BATIK SEPTEMBER 2013

96
(i) SEPTEMBER 2013 MEMBER OF MENYUSURI RUMAH SI KADAL PURBA RANGE ROVER & AIRSTREAM THE INFLIGHT MAGAZINE OF BATIK AIR Classical Glamour of Indonesian Heritage Kebaya & Batik

description

batik, travel, photography, fashion, classical glamour, kebaya, range rover, pulau komodo, alianz arena, bayern muenchen, amansara, valery rozov, drupadi pandawa diva,teratai restaurant, lagoon cafe

Transcript of BATIK SEPTEMBER 2013

Page 1: BATIK SEPTEMBER 2013

(i)

september 2013

MEMBER OF

menyusuri rumahsi kadal purba

range rover & airstream

THE InflIgHT MagazInE of BaTIk aIr

ClassicalGlamourof Indonesian Heritage Kebaya & Batik

Page 2: BATIK SEPTEMBER 2013

(ii)

Page 3: BATIK SEPTEMBER 2013

(1)

Page 4: BATIK SEPTEMBER 2013

(2)

contents16 Art

Drupadi Pandawa

Diva

30 Art

Rick Hanes

48 trAVeLMenyusuri Rumah Si

Kadal Purba

56 ArCHIteCtUre

Alianz Arena

66 trAVeL

Amansara

70 trAVeL

Valery Rozov

05september 2013

76FASHION20

Foto Harry Wibawa

Page 5: BATIK SEPTEMBER 2013

(3)

4816

56

04 mANAGemeNt

06 COCKPIT’SNOTE

08 spOt DestINAtION

20 FAsHION

36 AUtOmOtIVe

Range Rover &

Airstream

74 bON AppetIt

Teratai Restaurant

76 bON AppetIt

Lagoon Café

80 HOt stUFF

83 WeLCOme AbOArD

90 eNtertAINmeNt

36regular

30

Page 6: BATIK SEPTEMBER 2013

(4)

www.issuu.com/batikair.magazineCHECK OUR DIGITAL COPY @

DIREKTUR UTAMACapt. Achmad Luthfie

DIREKTUR OPERASIONALCapt. Adi Widjajanto

DIREKTUR TEKNIKRudi Hartono

DIREKTUR KEUANGANYunita Sastrasanjaya

DIREKTUR NIAGAAchmad Hasan

DIREKTUR UMUMEdward Sirait

GM SALES & MARKETINGRudy Lumingkewas

PUbLIShER & EDITOR IN ChIEfMakhfudz Sappe

EDITOR Ristiyono, A. Gener Wakulu,

Solichin M. Awi, Priyanto Sismadi

MARKETING Edy Sunarto, Fransiska Ririn Tri Astuti,

G. Hardianto, Aman Sugandhi (Surabaya), Qurratu Ainie Partono (Surabaya), Fernandito

Haka (Bali), Yurison Suryantara (Bali).

ART DIRECTORGerald Manuel

DESIGNER & ILLUSTRATOR Riman Saputra N.,

Richard Archie F.M., Muhammad Saleh Hanif

fINANCEAde Kristanti

PUbLIShED byPT Bentang Media Nusantara

ADvERTISINGTel.: +62 (21) 98494404

Fax.: +62(21)3151668Email: [email protected]

hotline 0821 10 88 22 00

CONTRIBUTORS

SUkaRmaN mUSTamINMenggeluti dunia kewartawanan sejak tahun 1988 di bidang otomotif dan menjadi wartawan pertama dari Indonesia yang mendapat akreditasi peliputan F1 pada tahun 1993. Karman, sapaan akrabnya, adalah salah seorang pendiri Majalah Autocar edisi Indonesia (2000). Sekarang, lulusan Jim Russell Racing School, UK ini, aktif di dunia road safety dengan mendirikan Smart Driving Institute (SDI) pada 2007.

COVER HIT CLAssICAL GLAmOUr

FOTO HArrY WIbAWA

Inflight Magazine of batik Air

aRIEf PRIYONOLahir di Pati, Jawa Tengah pada 1982. Belajar fotografi jurnalistik di Lembaga Pendidikan Jurnalistik antara (LPJa) pada 2006, kemudian berkarir sebagai kontributor foto Kantor Berita antara sejak 2007 – 2012. Sekarang ia memilih sebagai fotografer lepas dan karya-karyanya dimuat disejumlah publikasi internasional diantaranya daily Mail, The Sun, dll.

Page 7: BATIK SEPTEMBER 2013

(5)

Page 8: BATIK SEPTEMBER 2013

(6)

Penumpang yang berbahagia, sebuah kehormatan bagi kami atas kepercayaan Anda terbang bersama kami. Sebagai layanan penerbangan full service, kepercayaan Anda juga merupakan tantangan yang memacu kami terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan

jasa penerbangan aman dan nyaman dengan tetap mengutamakan keselamatan.

Untuk mencapainya, tentu dibutuhkan sumber daya manusia yang terampil dan mumpuni, khususnya pilot. Kami pun telah membuka Angkasa Aviation Academy di Bandara Tjilik Riwut, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, menyusul sekolah penerbang sebelumnya di Penggung, Cirebon, Jawa Barat, yang dulu lebih dikenal sebagai Wings Flying School.

Dari sekolah-sekolah itu, tahun ini kami menghasilkan 70 pilot dan tahun depan menargetkan meluluskan 150 berkualitas. Inilah salah satu wujud nyata komitmen Lion Group menciptakan sumber daya berkualitas di industri penerbangan sekaligus menciptakan kesempatan kerja bagi warga Indonesia yang ingin menjadi pilot komersial.

Akhirnya, selamat menikmati penerbangan Anda bersama Batik Air. Perlu diketahui, maskapai ini menggunakan pesawat berteknologi mutakhir tipe Boeing 737-900 ER dengan 180 seat yang disusun dalam konfigurasi 12 seat kelas bisnis dan 168 seat kelas ekonomi. Beberapa kelebihan lain di pesawat ini, antara lain, ruang antartempat duduk yang lebih luas, masing-masing tempat duduk dilengkapi monitor layar sentuh untuk mengakses berbagai hiburan, serta pelayanan full service berupa makanan dan minuman. Ke depan akan ditambah layanan telekomunikasi sehingga penumpang bisa menelepon dan mengakses internet.

Salam,

Capt. Achmad Luthfie

{ COCkPIT’S NOTE }

aNGkaSa aVIaTION aCaDEmY

Page 9: BATIK SEPTEMBER 2013

(7)

Page 10: BATIK SEPTEMBER 2013

(8)

Pacu Jawi, Saat Sapi Beradu Lari

{ SPOT DESTINaTION }

Saat sapi-sapi beradu lari di antara riuh penonton yang telah menanti di tepi arena, seorang joki dengan gagah berani berdiri di tangkai bajak mengekang sapi dalam ekspresi penuh lumpur sawah yang tak bisa dihindari. Inilah potret tradisi Pacu Jawi yang telah ada sejak ratusan tahun lalu di Batu Sangkar, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat. Foto Campbell Bridge

Page 11: BATIK SEPTEMBER 2013

(9)

Page 12: BATIK SEPTEMBER 2013

(10)

{ SPOT DESTINaTION }

Page 13: BATIK SEPTEMBER 2013

(11)

Rasa tenteram dan damai memenuhi kalbu saat menyaksikan indahnya rona senja di dermaga Pulau Kadidiri. Sebuah pulau yang masuk dalam kawasan Taman Nasional

Kepulauan Togean, yang terletak di Teluk Tomini, Sulawesi Tengah. Pantai nan indah berpasir putih yang sangat bersih dan laut sangat jernih ini menjadi salah satu surga

divers untuk menikmati keindahan alam bawah lautnya. Foto R. Heru Hendarto

Rona Senja Di Togean

Page 14: BATIK SEPTEMBER 2013

(12)

{ SPOT DESTINaTION }

Page 15: BATIK SEPTEMBER 2013

(13)

Kalau mengunjungi Kyoto, Hutan Bambu Sagano di Arashiyama adalah ‘must visit spot’ sebelah barat kota Kyoto, bisa dicapai dengan kereta atau

bus. Dari sini dengan berjalan kaki beberapa menit kita bisa sampai di Tenryuji temple jembatan Togetsu. Foto Makhfudz Sappe

Hutan Bambu di Arashiyama

Page 16: BATIK SEPTEMBER 2013

(14)

{ SPOT DESTINaTION }

Bayon Temple di Komplek AngkorBayon Temple adalah salah satu dari 3 bangunan yang wajib dikunjungi setelah Angkor Wat dan Ta Prohm di kompleks Angkor, Kamboja. Yang menarik di sini adalah kita bisa melihat berbagai macam ekspresi wajah Buddha terpahat indah di bagian atas candi. Kompleks yang berada di Kota Siem Reap, Kamboja, ini telah ditetapkan UNESCO sebagai ‘’World Heritage Site’’. Foto Makhfudz Sappe

Page 17: BATIK SEPTEMBER 2013

(15)

Page 18: BATIK SEPTEMBER 2013

(16)

{ aRT }

Page 19: BATIK SEPTEMBER 2013

(17)

Seorang wanita berparas cantik dengan rambut tergerai mengombak bak tertiup angin. Bunga teratai menghiasi seluruh bagian atas tubuhnya. Secara fisik penampilannya sangat cantik dan menawan. Sosok itu menggambarkan Dewi Drupadi, tokoh pewayangan

dalam kisah Mahabharata. Drupadi bukan perempuan biasa. Dikisahkan, ia terlahir

bukan dari rahim seorang ibu, tapi dari api yajnya (api suci). Saat lahir ia diberi nama Kreshna, merujuk pada warna kulitnya yang legam seperti tembaga.

“Drupadi adalah salah satu tokoh perempuan dalam cerita wayang Mahabharata. Ia termasuk tokoh penting dalam kisah tersebut, tapi tak banyak orang tahu tentang kisahnya. Padahal dapat dikatakan, dialah pemicu terjadinya perang saudara antara Pandawa dan Kurawa. Yang menarik dari pameran ini, Widayanto menghadirkan Drupadi dalam tampilan sosok

DrupadiPandawaDiva

PamERaN kERamIk

TEKs DARMA iSMAyAnTo - FOTO MAKHfuDz SAPPe

sebanyak 30 patung keramik dihadirkan sebagai representasi jejak kesenimanan F. Widayanto selama mengkaryakan dirinya

dalam seni keramik.

yang modern,” kata Widyan Chandra, penyelenggara pameran tunggal keramik F. Widayanto “Drupadi Pandawa Diva”.

Setelah pada 2009 mengangkat tema tokoh pewayangan, “Semar”, kini Widayanto kembali mengeksplorasi tokoh pewayangan sebagai subject matter karyanya. Keputusan mengambil sosok Drupadi, menurut Widyan, karena Widayanto ingin memberikan gambaran seorang wanita tangguh yang berpendirian kuat.

Dalam kisah pewayangan Mahabharata diceritakan, Drupadi merupakan putri Drupada, raja Kerajaan Pancahala. Hubungannya dengan keluarga Pandawa terjalin saat Drupada mengadakan sayembara untuk menyeleksi suami bagi putrinya. Banyak peserta gagal karena cuma diizinkan memanah objek dengan hanya memandang bayangannya di dalam air. Hanya Arjuna yang mampu melakukannya. Ia pun berhak meminang Drupadi.

Page 20: BATIK SEPTEMBER 2013

(18)

Namun sesusai permintaan Dewi Kunti, ibu dari Pandawa Lima, Drupadi kemudian dinikahkan dengan putra sulungnya, Yudhistira.

“Sebenarnya tidak ada kekhususan tersendiri ingin selalu mengangkat seputar tokoh pewayangan. Sebelum pameran ‘Semar’, Widayanto mengangkat tema ‘Narciscus’. Pilihan Drupadi sebagai tema pameran kali ini karena Widayanto beranggapan Drupadilah yang paling pas untuk menyimbolkan sosok seorang perempuan tangguh,” jelas Widyan.

Dalam pamerannya kali ini, Widayanto menghadirkan 30 karya keramik “Drupadi”-nya. Sebanyak 30 karya yang ditampilkan merupakan representasi jejak kesenimanan Widayanto selama mengkaryakan dirinya dalam seni keramik. Dalam menggarap karya-karya “Drupadi Pandawa Diva”, menurut Widyan, Widayanto melakukan riset cukup mendalam. Ia membaca berbagai refrensi buku, baik dari dalam maupun luar negeri.

