8732-8764

Jatiluhur 9100-9166

Jatinegara 9512-9517

Jombang 8222-8258

Kalibanteng 3907-3929

Kalibata 24-32; 249-300; 1087-1106; 1107-1128; 1129-1144; 1145-1161; 1274-1307; 3008-3028; 3136-3165; 3484-3537; 3732-3746; 4004-4023; 5588-5603; 5883-5938; 9292-9300; 9785-9807

Kamboja 4080-4275; 4276-4421; 4422-4567; 4568-4618

Kebayoran 441-453; 7961-8029; 9301-9321; 9322-9323; 9992-10013

Kebayoran Baru 1639-1649; 2817

Kebon Sirih 49-62; 331-356; 653-660; 987-1002; 1003-1009; 1162-1169; 1228-1232; 1233-1240; 1241-1243; 1308; 1309-1312; 1313-1316; 1818-1823; 2350-2353; 2354-2364; 3171-3178; 3237; 3563-3570; 3574-3584; 3661-3662; 5641-5644; 5652-5654; 5655-5658; 5670-5685; 5686-5694; 6036-6040; 6041-6058; 6114-6130; 6655-6658; 6665-6670; 6930-6941; 6942-6951; 7110-7113; 7881-7902; 8075-8077; 8700-8704; 8267-8269; 8270; 8895-8898; 8970-8973; 8974-8978; 9167-9174; 9175-9178; 9324-9329; 9518-9525; 10014-10022; 10034-10039; 10040-10045

Kebun Raya 9731-9744

Kemayoran 1010-1017; 1075-1086; 1190-1213; 2771-2783; 2931-2951; 2960-3007; 5696-5720; 6685-6705; 6814-6828; 7079-7084; 7088-7102; 7106-7109; 7869-7880; 7903-7960; 8222-8258; 9045-9052; 9662-9669; 9670-9711; 9808-9835; 9842-9933

Kendari 480-495

Kompleks IKIP 1351-1362

Kuala Lumpur 9179-9291

Kwitang 6829-6865

Lampung 7961-8029

Page 625: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 583 

 

Lapangan Banteng 222-237; 796-811; 949-956; 957-969; 1274-1307; 1698-1721; 3288-3307; 3359-3414; 3799-3810; 6706-6708

Lapangan Pancasila 1033-1074

Lapangan Tegal Lega 1830-1894

Lebak 9967-9985; 9986-9991

Lembang 1913-2016; 2017-2224; 2321-2324

Leuwi Gede 8732-8764

Lokasari 1436

Lubang Buaya 3184; 3245-3272; 3337-3348; 9635-9654

Madrid 6776-6781

Magelang 3461-3483

Makam Ratu Kalinyamat 1

Makasar 6973-6994; 7002-7022; 8030; 8042-8074

Malaysia 9179-9291

Maluku 7002-7022

Manggarai 199-200

Markas Besar GANEFO 1557-1567

Matraman 3938-3979; 7961-8029

Medan 2862-2914; 3415-3443; 3671-3705; 8357-8632; 9842-9933

Medan Merdeka Barat 159; 970-979; 1553-1556; 1638; 2390-2399; 2762-2770; 2796-2816; 2921-2930; 2931-2951; 2952-2959; 3060-3063; 3064-3080; 3571-3573; 4025-4034; 4035-4055; 5627; 5842-5857; 5883-5938; 5939-5943; 6059-6066; 6084-6095; 6229-6239; 6866-6929; 7103-7105; 7583-7590; 7686-7694; 7753-7766; 8275-8293; 8332-8341; 8648; 8634-8636; 8697-8699; 8705-8713; 8959-8961; 10046-10049

Page 626: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 584 

 

Medan Merdeka Selatan 707-718; 1018-1024; 2328-2339; 2344-2349; 2559-2578; 3029-3049; 3930-3937; 3811-3814; 4056-4060; 4619-4624; 5434-5524; 5632-5640; 5659-5669; 6599-6619; 6782-6790; 6791-6801; 6814-6828; 7117-7149; 7161-7172; 7173-7183; 7903-7960; 8184-8221; 10023-10030