“Kalau dalam kisah Mahabharata di Indonesia, tidak dikisahkan tentang peristiwa kelahiran Drupadi. Widayanto pun kemudian mencari refrensi kisah dari India, makanya ada karya yang menampilkan sosok Drupadi dengan latar belakang warna merah, sebagai representasi ia dilahirkan dari api yajna, dan di sekujur atas tubuhnya dihiasi bunga

teratai. Konon tubuhnya begitu wangi seperti bunga teratai, ” kata Widyan.

Pada pameran “Drupadi Pandawa Diva” di Galeri Nasional, Widayanto menampilkan sosok Drupadi sesuai dengan kisah perjalanan hidupnya. Bagaimana ia terlahir hingga peristiwa memalukan saat pakaiannya dilucuti oleh Dursasana. Termasuk janjinya yang tidak akan menggelung rambut, sebelum rambutnya dibasuh oleh darah Dursasana.

Pengerjaan keramik Drupadi yang memadukan bahan kayu, besi, kain, hingga perak ini menurut Widyan memberikan tantangan tersendiri untuk Widayanto. Selain kerumitan detailnya, ukuran patung-patung yang dibuatnya cukup besar, bahkan mencapai 2 meter.

“Ke-30 patung pengerjaannya dirampungkan Widayanto dalam waktu dua tahun. Menariknya, untuk asesoris yang melekat pada patung, kali ini Widayanto berkerja sama dengan seorang desainer asesoris muda kenamaan, Alston Stephanus,” kata Widyan.

“Drupadi Pandawa Diva” merupakan pameran tunggal ke-16 Widayanto. Seperti dalam pameran-pameran yang ia gelar sebelumnya, pembukaan pameran kali ini dimeriahkan sdengan ebuah performance. Pertunjukan ini memadukan unsur wayang kulit Jawa dan bunraku Jepang. “Boneka-boneka itu pun hasil rancangan Widayanto,” kata Widyan.

Page 21: BATIK SEPTEMBER 2013

(19)

Page 22: BATIK SEPTEMBER 2013

(20)

ClassicalGlamourof Indonesian Heritage Kebaya & Batik

{ faSHION }

Page 23: BATIK SEPTEMBER 2013

(21)

Page 24: BATIK SEPTEMBER 2013

(22)

Page 25: BATIK SEPTEMBER 2013

(23)

Kebaya dan batikDipercaya membuat foto menampilkan kebaya dan batik melibatkan karya-karya perancang

Adibusana ternama Indonesia merupakan tantangan, tetapi sekaligus kebanggaan yang membahagiakan. Tercetuslah konsep classical glamour menggambarkan suasana yang

romantis, vintage namun tetap menyisipkan detail high fashion sehingga tetap terlihat modern. Salah satu kunci keberhasilan karya ini adalah menemukan lokasi yang cocok dan

kerja sama yang baik antara para fashion stylist, model, dan makeup artist. Inilah hasilnya: ‘’Classical Glamour of Indonesian Heritage Kebaya & Batik’’.

Page 26: BATIK SEPTEMBER 2013

(24)

Harry Wibawa Kresnadi

Fotografer autodidak kelahiran 10 November 1969 ini berkenalan dengan kamera dari ayahnya sejak usia 11 tahun. Profesi fotografer berawal dari tawaran memotret artis untuk cover kaset dari temannya. Pada 1999, karier profesionalnya dimulai dengan mendirikan Harry Wibawa Photography. Kombinasi latar belakang di bidang arsitektur dan ketertarikan di bidang seni, fesyen, dan makanan membawanya mewujudkan karya-karya yang kreatif, artisitik, dan berkonsep kuat. Selain dengan berbagai majalah dan perusahaan multinasional di Indonesia, ia bekerja sama dengan sejumlah perusahaan periklanan dan desain grafis terkemuka negeri ini, juga berkolaborasi dengan sejumlah public figures dan food stylists untuk pembuatan buku-buku mereka.

Page 27: BATIK SEPTEMBER 2013

(25)

Page 28: BATIK SEPTEMBER 2013

(26)

Page 29: BATIK SEPTEMBER 2013

(27)

Page 30: BATIK SEPTEMBER 2013

(28)

fashion stylist Muara Bagja, Deddy Rizaldi, Anton Diaz model Deasy Mulasari, Elim, Nonny Chirilda, Sinta Deborah, Senk Lotta, Klause

kebaya and batik collection Adjie Notonegoro, Afif Syakur, Biyan, Eddy Betty, Lenny Agustine, Ramli accessories Adjie Notonegoro, Rinaldi A. Yunardi

Page 31: BATIK SEPTEMBER 2013

(29)

Page 32: BATIK SEPTEMBER 2013

(30)

{ aRT }

Rick hanesdari Sidoarjo Ciptakan Gitar Terbaik di Dunia

Page 33: BATIK SEPTEMBER 2013

(31)

Page 34: BATIK SEPTEMBER 2013

(32)

TEKs & FOTO ARief PRiyono

Diproduksi di sebuah pabrik kecil di Kawasan Industri Tambak sawah, Kecamatan Waru, Kabupaten sidoarjo, Jawa Timur, kualitas gitar Rick Hanes tidak bisa dipandang sebelah mata. Tiga tipe gitar keluaran Rick Hanes menyabet predikat ‘’Guitar of The Year 2012’’

versi majalah Inggris Guitar Planet.

Page 35: BATIK SEPTEMBER 2013

(33)

Di seberang telepon Doddy Hernanto, 52 tahun, memandu perjalanan saya. Sudah setengah jam saya berkeliling di jalanan sekitar Bandara Internasional Juanda Surabaya, namun sejatinya masuk wilayah

Sidoarjo. Saya tersesat meski telah mencoba mencari lokasi tujuan dengan bantuan pelacak global positioning system (GPS). Maka saya harus berkali-kali bertanya karena lokasi yang saya tuju itu, ternyata, berada di belakang Kompleks Pergudangan dan Industri Tambak Sawah. Meski sangat dekat dari Bandara Juanda, jalanan ke lokasi yang juga dilalui truk-truk besar pengangkut container itu membuatnya serasa trek off-road, penuh debu dan lubang-lubang besar.

Beruntung pria yang akrab di sapa Mr D itu sabar memandu hingga akhirnya saya sampai juga di pabrik gitar yang saya cari. Ia menyambut hangat saya dan langsung mengajak berkeliling ke bengkel kerja. Harap maklum, saya berkunjung bertepatan bulan Ramadhan lalu. Jadi tak sempat berbasa-basi ditemani sekadar secangkir kopi. Kesibukan sebagian besar karyawan mulai berkurang karena saya tiba di lokasi pada sore hari. Mereka sudah berkemas karena sejam lagi pulang. Toh masih tampak sekelompok pekerja serius hingga tidak sempat memerhatikan sekelilingnya. Saya berpikiran, membuat gitar yang menuntut presisi tinggi memang menuntut mereka berkonsentrasi ekstra.

TEKs & FOTO ARief PRiyono

Page 36: BATIK SEPTEMBER 2013

(34)

Mr D pun mulai bercerita tentang penghargaan untuk tiga tipe gitar keluaran Rick Hanes yang sukses menyabet predikat ‘’Gitar Terbaik Dunia 2012’’ versi Guitar Planet setelah majalah Inggris ini menyeleksi dan menilai 362 gitar elektrik dari sejumlah merek di dunia yang diproduksi sepanjang tahun 2012. Berdasarkan situs www.guitar-planet.co.uk, secara berurutan tiga peringkat teratas adalah gitar Rick Hanes tipe Chris Bickley DR Pro, lalu Rick Hanes Avenix, dan Rick Hanes DR Medium. Tipe Chris Bickley DR Pro juga meraih penghargaanuntuk kategori ‘’Artist Signature’’. Selain penilaian juri, penobatan itu juga memerhatikan tingkat keterpilihan produk pada jejaring sosial.

‘’Rick Hanes mulai diproduksi sejak akhir 2010. Saat ini kami memiliki 50 karyawan dengan kapasitas produksi terbatas, hanya 100 gitar per bulan,’’ kata Mr D menjelaskan.

Deru suara mesin yang dioperasikan para karyawan menyelingi perbincangan kami. Bahan kayu maple impor dari Kanada dipahat dengan mesin otomatis hingga membentuk rangka gitar. Sebelumnya kayu-kayu bahan tersebut dikeringkan di ruang khusus kedap udara. Rangka itu lantas diperhalus, dicat, serta diinstalasi dengan perangkat elektrik dan senar untuk kemudian

dicek tingkat presisi bunyi nadanya. Selain kayu maple, gitar juga diproduksi dari kayu sonokeling dan mahogani.

Merek gitar Rick Hanes diambil dari singkatan nama Patrick Yohanes, anak dari Tommy Kaihatu. Tommy adalah pemilik perusahaan sekaligus pimpinan pucuk di Rick Hanes. Ia berkutat dalam proses produksi, sedangkan Doddy Hernanto alias Mr D bertugas memberi sumbangan ide dan pengembangan usaha.

Patrick lah yang memiliki gagasan awal membuat gitar itu. Ia merasakan tidak ada produk gitar lokal berkualitas setara dengan gitar produksi asing. Gitar-gitar lokal rata-rata menjiplak merek terkenal, namun berkualitas jauh di bawahnya. Patrick, yang memang hobi bermain gitar dan memiliki tidak kurang 25 gitar hadiah dari sang ayah, pun bertekd memproduksi gitar sendiri. Patrick mengutarakan keinginan itu kepada Tommy, sang ayah. Pucuk dicinta ulam pun tiba. Tommy menyanggupi memenuhi keinginan anaknya.

Pada 2009, Tommy meriset gitar-gitar elektrik berkualitas yang rata-rata dipakai musisi terkenal. Ia juga memutuskan belajar langsung dari produsen gitar-gitar tersebut. Sepanjang 2009 itu ia berkelana menjalah Amerika Serikat dan Eropa, memelajari teknik pembuatan gitar serta mencari bahan baku

Foto Dok. Rick Hanes

Page 37: BATIK SEPTEMBER 2013

(35)

yang dibutuhkan. Tidak lupa ia juga berguru kepada pembuat gitar, di antaranya Buddy Blaze (pembuat gitar elektrik untuk gitaris Steve Vai dan Joe Satriani) yang ditemuinya di Hawaii. Di New York, Tommy bertemu Omar Jana, pembuat gitar dan sahabat gitaris Carlos Santana. Di Nashville, Tommy belajar kepada Joe Glaser serta berguru kepada Gerhard Anke dan Michel Dubach di Berlin. Dari mereka, Tommy mendapatkan pelajaran dasar bahwa setiap pembuat gitar punya keahlian dan metode berbeda. Ia pun bersyukur bisa menyerap pengetahuan yang beragam sehingga mampu melahirkan produk berbeda.

Saat mulai memproduksi gitar, Tommy melibatkan Doddy, sahabat lamanya, sebagai musisi yang dianggap berdedikasi. Mr D menjadi orang kepercayaannya untuk pengembangan bisnis ini. Mereka pun sepakat melahirkan produk berkualitas yang bisa diterima masyarakat luas.

Dalam pembuatan gitar, Rick Hanes memerhatikan kenyamanan bermain, karakter suara, dan estetika. Unsur lain yang tidak kalah penting adalah kekuatan pada gitar. ‘’Gitar produksi Rick Hanes tak rusak jika terbanting ataupun terinjak. Kekuatannya bisa dicoba,’’ kata Mr D.

Salah satu kekuatan gitar-gitar Rick Hanes terletak

pada leher dan badan gitarnya yang terbuat dari kayu bercampur carbon graphite. Kualitas menjadi jaminan Rick Hanes dalam memproduksi gitar. Tak heran, Rick Hanes justru terkenal di kalangan musisi internasional dibandingkan di dalam negeri.

Kini gitar Rick Hanes memiliki belasan tipe dengan harga mencapai Rp 25 juta per unit. Dalam sebulan rata-rata 100 gitar diproduksi dan sekitar 80 persen untuk pasar luar negeri. Terbanyak dijual ke AS, Kanada, dan negara-negara Eropa.

Sesuai nama tipenya, sejumlah gitar Rick Hanes dibuat untuk para musisi pemakainya. Sebutlah Chris Bickley DR Pro untuk gitaris Chris Bickley dari AS, juga Adrian English Signature Series, Mark Claytor Signature Series, serta Balawan Signature Series.

Untuk inovasi produk dan berhubungan dengan artis, Tommy memercayakan kepada Mr D yang aktif sebagai musisi sekaligus pengajar musik di SMA YPPI 1 Surabaya. Salah satu ide Mr D adalah mengintegrasikan telepon iPhone dengan gitar elektrik. Lewat Rick Hanes tipe ”Mr D Squirrel’’, aplikasi iPhone dipakai menciptakan efek suara beragam pada senar gitar, termasuk bunyi alat musik lainnya serta suara latar yang menyerupai band.

Page 38: BATIK SEPTEMBER 2013

(36)

{ automotive }

RANGE ROVER& AIRSTREAM

Page 39: BATIK SEPTEMBER 2013

(37)

TEKs KARMAn MuSTAMin - FOTO LAnD RoVeR

Untuk membuktikan ketangguhan Range Rover, All-New Range Rover Autobiography harus menarik Airstream 2 dari Inggris ke Maroko pergi-pulang.

Page 40: BATIK SEPTEMBER 2013

(38)

Page 41: BATIK SEPTEMBER 2013

(39)

Inilah uji coba ketangguhan produk mobil yang menarik didemonstrasikan oleh Land Rover. Produk terbaru pabrikan Inggris ini, All-New Range Rover Autobiography, dipaksa menyeret Airstream 684 Series 2 dalam perjalanan panjang dan berat. Rutenya, tak lain dari markas pabrikan

motorhome andalan Amerika ini di Inggris menuju benua Afrika, tepatnya Maroko, pergi-pulang.

Range Rover Autobiography dipersenjatai mesin SDV8 yang mampu memompa tenaga hingga 339 horse power. Sedangkan Airstream 684 Series 2 merupakan produk terbaru dan diracik dari bahan aluminium. Keduanya lantas dihubungkan dengan tow-bar electric. Maklum, banyak pemilik Airstream di Eropa selama ini memercayakan motorhome yang populer berjuluk silver bullets itu ditarik oleh produk Range Rover.

Page 42: BATIK SEPTEMBER 2013

(40)

Page 43: BATIK SEPTEMBER 2013

(41)

Pegunungan Atlas

Perjalanan sekaligus uji ketangguhan Range Rover ini dimulai dari pusat pembuatan Airstream yang disesuaikan dengan spesifikasi trailer di Eropa, tepatnya di Kota Tebay yang berjarak hanya beberapa kilometer dari perbatasan dengan Skotlandia. Sedangkan tujuan akhir yang direncanakan adalah Oukaïmeden di kawasan Pegunungan Atlas yang juga dikenal sebagai the highest ski resort di Afrika.

Tentu saja, Range Rover yang menarik Airstream ini juga melewati Solihul yang merupakan markas utama Land Rover. Tak lupa pula menyambangi gedung Marques de Risval milik Frank Gehry di Rioja, sebuah

kawasan perkebunan anggur di Spanyol. Keindahan pantai di kawasan Casablanca juga termasuk dalam daftar perjalanan. Setelah itu, mengarungi padang pasir di luar Kota Chichaoua serta berpacu di sirkuit balap Marrakesh, lokasi yang dipilih Land Rover ketika pertama kali merilis produk Range Rover terbaru ini.

Sungguh perjalanan yang berhasil mengawinkan pembuktian ketahanan dengan ragam keindahan alam kendati untuk itu Range Rover harus dipacu dengan durasi sedikitnya 12 jam setiap hari melintasi berbagai macam rintangan. Bayangkan, bobot Airstrem yang harus diseret mencapai 2.399 kg dengan total jarak tempuh mencapai 3,676 mil (sekitar 5,882 km) dalam tempo hanya 11 hari.

Page 44: BATIK SEPTEMBER 2013

(42)

Page 45: BATIK SEPTEMBER 2013

(43)

Page 46: BATIK SEPTEMBER 2013

(44)

Page 47: BATIK SEPTEMBER 2013

(45)

Tanpa Beban

Lalu, apa komentar Ben Samuelson, pemilik Samuelson Wylie Associates yang merencakan sekaligus mengeksekusi program ini? ‘’Kemampuan towing New Range Rover ini sungguh menakjubkan. Menarik Airstream seberat hampir 2.5 ton seakan tanpa beban,’’ tuturnya.

Dalam perjalanan melintasi kawasan Spanyol, kata Samuelson, mereka diterpa angin yang bertiup kencang terus menerus. Namun momen yang bisa menyebabkan Airstream yang ditarik bergerak ke kiri atau ke kanan sama sekali tak terjadi. Semua berkat aplikasi teknologi Trailer Stability. Sementara ketika harus menaklukkan jalan menanjak menuju pegunungan mudah diatasi berkat mesin diesel V8 dengan torsi 700 Nm.

Samuelson tentu tak lupa menambahkan pendapatnya tentang Airstream. ‘’You can compare the Airstream to a boutique hotel. Intinya, mobil dan trailer ini merupakan kombinasi sempurna, layak menjadi pilihan mereka yang menyukai traveling tanpa kehilangan gaya dan kenyamanan.”

Tertarik memilikinya?

Page 48: BATIK SEPTEMBER 2013

(46)

Page 49: BATIK SEPTEMBER 2013

(47)

Page 50: BATIK SEPTEMBER 2013

(48)

{ TRaVEL }

SI KADAL PURbAmenyusuri Rumah

TEKs & FOTO MAKHfuDz SAPPe

Page 51: BATIK SEPTEMBER 2013

(49)

Page 52: BATIK SEPTEMBER 2013

(50)

Berjalan perlahan sesekali mendongakkan kepalanya. Lidahnya yang panjang bercabang dan berlumur liur itu pun menjulur. Begitulah kebiasaan khas si

kadal purba ini. sepertinya jinak dan enggan bergerak cepat, tetapi kita harus tetap ekstrawaspada dan hati-hati mendekatinya.

Page 53: BATIK SEPTEMBER 2013

(51)

Sebagai negara kepulauan beriklim tropis terbesar di dunia, Indonesia dianugerahi alam nan indah dan variatif. Begitu indahnya, julukan ‘’Zamrud Khatulistiwa’’ –untaian permata sepanjang khatulistiwa— pun

disematkan ke Indonesia.Banyak tempat eksotis di negeri ini dikenal hingga

manca negara. Salah satunya Pulau Komodo. Julukan ini diberikan karena pulau itu menjadi habitat komodo (varanus komodoensis), spesies kadal purba terbesar di dunia dan, secara alami, hanya ada di Indonesia.

Ora, begitu penduduk asli pulau itu menyebutnya, hidup bukan hanya di Pulau Komodo, tetapi juga di

Pulau Rinca, Gili Motang, dan Nusa Kode. Karena hewan langka dan di ambang kepunahan, komodo pun dilindungi dengan payung hukum berupa Peraturan Pemerintah Indonesia dan upaya konservasi melalui Taman Nasional Komodo.

Papan informasi di Loh Buaya menyebutkan, populasi komodo saat ini diperkirakan sekitar 2.793 ekor. Dari jumlah tersebut, terbanyak mendiami Pulau Komodo (1.288 ekor), kemudian Pulau Rinca (1.336 ekor), Nusa Kode (86 ekor), dan Gili Motang (83 ekor).

Beruntung saya mendapatkan kesempatan berkunjung ke Taman Nasional Komodo yang pernah disebut-sebut

Page 54: BATIK SEPTEMBER 2013

(52)

Page 55: BATIK SEPTEMBER 2013

(53)

Page 56: BATIK SEPTEMBER 2013

(54)

Page 57: BATIK SEPTEMBER 2013

(55)

masuk nominasi ‘’Tujuh Keajaiban Dunia’’ itu. Menuju Pulau Komodo, perjalanan bisa ditempuh dari Bali, Lombok, maupun Kupang menuju Labuan Bajo. Beberapa penerbangan membuka rute ke Labuan Bajo. Salah satunya Lion Air yang diteruskan dengan Wings Air.

Nah, sesampainya di Labuan Bajo, kita bisa menyewa perahu –bisa juga memanfaatkan jasa agen wisata lokal untuk mengatur perjalanan— menuju Pulau Komodo serta mengatur agenda kegiatan selama di sana. Dalam perjalanan dengan perahu menuju Pulau Komodo dari Labuan Bajo, kami pun disuguhi pemandangan menakjubkan berupa gugusan pulau kecil, laut nan begitu jernih, serta langit biru. Sebuah harmoni lansekap yang menawan.

Kali pertama kami menuju Pulau Rinca (Loh Buaya). Di sini kami mendapatkan briefing singkat dari pawang sebelum berkeliling pulau melihat komodo. Bonus menarik lainnya selama menyusuri Loh Buaya adalah menyaksikan langsung kawanan monyet di antara komodo-komodo yang hidup liar.

Puas menyusuri Pulau Rinca, perjalanan di lanjutkan ke Pulau Komodo. Menapakkan kaki di Taman Nasional Komodo yang berada di Loh Liang (Pulau Komodo), kembali para pawang menjelaskan secara rinci berbagai hal yang harus diperhatikan pengunjung selama di situ.

Rambu-rambu dari pawang harus diperhatikan betul agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, apalagi saat berdekatan dengan komodo yang hidup liar. Pengunjung harus ekstrawaspada dan hati-hati

mendekati komodo. Binatang pemakan bangkai ini mampu berlari mengejar kita dengan kecepatan hingga 20 km/jam. Komodo juga dapat menemukan mangsanya melalui penciumannya yang tajam. Mereka bisa menemukan binatang mati atau bangkai dalam radius 9,5 km.

Puas di Pulau Komodo, dalam perjalanan kembali ke Labuan Bajo, kami mampir di Pantai Merah (Pink Beach). Di pantai ini Anda bisa menyelam, snorkeling, atau sekadar jalan-jalan santai di pasir pantai yang berwarna merah muda (makanya dikenal pula dengan sebutan Pink Beach, bukan ‘’Red Beach’’).

Sebuah pengalaman tidak terlupakan menikmati jengkal pesona Indonesia nan awesome. Indonesia memang kaya dan indah. Mari bersama-sama melestarikan kekayaan alam negeri ini.

Page 58: BATIK SEPTEMBER 2013

(56)

bayern Muenchen

Uber Alles!

{ aRCHITECTURE }

Page 59: BATIK SEPTEMBER 2013

(57)

TEKs TeguH S. - FOTO TeguH S., DoK. ALLiAnz ARenA

Penggila bola atau bukan, mari rasakan kemegahan stadion sepak bola milik juara Liga Champions 2013 ini.

Bisa dibayangkan betapa gemuruhnya kalau 71 ribu

pendukung Bayern muenchen memadati stadion ini.

Page 60: BATIK SEPTEMBER 2013

(58)

Page 61: BATIK SEPTEMBER 2013

(59)

Dari Stasiun Kereta Frottmaning, tempat yang saya tuju sudah terlihat: sebuah bangunan lebar berwarna putih dengan dinding bergaris-garis miring saling-silang dan sedikit gembung. Tak salah lagi, inilah

Allianz Arena –stadion sepak bola tempat bermain home (kandang) klub Bayern Muenchen dan juga TSV 1860. Di tengah siang nan terik, saya masih harus berjalan kaki lagi sekitar 30 menit melewati tempat parkir dan halaman depan yang luas. Mestinya memang saya datang lebih awal karena hari itu ada pergantian arah jalan kereta. Kereta U6 yang membawa saya dari Marienplatz di pusat Kota Munich pun telat sampai ke sini.

Saya sampai keringatan dan ngos-ngosan ketika sampai di pagar jeruji besi dan palang cek pengunjung yang menjadi batas untuk bisa masuk halaman dalam. Tidak

ada satu penjaga pun di sini. Hanya CCTV tersamar di dinding stadion. Orang-orang keluar-masuk dengan mudah dan, sepertinya, semua menuju sisi timur. Dari peta di halaman depan, saya berpikir mereka pasti menuju Blok H yang berisi toko suvenir atau Blok L sebagai tempat awal tur mengeksplorasi stadion.

Jarum jam sudah lewat pukul 13.00. Berarti saya sudah terlambat karena, berdasarkan informasi sebelumnya dari seorang teman di Munich, tur berbahasa Inggris cuma ada dan dimulai pukul 1 siang itu. Tak apalah. Toh saya juga tidak akan bisa menemui para pemain Bayern Muenchen karena mereka tidak sedang latihan atau bertanding. (Saya tahu kemudian, jika ingin bertemu para pemain Bayern, datanglah saat mereka bertanding di stadion ini atau di markas utama mereka di Sabener Strasse).

kemegahan alianz arena berhiaskan lampu saat malam hari.