Medan Merdeka Utara 1170-1179; 3179-3181; 3182-3183; 3998-4003; 6103-6113; 8031-8041

Menteng 5839

Menteng Pulo 3-5

Menteng Raya 8839-8849

Monumen Nasional 2340-2343; 3815-3824; 3887; 9934-9938

Museum Wayang 8143

Naringgul 4061-4079

Palangkaraya 680-706

Palembang 680-706

Paloma 8357-8632

Pangkalan Brandan 9842-9933

Parkir Timur Senayan 2737-2759; 2760-2761; 3359-3414

Pasar Baru 201-203

Pasar Rumput 199-200

Pasar Senen 8928-8936

Pegangsaan 8962-8969

Pegangsaan Barat 1549

Pegangsaan Timur 923-943; 1029-1032; 1244-1264; 9627-9634

Pejambon 1411-1426; 3167-3170; 6770-6775; 6866-6929

Pelabuhan Ratu 552-644

Pnom Penh 4080-4275; 4276-4421; 4422-4567; 4568-4618

PSII Matraman 7903-7960

Pulau Butung 6973-6994

Rawamangun 184-198; 1351-1362

Sabang 8357-8632

Salemba 3136-3165; 5840-5841; 5883-5938

Sanur 3825-3886

Page 627: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 585 

 

Semanggi 118-134

Semarang 3907-3929

Senayan 35-46; 204-221; 238-248; 249-300; 381-420; 1028; 1220-1227; 1274-1307; 1399-1402; 1579; 1600; 1601-1610; 1614-1629; 1650-1686; 1722-1735; 1736-1741; 1742-1751; 1775-1786; 2620; 2737-2759; 2760-2761; 2784-2795; 2819-2861; 2915-2920; 3064-3080; 3122-3125; 3359-3414; 3663-3670; 3980-3984; 3985-3987; 4649-4678; 5563-5570; 5616-5625; 5626; 5721; 5722-5724; 5830-5838; 5858-5859; 5945-5950; 5958-5960; 5961-5984; 5985-6006; 6007-6032; 6033-6035; 6067-6083; 6096-6102; 6335-6380; 6644-6654; 7055-7063; 7881-7902; 8851-8855; 8857-8866; 9005-9012; 9063-9075; 9330-9348; 9548-9549; 9550-9570; 9571-9610; 9771-9784; 9838-9841

Senen 222-237; 8899-8900

Serang 680-706

Spanyol 6776-6781

Sukabumi 552-644

Sukarna Pura 135-136

Sulawesi Selatan 480-495

Sulawesi Utara 480-495

Sumatera Utara 3671-3705

Taman Suropati 496-539; 540-551; 645-652; 661-666; 667-675; 786-795; 812-817; 818-830; 831-840; 841-852; 905-911; 918-922; 2225-2255; 2256-2266; 2267-2287; 2288-2397; 2298-2308; 2309-2320; 2325-2327; 3050-3059; 3082; 3083-3087; 3114-3121; 3126-3133; 3273-3276; 3308-3318; 3319-3325; 3444-3460; 3538-3547; 3548-3562; 3585-3600; 3712-3719; 4679-4775; 5557-5562; 5571-5587; 6131-6139; 6140-6172; 6173-6207; 6208-6228; 6240-6266; 6267-6285; 6286-6299; 6315-6325; 6326-6334; 6415-6419; 6620-6643; 8322-8331; 8342-8351; 8352-8356; 8633; 8691; 8649-8651; 8652-8690; 8714-8718; 8820-8828; 9292-9300; 9301-9321

Page 628: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 586 

 

Tambun 1265-1273

Tanah Abang 6671-6682; 6866-6929

Tanah Abang Bukit 33-34

Tangerang 722-785

Tanjung Priok 719-721; 6804-6813; 8271-8274; 8856

Tasikmalaya 3602-3660

Tebet 6804-6813

Tebuireng 8222-8258

Ternate 8030; 7002-7022; 7064-7067

Thailand 4776-5097; 5098-5394; 5395-5433; 10057-10059

Tjut Moetiah 912-917

Tobelo 6973-6994; 7064-7067

Tuban 2400-2427

Tugu Pahlawan 6995-7001

Universitas Gajah Mada 1329-1348; 3888-3892; 3893-3906

Universitas Indonesia 1317-1328; 4024; 5840-5841; 5883-5938; 8729

Wina 3185-3234

Wisma Lokantara 6300-6314

Wisma Nusantara 3110-3113

Wisma Warta 8637-8647

Yogyakarta 1329-1348

Page 629: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 587 

 

DAFTAR AKRONIM DAN SINGKATAN

ABRI : Angkatan Bersenjata Republik Indonesia

AD : Angkatan Darat

AD : Angkatan Darat

AG : Asian Games

AKABRI : Akademi Akademi Bersenjata Republik Indonesia

AKPEN : Akademi Penerangan

AKRI : Angkatan Kepolisian Republik Indonesia

AL : Angkatan Laut

APRA : Angkatan Perang Ratu Adil

AU : Angkatan Udara

AURI : Angkatan Udara Republik Indonesia

BAPPENAS : Badan Perencanaan Pemabangunan Nasional

BAT : British American Tobacco

BC. HK : Baccalaureat Hukum

Berdikari : Berdiri di Atas Kaki Sendiri

BNI : Bank Nasional Indonesia

BPOW : Badan Pengelola Wisata

Brigdjen : Brigadir Jenderal

CKH : Corps Kehakiman

Danjen : Komandan Jenderal

Danpussenarhanud : Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Pertahanan Udara

DCI : Daerah Chusus Ibukota

Depad : Departemen Angkatan Darat

Depdagri : Departemen Dalam Negeri

Deplu : Departemen Luar Negeri

Deppen : Departemen Penerangan

Deppen : Departemen Penerangan

Dept. : Departemen

DI/TII : Darul Islam/Tentara Islam Indonesia

Page 630: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 588 

 

Dirjen : Direktorat Jenderal

Djapen : Djawatan Penerangan

Djapensu : Djawatan Penerangan Sumatera Utara

DKI : Daerah Khusus Ibukota

DPR : Dewan Perwakilan Rakyat

DPR-GR : Dewan Perwakilan Rakyat Gotong Royong

Dr. : Doktor

Drs : Doktorandus

Dubes : Duta Besar

Dwikora : Dwi Komando Rakyat

G.30.S : Gerakan 30 September

Ganefo : Games of the New Emerging Forces

Gestapu : Gerakan September Tiga Puluh

GKBI : Gabungan Koperasi Batik Indonesia

GMNI : Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia

Golkar : Golongan Karya

GP : Gerakan Pemuda

Hankam : Pertahanan Keamanan

Hanura : Hati Nurani Rakyat

Harlah : Hari Ulang Tahun

HI : Hotel Indonesia

HMI : Himpunan Mahasiswa Indonesia

HUBRA : Hubungan Kompartimen dengan Rakyat

Humas : Hubungan Masyarakat

HUT : Hari Ulang Tahun

HUT RI : Hari Ulang Tahun Republik Indonesia

IBF : International Badminton Federation

IKIP : Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Ir : Insinyur

Irbar : Irian Barat

Irjen : Inspektur Jenderal

JAS MERAH : Jangan Sekali-kali Melupakan Sejarah

Page 631: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 589 

 

Jl. : Jalan

K.H. : Kyai Haji

KAMI : Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia

KAPI : Kesatuan Aksi Pelajar Indonesia

Kapolri : Kepala Polisi Militer

KAPPI : Kesatuan Aksi Pemuda Pelajar Indonesia

KAWI : Kesatuan Aksi Wanita Indonesia

KBRI : Kantor Berita Republik Indonesia

Kedubes : Kedutaan Besar

Kesra : Kesejahteraan Rakya

KKO : Korps Komando Operasi

KLM : Koninklijke Luchtvaart Maatschappij

KNI : Kantor Berita Nasional Indonesia

Koanda : Komando Antar Daerah

Kodam : Komando Daerah Militer

Komdak : Komando Daerah Kepolisian

Komjen : Komisaris Jenderal

Kopronef : Komando Proyek New Emerging Force

Kostrad : Komando Strategi Angkatan Darat

KOTI : Koperasi Operasi Tertinggi

Kowad : Komando Wanita Angkatan Darat

Kowani : Kongres Wanita Indonesia

KSAD : Kepala Staf Angkatan Darat

KSAK : Kepala Staf Angkatan Kepolisisan

KSAL : Kepala Staf Angkatan Laut

KSAU : Kepala Staf Angkatan Udara

Laksda : Laksmana Madya

LAN : Lembaga Administrasi Negara

Lanud : Pangkalan Udara

Letjen : Letnan Jenderal

Letkol : Letnan Kolonel

Mahmildam : Mahkamah Militer Daerah Militer

Page 632: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 590 

 