Page 62: BATIK SEPTEMBER 2013

(60)

Terlindung dari matahari oleh struktur dinding stadion yang miring, sambil menuju Blok H saya tak henti mengagumi desain stadion yang mulai digunakan pada 2005 ini. Dari jauh stadion ini terlihat bulat melingkar, padahal sebenarnya persegi empat memanjang arah utara-selatan. Karena sudut-sudutnya melengkung smooth, tampaklah stadion itu seperti melingkar.

Dinding seperti kaca yang menggembung putih dengan garis-garis menyilang jajaran genjang itu kini tampak putih kusam karena tidak tertempa sinar matahari. Kalau diperhatikan, desain dinding ini mirip down jacket, yakni jaket bulu angsa yang biasa dipakai saat musim dingin. Cuma kalau diperhatikan lebih dekat, panel-panel penyusun dinding ini tidak menyambung tapi ada celah pemisah. Masing-masing panel diikatkan ke rangka penyokongnya dengan sekrup. Di balik dinding ini ada ruang kosong. Dinding dalam yang juga miring itu sebagiannya dari kaca.

Blok H adalah surga suvenir bagi para penggila Bayern. Syal, sepatu, bola, penutup kepala, t-shirt, sunscreen, mug, kopi, hingga pastilles, semuanya berlabel

logo klub sepak bola ini. Mau berfoto-foto sambil bersulang bir dengan para pemain kesebelasan ini juga bisa. Tahun ini Bayern menorehkan prestasi emas karena menjuarai Liga Jerman (Bundesliga), Piala Jerman (DFB Pokal), bahkan Liga Champions Eropa setelah mengalahkan rival senegara, Borussia Dortmund.

Saya berjalan lagi ke Blok L yang tak kalah ramai. Di sini tempat pembelian tiket untuk tur stadion maupun melihat-lihat museum sejarah Bayern Muenchen. Ternyata tur stadion ini tak hanya ada pada pukul 13.00 karena masih ada tiga gelombang tur lagi: pukul 14.45, 15.45, dan 16.45. Jumlah peserta tiap sesi tur maksimal 35 orang dengan biaya 10 euro per orang. Jadwal tur ditiadakan ketika berlangsung pertandingan sepak bola. Sehari-hari Allianz Arena tetap buka mulai pukul 10.00 hingga 18.00 dan tutup saat malam serta pada Hari Natal dan Tahun Baru.

Menunggu jadwal pukul 14.45, saya memanfaatkan waktu melihat-lihat museum yang berisi foto-foto hitam putih maupun berwarna. Di situ terpampang foto-foto pertandingan maupun para pemain klub ini dari masa

Bangku-bangku penonton, disusun dengan lega sehingga setiap orang bisa menonton dengan nyaman.

Page 63: BATIK SEPTEMBER 2013

(61)

ke masa. Juga deretan trofi yang mereka raih sejak kub ini berdiri pada 1900, termasuk trofi terbaru Liga Champions 2013.

Tidak kalah unik adalah sejarah stadion ini. Berawal dari prestasi Bayern Muenchen meraih Piala Champion pada 1997 dan klub TSV 1860 masuk putaran kedua Piala UEFA, para fans sepak bola di Munich mendesak pemerintah kota membangun stadion yang lebih besar. Pemerintah kota enggan dan memilih menawarkan merestrukturisasi Stadion Olimpiade Munich yang sudah ada. Akhirnya pada 2001 Bayern Muenchen dan TSV 1860 beraliansi membangun stadion baru sendiri. Daerah Frottmaning di Munich Utara diplilih sebagai lokasinya. Peletakan batu pertama dilakukan pada 21 Oktober 2002 dan selesai pada 30 April 2005.

Nama Allianz memang seperti berasosiasi dengan sebuah perusahaan asuransi. Namun sebenarnya nama itu awalnya berarti ‘’aliansi’’ yang merujuk pada kepemilikan bersama stadion itu oleh Bayern Muenchen dan TSV 1860. Kini stadion berkapasitas 71.137 kursi itu sepenuhnya dimiliki Bayern Muenchen. Jika

bentuk huruf dan logo Allianz sama dengan perusahaan asuransi, tidak lain karena selanjutnya perusahaan itu memegang kontrak hak penamaan stadion tersebut selama 30 tahun.

Tepat pukul 14.45, pemandu kami Hans mengajak peserta berkeliling. Hans menjelaskan, panjang stadion ini 258 meter, lebar 227 meter, dan tinggi 50 meter. Di dalam kompleks stadion terdapat 28 kios, 2 foodcourt, restoran, ruang konferensi pers, 54 counter tiket, ruang ganti baju para pemain, lounge, sampai ruang untuk ganti popok bayi. Kami dibawa ke deretan kursi penonton di bagian tengah. Di sini kami diajari menirukan yel-yel suporter Bayern agar merasakan aura sebenarnya saat pertandingan berlangsung.

Kami lalu turun ke bagian yang lebih dekat dengan lapangan rumput stadion yang berukuran 68 x 105 meter. Lapangan ini terdiri atas hamparan rumput berukuran masing-masing 2,2 x 15 meter dengan ketinggian rumput selalu dijaga 3 cm. Di bawahnya masih ada lapisan tanah liat dan pasir, juga sistem pemanas untuk menjaga agar suhu lapangan selalu

Ruang ganti baju para pemain, langsung tahu di mana lemari Ribery.

Page 64: BATIK SEPTEMBER 2013

(62)

allianz arena tampak persegi panjang dari atas, dengan atap yang putih maupun tembus pandang.

Page 65: BATIK SEPTEMBER 2013

(63)

Page 66: BATIK SEPTEMBER 2013

(64)

konstan. Kami lalu masuk terowongan tempat keluar para pemain saat akan bertanding, lalu ke lounge untuk para sponsor kesebelasan, serta ke ruang pelatih menggelar jumpa pers setelah pertandingan selesai.

Yang paling mengesankan adalah mampir ke ruang ganti baju para pemain. Ada empat ruang ganti baju, masing-masing dua untuk Bayern Muenchen dan TSV 1860, lalu ada empat ruang untuk pelatih, dan dua ruang untuk wasit. Para pemain mempunyai lemari terbuka berjejer, masing-masing diisi kaus mereka yang digantung dengan nomor punggung dan nama menghadap ke muka. Jadi kami langsung tahu mana kaos Franck Ribery, Arjen Robben, atau Philipp Lahm. Kaus kiper Lehmann dan Agostino mempunyai warna berbeda dengan pemain lainnya. Di atas kaus tersimpan handuk, sedangkan di bawah ada tumpukan celana, lalu sepatu-sepatu yang berjejer rapi di lantai. Masing-masing pemain punya tiga pasang sepatu, yang ternyata bermerek ‘’Nike Zoom’’. Saya baru tahu juga warna sepatu para pemain tidak harus seragam, misalnya merah semua. Ada juga yang berwarna hitam atau putih.

Pemandu mengajak kami ke ruang media, di mana semua keperluan wartawan tersedia di sini. Terakhir kami diajak mengetahui lebih jauh apa sebenarnya panel-panel menggembung yang menjadi dinding luar dan atap stadion ini. Pandangan mata saya ternyata tertipu.

Tadinya saya mengira panel-panel dinding itu terbuat dari bahan gelas yang padat. Ternyata bukan. Ternyata panel-panel itu dibuat dari plastik ethylene tetrafluoro-ethylene berongga. Tebalnya hanya 0,2 mm dan sangat ringan, namun kalau dipandang sekilas sepertinya berat dan padat. Kesan ini muncul karena setiap saat kipas-kipas angin besar mengalirkan udara ke dalam panel-panel ini agar tetap menggembung. Meski tipis dan ringan, plastik ini bisa tahan 25 tahun, tahan api, tahan panas dan dingin, serta bisa bersih sendiri dengan siraman air hujan. Di area atap, panel-panel ini tidak berwarna alias transparan. Sedangkan di dinding warnanya putih atau putih kusam tergantung terkena sinar matahari atau tidak.

Total terdapat 2.874 panel penyusun dinding dan atap dengan total areal yang ditutup mencapai 64.000 meter persegi. Konon, inilah dinding panel membran terbesar di dunia. Sejumlah 1.056 panel itu diberi sistem pencahayaan yang tersusun dari sekitar 25 ribu lampu fluorescent. Saat malam hari lampu-lampu ini mengubah warna stadion dari putih ke merah, biru, atau hijau.

Tur selama satu jam pun berakhir, dengan satu pertanyaan menggantung: jadi, kapan saya bisa melihat Ribery bermain di sini sambil menikmati warna dinding stadion yang berganti-ganti?

Bayern megastore, tempat membeli segala merchandise berlabel Bayern muenchen.

Page 67: BATIK SEPTEMBER 2013

(65)

Page 68: BATIK SEPTEMBER 2013

(66)

{ TRaVEL }

main Swimming Pool

Page 69: BATIK SEPTEMBER 2013

(67)

Staf resor penjemput saya di pintu kedatangan Bandara Siem Reap itu membukakan pintu mobil Mercedes Benz 322 dengan sopan. Sang sopir sigap membukakan bagasi untuk menaruh koper saya. Saya sempat tertegun karena baru kali

ini dijemput dengan sebuah Mercedes antik saat hendak menginap di sebuah resor. Jok-jok mobilnya masih empuk, bersaput sarung warna putih. Sebuah radio tua di tengah-tengah dashboard, berdampingan dengan setir yang sama tuanya, mengingatkan saya pada film-film era 60-an.

Sepanjang jalan, kanan-kiri saya menatap pedesaan yang menyerupai desa-desa di Jawa saat musim kemarau, kusam berdebu dan bertanah kemerahan. Namun ini tak lama. Mobil lalu memasuki kota dengan suasana yang lebih ceria. Saat melewati bangunan berpagar tembok putih memanjang, mobil pun memperlambat kecepatan, lalu melewati sebuah gerbang yang dibuka perlahan oleh seorang penjaga. Pohon-pohon teduh menaungi areal ini dengan kerikil-kerikil kecil menutupi seluruh permukaan halaman.

Mungkin seperti banyak orang yang pertama sampai ke tempat ini, saya juga tidak menyangka kalau bangunan di balik tembok ini dulu sebuah guest house milik Pangeran Norodom Sihanouk, raja dan kepala negara Kamboja pada saat itu.

Setelah Kamboja merdeka pada 1953, negeri ini mulai berbenah dan membangun di segala bidang, termasuk membangun jalan, jembatan, rumah-rumah sakit, dan gedung-gedung pemerintahan. Para arsitek muda Kamboja kembali dari Prancis untuk ikut membangun negeri dan membawa semangat baru dalam desain bangunan –disebut New Khmer Architecture— yang memadukan budaya tradisional Kamboja dan gaya modern yang tidak ada sebelumnya.

The Prince’s Legacy

TEKs TeguH S. - FOTO TeguH S., DoK. AMAnReSoRTS

Saat inilah seorang arsitek Prancis, Laurent Mondet, yang sudah tinggal di Kamboja sejak masa kolonial Prancis, ditugaskan oleh Sihanouk membangun dua guest house negara. Pertama Villa Princiere di Siem Reap dan satu lagi di Kep, Provinsi Kampet, Kamboja Selatan.

Berbeda dengan bangunan-bangunan lain milik kerajaan yang berkesan mewah, kompleks Villa Princiere bergaya sangat modern namun low-profile. Bagian depan berupa bagunan penerima tamu berbentuk setengah lingkaran, lalu ruang makan keluarga, sebuah bangunan besar berbentuk lingkaran untuk tempat makan para tamu, dua kolam renang di tengah-tengah, dan empat suite yang menempati sudut-sudut lainnya.

Sebelumnya Siem Reap sudah mempunyai Provincial Royal Residence yang menjadi tempat menginap saat Sihanouk mengadakan kunjungan kerja. Jadi pembangunan Villa Princiere tampaknya untuk memenuhi kebutuhan tamu dan keluarga yang lebih bersifat casual. Diketahui kemudian, anak-anak Sihanouk lebih sering tinggal di sini. Pangeran Ranariddh, Putri Buppha Devi, dan Putri Macha Phan tinggal di sini saat liburan sekolah. Pangeran Sihanouk sendiri dikabarkan tidak pernah menginap di sini.