Mahmilub : Mahkamah Militer Luar Biasa

Mayjen : Mayor Jenderal

MBAD : Markas Besar Angkatan Darat

MBAU : Markas Besar Angkatan Udara

Men. Ekkuin : Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan,

dan Industri

Men/Pangau : Menteri/Panglima Angkatan Udara

Menkeu : Menteri Keuangan

Menko Hankam : Menteri Koordinator Bidang Pertahanan dan Keamanan

Menlu : Menteri Luar Negeri

Menpangab : Menteri Panglima ABRI

Menpangad : Menteri Panglima Angkatan Darat

Menpen : Menteri Penerangan

Menutama : Menteri Utama

Monas : Monumen Nasional

MPR : Majelis Permusyawaratan Rakyat

MPRS : Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara

Mr. : Mister

Mubes : Musyawarah Besar

Muker : Musyawarah Kerja

Muspida : Musyawarah Pimpinan Daerah

NU : Nahdlatul Ulama

Ny. : Nyonya

Orba : Orde Baru

Ospek : Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus

P&K : Pendidikan dan Kebudayaan

P.N. : Pengadilan Negeri

PAB : Pusat Pemberitaan Angkatan Bersenjata

PAFN : Pekan Apresiasi Film Nasional

Pangad : Panglima Angkatan Darat

Pangal : Panglima Angkatan Laut

Pangdam : Panglima Komando Daerah Militer

Page 633: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 591 

 

Pangkodam : Panglima Komando Daerah Militer

Pangkokamtib : Panglima Komando Operasi Pemulihan Keamanan

dan Ketertiban

Parpol : Partai Politik

Partindo : Partai Indonesia

Paskhas AU : Pasukan Khusus Angkatan Udara

PBB : Perserikatan Bangsa-Bangsa

PBNU : Pengurus Besar Nahdlatul Ulama

PBR : Pemimpin Besar Revolusi

Peltu : Pembantu Letnan Satu

Penad : Penerangan Angkatan Darat

Perdariga : Perindustrian Dasar Ringan dan Tenaga

Permesta : Perjuangan Rakyat Semesta

Perpres : Peraturan Presiden

Persit : Persatuan Isteri Tentara

PFN : Pusat Film Nasional

PGRI : Persatuan Guru Republik Indonesia

PKI : Partai Komunis Indonesia

PM : Polisi Militer

PMI : Palang Merah Indonesia

PMII : Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia

PMKRI : Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia

PMRI : Pendidikan Matematika Realistik Indonesia

PNI : Partai Nasional Indonesia

POLRI : Polisi Republik Indonesia

Postel : Pos dan Telekomunikasi

PPK : Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan

Pramuka : Praja Muda Karana

Prof. : Profesor

PRRI : Pemerintahan Revolusioner Republik Indonesia

PSII : Partai Syarikat Islam Indonesia

PSSI : Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia

Page 634: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 592 

 

PT. : Perseroan Terbatas

PU : Pekerjaan Umum

PWI : Persatuan Wartawan Indonesia

Raker : Rapat Kerja

RAPBN : Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara

RI : Republik Indonesia

RIA : Rukun Isteri Ampera

RMS : Republik Maluku Selatan

Rp. : Rupiah

RPKAD : Resimen Para Komando Angkatan Darat

RRI : Radio Republik Indonesia

SAW : Shallallahu 'alaihi wasallam

Sekber : Sekretariat Bersama

Serda : Sersan Dua

SGTK : Sekolah Guru Taman Kanak-Kanak

SH : Sarjana Hukum

SI MPRS : Sidang Istimewa Majelis Permusyawaratan Rakyat

Sementara

SOKSI : Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia

SPS : Serikat Perusahaan Surat kabar

Sukwan : Sukarelawan

Sukwati : Sukarelawati

Sultra : Sulawesi Utara

Sulsel : Sulawesi Selatan

Sulselra : Sulawesi Selatan Dan Tenggara

Sulteng : Sulawesi Tengah

SWT : Subhanahu wata'ala

Takari : Tahun Berdikari

Tekra : Tekstil dan Kerajinan

Telekom : Telekomunikasi

TMP : Taman Makam Pahlawan

TNI : Tentara Nasional Indonesia

Page 635: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 593 

 