Pada 1964 atau hanya dua tahun setelah Villa Princiere berdiri, Sihanouk menyerahkan vila itu ke sebuah lembaga pemerintah, SOKHAR, yang menangani beberapa hotel milik pemerintah. Mungkin salah satu alasannya saat itu pariwisata Siem Reap tengah berkembang pesat. Jumlah turis yang berkunjung ke Angkor Wat –10 km utara Siem Reap– meningkat pesat, sementara kebutuhan terhadap hotel yang layak masih kurang. Villa Princiere pun digabung dalam manajemen yang mengelola Grand

Berawal dari keinginan Pangeran Norodom Sihanouk mempunyai tempat menginap yang layak untuk tamu-tamunya, guest house itu pun bermetamorfosis menjadi sebuah resor eksklusif, Amansara.

Page 70: BATIK SEPTEMBER 2013

(68)

Hotel d’Angkor. Empat suite yang sudah ada dirombak menjadi 12 kamar hotel dengan rate US$ 18,30 per malam dan menjadikannya tarif termahal di Siem Reap saat itu. Di masa ini, Perdana Menteri Malaysia Tunku Abdul Rahman, Prince Raimondo d’Orsini dari Italia, serta aktor Peter O’Toole pernah menginap di Villa Princiere.

Kudeta pada 1970 membuat Sihanouk terpaksa mencari suaka di Beijing. Pemerintahan Lon Nol yang berkuasa mengambil alih Villa Princiere dan mengubahnya menjadi Villa Sokha. Namun kondisi keamanan yang memburuk membuat pariwisata Siem Reap kolaps. Pada akhir tahun yang sama, Villa Sokha ditutup. Dengan berkuasanya Khmer Merah mulai 1975, vila ini berubah menjadi kamp tentara dan ruang makannya digunakan sebagai dapur umum. Dalam sebuah catatannya saat mengunjungi Siem Reap ketika menjadi tahanan rumah, Sihanouk menyebut kondisi vila saat itu ‘’tidak mungkin bisa diperbaiki lagi’’.

Diusirnya Khmer Merah oleh tentara Vietnam pada 1979 diikuti dengan pembukaan kembali Grand

Hotel d’Angkor dan Villa Princiere (kini dinamai Villa Apsara) sebagai hotel. Kamar-kamar di vila ini dibagi lagi menjadi dua, menjadi 24 kamar. Pada tahun-tahun awal, vila ini hanya untuk menerima para pejabat pemerintahan dari Phnom Penh. Namun setelah pariwisata menggeliat kembali, pada 1986 villa ini menerima tamu-tamu wisatawan.

Pada 1989, tentara Vietnam ditarik dari Kamboja. Pangeran Norodom Sihanouk kembali ke Kamboja. Namun pemilu berikutnya memunculkan Hun Sen sebagai pemenang. Kepemilikan Villa Apsara pun kembali jatuh ke tangan pemerintah yang berkuasa. Pemberlakuan keadaan darurat pada 1997 membuat Villa Apsara sekali lagi telantar. Interior maupun struktur bangunannya rusak parah.

Kondisi ini akhirnya berubah pada 2002. Grup Hotel Amanresorts membeli tempat ini dari Pemerintah Kamboja dan mengubah namanya menjadi Amansara, yang berasal dari kata aman (damai) dan apsara (bidadari penari). Renovasi keseluruhan vila ini bukan sekadar membuka sebuah resor baru bagi grup hotel ini, namun

Dining Seating area

Page 71: BATIK SEPTEMBER 2013

(69)

yang lebih penting adalah mengembalikan lagi masa keemasan Kamboja.

Resepsionis yang menyambut saya mengucapkan salam ‘’Choom reap sua’’ dan mengajak saya melihat-lihat ruang makan keluarga yang kini berganti fungsi menjadi perpustakaan. Melewati kolam renang yang kini menjadi satu membentuk seperti lekukan pinggang, saya menuju ruang makan besar, The Dining Room. Pilar-pilar dari batu kali –sebuah ciri bangunan tahun 60-an yang saya suka– menghiasi ruangan yang berbentuk lingkaran besar. Di belakangnya adalah sebuah halaman rumput yang teduh dan kompleks 12 pool suite yang masing-masing mempunyai kolam renang. Di samping kiri ruang makan, menyusuri selasar yang membentuk huruf U, adalah kompleks 12 suite awal yang ada sejak Villa Princiere difungsikan sebagai hotel. Lagi-lagi, tiang-tiang dari batu kali menyapa, dikombinasikan dengan warna dinding suite yang krem lembut, serta kursi-kursi rotan dan bunga anggrek putih di setiap pintu.

Benar-benar seperti kembali ke masa silam atau, tepatnya, seperti saya kembali ke masa kecil. Di

belakang ini ada kompleks bangunan baru Amansara Spa dengan dinding dalam menghadap ruang spa berhiasan relief-relief payung kerajaan dari periode Angkor.

Namun kejutan yang tak terlupakan datang di sore hari. Mencari tempat bersantai dari lelah yang mendera setelah mengunjungi Angkor Wat, saya menikmati kue-kue dan white wine di The Dining Room. Baru saja duduk, salah satu waitress datang menggandeng tangan seorang wanita tua tunanetra yang kemudian didudukkan di sofa di depan saya. Ruang makan yang sepi ini menjadi tambah hening begitu sang wanita tua itu melantunkan sebuah lagu Kamboja. Saya tak mengerti sepatah kata pun syairnya, namun irama lagu yang menyayat hati itu membuat saya berhenti menyesap wine dan ikut hanyut dalam kesedihan, membayangkan masa-masa getir yang pernah dialami negeri ini.

Thanks God, keadaan telah kembali normal. Kini saya bersama-sama rakyat Kamboja bisa kembali menikmati masa-masa indah di Siem Reap dan Angkor Wat.

Pool Suite Courtyard

Page 72: BATIK SEPTEMBER 2013

(70)

{ TRaVEL }

Page 73: BATIK SEPTEMBER 2013

(71)

Extreme sports. Itulah yang digeluti Valery Rozov. Pria berusia 48 tahun itu baru-baru ini melayang dari ketinggian 7.220 meter di atas sisi utara Mount Everest dan menahbiskannya sebagai pemegang rekor

BASE jump. Lompatan Rozov berlawanan dengan yang dilakukan rekan senegaranya, Edmund Hillary dan Tensing Norgay, 60 tahun silam ketika mereka sukses melakukan pendakian puncak Everest pada ketinggian 8.848 meter.

Kenekatan Rozov membuatnya beberapa kali tampil di headline media dunia. Pada 2009, ia meloncat di kawah gunung berapi yang masih aktif,

Valery rozov

terbang dari PuNcAk EVEREst!

TEKs KARMAn MuSTAMin - FOTO THoMAS Senf, DeniS KLeRo

Kamchatka Peninsula. Setahun berikutnya, aksi nekatnya kembali menghebohkan dengan meloncat di Ulvetanna, Benua Antartika. Pada 2012 lagi-lagi Rozov beraksi dengan lompatannya di Pegunungan Shivling, yang masuk kawasan Himalaya, dengan titik awal loncatan pada ketinggian 6.420 meter di atas permukaan laut (dpl).

Dari hampir 10.000 kali lompatan yang telah dilakukan lelaki ini, sebagian besar merupakan ajang pemanasan untuk target berikutnya: melompat dari puncak gunung tertinggi di dunia. Untuk itu pula, Rozov menghabiskan waktu lebih dari dua tahun melakukan persiapan, termasuk menyiapkan wingsuit khusus.

Hampir 60 tahun silam pendaki Rusia menaklukkan puncak Everest. seorang Rusia lainnya kini melakukan hal sebaliknya.

Page 74: BATIK SEPTEMBER 2013

(72)

Meluncur 200 Km/Jam

Menjelang melakukan aksi spektakulernya, Rozov beserta timnya yang terdiri atas 4 orang etnis Sherpa (yang menghuni wilayah Nepal bagian timur), fotografer, dan kru kamera, menghabiskan waktu sekitar tiga pekan di Himalaya. Tim ini mulai melakukan pendakian dari rute utara yang masuk kawasan China. Rozov lah yang menentukan titik awal lompatannya dari ketinggian 7.220 meter itu. Padahal untuk mencapai titik dimaksud, dibutuhkan waktu perjalanan empat hari dari basecamp.

Saat yang ditentukan untuk melakukan lompatan adalah pukul 14.30 waktu setempat pada 5 Mei lalu ketika suhu menunjukkan angka minus 18 derajat

Celsius. Dari masukan yang diperoleh, momennya memang sangat tepat setelah memperhitungkan pula kondisi tebing di titik loncatan. Intinya, Rozov memerlukan lebih banyak waktu penyesuaian dengan kondisi udara yang tipis, terutama ketika transisi dari terjun bebas ke posisi terbang.

Perhitungan ini kemudian terbukti akurat. Pada menit pertama, Rozov meluncur turun dari ketinggian sisi tebing utara dengan kecepatan sekitar 200 km/jam. Rozov akhirnya mendarat dengan selamat di wilayah glacier Rongbuk pada ketinggian 5.950 meter dpl. ‘’Barulah dalam perjalanan pulang saya menyadari begitu sulit lompatan yang saya lakukan ini, baik secara fisik maupun mental,’’ komentar Rozov ketika tiba di Moskow.

Page 75: BATIK SEPTEMBER 2013

(73)

Page 76: BATIK SEPTEMBER 2013

(74)

{ BON aPPETIT }

Mencari restoran yang menyajikan chinese food mudah ditemukan di Jakarta ini, mulai dari kelas kaki lima hingga bintang lima. Semuanya siap memuaskan selera sesuai bujet

kita. Nah, jika Anda mencari restoran chinese food , khususnya yang menyajikan makanan khas Canton, kiranya pilihan tepat adalah Restoran Teratai di Hotel Borobudur Jakarta.

Dengan empat private room berkapasitas enam orang dan satu private room untuk 16 orang, restoran di hotel yang beralamat di Jalan Lapangan Banteng Selatan Jakarta ini juga sangat pas sebagai tempat bersantap

bersama keluarga, teman, maupun rekan bisnis. Bisa juga sebagai tempat lunch meeting, arisan, atau pesta.

Berada di lantai lobby, restoran yang baru saja direnovasi ini menghadirkan suasana hangat, nyaman, dan bersih dengan desain interior yang elegan. Begitu masuk, senyum ramah para waiter langsung menyambut dan benar-benar membuat nyaman. Para waiter yang cekatan ditunjang tenaga cekatan di dapur membuat waktu order hingga makanan dihidangkan dan siap disantap tidak lama. Tentu ini nilai tambah selain makanannya yang memang lezat.

Deretan menu siap memuaskan setiap tamu yang datang. Sebut saja udang mayonais, udang goreng telur

TERaTaI RESTaURaNT

Nikmat Cita Rasa

Khas Canton

Bunga teratai dikenal karena keindahannya. Teratai Restaurant dikenal karena kelezatan makananya.

TEKs & FOTO RiSTiyono

Page 77: BATIK SEPTEMBER 2013

(75)

asin, bebek panggang, tumis brokoli, sup kepiting, aneka dim sum, dan masih banyak lagi. Dari semua menu yang disajikan di restoran ini ada beberapa yang menarik untuk saya coba. Pertama, Teratai’s Appetizer Sampler yang merupakan hidangan pembuka. Presentasi menu ini sangat menarik, terasa mewah, dan elegan. Berisi potongan kecil bebek panggang dan –yang menarik— sepotong udang mayonais di atas potongan semangka berbentuk bulat.

Menu kedua adalah baked codfish with glazed honey, scrambled egg whites, dan black vinegar dip. Bahan utama menu ini adalah ikan kod yang dipanggang dan dilumuri madu. Daging ikan yang lembut dengan aroma panggang yang khas terasa meleleh saat mendarat di mulut. Saat dikunyah, rasa gurih daging ikan ini berpadu nikmat dengan manisnya madu. Terasa lengkap

saat sentuhan samar rasa asam black vinegar menyeruak di antara indera pengecap.

Sedangkan menu ketiga adalah sauteed king prawn with pumpkin sauce, served with fried bread. Seekor udang besar dalam baluran saus labu yang disajikan bersama mantau terasa menggugah selera. Aroma udang dan gurihnya saus labu benar-benar menjadi paduan sempurna saat disantap bersama potongan mantau. Hmm, nikmat.

Jadi, ditinjau dari lokasi, suasana, serta –tentu saja— makanannya, tepat kiranya Restoran Teratai ini masuk dalam agenda utama kunjungan kuliner Anda. Bon Appetit.