TPU : Taman Pemakaman Umum

Tritura : Tri Tuntutan Rakyat

TV : Televisi

TVRI : Televisi Republik Indonesia

UI : Universitas Indonesia

UNESCO : United Nations Educational, Scientific and Cultural

Organization

USA : United State of America

UUD 45 : Undang-Undang Dasar 1945

VIP : Very Important Person

Waperdam : Wakil Perdana Menteri

WIC : Women International Club

Page 636: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 594 

 

DAFTAR ISTILAH

A-Decharge : Saksi yang memberikan keterangan yang meringankan.

Ajudan : Perwira yg diperbantukan kepada raja, presiden, atau perwira tinggi (biasanya diberi tugas mengurus segala keperluan yg berhubungan dng pekerjaannya).

Allahu Akbar : Allah Maha Besar.

Altileri : Persenjataan.

Atribut : Tanda kelengkapan (berupa baret, lencana, dsb).

Backhand : Pukulan dalam bulutangkis yang dilepaskan dengan posisi dada menghadap kebelakang dan punggung tangan menghadap ke depan.

Balanced Budged : Pengeluaran tidak lebih besar dari pendapatan negara.

Batalion : Kesatuan tentara yang merupakan bagian dari resimen (300 - 1.000 orang).

Biksu : Pendeta atau petapa (Buddha) pria.

Briefing : Pengarahan .

Cakrabirawa : Resimen pasukan gabungan dari TNI AD, AL, AU dan Kepolisisan RI yang bertugas khusus menjaga keamanan Presiden RI zaman pemerintahan Soekarno.

Capture : tangkapan (dalam kamera).

Close Up : Tampak dari dekat.

Corps : Kesatuan.

Dalang : Seseorang yang memiliki keahlian khusus memainkan wayang.

Defile : Perarakan barisan (tentara dsb); parade.

Page 637: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 595 

 

Demonstrasi : Pernyataan protes yg dikemukakan secara massal; unjuk rasa.

Dermaga : Tembok rendah yg memanjang di tepi pantai menjorok ke laut di kawasan pelabuhan (untuk pangkalan dan bongkar muat barang).

Dies Natalis : Hari ulang tahun berdirinya suatu lembaga pendidikan tinggi (universitas, akademi, dsb).

Diorama : Sajian pemandangan dalam ukuran kecil yg dilengkapi dengan patung dan perincian lingkungan seperti aslinya serta dipadukan dng latar yg berwarna alami.

Dirigen : Pemimpin orkes simfoni, korps musik, atau paduan suara.

Display : Tampilan

Dwi Dasawarsa : Dua Puluh Tahun

Dwikora : Nama kabinet pemerintahan di Indonesia masa kerja dari 27 Agustus 1964-22 Februari 1966, era Soekarno.

Eks : Bekas/Mantan.

Feodalisme : Sistem sosial/politik yang memberikan kekuasaan besar kepada golongan bangsawan/tuan tanah.

Field Commander : Komandan lapangan; pemimpin dari suatu penampilan marching band.

Floating Shop : Pasar Apung.

Fotografer : Tukang potret; Juru foto

Guesthouse : Rumah Penginapan

Honorary Referee : Wasit Kehormatan

Indoktrinasi : Pemberian ajaran secara mendalam (tanpa kritik) atau penggemblengan mengenai suatu paham atau doktrin tertentu dengan melihat suatu kebenaran dari arah tertentu saja.

Infanteri : Angkatan bersenjata yang termasuk dalam kesatuan pasukan berjalan kaki.

Inspeksi : Pemeriksaan dengan saksama; pemeriksaan secara langsung tentang pelaksanaan peraturan, tugas, dsb.

Page 638: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 596 

 

Instruksi : Perintah atau arahan (untuk melakukan suatu pekerjaan atau melaksanakan suatu tugas).

Jurnalis : Orang yg pekerjaannya mengumpulkan dan menulis berita di surat kabar dsb; wartawan.

Kapitalisme : Sistem dan paham ekonomi (perekonomian) yg modalnya (penanaman modalnya, kegiatan industrinya) bersumber pada modal pribadi atau modal perusahaan swasta dengan ciri persaingan dl pasaran bebas.

Klien : Orang yg memperoleh bantuan hukum dari seorang pengacara dalam pembelaan perkara di pengadilan.

Kompromistis : Bersifat kompromi; berlaku sbg orang kompromis.

Konferensi : Rapat atau pertemuan untuk berunding/bertukar pendapat mengenai suatu masalah yang dihadapi bersama; permusyawaratan; muktamar.

Konvensional : Tradisional.

Konvoi : Iring-iringan mobil (kadang dengan pengawalan bersenjata).

koreografi : Seni mencipta dan menggubah tarian.

Legiun : Pasukan bala tentara yang terdiri atas 5.000— 6.000 personel.

Marhaenis : Oang yg termasuk dalam golongan Marhaen atau kaum yang berjuang untuk rakyat (terutama orang kecil).

Mayoret : Orang (biasanya gadis) yg memimpin drumband.

Monitoring : Pemantauan.

Nasakom : Paham Nasionalis, Agama dan Komunis.

Netting : Pukulan shuttlecocks di depan net dalam permainan bulutangkis.

Oditur : Penuntut umum dalam pengadilan militer.

Page 639: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 597 

 

Operator : Orang yg bertugas menjaga, melayani, dan menjalankan suatu peralatan, mesin, telepon, radio, dsb.

Orasi : berpidato/berkhotbah.

Orator : Orang yg ahli berpidato. Parade : Pawai barisan tentara, kontingen olahraga, dsb.

Pawai : Iring-iringan orang, mobil, kendaraan, dsb.

Peleton : Satuan militer yang terdiri dari 30 sampai 50 orang dan

biasa dipimpin oleh seorang letnan.

Presidium : Pimpinan tertinggi suatu badan yg terdiri atas beberapa orang yg berkedudukan sama.

Primitif : Keadaan yg sangat sederhana; belum maju peradabannya (terbelakang).

Re-dressing : Merubah/merevisi.

Reportase : kegiatan meliput, mengumpulkan fakta-fakta tentang berbagai unsur berita, dari berbagai sumber.

Requisitor : Semacam tuntutan jaksa.

Resimen : Pasukan tentara yg terdiri atas beberapa batalion yg biasanya dikepalai oleh seorang perwira menengah.

Revolusioner : Cenderung menghendaki perubahan secara menyeluruh dan mendasar.

Salvo : Tembakan serentak sejumlah senapan/meriam sebagai tanda penghormatan militer pada upacara kenegaraan, pemakaman, dsb.

Show of Force : Menampilkan kekuatan militer.

Showroom : Ruang pamer.

Shuttlecocks : Kok/bola dalam bulutangkis.

Simposium : Pertemuan beberapa pembicara dengan mengemukakan pendapatnya tentang topik tertentu.

Smash : Pukulan keras dalam bulutangkis.

Page 640: INVENTARIS ARSIP FOTO DEPARTEMEN PENERANGAN …

hal. 598 

 

Sosialisme Ajaran atau paham kenegaraan dan ekonomi yg berusaha supaya harta benda, industri, dan perusahaan menjadi milik negara.

Tank Amphibi : Tank yang dapat berjalan di air dan di darat.

Tryout : Uji Coba

Umpire : Wasit dalam pertandingan bulutangkis. Upgrading : Proses memperbaharui sesuatu, menambahkan

fasilitas dan kemampuan yang baru.

Veteran : Bekas prajurit (pasukan perang/pejuang).

Vonis : Putusan hakim terhadap perkara dalam sidang pengadilan.

Ziarah : kunjungan ke tempat yg dianggap mulia seperti makam.