HOTEL BOROBUDUR

Jl. Lapangan Banteng Selatan Jakarta Pusat.

Tel: (62-21) 3805555, Fax: (62-21) 3809595

Page 78: BATIK SEPTEMBER 2013

(76)

{ BON aPPETIT }

stEAk + NAsI = NIkMAtLAGOON CAFÉ

Page 79: BATIK SEPTEMBER 2013

(77)

Berburu makanan menjadi aktivitas sangat mengasyikkan bagi pecinta kuliner. Apalagi jika menemukan makanan yang tidak hanya lezat tapi juga unik, baik cara penyajian maupun padu padan antarbahan makanannya.

Semakin unik dan lezat sebuah makanan dapat memengaruhi kepuasan para penikmat kuliner ini.

Berbicara mengenai keunikan menu makanan, salah satunya bisa ditemukan di Lagoon Café, The Sultan Hotel Jakarta. Berada di pusat bisnis yang sangat strategis, tepatnya di Jalan Gatot Subroto, menjadikan venue ini mudah dijangkau sehingga menjadikannya restoran yang tepat untuk menikmati makan siang maupun makan malam.

Siang itu, bersama seorang rekan bisnis saya meluncur ke Lagoon Café. Sampai di lobby hotel, kami harus turun satu lantai. Dalam ruangan yang cukup luas, suasananya nyaman. Kami pun merasa rileks duduk di tempat yang kami pesan sebelumnya. Sesaat kemudian pelayan datang menyodorkan buku menu.

Sebenarnya saya sudah mendapatkan informasi dari beberapa teman tentang menu favorit di tempat ini. Untuk lebih memastikan lagi, saya pun bertanya kepada pelayan. Jawabannya persis seperti informasi beberapa teman saya, yaitu Sultan’s Steak dan Sultan’s Nasi Goreng Kampung. Saya memesan Sultan’s Steak dan rekan saya memilih Sultan’s Nasi Goreng Kampung. Untuk minumannya kami pesan cappuccino dingin dan lemon tea dingin. Setelah menunggu beberapa waktu, makanan yang kami pesan datang. Saya cukup kaget saat makanan yang saya pesan dihidangkan. Steak dengan side dish-nya nasi putih. Padahal lazimnya steak dinikmati bersama french fries atau mashed potatoes sebagai sumber karbohidrat. Mungkin ini namanya menikmati steak bergaya Indonesia.

Penasaran pada menu cukup unik ini membuat saya tak sabar memotong australian tenderloin dengan tingkat kematangan medium rare. Potongan kecil daging

panggang ini terasa empuk dan begitu nikmat saat disantap bersama butter mushroom sauce, potongan sayur segar, dan nasi putih hangat. Pantas jika Sultan’s Steak ini menjadi menu favorit selama puluhan tahun di The Sultan Hotel Jakarta.

Sementara rekan saya sedang melahap Sultan’s Nasi Goreng Kampung yang sekali lagi juga masuk dalam menu favorit selama puluhan tahun di hotel ini. Meski berembel-embel ‘’kampung’’, ternyata rasanya tidak kampungan alias nikmat. Presentasi yang unik dari nasi goreng ini menarik perhatian kami. Tidak di piring, melainkan di sebuah tempat mirip wajan kecil terbuat dari bahan stainless. Aroma terasi membangkitkan selera muncul dari nasi goreng yang disajikan lengkap dengan acar, ayam goreng, sate ayam, telur dadar, dan kerupuk udang. Benar-benar nikmat hingga tak tersisa di piring kami berdua. Siang itu kami mendapatkan pengalaman bersantap yang luar biasa. Bon Appetit.

THE SULTAN HOTEL

Jl. Gatot Subroto, Jakarta 10002, Indonesia

Tel: (62-21) 5703600, Fax: (62-21) 5733055

www.sultanjakarta.com

TEKs & FOTO RiSTiyono

Menikmati sepotong steak dengan french fries atau mashed potatoes itu lumrah. Bagaimana jika menikmatinya dengan nasi putih?

Page 80: BATIK SEPTEMBER 2013

(78)

Sebanyak 297 guru

berprestasi di lingkungan

Dirjen Pendidikan

menengah, mendapat

penghargaan dalam agenda

rutin tahunan memperingatan HUT

kemerdekaan RI.

Pemilihan dan pemberian

penghargaan kepada Pendidik dan

Tenaga kependidikan (PTk) berprestasi

dan berdedikasi tingkat Nasional ini

tahun 2013 digelar di Hotel Grand Sahid

Jaya, Jakarta. Ini merupakan salah satu

bentuk apresiasi dari pemerintah kepada

guru, kepala sekolah, dan pengawas yang

berhasil melaksanakan tugasnya dengan

baik dalam upaya meningkatkan mutu

pendidikan di daerahnya masing-masing.

menteri Pendidikan dan

kebudayaan, mohammad Nuh,

menyatakan kebanggan dan

bahagianya, karena bisa bertemu dan

bersilahturahim dengan para guru yang

berprestasi dari seluruh nusantara.

“Tidak semua guru mendapat

Dikmen Beri Penghargaan Kepada 297 Guru Berprestasi

Tugas guru tidak semata-mata sebagai pengajar, tapi lebih dari itu berperan sebagai perekat bangsa. Bangsa Indonesia ditakdirkan majemuk. Bukan satu suku, agama dan

budaya. Maka guru dituntut harus dapat menjadi perekat bangsa. Guru harus bisa sebagai motivator ulung, dan tak kalah pentingnya guru harus bisa sebagai simbol

panutan, simbol integritas yang mampu mengambil kebijakan.

kesempatan menerima penghargaan

seperti ini, oleh karenanya melalui

penghargaan tersebut diharapkan

dapat lebih meningkatkan motivasi dan

profesionalisme para guru yang pada

akhirnya akan meningkatkan mutu

pendidikan nasional,” katanya.

acara ini merupakan salah

satu bentuk kementerian didalam

menghargai peranan para PTk sebagai

perekat kebangsaan. “Tidak semua

warga Indonesia rela ditempatkan

untuk mengajar di pelosok pedesaan

namun para guru ini rela dan ikhlas

mendedikasikan dirinya mengajar di

lokasi tersebut. Para PTk ini pula yang

merekatkan kemajemukan bangsa dari

segi budaya, etnis, dan sosial,” katanya.

Nuh mengatakan, tidak perlu susah

mencari motivator terkenal sebagai

penyemagat diri dalam mengarungi

kehidupan. mendikbud menyatakan,

para PTk ini pantas menyandang

sebagai motivator bagi semua

masyarakat, karena dibalik segala

Sebagai agenda rutin tahunan, pemilihan dan pemberian penghargaan kepada Pendidik dan Tenaga kependidikan (PTk) berprestasi dan berdedikasi tingkat Nasional, memang bukan sebatas rutinitas, tapi ada nilai-nilai yang ingin diraih dan diberikan kepada para PTk. Berikut komentar dan testimoni mereka.

AcArA rutin PereKAt KemAjemuKAn

Mulyadi Kepala Sekolah SMA 5 Kota JambiPemilihan PTk Berprestasi dan Berdedikasi mampu

menumbuhkan motivasi bagi guru. kami bekerja butuh motivasi. Guru pun tidak terlepas dari motivasi untuk meningkatkan kinerjanya. Saya berharap, kegiatan ini akan terus dilanjutkan tiap tahun. apalagi acara ini menunjukkan adanya bukti nyata peningkatan kinerja para PTk.

DarsonKepala Sekolah SMA Tanjung Pinang, Kep. Riau

kegiatan ini merupakan kesempatan luar biasa bagi saya. karena itu ke depan, kemendikbud tetap konsisten untuk mengadakan pemilihan lagi sembari menambah kriteria penghargaan. acara ini menjadi perekat kemajemukan bangsa.

keterbatasan fasilitas dan akses, namun

PTk ini tetap menunjukkan prestasi.

Guru juga sebagai simbol panutan.

“Prestasi dan dedikasi para guru

menjadi sumber inspirasi bagi para

pengambil kebijakan. kami harus

belajar dari guru, pengawas, kepala

sekolah dan tutor yang rela hidup di

pelosok,” jelasnya.

Jumlah peserta yang terpilih

mendapat penghargaan tahun ini

sebanyak 726 orang, baik sebagai guru

PNS maupun Non-PNS. Terdiri dari 66

orang dari Ditjen PaUDNI, 330 orang

dari Ditjen Pendidikan Dasar, dan 297

orang dari Ditjen Pendidikan menengah.

Tema pemberian penghargaan

tahun ini adalah, “Pendidik dan

Tenaga kependidikan Berprestasi,

konsisten mewujudkan Peserta Didik

yang kreatif, Inovatif dan Santun,

melalui kurikulum 2013”.

Dalam sambutannya, mendikbud

menekankan tugas guru tidak semata-

mata sebagai pengajar tapi lebih dari

Page 81: BATIK SEPTEMBER 2013

(79)

hamid DoriPengawas Sekolah Provinsi Maluku UtaraSungguh acara ini sangat

bagus sebagai motivator bagi penagwas yang berprestasi untuk mengembangkan pengetahuannya dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di daerah masing-masing. acara ini positif, karena semua pengawas dari daerah bisa bertemu dan berbagi kelebihan dan kekurangan masing-masing.

haeruddinGuru SMA 1 Selong, NTbSaya puas dengan pelaksanaan acara ini, karena sebagai bagian motivasi guru untuk meningkatkan prestasi

dan kinerja di daerah masing-masing. ke depan saya berharap acara ini dapat terselenggara tiap tahun, karena mereka dapat menampung informasi seputar pendidik dari pemerintah pusat. acara ini tidak hanya sekadar lomba. kami dapat melihat kemajuan dari teman-teman lain, bersilaturahmi dan bertukar pikiran.

Ade Ayu Niken NovitasariGuru SLb Dharma Wanita Grogol, Jawa Timurmelalui kegiatan ini saya bangga bisa bertemu

dengan Presiden, Ibu Negara, dan sejumlah pejabat penting lain di kemendikbud. acara ini sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada para guru, terutama guru pendidikan khusus. Saya merasa terpacu untuk berprestasi. karena selama ini ternyata pemerintah memantau apa prestasi dan dedikasi yang kami perbuat.

itu berperan sebagai perekat bangsa.

Bangsa Indonesia dilahirkan bukan

saja satu suku, agama dan budaya,

tetapi lebih dari itu, adalah bangsa

yang majemuk. maka guru dituntut

harus dapat menjadi perekat bangsa

untuk mengamankan sosial budaya dari

sabang sampai merauke.

Guru juga harus bisa sebagai

motivator yang ulung, dan tak kalah

pentingnya guru harus bisa sebagai

simbol panutan, simbol integritas yang

mampu mengambil kebijakan.

ketua I Solidaritas Istri kabinet

Indonesia Bersatu (SIkIB) Okke

Hatta Rajasa, yang membawahi Pilar

Indonesia Pintar, mengatakan, acara

ini dapat memberikan motivasi agar

guru, kepala sekolah dan juga pengawas,

berkreasi dan mengabdikan dirinya

untuk mencerdaskan bangsa. “kami juga

menampung keluhan dan masukan guru

seputar tantangan dunia pendidikan

di Tanah air. acara ini tidak hanya

bermanfaat bagi dunia pendidikan,

namun juga bagi kepentingan bangsa

dimasa depan,” katanya.

Okke menambahkan, guru

berperan penting dalam membangun

karakter generasi bangsa. menurutnya,

kemajuan suatu bangsa sangat

bergantung dari kualitas tenaga

pendidiknya. “anda adalah agent

of change, agen perubahan untuk

bangsa. kita mau ke mana, seperti apa

tergantung inovasi guru,” katanya. (adv)

nama-nama Pemenang Pemilihan Guru Berprestasi dan Berdidikasi

nasional tahun 2013

Guru SMA berprestasi1. Ida Bagus Wayan Widasa keniten S.Pd m.Hum. SmaN 2 amlapura.

kab. karangasem., Bali2. Drs agus Supriyono m.Pd. SmaN 2 Ngawi. kab. Ngawi., Jatim3. Siti Isbandiyah S.Pd mm. SmaN 1 Purwokerto. kab. Banyumas., JatengKepsek SMA berprestasi1. H abdul Gofar S.Pd m.Pd.I. SmaN 3 Unggulan kayuagung. kab. Ogan., Sumsel2. Dra Titi Priyatiningsih. m.Pd. SmaN 12 Semarang. kota Semarang., Jateng3. Drs Tryanto mS, m.Pd. SmaN 1 kendari., SultengPengawas SMA berprestasi1. Dra Hj Nurmaini mY m.Si. Dinas Pendidikan kota Jambi., Jambi2. Drs Utomo m.Pd. dinas Pendidikan kab kendal., Jateng3. Drs Budiono m.Pd. Dinas Pendidikan kab Blitar., JatimGuru SMK berprestasi1. Dra Hj agussari Henny m.Pd. SmkN 7 makassar., Sulsel2. Budi Susanto S.Pd m.Pd. SmkN 2 kudus., Jateng3. mulyono S.Pd m.Pd. SmkN 4 Yogyakarta., DIYKepsek SMK berprestasi1. Jumeri S.TP m.Si. SmkN 1 Bawen., Jateng2. H akib Ibrahim. S.Pd mm. SmkN 1 Pacet., Jabar3. Deden Suryana S.Pd m.Pd. SmkN 1 Batam., kep. RiauPengawas SMK berprestasi1. Drs Edy Susilo m.Pd. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga., NTT2. Drs Suuharna m.Pd. Dinas pendidikan pemuda dan Olahraga., Jateng3. Eko Nugroho Indriyatno S.Pd fis. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

kep. BangkaTutor Paket C berprestasi1. Wariyanto m.Pd. UPTD SkB kab Wonosobo., Jateng2. Pawit abimaba S.Pd. PkBm amanah Baradatu. kab. Way kanan., Lampung3. Ita Yuliana S.Pd m.Pd. SkB Banjar. kab. Banjar., kalselLomba Kreativitas Pembelajaran Guru Pendidikan Khusus1. ade ayu Niken Novitasari S.Pd. SLB Dharma Wanita Grogol., Jatim2. abdul Rachman S.Pd m.Pd. SLBN makassar., Sulsel3. adella Veranti S.Pd. SLBN 1 Seluma., BengkuluGuru berdedikasi Pendidikan Menengah1. Patto Prawansyah. S.ST.Pi. SmkN 1 karimun Jawa., Jateng2. Yurnida m.Pd. SmaN 2 Rangsang Barat., Riau3. Demianus manuel Binambuni S.Pd. SmkN 2 Talaud., Sulu

Page 82: BATIK SEPTEMBER 2013

(80)

{ HOT STUff }

Goldgenie, perusahaan spesialis plating emas asal London menghadirkan iPhone 5 Superstar. Seri ini hadir dalam dua varian : Gold Superstar dengan 200 gram emas 18 karat dan Ice Gold Superstar, yang dihias 364 berlian dengan total 5,5 karat. iPhone 5 Superstar bisa digunakan untuk semua jaringan operator di seluruh dunia karena tidak di-unlock. Apple iPhone berlapis emas dan berlian ini dijual satu paket dengan Apple earpods, kabel USB, charger, dan sertifikat otentifikasi perhiasan. Semuanya dikemas Goldgenie dalam kotak mewah yang terbuat dari pohon oak. iPhone seri Superstar ini dijual dengan harga £ 48.000 (Rp 748 juta) untuk Superstar dan 68.000 poundsterling atau Rp 998 jutaan untuk Ice Superstar.

iPhone 5 Superstar

Pesona logam mulia ini bagai tak lekang ditelan zaman. Sejak dahulu, emas sudah dikenal dan dipakai manusia sebagai perhiasan. Kemilaunya begitu memesona setiap orang yang memandangnya. Hingga kini emas pun selain sebagai perhiasan, dapat diaplikasikan sebagai penghias berkesan mewah di berbagai barang seperti motor, catur, gadget, kacamata, jam tangan hingga sepatu.

Kemilau Emas

Page 83: BATIK SEPTEMBER 2013

(81)

nehme-sis metric chopper

Desainer dari China, Chris Lu mempersembahkan sepatu berwarna emas dengan bentuk bagian depan mirip spatbor mobil mewah Rolls-Royce Phantom. Sepatu ini siap masuk dalam Guinness Book Of Records sebagai sepatu hak tinggi yang memiliki paling banyak berlian yang tersusun rapi dan kuat dalam rancangannya. Sepatu mewah dan unik ini dihargai sebesar £ 3.490 atau sekitar Rp 52 miliar. Dengan keunikannya, sebuah pusat perbelanjaan di Guangzhou, China, tempat sepatu ini dijual, membuat sebuah patung raksasa agar para pengunjung dapat melihat detail sepatu ini lebih baik.

HIGH HEELED SHOES LIkE ROLLS ROYCE PHaNTOm

BMS Choppers menghadirkan Nehme-sis, sepeda motor emas raksasa 1700cc dengan perawatan mewah. Nehme-sis memiliki harga minimal senilai US$ 300.000 dengan panjang 3,5 meter dan telah disepuh dengan emas 24 karat yang menjadikannya sebagai salah satu karya paling menarik dari dunia otomotif. Kursi chopper dibuat dari beludru merah yang memberikan kenyamanan saat berkendara. Chopper ini telah memenangkan beberapa penghargaan karena perpaduan desainnya yang indah. Tidak ada chopper telah diberikan seperti tampilan mewah seperti itu sebelumnya. Setelah dibangun sebagai sepeda motor kustom, Nehme-sis banyak melakukan tur di beberapa daerah Amerika Serikat dan mendapat banyak penghargaan walaupun hanya ada di display.

Page 84: BATIK SEPTEMBER 2013

(82)

devon tread 1 exoskeletonDevon kembali hadir dengan edisi terbaru Tread 1 Exoskeleton dalam dua pilihan bodi berlapis emas atau perak dengan batu safir di bagian kaca. Devon juga menambahkan sabuk dengan warna yang sesuai dan casing dari bahan polycarbonate yang memiliki desain unik menyerupai kerangka. Jam tangan Devon Tread 1 Exoskeleton menggunakan empat motor mikor sebagai penggerak dan sebuah mikroprosesor serta menggunakan baterai litium polimer yang bisa diisi ulang. Proses pengisian ulang baterai ini dapat dilakukan tanpa kabel. Jam tangan ini tersedia dengan stok yang sangat terbatas. Jika berminat Anda bisa langsung menghubungi Devon dan studio desain Devon Works untuk mendapatkan informasi lebih jauh.

Piero Benzoni menghadirkan set catur eksklusif berbalut emas 24 karat dan perak berlapis perunggu yang bertemakan sejarah dan artistik dengan Inggris kavaleri, Napoleon Bonaparte, dan Samurai sebagai bidaknya. Signature pematung tertulis di setiap bidaknya. Buah catur yang mewah dan dekoratif ini tersedia dalam satu set lengkap maupun satuan, mulai dari bidak, papan catur, dan mejanya. Harga mulai dari US$ 8.000 hingga lebih dari US$ 20.000 untuk satunya.

CHESS SETS BY PIERO BENzONI

Koleksi kacamata mewah musim panas terbaru Tom Ford hadir dengan classical aviator frame dengan lensa Alexander. Kacamata mewah ini menawarkan lapisan emas dengan kulit buaya di bagian atas yang dapat dilepas, dan tiga lapisan lensa gradien anti-reflektif. Kacamata ini juga dapat menghalangi setiap cahaya yang masuk sehingga mata lebih rileks. Kacamata Tom Ford ini tersedia dalam jumlah terbatas dengan harga sekitar Us$ 2.453.

tOm FOrD 2013 sUmmer ALexANDer sUNGLAsses

Page 85: BATIK SEPTEMBER 2013

(83)

WELCOME ABOARDlion air group f leet

safety information exercises

route map entertainment on board

Page 86: BATIK SEPTEMBER 2013

(84)

TOTAL 2 UNITS506 SEATS ECONOMY

Boeing 747 - 400

TOTAL 5 UNITS ECONOMY CLASS

Boeing 737 - 400 & 300

92 UNITS IN SERVICE737-900 ER 215 SEATS ECONOMY737-800 NG 189 SEATS ECONOMY

Boeing 737 - 900 eR & 737 - 800 ng

4 UNITS IN SERVICE152 SEATS ECONOMY12 SEATS BUSINESS

Boeing 737 - 900 eR

4 UNITS IN SERVICE156 SEATS ECONOMY12 SEATS BUSINESS

Boeing 737 - 900 eR

24 UNITS72 SEATS

ATR 72-500 & 72-600

LION aIR GROUP fLEET

Page 87: BATIK SEPTEMBER 2013

(85)

mAtIKAN pONseLSegera matikan ponsel sebelum memasuki pesawat terbang. Perlu diketahui bahwa untuk menjalankan beberapa fungsi pesawat modern ini banyak sekali tergantung pada gelombang radio. Termasuk diantaranya komunikasi dengan menara kontrol, navigasi dan pengaturan udara di dalam kabin. Gelombang radio yang keluar dari ponsel Anda dapat memengaruhi berbagai fungsi ini. Ponsel dapat diaktifkan kembali setelah berada gedung terminal.

merOKOKPeraturan pemerintah melarang kegiatan merokok selama dalam penerbangan. Terdapat detector asap di semua toilet dan akan dikenakan sanksi bagi yang melanggar peraturan.

bArANG berbAHAYA LAINNYABarang-barang yang tidak bisa dibawa masuk ke kabin diantaranya senjata tajam, senjata api, korek api, petasan, tabung gas, baterai dan material lain yang mengandung magnet.

Jika bepergian bersama putra-putri Anda yang berumur 4-10 tahun silahkan minta majalah CUBBO ke cabin crew. Majalah CUBBO adalah inflight magazine anak-anak yang akan menemani penerbangan putra-putri Anda.

Saat Anda duduk dengan posisi tegak yang cukup lama tentu badan Anda akan terasa pegal dan kaku. Agar badan kembali terasa segar dan santai beberapa gerakan ini dapat Anda lakukan sambil duduk di kursi pesawat.

bADAN KembALI rILeKs

DVT (Deep Vein Thrombosis) adalah bekuan darah yang terbentuk di vena dalam, biasanya di kaki bagian bawah. Ini bisa terjadi karena duduk tanpa bergerak untuk jangka waktu yang cukup lama. Pembekuan darah ini bisa berkembang dan menimbulkan kondisi yang sangat serius. Karena itu, lakukanlah gerakan-gerakan sederhana seperti yang dijelaskan di atas untuk mengurangi resiko DVT sambil duduk di kursi pesawat.

Perlu diketahui juga bahwa selama penerbangan udara dalam kabin sangat kering sehingga mudah sekali menimbulkan dehidrasi. Karena itu konsumsilah air minum yang cukup banyak untuk menjaga Anda agar tidak mengalami dehidrasi.

LAGs (Liquids, Aerosols and Gels)Ini penting untuk Anda ketahui dimana barang-barang bawaan Anda harus dibatasi jumlahnya yang bisa dibawa ke kabin. Barang-barang tersebut berupa cairan, aerosol dan gel, parfum, hairspray, pasta gigi, deodorant dan sebagainya. Sesuai standar keamanan penerbangan barang-barang tersebut boleh dibawa dengan jumlah per item 100 ml dan total seluruh item maksimal 1 liter. Semua barang tersebut harus dimasukkan ke dalam kantong plastik transparan.

peNtING UNtUK KeNYAmANAN & KeseLAmAtAN peNerbANGAN ANDA

KARTUPETUNJUK

KESELAMATAN

perHAtIKAN perAGAAN petUNJUK KeseLAmAtANAda baiknya Anda memperhatikan peragaan petunjuk keselamatan penerbangan yang dilakukan oleh cabin crew yang bertugas. Ini akan mempermudah bagi Anda untuk mengingat dan menggunakannya jika terjadi keadaan darurat.

bACA KArtU petUNJUK KeseLAmAtAN DeNGAN CermAtSelain memperhatikan peragaan petunjuk keselamatan oleh cabin crew, luangkan waktu barang sejenak untuk membaca dengan cermat kartu petunjuk keselamatan penerbangan yang terdapat di kantong kursi depan Anda

perANGKAt eLeKtrONIKUntuk laptop dan PDA boleh digunakan setelah lampu tanda sabuk pengaman dimatikan dan perangkat elektronik tersebut dengan menggunakan flight mode. Saat pesawat akan mendarat dan lampu tanda sabuk pengaman dinyalakan, maka semua perangkat tersebut harus dimatikan.

Page 88: BATIK SEPTEMBER 2013

(86)

Tiap kali hendak terbang, pramugari minta para penumpang mematikan telepon seluler (ponsel) selama penerbangan berlangsung. Meski sudah diberitahu, toh masih ada saja penumpang tidak mematuhinya. Padahal ponsel

yang aktif selama penerbangan itu sangat membahayakan penerbangan.

Ponsel merupakan perangkat elektronik yang dapat memancarkan dan menerima gelombang radio yang sangat kuat. Gelombang radio ponsel sejenis dengan yang digunakan perangkat komunikasi dan navigasi pesawat.

MENGAPA PONSEL hARUS DIMATIKAN DI PESAWAT?

Sistem komunikasi ponsel memerlukan base transceiver station (BTS) yang dipasang pada jarak tertentu. Untuk dapat berkomunikasi, jarak antara alat komunikasi bergerak (mobile phone) dan pemancarnya tidak bisa lebih dari 2 km. Ketika menggunakan ponsel untuk berkomunikasi, maka sinyal dari ponsel akan diteruskan ke ponsel lawan bicara melalui beberapa BTS, Bahkan dalam kasus tertentu komunikasi antarpulau atau negara mungkin memerlukan bantuan satelit.

Ketika ponsel digunakan sambil bergerak (mobiling), maka ponsel itu juga akan mencari posisi BTS yang tepat untuk dapat menerima dan memancarkan sinyal yang cukup kuat.

INfO

Page 89: BATIK SEPTEMBER 2013

(87)

Pada saat proses searching ini, besar sinyal yang dipancarkan ponsel mencapai maksimal. Jika ponsel tersebut berada dalam pesawat yang sedang terbang, bisa dipastikan ponsel itu akan selalu memancarkan sinyal yang sangat kuat namun tidak akan pernah terhubung dengan salah satu BTS. Apalagi jika pesawat terbang berada di ketinggian lebih dari 6.000 kaki (2 km).

Ketika ponsel terus menerus memancarkan sinyal radio dengan kuat, ia tidak saja memancarkan sinyal pada frekuensinya sendiri, tetapi juga memancarkan frekuensi lain (harmonic frequencies) yang juga cukup kuat. Sebagian harmonic frequency ini berimpitan dengan frekuensi radio navigasi maupun komunikasi pesawat udara, sehingga menimbulkan interferensi radio. Karena jarak antara ponsel dan antena peralatan komunikasi serta navigasi sangat dekat, besar kemungkinan sinyal ponsel mengganggu penerimaan sinyal peralatan radio komunikasi dan navigasi pada pesawat udara sehingga bisa menyebabkan sistem komunikasi antarapilot di kokpit pesawat terbang dengan menara bandara (ATC) terganggu atau kurang jelas. Kondisi ini berpeluang mengakibatkan pilot salah membaca instrumen navigasi.

Berikut contoh beberapa instrumen navigasi pesawat yang akan terganggu fungsinya jika ada ponsel yang aktif dalam pesawat:

Radio Magnetic Indicator/Radio Directional Finder (RMI/RDF), yaitu alat yang berfungsi untuk penentuan posisi stasiun radio, biasanya berada di sekitar bandara dengan menggunakan NDB (Non-directional Beacon).

Course Deviation Indicator (CDI), yang berfungsi sebagai informasi navigasi yang mengindikasikan posisi pesawat berdasarkan jalur yang telah ditentukan sebelumnya.

Radio/Radar Altimeter (RA), yaitu alat untuk mengukur ketinggian pesawat dengan frekuensi.

Alat-alat tersebut sebagian kecil dari perangkat komunikasi dan navigasi pesawat terbang yang akan terganggu oleh sinyal oleh ponsel yang diaktifkan di dalam pesawat. Bisa dibayangkan bagaimana jika informasi yang dihasilkan dari perangkat di atas terganggu, sangat besar kemungkinan menyebabkan kecelakaan karena pilot mendapatkan informasi tentang posisi, arah, dan ketinggian pesawat yang salah sehingga dapat berakibat pesawat melaju ke arah yang salah. Yang paling fatal bisa menyebabkan mid-air collision atau tabrakan antarpesawat di udara.

Peraturan Indonesia mengenai Pelarangan Penggunaan Alat Elektronik di Dalam Pesawat.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan memberikan efek jera kepada penumpang yang masih “bandel”, Pemerintah Indonesia telah menetapkan peraturan perundang-undangan berikut:

UU No. 1 Tahun 2009

Pasal 54 huruf fSetiap orang di dalam pesawat udara selama

penerbangan dilarang mengoperasikan peralatan elektronika yang mengganggu navigasi penerbangan.

Pasal 55

Selama terbang, kapten penerbang pesawat udara yang bersangkutan mempunyai wewenang mengambil tindakan untuk menjamin keselamatan, ketertiban, dan keamanan penerbangan.

Pasal 306 huruf a

Setiap orang dilarang menggunakan frekuensi radio penerbangan kecuali untuk penerbangan.

Pasal 306 huruf b

Setiap orang dilarang menggunakan frekuensi radio yang secara langsung atau tidak langsung mengganggu keselamatan penerbangan.

Sanksi Pasal 412 ayat 5

Setiap orang di dalam pesawat udara selama penerbangan mengoperasikan peralatan elektronik yang mengganggu navigasi penerbangan, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 54 huruf f dipidana dengan pidana penjara paling lama 2 tahun atau denda paling banyak Rp. 200 juta.

Kecelakaan Pesawat yang Diduga Terdapat Indikasi Disebabkan oleh Pengaruh Interferensi Sinyal Ponsel

1. Crossair Flight LX198, merupakan penerbangan komuter dari Zurich, Swiss, menuju Dresden, Jerman. Pesawat Saab 340B tersebut jatuh dua menit setelah take off pada 10 Januari 2000. Tujuh penumpang dan tiga crew meninggal pada saat itu. Diduga penyebab kecelakaan tersebut adalah interferensi sinyal ponsel dengan peralatan navigasi pesawat. Teori ini menyebabkan beberapa negara melarang penggunaan ponsel di pesawat.

2. Ansett New Zealand Flight 703, merupakan penerbangan terjadwal dari Bandara Auckland menuju Palmerston North. Pada 9 Juni 1995, pesawat berjenis Dash 8 ini jatuh di barat Tararua Range, 16 km sebelah timur Bandara Palmerston North, ketika sedang mendekati bandara untuk melakukan pendaratan. Cuaca pada saat itu buruk sehingga pilot menggunakan instrumen navigasi pendaratan, yang diduga terganggu oleh sinyal ponsel. Delapan belas penumpang dan tiga crew meninggal pada saat itu.

(dari berbagai sumber)

Page 90: BATIK SEPTEMBER 2013

(88)

ROUTE MAP LION GROUP

Page 91: BATIK SEPTEMBER 2013

(89)

Page 92: BATIK SEPTEMBER 2013

(90)

ENTERTAINMENT ON BOaRD

THe CRooDS98 min - Adventure | Animation | Comedy

The Croods mengajak penonton kembali ke peradaban purba di planet yang bernama Croodaceous, saat alam masih dalam tahap “pengembangan” dan dipenuhi oleh makhluk-makhluk hidup yang belum pernah dilihat sebelumnya. Filmnya akan mengikuti keluarga pra-sejarah pertama di dunia yang melakukan perjalanan yang akan menjadi sejarah di masa depan.

Sutradara: Kirk De Micco, Chris sandersPemain: Nicolas Cage, Emma stone, Ryan ReynoldsRated: PG

AbCD (ANY bODY CAN DANCe)

160 min - Music | Drama

Penari terbaik India, Vishnu patah hati ketika didepak mitra bisnisnya dari akademi tari yang didirikannya. Ketika ia memutuskan meninggalkan dunia tari dan Mumbai, ia menyaksikan grup tari dan memutuskan untuk melatih mereka dan menjadikannya grup tari terbaik India.

Sutradara: Remo d’souzaPemain:Prabhu Deva, Ganesh Acharya, Kay Kay Menon, Terence Lewis, shakti MohanRated: PG

A GOOD DAY tO DIe HArD

98 min - Action | Crime | Thriller

John McClane pergi ke Moskow untuk membantu putranya Jack, yang merupakan seorang agen CIA yang terlatih untuk menghentikan pencurian senjata nuklir. Di bawah ancaman segerombolan teroris Rusia berbahaya yang berusaha mengejar mereka, dua McClanes ini pun berusaha menemukan cara untuk melawan dan menghentikan kejahatan itu.

Sutradara: John MoorePemain:Bruce Willis, Jai Courtney, sebastian KochRated: R

sHAOLIN

131 min - Action | Drama

Panglima perang Hao Jie dan saudaranya Huo Lung menemukan sedikit perlawanan saat menyerang kota Dengfeng. Hao Jie dikhianati saudaranya Huo Lung yang mengambil kepemimpiannnya di tentara militer. sambil memulihkan diri, Hao Jie mendalami seni beladiri shaolin dan menemukan kedamaian di kuil shaolin.

Sutradara: Benny ChanPemain: Andy Lau, Jacky Chan, Nicholas TseRated: R

Page 93: BATIK SEPTEMBER 2013

(91)

DAte NIGHt

88 min - Comedy | Crime | Romance

suami istri, Phil dan Claire Foster telah lama menikah dan mereka mulai merasakan kebosanan dalam menghadapi rutinitas kehidupan. Berawal dari keinginan untuk mendapatkan suasana yang berbeda, kini kencan malam mereka akan menjadi sebuah petualangan tak terlupakan yang dapat kembali menyatukan mereka.

Sutradara: shawn LevyPemain: steve Carell, Tina Fey, Mark WahlbergRated: PG-13

AYAt-AYAt CINtA

120 min - Drama | Romance

Fahri bin Abdillah adalah pelajar Indonesia yang berusaha menggapai gelar masternya di Al-Azhar. Fahri adalah laki-laki taat yang begitu ‘lurus’. Dia tidak mengenal pacaran sebelum menikah. Pindah ke Mesir membuat hal itu berubah. Maria Girgis, Nurul, Noura, dan terakhir Aisha, adalah wanita-wanita yang berusaha merebut hati Fahri.

Sutradara: Hanung BramantyoPemain: Fedi Nuril, Rianti Cartwright, Carissa PutriRated: PG

bArFI!

151 min - Drama | Comedy | Romance

Berlatar belakang India1970-an, Barfi! bercerita tentang anak tunarungu yang menjalin kisah cinta dengan dua wanita cantik, shruti dan Jhilmil. Kehidupan Barfi pun berantakan, namun seiring berjalannya waktu, mereka menyadari pentingnya mencari kebahagiaan dalam hal sekecil apa pun.

Sutradara: Anurag BasuPemain: Ranbir Kapoor, Priyanka Chopra, Haradhan BannerjeeRated: PG

GLee

TV Series - 44 min per episodeDrama | Music | Comedy

serial ini menceritakan tentang klub paduan suara New Directions yang bersaing di lomba paduan suara. sementara itu anggotanya menghadapi hubungan, seksualitas, dan isu sosial.

Sutradara: Ian Brennan, Brad Falchuk, Ryan MurphyPemain: Jane Lynch, Lea Michele, Matthew MorrisonRated: PG

mODerN FAmILY

TV Series - 30 min per episode - Comedy

Mengisahkan kehidupan keluarga Jay Pritchett, putrinya Claire Dunphy dan putranya Mitchell Pritchett yang tinggal di Los Angeles. Claire menikah dengan Phil Dunphy, Mitchell adalah seorang gay yang menjalin hubungan dengan Cameron Tucker, sedangkan Jay menikahi seorang janda Kolombia beranaksatu, Gloria.

Sutradara: steven Levitan, Christopher LloydPemain: Ed O’Neill, sofía Vergara, Julie BowenRated: PG

rIse OF tHe pLANet OF tHe Apes

105 min - Action | Drama | Sci-fi

Will Rodman mengujicobakan penemuan baru yang hasilnya membuktikan Caesar (kera) cukup pintar untuk membebaskan diri dari kandang dan melepaskan teman-temannya. Jutaan kera mulai berevolusi sehingga terjadi perang antara manusia dan kera. Rodman menjadi satu-satunya manusia yang mampu menghentikannya.

Stradara: Rupert WyattPemain: Andy serkis, Karin Konoval, James FrancoRated: PG-13

Page 94: BATIK SEPTEMBER 2013

(92)

Page 95: BATIK SEPTEMBER 2013

(93)

Page 96: BATIK SEPTEMBER 2013

(94)